Cara Mengintegrasikan Fitur Subathon dan OBS untuk Mengoptimalkan Performa Streaming di Nyawer.co

Dalam era digital yang semakin berkembang, Nyawer.co hadir sebagai platform inovatif yang dirancang khusus untuk memperkuat dukungan dan interaksi antara penggemar dengan streamer dan konten kreator favorit mereka. Penulis akan mengajak Anda untuk menjelajahi cara efektif memanfaatkan fitur Nyawer.co dan membawa pengalaman streaming Anda ke level yang lebih tinggi.

Panduan Memasang Overlay pada OBS

  • Silakan login ke akun Nyawer Anda, lalu klik Overlay pada menu bar
  • Anda bisa mendesain tampilan overlay yang diinginkan

Anda dapat mendesain menu pemberitahuan, show off, countdown, roulette, videoshare, supporter, papan target, kode QR, text berjalan, papan peringkat, voting, dan pengaturan. Jangan lupa untuk menekan tombol Simpan Perubahan setiap kali Anda selesai mendesain.

  • Salin link URL yang berada pada menu bar Pemberitahuan, klik Salin ke Clipboard

  • Buka aplikasi OBS. Klik ikon (+), lalu pilih Browser

Credit Image by Nyawer

  • Masukkan nama atau judul untuk memberikan tanda overlay Anda, lalu klik Ok

Credit Image by Nyawer

  • Tempel link URL akun Nyawer Anda yang sebelumnya disalin, masukkan pada kolom URL dan klik Ok

Credit Image by Nyawer

  • Kembali ke halaman Overlay pada akun Nyawer, klik Preview Basic untuk melakukan preview overlay dan memastikan semuanya lancar sebelum streaming

Jika overlay tidak muncul pada saat diklik preview, Anda tidak perlu khawatir. Lakukan beberapa langkah berikut:

  • Refresh software broadcasting OBS
  • Clear browser cache untuk All-time.
  • Login kembali ke akun Nyawer.co, dan salin ulang URL overlay, lalu tempelkan kembali di OBS.

Panduan Mengintegrasikan Fitur Subathon/Countdown

Fitur Subathon/Countdown adalah fitur yang memungkinkan kreator untuk secara otomatis menambah durasi streaming ketika ada penggemar yang baru subscribe atau memberikan donasi. Untuk mengaktifkan fitur tersebut, simak panduan dibawah ini:

  • Login ke akun Nyawer Anda. Pada menu bar, silakan klik Overlay lalu klik Countdown

  • Lakukan pengaturan sesuai kebutuhan

Anda dapat mengatur pilihan tema, ukuran huruf, warna border, warna background, warna teks, waktu mulai, ketebalan teks, border, font, animasi, autoplay, dan pengaturan ketentuan tambahan lainnya. Pada bagian ini, Anda juga perlu mengatur jumlah donasi serta waktu tambahan. Misalnya, Anda mengatur jumlah donasi Rp. 10.000 dan waktu tambahan 100 detik. Artinya, setiap ada penggemar yang memberikan donasi sebesar Rp. 10.000, maka durasi streaming Anda akan secara otomatis bertambah 100 detik. Jika sudah, pastikan Anda menekan tombol Simpan Perubahan.

  • Klik Salin ke Clipboard untuk menyalin URL
  • Buka aplikasi OBS Anda. Klik ikon (+), lalu pilih Browser
  • Masukkan nama atau judul, lalu klik Ok
  • Tempel link URL yang sebelumnya disalin, masukkan pada kolom URL dan klik Ok
  • Jika Anda ingin melakukan preview, silakan kembali pada halaman countdown pada menu overlay di Nyawer.co dan klik Preview

Itulah panduan untuk menginntegrasikan fitur Subathon/Countdown dan software live streaming OBS untuk meningkatkan pengalaman dan kesuksesan Anda sebagai streamer dan konten kreator di Nyawer.co. Dengan memanfaatkan sepenuhnya fitur Nyawer.co, Anda dapat menciptakan pengalaman streaming yang lebih interaktif, menginspirasi, dan berkesan bagi penonton Anda.

Nyawer.co! Platform Donasi Inovatif yang Mendorong Pertumbuhan Ekosistem Konten Kreator Indonesia

Dalam era digital yang semakin berkembang, streamer dan konten kreator di Indonesia telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan online. Untuk mendukung karya-karya mereka yang menghibur dan menginspirasi, platform donasi khusus untuk streamer dan konten kreator telah mengalami perkembangan pesat.

Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi salah satu platform donasi untuk streamer dan konten kreator di Indonesia dan bagaimana mereka memberikan kesempatan kepada penggemar untuk memberikan dukungan finansial kepada para kreator yang mereka cintai. Platform tersebut adalah Nyawer.co.

Apa itu platform Nyawer.co?

Nyawer.co adalah platform khusus yang dibuat untuk para streamer dan konten kreator agar bisa berinteraksi dengan para penggemarnya. Tidak hanya sekadar berinteraksi, penggemar juga dapat memberikan donasi atau dukungan finansial kepada kreator yang mereka sukai. Donasi tersebut diberikan untuk mendukung karya para kreator supaya kreator dapat meningkatkan karyanya untuk terus menghibur para penggemar.

