Tips Menikmati Video YouTube Tanpa Mengganggu Produktivitas

Cukup beralasan mengapa sejumlah orang memprediksi televisi akan tergantikan oleh layanan YouTube. Ragam kontennya yang tidak terbatas, akses yang mudah dan biaya yang murah membuat jutaan orang betah menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar smartphone, tablet atau PC mereka.

Kebiasaan baru ini menjadi fenomena sekaligus tantangan, terutama bagi mereka pengguna loyal yang dituntut tetap produktif sembari mengikuti perkembangan konten yang digemari di YouTube. Beberapa bahkan nyambi jadi YouTuber. Oleh karena itu, kami punya beberapa tips sederhana bagaimana caranya tetap bisa menikmati konten-konten asyik di YouTube tanpa mengganggu produktivitas kerja.

Secara Berkala Pantu Waktu Menonton Anda

Seseorang yang punya niatan kuat untuk disiplin biasanya punya kencenderungan untuk taat pada aturan yang dibuat sendiri olehnya. Jadi, mulai dari tekad Anda, tetapkan batasan jam menonton secara manual. Misalnya 30 menit setiap hari. Lalu bagaimana memantaunya? YouTube sudah sediakan toolnya untuk Anda.

  • Tap ikon profile Anda di sebelah kanan atas lalu tap Time Watched.

Screenshot_20190228-154112_YouTube

  • Nah, di panel ini Anda dapat melihat berapa lama waktu yang Anda habiskan untuk menonton YouTube di hari ini, kemaren, minggu lalu dan rata-rata harian. Dengan informasi ini, Anda bisa memantau batasan maksimal menonton video di YouTube. Selanjutnya, terserah Anda bagaimana cara untuk menerapkan aturannya dalam keseharian.

Screenshot_20190228-160401_YouTube

Pergunakan Fitur Pengingat Istirahat di YouTube

Anda mungkin terlewatkan atau lupa. YouTube punya fitur pengingat istirahat, yang fungsinya agar penggunanya tidak menghabiskan waktu terlalu lama yang dapat berdampak buruk, tidak hanya terhadap pekerjaan tapi juga kesehatan.

  • Tap ikon profil Anda di kanan atas, kemudian tap Time Watched.

Screenshot_20190228-154112_YouTube

  • Kemudian aktifkan tombol Remind me to take a break.

Screenshot_20190228-160401_YouTube

  • Lalu tentukan sendiri kapan peringatan akan diaktifkan. Waktunya bebas terserah Anda.

Screenshot_20190228-154205_YouTube

Matikan Notifikasi

Notifikasi menjadi jurus yang cukup ampuh untuk menggeret kembali pengguna yang tidak sedang menonton video. Notifikasi datangnya bisa dari banyak tempat, antara lain komentar, video baru dari chanel langganan, ada yang menyukai komentar Anda, ada yang melaporkan dan banyak lagi faktor lainnya.

Agar Anda tidak kepincut ajakan dari notifikasi-notifikasi itu, mematikan semua jenis notifikasi adalah ide yang sangat berani.

  • Tap ikon profil Anda, kemudian tap Settings – Notifications.

Screenshot_20190228-154847_YouTube

  • Silahkan matikan notifikasi yang menurut Anda paling sering mengalihkan perhatian.

Screenshot_20190228-154815_YouTube

Matikan Autoplay

Fitur autoplay dibuat memang bertujuan agar pengguna makin lama berada di YouTube. Tapi ini jadi masalah jika Anda punya pekerjaan yang harus diselesaikan segera.

  • Untuk mematikan autoplay, tap ikon profile – Settings – Autoplay.

Screenshot_20190228-154853_YouTube

  • Matikan opsi autoplay next video.
  • Selanjutnya, matikan juga autoplay di laman home. Tap menu kedua Autoplay on Home.

Screenshot_20190228-154859_YouTube

  • Lalu pilih opsi Off. Kini, semua fitur autoplay sudah dimatikan, Anda terbebas dari segala gangguan.

Terakhir, hiburan memang sebuah kebutuhan yang mustahil dikesampingkan begitu saja. Apalagi YouTube dapat diakses sedemikian mudah dan murah. Tetapi yang harus dipahami adalah; ada batas untuk segala hal tak terkecuali hiburan semurah YouTube.

Sumber gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Melakukan TRIM SSD secara Manual pada Windows 10

Sebuah spesifikasi komputer yang kencang tentu akan terhambat kinerjanya saat menggunakan Hard Disk Drive (HDD). HDD yang ada saat ini memang dikenal memiliki kapasitas ruang penyimpanan yang sangat besar, namun memiliki kinerja yang biasa saja. Kadang, HDD malah menjadi penghambat kinerja sebuah komputer.

Intel Optane SSD 900P / Intel

Sejak Intel memp[erkenalkan Solid State Drive (SSD) untuk digunakan pada komputer pribadi, saat itu pula kinerja sebuah komputer menjadi lebih baik. Pasalnya, SSD tidak menggunakan sistem mekanik dengan piringan dan jarum, tetapi menggunakan chip NAND yang kinerjanya bisa mencapai 10 kali lipat.

SSD yang ada saat ini pun juga tidak lagi menggunakan interface SATA III. Saat ini, interface M.2 juga sudah diperkenalkan dan memiliki kinerja yang tinggi saat sebuah SSD NVMe (Non Volatile Memory express) dipasangkan. Hal ini membuat kinerja baca tulis komputer yang selalu terjadi setiap saat menjadi tidak terhambat.

Akan tetapi, kinerja SSD lama kelamaan akan menurun. Hal tersebut diakibatkan karena sistem kerja SSD berbeda dengan HDD. HDD dapat menumpukkan sebuah data pada tempat yang sama (sektor yang sama). HDD pun akan membaca data terbaru yang ada pada sektor yang sama tanpa harus secara fisik menghapus data lama. Hal ini pula yang menyebabkan sebuah data lama masih dapat diselamatkan dengan beberapa software.

 

SSD pun juga akan membaca data terbaru, namun data lama pun masih akan tetap dibaca, sehingga performanya juga akan menurun. Oleh sebab itu, fasilitas TRIM pun diciptakan. TRIM sama seperti feature Garbage Collector yang akan menghapus data lama pada sebuah sektor sebelum ditempatkan data baru. Hasilnya, SSD akan membaca data dengan kinerja optimalnya.

Pada Windows, apalagi saat ini sudah versi yang ke 10, TRIM akan dengan otomatis dijalankan pada saat kita menghapus data maupun menimpa data. Akan tetapi, kadang fungsi TRIM tidak dilakukan di seluruh permukaan chip NAND pada SSD sehingga penurunan kinerja pun terjadi.

Pada tablet Windows 10 dengan chip NAND berkinerja rendah, tentu saja penurunan kinerja tersebut sangat terasa. Oleh karena itu, kita harus melakukan perintah TRIM secara manual.

Untungnya, Microsoft sudah menyediakan perintah TRIM manual untuk Windows 10. Perintah tersebut harus kita panggil melalui aplikasi bernama Powershell atau Powershell ISE. Jangan lupa untuk menjalankan Powershell dengan izin administrator.

Perintah yang kita gunakan adalah Optimize-Volume. Perintah tersebut memiliki format seperti berikut ini:

Optimize-Volume -DriveLetter Driveyanginginditrim -ReTrim -Verbose

Jadi, misalnya kita ingin melakukan TRIM terhadap SSD pada drive C, maka perintahnya adalah sebagai berikut:

Optimize-Volume -DriveLetter C -ReTrim -Verbose

Setelah itu, Windows akan melakukan TRIM pada SSD yang ada. Biasanya, waktu yang dibutuhkan untuk melakukan TRIM tidak lebih dari 30 detik. Uniknya, tablet Windows 10 pun juga dapat menggunakan TRIM untuk membuat kinerjanya lebih cepat.

Selamat mencoba!

[Panduan Pemula] Kode HTML Dasar yang Wajib Dikuasai Seorang Blogger

Blogger tidak cuma wajib menguasai ilmu SEO, SMO, atau kepenulisan, tapi akan sangat bagus jika Anda juga menguasai kode-kode dasar HTML yang nantinya sering dijumpai, misalnya saat mengatur widget, menampilkan gambar di header, memasang kode iklan, dan lain sebagainya.

Untuk belajar, tak perlu ikut kursus coding mahal. Anda bisa mulai dari sekarang. Mulai dari yang sederhana dahulu, dengan menguasai beberapa kode HTML dasar berikut ini.

Persiapan

Tetapi sebelum mulai, ada beberapa langkah persiapan yang harus dilakukan terlebih dahulu.

