Detail Hero Wiro Sableng, Karakter Lokal Pertama di Arena of Valor

Bila game MOBA Mobile Legends: Bang Bang punya hero Gatotkaca, Arena of Valor (AoV) juga akan menghadirkan hero lokal dari Indonesia yaitu Wiro Sableng. Masih ingat dong dengan Wiro Sableng?

Ya, seorang pendekar dengan senjata kapak maut Naga Geni 212 – pembela kebenaran dan pembasmi kejahatan. Dengan sikap yang lucu, tingkahnya aneh, dia slengean tapi cinta damai. Jadi, kapan tiba di dalam game AoV?

Wiro Sableng siap membasmi hero-hero jahat di Arena Antaris pada bulan Agustus mendatang. Hero ini bisa diperoleh secara ‘gratis’ dalam tanda kutip, di mana Anda harus mengikuti event di dalam game AOV nanti.

detail-hero-wiro-sableng-arena-of-valor

Ini adalah desain awal dari hero Wiro Sableng, karakter di film dan di game tentu bakal berbeda ya. Kalau di film harus terlihat realistis, tapi di game harus tampil fantastis. Misalnya, ukuran kapak maut Naga Geni 212 yang lebih besar dan juga bakal memiliki armor.

Wiro Sableng sebagai hero AoV lokal pertama, apakah ada hero dari Indonesia – misalnya Angling Dharma, Malampir, Raden Kian Santang, mungkin Panji Milenium dan juga Saras 008? Jawabannya mungkin-mungkin saja, tapi memang butuh komitmen dalam mengembangkan hero lokal dan alasan yang kuat kenapa kita harus membawa ke dalam game.

Pembuatan Hero Wiro Sableng

detail-hero-wiro-sableng-arena-of-valor

Garena AoV Indonesia bekerja sama dengan Lifelike Pictures – pembuat film Wiro Sableng 212 yang akan tayang di seluruh bioskop Tanah Air mulai tanggal 30 Agustus. Film ini spesial jangan sampai tidak nonton, karena Lifelike Pictures bekerja sama dengan 20th Century Fox.

Selain itu, hadirnya hero Wiro Sableng di AOV juga berkat dukungan dari Caravan Studio, Tencent Timi Studio, Garena Indonesia dan pihak-pihak lainnya – proses pembuatan hero ini telah memakan waktu kurang lebih enam bulan. Vino G Bastian, pemeran utama dari film Wiro Sableng 212, juga ikut berpartisipasi dalam pembuatan hero Wiro Sableng.

detail-hero-wiro-sableng-arena-of-valor

Karakter Wiro Sableng sendiri adalah tokoh fiksi dari serial novel karya Bastian Tito. Serial ini telah diadaptasi dalam sinetron Indonesia dari tahun 1994 hingga 2002 dan juga diangkat menjadi film pada tahun 1988 dan 1989.

Bicara soal Wiro Sableng sudah, lalu bagaimana kabar tim Indonesia yang sedang mengikuti gelaran AoV World Cup 2018 di Los Angeles, Amerika Serikat?

Tim AoV Indonesia dan Rencana Garena AoV Indonesia

detail-hero-wiro-sableng-arena-of-valor

AoV World Cup (AWC) 2018 sendiri diikuti oleh 12 tim terbaik AoV yang berasal dari 9 negara, termasuk Indonesia, Taiwan, Taiwan Wildcard, China, Thailand, Thailand Wildcard, Vietnam, Filipina, Korea Selatan, Eropa, Amerika Utara, dan Amerika Selatan.

Mereka akan bertarung memperebutkan gelar juara dunia AoV dan hadiah uang tunai dengan total sebesar US$550.000 atau sekitar Rp7,5 miliar. Sayangnya, pada gelaran tersebut tim Indonesia menelan kekalahan.

Melihat kekalahan tim Indonesia di AWC 2018, ada dua hal yang ingin Garena AoV Indonesia lakukan.

“Pertama kita ingin mengundang pakar dari negara-negara lain, terutama dari Korea – karena di sana eSport sudah sangat maju untuk sharing dari segi taktik dan juga strateginya.” Ujar Hans Saleh selaku Product Manager AoV Indonesia.

“Kedua, kita ingin mengundang tim-tim dari negara lain untuk latih tanding dengan tim-tim Indonesia,” tambahnya.

Final AWC 2018 akan berlangsung pada tanggal 29 Juli 2018 dan jangan lupa untuk login tersebut karena ada event-event spesial dan ada skin lokal gratis Xenial Garuda.

detail-hero-wiro-sableng-arena-of-valor

Untuk diketahui, Arena of Valor adalah satu-satunya game mobile yang terpilih sebagai olahraga demonstrasi resmi untuk Asian Games 2018.

Ada delapan tim yang akan bertanding yaitu Chinese Tipe, China Hongkong, China, India, Laos, Thailand, Vietnam, dan tentu saja Indonesia.

Bukan untuk ‘Noob Player’, 5 Hero Arena of Valor Ini Sulit Dikendalikan

Dari banyaknya hero di Arena of Valor (AOV), masing-masing memiliki kekuatan yang unik dan tingkat kesulitan yang berbeda-beda.

Kali ini saya akan membahas 5 hero yang paling sulit dimainkan, tak cocok buat buat pemula. Padahal hero berikut sebenarnya terbilang over powered bila bisa menguasainya dengan baik. Langsung saja disimak:

1. Nakroth

Hero assassin ini mengandalkan kelincahan dan serangan cepat, namun skill 2 double whammy sering salah digunakan. Di mana bila kita arahkan ke depan Nakroth justru akan berputar balik ke belakang.

Kesalahan umum yang biasa terjadi ialah maksud hati mau kabur, justru sebaliknya malah menjemput musuh. Nakroth jago menghabisi satu lawan satu, tapi kalau dikroyok bisa langsung ‘tamat’. Masalahnya bermain Nakroth tidak bisa asal serang, karena pertahanannya sangat rendah.

2. Raz

Hero assassin ini memiliki ability yang sangat unik, berkat skill 2 volatile fist miliknya, Raz bisa meluncurkan proyektil dari tinjunya untuk mencicil damage musuh dari jarak yang aman secara terus menerus.

