BBM dan Karir.com Hadirkan BBM Career

Menggandeng Karir.com, aplikasi mobile messaging BBM menghadirkan fitur terbaru untuk pengguna yang bernama BBM Career. Kini pengguna bisa melihat lowongan pekerjaan terbaru, tips, dan kisaran gaji di perusahaan yang diincar. Karir.com dan BBM merupakan bagian Emtek Group.

Kemitraan strategis ini diharapkan bisa memberikan pilihan baru kepada pengguna yang sudah ada sekaligus merekrut pengguna baru, seperti yang diungkapkan CEO BBM Mathew Talbot.

“Bersama Karir.com kami bertekad menjadi solusi perekrutan dan sumber daya manusia bagi perusahaan, serta menjadi tempat terbaik bagi pencari kerja untuk meraih kesempatan baru ke depannya.”

Banyak digunakan kalangan millennial

Dalam rilisnya BBM mengklaim saat ini secara demografis pengguna BBM terbanyak adalah dari kalangan millennial yang baru saja mulai bekerja atau sedang mencari pekerjaan. Pengguna bisa menemukan puluhan lowongan pekerjaan baru  dari berbagai korporasi di Indonesia. BBM di Indonesia disebutkan memiliki puluhan juta pengguna aktif.

Usai mengumumkan kemitraan jangka panjang dengan EMTEK pada tahun 2016 silam, BBM telah bertransformasi menjadi layanan BBM yang menyasar pengguna di Indonesia dengan fitur-fiturnya, termasuk konten streaming musik dan video, commerce, online to offline commerce hingga yang terbaru pilihan pembayaran sebagai hasil joint venture Alipay dan EMTEK.

Application Information Will Show Up Here

Yahoo Luncurkan Mobile Messaging Livetext di Indonesia

Selama beberapa tahun terakhir Yahoo mencoba untuk membuat aplikasi mobile messaging terbaru menggantikan produk lama yang sempat populer di masa lalu, Yahoo Messenger. Setelah sebelumnya secara diam-diam Yahoo telah merilis aplikasi “Video Texting” Mobile Messaging  di  iTunes, tepatnya di Hongkong, Taiwan dan Amerika Serikat, Kamis kemarin (13/08/2015) Yahoo secara resmi meluncurkan aplikasi Livetext di Indonesia.

Yahoo Livetext adalah aplikasi yang mengusung cara baru untuk berkomunikasi, menggunakan video dan teks. Saat ini Yahoo Livetext sudah bisa diunduh di App Store dan Google Play Store.

Yahoo Livetext membawa kembali gaya unik dan tradisional dalam melakukan penulisan pesan dilengkapi dengan video tanpa menampilkan audio. Hal ini tentunya cukup mengejutkan, dimana saat ini aplikasi messaging sebagian besar mengandalkan teknologi video dan suara, seperti Snapchat, Periscope dan masih banyak lagi.

Bagi Yahoo penting untuk tampil beda dengan menawarkan gaya hidup baru dalam hal berkomunikasi, pengguna dapat melihat reaksi secara langsung (real-time). Hal ini tentunya dapat menjadikan percakapan sederhana yang bisa menjadi pengalaman menarik dan menjadi lebih otentik dan mudah diingat.

Aplikasi yang bisa diunduh secara gratis ini bisa digunakan dengan koneksi Wi-Fi atau koneksi seluler, fokus utama dari aplikasi ini adalah percakapan dengan satu orang saja atau one-on-one. Yahoo Livetext tidak menyediakan fitur group chat.

Berbeda dengan aplikasi seperti Skype, Viber atau FaceTime, Ketika pengguna Yahoo Livetext mulai mengirimkan pesan kepada orang yang dituju, pesan tersebut akan langsung masuk dalam sesi chat. Si penerima pesan pun secara otomatis akan langsung melihat tampilan video disertai dengan isi pesan.

Dengan kehadiran Yahoo Livetext, sepertinya Yahoo ingin tampil beda menawarkan fitur yang unik dengan mengadaptasi gaya lama. Meskipun sedikit terlambat, Yahoo mengklaim produk mobile messaging paling anyar ini adalah teknologi terbaru, yang berbeda, dalam berkomunikasi.

WeChat Fokus Tingkatkan User Experience dan Perbanyak Konten Lokal di Tahun 2015

2014-11-27 12.43.16

Layanan instant messaging populer asal Tiongkok WeChat hari ini mengumumkan dua fitur terbarunya, yaitu Sight dan Mojime. Fitur ini sudah tersedia di WeChat versi 6.0, baik untuk platform iOS maupun Android. Di tahun 2015, WeChat akan fokus untuk memaksimalkan hubungannya dengan MNC dalam menambah konten lokal dan meningkatkan pengalaman penggunanya,

Continue reading WeChat Fokus Tingkatkan User Experience dan Perbanyak Konten Lokal di Tahun 2015