  • Buat dokumen notepad baru
  • Kemudian isi dengan kode dasar berikut ini:

<html>
<head>

<title>judul</title>

</head>
<body>

AREA Kosong

</body>
</html>

  • Area kosong yang saya coret di atas adalah area di mana Anda akan memasukkan kode-kode html yang akan kita pelajari nanti. Sedangkan kode sisanya adalah elemen dasar yang wajib ada dalam sebuah dokumen HTML.
  • Setelah dibuat demikian, simpan dokumen tersebut dengan nama berakhiran .htm, seperti gambar di bawah ini.

kode html sederhana blogger_1

 

  • Jika sudah, sekarang buka folder tempat Anda menyimpan dokumen tersebut dan klik kanan dan buka dengan browser favorit Anda.
  • Sekarang Anda punya dua aplikasi yang berjalan secara bersamaan, notepad dan browser yang kosong.

Kode HTML Dasar

Barulah kita masuk ke topik utamanya.

Membuat Baris Baru

Di banyak platform, untuk membuat baris baru Anda tinggal tekan enter dan masalahpun selesai. Tetapi jika dihadapkan pada platform yang menggunakan kode html, Anda tidak bisa melakukan cara yang sama.

Untuk membuat baris baru, Anda wajib menambahkan kode <br/> di akhir kalimat. Misalnya:

kode html sederhana blogger_33

 

Silahkan simpan dahulu dokumen notepad Anda, kemudian pindah ke browser yang tadi sudah dibuka dan refresh. Maka hasilnya akan seperti ini.

kode html sederhana blogger_3

 

Membuat Paragrap Baru

Sama seperti membuat baris baru, Anda tidak bisa menekan enter ketika berada di mode editor HTML. Sebanyak apapun tombol enter ditekan, hasilnya tak akan sesuai keinginan Anda.

Jadi, caranya adalah dengan menambahkan kode <p/> di akhir kalimat di paragrap sebelumnya. Aplikasinya seperti ini.

kode html sederhana blogger_4

 

Simpan kemudian kembali ke browser latihan tadi dan refresh. Maka, hasilnya seperti ini.

kode html sederhana blogger_44

 

Membuat Huruf Tebal, Miring dan Garis Bawah

Format ini biasa dijumpai, dan semestinya dapat dengan mudah dikuasai. Aplikasi kodenya seperti ini: <b> kalimat </b> untuk huruf tebal, <i> kalimat </i> untuk huruf miring dan <u> kalimat </u> untuk huruf miring.

kode html sederhana blogger_55

 

Simpan perubahan, dan lagi kembali ke browser dan refresh. Hasilnya seperti ini.

kode html sederhana blogger_5

 

Membuat Perataan Paragrap

Perataan adalah hal yang lumrah dalam susunan kalimat, ada empat perataan yang umumnya kita pakai; kiri, kanan, tengah dan kanan-kiri. Untuk membuat perataan, kode yang digunakan adalah <p align=”jenis perataan”> paragrap</p>.

Berikut contoh penggunaannya:

kode html sederhana blogger_6

 

Hasilnya akan seperti ini.

kode html sederhana blogger_66

 

Kode HTML Ukuran Huruf

Terakhir, kode HTML membuat huruf dalam ukuran yang berbeda. Kode yang digunakan adalah: <font size=”ukuran huruf”>paragrap</font>

Contoh penggunaan kodenya seperti ini.

kode html sederhana blogger_7

 

Dan hasilnya seperti ini.

kode html sederhana blogger_77

 

Itu dia beberapa kode HTML dasar yang wajib dikuasai oleh seorang blogger. 5 jenis kode ini saja sudah terasa sulit terutama bagi Anda yang baru berkenalan. Padahal, ada banyak sekali format kode yang dipakai oleh para programmer handal. Tapi, untuk sementara ini dulu sudah cukup.

Sumber gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Mengganti Password Blog WordPress Melalui phpMyAdmin

Ada banyak alasan yang menyebabkan seseorang lupa kata sandi atau password, tak terkecuali password login ke blog sendiri. Bahkan saya yang hampir setiap hari mengelola blog pernah lupa. Penyebabnya karena saya terbiasa menggunakan fitur remember password di browser, sehingga ketika harus login dari perangkat baru, saya pun mengalami kesulitan. Hal ini diperparah karena saya juga lupa dengan email yang digunakan untuk menggunakan fitur forget password.

Situasi yang lebih buruk bagi pemilik blog yang dibobol peretas sehingga benar-benar gagal untuk mengakses halaman dashboard. Jika Anda mengalaminya, lakukan langkah awal dengan cara mengganti password blog WordPress melalui phpMyadmin.

