Logitech Luncurkan Lini Periferal Bisnis, Unggulkan Teknologi Koneksi yang Aman Bernama Logi Bolt

Selain populer di kalangan pengguna rumahan, mouse dan keyboard Logitech juga banyak digunakan di kalangan pekerja kantoran. Namun itu tidak mencegah produsen asal Swiss tersebut memusatkan fokusnya lebih dalam lagi ke segmen bisnis dengan cara meluncurkan lini produk periferal baru, MX Master Series for Business.

Lineup-nya sejauh ini terdiri dari mouse MX Master 3 for Business, MX Anywhere 3 for Business, dan keyboard MX Keys for Business. Masing-masing perangkat menawarkan fitur yang sama persis seperti versi non-bisnisnya, dengan pengecualian pada aspek konektivitasnya. Pada versi bisnisnya, semua perangkat hadir bersama dongle USB-A baru bertajuk Logi Bolt.

Ketimbang memanfaatkan jaringan wireless 2,4 GHz seperti pada umumnya, Bolt justru menggunakan Bluetooth Low Energy sebagai basisnya. Tujuannya adalah untuk menyajikan koneksi antara periferal dan komputer yang jauh lebih aman.

Secara teknis, Bolt mendukung Bluetooth Security Mode 1, Security Level 4, dengan metode enkripsi Elliptic Curve Diffie-Hellman P-256 (ECDH) dan AES-CCM. Sederhananya, teknik enkripsi ini dirancang supaya perangkat dan unit receiver-nya cuma bisa berkomunikasi satu sama lain.

Tanpa dongle Bolt, masing-masing periferal sebenarnya masih bisa disambungkan ke komputer menggunakan koneksi Bluetooth bawaannya. Namun dalam skenario tersebut, tingkat keamanannya bakal turun menjadi Security Level 2 untuk mouse, dan Security Level 3 untuk keyboard.

Selain lebih aman, Bolt juga menjanjikan koneksi yang lebih stabil berkat latensi yang rendah, bahkan ketika pengguna berada di lingkungan kerja yang sangat sibuk sekalipun, yang umumnya melibatkan ratusan perangkat nirkabel yang beroperasi secara bersamaan.

Radius maksimum koneksinya adalah 10 meter, dan satu dongle Bolt dapat menghubungkan hingga enam perangkat sekaligus ke komputer. Sistem operasi yang didukung meliputi Windows, macOS, iOS, iPadOS, Linux, Chrome OS, dan Android.

Pada perangkat yang kompatibel dengan Logi Bolt, pengguna bisa menemukan lambang petir di samping logo Bluetooth pada bagian dasarnya / Logitech

Sejauh ini belum ada informasi berapa harga produk-produk di lini MX Master Series for Business. Dongle Logi Bolt sendiri rencananya akan dijual seharga $15. Namun perlu dicatat, perangkat yang kompatibel hanyalah yang mempunyai logo Bolt (seperti gambar petir) di bagian bawahnya. Dengan kata lain, Bolt tidak dapat digunakan bersama lini perangkat MX Master versi non-bisnis.

Selain lini MX Master versi bisnis, Logitech juga merilis lini periferal Ergo Series for Business. Lini tersebut terdiri dari mouse Ergo M575 dan keyboard Ergo K860, dan yang membedakannya dari versi standarnya sekali lagi adalah kompatibilitas dengan dongle Logi Bolt itu tadi.

Sumber: The Verge dan ZDNet.

Logitech MX Anywhere 3 Warisi Scroll Wheel Inovatif Milik MX Master 3

Logitech punya mouse wireless baru: MX Anywhere 3. Sesuai namanya, ia merupakan penerus langsung dari MX Anywhere 2S yang dirilis tiga tahun lalu, dan bersamanya datang sejumlah pembaruan yang cukup signifikan.

Pembaruan yang paling utama bisa kita dapati pada scroll wheel-nya, yang kini sepenuhnya terbuat dari bahan stainless steel, sama persis seperti milik MX Master 3. Kebetulan sistem elektromagnetis yang menyokongnya pun sama, yang berarti scroll wheel milik MX Anywhere 3 juga dapat berganti mode secara otomatis antara bergerigi atau bergulir tanpa henti, menyesuaikan dengan seberapa cepat jari pengguna mengoperasikannya.

Logitech tidak lupa menekankan bahwa scroll wheel ini juga sangat senyap. Satu hal yang mungkin bisa dilihat sebagai downgrade adalah, scroll wheel-nya tak lagi bisa diklik ke kiri atau kanan (tilt); kemungkinan besar karena harus menyediakan ruang yang lebih luas untuk sistem elektromagnetisnya.

Dari segi kinerja, MX Anywhere 3 tidak menawarkan perubahan mengingat sensor yang digunakan masih sama, yang memiliki sensitivitas maksimum 4.000 DPI dan dapat beroperasi di hampir segala permukaan, termasuk halnya kaca. Daya tahan baterainya juga masih sama, sampai 70 jam pemakaian dalam sekali charge.

Yang berbeda adalah konektornya, yang sekarang sudah berganti menjadi USB-C. Bukan cuma lebih praktis, USB-C turut menghadirkan peningkatan kecepatan pengisian daya yang amat drastis. Menurut Logitech, MX Anywhere 3 sudah bisa beroperasi sampai 3 jam meski baru dicolok selama 1 menit, dan perangkat tetap bisa digunakan selagi tersambung kabel.

Bicara soal sambungan, MX Anywhere 3 bisa dihubungkan ke tiga perangkat yang berbeda sekaligus; dua via Bluetooth, satu via dongle USB. Secara fisik, MX Anywhere 3 tetap mempertahankan desain ambidextrous milik pendahulunya, namun kini dengan lapisan karet bertekstur di samping kiri dan kanan sehingga bisa terasa lebih mantap saat digenggam. Dimensinya pun tidak banyak berubah, dan bobotnya tetap sangat ringan di angka 99 gram.

Logitech MX Anywhere 3 saat ini telah dipasarkan seharga $80. Pilihan warna yang tersedia ada tiga: hitam, putih, dan pink. Logitech juga menawarkan varian khusus yang lebih dioptimalkan untuk platform macOS dan iPadOS.

Sumber: Logitech.