Hal yang merepotkan ialah skill pasifnya fist spirit, di mana Raz akan mendekati musuhnya di attack normal berturut-turut kedua dan ketiganya. Masalahnya ialah gerakan tiba-tiba dari Raz ini kadang sulit diprediksi.

3. Lindis


Hero archer ini memiliki ability yang sangat unik, dengan kekuatan bulan skill 1 piercing glaze miliknya mampu memunculkan hero yang invisible atau memberikan vision di sekitar semak. Lindis memang berpotensi menjadi hero observer yang handal.

Kita juga bisa memasang perangkap dengan skill 2 entrapment. Jangkauan serangannya sangat luas, sayangnya area serangan sangat kecil dan mudah dihindari musuh. Selain itu, skill ultimate lunar champion juga butuh ketepatan dan jarak yang dekat.

4. Murad

Hero assassin dengan kemampuan memanipulasi ruang dan waktu, Murad – juga butuh penguasaan yang dalam agar mampu memaksimalkan ability miliknya. Skill 1 thorn of time bisa digunakan sebanyak tiga kali, satu serta dua untuk melompat ke depan, dan yang ketiga untuk dapat kembali ke lokasi awal.

Yang merepotkan ialah disegelnya skill ultimate temporal turbulence, di mana segel baru bisa terbuka setelah Murad telah melancarkan normal attack ke-4.

5. Grakk


Grakk adalah hero tank dengan kemampuan hook, yang mampu menjerat lawan ke arah kita. Ya, seperti Pudge di Dota 2 dan Franco di Mobile Legends. Kemampuan hook yang ia miliki adalah skill 2 devil’s chain.

Bila berhasil menculik musuh, kemudian Anda bisa langsung kombinasikan dengan skill 1 earthquake dan ultimate world devourer yang membuat musuh tak berdaya. Satu yang bikin masalah, mekanisme hook-nya cukup bikin frustasi – terlalu lambat dan feel-nya kurang greget dan musuh bisa dengan mudah menghindar.

[Guide] Tulen Arena of Valor, Sang Demigod yang Lahir dari Panggilan Petir dan Kilat

Tulen adalah hero dengan tipe mage terbaru di Arena of Valor (AOV) yang mempunyai keunikan mirip Butterfly. Di mana bila skill ultimate Tulen berhasil membunuh hero musuh, cooldown ultimate akan berkurang hingga 80 persen dan ditambah skill 2 yang dapat di stack hingga 3 kali.

Kombinasi tersebut membuatnya mampu mendatangkan kilatan petir yang amat mematikan, membawa malapetaka bagi tim musuh. Untuk mengeluarkan damage terbesarnya, tentu harus dibantu dengan arcana dan build item Tulen yang tepat.

1. Skill Pasif Tulen AOV – Thunderclap

guide-tulen-arena-of-valor

Saat Tulen menyerang musuh menggunakan skill, dia akan menerima 1 charge of thunderclap. Setelah memiliki 5 charge, Tulen akan memanggil 5 petir yang ditembakkan secara berurutan ke arah musuh, di mana hero selalu menjadi sasaran prioritas.

Tiap satu petir menimbulkan 320 magic damage. Bila ada lebih dari satu petir yang menghantam sasaran yang sama dalam rentang waktu 1 detik, maka damage yang ditimbulkan akan berkurang sebesar 20 persen. Petir hanya akan menyerang creep hutan jika mereka berada dalam mode agresif (aktif).

Tips: Skill pasifnya merupakan salah satu sumber damage yang besar bagi Tulen, bila petir sudah aktif maka Anda harus bermain agresif untuk menghantarkan petir ke hero musuh. Gunakan skill 2 lightning strike untuk mendekat ke musuh dan kabur.

2. Skill 1 Tulen AOV – Ion Blasts

guide-tulen-arena-of-valor

  • Cooldown: 8 detik
  • Biaya mana: 60

Tulen menembakkan tiga sinar ion, masing-masing menimbulkan 500 magic damage pada musuh di jalurnya. Saat ada musuh yang terkena lebih dari satu sinar, maka damage yang ditimbulkan selanjutnya hanya sebesar 30 persen. Tiap prisma yang mengenai musuh akan menambahkan 1 charge of thunderclap (1 charge per sinar).

Tips: Ion Blasts akan lebih maksimal bila digunakan dengan jarak cukup dekat, jadi lompat ke depan dengan lightning strike dan barulah lepaskan skill 1

3. Skill 2 Tulen AOV – Lightning Strike

guide-tulen-arena-of-valor

  • Cooldown: 2 detik
  • Biaya mana: 50

Tulen menggunakan kekuatan petirnya untuk memberi kejutan listrik jarak pendek, memberi damage pada musuh di lokasi awal dan lokasi sasaran. Musuh yang berada di kedua area tersebut akan menerima 350 magic damage.

Musuh yang terkena damage di kedua area akan menerima 50 persen damage dari hit kedua. Musuh yang terkena damage lightning strike sebanyak dua kali dalam rentang waktu 5 detik akan menerima pengurangan movement speed sebanyak 90 persen, yang perlahan berkurang selang 3 detik berikutnya.

Setiap kali Tulen teleport dan menyerang musuh, dia akan menerima 1 charge of thunderclap. Tulen dapat menyimpan skill ini hingga 3 kali (cooldown antara skill yang disimpan dapat dipengaruhi oleh item dan arcana).

Tips: Tulen cukup lincah berkat skill 2 lightning strike karena bisa berpindah secara instan dalam jarak pendek. Anda bisa gunakan masuk maupun keluar war.

4. Skill Ultimate Tulen AOV – Thunderbird

guide-tulen-arena-of-valor

  • Cooldown: 35 detik
  • Biaya mana: 120

Tulen mengisi energi dan menembakkan thunderbird pada musuh, menimbulkan 360 magic damage (+30 persen dari HP sasaran yang hilang) dan memberi 1 charge of thunderclap pada Tulen. Bila thunderbird berhasil membunuh hero musuh, skill pasif Tulen akan aktif secara seketika dan cooldown thunderbird akan berkurang sebanyak 80 persen.

