Aplikasi Edit Foto Jadi Kartun Terbaik 2023

Saat ini ada banyak aplikasi edit foto yang tersebar di App Store atau Google Play Store, biasanya aplikasi tersebut menghapus latar belakang, menambah filter, atau juga menambah stiker. Nah, agar foto kamu bisa menjadi lebih menarik dan keren kamu bisa menjadikannya kartun menggunakan aplikasi edit foto jadi kartun yang gratis.

Hasil edit fotonya nanti akan seperti animasi atau juga avatar yang keren, apa saja aplikasi edit foto jadi kartun terbaik 2022? Berikut rekomendasi aplikasi edit foto jadi kartun!

Aplikasi Edit Foto Jadi Kartun

Mirror

Aplikasi edit foto jadi avatar dan stiker ini sudah diunduh sebanyak 10 juta kali dengan nilai 4,3. Kamu bisa membuat avatar dengan bebas dan menambahkan aksesoris dan dekorasi yang bisa membuat foto kamu menjadi lebih keren.

Tidak hanya itu, avatar yang kamu buat juga bisa langsung dikirimkan ke WhatsApp dan bisa langsung dibuat menjadi stiker WhatsApp. Aplikasi ini bisa digunakan di berbagai Android.

Unduh aplikasinya di sini.

MojiPop – Art Metaverse

Ingin membuat stiker kartun lucu dengan wajah sendiri? Aplikasi edit foto jadi kartun ini bisa dijadikan pilihan, cara membuatnya juga cukup gampang. Pertama kamu mengambil foto sendiri dan langsung jadikan stiker dan ubah sesuka hati kamu.

Untuk mempercantik kartunnya, kamu bisa menambah ribuan stiker yang tersedia dan bagikan langsung dari kamera.

Unduh aplikasi di sini.

Comica

Apakah kamu pecinta komik dan ingin mengubah foto menjadi komik? Maka jawabannya adalah Comica. Tidak hanya itu, aplikasi edit foto ini juga bisa membuat meme yang sempurna,

Kamu bisa memilih foto menjadi komik atau kartun hanya dengan sekali klik yaitu menggunakan filter cantik yang dapat langsung mengubah foto kamu, selain itu kamu juga bisa menambahkan gelembung ucapan atau bubble yang lucu.

Unduh aplikasinya di sini.

Art Camera

Aplikasi edit foto jadi kartun ini bisa kamu gunakan tanpa paket data, loh! Selain mengubah foto kamu menjadi kartun, aplikasi ini juga bisa mengubah foto menjadi lukisan sketsa dengan efek yang artistik.

Ada 100 lebih filter art cartoon camera yang bisa kamu coba langsung dan juga aplikasi ini memberi support UHD camera.

Unduh aplikasinya di sini.

Toon App

Toon App adalah aplikasi edit foto kartun yang sudah cukup populer, kamu bisa menambahkan efek kartun sendiri hanya dalam satu klik saja. Aplikasi ini menawarkan filter AI yang luar biasa.

Kamu bisa mengubah foto menjadi karakter anime komik yang lucu, pada Google Play Store, Toon App sudah diunduh 50 juta kali dengan nilai 4.5.

Unduh aplikasinya di sini.

Toon Art

Aplikasi yang sudah diunduh 10 juta kali dan mendapatkan nilai 4.4 ini bisa mengubah foto kamu menjadi kartun dan seni digital dengan mudah. Toon Atu juga menawarkan pengeditan foto avatoon, artbreeder, dan animasi unik.

Tidak hanya itu kamu juga bisa mengubahnya menjadi video animasi, kemudian ada fitur mengubah foto menjadi lukisan cat minyak atau sketsa. Gunakan stiker, emoji, atau animasi untuk membuat foto menjadi lebih unik.

Unduh aplikasinya di sini.

Avatoon

Ingin membagikan foto yang unik dan tidak biasa di media sosial? Kamu bisa mengedit fotonya di Avatoon, karena aplikasi yang memiliki nilai 4,7 ini bisa menjadikan foto kamu menjadi avatar yang ekspresif.

Kamu juga bisa membuat kostum detail secara bebas dan menjadikannya stiker personal untuk dipakai di pesan WhatsApp, selain itu kamu juga bisa melakukan tantangan Avatoon.

Unduh aplikasinya di sini.

Photo Lab picture Editor & Art

Aplikasi edit foto jadi kartun yang terakhir adalah Photo Lab. Aplikasi ini selain bisa mengedit foto dengan bingkai dan filter, kamu bisa mengubahnya menjadi efek animasi dengan berbagai efek yang cukup banyak.

Foto yang berhasil kamu edit bisa langsung dijadikan ikon kontak, wallpaper, dan mengirimkannya sebagai virtual postcard.

Unduh aplikasinya di sini.

Rekomendasi aplikasi edit foto jadi kartun tersebut bisa kamu unduh secara gratis di Android, aplikasi ini bisa menjadi salah satu cara untuk menghapus rasa bosan dengan foto yang itu-itu saja. Jadi, aplikasi apa edit foto apa yang sering kamu gunakan?

Aplikasi Android Untuk Menggabungkan Foto Jadi Satu Gratis 2023

Dengan hadirnya media sosial menjadi salah satu alasan banyak orang untuk membagikan momen-momen kebahagian mereka di berbagai platform seperti Instagram, Twitter, Facebook, atau Whatsapp. Namun, terkadang kamu tidak cukup untuk membagikan satu foto saja, pastinya kamu pernah menggabungkan berbagai momen foto dengan aplikasi menggabungkan foto menjadi satu.

Menggunakan aplikasi menggabungkan foto menjadi satu ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin membagikan berbagai momen dalam satu kali postingan saja.

Saat ini sudah banyak aplikasi Android untuk menggabungkan foto jadi satu, bahkan kebanyakan aplikasi tersebut dapat diunduh secara gratis. Apa saja aplikasi Android untuk menggabungkan foto jadi satu yang gratis? Simak rekomendasinya di bawah ini!

Aplikasi Android Untuk Menggabungkan Foto Jadi Satu

Photo Grid

Aplikasi yang rilis pada tahun 2017 ini mungkin sudah tidak asing lagi kamu dengar dan menjadi salah satu aplikasi android untuk menggabungkan foto yang cukup populer. Dengan memiliki nilai 4.9, aplikasi ini dapat menggabungkan hingga 20 foto untuk membuat kolase foto.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menambahkan stiker, teks pada gambar, dan juga menggunakan alat doodle.

Unduh aplikasinya di sini!

Grid Art

Salah satu aplikasi android untuk menggabungkan foto jadi satu yang selanjutnya adalah Grid Art, aplikasi ini juga sudah diunduh oleh 100 juta pengguna dan mendapatkan nilai 4.9. Kamu bisa memilih latar belakang foto dengan berbagai gambar yang tersedia.

Kemudian, ada juga pilihan stiker, emoji, dan filter yang cukup banyak. Pilihan kolase atau bingkainya juga sangat beragam, loh!

Unduh aplikasinya di sini!

Photo Collage

Ingin membuat kolase foto tapi dengan gaya yang bebas? Kamu bisa memilih aplikasi Photo Collage, aplikasi android untuk menggabungkan foto jadi satu ini dapat menggabungkan 20 foto dengan pilihan 300 lebih tata letak dan juga 100+ template

Kamu juga bisa menambahkan dekorasi dengan berbagai fitur yang tersedia.

Unduh aplikasinya di sini!

Blend Collage

Lagi cari aplikasi android untuk menggabungkan foto jadi satu yang simpel dan membuat foto jadi lebih menarik? Coba gunakan aplikasi Blend Collage, aplikasi kolase foto ini bisa membuat foto kamu memiliki kualitas yang tinggi atau HD dan bisa langsung untuk dibagikan ke Instagram atau Facebook.

Aplikasi ini sudah diunduh sebanyak 10 juta pengguna dengan memiliki nilai 4.5.

Unduh aplikasinya di sini!

Collage Maker

Collage maker adalah salah satu aplikasi pembuat kolase foto dan pengeditan foto di Android yang mudah digunakan, dengan menggunakan aplikasi ini kamu dapat memilih tata letak, mengedit kolase dengan latar belakang, dan menggunakan bingkai yang sangat beragam.

Ada lebih dari 100 bingkat atau kisi yang dapat kamu pilih, kamu juga bisa menggunakan latar belakang bergambar artistik untuk membuat foto menjadi lebih menarik.

Unduh aplikasinya di sini!

April

Kamu suka membuat foto kolase yang estetik? Aplikasi April bisa menjadi pilihannya. Aplikasi ini juga menyediakan berbagai kisi atau bingkai yang clean. Sehingga, bisa membuat foto kamu menjadi lebih menarik tetapi tetap simple.

Untuk latar belakang foto yang tersedia juga menggunakan warna-warna yang cerah dan pastel. April sudah mendapatkan nilai 4.6 di Google Play Store.

Unduh aplikasinya di sini!

Phototastic Collage Maker

Aplikasi Phototastic Collage Maker ini sudah diunduh sebanyak 100 ribu pengguna dan memiliki nilai pada Google Play Store 4.7. 

Aplikasi keluaran Thumb Monkeys Ltd ini memiliki 900 desain siap jadi yang bisa kamu gunakan sebagai tema. Kamu juga bisa menggabungkan foto sampai 25 foto dalam satu kolase. Agar foto yang kamu edit terlihat lebih menarik dan berwarna, kamu bisa menambahkan berbagai stiker karena tersedia 1400 lebih stiker.

Unduh aplikasinya di sini!

Pic Collage

Pic Collage adalah salah satu aplikasi Android untuk menggabung foto menjadi satu yang memiliki nilai 4,6 di Google Play Store. Aplikasi ini menawarkan fitur kolase foto dengan gaya yang bebas.

Kemudian, kamu juga bisa menggunakan stiker dan latar belakang yang memiliki ilustrasi menarik dari berbagai kolaborasi desainer. Jangan lupa tambahkan stiker agar lebih terlihat berwarna!

Unduh aplikasinya di sini!

Nah, itu 8 rekomendasi aplikasi Android untuk menggabungkan foto jadi satu yang bisa kamu unduh secara gratis di Google Play Store, kamu hanya perlu memilih aplikasi yang paling mudah digunakan dan fitur yang cukup banyak agar momen kebahagian bisa terlihat lebih indah.

9 Aplikasi Edit Video for Android, Mudah Digunakan!

Sekarang ponsel Android memiliki banyak software edit video yang beberapa di antaranya bahkan bisa memberikan hasil edit terbaik tanpa watermark. Lebih praktisnya, kamu bisa mengedit dan memproduksi video hanya dengan smartphone tanpa komputer.

Untuk pengguna perangkat seluler Android, ada beberapa aplikasi edit video terbaik yang bisa kamu coba. Simak daftarnya di bawah ini berdasar rekomendasi DailySocial.id!

Video Editor & Maker VideoShow

VideoShow memudahkan untuk mengedit video dengan fitur berbagai alat pengeditan yang disertakan di dalamnya. Dengan aplikasi ini, kamu dapat menambahkan teks, efek, GIF, dan transisi untuk menyalin langsung video. Kamu dapat mengekspor video dalam kualitas 4K tanpa mengorbankan kualitas.

Aplikasi ini cukup populer digunakan untuk mengedit video di HP Android. VideoShow bisa kamu gunakan secara gratis. Meski begitu, mereka juga menyediakan versi berbayarnya dengan fitur yang lebih beragam.

Kamu bisa mengunduh aplikasinya di sini.

KineMaster – Video Editor

Aplikasi ini sangat populer untuk mengedit video di ponsel Android atau iOS. Kamu dapat menggunakan KineMaster secara gratis. Meskipun demikian, mereka juga menawarkan versi berbayar dengan fitur yang lebih serbaguna.

Selain berbagai fitur edit video yang umum ada, software ini juga menawarkan fitur kunci tambahan yang banyak digunakan oleh para youtuber gaming untuk mengedit video green screen. Sayangnya, jika menggunakan versi gratis, video yang diedit dengan KineMaster memiliki watermark.

Kamu bisa mengunduh aplikasinya di sini.

Magisto – Video Editor & Music

Magisto adalah aplikasi edit video yang tersedia untuk smartphone Android atau iOS. Perangkat lunak ini memungkinkan kamu mengedit video secara otomatis dari foto dan video yang diambil dari ponselmu.

Memiliki banyak fitur untuk membuat video kamu lebih menarik. Beberapa di antaranya mengubah transisi video, memangkas, menambahkan musik dan efek, dll. Kamu juga dapat dengan mudah membagikan video yang telah diedit di media sosial.

Kamu dapat mengunduh aplikasi di sini.

VN Video Editor Maker VlogNow

Jika kamu sedang mencari aplikasi edit video di Android tanpa watermark, kamu bisa mencoba software yang satu ini. Seperti namanya, aplikasi ini bagus untuk mengedit video vlog. VN Video Editor dapat digunakan baik oleh pemula maupun profesional.

Kamu juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk mengedit video di layar hijau. Fitur seperti efek video, musik latar, dan alat subtitle dapat membuat videomu lebih menarik.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

PowerDirector – Video Editor

Selain opsi di atas, kamu juga bisa mencoba menggunakan software PowerDirector untuk mengedit video di Android. Dengan program ini, kamu dapat dengan mudah mengedit video 4K dengan berbagai fitur seperti alat pengeditan video, efek video, kolase, dan menambahkan musik latar dan animasi.