Penggemar dapat “menyawer” kreator favorit mereka melalui profil akun sang kreator, lalu nama donatur akan muncul pada saat kreatir melakukan live streaming. Namun, Nyawer.co bukanlah platform khusus untuk live streaming. Streamer dan kreator dapat melakukan live streaming menggunakan berbagai platform yang sudah ada, seperti YouTube, Facebook Live, dan berbagai platform lain dengan menggunakan software OBS atau Streamlabs OBS.

Nyawer.co tidak membatasi kreator dengan bidang tertentu, kreator dari bidang apapun bisa bergabung dengan Nyawer.co dan mendapat dukungan finansial dari penggemarnya. Dukungan finansial yang didapat akan secara otomatis masuk ke akun kreator dan dapat dicairkan dengan mudah setelah melalui proses konfirmasi oleh Payment Gateway (OVO, Gopay, DANA, LinkAja) sebelum masuk ke sistem Nyawer.co. Minimal dana yang bisa dicairkan adalah Rp. 100.000.

Bahkan, dukungan finansial tetap bisa diterima oleh kreator meskipun kreator tidak sedang melakukan live streaming. Kreator juga tetap bisa membaca pesan dukungan dari penggemar pada dashboard akun mereka.

Cara Bergabung menjadi Kreator di Nyawer.co

  • Masuk melalui link https://nyawer.co/, lalu klik Daftar

  • Anda memiliki dua opsi pendaftaran, yaitu dengan memasukkan data pendaftaran secara langsung atau daftar dengan akun Google yang tertaut pada device Kali ini, penulis akan melengkapi data pendaftaran pada kolom pendaftaran secara langsung.
  • Masukkan email, nama pengguna, dan kata sandi. Pastikan Anda membaca syarat dan ketentuan serta kebijakan privasi dari Nyawer.co, dan beri tanda centang pada kolom Aktifkan Halaman Kreator. Untuk melanjutkan pendaftaran, klik Daftar.

  • Proses pembuatan akun telah selesai. Anda akan mendapatkan email notifikasi pembuatan akun

  • Akun sudah aktif dan silakan Login ke akun Nyawer untuk mulai menjelajah fitur dan layanannya.

Dukungan finansial yang diberikan melalui platform donasi seperti Nyawer.co memungkinkan para kreator untuk terus berkarya dan menghasilkan konten yang semakin memikat hati penonton.

Platform-platform donasi ini berperan penting dalam memperkuat ekosistem kreativitas dan interaksi antara streamer, konten kreator, dan penggemar.

Panduan Lengkap Menarik Saldo di Saweria bagi Pemula

Kehadiran platform online, terutama media sosial, telah membawa banyak kebiasaan baru bagi para penggunanya. Salah satunya adalah kegemaran berinteraksi melalui live streaming. Kini, siapapun bahkan bisa menghasilkan pendapatan melalui live streaming.

Saweria adalah salah satu platform online yang tidak hanya menghubungkan para streamer dengan penggemarnya, tetapi juga memberi kesempatan para streamer untuk mendapat penghasilan. Melalui Saweria, Anda bisa melakukan live streaming dengan berbagai tujuan, seperti membagikan karya, ide, tutorial, atau sekadar berbincang dengan penggemar.

Penggemar bisa memberikan dukungan finansial kepada Anda baik ketika Anda melakukan live streaming ataupun tidak. Dana yang didapatkan akan bisa dicairkan setelah melalui proses payment gateway. Pencairan dana dari Saweria bisa dilakukan melalui bank dan e-wallet. Beberapa e-wallet yang bisa digunakan untuk pencairan dana seperti OVO, Gopay, DANA, LinkAja, dan Shopeepay.

Untuk melancarkan proses pencairan dana dari Saweria, berikut penulis berikan panduan pencarian dana di saweria. Simak panduannya sampai akhir, ya!

Cara Menarik Dana dari Saweria

  • Login ke akun Saweria Anda

  • Pilih menu Dukungan Masuk dan Cashout

  • Di bagian kiri, Anda bisa melihat total saldo yang Anda miliki. Untuk mencairkan saldo, klik Cairkan

  • Lengkapi data penarikan dan klik Simpan Rekening

Pilih tujuan penarikan (Bank/e-wallet), masukkan nama bank/e-wallet yang dituju, nomor rekening/nomor e-wallet, dan nama pemilik rekening/akun e-wallet.

  • Masukkan nominal dana yang ingin dicairkan. Sistem akan secara otomatis menampilkan total potongan biaya, jumlah dana yang akan diterima, dan sisa saldo Anda di Saweria setelah pencairan. Untuk melanjutkan proses pencairan, klik Review Cashout

  • Anda akan mendapatkan email konfirmasi pencairan melalui email yang Anda daftarkan di Saweria. Buka dan klik link yang tercantum dalam email untuk menyelesaikan proses pencairan dana. Perlu diingat bahwa email konfirmasi ini hanya berlaku selama 10 menit. Jika melebihi batas waktu tersebut, maka link akan expired dan Anda harus mengulang semua langkah pencairan dana dari awal.

Bagaimana Jika Mengalami Kendala Pencairan Dana?