Jika thunderbird mengenai creep musuh, mereka akan menerima magic damage dan dihempaskan ke udara. Tulen juga dapat menggunakan lightning strike saat mempersiapkan thunderbird.

Tips: Targetkanlah musuh yang memiliki HP rendah, karena bila Anda berhasil menghabisinya – skill pasif Tulen akan langsung aktif  dan Anda bisa lebih cepat mengeluarkan ultimate lagi. Tapi pastikan tidak ada hero musuh lain yang menghadang, karena thunderbird akan terhalangi.

5. Aracana dan Build Item Tulen

guide-tulen-arena-of-valor

Rekomendasi arcana level 3 Tulen ialah Desolate untuk meningkatkan magic power dan magic pierce, kemudian Protect untuk menambah HP dan movement speed untuk memberi perlindungan kepada Tulen, serta yang satu lagi Secret Incantation untuk meningkatkan magic power dan mempersingkat cooldown skill.

Sebagai hero mage assassin, skill 2 Tulen membuatnya sudah cukup lincah. Tapi berada di garis depan juga berbahaya, maka dari itu gunakan talent sprint untuk membantu Tulen melarikan diri bila keadaan tidak menguntungkan. Berikut rekomendasi build item Tulen:

  • Orb of the Magi (magic): Dapatkan item pertama ini secepatnya untuk meningkatkan magic power dan mengurangi cooldown skill yang sangat membantu Tulen bertahan di early game.
  • Gilded Greaves (movement): Guna meningkatkan movement speed Tulen sekaligus memberi perlindungan magic defense.
  • Rhea’s Blessing (magic): Memasuki menit-menit krusial, Tulen membutuhkan item ini untuk meningkatkan magic power dan mempersingkat cooldown.
  • Mail of Pain (defense): Bermain Tulen harus agresif, maka dari itu Tulen membutuhkan pertahanan. Item ini memberi tambahan phys def dan max HP.
  • Soaring Aura (magic): Memasuki late game, Tulen perlu meningkatkan kekuatan dan juga pertahanan. Item ini memberi keduanya yakni tambahan magic power dan max HP.
  • Holy of Holies (magic): Bila pertandingan berjalan panjang, item terakhir ini juga bisa memberi kekuatan dan pertahanan. Tulen mendapatkan peningkatan magic power dan max HP.

6. Tips Menggunakan Tulen

guide-tulen-arena-of-valor

Dalam team fight, Anda bisa menggunakan combo skill dengan skill 2 lightning strike untuk masuk ke dalam war, lalu gunakan lepaskan skill 1 ion blasts untuk memberi damage ke musuh, diikuti skill lightning strike, kemudian targetkan hero dengan HP rendah dan lepaskan ultimate untuk mengakhiri target.

Bila berhasil, skill pasif Tulen akan memberikan damage tambahan yang besar pada musuh dan ultimate bisa digunakan kembali dengan cepat. Barengkan dengan skill 2 dan skill 1 untuk memberi tambahan damage maksimal.

7 Hal yang Perlu Diketahui di Arena of Valor Setelah Patch 1.21.1.2

Game MOBA mobile Arena of Valor (AOV) menerima perubahan besar pada update versi 1.21.1.2 pada tanggal 5 April 2018. Mulai dari perubahan hero balance, fitur baru, penyesuaian arena, item in-game, dan penyesuaian lainnya. Saya tidak akan membahas semuanya, hanya beberapa yang paling penting yang mungkin perlu diperhatian lebih.

1. Arcana Page

update-arena-of-valor-patch-1-21-1-2-1

Saat ini terdapat 60 hero lebih di AOV, tiap hero tentu memiliki racikan arcana yang berbeda-beda. Agar kita bisa memodifikasi arcana secara lebih leluasa dan fleksibel, jumlah arcana page kini telah bertambah, yang tadinya 12 menjadi 30 buah.

Selain itu, terkait fakta bahwa maksimal hanya 10 arcana yang sama yang bisa digunakan di satu arcana page, AOV membatasi pembelian maksimal 10 arcana yang sama untuk mencegah pemborosan gold.

2. Mekanisme Persembunyian di Semak

update-arena-of-valor-patch-1-21-1-2-2

Mekanisme persembunyian di semak-semak telah berubah. Bila sebelumnya hero akan seketika tak terlihat saat memasuki semak, sekarang akan ada waktu jeda sekitar 0,2 detik sebelum hero benar-benar tak terlihat. Artinya kita harus lebih berhati-hati lagi bila dalam usaha melarikan diri dari musuh.

3. Kamera Bebas

update-arena-of-valor-patch-1-21-1-2-3

AOV memperkenalkan sistem kamera baru, seperti fitur free camera di Vainglory, di mana kita bisa dengan bebas menggeser kamera untuk melihat ke sekeliling area. Fitur ini bisa Anda aktifkan di pengaturan saat pertandingan berlangsung. Sangat menguntungkan bila Anda bermain di layar yang luas.

4. Mode Santai 3V3

update-arena-of-valor-patch-1-21-1-2-4

Pada mode santai tiga lawan tiga di arena Flatland, Anda sekarang bisa memakai dua talent. Selain flicker, Anda kini dapat memakai talent lain. Recall yang jarang digunakan telah dinonaktifkan, tapi Anda harus cape-cape lari ke base bila HP rendah.

5. Tingkat Kecerahan Arena 5V5 

update-arena-of-valor-patch-1-21-1-2-5

Kini, Anda dapat mengatur tingkat kecerahan layar, yang terbagi dalam lima level: gelap, agak gelap, menengah, agak terang, dan terang di arena Antaris. Bisa disesuaikan saat pertandingan berlangsung, membuat kita lebih nyaman saat bermain.

6. Team Gold 

update-arena-of-valor-patch-1-21-1-2-6

Bila sebelumnya team gold yang didapat dari menghancurkan semua tower musuh ialah 100 gold, jumlahnya kini sedikit berkurang yakni tower luar 60 gold, tower tengah 80 gold, dan tower dalam 100 gold.