Smiles Messenger Andalkan Fungsi Messaging Sambil Nikmati Streaming

Geliat aplikasi mobile messaging buatan lokal terus bergulir. Walau saat ini kondisi pasar Indonesia tengah didominasi oleh banyak aplikasi yang berasal dari pemain global, rupanya tak menyurutkan semangat para pengembang lokal untuk mengembangkan aplikasi messenger yang tak hanya menawarkan fungsi berkirim pesan singkat, namun juga sarat dengan fungsi interaktif lainnya. Continue reading Smiles Messenger Andalkan Fungsi Messaging Sambil Nikmati Streaming

Indonesia Duduki Posisi Kedua Pengguna Line Terbesar dengan 30 Juta Pengguna

Data yang kami peroleh dari Asahi (dalam bahasa Jepang) menyebutkan Indonesia sebagai pengguna Line terbesar kedua di dunia, setelah Jepang, dengan 30 juta pengguna. Jumlah ini berarti pengguna Line di Indonesia mencapai separuh pengguna Facebook asal Indonesia yang mencapai 60 jutaan. Secara total, Line sendiri sedang bergerak menuju 500 juta pengguna terdaftar.

Continue reading Indonesia Duduki Posisi Kedua Pengguna Line Terbesar dengan 30 Juta Pengguna

Survei Nusaresearch: Yahoo Messenger, BlackBerry Messenger, WhatsApp, dan Line Adalah Layanan Messaging Terpopuler di Indonesia

Nusaresearch bulan April ini mengadakan riset terhadap 5016 responden di Indonesia tentang penggunaan layanan komunikasi berbasis Internet dan ponsel yang paling sering digunakan. Menurut responden tersebut BlackBerry Messenger (BBM), WhatsApp, dan Line tetap merupakan layanan messaging yang paling populer di Indonesia. Yang menarik, ternyata penggunaan Yahoo Messenger masih lebih populer ketimbang banyak aplikasi mobile yang baru bermunculan.

Continue reading Survei Nusaresearch: Yahoo Messenger, BlackBerry Messenger, WhatsApp, dan Line Adalah Layanan Messaging Terpopuler di Indonesia

Zohib Messenger Tawarkan Pengguna Berkirim Pesan Instan Sambil Memperoleh Reward

Populernya aplikasi mobile messaging yang mendominasi penggunaan smartphone di Indonesia tak disangkal mampu menarik perhatian bagi banyak pengembang lokal untuk mengembangkan aplikasi serupa, seperti yang baru saja hadir, Zohib Messenger. Aplikasi buatan pengembang lokal ini selain menawarkan fasilitas berkirim pesan instan, pengguna aplikasi ini juga menawarkan reward yang dapat diperoleh pengguna. Seperti apa layanannya?
Continue reading Zohib Messenger Tawarkan Pengguna Berkirim Pesan Instan Sambil Memperoleh Reward

CEO Kakao Berharap Kakao Talk Jadi Aplikasi Messaging Nomor Satu di Indonesia

Konsumen Indonesia yang mudah menerima layanan messaging ataupun layanan media sosial baru menjadi lahan perebutan yang sengit antar layanan mobile messaging. Dalam wawancaranya dengan Business Insider, CEO Kakao Sirgoo Lee mengatakan pihaknya ingin menjadi nomor satu di Indonesia dan menganggap negara ini sebagai medan peperangan utama. Menurut survei On Device, tiga layanan mobile messaging paling populer di Indonesia adalah WhatsApp, BlackBerry Messenger dan Line. Kakao Talk mungkin saat ini berada di posisi keempat atau kelima.

Continue reading CEO Kakao Berharap Kakao Talk Jadi Aplikasi Messaging Nomor Satu di Indonesia

Viber Secara Resmi Telah Diakuisisi Oleh Rakuten Sebesar US$ 900 Juta

Sebuah kabar yang cukup mengejutkan datang dari Viber. Hari ini (14/2), secara resmi aplikasi mobile messaging asal Siprus tersebut baru saja diakuisisi oleh Rakuten. Ibarat mendapat setumpuk kado di hari Valentine, nilai akuisisi Viber mencapai jumlah yang sangat besar yakni US$ 900 juta atau hampir setara dengan lebih dari Rp 12 triliun. Continue reading Viber Secara Resmi Telah Diakuisisi Oleh Rakuten Sebesar US$ 900 Juta

Raih Jumlah Unduhan Sebesar 320% di iOS, KakaoTalk Luncurkan Versi Terbaru Khusus Perangkat iOS 7

Akhir tahun 2013 kemarin menjadi momen yang cukup indah bagi KakaoTalk. Pasalnya, aplikasi mobile messaging yang berbasis di Korea Selatan tersebut baru saja mengumumkan lonjakan angka unduhan sebesar 320% yang berasal dari perangkat iOS pada Desember 2013. Lonjakan tersebut disusul dengan hadirnya versi terbaru yakni KakaoTalk v.4.0.0 yang berisi sejumlah peningkatan kompatibilitas untuk sistem operasi iOS7.

Continue reading Raih Jumlah Unduhan Sebesar 320% di iOS, KakaoTalk Luncurkan Versi Terbaru Khusus Perangkat iOS 7