Jika Anda mengalami kendala dalam pencairan dana di Saweria, Anda bisa melakukan beberapa hal berikut sebelum mengadu kepada layanan customer service:

  • Periksa kembali kelengkapan data pencairan dana. Pastikan nama e-wallet/bank, nomor rekening/e-wallet, dan nama pemilik sudah benar.
  • Pastikan Anda memiliki koneksi internet yang baik untuk melakukan pencairan dana. Selain itu, link konfirmasi pencairan dana hanya berlaku 10 menit. Jika koneksi internet Anda bermasalah tentu akan mengganggu proses ini dan Anda harus mengulang setiap langkah pencairan dari awal jika link konfirmasi
  • Coba gunakan browser yang berbeda untuk mengecek apakah kendala ada pada browser atau bukan.
  • Jika sudah mencoba dan memastikan ketiga hal diatas dan Anda masih mengalami masalah pencairan dana, Anda bisa menghubungi tim Saweria untuk mendapat bantuan. Tim Saweria dapat dihubungi melalui media sosial (DM Twitter/Instagram) atau email di [email protected].

Pencairan dana akan diproses pada jam kerja, karenanya lebih direkomendasikan untuk melakukannya pada jam kerja. Jika pengguna melakukan pencairan dana diluar jam kerja, maka rentan mengalami delay dan baru akan diproses esok hari ketika memasuki waktu aktif bekerja.

Selain itu, Saweria tidak bisa membantu apabila terjadi kesalahan pencairan akibat pengguna yang salah memasukkan nomor tujuan pencairan. Karenanya, pastikan Anda melengkapi dan memeriksa ulang detail pencairan dengan benar.

Cara Memaksimalkan Pengaturan Akun Saweria dan Tingkatkan Pendapatan Streaming Anda

Saweria adalah platform yang memungkinkan para kreator atau streamer untuk mendapatkan donasi dari para penggemar mereka. Melalui platform ini, penggemar juga bisa lebih terhubung dengan para kreator kesukaannya. Penggemar dapat menunjukkan dukungan mereka melalui interaksi dengan kreator atau dukungan dalam bentuk finansial bagi kreator.

Namun, tahukan Anda cara untuk memaksimalkan pengaturan akun Saweria? Sebelum memulai berkarya dan melakukan live streaming, pastikan Anda telah melakukan pengaturan akun dengan baik. Bagaimanapun, hal itu mendukung kelancaran karya Anda dan mengoptimalkan penggunaan akun Anda.

Penasaran bagaimana cara memaksimalkan pengaturan akun Saweria? Simak panduannya dibawah ini, ya!

Cara Memaksimalkan Pengaturan Akun Saweria

Untuk mulai melakukan pengaturan akun, silakan login ke akun Saweria Anda. Lalu klik Overlay untuk melakukan pengaturan akun.

Alert

Pengaturan notifikasi GIF, varian suara text to speech dan nominal minimum untuk alert notifikasi, GIF/media share dan text to speech bisa dilakukan di kolom Aturan Alert. Untuk menyimpannya, silakan klik Simpan Aturan.

Anda bisa mengubah suara notifikasi pada kolom Suara Notifikasi Alert dengan cara klik Ganti Suara, lalu klik Choose File untuk memilih audio notifikasi dari browser Anda.

Anda juga bisa memilih dan menyaring kata melalui kolom Filter Kata. Silakan masukkan kata-kata yang akan di filter, kemudian klik Simpan Kata. Dengan pengaturan ini, pesan dukungan dan nama pendukung tidak akan ditampilkan jika mengandung kata-kata yang termasuk dalam filter.

Selain itu, Anda bisa mengatur tampilan akun Anda. Pada kolom Tampilan, Anda bisa memilih warna background, warna highlight, waena teks, template teks, pengaturan border, ketebalan teks, durasi notifikasi, dan font. Klik Simpan Tampilan untuk menyimpan perubahan.

Media Share

Pada kolom ini, Anda bisa mengatur pengaktifan media share, durasi video (detik), nominal tiap detik, dan nominal minimum GIF/media share. Klik Simpan untuk menyimpan perubahan.

Subathon

Kolom ini digunakan untuk mengatur tambahan waktu bagi penggemar yang ingin memberikan dukungan. Anda bisa mengatur mulai dari nominal dukungan dan waktu penambahan. Misalnya, dukungan sebesar Rp. 10.000 akan menambahkan waktu sebanyak 10 menit. Jika sudah selesai melakukan pengaturan, klik Simpan Tampilan.

Voting

Anda bisa menggunakan fitur voting untuk para penggemar. Silakan lengkapi pengaturan voting, mulai dari judul voting, pilihan vote, tanggal dan waktu mulai, serta tanggal dan waktu selesai. Klik Simpan Perubahan Overlay Voting untuk menyimpan pengaturan.

Milestone

Pada bagian ini Anda bisa mengatur rekapitulasi dukungan yang telah terkumpul pada durasi waktu tertentu. Anda bisa menentukan target dukungan dan memilih tanggal dimulainya dukungan. Jangan lupa untuk mengatur judul milestone, warna teks, warna background, pengaturan border, font judul, serta font isi. Klik Simpan Tampilan untuk menyelesaikan pengaturan.

Leaderboard

Fitur ini akan menampilkan semua donatur yang paling setia dan sering memberikan donasi. Untuk melihat datanya, Anda bisa memilih rentang waktu yang diinginkan. Selain itu, Anda juga bisa mengatur tampilan leaderboard apakah ingin ditampilkan dengan atau tanpa jumlah uang, memilih rentang waktu, text weight, text color, dan lain sebagainya. Jika sudah, silakan klik Simpan Tampilan.