7. Hero Balance

update-arena-of-valor-patch-1-21-1-2-7

Ada banyak hero yang mendapatkan buff atau peningkatan sementara yakni Veera, Natalya, Jinna, Krixi, Raz, Aleister, Yorn, Fennik, Skud, Kill’Groth, Slimz, TeeMee, dan Wukong.

Kemudian ada enam hero terkena nerf atau pengurangan kekuatan yaitu Lauriel, Superman, Ryoma, Maloch, Xeniel, dan Lu Bu. Detailnya bisa Anda lihat di dalam game.

Jangan Lupa Klaim Hadiah Skin Eksklusif, Chaugnar Imperium Guard AOV dan Moskov Yasha ML

Season baru di game MOBA mobile Arena of Valor (AOV) dan Mobile Legends: Bang Bang (ML) telah dimulai. Arena of Valor server Indonesia memasuki season ke empat, sedangkan Mobile Legends memasuki season ke delapan.

Bagi Anda yang berjuang di mode ranked dan mencapai minimal tier Gold di AOV dan tier Master di ML, maka Anda berhak mendapatkan skin eksklusif.

Skin Ekslusif Arena of Valor

Nah bila pada season sebelumnya di AOV kita mendapatkan skin hero mage yakni Azzen’Ka Djinn, di season ini kita menerima skin hero support/tank yakni Chaugnar Imperium Guard.

Untuk mendapatkan skin baru Chaugnar ini, Anda harus mencapai tier Gold IV dan memenangkan 10 pertandingan di mode ranked. Dari pantauan saya, meski sudah terkena nerf dan tidak ‘sesakit dulu’, Chaugnar masih merupakan hero mage favorit para pemain pro AOV.

Skin Eksklusif Mobile Legends

Beralih ke game Mobile Legends, jika pada musim sebelumnya kita mendapatkan skin hero fighter yakni Alpha Sea Gladiator. Di season ketujuh ini memperoleh skin hero marksman yakni Moskov Yasha.

Moskov sendiri merupakan hero bertipe marskman dengan specialty push/ burst damage, tingkat kesulitannya cukup tinggi. Sebelum di nerf, Moskov sangat populer dan banyak digunakan dalam kompetisi.

Menurut Anda sebagai pemain kedua game MOBA di atas, lebih keren mana skin ekslusif Chaugnar Imperium Guard atau Moskov Yasha?

[Guide] TeeMee Arena of Valor, Memberi Kesempatan Kedua untuk Team

TeeMee atau Tee dan Mee, dua rubah bersaudara laki-kali ini merupakan hero bertipe roaming support atau observer di game MOBA mobile Arena of Valor (AOV).

Yang unik dari TeeMee ialah skill ultimate, Being a Bro yang mampu menyelamatkan nyawa team dan memberi kesempatan kedua untuk hidup kembali. Di mana bila TeeMee atau hero teman yang dilindungi terbunuh, mereka akan dibangkitkan kembali.

Hal tersebut berkat baju besi kesatria yang dikenakannya. Armor tersebut memiliki pertahanan yang luar biasa dan diukir simbol Veda dengan kekuatan “kebangkitan”. Mahakarya itu dibuat oleh hero Max the Wunderkind.

Sebagai hero support/tank, tentunya fokus utama TeeMee adalah melakukan segala sesuatu untuk membantu team dan dituntut harus bisa menilai situasi permainan dengan baik. Berikut ini ialah tips menggunakan hero support TeeMee dan build item TeeMee.

1. Skill Pasif TeeMee AOV – Scavenge

Guide-TeeMee-Arena-of-Valor-1
Guide TeeMee AOV / Dailysocial

Saat musuh non-hero mati di dekat TeeMee, mereka akan segera menjarah dan memberi 25 persen tambahan gold ke teman sekitar.

Tips: Saat minion musuh mati, cobalah selalu dekat-dekat dengan teman agar menghasilkan tambahan gold lebih banyak bagi team.

2. Skill 1 TeeMee AOV – Pooty Poots

Guide-TeeMee-Arena-of-Valor-2
Guide TeeMee AOV / Dailysocial
  • Cooldown: 4.8 detik
  • Biaya mana: 65

Tee mulai menghimpun gas di dalam perutnya, yang memberinya peningkatan movement speed selama 5 detik. Tee kemudian melepaskan gas beraroma tidak sedap, yang menimbulkan magic damage dan stun hingga 2 detik pada musuh sekitar.

Tips: Peningkatan movement speed TeeMee bisa digunakan untuk mendekati atau menjauh dari musuh. Skill dapat diledakkan lebih cepat dengan menekan tombol skill sekali lagi. Semakin lama Anda menahan, semakin banyak damage dan periode stun yang ditimbulkan. Ledakan tersebut bersifat area, jadi usahakan mengenai ke banyak target.

3. Skill 2 TeeMee – Chain Lance

Guide-TeeMee-Arena-of-Valor-3
Guide TeeMee AOV / Dailysocial
  • Cooldown: 9.7 detik
  • Biaya mana: 65

Mee menembakkan rantai dari tombaknya, mengait unit pertama yang terkena hit. Jika rantai mengenai musuh, maka akan menimbulkan magic damage dan stun selama 1 detik.

Tips: Hampir mirip dengan skill 2 Lasso of Truth Wonder Woman ketika musuh memiliki HP lebih dari 50 persen. Mee bisa melempar rantai dari tombaknya ke musuh, cobalah pilih target yang tepat. Jika rantai musuh mengenai musuh, Anda akan langsung menerjangnya yang menimbulkan magic damage cukup besar dan men-stun.

4. Skill Ultimate TeeMee AOV – Being a Bro

Guide-TeeMee-Arena-of-Valor-4
Guide TeeMee AOV / Dailysocial
  • Cooldown: 58,3 detik
  • Biaya mana: 150 detik

TeeMee menghimpun kekuatan pembangkit dari armor-nya untuk melindungi diri sendiri dan hero teman sekitar dengan health terendah selama 3 detik dan masih dapat digunakan saat TeeMee terkena control effect.