Hebatnya, software edit video ini hadir dengan fitur extra key yang bisa mengedit video green screen. Selain itu, terdapat fitur stabilisasi video yang mengurangi guncangan video, perubahan suara, dan overlay.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

VivaVideo – Video Editor&Maker

Viva Video adalah salah satu aplikasi edit video terbaik yang digunakan oleh pengguna Android. Tampilannya sederhana, tapi fungsinya cukup untuk video editing yang praktis. Secara umum, ada lebih dari 200 filter, efek video, dan berbagai alat pengeditan video.

Fitur termasuk tayangan slide untuk menggabungkan beberapa foto menjadi klip, alat pengeditan video dengan fungsi untuk memotong, memotong, menggabungkan, membuat kolase, dan video loop video, dan berbagai efek pengeditan video untuk membuat efek dan animasi di video kamu.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

GoPro Quik: Video Editor

Aplikasi edit video Android terbaik untuk dicoba selanjutnya adalah Quik. Dikembangkan oleh kamera aksi terkenal GoPro, program ini awalnya dikembangkan untuk mengedit video dari kamera. Sekarang Quik gratis dan tersedia di Google Playstore dan App Store.

Quik memiliki fitur unik yang disebut QuikStories yang secara otomatis mengubah rekaman kamu menjadi video yang menarik hanya dengan satu klik. Seperti software edit video lainnya, Quik memiliki fitur edit video yang tak kalah. Kamu dapat menambahkan efek transisi ke video kamu dengan opsi tema yang berbeda.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

Video Editor & Maker – InShot

InShot adalah aplikasi yang memungkinkan kamu mengedit video dari Android dengan hasil terbaik. Editor Video InShot gratis untuk digunakan dengan banyak fitur profesional. Selain video, kamu juga bisa mengedit foto dengan aplikasi ini.

InShot memiliki fitur pengeditan video yang lengkap seperti memotong dan memotong video, menggabungkan, menyesuaikan kecepatan, mengompresi video dalam format HD, bahkan mengubah foto menjadi klip video.

Jangan pernah kehabisan ide untuk membuat video lucu dengan berbagai efek transisi, filter, emoji, dan musik latar.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

Filmora: Movie & Video Editor

Salah satu software edit video terbaik yang bisa kamu coba adalah FilmoraGo. Aplikasi ini gratis dan mudah digunakan untuk pemula.

Meski begitu, fiturnya cukup lengkap dengan editan tanpa watermark. Dilengkapi dengan koleksi lebih dari 1000 trek musik pilihan, 5000 opsi filter dan stiker serta kemampuan untuk menambahkan teks, suara, emoji, dan latar belakang.

Beberapa fiturnya antara lain memangkas dan menggabungkan video, membagi video, mengontrol kecepatan, menambahkan teks dan font animasi, serta menyesuaikan kontras, saturasi, dan kecerahan. Selain itu, kamu dapat menyesuaikan suara fade in/fade out, kecepatan, dan volume video.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

9 Rekomendasi Aplikasi Foto for Android Terbaik!

Saat ini sudah banyak aplikasi untuk edit foto, baik di handphone maupun laptop atau PC. Menariknya, sebagian besar aplikasi edit foto ini memiliki fitur yang berbeda-beda dan gratis.

Pengguna ponsel Android dapat mengunduh aplikasi edit foto tersebut di Play Store. Pengeditan foto juga sangat mudah dengan aplikasi yang tersebar saat ini.

Berikut DailySocial.id rekomendasikan beberapa aplikasi edit foto for android!

Cupslice

Beragam filter menjadi andalan aplikasi Cupslice. Termasuk stiker lucu sesuai tren saat ini. Menariknya, developer terus mengupdate stiker agar selalu mengikuti ketentuan terbaru.

Terapkan pengaturan crop, border, rona dan saturasi ke pengaturan kecerahan dan kontras dengan alat pengeditan foto sederhana.

Kamu bisa mengunduh aplikasinya di sini.

Photo Editor

Ada cukup banyak aplikasi yang bernama Photo Editor, jadi pastikan berasal dari developer Macgyver. Kelebihan dari aplikasi edit foto Photo Editor ini adalah ukuran file unduhannya yang kecil.

Namun, banyak alat pengeditan gambar yang tersedia. Seperti editor foto di PC kamu, kamu dapat mengubah warna, pencahayaan, kecerahan, kontras, saturasi, suhu, dan lainnya.

Juga, tambahkan teks yang warna, font, dan ukurannya dapat disesuaikan. Untuk menghemat lebih banyak memori di ponsel, kamu dapat memperkecil ukuran file foto.

Kamu bisa mengunduh aplikasinya di sini.

Collage Maker – Photo Editor & Photo Collage

Seperti namanya, Collage Maker merupakan program pengeditan foto mengatur banyak foto menjadi satu kolase. Cukup pilih beberapa foto dan aplikasi pengeditan foto ini akan menggabungkan semuanya menjadi satu.

Setidaknya, kamu dapat menggabungkan 18 foto dan pilih tata letak kolase yang  diinginkan. Jika kamu kurang puas, kamu dapat mengedit aplikasi penggabungan foto ini dengan menambahkan filter, stiker, teks, dan berbagai alat lainnya. Yang lebih menarik, ini adalah aplikasi edit foto gratis.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

Photoshop Express Photo Editor

Aplikasi edit foto terbaik Adobe sudah terkenal dikalangan photo editor. Setelah khusus untuk desktop dan laptop, Adobe telah merilis aplikasi pengeditan gambar untuk perangkat seluler.

Play Store juga memiliki beberapa aplikasi edit foto. Aplikasi ini termasuk Adobe Photoshop Express, Adobe Photoshop Mix, dan Adobe Lightroom.

Setiap aplikasi memiliki fitur menarik yang membantu kamu menggunakan pengeditan foto modern. Sebut saja penghapusan mata merah, pengeditan file RAW, dan banyak lagi.

Beberapa aplikasi pengeditan foto dari Adobe mengharuskan kamu berlangganan Adobe Creative Cloud untuk mendapatkan fungsionalitas penuh.

Kamu dapat mengunduh aplikasi di sini.

Bonfire Photo Editor Pro

Bonfire Photo Editor juga cocok untuk mengedit foto terbaru kamu. Ini juga memiliki filter yang menarik dan alat pengeditan dasar. Ubah foto kamu menjadi hitam putih, buat filter mewah dan HDR penuh untuk mengubah foto  menjadi cat air.

Menyediakan alat pengeditan foto dasar untuk menghaluskan kulit dan menghilangkan noda yang tidak diinginkan.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

Photo Editor, Collage – Fotor

Fotor Photo Editor memiliki lebih banyak alat pengeditan untuk menyempurnakan pengeditan foto dengan mudah. Kamu dapat memotong, mengubah ukuran, memutar, menyesuaikan kecerahan, kontras, saturasi, pencahayaan, dan lainnya.

