Kualifikasi Amerika Utara untuk M3 World Championship Mengusung Caster Dota 2

Pemain Mobile Legends di Amerika Utara dan Kanada siap bertanding memperebutkan slot menuju gelaran M3 World Championship.

Fase kualifikasi untuk M3 World Amerika Utara sendiri akan berlangsung pada bulan September mendatang. Moonton resmi mengeluarkan tanggal pertandingan yang akan berlangsung pada 12, 13, 18, dan 19 September.

Sebelumnya, ada wakil Amerika Utara yang sudah bertanding di gelaran level dunia milik Mobile Legends yaitu Team Gosu. Namun tim tersebut tidak mampu berbuat banyak di hadapan para wakil-wakil Asia Tenggara.

Untuk menambah sengitnya pertandingan, Moonton juga menyiapkan total hadiah senilai US$6,500 beserta Diamonds yang bisa digunakan para pemain untuk membeli barang-barang in-game di Mobile Legends.

Sumber: Moonton

Hadiah Kualifikasi M3 World Amerika Utara

Berikut pembagian hadiah untuk pemenang kualifikas regional Amerika Utara untuk ajang M3 World Championship:

  • Juara Pertama: US$3.500 & 60.000 Diamonds
  • Posisi Kedua: US$2.000 & 30.000 Diamonds
  • Posisi Ketiga: US$1.000 & 18.000 Diamonds
  • Posisi 4-7: 18.000 Diamonds
  • Posisi 8-16: 12.000 Diamonds
  • Posisi 17-32: 7.500 Diamonds

Diamond yang disediakan juga tidak hanya diperuntukkan untuk peserta tetapi juga untuk penonton saat live streaming.

Nichoas Chang, Esports Manager Moonton di Amerika Utara mengatakan bahwa menggelar turnamen Mobile Legends di regional ini merupakan langkah ke depan untuk melakukan ekspansi pemain.

“Dengan Mobile Legends: Bang Bang menjadi salah satu judul game esports yang paling banyak ditonton di dunia, kami melihat peningkatan pemain yang luar biasa di level global, termasuk Amerika Utara,” ujarnya.

Selain pengumuman kualifikasi, Moonton juga mengumumkan kehadiran Jake “SirActionSlacks” Kanner. Sosok yang lekat dengan Dota 2 tersebut akan menjadi talent untuk kualifikasi M3 World regional Amerika Utara.

Sumber: WePlay

Ada juga beberapa talent lain seperti konten kreator game Mobile Legends asal Amerika Utara, David “Assassin Dave” Mao dan tandem Slacks di Dota 2, Austin “Capitalist” Walsh, juga akan menjadi shoutcaster.

Keseruan kemungkinan besar akan terjadi mengingat SirActionSlacks merupakan salah satu talent yang lucu, mudah mencairkan suasana, dan lihai memandu jalannya acara.

Bagi Anda yang ingin menonton acara kualifikasi M3 World Championship regional Amerika Utara bisa menonton langsung melalui beberapa tautan di bawah ini:

Sukses Tekuk BOOM, Bren Esports Juarai VALO2ASIA Launch Invitational 2021

Bren Esports asal Filipina berhasil mengangkat piala gelaran VALO2ASIA Launch Invitational 2021 setelah membungkam tim asal Indonesia BOOM Esports di babak final dengan skor 2-1. Dengan kemenangan ini, Jayvee “DubsteP” Paguirigan dan kawan-kawan berhasil membawa pulang hadiah tunai sebesar US$2,000 atau sekitar Rp28 juta.

VALO2ASIA Launch Invitational 2021 digelar pada 27 Juni lalu sebagai gelaran perdana untuk memeriahkan perilisan publikasi terbaru VALO2ASIA.com. Turnamen invitational ini menghadirkan empat tim raksasa Asia Tenggara: Bren Esports, BOOM Esports, FULL SENSE, dan Paper Rex. Keempat tim bertanding dalam format best-of-three (BO3), single elimination bracket untuk memperebutkan hadiah total sebesar US$3,000 atau sekitar Rp43 juta. 

