Video ‘How To’ untuk BlackBerry Q10

Meski belum tersedia secara global, tetapi BlackBerry Q10 yang telah diperkenalkan BlackBerry bersamaan dengan BlackBerry Z10 namun persiapan berbagai informasi untuk konsumen telah dimunculkan. Termasuk video demo cara penggunaan untuk perangkat Q10.

Continue reading Video ‘How To’ untuk BlackBerry Q10

Rumor: Paten BlackBerry Indikasikan Perangkat BlackBerry 10 dengan Keyboard Fisik dan Slider

Sirkulasi rumor mengenai perangkat ponsel pintar nampaknya memang tak pernah berhenti. Belum lagi BlackBerry Q10 menyentuh pasaran, sudah muncul rumor mengenai perangkat yang kemungkinan akan menjadi perangkat ketiga yang berbasiskan sistem operasi BlackBerry 10.

Seperti yang dilansir oleh Ubergizmo, beredar sebuah bocoran dokumen dari kantor paten Amerika Serikat yang disinyalir merupakan paten yang diberikan kepada BlackBerry. Pada dokumen tersebut terdapat gambar perangkat yang sekilas mirip dengan perangkat BlackBerry Torch. Kemiripan utama perangkat dalam dokumen paten tersebut dengan BlackBerry Torch adalah terdapatnya keyboard fisik yang bisa diakses dengan mekanisme slider. Dokumen paten ini sendiri pertama kali diajukan oleh BlackBerry pada Desember 2011.

Seperti yang sudah diketahui, BlackBerry saat ini baru memiliki dua perangkat berbasis sistem operasi BlackBerry 10 yakni Z10 dan Q10. Seri Z10 tampil dengan spesifikasi layar sentuh saja, sementara Q10 hadir dengan menawarkan keyboard fisik. Sayangnya, salah satu aspek yang harus dikorbankan dari keberadaan keyboard fisik di BlackBerry Q10 adalah ukuran layar yang menjadi hanya 3,1 inchi. Jika benar diluncurkan perangkat yang menggunakan mekanisme slider seperti seri BlackBerry Torch, maka perangkat ini bisa jadi memuaskan segmen pengguna yang masih membutuhkan keyboard fisik tapi juga menginginkan ukuran layar yang besar.

Hingga saat ini belum ada informasi resmi mengenai ada tidaknya perangkat yang sedang dipersiapkan oleh BlackBerry yang akan menggunakan paten ini. Menarik untuk disimak perkembangan rumor ini nantinya.

 

Sumber: Ubergizmo.

BlackBerry Q10 Mulai Dirilis 30 April?

Setelah BlackBerry Z10 resmi masuk ke pasar Indonesia pada bulan Maret lalu, rumor seputar BlackBerry kini beralih ke perangkat yang hingga kini belum diketahui tanggal rilisnya, BlackBerry Q10. Pada beberapa artikel sebelumnya kami juga sempat membahas mengenai beberapa bocoran tampilan fisik BlackBerry Q10 serta mengenai keberadaan perangkat tersebut di balai uji Kominfo.

Kali ini kembali beredar rumor mengenai tanggal ketersediaan BlackBerry Q10. Berdasarkan informasi dari blog teknologi asal Kanada, Mobilesyrup, mereka mendapatkan dokumen internal dari salah satu operator seluler di Kanada, Rogers. Dalam dokumen tersebut didapati bahwa Rogers akan meluncurkan BlackBerry Q10 mulai tanggal 30 April nanti. Mobilesyrup juga berspekulasi bahwa seluruh operator seluler lain di Kanada juga akan meluncurkan BlackBerry Q10 pada tanggal tersebut.

BlackBerry Q10 sendiri memiliki spesifikasi teknis berupa layar berukuran 3,1 inchi, cukup kecil jika dibandingkan ponsel pintar di pasaran, namun dapat dimengerti mengingat sebagian jatah ruang digunakan untuk keyboard fisik. BlackBerry Q10 akan beroperasi dengan prosesor berinti ganda berukuran 1,5 GHz, memori RAM 2 GB, kapasitas penyimpanan internal 16GB, kamera belakang beresolusi 8 megapiksel, kamera belakang beresolusi 2 megapiksel, dan baterai berkapasitas 2100 mAh.