Itulah cara mengoptimalkan pengaturan akun Saweria bagi Anda sebagai pemula yang baru bergabung. Selain pengaturan akun, tentunya juga dibutuhkan strategi agar konten Anda bisa menjangkau lebih banyak penonton dan menarik mereka untuk memberikan donasi. Selamat mencoba!

Mulai Meraih Pendapatan dengan Trakteer: Langkah demi Langkah untuk Pengguna Baru

Trakteer.id merupakan salah satu platform yang menghubungkan kreator dengan para penggemarnya. Tidak hanya menghubungkan, tetapi para kreator bisa mendapatkan apresiasi dan penghasilan dari karya yang diunggah.

Kreator bisa memberi label harga pada setiap karya yang diunggah dan penggemar harus membayar untuk bisa mengakses karya tersebut. Tentunya, tidak semua karya bersifat berbayar. Jika ingin, kreator juga bisa membuat karya tersebut bersifat gratis agar bisa dinikmati oleh semua penggemarnya tanpa perlu mengeluarkan uang.

Untuk mulai menggunakan Trakteer, para kreator perlu memahami penggunaan dasar dari platform tersebut. Artikel ini akan memberi panduan bagi Anda, terutama para pengguna baru Trakteer, untuk mengoptimalkan pengaturan akun. Simak panduan dibawah ini, ya!

Cara Melengkapi Profil Akun Trakteer

  • Masuk ke halaman dashboard, lalu klik bagian Edit Page

Di bagian ini, Anda dapat mengatur berbagai macam section dan melengkapi informasi profil anda. Pada section Profile Page, Anda bisa mengatur foto profil, nama, username, page ID, gambar header, social media links, active goal, kategori, bio, hingga link video. Pada section Unit Trakteer, Anda bisa memilih berbagai unit traktiran yang akan digunakan untuk setiap karya. Anda bisa memilih daftar unit traktiran yang sudah ada atau juga bisa membuat unit sendiri yang Anda Inginkan. Terakhir, bagian Page Settings memungkinkan anda untuk melakukan pengaturan terkait pengaktifan halaman kreator dan tampilan di feeds.

  • Jika sudah selesai melakulan perubahan atau melengkapi data, pastikan Anda menekan tombol Save Changes yang berada di paling bawah

Cara Mengatur Metode Penarikan Dana di Trakteer

  • Masuk ke halaman dashboard akun Trakteer Anda, lalu klik My Balance

  • Untuk menambahkan metode penarikan dana, Anda bisa menekan pilihan Ubah/Tambah Tujuan Penarikan

  • Lengkapi detail tujuan penarikan dan klik Simpan.

Pilih tipe rekening, pilih jenis bank (jika Anda memilih tipe rekening bank), masukkan kantor cabang, nama pemilik rekening, dan nomor rekening.

Cara Memberikan Update di Feeds

  • Buka dashboard akun Trakteer Anda, lalu klik My Page

  • Pada halaman ini, Anda akan menemukan beberapa section yaitu Home, Community, dan Rewards

Pada bagian Home akan menunjukkan aktivitas Anda di feeds. Anda bisa memberikan pesan dukungan kepada para penikmat karya Anda. Selain itu, Anda juga bisa menambahkan rewards. Pada bagian Community, Anda bisa mengatur apakah unggahan Anda terbuka untuk publik atau hanya untuk penggemar saja, Anda juga bisa menambahkan gambar atau menggunakan fitur polling.

Itulah panduan dasar untuk menggunakan aplikasi Trakteer bagi Anda yang baru bergabung menjadi kreator di Trakteer. Untuk penggunaan lebih lanjut, Anda bisa mencoba berbagai fitur dan layanan yang disediakan oleh Trakteer. Selamat mencoba!

Cara Mengunggah Karya Pertama di Trakteer.id

Trakteer.id adalah platform digital yang memungkinkan para kreator untuk memonetisasi karya mereka. Melalui platform ini, para penggemar bisa memberikan apresiasi kepada setiap karya yang disukainya dalam bentuk uang kepada kreator pemilik karya. Kreator bisa mencairkan uang yang didapat dari para penggemarnya.

Artikel ini akan membantu Anda yang baru bergabung sebagai kreator di Trakteer.id untuk mengunggah karya pertama Anda. Karenanya, simak artikel ini sampai akhir ya!

Cara Mengunggah Karya

  • Silakan login dengan memasukkan email dan password Anda, kemudian klik Login

  • Anda akan diarahkan ke halaman dashboard. Untuk mulai mengunggah karya, klik Rewards

  • Tekan (+) Tambah Rewards

  • Anda akan diarahkan ke halaman editor. Anda bisa mulai membuat karya atau rewards untuk para penggemar.
  • Silakan lengkapi detail karya.

Masukkan judul reward, tuliskan cerita, masukkan gambar atau tautan yang dibutuhkan. Anda juga bisa membuat dan mengklasifikan karya dalam kategori tertentu, memasukkan thumbnail, unit, file sebagai rewards bagi penggemar (opsional), eksternal link, dan mengatur rewards menjadi monthly exclusive.

  • Klik tombol Preview untuk melihat kembali karya sebelum diunggah. Jika sudah, klik tombol Publish untuk mengunggah karya atau klik Schedule Publish untuk mengatur jadwal pengunggahan karya. Jika Anda belum ingin mengunggah karya tersebut, Anda bisa menekan tombol Save as Draft.