Menariknya, aplikasi edit foto ini menawarkan lebih dari 100 filter yang bisa dipilih.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

AirBrush: Easy Photo Editor

AirBrush bisa menjadi pekerja keras untuk mengedit selfie. Aplikasi foto ini cukup cepat untuk mengubah gambar, mencerahkan mata, memutihkan wajah, hingga memperbaiki kulit dan gigi.

Filter juga tersedia untuk menyempurnakan foto kamu. Penggunaan aplikasi ini sangat mudah hanya dengan sekali klik. Versi Pro berfitur lengkap dari AirBrush juga tersedia, tetapi dengan biaya tambahan.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

Picsart Photo & Video Editor

Jika kamu ingin menggunakan perangkat lunak pengedit foto dan pengeditan video, kamu dapat memilih PicsArt Photo Editor. Fitur-fiturnya cukup lengkap, mulai dari efek, alat menggambar, editor foto, pembuat kolase, filter foto, dan lainnya.

Beberapa efek yang sangat populer di PicsArt adalah Sketch, Canvas, Drip, Glitch, dan Magic. Hasilnya bisa langsung dibagikan di Instagram. Kamu juga dapat mengedit video dengan aplikasi pengeditan foto yang hebat ini. Beberapa fitur pengeditan video termasuk filter lanjutan dan stiker lucu. Kamu dapat mengunggah hasilnya ke TikTok.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

Photo Editor Pro – Polish

Cari di Play Store dengan kata kunci “pengeditan foto” atau “pengeditan gambar” dan Photo Editor Pro akan muncul di bagian atas daftar. Aplikasi ini memiliki semua yang kamu butuhkan untuk mengedit foto.

Dengan lebih dari 60 filter foto, efek blur atau bokeh, kamu dapat menggabungkan dua foto untuk membuat foto lainnya. Menggabungkan foto juga sangat mudah dan bisa dilakukan oleh semua pengguna. Kamu juga dapat mengedit tubuh kamu menjadi langsing dan membuat wajah kamu lebih menarik.

Kamu dapat mengunduh aplikasinya di sini.

Itulah rekomendasi edit foto yang dapat DailySocial.id berikan. Masih banyak aplikasi bagus lainnya yang bisa kamu coba satu persatu sendiri di playstore. Selamat bereksplorasi!

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Android dan iPhone

Menyembunyikan aplikasi di smartphone mungkin merupakan langkah yang tepat bagi kamu yang menginginkan privasi lebih. Ponsel tidak hanya sebagai alat komunikasi, namun saat ini juga menjadi alat untuk menyimpan data pribadi.

Disadari atau tidak, ponsel kita memiliki banyak aplikasi yang berisi informasi penting. Data yang dirujuk dapat berupa file atau aktivitas perangkat seperti transaksi bank, riwayat penelusuran, dll.

Menyembunyikan aplikasi tidak menghilangkan risiko pengungkapan informasi pribadi, tetapi setidaknya membuat perangkat kamu tidak sembarangan. Cara ini membuat beberapa aplikasi tidak terlihat oleh mata telanjang.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Android

Bahkan, pengguna Android bisa menambahkan kata sandi atau kode sandi ke aplikasi apa pun yang terinstal. Fitur keamanan ini adalah salah satu cara paling umum untuk mencegah penggunaan program tertentu secara tidak sengaja.

Namun, harus selalu ada celah untuk menggunakan aplikasi ini, terutama jika kata sandinya mudah ditebak. Berikut  kumpulan cara menyembunyikan aplikasi di berbagai merk HP Android populer.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Samsung

Cara menyembunyikan aplikasi Samsung bisa kamu lakukan dengan fitur Folder Aman/Secure Folder. Berikut langkah-langkah menyembunyikan aplikasi melalui secure folder di HP Samsung.

  1. Buka Pengaturan pada HP Samsung.
  2. Pilih/cari menu Biometrik dan Keamanan/Biometrics and Security.
  3. Cari dan pilih menu Folder Aman/Secure Folder.
  4. Setujui untuk mengaktifkan Folder Aman/Secure Folder.
  5. Atur PIN/Password/Sidik Jari untuk mengakses Folder Aman.
  6. Buka kembali Folder Aman/Secure Folder dengan PIN/Password/Sidik Jari yang dibuat.
  7. Masukan aplikasi yang akan disembunyikan.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Xiaomi

Cara menyembunyikan aplikasi di Xiaomi tanpa aplikasi tambahan dengan fitur App Lock yang bisa diaktifkan secara mudah. Berikut langkah-langkah menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi.

  1. Buka Pengaturan dan pilih Setelan Aplikasi.
  2. Pilih Kunci Aplikasi dan klik tombol Pengaturan.
  3. Cari Apl Tersembunyi dan aktifkan fitur tersebut.
  4. Klik Kelola Apl Tersembunyi.
  5. Pilih berbagai aplikasi yang akan disembunyikan.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di OPPO

Cara menyembunyikan aplikasi OPPO diklaim lebih unggul dari Xiaomi dan Samsung, karena menawarkan keamana ganda. Pasalnya, pengguna HP ini bisa menerapkan password di aplikasi yang disembunyikan secara bersamaan.

  1. Buka Pengaturan dan pilih menu Keamanan.
  2. Cari dan pilih fitur Enkripsi Aplikasi.
  3. Buat kode keamanan atau password untuk mengakses aplikasi.
  4. Atur berbagai aplikasi yang ingin disembunyikan.
  5. Aktifkan fitur Aktifkan Verifikasi Kode Sandi.
  6. Aktifkan fitur Sembunyikan Icon Layar Depan.
  7. Buat kode akses saat ingin membuka/menjalankan aplikasi.
  8. Buat kode akses dengan mengawali dan mengakhirinya dengan karakter “#”.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di realme

Cara menyembunyikan aplikasi di realme bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur privasi yang telah disediakan. Berikut langkah-langkah menyembunyikan aplikasi di HP realme.

  1. Buka Pengaturan dan pilih menu Privasi.
  2. Pilih menu Kunci Aplikasi dan masukkan kata sandi.
  3. Pilih beberapa aplikasi yang ingin disembunyikan.
  4. Pilih Aktifkan Verifikasi Sandi dan opsi Sembunyikan Ikon Layar Depan.
  5. Buat kode akses dengan awalan dan akhiran tanda pagar (#).

Cara Menyembunyikan Aplikasi di vivo

Cara menyembunyikan aplikasi vivo bisa kamu lakukan dengan fitur bawaan untuk menyembunyikan aplikasi. Berikut langkah-langkah menyembunyikan aplikasi di HP vivo.