  • Buka Cpanel server Anda dengan mengakses alamat urlsitus.com/cpanel.
  • Login kemudian klik phpMyAdmin.

mengubah kata sandi blog wordpress dari phpmyadmin_1

  • Klik database blog yang ingin dipermak, kemudian klik wp_user.

mengubah kata sandi blog wordpress dari phpmyadmin_2

  • Tandai user yang password-nya ingin diganti, lalu klik Ubah.

mengubah kata sandi blog wordpress dari phpmyadmin_3

  • Secara default, WordPress menyembunyikan karakter password blog ke dalam deretan angka. Sehingga Anda tidak bisa mengubahnya sesuka hati tanpa menyesuaikan fungsinya terlebih dahulu.
  • Jadi, pertama ubah fungsi di bagian uses_pass ke fungsi MD5.
  • Setelah itu, barulah ketikkan kata sandi baru di sebelah kanan (null value) sesuai keinginan Anda. Terakhir klik tombol Go untuk menyimpan perubahan.

mengubah kata sandi blog wordpress dari phpmyadmin_4

Selanjutnya, silahkan login ke dashboard blog Anda seperti biasa. Sekarang, Anda seharusnya sudah bisa login dengan mulus. Selamat mencoba!

Sumber gambar header Pixabay.

Panduan Lengkap Bikin Web Crowdfunding dengan WordPress

Pengen bikin web crowdfunding seperti KitaBisa atau Kickstarter tapi mentok di skill programming? Tak perlu risau, cukup dengan WordPress, sobat bisa kok bikin situs donasi serupa walaupun lebih sederhana. Tapi, sudah cukup layak untuk dijadikan proyek sosial atau mewujudkan ide startup sobat.

Sembari melakukan pengembangan, Anda bisa terus mencari rekan yang mempunyai skill atau modal untuk hire programmer dan desainer. Kalau sudah fix, ayo saya tunjukkan cara bikin web crowdfunding menggunakan CMS WordPress self hosted.

  • Login ke dashboard web WordPress Anda, kemudian tambahkan plugin baru.
  • Ketikkan kata kunci “crowdfunding” di kotak pencarian. Setelah muncul hasilnya, install plugin WP Crowdfunding dari Themeum. Jika sudah terpasang, aktifkan plugin tersebut.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Ketika plugin WP Crowdfunding sudah diaktifkan, plugin secara otomatis membuat empat halaman baru seperti yang saya tandai di gambar di bawah ini. Anda bisa menemukannya di menu Pages – All Pages. Keempatnya berfungsi sebagai form pembuatan kampanye donasi baru, dashboard yang berisi akun pengguna, daftar kampanye donasi yang sudah disetujui dan terakhir formulir pendaftaran pengguna baru.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Sebelum lanjut, plugin ini membutuhkan bantuan dari tool lainnya yaitu plugin WooCommerce. Ini sebenarnya adalah plugin toko online, saya sudah pernah berikan tutorialnya beberapa tahun yang lalu. Ternyata, plugin inilah yang nantinya bertugas menjadi alur pemberikan donasi oleh pengunjung. Jika di toko online berfungsi sebagai platform pemesanan, di sini sebagai platform donasi.
  • Jadi, ulangi langkah pertama di atas kemudian temukan plugin woocomerce.
  • Langkah selanjutnya adalah menyesuaikan pengaturan plugin WP Crowdfunding agar nanti fungsinya tepat seperti yang Anda inginkan. Arahkan kursor ke menu Crowdfunding – Crowdfunding – General Settings.
  • Di menu pengaturan General Settings, yang perlu diubah adalah Select Dashboard Page dan Select Campaign Submit Form. Di kedua opsi ini Anda diminta memilih jenis halaman yang tadi sudah dibuat oleh plugin secara otomatis. Untuk pengaturan lainnya sesuaikan dengan kebutuhan dan rencana Anda.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Lanjut ke menu pengaturan Woocomerce Settings. Sama, yang perlu diubah adalah opsi Select Listing Page dan Select Registration Page. Samakan pengaturan Anda dengan gambar di bawah ini. Sedangkan untuk pengaturan lain, sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Tidak harus sama.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Lanjut ke Style dan Social Share. Silahkan diatur sesuai kebutuhan, tidak ada aturan baku untuk dua menu ini. Sedangkan untuk reCAPTCHA dan Wallet hanya bisa digunakan jika Anda membeli lisensi pro dan Enterprise.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Pengaturan sudah selesai, sekarang waktunya untuk mengatur di mana halaman-halaman tadi di layout web Anda. Opsi yang paling mudah adalah dengan menambahkannya ke menu. Kalau Anda bingung dengan bagian ini, bisa baca-baca lagi tutorial cara membuat menu sebelumnya.
  • Tambahkan halaman-halaman yang tadi dibikin otomatis oleh plugin. Posisinya terserah Anda, dan boleh diubah namanya sesuai dengan kebutuhan. Tidak ada aturan baku. Anda bahkan boleh menggunakan plugin lain untuk mengatur posisi menu, apakah dengan tombol khusus atau dengan layout yang baru.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Dengan cara sederhana tadi, saya telah menambahkan tool donasi di halaman utama web saya. Hasilnya akan seperti ini. Layout ini juga tidak harus sama, silahkan berimprovisasi.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Halaman Bikin Donasi misalnya, merupakan halaman di mana pengguna dapat membuat kampanye donasi baru yang nantinya jika layak akan ditampilkan di daftar donasi.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Sedangkah dashboard saya ubah menjadi label akun, di mana pengguna bisa melihat rincian kampanye donasi yang mereka buat. Mereka juga bisa melengkapi data diri yang masih kosong.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Lalu, apakah admin bisa membuat donasi sendiri mas?
  • Jawabannya tentu bisa. Tapi dengan cara yang berbeda. Karena kita menggunakan plugin Woocommerce, maka pembuatan kampanye donasi baru harus melalui menu Product – Add News.