Tips Berkarya di Trakteer.id

Kenali target audiens

Sebelum mulai mengunggah karya, Anda bisa mencari tahu dan mempelajari minat audiens di Trakteer.id. Ketahui apa yang mereka cari, konten seperti apa yang banyak diminati, dan apakah memungkinkan bagi Anda untuk menjangkau mereka dengan karya Anda. Hal ini akan membantu Anda dalam mengemas konten yang menarik untuk mereka.

Fokus pada kualitas Karya

Tidak hanya pengemasan karya yang dibuat menarik, Anda juga harus fokus pada kualitas dari karya yang disajikan. Pastikan Anda menghasilkan karya dengan kualitas yang baik dan memiliki nilai tambah tersendiri. Nilai tambah pada karya akan menjadi daya tarik tersendiri bagi penggemar, misalnya karya yang mengandung inspirasi, motivasi, atau solusi. Kualitas karya bisa dijaga mulai dari isi konten, estetika, hingga pengemasan dan promosi. Dengan begitu akan semakin besar peluang penggemar tertarik dengan karya Anda.

Konsistensi dan rutinitas

Buatlah jadwal untuk mengunggah karya di Trakteer.id. Dengan mengetahui jadwal unggah karya, penonton akan menunggu Anda tiap kali mengunggah karya. Konsistensi dalam mengunggah karya akan membuat penggemar setia menunggu karya Anda. Di sisi lain, hal itu juga menunjukkan komitmen Anda sebagai seorang kreator.

Promosi dan jaringan

Untuk bisa menarik banyak penggemar dan memonetisasi karya tidak cukup hanya dengan karya yang berkualitas saja. Anda perlu melakukan promosi atau dengan kata lain memperluas jaringan pemasaran Anda ke berbagai saluran, misalnya media sosial. Bagikan karya Anda di media sosial dan arahkan para pengikut akun Anda untuk mengakses karya Anda di Trakteer.id. Selain itu, Anda juga bisa memperluas jaringan dengan cara berinteraksi dan berkolaborasi dengan sesama kreator.

Perlu diingat bahwa tren selalu mengalami perkembangan setiap waktu. Karenanya, sebagai kreator penting untuk selalu belajar dan beradaptasi. Dengan begitu, Anda selalu bisa mengikuti perkembangan dan meningkatkan kemampuan serta keterampilan Anda.

Saweria! Menghubungkan Kreator dan Penggemar dalam Ekosistem Live Streaming

Di era serba digital saat ini, telah banyak berkembang platform yang bisa menghasilkan pendapatan bagi penggunanya. Salah satunya adalah platform yang menghubungkan para kreator dengan penggemar melalui karya mereka. Hal ini juga turut membuka peluang bagi para kreator untuk bisa memonetisasi karya mereka.

Salah satu platform yang bisa dimanfaatkan adalah Saweria. Platform tersebut memungkinkan para kreator untuk mendapatkan dukungan finansial dari para penggemarnya melalui live streaming. Ingin pengenalan lebih detail terkait Saweria? Simak artikelnya sampai habis, ya!

Apa itu Saweria?

Saweria adalah salah satu platform yang memungkinkan para kreator tidak hanya terhubung dengan penggemarnya, tetapi juga mendapatkan dukungan finansial dari para penggemarnya. Melalui Saweria, Anda bisa membuat kampanye atau kegiatan live streaming sebagai strategi untuk mendapat penghasilan. Para kreator bisa live streaming untuk bermain game, memberikan tutorial musik, seni fotografi, videografi, atau hanya sekedar berbincang santai dengan para penggemar.

Saweria menyediakan pilihan pencairan dana ke rekening bank dan e-wallet, seperti Gopay, DANA, OVO, LinkAja, Shopeepay. Setiap transaksi yang masuk akan terkena potongan biaya sebesar 5% (kecuali OVO 6%) dengan batas minimum 150 rupiah. Sedangkan pencairan dana dari Saweria ke rekening bank maupun e-wallet akan terkena potongan biaya sebesar Rp. 5.000. Saweria juga terintegrasi dengan berbagai software broadcasting yang menawarkan fitur Browser Source. Namun, software yang direkomendasikan untuk Saweria OBS atau SLOBS.

Fitur dan Layanan Saweria

Dukungan Masuk dan Cashout

Fitur ini memungkinkan Anda untuk melihat jumlah total saldo yang dimiliki dan saldo yang dicairkan. Anda juga bisa melihat daftar transaksi yang sudah dilakukan.

Dukungan Keluar

Pada halaman ini, Anda bisa melihat riwayat dukungan yang Anda berikan kepada kreator lain.

Pencairan Dana

Semua dukungan yang Anda peroleh di Saweria bisa dicairkan melalui beberapa metode yang tersedia. Namun, dukungan yang Anda terima harus melalui proses konfirmasi payment gateway terlebih dahulu sebelum masuk ke sistem Saweria. Proses konfirmasi akan membutuhkan waktu kurang lebih 3 hari kerja. Setelah konfirmasi berhasil, saldo akan secara otomatis masuk ke akun Anda dan bisa segera dicairkan.

Overlay

Fitur ini digunakan untuk mengatur alert, media share, subathon, voting, QR code, milestone, leaderboard, running text, dan wheel.