  1. Buka fitur Quick Menu (Tap Bezel).
  2. Pilih menu Hide Icon.
  3. Atur PIN untuk mengakses aplikasi yang disembunyikan.
  4. Masukkan berbagai aplikasi yang ingin disembunyikan.
  5. Pilih/ketuk tombol Encryption Settings.
  6. Masukkan PIN yang telah diatur.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP iPhone

Tak hanya pengguna Android, cara menyembunyikan aplikasi iPhone juga bisa dilakukan melalui fitur bawaan yang tersedia di ponsel besutan Apple ini. Berikut langkah-langkah menyembunyikan aplikasi di HP iPhone.

  1. Tentukan aplikasi yang akan disembunyikan.
  2. Tekan aplikasi sampai muncul menu pop-up.
  3. Pilih opsi remove app.
  4. Muncul notifikasi menghapus aplikasi atau menghapus dari homescreen.
  5. Klik opsi remove from home screen untuk menyembunyikan aplikasi.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP via App Hider

Selain memanfaatkan fitur bawaan yang ada di ponsel masing-masing, menyembunyikan aplikasi di HP juga bisa dilkukan dengan aplikasi tambahan. Bagi pemilik HP Android selain dari merek-merek yang Jaka sebutkan, cara ini bisa dilakukan sebagai alternatif.

Berikut langkah-langkah menyembunyikan aplikasi di HP Android dengan aplikasi tambahan App Hider:

  1. Download dan install aplikasi App Hider di Google Play.
  2. Buka aplikasi tersebut dan klik icon +.
  3. Muncul semua aplikasi yang ada di HP.
  4. Pilih berbagai aplikasi yang ingin disembunyikan.
  5. Klik tombol Hide yang ada di bagian bawah layar.
  6. Berbagai aplikasi berhasil disembunyikan.

Itulah penjelasan cara menyembunyikan aplikasi paling ampuh dan terbaru yang bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Sebagai orang yang bertanggung jawab dengan data pribadi, tak ada salahnya melakukan pencegahan dengan langkah seperti ini.

Cara Download Aplikasi di Laptop, Aman dan Mudah!

Sebelum kamu mengunduh aplikasi di laptopmu, ada beberapa hal yang perlu kamu ingat. Misalnya, apakah kapasitas laptop cukup untuk menginstal aplikasi. Hal ini penting agar kinerja laptop tidak terganggu di kemudian hari.

Karena ketika ternyata kapasitas laptop tidak mencukupi, sering kali laptop menjadi tidak responsif dan lemot. Tentu kamu tidak ingin pekerjaanmu terganggu oleh lag pada laptop kamu?

Jika aplikasi yang kamu download tidak dikenal, coba cari tahu juga dengan membaca review yang ditulis di internet. Dengan begini kamu bisa lebih percaya diri dengan aplikasi yang kamu download.

Terakhir, pastikan laptop kamu memiliki program antivirus untuk menghindari risiko virus dan malware dari aplikasi yang diunduh.

Untuk mengunduh suatu aplikasi di laptop sebenarnya tidak sulit. Kamu bisa langsung mengakses layanan resmi atau pihak ketiga untuk mendownload aplikasi yang kamu butuhkan. Supaya kamu tidak bingung, simak penjelasan DailySocial.id di bawah ini!

Cara Download Aplikasi di Laptop Windows

Bagi kamu pengguna Windos, baik itu Windows 7, 8, 10 atau 11 ada dua cara yang bisa kamu pilih untuk download aplikasi di laptop kerjamu. Pertama menggunakan browser, kedua menggunakan Windows Store.

Download aplikasi dengan Browser

  • Buka browser di laptop kamu
  • Lalu, pada kolom pencarian ketik nama aplikasi yang ingin didownload atau kamu juga bisa langsung masuk ke situs resmi pengembang aplikasi.
  • Setelah kamu berhasil menemukan website untuk mendownload aplikasi, carilah link download.
  • Klik download dan tunggu proses download hingga selesai.
  • Jika sudah, instal aplikasi tersebut di laptopmu.

Download aplikasi dengan Windows Store

  • Buka Windows Store, dengan cara klik menu start yang ada pada windows.
  • Jika ini kali pertamamu, login terlebih dulu.
  • Lalu cari aplikasi yang ingin kamu download dengan cara masukkan nama aplikasi tersebut pada kolom pencarian.
  • Setelah itu kamu bisa mendownloadnya. Perhatikan terlebih dulu apakah aplikasi tersebut gratis atau berbayar.

Cara Download Aplikasi di Laptop Mac

Jika kamu yang menggunakan laptop keluaran Apple dan ingin mendownload aplikasi di laptop MaC caranya mudah, kok. Kamu bisa mendownload berbagai aplikasi yang menunjang kamu dalam bekerja melalui App Store.

Sama seperti Windows Store, aplikasi yang tersedia di App Store bisa kamu download secara gratis maupun berbayar.

Berikut ini langkah-langkah mendownload aplikasi melalui App Store.

  • Buka App Store.
  • Cari aplikasi yang ingin kamu download.
  • Bila aplikasi tersebut berbayar, sebelum bisa mendownload kamu perlu lakukan pembayaran terlebih dulu. Tapi, bila aplikasi tersebut gratis, kamu bisa langsung klik Get untuk mendownload aplikasi tersebut.
  • Tunggu sampai proses download selesai, dan kamu bisa mendownload aplikasi.

Cara Download Aplikasi di Laptop dengan APKPure

Tahu nggak, kita juga bisa lho download aplikasi Android untuk dipasang di laptop. Caranya yaitu dengan menggunakan APKPure. Jika kamu ingin coba, ikuti langkah-langkah di bawah ini!

  • Buka browser dan kunjungi situs APKPure
  • Lalu, cari aplikasi yang ingin kamu download di bagian Search Bar yang ada di sebelah kanan.
  • Kemudian aplikasi yang kamu cari akan muncul, lalu pilih Read More.
  • Lalu kamu bisa klik download APK dan tunggu proses download hingga selesai.
  • Jika sudah selesai, aplikasi akan langsung masuk ke file download di komputermu.

Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Ekstensi Chrome

Kamu juga bisa mendownload berbagai aplikasi di laptop dengan bantuan Ekstensi Chrome. Coba ikuti langkah-langkahnya berikut ini:

  • Kunjungi situs APK Downloader untuk Google Play Store.
  • Setelah itu, klik Tambahkan ke Chrome. Kemudian klik Add Extension pada dialog bar.
  • Kemudian akan muncul ikon seperti Extensions di samping Search bar URL. Nah, kamu bisa klik ikon tersebut jika ingin mendownload aplikasi dan klik APK Downloader For Google.
  • Cari aplikasi yang ingin kamu download di laptop.
  • Lalu download aplikasi dan tunggu proses download hingga selesai.
  • Setelah selesai, kamu bisa install aplikasinya.

