Flash Terbaru Canon Dapat Mengatur Posisinya Secara Otomatis

Selama tiga tahun menulis seputar kamera untuk DailySocial, ternyata baru satu kali saya membahas tentang flash eksternal, itu pun yang ditujukan buat smartphone. Namun untuk flash besutan Canon yang satu ini, saya tidak rela melewatkan pembahasannya, sebab fitur pintarnya bakal sangat berguna terutama buat fotografer pemula.

Nama lengkapnya Canon Speedlite 470EX-AI, dan fitur unggulannya adalah pengoperasian secara otomatis, spesifiknya untuk teknik bounce flash (bukan langsung ke arah subjek, tapi dipantulkan ke langit-langit atau dinding). Dengan flash yang memiliki guide number 47 ini, sudut pantulannya dipastikan akan selalu optimal.

Ini dimungkinkan berkat kemampuan flash mengalkulasi jaraknya ke subjek dan ke langit-langit. Caranya dengan pertama-tama ‘menembakkan’ flash terlebih dulu ke subjek dan langit-langit, sebelum akhirnya bergerak ke posisi finalnya. Semuanya berlangsung dalam hitungan detik, dan dari situ pengguna tinggal asal menjepret saja.

Canon Speedlite 470EX-AI

Semisal hendak berganti orientasi (dari landscape ke portrait, atau sebaliknya), 470EX-AI rupanya juga bisa menyesuaikan dengan sendirinya. Cukup tekan separuh tombol shutter sebanyak dua kali setelah memutar orientasi kamera, maka flash-nya pun juga akan menyesuaikan posisinya.

Fitur ini membuat 470EX-AI sangat berguna di tangan fotografer berpengalaman (yang sudah bisa dengan cepat mengatur sudut pantulan flash sendiri), sebab perangkat turut dibekali mode semi-otomatis, di mana ia mampu mengingat-ingat posisi flash yang ditetapkan sang fotografer. Jadi saat berganti orientasi, cukup tekan dua kali tombol shutter agar flash bisa kembali mengarah ke posisi sebelumnya.

Lebih jelasnya Anda bisa tonton sendiri video perkenalannya di bawah. Canon berencana memasarkannya pada bulan April seharga $400.

Sumber: DPReview.

Godox A1 Adalah Flash Eksternal untuk Smartphone

Produsen peralatan lighting fotografi asal Tiongkok, Godox, belum lama ini memberikan teaser produk yang sangat menarik. Produk bernama Godox A1 ini dideskripsikan sebagai flash eksternal untuk smartphone, akan tetapi yang lebih menarik adalah kemampuannya untuk merangkap sebagai transmitter.

Detail mengenainya sejauh ini masih sedikit, akan tetapi bisa dilihat bahwa dimensi perangkat tergolong ringkas. Selain tiga buah lampu LED, A1 turut mengemas unit flash yang bisa diaktifkan dari jauh.

Godox A1

Sejatinya ada tiga mode penggunaan Godox A1 yang bisa diterapkan. Yang pertama hanya sebatas menjadi pengganti yang jauh lebih bertenaga dari LED flash milik smartphone Anda. Yang kedua, A1 bisa diposisikan di dekat objek foto selagi lampu LED-nya menyala secara konstan sebagai sumber penerangan ekstra.

Terakhir sekaligus yang paling menarik, A1 dapat berperan menjadi transmitter untuk flash Godox lain yang beroperasi secara nirkabel di frekuensi 2,4 GHz. Mode yang terakhir ini sejatinya dapat meningkatkan fleksibilitas smartphone sebagai kamera secara cukup drastis.

Godox A1

Saya juga bisa melihat bagaimana Godox A1 nantinya bakal menarik perhatian para penggemar fotografi mainan (toy photography). Kamera smartphone selama ini bisa diandalkan dalam skenario ini karena kemampuan fokusnya yang setara lensa makro pada kamera, tinggal bagaimana kita menyiapkan konfigurasi pencahayaan yang optimal.

Sayang untuk sekarang Godox masih bungkam soal spesifikasi lebih lengkap, harga maupun ketersediaannya.

Sumber: PetaPixel dan Godox (Facebook).

Aksesori LED Flash Ini Bisa Dipakai dengan Aplikasi Kamera Bawaan Smartphone

Tidak perlu disangkal, LED flash milik smartphone kita sampai saat ini masih kurang efektif dalam memperbaiki kualitas foto di tempat yang kurang cahaya. Pengguna kamera digital pun juga paham bahwa kita butuh aksesori flash terpisah kalau ingin hasilnya memuaskan. Continue reading Aksesori LED Flash Ini Bisa Dipakai dengan Aplikasi Kamera Bawaan Smartphone