Integration

Anda bisa menghubungkan aplikasi lain dengan Saweria, seperti Webhook dan Discord. Melalui pengaturan ini, Anda bisa mengirimkan alert dukungan Anda sebagai pesan di channel discord.

Panduan Membuat Akun di Saweria

  • Masukkan email yang akan digunakan untuk pendaftaran. Pastikan ejaan email benar dan email masih aktif. Kemudian, pastikan Anda memenuhi syarat dan ketentuan lalu berikan tanda centang di setiap poin syarat dan ketentuan. Terakhir, klik Daftar.

  • Anda akan mendapatlan notifikasi registrasi berhasil. Selanjutnya, silakan buka email Anda, klik Verifikasi untuk melakukan verifikasi email.

  • Lengkapi data verifikasi yang dibutuhkan, lalu klik Daftar

Masukkan username dan password untuk akun Anda. Username yang Anda masukkan nantinya akan menjadi link saweria Anda. Pastikan Anda membaca syarat dan ketentuan sebelum menekan tombol daftar.

  • Anda akan mendapatkan notifikasi registrasi berhasil dan akun Saweria siap untuk digunakan. Untuk mulai melakukan pengaturan akun, silakan lanjut login dengan memasukkan email dan password yang didaftarkan, lalu klik Masuk.

Itulah pengenalan terkait Saweria. Saweria adalah salah satu layanan yang bisa menghubungkan kreator dengan para penggemarnya. Tentunya masih banyak layanan atau aplikasi lain yang tidak hanya menghubungkan kreator dengan penggemar tetapi juga bisa digunakan sebagai wadah monetisasi karya. Pastikan Anda memilih aplikasi yang tepat untuk karya Anda. Hal itu bisa dilakukan dengan cara membaca testimoni pengguna hingga mencobanya sendiri.

Apa itu Trakteer.id dan Bagaimana Cara Mulai Menghasilkan Cuan dari Konten?

Karya merupakan hasil dari ekspresi kreatif seseorang yang merupakan bentuk manifestasi dari imajinasi, ide, sekaligus keterampilan seseorang dalam mengkreasikannya. Karya bisa menjadi sumber pendapatan bagi kreator. Namun, tidak semua kreator berhasil memonetisasi karya mereka dengan sukses.

Adanya perkembangan teknologi dan internet, semakin membuka peluang bagi kreator untuk memonetisasi karya mereka. Meskipun kehadirannya tidak bisa menjamin para kreator untuk memonetisasi karya mereka, namun kehadirannya telah berhasil menambah jumlah kreator yang berhasil memonetisasi karya mereka dan menciptakan pendapatan yang signifikan.

Salah satu platform monetisasi karya yang bisa digunakan oleh kreator adalah Trakteer.id. Mungkin beberapa dari Anda masih cukup asing ketika mendengar nama platform ini. Karenanya, kenali Trakteer.id lebih lanjut melalui artikel ini, ya!

Apa itu Trakteer?

Trakteer.id adalah salah satu platform digital yang membantu para kreator untuk memonetisasi karya mereka dan menerima apresiasi dalam bentuk finansial dari para penggema. Jadi, kreator tidak hanya berkesempatan untuk memamerkan hasil karya mereka saja, melainkan juga akan mendapatkan dukungan finansial dari karya yang mereka unggah.

Berbagai kreator bisa bergabung dengan Trakteer.id, seperti penulis, seniman, vlogger, podcaster, dan berbagai kreator di bidang lainnya. Untuk mulai membagikan karya dan mendapat dukungan finansial, kreator harus membuat akun Trakteer.id terlebih dahulu.

Cara Bergabung menjadi Kreator di Trakteer

  • Untuk membuat akun Trakteer, klik Daftar

  • Anda memiliki pilihan untuk melakukan pendaftaran dengan akun Facebook, Google, atau langsung mengisi formulir yang tersedia. Lengkapi formulir pendaftaran seperti memasukkan nama, username, email aktif, dan password dari akun Trakteer Anda.
  • Kemudian klik Daftar. Jika Anda ingin mengaktifkan halaman kreator dan mulai menerima traktiran, pastikan Anda memberikan centang pada kolom Aktifkan Halaman Kreator

  • Lakukan verifikasi email dengan cara buka email yang Anda dapatkan dari Trakteer, lalu klik Verify Email

  • Anda akan mendapat notifikasi verifikasi sukses. Silakan login dengan email dan password yang sebelumnya didaftarkan untuk lanjut menggunakan Trakteer.id.

  • Jangan lupa untuk melengkapi akun kreatormu agar bisa mendapat dukungan secara maksimal. Beberapa yang perlu dilengkapi seperti foto/avatar sebagai identitas akun, kategori akun, link media sosial, dan reward pertama untuk para pendukung.

Fitur dan Layanan Trakteer

Unit Trakteer

Melalui unit Trakteer, kreator bisa mengatur sendiri nilai dari setiap karya yang diunggah. Setiap nilai diinisialkan dengan nama makanan/jajanan atau barang tertentu yang menggambarkan profil kreator untuk kemudian diberi label harga. Unit traktiran itulah yang nantinya digunakan sebagai syarat penggemar yang ingin mengakses karya dari kreator.