Tips: Gunakan skill ultimate Being a Bro saat team fight, lepaskan di saat yang tepat agar memberi keuntungan yang optimal bagi team. Bila TeeMee atau teman yang dilindungi terbunuh, maka mereka akan dibangkitkan dalam waktu 2 detik di tempat mereka mati dengan HP yang cukup banyak. Saat hero dibangkitkan, proses tersebut akan menimbulkan magic damage pada musuh di sekitar dan mengurangi movement speed mereka sebesar 50 persen selama 2 detik.

5. Arcana, Build Item, dan Talent TeeMee

Guide-TeeMee-Arena-of-Valor-5
Guide TeeMee AOV / Dailysocial

Arcana level 3 yang direkomendasikan ialah Golden Body untuk meningkatkan attack speed, max HP, dan physical defense. Lalu, Colossus untuk meningkatkan max HP karena TeeMee berada di garis depan maka harus tebal. Terakhir Prowess untuk menambah max HP dan mempersingkat cooldown skill.

Berikut rekomendasi build item TeeMee AOV:

  • Gilded Greaves (Movement)
  • The Aegis (Defense)
  • Asterion’s Buckler (Defense)
  • Frost Cape (Defense)
  • Hecate’s Diadem (Magic)
  • Ancestral Glory (Defense)

Menurut saya, talent yang tepat untuk TeeMee ialah Heal atau Flicker. Heal untuk membantu memulihkan HP teman di saat-saat genting, sementara Flicker dipilih untuk gaya permainan yang agresif, membantu TeeMee untuk masuk dan keluar saat war.

7. Tips Menggunakan TeeMee

Guide-TeeMee-Arena-of-Valor-6
Guide TeeMee AOV / Dailysocial

Kunci menggunakan TeeMee ialah melepaskan combo skill di saat yang tepat sehingga mampu menghasilkan damage yang besar. Anda perlu bermain secara agresif, hampir semua skill-nya memberi efek control berupa stun yang bisa memberi keuntungan saat team fight.

TeeMee dapat menggunakan combo dari mulai skill 1 dan tunggu sampai dua hingga tiga detik, kemudian terjang dengan skill 2. TeeMee bisa menjadi initiatior untuk membuka celah team fight.

Damage skill yang besar membuat musuh akan cukup kewalahan. Item yang tepat bisa membuat TeeMee bertahan di garis depan, serta skill-nya memberikan kebebasan untuk masuk dan kabur dari pertempuran dengan cepat.

Skill ultimate TeeMee memberi kesempatan kedua dan item Ancestral Glory memberikan kesempatan ketiga, sehingga Anda bisa kembali ke medan pertempuran.

5 Game MOBA Mobile Terbaik yang Paling Menantang dan Sangat Kompetitif

Saat ini, game mobile bergenre Multiplayer Online Battle Arena atau biasa disingkat MOBA tengah begitu populer. Menurut Anda, apa yang membuat game ini sangat digandrungi?

Bagi saya, game ini bisa dinikmati dan seru karena bisa dimainkan bersama teman-teman, istilah kekiniannya ‘mabar‘ atau main bareng. Selain itu, kompleksitas yang ada membuat banyak gamer tertantang.

Tujuannya jelas, kita akan bermain sebagai bagian dari tim untuk menghancurkan tower utama di basis lawan. Dalam satu tim harus dipertimbangkan memiliki hero dengan role, specialty, dan skill yang berbeda-beda.

Komposisi hero yang seimbang memungkinkan kita menguasai medan pertempuran, sehingga bisa memuluskan jalannya strategi, dan muncul sebagai pemenang.

Memang tidak banyak judul game MOBA mobile yang populer, tapi setidaknya Anda harus mencoba lima game MOBA mobile terbaik paling seru berikut ini:

1. Arena of Valor (AOV)

Arena-of-Valor-1
Foto: Google Play Arena of Valor

Yang membuat Arena of Valor saya tempatkan di posisi pertama ialah karena kehadiran karakter superhero dan supervillain dari DC Comics ke dunia Athanor. Mulai dari the Dark Night Batman, musuh bebuyutannya Joker, Man of Steel Superman, Wonder Woman, hingga manusia tercepat di Bumi; Flash.

Meski awalnya aneh, tapi karakter DC tersebut dibekali latar belakang cerita yang mendukung sehingga menjadi masuk akal. Arena pertarungan di AOV itu sendiri disebut Antaris, sebagai tempat bagi para dewa, iblis, manusia, dan makhluk mistis untuk menuntaskan peperangan yang telah terjadi selama ribuan tahun.

Game Arena of Valor ini dirilis oleh perusahaan teknologi raksasa asal Tiongkok yakni Tencent dan pasar Indonesia sendiri berada di bawah payung Garena. Dari pengalaman yang saya peroleh, AOV memiliki gameplay yang mudah dimengerti, menampilkan grafis yang sangat memanjakan mata, dan server lebih stabil serta tidak mudah disconnect meski dalam kualitas koneksi internet yang agak buruk.

Application Information Will Show Up Here

2. Mobile Legends: Bang Bang

Mobile-Legends
Foto: Google Play Mobile Legends

Meski popularitas Arena of Valor menanjak drastis, tapi Mobile Legends: Bang Bang garapan Moonton masih merupakan game MOBA mobile paling populer di Indonesia. Karena Mobile Legends hadir lebih dulu dan lebih ringan dibanding AOV sehingga bisa dimainkan pada perangkat smartphone berspesifikasi rendah.

Sayangnya isu soal masalah jaringan dan indikasi lemahnya server membuat lag sering kali menghampiri para player Mobile Legends di Indonesia ketika tengah asyik bermain. Hal ini tentu cukup membuat kesal dan frustasi ketika memainkan ranked match.

Application Information Will Show Up Here

3. Vainglory

Vainglory
Foto: Google Play Vainglory

Vainglory adalah game MOBA mobile pertama yang saya mainkan dan sampai sekarang saya masih takjub akan kualitas grafis yang disuguhkan, aman kalau saya bilang sajian grafisnya setara dengan game PC/konsol. Meski bukan merupakan pilihan utama, sesekali saya masih memainkannya di akhir pekan.

Menggunakan kontrol gerak full touch, jujur saja gameplay Vainglory lebih sulit dibandingkan AOV dan Mobile Legends dengan kemudahan D-Pad virtual-nya. Alasan utama saya bermain Vainglory kembali adalah hadirnya mode pertandingan 5v5 yang benar-benar baru dan berbeda dengan AOV dan Mobile Legends. Anda harus mencoba mode game 5V5 yang sudah dirilis.