cara membuat situs crowdfunding sederhana dengan WordPress

 

  • Nantinya di opsi Product data, ganti dengan Crowdfunding.
  • Tinggal mengisi form yang diperlukan, termasuk data-data pelengkapnya dan terbitkan.

Waduh, ribet mas. Bisa gak langsung di halaman form depan gak dari dashboard?

Bisa banget. Tinggal akses aja halaman form pembuatan kampanye donasi seperti halnya pengguna lain.

Selesai ya. Web crowdfunding sederhana menggunakan WordPress Anda sudah jadi dan tinggal disempurnakan.

Sumber gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Chrome dengan Material Design

Sekitar empat tahun yang lalu, Google memperkenalkan desain baru mereka ke sistem operasi Android. Desain tersebut bernama Material Design. Desain tersebut cukup memukau pada saat sistem operasi Android Lollipop diperkenalkan karena memang berbeda dari sebelumnya.

Jika sebelumnya Material Design belum diimplementasikan ke beberapa produk Google di luar Android, kali ini pun berbeda. Beberapa bulan belakangan ini, Google sedang berusaha membawa desain Material ke desktop dan mobile. Dan hal tersebut pun dapat kita rasakan saat ini.

Chrome Material

 

Google Chrome versi 68 ternyata sudah membawa Material Design. Desain yang satu ini sudah dapat dicoba pada versi Windows 10 maupun iOS. Untuk versi Android, Material Design belum dapat dicoba. Akan tetapi, hal tersebut bukan berarti bahwa desain tersebut diaplikasikan secara default.

Material Design pada versi desktop Windows 10 memiliki address bar yang melengkung, design tab yang kotak, dan warna putih yang mendominan. Untuk versi iOS, Google mengubah menu dari atas ke bawah dengan address bar tetap berada di atas. Selain itu, tombol-tombol navigasi seperti back dan forward serta refresh juga dipindah ke bawah.

Chrome Material Design

 

Untuk mendapatkan desain baru tersebut, ikut saja cara berikut:

Chrome Windows

  • Buka Chrome dan browse URL: chrome://flags/#top-chrome-md
  • Di bagian “UI Layout for the browser’s top chrome” pindahkan pilihan dari default ke refresh
  • Restart Chrome Anda

Chrome Material Design Option

Chrome untuk iOS

  • Buka aplikasi Chrome dan browse URL: chrome://flags/#top-chrome-md
  • Scroll ke bawah dan temukan “UI Refresh Phase 1”
  • Pilih enabled
  • Restart Chrome dengan cara menghilangkan Chrome dari daftar recent app

Selamat mencoba desain terbaru dari Google!

Gamber header: Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Mematikan Fitur Maintenance Otomatis di Windows 10

Berbeda dengan versi OS lawas, Windows 10 menerapkan sistem yang serba otomatis, misalnya mengunduh update secara otomatis, memasang pembaruan keamanan secara berkala dan melakukan maintenance yang mencakup diagnosa sistem yang juga secara otomatis.

Tetapi, sejumlah pengguna yang memiliki intensitas kerja tinggi merasa terganggu dengan hal-hal semacam itu. Karenanya, tutorial ini semestinya akan membantu Anda yang juga tak ingin terganggu oleh prosedur tersebut.