Misalnya, kreator membuat unit traktiran dengan nama “Burger” dengan harga Rp. 20.000. Jika kreator memberi label 2 burger pada setiap karya yang diunggah, artinya setiap karya bernilai Rp. 40.000 dan penggemar harus membayar dengan nominal itu untuk bisa mengakses konten tersebut.

Creator Page

Creator page adalah halaman web utama yang akan digunakan oleh para penggemar untuk menemukan berbagai informasi tentang kreator, seperti membaca profil kreator, aktivitas kreator, rewards, berita terbaru, hingga metode pembayaran. Trakteer menyediakan dua tipe creator page, yaitu full page dan simple page. Untuk mengatur halaman ini, kreator bisa menemukannya di menu Edit Page. Sebagai kreator, pastikan Anda membuat profil seunik mungkin untuk menarik penggemar.

Rewards

Rewards adalah hadiah dalam bentuk konten yang secara khusus dibuat oleh kreator sebagai bentuk terima kasih untuk para penggemar yang sudah men-trakteer kreator. Bentuk dari rewards yang dibuat tidak memiliki ketentuan khusus, kreator bisa membuatnya dalam bentuk apapun seperti puisi, artikel, novel, foto, video, atau dalam bentuk lainnya. Rewards ini bersifat monthly exclusive yang hanya bisa diakses oleh penggemar aktif selama 30 hari dan dikelompokkan berdasarkan harga yang telah diklasifikasikaan oleh kreator. Selain itu, kreator juga bisa membuat free rewards atau hadiah yang bisa diklaim siapapun tanpa syarat.

Community Post

Community post adalah fitur dimana kreator bisa berinteraksi dan berdiskusi dengan para penggemar. Kreator bisa membuat percakapan atau pembahasan tertentu terkait karya dengan para penggemarnya, dengan begitu penggemar akan merasa dekat dan memiliki kesempatan untuk bertanya kepada kreator. Selain itu, kreator dapat mengatur percakapan atau diskusi tersebut bersifat publik atau eksklusif hanya untuk penggemar yang telah memberikan dukungan saja.

Pin Post

Pin Post merupakan fitur yang memungkinkan kreator untuk meng-highlight karya tertentu agar posisi dari karya tersebut selalu berada di halaman paling atas.

Stream Overlay

Fitur ini digunakan bagi kreator yang ingin menampilkan informasi tambahan yang berada di layar streaming kreator. Biasanya setiap informasi hanya diwakili oleh satu widget. Namun, beberapa widget bersifat interaktif dan bisa dikendalikan oleh penggemar melalui aturan tertentu.

Itulah pengenalan terkait aplikasi Trakteer.id. Kehadiran platform digital tidak menjamin setiap kreator bisa memonetisasi karya mereka. Perlu diingat bahwa monetisasi karya juga membutuhkan waktu untuk membentuk basis penggemar, membutuhkan kesabaran dan juga dedikasi. Namun, diharapkan para kreator tetap belajar, berkembang, dan beradaptasi dengan perubahan pasar untuk meningkatkan peluang keberhasilannya dalam monetisasi karya.

Cara Mengatur Pembayaran dan Penarikan Saldo di KaryaKarsa untuk Kreator

KaryaKarsa adalah aplikasi yang memudahkan kreator untuk membagikan karyanya dan terhubung langsung dengan para penggemar. KaryaKarsa memberikan kesempatan untuk semua kreator dari berbagai bidang untuk bergabung dan mendapat penghasilan dari karya tersebut.

Penghasilan akan didapat dari tip yang diberikan oleh penggemar ataupun dari biaya yang dikeluarkan oleh penggemar untuk mengakses suatu karya (jika karya ditetapkan sebagai karya berbayar). Kreator pun bisa dengan mudah mengatur pembayaran dan penarikan saldo yang diinginkan.

Pada menu penarikan saldo, kreator akan menemukan dua jenis saldo tertera yaitu Saldo Total dan Saldo Bisa Ditarik. Saldo Total adalah jumlah keseluruhan penghasilan yang Anda terima hingga saat Anda membuka dashboard, sedangkan Saldo Bisa Ditarik adalah jumlah saldo yang bisa ditarik oleh kreator.

Kreator tidak bisa menarik seluruh saldo karena saldo yang bisa ditarik adalah saldo yang terkumpul sampai 5 hari sebelum penarikan dilakukan. Misalnya Anda baru mendapat penghasilan tambahan hari ini, maka saldo yang masuk baru akan bisa ditarik 5 hari kemudian.

Untuk melakukan penarikan saldo, pastikan Anda sudah melengkapi informasi bank. Jika belum melengkapi informasi bank, silakan ikuti panduan berikut!

Cara Melengkapi Informasi Bank guna Penarikan Saldo

  • Buka aplikasi KaryaKarsa dan masuk ke dashboard, lalu klik ikon palet warna yang berada di samping kanan ikon (+)

  • Pilih menu Bank

  • Lengkapi detail informasi bank yang dibutuhkan, lalu klik Konfirmasi Via Email

Pilih nama bank yang tersedia, masukkan nama lengkap Anda sesuai rekening yang Anda daftarkan di KaryaKarsa, dan masukkan nomor rekening Anda

  • Setelah melakukan konfirmasi, Anda bisa masuk kembali ke dashboard untuk melakukan penarikan uang

Cara Menarik Saldo bagi Kreator di KaryaKarsa

  • Masuk ke halaman dashboard penarikan uang
  • Masukkan nominal saldo yang ingin ditarik, lalu klik Konfirmasi via Email

  • Lakukan pengecekan ulang sebelum penarikan saldo. Jika data sudah sesuai, klik Konfirmasi via Email

Periksa kembali nominal dan data penarikan. KaryaKarsa mengenakan potongan platform sebesar 10% dan biaya transfer Rp. 5.500, 00

  • Selesai. Proses penarikan memakan waktu 2-3 hari kerja untuk masuk ke rekening Anda.