Nah, itulah beberapa cara download aplikasi di laptop. Kamu bisa pilih mana yang menurutmu paling mudah. Semoga dengan mengetahui cara ini, bisa mempermudah pekerjaanmu, ya!

7 Rekomendasi Aplikasi Edit Video untuk Android, Mudah Bagi Pemula

Kebutuhan manusia terus berkembang. Semuanya berawal dari teknologi. Salah satunya adalah perlunya aplikasi edit video untuk dipublish di media sosial seperti TikTok dan Instagram. 

Editing video tidak hanya dapat dilakukan di komputer/laptop, tetapi juga di ponsel, terutama Android. Bahkan jika Kamu hanya memiliki ponsel, Kamu dapat melakukan pengeditan langsung dan menghasilkan video yang terlihat profesional.

Ada aplikasi editing video yang mudah bagi Kamu yang kini lagi mencari aplikasi edit video yang mudah bagi pemula dan hanya berbekal android. Berikut beberapa pilihan aplikasi yang kami rekomendasikan.

FilmoraGo

FilmoraGo App / Google Play

FilmoraGo merupakan aplikasi edit video lengkap yang mudah digunakan. Beberapa fitur ada yang berbayar, tetapi beberapa fitur disediakan gratis untuk digunakan.

Aplikasi ini juga menyediakan fitur-fitur dasar seperti memotong, memangkas, menambahkan tema, musik, teks, dan animasi. FilmoraGo juga menawarkan fitur pengeditan untuk format video tertentu, seperti 1:1 untuk Instagram dan 16:9 untuk Youtube.

Setelah pengeditan selesai, video akan otomatis ditampilkan tanpa watermark. Selain itu,  Kamu juga dapat mengunggah langsung ke semua media sosial atau menyimpannya ke galeri.

KineMaster

KineMaster
KineMaster App / Google Play

KineMaster adalah aplikasi edit video Android dengan fitur canggih yang mudah digunakan. Kamu dapat dengan mudah mengimpor file dari berbagai media.

Tingkat dan proses editing yang sederhana juga menghasilkan hasil video yang baik. Sangat membantu bagi pemula untuk menggunakan aplikasi ini untuk mengedit video di android.

Ada banyak efek yang dapat Anda gunakan untuk membuat video kamu terlihat lebih profesional. Kamu juga dapat menggunakan berbagai jenis transisi untuk membuat video terlihat lebih menarik.

InShot

InShot
InShot App / Google Play

InShot adalah aplikasi edit video yang dapat digunakan dari Android yang ramah dan mudah bagi pemula. Dengan hasil terbaik, InShot menyediakan beragam fitur yang gratis maupun berbayar. Meskipun saat proses editing terkadang ada iklan yang yang muncul. 

InShot memiliki fitur pengeditan video yang lengkap seperti memotong dan memotong video, menggabungkan, menyesuaikan kecepatan, dan mengonversi foto menjadi klip video. 

Dengan berbagai efek transisi, filter, emoji, dan musik latar, Anda tidak akan pernah kehabisan ide untuk membuat video lucu.

Adobe Premiere Rush

Adobe Premiere Rush
Adobe Premiere Rush App / Google Play

Adobe Premiere Rush adalah aplikasi buatan Adobe yang memudahkan penggunanya untuk melakukan editing video dari ponselnya. Meskipun gratis, aplikasi Adobe Premiere Rush ini terdapat iklan yang dapat mengganggu aktivitas editing video. 

Aplikasi ini juga hadir dengan watermark. Dilengkapi dengan fitur drag and drop yang memudahkan untuk mengedit video, menambahkan audio, grafik, foto, dan overlay.

Aplikasi ini menawarkan pilihan soundtrack, efek audio, dan loop yang Kamu inginkan. Terlebih lagi, Kamu dapat langsung membagikan hasil video dengan rasio aspek yang disesuaikan secara otomatis di berbagai platform seperti Instagram, TikTok, Youtube, dan lainnya.

Quick

Quick
Quick App / Google Play

Aplikasi edit video selanjutnya adalah Quick. Aplikasi ini tak kalah menarik dengan aplikasi lainnya. Quick awalnya merupakan aplikasi buatan dari GoPro yang memang dibuat untuk mengedit video dari kameranya. Tapi kini Kamu bisa mendapatkannya secara bebas karena sudah tersedia di Google Play Store maupun App Store.

Fitur yang ditawarkan dari Quick yakini secara otomatis dapat mengonversi video yang kamu miliki menjadi video lengkap dengan satu klik. Kamu juga dapat dengan cepat menambahkan musik teks, filter, dan efek lainnya.

Quik juga memungkinkan memotong video yang ditambahkan, mengubah titik fokus foto, dan mengatur ulang elemen video. Seperti program pengeditan video lainnya, Quik gratis untuk diunduh tanpa watermark.

VideoShow

VideoShow
VideoShow App / Google Play

VideoShow adalah aplikasi yang telah memenangkan banyak penghargaan sebagai salah satu aplikasi pengeditan video terbaik untuk Android. Aplikasi ini memungkinkan Kamu mengedit video dengan mudah menggunakan berbagai fitur pengeditan.

Aplikasi ini memungkinkan Kamu untuk menambahkan teks, efek, GIF, dan transisi untuk dubbing suara langsung untuk videomu. Lebih dari 50 tema tersedia di aplikasi ini. Kamu bahkan dapat mengekspor video dalam kualitas 4K tanpa merusak kualitasnya.

Magisto

Magisto
Magisto App / Google Play

Kalau masih kurang dengan aplikasi yang di atas. Kamu bisa coba aplikasi Magisto. Dengan software ini, Kamu dapat dengan mudah mengedit video secara otomatis dari foto dan video yang diambil dari ponsel Kamu.

Aplikasi ini dapat membantumu jika kamu tidak memiliki pengalaman mengedit video sama sekali. Dengan fitur yang disediakan memudahkanmu menggabungkan foto, musik, efek, teks, clip video, dan filter secara praktis dengan hasil yang terlihat profesional.

Setelah mengedit Kamu bisa membagikan hasil editing video mu ke media sosial seperti TikTok dan Instagram.

Itu beberapa rekomendasi aplikasi edit video untuk Android bagi pemula yang dapat Kamu gunakan. Kamu bisa memilih aplikasi yang paling nyaman digunakan.

8 Cara Membuka Smartphone Android yang Terkunci Tanpa Reset Sistem

Ada banyak cara untuk membuka kunci ponsel yang terkunci tanpa menyetel ulang. Cara ini adalah solusi jika kamu terkadang lupa kombinasi kata sandi atau pola keamanan ponselmu. Dulu, kamu pasti sering melakukan reset pabrik atau mode pabrik karena masalah ini. Menyetel ulang telepon dapat menyebabkan hilangnya data internal pada telepon.

