Bank Dunia: Jumlah Perangkat Mobile Akan Tumbuh Lebih Banyak Daripada Populasi Manusia

Sebuah laporan dari Bank Dunia menyatakan bahwa saat ini ada lebih dari 6 milyar perangkat mobile di seluruh dunia. Angka ini diperkirakan akan terus bertumbuh pesat hingga jumlah perangkat mobile akan melebihi jumlah populasi manusia. Sekarang, lebih dari sepertiga populasi di dunia memiliki akses ke perangkat mobile.

Angka ini juga makin dipercepat oleh pertumbuhan populasi muda (youth) yang terus bertambah terutama di negara-negara berkembang termasuk Indonesia. Banyak negara berkembang yang saat ini ekonominya terus bertumbuh pesat mengalahkan negara-negara maju di Eropa dan benua Amerika, membuat penjualan perangkat mobile menjadi lebih bergairah.

Kemajuan teknologi akan terus menekan harga perangkat mobile yang lama kelamaan akan mampu diraih oleh penduduk di negara berkembang. Namun hal ini tidak semata-mata menjadi faktor konsumtif karena pengguna mobile juga dapat mendayagunakan perangkat mobile mereka sebagai alat produktif, dengan demikian makin meningkatkan taraf ekonomi.

sumber: mashable

Published by

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net. Contact me : rama@dailysocial.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *