5 HP RealMe Harga 2 Jutaan Terbaik di 2023

Awalnya, Realme adalah sub-brand dari OPPO yang kemudian berkembang menjadi merk gadget yang cukup diminati di Indonesia. Pasalnya, Realme dikenal sebagai brand yang menawarkan berbagai jenis handphone dengan spek tinggi dengan harga yang cukup terjangkau.

Dengan harga 2 jutaan saja, kamu bisa membawa pulang HP Realme yang memiliki spesifikasi unggul, terutama pada kapasitas baterai, RAM, chipset serta kameranya.

Berikut adalah daftar HP Realme terbaik harga 2 jutaan dengan spesifikasi lengkap yang bisa kamu jadikan sebagai bahan pertimbangan.

Realme Narzo 20

realme narzo 20

Layar: IPS LCD 6.5 inches

Chipset: Mediatek Helio G85

RAM: 4 GB

Memori Internal: 64 GB

Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 6000 mAh

Harga: Rp. 2,1 jutaan

Realme Narzo 20 memiliki desain yang cukup memukau dengan efek hologram “V” di belakangnya. “V” di sini melambangkan Victory atau kemenangan. Dengan simbol tersebut, Realme seolah mengajak anak muda untuk dapat mencapai kemenangan, salah satunya dengan bermain game.

Realme C25

realme c25

Layar: IPS LCD 6.5 inches

Chipset: Mediatek Helio G70

RAM: 4 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera: 48 MP + 2 MP + 2 MP

Kapasitas Baterai: 6000 mAh

Harga: Rp. 2,3 jutaan

Realme C25 memiliki spesifikasi yang tidak kalah mumpuni dibandingkan HP yang berada pada kelas atas. Dengan RAM 4 GB dan chipset Helio G70, kamu bisa mendapatkan performa yang mumpuni untuk melakukan berbagai aktivitas ringan hingga menengah. Selain itu, HP ini juga dilengkapi dengan kapasitas baterai yang super besar, yakni 6000 mAh.

Realme C25Y

realme c25y

Layar: IPS LCD 6.5 inches

Chipset: UNISOC T610

RAM: 4 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera: 50 MP + 2 MP + 2 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2,1 jutaan

Salah satu keunggulan utama Realme C25Y terletak pada kamera utamanya yang mencapai 50 MP. Selain itu, HP ini juga telah memiliki kapasitas baterai 5000 mAh yang memungkinkanmu untuk melakukan aktivitas tanpa takut kehabisan baterai.

Realme C15

realme c15

Layar: IPS LCD 6.5 inches

Chipset: Mediatek Helio G35

RAM: 3 GB / 4 GB

Memori Internal: 64 GB / 128 GB

Kamera Belakang: 13 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 6000 mAh

Harga: Rp. 2 jutaan

Realme C15 diklaim sebagai “Entry-level King” karena spesifikasinya yang sangat mumpuni. Pasalnya, HP ini diklaim dapat menunjang segala aktivitasmu berkat adanya chipset Helio G35 dan baterai yang super besar hingga 6000 mAh.

Realme 5 Pro

realme 5 pro

Layar: IPS LCD 6.3 inches

Chipset: Qualcomm Snapdragon 712

RAM: 4 GB / 6 GB / 8 GB

Memori Internal: 64 GB / 128 GB

Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP

Kamera Depan: 16 MP

Kapasitas Baterai: 4035 mAh

Harga: Rp. 2,7 jutaan

Desain elegan, kamera beresolusi tinggi, RAM besar dan chipset yang cukup kencang adalah beberapa alasan utama mengapa Realme 5 Pro patut untuk dipertimbangkan. Pasalnya, kamu bisa menikmati seluruh keunggulan tersebut hanya dengan merogoh kocek sebesar 2.5 jutaan saja. Oleh sebab itu, HP ini sangat cocok untuk kamu yang hobi bermain game dan berfoto.

Nah, itulah 5 daftar HP Realme terbaik yang bisa kamu bawa pulang dengan harga 2 jutaan saja. Jadi, apakah kamu tertarik untuk membelinya?

7 HP Samsung Harga 2 Jutaan Terbaik 2023

Saat ini, berbagai merk HP dengan berbagai spesifikasi telah banyak beredar di pasaran. Bahkan jika kamu memiliki keterbatasan dalam budget pun, kamu masih bisa mendapat HP yang memiliki spesifikasi cukup baik.

Nah, kali ini Daily Social akan memberikan 7 daftar HP Samsung harga 2 jutaan terbaik yang cocok untuk kamu jadikan referensi. Penasaran dengan apa saja yang masuk dalam daftar tersebut? Simak daftar selengkapnya dalam artikel ini.

Samsung Galaxy A13

samsung galaxy a13
©pricebook

Layar: LCD FHD+ 6.6 inches 1080×2408 pixels

Prosesor: Exynos 850

RAM: 4 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang: 50 MP + 5.0 MP + 2 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2.145.000

Samsung A13 baru dirilis pada tahun 2022 lalu dengan harga 2 jutaan. Meski tergolong cukup murah, nyatanya HP ini menawarkan fitur yang tidak kalah bersaing dengan HP-HP lain di level yang sama.

Salah satu keunggulan Samsung A13 adalah terletak pada kamera utamanya yang memiliki resolusi hingga 50 MP. Tak hanya itu, seri ini juga didukung oleh beberapa kamera tambahan, seperti lensa sudut lebar 5 MP, lensa makro 2 MP, lensa kedalaman 2 MP, dan kamera depan 8 MP. Dengan keunggulannya ini, HP ini tentu sangat cocok untuk kamu yang hobi foto atau membuat video.

Samsung Galaxy A23

samsung galaxy a23
©pricebook

Layar: FHD+ 6.6 inches 1080×2408 pixels

Prosesor: SM6225 Snapdragon 680 4G

RAM: 6 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang: 50 MP

Kamera Depan: 2 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2.899.000

HP Samsung harga 2 jutaan lainnya adalah Samsung Galaxy A23. HP ini memiliki keunggulan pada RAM-nya yang cukup besar, yakni 6 GB. Kapasitas tersebut juga bisa ditambah karena HP ini dilengkapi dengan fitur extended RAM hingga 6 GB yang akan membuat total kapasitas RAM menjadi 2 kali lipat.

Tak hanya itu, HP ini juga ditenagai oleh prosesor Snapdragon 680 yang memungkinkanmu untuk bermain game dengan lancar. Fitur layar Infinity-V Display dengan ukuran 6.6 inci juga akan membuat pengalaman bermain gamemu menjadi semakin menyenangkan.

Samsung Galaxy A22 5G

samsung galaxy a22 5g
©pricebook

Layar: FHD+ 6.6 inches 1080×2400 pixels

Prosesor: MT6833 Dimensity 700 5G

RAM: 6 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang 48 MP + 5 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2.820.000

Apakah kamu sedang mencari HP yang sudah mendukung layanan 5G? Jika iya, maka Samsung Galaxy A22 5G mungkin bisa jadi pilihan. Selain keunggulan tersebut, HP ini juga telah dilengkapi dengan kapasitas RAM dan memori internal yang cukup besar, yakni 6GB/128GB.

Bagi kamu yang suka berfoto juga tidak perlu khawatir. Sebab, Samsung Galaxy A22 5G juga telah dilengkapi tiga kamera belakang yang memiliki resolusi, 48 MP (wide), 5 MP (ultrawide), dan 2 MP (depth).

Samsung Galaxy A21s

samsung galaxy a21
©pricebook

Layar: HD+ 6.5 inches 1600×720 pixels

Prosesor: MT6765 Helio P35

RAM: 6 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang: 48 MP + 5 MP + 2 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2.325.000

Untuk kamu yang ingin membeli HP baru dengan budget di bawah 2.5 juta, maka kamu harus mulai melirik Samsung Galaxy A21s ini. Pasalnya, meski telah dirilis pada awal tahun 2021 lalu, HP ini tidak kalah dengan seri Galaxy A lainnya.