Berikut DailySocial.id akan jelaskan padamu perihal beberapa cara membuka sandi android yang terlupa!

Menggunakan Android Device Manager

Berikut cara membuka HP Android yang terkunci tanpa menghilangkan data dengan Device Manager:

  • Buka aplikasi Android Device Manager atau situs Android Device Manager menggunakan ponsel orang lain.
  • Login dengan akun yang sama dengan akun pada smartphone. Jika sudah masuk, terdapat tiga opsi yakni RingLock, dan Erase. Pilih Lock untuk membuka kembali smartphone kamu.
  • Silakan klik kata sandi baru untuk menggantikan pola atau password ponsel dan klik Lock.
  • Tunggu sekitar 5 menit dan buka kembali ponselmu menggunakan password atau pola yang baru. Ponsel pun terbuka dan bisa digunakan dengan normal.

Menggunakan Fitur Lupa Password

  • Buka ponsel dan klik Forgot Pattern atau Forgot Password yang terletak di bagian kanan bawah ponsel.
  • Cara membuka HP yang terkunci berikutnya yaitu login email Google kamu dengan mengisi alamat email serta password email.
  • Nantinya Google akan mengajukan 2 metode untuk membuka pola atau password HP Android. Pertama dengan mengirimkan pertanyaan dan kedua mengirimkan pola atau password baru ke alamat email. Disarankan pilih metode yang kedua.
  • Buka alamat email kamu menggunakan perangkat smartphone lain atau menggunakan laptop.
  • Buka email dari Google yang berisi pola atau password ponsel.
  • Gunakan pola atau password tersebut untuk membuka ponsel dan ponsel pun berhasil terbuka.

Menggunakan HP Android Lain

  • Pinjam ponsel rekanmu.
  • Lakukan panggilan dari HP teman ke HP android milikmu.
  • Terima panggilan tersebut dan tekan tombol Home.
  • Pilih menu Setting dan nonaktifkan kunci pola atau password ponsel.
  • Fitur kunci pola pun berhasil nonaktif dan kalian bisa mengakses ponsel secara normal.

Menggunakan Android Debug Bridge

  • Sambungkan ponsel yang terkunci dengan laptop atau komputer.
  • Buka perintah Command Prompt/CMD di direktori instalasi ADB di laptop atau komputermu.
  • Selanjutnya silakan klilk adb shell rm/data/system/gesture.key dan klik Enter.
  • Silakan cabut ponsel kamu dari komputer atau laptop dan lakukan reboot smartphone.
  • Nantinya ponselmu akan tidak terkunci untuk sementara waktu. Kemudian buka ponsel dan pilih menu Setting untuk mengubah pola atau password HP yang lebih mudah diingat.

Menggunakan Reboor Safe Mode Android

  • Cara membuka HP yang terkunci pertama yaitu tekan tombol power off di ponselmu. Biasanya, akan muncul opsi Power Off atau Restart.
  • Setelah kedua opsi tersebut muncul silakan klik lagi tombol power di ponsel sampai muncul fitur Reboot Safe Mode dan klik Ok atau Yes.
  • Nantinya ponsel akan melakukan restart dan ponsel akan masuk ke menu Safe Mode.
  • Di menu Safe Mode silakan hapus aplikasi penguncian pihak ketiga.
  • Begitu menghapus aplikasi silakan lakukan restart dan ponsel pun berhasil terbuka.

Melakukan Crash Lock Screen

  • Tekan tombol Emergency Call yang terletak di bagian bawah layar ponsel.
  • Masukkan 10 kali tanda bintang (*) dan copy paste semua tanda bintang tersebut hingga jumlahnya maksimal.
  • Buka shortcut dari kamera kemudian tarik bar notifikasi dan tekan Setting dan nantinya kamu diminta untuk memasukkan password.
  • Masukkan tanda bintang yang sudah di-copy tadi di kolom password dan ulangi terus prosesnya hingga lockscreen crash. Nah disini langkah pentingnya, paste tanda bintang yang sudah di-copy tadi, ulang proses ini beberapa kali hingga crash lock screen.
  • Terakhir password ponselmu akhirnya berhasil terbuka.

Menggunakan Google Smartlock

Fitur Google Smartlock, bisa menjadi opsi bagi kamu yang memiliki HP dengan sistem Android 5.0 atau yang lebih terbaru. Melalui Smartlock, kamu bisa lebih mudah membuka HP yang terkunci, dengan cara berikut ini.

  • Pastikan HP terkoneksi dengan jaringan WiFi, smartwatch atau peramban Google Chrome.
  • Selanjutnya ketika lupa kunci, silakan hubungkan HP dengan WiFi, smartwatch atau Chrome dan kunci akan terbuka secara otomatis.

Menggunakan Google Assistant

Terakhir menggunakan aplikasi Google Assistant. Cara membuka HP yang lupa sandi ampuh dilakukan ketika sedang terburu-buru dan ingin segera mengakses perangkat ponsel kamu. Berikut ini cara lengkapnya.

  • Pastikan kamu sudah mengaktifkan fitur di Google Assistant.
  • Jika sudah, maka ketika terjadi lupa password maka ucapkan Ok, Google maka kunci HP akan terbuka secara otomatis.

Itulah informasi mengenai beberapa cara membuka kunci ponsel androidmu. Semoga salah satu cara di atas berhasil membantumu menyelesaikan masalah yang satu ini ya!

Memulihkan Foto dan Video yang Terhapus di Android

Saat kita iseng membuka folder ponsel melihat gambar aupun video, mungkin tak sengaja kita menghapus foto tersebut meski sebenarnya tak ingin. Untuk kamu pengguna android dan mengalami hal tersebut, tidak perlu khawatir karena artikel ini dibuat untukmu.

Tahukah kamu bahwa ponsel android juga sudah memiliki sistem pencadangan? Hal ini akan membantu para penggunannya tidak sengaja mengalami insiden menghapus data di ponsel.

Namun, untuk merasakan fitur ini hal pertam ayang harus kamu pastikan adalah kamu telah mengaktifkan layanan Pencadangan & Sinkronisasi, maka foto dan video yang dihapus akan ada di sampah selama 60 hari sebelum terhapus secara permanen.

Memulihkan Foto & Video

Jika kamu menghapus item dan menginginkannya kembali, periksa sampah untuk melihat apakah item tersebut masih ada di sana.