Application Information Will Show Up Here

4. Heroes Evolved

Heroes-Evolved
Foto: Google Play Heroes Evolved

Selain tiga game MOBA mobile di atas, Heroes Evolved layak diberi kesempatan untuk Anda coba. Sekilas game ini hampir serupa dengan AOV dan Mobile Legends, tapi tentu ada beberapa perbedaan.

Dari petanya sendiri ada fitur fog of war yang akan membuat map menjadi gelap. Selain itu, fitur recall tidak hanya bisa digunakan untuk kembali ke markas tapi Anda juga bisa melakukan teleport ke tower mana pun yang masih berdiri. Pilihan hero-nya juga bervariasi, lebih lanjut Anda harus mencobanya sendiri.

Application Information Will Show Up Here

5. Heroes Arena

Heroes-Arena
Foto: Google Play Heroes Arena

Game MOBA besutan developer uCool ini juga layak menjadi pilihan alternatif terbaik. Berbagai mode disuguhkan, baik itu mode standar MOBA, mode fast game, co-op vs AI, hingga battle royale. Banyak persamaan dengan AOV dan ML, bedanya ialah setiap hero-nya memiliki total lima skill.

Application Information Will Show Up Here

Itulah lima game MOBA mobile terbaik di Android dan iOS paling menantang dan sangat kompetitif pilihan saya. Lebih detailnya, silahkan tonton cuplikan video diatas dan jangan lupa untuk subscribe channel YouTube DailySocial.

[Guide] Zill Arena of Valor, Hero Mage Assassin Pembawa Badai di Antaris

Zill merupakan hero bertipe mage assassin yang mempunyai magic damage amat besar. Ia merupakan perwujudan elemen angin yang menguasai langit.

Bersenjata pedang sabit yang mematikan dan skill ultimate-nya ‘tornado’, ia tak hanya mampu mengerahkan badai yang berbahaya, tapi juga dapat mengubah angin menjadi bilah yang tajam yang mampu mengoyak bahkan pertahanan hero tank yang tangguh sekalipun.

Untuk memaksimalkan Zill di classic ataupun ranked match, berikut guide Zill Arena of Valor, build item Zill,  dan tips menggunakan Zill AOV.

1. Skill Pasif Zill AOV – Dustdevil

Guide-Zill-Arena-of-Valor-1
Skill Pasif Dustdevil / Dailysocial

Skill Zill menempelkan marks of the wind (tanda) pada sasaran saat menimbulkan damage. Saat 3 stack terkumpul, movement speed musuh berkurang sebesar persen selama 0,25 detik. Tanda tersebut akan bertahan selama 5 detik.

Tips: Saat attack normal Zill menimbulkan damage pada sasaran yang memiliki 3 tanda, cooldown skill 2 Zill Wind Shift di-reset seketika dan musuh akan menerima tambahan 150 magic damage. Kemudian attack normal Zill menimbulkan tambahan 40 magic damage.

2. Skill 1 Zill AOV – Wind Blade

Guide-Zill-Arena-of-Valor-2
Skill 1 Wind Blade / Dailysocial
  • Cooldown: 8 detik
  • Biaya mana: 65

Zill melemparkan sabitnya ke depan, menimbulkan 200 magic damage pada semua musuh di jalurnya dan mengurangi movement speed mereka sebesar 50 persen selama 1,5 detik. Sabit tersebut lalu terbang kembali ke arah Zill dan menimbulkan 300 magic damage pada semua musuh di jalurnya.

Tips: Dengan skill ini memungkinkan Zill menyerang dalam jarak jauh, tapi pastikan bahwa dua serangan yang ditimbulkan Wind Blade tepat mengenai musuh.

3. Skill 2 Zill AOV – Wind Shift

Guide-Zill-Arena-of-Valor-3
Skill 2 Wind Shift / Dailysocial
  • Cooldown: 12 detik
  • Biaya mana: 70

Zill berpindah ke lokasi sasaran dan menimbulkan 260 magic damage pada musuh sekitar.

Tips: Zill memiliki mobilitas yang tinggi dan skill Wind Shift inilah yang membuat Zill sangat lincah. Anda bisa menggunakan skill ini untuk mempercepat proses farming dan kembali dengan cepat ke pertempuran untuk nge-gank musuh.

4. Skill Ultimate Zill AOV –  Tornado

Guide-Zill-Arena-of-Valor-4
Skill Ultimate Tornado / Dailysocial
  • Cooldown: 50 detik
  • Biaya mana: 120

Zill berubah menjadi angin topan selama 1,5 detik dan menyerang musuh sekitar 5 kali, menimbulkan 300 magic damage per hit. Setelah sasaran terkena hit, hit berikutnya hanya menimbulkan 40 persen damage. Zill tak bisa ditarget atau diserang saat berada dalam bentuk angin.

Tips: Zill mampu menghindari damage skill saat menggunakan skill ultimate Tornado, jadi manfaatkan segala situasi yang menguntungkan ini. Targetkan hero dengan HP rendah, terkhusus hero tipe mage ataupun archer.

5. Arcana, Build Item, Talent Zill AOV

Guide-Zill-Arena-of-Valor-5
Build Item Zill AOV / Dailysocial

Untuk Arcana level 3 Zill bisa menggunakan Sage untuk meningkatkan magic power. Kemudian Protect untuk meningkatkan max HP, HP, dan movement speed. Serta, Stain untuk meningkatkan attack speed dan magic pierce. Berikut build item Zill AOV:

  • Loki’s Curse (Jungling)
  • Gilded Greaver (Movement)
  • Hecate’s Diadem (Magic)
  • Apocalypse (Magic)
  • Rhea’s Blessing (Magic)
  • Ancestral Glory (Defense)

Sedangkan talent yang digunakan tentu saja Punish, untuk membantu Zill jungling dengan cepat.