Dengan harga 2 jutaan, kamu bisa mendapatkan sebuah HP dengan RAM yang cukup besar, yakni 6 GB. Tak hanya itu, HP ini juga telah dibekali kamera belakang dengan resolusi yang cukup besar, yakni 48 MP dengan didukung 3 kamera lainnya.

Samsung Galaxy M33 5G

samsung galaxy m33
©pricebook

Layar: FHD+ 6.6 inches 1080×2408 pixels

Prosesor: Exynos 1280

RAM: 6 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang: 50 MP + 5 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2.940.000

Samsung Galaxy M33 5G juga dapat dijadikan sebagai salah satu opsi bagi kamu yang sedang mencari HP 5G. Tak hanya itu saja, HP ini juga telah dilengkapi dengan RAM dan penyimpanan yang cukup besar.

Performanya juga cukup kencang karena ditenagai dengan prosesor Exynos 1280. Dengan hal tersebut, kamu tidak perlu khawatir jika ingin bermain game dengan lancar.

Samsung Galaxy M32

samsung galaxy m32
©pricebook

Layar: Super AMOLED FHD+ 6.4 inches 2400×1080 pixels

Prosesor: Helio G80

RAM: 6 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP

Kamera Depan: 20 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2.325.000

Untuk kamu yang hobi selfie, mungkin Samsung Galaxy M32 bisa kamu jadikan sebagai salah satu opsi. Pasalnya, HP ini dilengkapi dengan kamera depan dengan resolusi 20 MP dan 4 kamera belakang dengan kamera utamanya memiliki resolusi 64 MP.

Selain itu, kapasitas memori yang cukup besar juga memungkinkanmu untuk menyimpan hasil foto-fotomu tanpa perlu khawatir kehabisan ruang.

Samsung Galaxy M22

samsung galaxy m22
©pricebook

Layar: Super AMOLED 6.4 inches 1600×720 pixels

Prosesor: Helio G80

RAM: 6 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP

Kamera Depan: 13 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2.499.000

Samsung Galaxy M22 adalah HP harga 2 jutaan yang cocok digunakan untuk kerja dan belajar. Pasalnya, HP ini didukung dengan kapasitas RAM 6 GB dengan prosesor Helio G80 untuk mendukung performa kencangnya.

Selain itu, kamu juga bisa beraktivitas dengan nyamad dengan adanya layar Super AMOLED Infinity-U yang cukup besar. Kamu juga tidak perlu khawatir jika kehabisan baterai karena HP ini memiliki kapasitas baterai yang cukup besar, yakni 5000 mAh.

Nah, itulah ketujuh HP Samsung harga 2 jutaan yang bisa kamu jadikan sebagai pilihanmu. Dari seluruh daftar tersebut, manakah yang paling menarik perhatianmu?

5 HP Huawei Harga 2 Jutaan Terbaik di Tahun 2023

Tak dipungkiri, saat ini handphone telah menjadi kebutuhan yang tidak bisa dipisahkan dengan aktivitas kita. Berbagai aktivitas dapat kita lakukan menggunakan handphone, seperti belanja, belajar, browsing dan lain sebagainya.

Bagi kamu yang memiliki budget terbatas untuk membeli HP, kali ini Daily Social akan memberikan beberapa rekomendasi HP Huawei dengan harga 2 jutaan terbaik yang bisa kamu jadikan sebagai referensi. Penasaran? Simak daftarnya dalam artikel ini!

Huawei Y8s

huawei y8s

Layar: LCD IPS 6.5 inches 1080×2340 pixels

Chipset: Kirin 710

RAM: 4 GB

Memori Internal: 128 GB

Kamera Belakang: 48 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP + 2 MP

Kapasitas Baterai: 4000 mAh

Harga: Rp. 2,4 jutaan

Dengan layar yang cukup lebar dan kapasitas baterai yang cukup besar, Huawei Y8s cocok untuk kamu yang hobi menonton film maupun video YouTube lewat HP.

Tak hanya itu saja, keunggulan tersebut juga cocok untuk kamu yang gemar bermain game. Sebab, Huawei Y8s juga telah didukung oleh RAM 4 GB dengan chipset Kirin 710 yang memungkinkanmu untuk bermain game-game ringan dengan lancar. Keunggulan lain seri Y8s ini juga ada di kameranya yang memiliki 2 buah kamera depan dengan resolusi 8MP dan 2MP.

Huawei Nova 2 Lite

huawei nova 2 lite

Layar: 5.99 inches, 720×1440 pixels

Chipset: Snapdragon 430

RAM: 3 GB

Memori Internal: 32 GB

Kamera Belakang: 13 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 3000 mAh

Harga: Rp. 2,5 jutaan

Nova 2 Lite adalah HP harga 2 jutaan keluaran Huawei yang layak untuk dipertimbangkan. Pasalnya, HP ini sudah memiliki RAM yang cukup besar, yakni 3 GB dan didukung dengan chipset Snapdragon 430 untuk menambah performa.

Sayangnya, HP ini memiliki kekurangan pada kapasitas baterainya yang hanya 3000 mAh. Meski begitu, dengan kemampuan baterainya dapat bertahan selama 13 jam menonton video nonstop dan 58 untuk mendengarkan audio.

Huawei Y7p

huawei y7p

Layar: LCD IPS 6.39 inches 720×1560 pixels

Chipset: Kirin 710F

RAM: 4 GB

Memori Internal: 64 GB

Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 4000 mAh

Harga: Rp. 2,1 jutaan

Bagi kamu yang sedang mencari HP untuk mendukung penggunaan sehari-hari mulai dari aktivitas yang ringan hingga menengah, mungkin Huawei Y7p akan cocok untukmu. Pasalnya, HP ini memiliki RAM yang cukup besar untuk digunakan pada pemakaian ringan hingga menengah, yakni sebesar 4 GB.

Keunggulan lainnya adalah adanya 3 kamera belakang dengan resolusi 48 MP sebagai kamera utama yang tentunya sangat cocok untuk kamu yang hobi berfoto. Selain itu, kapasitas baterainya juga cukup besar, yakni 4000 mAh dengan fitur fast charging 10W.

Huawei Y6p

huawei y6p

Layar: LCD IPS 6.3 inches 720×1600 pixels

Chipset: Mediatek MT6762R Helio P22

RAM: 3 GB / 4 GB

Memori Internal: 32 GB / 64 GB

Kamera Belakang: 13 MP + 5 MP + 2 MP

Kamera Depan: 8 MP

Kapasitas Baterai: 5000 mAh

Harga: Rp. 2,7 jutaan

Meski dibanderol dengan harga 2 jutaan, Huawei Y6p memiliki sistem operasi yang dikustomisasi dengan EMUI 10.1 dengan fitur baru yang dapat memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik. RAM-nya yang 3 GB / 4 GB dengan didukung oleh chipset Helio P22 juga sangat baik digunakan untuk aktivitas multitasking.

Untuk kameranya kamu tidak perlu khawatir. Sebab, meski Huawei Y6p hanya memiliki kamera utama beresolusi 13 MP, tapi HP ini juga didukung dengan dua kamera belakang lain, yakni ultrawide 5 MP dan depth sensor 2 MP.

Huawei Y5p

huawei y5p

Layar: LCD IPS 5.45 inches 720×1400 pixels

Chipset: Mediatek MT6762R Helio P22

RAM: 2 GB

Memori Internal: 32 GB

Kamera Belakang: 8 MP

Kamera Depan: 5 MP

Kapasitas Baterai: 3020 mA

Harga: Rp. 2,5 jutaan

Huawei Y5p merupakan salah satu HP dengan harga 2 jutaan yang cocok untuk pemakaian sehari-hari. HP ini memiliki keunggulan pada fitur sensornya, seperti accelerometer dan proximity.

Dengan RAM 2 GB dan memori internal 32 GB, HP ini cukup cocok untuk kamu yang hanya menggunakannya untuk keperluan ringan saja. Meski begitu, HP ini telah dilengkapi oleh beberapa fitur, seperti Huawei MeeTime, Huawei Share dan kemampuan Multi-Screen Collaboration.

Nah, itulah HP Huawei harga 2 jutaan yang bisa kamu jadikan sebagai referensi saat membeli HP. Dari kelima daftar di atas, manakah yang paling menarik perhatianmu?