Fitur maintenance otomatis sendiri dapat dijumpai di pengaturan Control Panel – System and Security – Security and Maintenance – Change Maintenance settings. Tapi, untuk mematikannya Anda butuh langkah yang lebih dari itu.

  • Tekan tombol Windows + R, kemudian ketikkan regedit dan enter.
  • Di jendela registry, buka direktori ini: HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Schedule\Maintenance.

Cara Mematikan Fitur Maintenance Otomatis di Windows 10

 

  • Setelah berada di direktori Maintenance, klik kanan dan klik New – Dword (32-bit) Value.

Cara Mematikan Fitur Maintenance Otomatis di Windows 10

 

  • Ubah nama default-nya menjadi MaintenanceDisabled, kemudian klik dua kali di registri baru tersebut sampai muncul jendela baru seperti ini.
  • Di jendela tersebut, ubah value datanya dari 0 menjadi 1 kemudian klik OK.

Cara Mematikan Fitur Maintenance Otomatis di Windows 10

 

Selesai, fitur maintenance otomatis sekarang sudah dalam posisi mati. Apabila di kemudian hari Anda mendapati masalah dan ingin mengaktifkan kembali fitur ini, cukup ulangi langkah pertama kemudian edit registry dan ubah value datanya dari 1 menjadi 0 kemudian simpan.

Apakah perubahan ini mengakibatkan masalah pada sistem komputer?

Secara umum tidak, tetapi karena maintenance otomatis dirancang untuk melakukan perbaikan ketika menjumpai masalah, maka Anda harus waspada jika komputer menunjukkan gelagat mencurigakan, misalnya tiba-tiba restart, blue screen dan lain-lain.

Sumber gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Memasang Kode Iklan Google Adsense di Blog WordPress

Setelah diterima sebagai salah satu publisher Google Adsense, langkah berikutnya adalah memasang kode iklan di blog. Berbeda dengan blog Blogger.com, di WordPress, Anda harus memasang kode iklan secara manual atau jika ingin lebih mudah, Anda bisa menggunakan plugin. Seperti yang akan saya tunjukkan di tutorial ini.

Persiapan

  • Sebelum memasang plugin, sebaiknya buat dulu unit iklan di akun Google Adsense Anda, jenis unit iklannya tentu disesuaikan dengan posisi iklan.

Langkah Memasang Kode Iklan

  • Pertama, login ke dashboard blog WordPress Anda, lalu arahkan ke Plugin – Add New atau Tambah Baru.

screenshot-fotos-imagenes-gratuitas.com-2018-06-30-14-15-29

  • Setelah berada di direktori plugin, ketikkan kata kunci Adsense di kolom pencarian dan install plugin Add Inserter seperti yang saya tandai di screenshot di atas.
  • Selanjutnya Anda akan menemukan menu baru Ad Inserter di kumpulan menu, klik dan tampillah panel seperti gambar di bawah ini.

screenshot-fotos-imagenes-gratuitas.com-2018-06-30-14-19-09

  • Di panel tersebut, Ada beberapa deretan angka yang disebut dengan block. Masing-masing block default-nya dalam posisi kosong. Nah, tugas Anda adalah memasukkan kode iklan Google Adsense ke dalam block-block tersebut, boleh satu, dua, tiga atau semuanya, tergantung kebutuhan. Masing-masing block mempunyai pengaturan dan posisi yang berbeda, sesuai posisi yang Anda inginkan.
  • Misalnya, block 1 atau iklan Google Adsense 1, akan saya letakkan di bawah paragraph pertama. Maka, pengaturannya di block 1 saya buat seperti gambar di atas, di mana Automatic Insertion saya pilih “After Paragraph” kemudian saya tentukan paragrap 1. Artinya, iklan akan tampil setelah paragraph pertama.
  • Kemudian iklan selanjutnya, saya letakkan di block 2 dengan posisi yang berbeda dari block 1. Saya ingin iklan jenis ini muncul di halaman depan, halaman kategori dan tag, maka saya beri tanda centang di opsi Home, Category dan Tag.

screenshot-fotos-imagenes-gratuitas.com-2018-06-30-14-21-20

  • Saya lakukan hal yang sama di block-block selanjutnya sampai saya merasa jumlah iklan yang tampil sudah maksimal.
  • Selanjutnya, saya ingin iklan Google Adsense juga muncul di sidebar. Maka, klik menu Appearance – Widget. Kemudian tambahkan widget Ad Inserter.

screenshot-fotos-imagenes-gratuitas.com-2018-06-30-14-24-40

  • Untuk memunculkan iklan Google Adsense di sidebar, Anda tidak perlu lagi memasukkan kode iklan lagi. Cukup memilih block yang dirasa tepat untuk sidebar.

screenshot-fotos-imagenes-gratuitas.com-2018-06-30-14-25-33

Demikian, sekarang iklan Google Adsense akan muncul sesuai dengan posisi yang ditentukan.