Pada babak penyisihan, dua tim favorit asal Singapura dan Thailand, Paper Rex dan FULL SENSE, tidak dapat mengimbangi BOOM Esports dan Bren Esports sehingga harus pulang terlebih dahulu. Babak final kemudian mempertemukan dua tim dari dua negara dengan antusias VALORANT terbesar di Asia Tenggara, yaitu BOOM Esports dan Bren Esports. 

Image via: VALO2ASIA

Pertemuan BOOM Esports dan Bren Esports juga menjadi ajang tanding ulang VCT SEA Stage 2 Challengers Finals saat Bren Esports berhasil menundukkan BOOM 2-0. Namun perbedaannya, kali ini kedua tim telah dipersenjatai duelist terbaru mereka masing-masing, yaitu Saibani “fl1pzjder” Rahmat dari BOOM, dan Riley “witz” Go dari Bren Esports. 

Babak final dimulai dengan Icebox, map pilihan Bren Esports. Tim bertagar #BRENLangMalakas ini memulai seri pertama dengan melancarkan permainannya di map yang sangat asing bagi #HungryBeast. Riley “witz” Go memimpin scoreboard dengan memberikan kontribusi 359 Average Combat Score (ACS) di akhir pertandingan.

Namun dominasi Bren Esports harus terhenti di map Bind saat BOOM berhasil mengimbangi situasi dengan skor 13-6. Map final, yaitu Ascent, menjadi babak penentuan untuk tim mana yang akan keluar membawa pulang uang tunai sebesar US$2,000. Walau sengit, Bren Esports berhasil keluar sebagai tim yang lebih unggul, sehingga berhasil menutup map ini sekaligus memenangkan VALO2ASIA Launch Invitational 2021.

MVP by VALO2ASIA.COM

Jayvee “DubsteP” Paguirigan dari Bren Esports berhasil keluar sebagai pemain dengan dampak terbesar untuk timnya dalam meraih kemenangan ini. DubsteP berhasil menampilkan performa terbaiknya hingga saat ini, memimpin timnya meraih kemenangan di Agen utamanya, Jett.

Saibani “fl1pzjder” Rahmat juga berhasil menjadi pemain yang patut diperhatikan. Walau baru bergabung dengan BOOM satu minggu lalu, ia berhasil menunjukan performa di atas awan dengan hasil 253 Average Combat Score (ACS) di babak final, berada tepat di bawah DubsteP.

Dengan demikian, berikut adalah peringkat juara beserta hadiah yang didapatkan dari gelaran VALO2ASIA Launch Invitational 2021:

1st – Bren Esports (US$2,000)
2nd – BOOM Esports (US$1,000)
3rd-4th – Paper Rex
3rd-4th – FULL SENSE

Bren Esports Gandeng Razer sebagai Mitra Eksklusif

Salah satu organisasi esports terbesar Filipina, Bren Esports, baru saja mengumumkan kerja sama terbarunya dengan produsen periferal gaming ternama, Razer. Menurut keterangan pers, Razer akan menjadi mitra eksklusif kursi gaming dan virtual gaming credit Bren Esports melalui produk Razer Gold nya.

Sebagai bagian dari kesepakatan ini, Razer akan menyuplai seluruh atlet dan content creator Bren Esports dengan kursi gaming Razer Iskur yang saat ini beredar di pasaran di angka Rp7,1 juta. Selain itu, kedua belah pihak juga akan berkolaborasi untuk memproduksi konten mingguan yang akan ditayangkan melalui kanal YouTube Bren Esports.

“Kami sedang dalam pencarian untuk memperjuangkan konten lifestyle bagi para gamer yang menampilkan atlet esports kami dan kehadiran Razer sebagai mitra kami datang di saat yang sangat tepat,” sebut Bernard Chong, CEO dari Bren Esports dikutip dari Esports Insider.

“Razer selalu menjadi yang terdepan dalam industri esports secara global dan itulah mengapa saya sangat senang bisa menggandeng merek bergengsi seperti Razer sebagai mitra kami, ditambah dengan visi dan misi kami untuk esports yang selaras.”