6. Tips Menggunakan Zill AOV

Guide-Zill-Arena-of-Valor-6

Zill memang punya magic damage yang besar Zill, serangannya sakit dan bisa menghancurkan formasi musuh seperti badai. Meski begitu, HP yang dimiliki Zill tergolong kecil. Jadi, kita harus hati-hati kapan harus masuk dan keluar saat team fight. Pastikan langsung menargetkan hero carry musuh.

Di early game, fokuslah meningkatkan level lebih awal. Kemudian cicil damage musuh dengan kombinasi skill 1, skill 2, attack normal, dan skill 2 lagi. Kemudian, saat team fight Anda bisa gunakan kombinasi skill 1, skill 2, attack normal, skill ultimate, dan attack normal lagi untuk menghabisi musuh.

[Guide] Arduin Arena of Valor, Hero Warrior Penembus Jantung Pertahanan Musuh

Arduin merupakan salah satu hero di game MOBA mobile – Arena of Valor (AOV) yang cukup fleksibel dimainkan sebagai hero warrior ataupun tank.

Penyerang jarak dekat bertipe agility ini bisa menjadi momok untuk para hero archer dan mage tim lawan. Kemampuan bertahannya yang lumayan kuat, membuatnya bisa menjadi tameng bagi tim.

Jika Anda menyukai gaya pertarungan yang berani, Arduin sangat cocok untuk Anda. Berikut ini guide Arduin Arena of Valor, build item, arcana, dan tips trik menggunakan Arduin AOV.

1. Skill Pasif Arduin AOV – Bloodlust

guide-arduin-arena-of-valor-1
Bloodlust / Dailysocial

Jika HP Arduin kurang dari 50 persen, ia akan memasuki mode bloodlust selama 8 detik. Dalam mode tersebut, Arduin mampu memulihkan diri sebanyak 2 persen dari HP maks-nya saat skill atau basic attack-nya memberi damage pada musuh.

Bloodlust memiliki cooldown 60 detik dan Arduin akan kembali memasuki mode tersebut segera setelah cooldown jika HP-nya saat itu kurang dari 50 persen.

2. Skill 1 Arduin AOV – Rend (Physical – Control)

guide-arduin-arena-of-valor-2
Rend / Dailysocial
  • Cooldown: 8 detik
  • Biaya mana: 50

Arduin mengayunkan kapaknya, menembakkan energi yang menimbulkan physical damage dan mengurangi movement speed musuh sebesar 40 persen selama 2 detik. Jika serangan Arduin mengenai hero musuh, dia juga dapat menghantamkan kapaknya ke tanah dan menimbulkan physical damage dan menghempaskan musuh ke udara selama 1 detik.

Tips: Anda harus memaksimalkan skill ini, arahkan secara manual dengan tepat dan pastikan ayunan kapak Arduin mengenai hero musuh, karena ia bisa menghantamkan kapaknya ke tanah sekali lagi dan men-stun musuh-musuhnya secara area. Anda juga bisa menggunakan skill ini untuk menciptakan jalan keluar bagi hero tim yang tertangkap basah.

3. Skill 2 Arduin AOV – Undying Protector

guide-arduin-arena-of-valor-3
Undying Protector / Dailysocial
  • Cooldown: 12 detik
  • Biaya mana: 60

Arduin memanggil shield yang memiliki 12 persen dari HP maks-nya, yang bertahan selama 5 detik. Saat shield dipanggil, Arduin menimbulkan magic damage pada musuh sekitar. Dalam waktu 8 detik sejak memanggil shield, 3 basic attack Arduin berikutnya menimbulkan tambahan true damage, dan saat basic attack-nya menimbulkan damage pada musuh, maka akan mengurangi cooldown dari skill ultimate Arduin yaitu Cull selama 1 detik.

Tips: Lepaskan skill 2 Arduin saat di tengah-tengah pertarungan. Arduin akan mengeluarkan shield seraya menimbulkan magic damage pada musuh-musuh di sekitarnya.

4. Skill Ultimate Arduin AOV – Cull

guide-arduin-arena-of-valor-4
Cull / Dailysocial
  • Cooldown: 16 detik
  • Biaya mana: 100

Arduin mengayunkan kapaknya ke depan dan menimbulkan physical damage dan meng-stun musuh pertama yang terkena hit selama 1,5 detik. Kemudian dia melaju ke lokasi kapak, menimbulkan physical damage pada musuh sekeliling. Saat Cull diaktifkan, control effect tak akan menghentikan skill Arduin.

Tips: Hebatnya Arduin ialah skill ultimate miliknya tidak bisa di-cancel. Dengan skill ini berbagai skenario bisa Anda terapkan, baik itu untuk menyergap musuh dari samping, memulai war atau team fight, hingga untuk mengejar atau melarikan diri jika kondisi tidak menguntungkan.

5. Arcana, Build Item, dan Talent Arduin

guide-arduin-arena-of-valor-5
Build item Arduin AOV / Dailysocial

Rekomendasi arcana level 3 Arduin ialah Golden Body untuk meningkatkan attack speed, max HP, dan physical defense. Lalu, Assassinate guna meningkatkan physical attack dan movement speed. Serta, Prowess untuk meningkatkan max HP dan cooldown red. Kemudian, berikut build item Arduin AOV.

  • Mantle of Ra
  • Gilded Greaves
  • Frost Cape
  • Mail of Pain
  • Medallion of Troy
  • Asterion’s Buckler

Kemudian, talent yang mungkin paling cocok ialah Execute untuk melakukan last hit.

6. Tips Menggunakan Arduin Arena of Valor

guide-arduin-arena-of-valor-6
Skin Arduin – Royal Guard / Dailysocial

Dengan kemampuan menyerang dan pertahanannya yang sangat baik, tugas Arduin ialah menembus jantung pertahanan formasi musuh dan membunuh carry mereka.

Combo skill satu lawan satu bisa dimulai dari skill 2, berlanjut skill ultimate, dan selesaikan dengan skill 1 sebanyak dua kali.

Combo skill team fight ialah skill ultimate untuk open war, dilanjutkan dengan skill 2, dan incar hero archer atau mage musuh dengan skill 1 sebanyak dua kali.

Tips AOV Bagian 2: Mengenal Sistem Baru Evolution Skin Butterfly Technoblade

Selain bisa mendapatkan gold 10 persen lebih banyak, penggunaan skin juga bisa meningkatkan rasa percaya diri di arena Antaris. Guna meningkatkan pengalaman dalam bermain, game MOBA mobile Arena of Valor (AOV) telah menghadirkan sistem skin baru berupa ‘evolution skin‘.

Dengan skin ini kita bisa mendapatkan skin dengan efek yang lebih keren lagi dibanding skin-skin lainnya. Mari kita pelajari lebih dalam mengenai skin evolution ini.

Apa Itu Evolution Skin?

mengenal-sistem-baru-evolution-skin-butterfly-technoblade-3

Evolution skin merupakan skin spesial, di mana kita bisa menambahkan efek pada skin tersebut dengan menyelesaikan misi. Saat Anda berhasil menyelesaikan misi, level skin tersebut akan meningkat.

Hero pertama di AOV Indonesia yang memiliki evolution skin ialah Butterfly Technoblade. Skin Technoblade ini punya berbagai fitur khusus, mulai dari efek skill baru sampai voiceover baru.

Untuk mendapatkan seluruh fitur-fiturnya, kita harus menyelesaikan misi yang ada di tiap level. Skin ini terdiri dari 5 level, di mana setiap level memiliki fiturnya sendiri-sendiri. Lalu, bagaimana cara mendapatkannya?

Cara Mendapatkan Skin Butterfly Technoblade

mengenal-sistem-baru-evolution-skin-butterfly-technoblade-2

Untuk mengevolusi Butterfly menjadi skin Technoblade, kita membutuhkan EVO Crystal yang akan menambahkan EXP di setiap level untuk menaikan ke level berikutnya. AOV telah menyiapkan banyak cara untuk mendapatkan EVO Crystal secara gratis maupun dengan membelinya. Berikut cara mendapatkan EVO Crystal:

  • Dapatkan melalui Ingame Event
  • Membeli EVO Crystal Box di shop seharga 60 voucher dan dapatkan kesempatan mendapatkan sampai 10 EVO Crystal
  • Membeli satuan seharga 30 voucher

Bagi yang belum mempunyai Butterfly, kalian dapat mendapatkannya secara gratis melalui Ingame Event. Berikut empat Ingame Event yang tengah berlangsung:

1. EVO Skin Is Coming

  • Periode: 28 Februari – 8 Maret 2018
  • Pada event ini kita bisa mengambil 1 EVO Key per hari. EVO Key ini dapat ditukarkan pada tab event Butterfly Treasure.

2. Butterfly Treasure

  • Periode: 28 Februari – 10 Maret 2018
  • Melalui tab event ini kita bisa menukarkan 1 EVO Key dengan 1 EVO Crystal dengan limit penukaran tidak terbatas. Jika belum memiliki hero Butterfly, Anda bisa menukarkan 20 EVO Key pada tab ini untuk mendapatkan Butterfly. Namun bila sudah punya hero-nya, Anda juga bisa menukarkan 8 EVO Key mendapatkan arcana khusus Butterfly.

3. Get Butterfly Ready

  • Periode: 28 Februari – 8 Maret 2018
  • Latih Butterfly di ranked match dan Anda bisa mendapatkan lebih banyak EVO Key. Dengan ketentuan sebagai berikut:
  • Bunuh 10 kali hero musuh selama 1 hari dan dapatkan 1 EVO Key
  • Bunuh 5 Dark Slayer selama 1 hari dan dapatkan 1 EVO Key
  • Hancurkan 5 tower selama 1 hari dan dapatkan 1 EVO Key

4. Find The Stone

  • Periode: 28 Februari – 31 Maret 2018
  • Kita juga bisa meraih kesempatan lebih banyak mendapat EVO Crystal dengan memenangkan ranked match. Anda berkesempatan mendapatkan EVO Crystal selama periode event dengan maksimal 3 EVO Crystal dalam 1 hari.

Cara Melakukan Evolusi

mengenal-sistem-baru-evolution-skin-butterfly-technoblade-4

Pada halaman utama game AOV, buka menu hero dan pilih Butterfly. Setelahnya, gulir ke bawah untuk menemukan skin Technoblade dan tap tombol evolve.

Cara menaikkan levelnya, kita akan menggunakan EVO Crystal yang telah kita kumpulkan untuk menambah Evolution EXP dan juga persyaratan khusus dari satu level ke level lainnya. Bila Evo Crystal serta persyaratan sudah terpenuhi, maka skin bisa di evolve ke level berikutnya.

Berbeda dengan skin yang telah dirilis sebelumnya, skin ini menampilkan fitur-fitur keren yang terbagi dalam lima level. Berikut detailnya:

Technoblade Level 1

  • Dapatkan efek skill baru
  • Gunakan Evo Crystal untuk meningkatkan level skin ke level 1 (satu)
  • Anda memerlukan 200 EXP untuk meningkatkan ke level ini

Technoblade Level 2

  • Dapatkan model skin baru
  • Gunakan Evo Crystal untuk meningkatkan level skin ke level 2
  • Anda memerlukan 400 EXP untuk meningkatkan ke level ini.

Technoblade Level 3

  • Dapatkan efek skill baru: Cyberpunk
    Gunakan Evo Crystal untuk meningkatkan level skin ke level 3
  • Anda memerlukan 800 EXP untuk meningkatkan ke level ini

Technoblade Level 4

  • Dapatkan efek recall baru
  • Gunakan Evo Crystal untuk meningkatkan level skin ke level 4
  • Anda memerlukan 1200 EXP untuk meningkatkan ke level ini

Technoblade Level 5

  • Dapatkan efek suara baru: Voiceover Technoblade
  • Bunuh hero musuh 10 (sepuluh) kali di mode quick match 5v5 atau ranked match menggunakan skin Technoblade
  • Lalu gunakan Evo Crystal untuk meningkatkan level skin ke level 5
  • Anda memerlukan 1600 EXP untuk meningkatkan ke level ini

Butterfly itu sendiri merupakan salah satu hero assassin favorit di AOV. Potensi mendapatkan triple maupun quad kill sangat besar dan ia ahli menimbulkan burst damage untuk menumbangkan musuh dengan cepat.