  1. Di ponsel atau tablet Android, buka aplikasi Google Foto .
  2. Di bagian bawah, ketuk Galeri foto > Sampah .
  3. Sentuh lama foto atau video yang ingin kamu pulihkan.
  4. Di bagian bawah, ketuk Pulihkan. Foto atau video akan dikembalikan:
    • Di aplikasi galeri di ponsel kamu
    • Di galeri Google Foto kamu
    • Di album tempatnya semula

Jika tidak ada di sampah, mungkin item tersebut sudah dihapus permanen.

Jika foto atau video yang dihapus tidak ada di sampah, kamu tidak dapat memulihkannya. Kamu tidak dapat memulihkan foto jika:

  • Kamu memindahkannya ke sampah lebih dari 60 hari yang lalu.
  • Kamu memindahkannya ke sampah, lalu mengosongkan sampah.
  • Kamu memindahkannya ke sampah lebih dari 30 hari yang lalu di perangkat Android 11 serta versi yang lebih baru, dan foto tidak dicadangkan.
  • Kamu menghapusnya secara permanen dari sampah.
  • Kamu menghapusnya secara permanen dari aplikasi Galeri di perangkat tanpa mencadangkannya terlebih dahulu.

4 Cara Scan Barcode di HP, Paling Mudah!

Barcode merupakan suatu teknologi yang memungkinkan seseorang untuk mengarahkan layar ponselnya ke suatu laman tautan atau link tertentu. Mungkin kamu telah sangat familiar dengan istilah barcode ini. Barcode saat ini banyak dipakai untuk melakukan pembayaran khususnya pembayaran menggunakan e-wallet.

Selain itu, barcode pun juga digunakan keperluan login akun Whatsapp PC juga aplikasi pelat merah seperti PeduliLindungi untuk keperluan pendataan. Barcode pun juga sebenarnya sudah ada sejak dulu, di mana perusahaan memanfaatkannya untuk mengelola inventory barang.

Artikel ini akan membahas terkait barcode dan cara yang dapat kamu lakukan untuk scan barcode pada ponsel Android dan Iphone. Berikut ini ulasannya.

Pengertian Barcode

4 Cara Scan Barcode di HP, Paling Mudah | Geralt Pixabay
4 Cara Scan Barcode di HP, Paling Mudah | Geralt Pixabay

Barcode adalah kode berbentuk batang atau garis orang dengan jarak dan ketebalan yang berbeda untuk mengkodekan suatu barang atau informasi tertentu. Alat ini dikembangkan dengan didasarkan pada kode morse dan telah banyak digunakan oleh masyarakat luas.

Kode barcode secara tidak sadar bahkan akan dapat kamu temui di ruangan kamu. Hal ini karena produk barang perusahaan biasanya akan memiliki barcode pada kemasan mereka. Barcode bisa digunakan untuk barang ritel, kode obat, produk penerbit, bahkan juga produk seperti kartu identitas.

Seiring dengan majunya perkembangan teknologi, barcode kini mekanisme penggunaannya dikembangkan menjadi teknologi bernama (Quick Response Code) QR Code. Sesuai namanya, pengguna QR Code dapat melakukan proses scanning yang cepat. Dengan bentuknya yang berupa kotak-kotak kecil dan 3 kotak di ujung kodenya membuat code ini mudah dibaca scanner.

QR Code memiliki kemampuan untuk mengarahkan seseorang yang menggunakannya ke berbagai media yang memiliki beragam format seperti foto, video, alamat email, website dan banyak lagi. Teknologi pengkodean  ini pun memiliki tingkat keamanan yang lebih tinggi sehingga pengguna dapat melakukan minimalisasi kesalahan scanning.

Fungsi Barcode

Barcode memiliki beragam fungsi yang mampu mempermudah hidup banyak kalangan. Apa sajakah fungsi dari barcode ini? Berikut di antaranya beberapa fungsi barcode dan QR code.

  • Menyimpan informasi mengenai suatu hal maupun barang atau produk
  • Sebagai media yang cepat untuk mengarahkan seseorang ke suatu media, tautan, website tertentu
  • Dapat menjadi media kreatif dan mengarahkan seseorang kepada pameran digital
  • Barcode memiliki fungsi yang esensial untuk mengecek persediaan barang, perusahaan pun dapat mengecek informasi krusial seperti tanggal expired barang, tempat lokasi rak produk, dan masih banyak fungsi lainnya.

Cara Scan QR Code di Android dan iPhone, Paling Mudah!

Bagaimana cara untuk scan barcode yang memiliki bentuk QR Code? Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk scan QR Code di Android dan Iphone, berikut ini langkahnya.

Install Aplikasi QR Code Reader

Cara Scan Barcode di HP, Paling Mudah
Aplikasi barcode

Langkah pertama untuk dapat membaca dan scan QR Code adalah dengan mengunduh aplikasi pembaca barcode baik itu melalui Google Play Store maupun App Store. Aplikasi pembaca code ini memiliki ukuran yang relatif kecil sehingga pengguna tidak perlu khawatir aplikasi ini akan memakan banyak memori.

Cara Scan Barcode di HP, Paling Mudah
QR Code Reader App Store

Sebenarnya ada banyak aplikasi install barcode yang dapat kamu unduh di platform pembelian pada device kamu. Cukup sesuaikan saja kebutuhan memori yang sekiranya cocok untuk perangkat kamu.

Buka Aplikasi yang Telah Diunduh

Setelah mengunduh aplikasi scanner, sekarang kamu dapat memulai proses scanning dengan membuka aplikasi QR Code scanner. Setelah membuka aplikasi, kamu biasanya akan langsung berhadapan dengan fitur kamera. 

Arahkan Kamera Android atau IPhone ke QR Code

Selanjutnya, arahkan kamera foto kamu ke QR Code yang ingin kamu scan. Aplikasi akan dengan otomatis melakukan proses pemindaian akan barcode. Quick Response Code (QR Code), seperti namanya, memungkinkan proses scan dengan respon yang sangat cepat. Bahkan, apabila kamera sedang dalam posisi tidak stabil, pada misalnya saat kamu sedang melakukan proses scanning di kendaraan.

Menuju Link yang Ditunjukkan oleh Aplikasi

Setelah melakukan proses pemindaian, aplikasi scanner QR Code akan mengarahkan kamu pada link website atau media yang telah disiapkan oleh pembuat barcode. Kamu pun dapat menikmati media yang telah dikodekan dengan QR Code tersebut.

Barcode merupakan hal yang sampai saat ini terus berkembang dan semakin meluas penggunaannya. Barcode tadinya hanya digunakan untuk mendata barang inventaris dari perusahaan, namun sekarang penggunaan code lebih powerful lagi fungsinya semenjak muncul penemuan terusan dari barcode yakni QR Code.

QR code dapat digunakan untuk mengarahkan pengguna ke berbagai macam media seperti kontak email, foto, video, link website, dan banya multimedia lainnya. Semoga cara untuk scan barcode khususnya QR code ini dapat membantu kamu ya!