Razer menjadi mitra kelima dari Bren Esports dan akan bergabung dengan beberapa nama besar seperti perusahaan manufaktur hardware ASUS Republic of Gamers (ROG), perusahaan telekomunikasi NOW Corporation, dan aplikasi live streaming XSplit.

Bren Esports di M2 World Championship. Image Credit: Bren

Selain itu, sebelumnya Razer juga sempat menjadi salah satu mitra resmi dari M2 World Championship yang dimenangkan oleh Bren Esports juga.

“Menjadi mitra dari pemenang M2 Mobile Legends World Championship dengan produk dan jasa kami sangatlah menyenangkan. Saya sangat menantikan untuk menonton semua konten yang akan mereka bagikan dengan penggemar kami di Filipina dan, tentu saja, melihat mereka bersaing dan menang di bawah bendera kami,” ungkap Kang Thai, Senior Global Esports Lead dari Razer.

“Bren Esports membuat konten lifestyle esports yang luar biasa, dan saya pikir penggemar kami akan menyukainya. Dengan hadirnya Razer Iskur dan Razer Gold bagi para atlet dan content creator Bren Esports, kami yakin mereka dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk maju ke tingkat yang lebih tinggi di kompetisi.” Tambahnya.

Rekap MPL PH Season 6 Minggu 2: Performa Prima Bren Esports

Kancah Mobile Legends Filipina bergerak dinamis di minggu kedua gelaran MPL PH Season 6. Posisi pemuncak kembali berubah setelah performa gemilang yang ditunjukkan oleh tim Bren Esports. Di waktu yang sama tim Execration juga mendapatkan poin penuh di minggu kedua.

Mengawali laga di minggu kedua, tim Bren Esports bermain unggul dengan mengalahkan tim Omega PH dengan skor 2-0 tanpa balas. Hasil yang kurang baik kembali harus diterima oleh tim Blu Fire yang menerima kekalahan telak 2-0 saat menghadapi tim Execration.

Hari Sabtu menjadi matchday yang alot dalam gelaran MPL PH Season 6. Di pertandingan pertama, tim Onic PH ditahan oleh tim BKB dengan rangkaian match yang menembus durasi 20 menit. Tempo yang lambat ditunjukkan kedua tim sejak permulaan match pertama. Momen first blood baru terjadi sekitar menit 3, saat Dlar mencoba membuka vision jauh ke dalam teritori tim BKB. Kesempatan bagi tim BKB terbuka setelah melakukan team wipe di menit 16. Match pertama dimenangkan oleh tim BKB.

Di match kedua tim Onic PH bermain dengan lebih solid dan waspada. Sekalipun sempat terdesak sampai mid game, tim Onic PH bisa memenangkan match kedua dengan berfokus pada turret dan kontrol di semua lane. Pada match ketiga kedua tim berusaha mengakhiri permainan dengan cepat. Sejak menit awal keduanya terlihat memaksakan melakukan teamfight. Tim Onic PH yang terlebih dahulu bisa mendapatkan Lord, merangsek ke jantung pertahanan tim BKB. Tim Onic PH menang dengan skor akhir 2-1.

Di hari minggu tim Execration berhasil menaklukkan tim Cignal Ultra dengan skor telak 2-0. Pada match pertama, kedua tim bisa bermain imbang dengan sedikit pertukaran kill point. Keraguan tim Cignal Ultra dalam menghadapi teamfight di fase late game menyebabkan mereka kehilangan poin. Di match kedua, dominasi tim Execration di midlane dengan cepat memukul mundur pergerakan tim Cignal Ultra. High ground push bersama Lord di menit 13 mengakhiri perlawan tim Cignal Ultra yang harus tunduk pada perlawanan tim Execration.

Di akhir minggu kedua terjadi perubahan yang signifikan dibandingkan minggu sebelumnya. Tim Bren Esports meraih poin kemenangan penuh dan naik ke puncak klasemen grup B. Di grup A tim Execration menggeser posisi tim Aura PH dengan keunggulan tipis, 1 poin.