cara input resi lion parcel

Cara Input Resi Lion Parcel dengan Sistem Genesis Terbaru

Pada bulan Oktober lalu, Lion Parcel baru saja merilis sistem terbaru bernama Genesis yang menggantikan sistem lamanya, Elexys. Dengan adanya perubahan ini, para agen atau pos Lion Parcel harus beradaptasi dengan cara input resi Lion Parcel baru menggunakan Genesis.

Cara Input Resi Lion Parcel

Selain tampilan, alur pengisian saat input resi juga mengalami sedikit perubahan. Berikut ini adalah tutorial cara pengisian dan booking STT Lion Parcel.

  • Akses genesis.lionparcel.com.
  • Masuk ke akun pos Anda dengan username dan password Genesis yang telah diberikan oleh pihak Lion Parcel.

 

cara input resi lion parcel

 

  • Pada halaman dashboard, buka menu Shipment > Booking di bagian kiri halaman.

 

cara input resi lion parcel

 

  • Lalu, klik tombol Buat Booking di bagian kanan atas dan pilih Buat Booking Manual untuk input resi.

 

cara input resi lion parcel

 

  • Selanjutnya, pilih jenis layanan yang pelanggan Anda inginkan pada kolom Produk Pengiriman sebagai langkah pertama booking resi.

 

cara input resi lion parcel

 

  • Setelah itu, masukkan destinasi pengiriman berupa nama kecamatan dan kota pada kolom Kecamatan, Kota Tujuan

 

cara input resi lion parcel

 

  • Berikutnya, isi nama, alamat, dan nomor telepon pengirim dan penerima. Pastikan Anda mengisi alamat penerima dengan lengkap dan benar.

 

cara input resi lion parcel

 

  • Jika Anda ingin menyimpan data penerima atau pengirim, centang pada kotak Simpan Data Pengirim / Simpan Data Penerima yang ada di bawah kolom nomor telepon.
  • Selanjutnya, pilih jenis barang yang akan dikirim pada kolom Tipe Komoditas dan masukkan estimasi harga barang tersebut di kolom Estimasi Harga Barang.

 

cara input resi lion parcel

 

  • Apabila barang yang dikirimkan berupa barang berharga atau barang elektronik, Anda bisa menawarkan asuransi berbayar kepada pelanggan Anda. Jika ingin menggunakan asuransi berbayar, pilih Asuransi Basic pada kolom Asuransi Pengiriman. Namun, jika tidak ingin menggunakan asuransi, pilih Asuransi Free.
  • Terakhir, isi Berat Barang dan Dimensi Paket. Lalu, klik pada tombol refresh di samping tampilan biaya ongkos kirim yang masih 0 untuk perbarui harga.

 

cara input resi lion parcel

 

 

  • Ketika biaya ongkos kirim telah diperbarui, tombol Booking akan berubah warna menjadi merah.
  • Klik tombol tersebut dan pilih Booking, Print Nanti untuk booking resi lalu kembali ke halaman Booking atau pilih Booking, Print Basic/Save to PDF untuk booking dan langsung mencetak resi. Jika Anda menggunakan printer thermal, Anda juga bisa langsung memilih Booking, Print Termal Resi untuk mencetak resi.

 

cara input resi lion parcel

 

Nah, itu dia cara input resi lion parcel menggunakan sistem Genesis. Adanya sistem Genesis diharapkan akan memudahkan kinerja Anda dan membantu meningkatkan performa usaha Anda. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi-aplikasi pendukung bisnis UMKM yang tersebar di Play Store untuk membantu proses pembukuan Anda sebagai agen Lion Parcel.

Untuk penggunaan sistem Genesis selengkapnya, Anda dapat melihat pada video training sistem Genesis di bawah ini.

Video Training Sistem Genesis dari Lio Academy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *