comScore: Indonesia nomor 5 untuk Twitter.com reach

comScore baru saja merilis studi tentang pengaksesan Twitter.com terhadap total populasi pengguna Internet suatu negara (Twitter.comĀ reach) untuk pasar global dengan segmen populasi usia 15 tahun ke atas. Per Desember 2010 disebutkan bahwa Belanda menduduki peringkat pertama dalam rasio ini dengan jumlah 22.3%, artinya 22.3% dari 15 juta pengguna Internet di Belanda (data per Juni 2010), atau 3.3 juta orang menggunakan Twitter.com. Agak rancu dengan penyebutan Twitter.com ini. Asumsi saya, berarti yang dihitung hanya yang mengakses Internet melalui situs Twitter.com dan tidak menghitung melalui Twitter client yang lain.

Di mana posisi Indonesia? Indonesia dihitung memiliki rasio 19% dan berada di urutan kelima. Untuk kawasan Asia, Indonesia berada di posisi kedua setelah Jepang. Selain Indonesia dan Jepang terdapat pula Filipina dan Singapura dalam daftar tersebut. Cukup mengejutkan, Amerika Serikat yang penduduknya paling banyak menggunakan Twitter bahkan tidak masuk dalam daftar 10 besar ini.

Continue reading comScore: Indonesia nomor 5 untuk Twitter.com reach

Nokia akhirnya bekerja sama dengan Microsoft, gunakan Windows Phone 7

Melalui rilis pers-nya, akhirnya terkuak bahwa Nokia dan Microsoft akhirnya menandatangani strategic partnership jangka panjang, di mana salah satu poin pentingnya adalah penggunaan Windows Phone 7 sebagai sistem operasi untuk ponsel pintar utamanya. Ini mengakhiri spekulasi tentang masa depan Symbian dan MeeGo. Symbian dan MeeGo sendiri nampaknya akan tetap ada untuk proyek jangka panjang berbasis open source, tapi untuk sekarang Nokia yakin penggunaan Windows Phone 7 akan mampu mendongkrak penjualan ponsel pintarnya yang semakin tergerus oleh Apple iPhone dan Android.

Continue reading Nokia akhirnya bekerja sama dengan Microsoft, gunakan Windows Phone 7

Bakrie Connectivity segera buka layanan BlackBerry

Bakrie Connectivity, anak perusahaan Bakrie Telecom yang memfokuskan diri di layanan data, makin melebarkan sayapnya dengan segera membuka layanan BlackBerry. Sebelumnya Bakrie Connectivity telah membuka layanan data EV-DO Rev. A yang di-bundle dengan modem dan berikutnya ponsel berbasis Android dengan branding produk aha. Cuplikan halaman di bawah dengan jelas menyajikan bahwa sudah Bakrie Connectivity telah me-reserve layanan BlackBerry Internet Service (BIS) di halaman http://aha.blackberry.com. Secara teoritis, kecepatan maksimal yang bisa diperoleh adalah hingga 3.1 Mbps. Belum ada konfirmasi soal kepastian launching-nya tapi pasti akan dilakukan tahun ini.

Continue reading Bakrie Connectivity segera buka layanan BlackBerry

Layanan Jagoan Ditutup per 8 Februari kemarin

Mungkin Anda semua sudah mendengar bahwa salah satu pemenang BlackBerry Developer Contest 2009, Jagoan, yang dibuat oleh PT Think Engine Softwares telah menghentikan layanannya sejak 8 Februari lalu. Konfirmasi dari salah satu founder-nya Mike Cheung menyebutkan ada beberapa alasan dari keputusan tersebut, tapi yang utama adalah ketiadaan waktu untuk mengembangkan ide-ide yang ada. Memang cukup klasik, komitmen dari para pendirinya di awal-awal tahun suatu startup adalah hal paling critical untuk keberhasilan ke depannya.

Jagoan sendiri adalah aplikasi direktori penyedia informasi di platform BlackBerry, serupa dengan Domikado Lifestyle yang nampaknya sudah lebih dahulu dibekukan layanannya. Dari beberapa sumber disebutkan bahwa Research in Motion (RIM) sendiri sebenarnya adalah penggemar aplikasi direktori macam ini, terbukti dengan kemenangan Jagoan di ajang BlackBerry Developer Contest dan Love Indonesia yang ditahbiskan sebagai Super App, tapi nampaknya dibutuhkan waktu cukup lama bagi pengembangnya untuk memperkuat model bisnis (dan tentunya monetisasi) dari aplikasi seperti ini.

Continue reading Layanan Jagoan Ditutup per 8 Februari kemarin