Kreator bisa melakukan penarikan saldo kapan pun. Jika sudah mengikuti panduan di atas namun Anda gagal melakukan penarikan saldo, lakukan pemeriksaan terhadap beberapa hal.

Pertama, periksa informasi bank yang Anda masukkan dan pastikan informasi bank sudah benar.

Kedua, cek kembali koneksi internet Anda dan pastikan Anda memiliki koneksi internet yang bagus.

Ketiga, link konfirmasi penarikan saldo via email hanya berlaku 1 jam dan akan expired setelahnya. Jadi, pastikan Anda memantau email ketika sedang melakukan proses penarikan saldo.

Jika email konfirmasi sudah expired, Anda bisa mengajukan permintaan penarikan saldo ulang dengan mengikuti tahap yang sudah dijelaskan sebelumnya.

Keempat, coba gunakan browser lain untuk mencoba penarikan saldo. Terakhir, jika semua sudah Anda periksa dan masih gagal melakukan penarikan salso, silakan menghubungi layanan customer service KaryaKarsa di [email protected]. Sekian panduan kali ini, semoga bermanfaat!

Langkah Mudah Mengunggah Karya Pertama di KaryaKarsa

KaryaKarsa adalah platform digital yang menjadi wadah para kreator untuk mengunggah karya dan terhubung langsung dengan para penikmat karyanya. Melalui KaryaKarsa, kreator bisa membagikan karyanya kepada publik dan penikmat karya dapat mencari karya yang ingin dinikmatinya.

Tidak hanya sebagai wadah unjuk karya, kreator juga bisa mendapatkan penghasilan dari karya yang diunggahnya. Setiap karya yang diunggah bisa diatur untuk menjadi karya gratis maupun karya berbayar. Kendati diatur menjadi karya yang gratis dan bebas diakses oleh siapapun, kreator akan tetap bisa mendapat penghasilan melalui tip yang diberikan oleh audiensnya.

Kali ini, penulis akan memandu Anda yang sudah melakukan pendaftaran sebagai kreator di KaryaKarsa untuk mulai mengunggah karya. Sudah tidak sabar, bukan? Simak panduan berikut ini ya!

Cara Mengunggah Karya Pertama di KaryaKarsa

  • Buka aplikasi KaryaKarsa dan Log in ke akun KaryaKarsa Anda dengan memasukkan email dan password, lalu klik Login

  • Klik ikon (+) yang berada di tengah paling bawah berwarna merah muda

  • Terdapat 2 pilihan, yaitu Karya Baru dan Seri Baru. Pilihlah salah satu yang paling Anda inginkan. Karya Baru digunakan apabila Anda ingin membuat karya satuan, sedangkan Seri Baru digunakan apabila Anda ingin membuat karya seri bersambung. Keduanya memungkinkan Anda di kemudian hari jika ingin melanjutkan cerita atau karya yang sudah diunggah. Pada contoh kali ini, penulis memilih Karya Baru

  • Pilih kategori karya yang diinginkan

Terdapat lima pilihan kategori yang bisa dipilih, seperti tulisan (cerita bersambung, novel, puisi), komik/galeri (komik strip, one-shot, series atau galeri), webtoon, audio (podcast, musik, audio story), dan file download (photo pack, tools, dan lainnya). Pada contoh ini, penulis memilih Tulisan

  • Lengkapi detail karya tulis yang ingin di unggah, lalu klik Lanjut.

Masukkan sampul, judul, deskripsi singkat tulisan, pilih seri, pengaturan komentar, tag, serta tipe dan harga untuk karya yang diunggah. Di bagian paling bawah, Anda juga bisa melihat simulasi pendapatan dari karya yang akan diunggah.

  • Anda bisa mulai menulis sinopsis atau detail cerita yang akan diunggah. Jika sudah selesai, silakan pilih review

  • Anda bisa memilih jadwal tayang. Selain itu, Anda bisa memilih apakah karya akan langsung dipublikasikan atau disimpan dulu ke draft

Cara Membuat Kategori Karya

  • Masuk ke dashboard KaryaKarsa Anda, lalu pilih ikon palet warna yang berada di samping kanan tanda (+)
  • Pilih menu Karya
  • Silakan unggah judul, teaser, dan sinopsis pada menu Isi
  • Unggah karya pada menu Berkas

Credit photo by KaryaKarsa

Itulah panduan untuk mengunggah karya di KaryaKarsa. Setelah mengunggah karya di KaryaKarsa, jangan lupa untuk mempromosikannya di berbagai kanal media sosial untuk meraih banyak atensi publik.

Semakin banyak langkah promosi yang Anda lakukan, semakin besar peluang karya Anda dilirik publik dan mendapat apresiasi serta penghasilan. Jadi, tunggu apalagi? Segera unggah karya pertamamu di KaryaKarsa!