Tapi, ada beberapa hal lain yang juga perlu Anda ketahui.

  • Kode iklan yang diletakkan di tiap-tiap block tidak harus berbeda, boleh sama. Tetapi, saran saya tetap bedakan masing-masing posisi agar nantinya Anda dapat mengetahui posisi terbaik untuk selanjutnya menjadi standar bagi Anda.
  • Iklan biasanya tidak langsung muncul, terutama apabila blog yang Anda pakai belum terindeks dengan baik oleh Google.
  • Blog yang bisa memasang iklan Google Adsense, tidak harus blog yang dipakai untuk mendaftar. Semua blog bisa menampilkan iklan, selama memang belum pernah dibanned oleh Google.

Selamat mencoba!

5 Tips Mudah Agar Blog Diterima Google Adsense

Hampir dapat dipastikan tak ada satupun blogger yang tidak mengenal Google Adsense. Ini adalah program periklanan berbayar yang ditujukan bagi para penerbit, pemiliki web, blogger, vlogger untuk memperoleh pendapatan dari setiap kunjungan atau view di konten terbitannya.

Di luar sana ada banyak sekali program bisnis online yang juga menjanjikan pendapatan bagi blogger, tapi Google Adsense masih menjadi yang terbaik meskipun untuk mengikutinya tidak bisa dibilang mudah.

Untuk tergabung di program Google Adsense, aturan pertama Anda harus mempunyai blog atau video YouTube. Tetapi, bukan sekadar punya, melainkan harus mendaftarkan diri terlebih dahulu dan mendapatkan persetujuan. Berikut ada beberapa tips agar blog Anda diterima oleh Google Adsense dan segera mendatangkan pundi-pundi uang.

Kualitas Konten

Bak sebuah masakan, konten adalah bahan utamanya. Tanpa bahan utama, Anda akan sulit mendapatkan sebuah suguhan yang bisa dinikmati. Demikian juga di dunia blogging. Konten memegang peranan paling penting, karena komponen inilah yang akan dinikmati oleh pembaca, membantu mereka mendapatkan solusi atas permasalahan dan juga menjadi sumber informasi atas topik yang diminati.

Bagaimanakah kriteria konten yang berkualitas itu?

Ada beberapa, di antaranya.

  • Cukup panjang, paling tidak di atas 500 kata meskipun bersifat relatif terutama untuk blog berjenis berita.
  • Berikutnya, orisinil. Jadi, panjang saja tidak cukup, artikel yang diterbitkan juga harus orisinil, bukan copy paste dari sumber lain. Orisinilitas sangat penting, saking pentingnya, kendati artikel Anda tak cukup panjang tetapi bukan hasil copy paste, sudah cukup untuk dianggap sebagai konten yang berkualitas.
  • Dilengkapi dengan berbagai elemen, seperti gambar, rujukan yang valid dan relevan, video, infografis dan tersusun atas kaidah penulisan yang baik.
  • Up to date. Artinya, tulisan terus diperbarui sesuai dengan kondisi terkini atau sesuai dengan momennya.
  • Berjumlah lebih dari 25 artikel. Ini bukan angka pasti dari Google, melainkan angka ideal yang saya tentukan sendiri berdasarkan pengalaman. Mudahnya, begini. Jika Anda punya 5 kategori utama, maka paling tidak masing-masing kategori sudah berisi 5 artikel yang menurut saya pribadi sudah cukup baik untuk ukuran blog baru.

Navigasi

Navigasi menjadi komponen penting yang diperhatikan oleh Google dalam menilai kelayakan sebuah blog. Tak jarang, Google menolak permintaan pengguna dengan alasan navigasi yang buruk.

Navigasi yang baik ditentukan oleh beberapa hal.

  • Yang pertama, mudah ditemukan. Blog berbasis WordPress misalnya, mempunyai panel khusus untuk membuat menu. Tetapi, penggunalah yang memutuskan di mana dan bagaimana menu akan ditampilkan. Jadi, pastikan menu yang Anda tampilkan mudah ditemukan oleh pembaca, tidak tersembunyi, ukurannya pas dan dengan warna yang tepat pula.
  • Valid. Menu tidak sebatas ada, tetapi juga memuat tautan yang valid dan tidak memuat tautan dari web-web spam.
  • Lengkap, terdiri dari beberapa menu wajib seperti about us, privacy policy, TOS, contact US dan juga kategori-kategori konten yang disajikan.