Sayangnya belum ada kabar mengenai tanggal rilis BlackBerry Q10 di negara lain, termasuk di Indonesia. Demikian juga, belum ada informasi resmi mengenai harga perangkat ini.

 

Sumber: Mobilesyrup. [gambar via]

Bocoran Foto Perangkat BlackBerry 10 Versi ‘Murah’

Rumor kembali beredar atas perangkat BlackBerry 10, kali ini tentang perangkat dengan sistem terbaru dari BlackBerry yang diperuntukkan bagi pasar low-end alias berharga ‘murah’. Setidaknya lebih murah dibandingkan dua perangkat BlackBerry 10 yang telah diperkenalkan.

Continue reading Bocoran Foto Perangkat BlackBerry 10 Versi ‘Murah’

Artis Dapatkan BlackBerry 10 Limited Edition Warna Biru?

Salah satu selebritis yaitu artis hip hop Lil’E mendapatkan sebuah bingkisan yang cukup istimewa yang bisa jadi membuat iri para penggemar perangkat BlackBerry 10. Ia mendapatkan edisi terbatas BlackBerry Z10 dengan warna biru.

Continue reading Artis Dapatkan BlackBerry 10 Limited Edition Warna Biru?

BlackBerry Q10 Sudah Masuk Uji Kominfo, Bulan Mei Masuk Indonesia?

Anda lebih tertarik dengan perangkat BlackBerry Q10 dibandingkan dengan BlackBerry Z10? Nah sepertinya Anda tidak perlu menunggu lama untuk memiliki perangkat terbaru dari BlackBerry ini.

Continue reading BlackBerry Q10 Sudah Masuk Uji Kominfo, Bulan Mei Masuk Indonesia?

BlackBerry 10 Kini Miliki Lebih dari 100.000 Aplikasi

BlackBerry mengumumkan jumlah ketersediaan aplikasi di toko aplikasi platform terbaru mereka BlackBerry 10. Sejak diluncurkan akhir Januari tahun ini, kini jumlah aplikasi yang tersedia di BlackBerry 10 telah mencapai lebih dari 100.000 aplikasi.

Continue reading BlackBerry 10 Kini Miliki Lebih dari 100.000 Aplikasi

Pre-Order BlackBerry Z10 dari XL Capai 1.000 Pesanan

Sejak menggelar pre-order tanggal 5 Maret 2013 kemarin, XL kebanjiran pemesanan BlackBerry Z10 hingga lebih dari 1000 unit! Jumlah ini melebihi stok pre-order yang telah disiapkan. XL juga memprediksikan bahwa penjualan BlackBerry Z10 juga akan terus meningkat karena tingginya minat masyarakat pada seri terbaru BlackBerry ini.

Continue reading Pre-Order BlackBerry Z10 dari XL Capai 1.000 Pesanan

BlackBerry Z10 Resmi Dijual Secara Komersil, Eksebisi Hadir di Jakarta dan Surabaya

Sejak kemarin, BlackBerry Z10 telah tersedia untuk dibeli oleh para peminat perangkat terbaru berbasis BlackBerry 10. Media juga telah menuliskan liputannya lengkap dengan foto antrian yang terjadi.

Continue reading BlackBerry Z10 Resmi Dijual Secara Komersil, Eksebisi Hadir di Jakarta dan Surabaya

Indosat Hadirkan Program Trade-in BlackBerry Z10

Hari ini penjualan umum untuk perangkat BlackBerry Z10 telah dimulai, beberapa media telah memberitakan antrian serta minat para pengguna smartphone tanah air akan perangkat terbaru dari BlackBerry bersistem operasi BlackBerry 10 ini.

Continue reading Indosat Hadirkan Program Trade-in BlackBerry Z10