Kecepatan

Kriteria lain yang cukup menentukan diterima tidaknya blog Anda di Google Adsense adalah kecepatan. Kecepatan blog ditentukan oleh banyak hal, yang utama adalah server dan pengaturan blog itu sendiri, mulai dari pemilihan tema, penggunaan gambar, header, script, javascript dan lain sebagainya.

Google sendiri sudah memberikan alat bantu untuk mengoptimalkan kecepatan blog pengguna, bisa dilihat di tautan ini. Targetnya adalah memperoleh kecepatan optimal sebelum blog didaftarkan ke Google Adsense. Makin cepat performa blog, maka makin besar pula kesempatan untuk diterima.

Optimalkan Lalu Lintas Pengunjung Terlebih Dahulu

Kendati bukan yang paling menentukan, tetapi lalu lintas pengunjung web menjadi salah satu tolak ukur baik dan buruknya sebuah blog. Google sendiri tak mematok angka berapa lalu lintas yang ideal, tetapi praktik terbaik adalah dengan memperoleh lalu lintas alami dari mesin pencari paling tidak 100 per hari sebelum blog didaftarkan.

Desain

Pilihan desain berdampak pada dua hal, kecepatan dan navigasi. Desain yang bagus tak jarang justru mengorbankan kecepatan, dan tak sedikit yang mengabaikan kaidah navigasi yang disyaratkan oleh Google. Pilihan paling bijak adalah dengan menerapkan desain yang modern tetapi tidak berlebihan sehingga tetap cepat saat diakses dan mempunyai komponen-komponen navigasi yang baik.

Itu dia 5 tips agar blog Anda diterima di Google Adsense. Mudah dipraktikkan oleh siapapun, termasuk blogger pemula. Selamat menulis dan semoga sukses.

Jika sudah siap untuk mendaftar, silahkan ke web resminya di tautan ini.

[Panduan Pemula] Tutorial Menghapus Kontak Ganda atau Duplikat di Xiaomi Redmi 5A

Kontak ganda atau duplikat tidak hanya membingungkan tapi juga memenuhi memori perangkat. Tetapi, memeriksa satu per satu kontak yang tersimpan dan menghapus kontak yang sama juga bukan pekerjaan mudah. Apalagi jika jumlah kontak Anda mencapai ribuan banyaknya.

Lalu bagaimana solusinya? Jika Anda menggunakan smartphone Xiaomi Redmi 5, 5A, Redmi Note 5 atau yang sudah menggunakan MIUI 9 ke atas, panduan ini bisa Anda coba.

  • Buka menu Panggilan atau Log, kemudian tap opsi Contact dan tap tombol menu di sebelah kanan atas.

Tutorial Menghapus Kontak Ganda atau Duplikat di Xiaomi Redmi 5A

 

  • Selanjutnya, tap menu Settings.

Tutorial Menghapus Kontak Ganda atau Duplikat di Xiaomi Redmi 5A

  • Lalu tap menu Merge duplicate contacts.

Tutorial Menghapus Kontak Ganda atau Duplikat di Xiaomi Redmi 5A

  • Klik tombol Merge.

Tutorial Menghapus Kontak Ganda atau Duplikat di Xiaomi Redmi 5A

  • Setelah dipindai, hasilnya akan keluar seperti ini. Silahkan ditandai kontak mana yang ingin dihapus atau digabungkan. Jika sudah semua, tap tombol Merge.

Tutorial Menghapus Kontak Ganda atau Duplikat di Xiaomi Redmi 5A

  • Proses merge sedang berlangsung. Anda hanya perlu menunggu proses ini selesai dengan sempurna.

Tutorial Menghapus Kontak Ganda atau Duplikat di Xiaomi Redmi 5A

Setelah selesai, silahkan diperiksa secara manual dan pastikan kontak sudah unik semua.

Jika Anda kesulitan menemukan menu panggilan, Anda juga bisa mengakses daftar kontak dari menu Tools – Contacts. Catatan lainnya, bahwa semua rincian baik nomor ponsel, alamat, email dan data lainnya akan digabungkan menjadi satu ke nama kontak yang sama. Jadi, pastikan sekali lagi tidak ada dua kontak berbeda tergabung ke dalam nama yang sama.

Sumber gambar header Pixabay.