Mengundang Inovator AI Indonesia untuk Bergabung DSLaunchpad

Pendaftaran DSLaunchpad AI sudah mulai dibuka sejak awal Juli 2024 ini. Program memberikan kesempatan kepada founder startup tahap awal yang fokus mengembangkan solusi dengan kecerdasan buatan (AI) untuk mematangkan ide dan model bisnisnya.

DSLaunchpad AI terdiri dari program inkubasi berdurasi 6 minggu dengan kurikulum yang didesain khusus untuk startup AI. Para founder akan belajar langsung dari para pakar industri dari berbagai bidang, membawakan materi pengembangan produk, pemasaran, sampai penggalangan dana.

Kriteria peserta

Program ini pada dasarnya didesain untuk startup tahap awal, dengan kriteria dasar sebagai berikut:

  • Startup bootstrapping atau telah didanai investor di bawah $500 ribu.
  • Memiliki founder minimal 1 warga negara Indonesia.
  • Jumlah karyawan yang dimiliki maksimal 10 orang atau usia startup belum melebihi satu tahun.
  • Terbuka untuk lintas industri (sector agnostic).
  • Startup atau produk harus memanfaatkan satu atau lebih teknologi berikut: Machine Learning, Deep Learning, Robotics, Computer Vision, atau Generative AI.

Keunggulan program

Selain program inkubasi bisnis, DSLaunchpad AI turut menawarkan jaringan kuat di ekosistem yang akan sangat berguna untuk pengembangan startup. Dalam sesi Demo Day di akhir periode acara, para founder akan diberikan kesempatan untuk melakukan pitching ke jaringan investor dan juga konsorsium angel investor yang dimiliki DS/X Ventures di Asia Tenggara.

Setiap founder juga akan mendapatkan sesi mentoring 1-on-1 dengan high-level mentors yang sudah disiapkan, seperti CTO GDP Venture On Lee, Direktur Teknologi Digital Kalbe Risman Adnan, Chief of AI & Strategi Andrias Ekoyuono, dan masih banyak lagi.

Pendaftaran akan dibuka sampai 31 Juli 2024. Informasi lebih lanjut dan registrasi, kunjungi laman resmi DSLaunchpad AI: https://discoveryshift.com/dslaunchpad-ai/

Stanford Buka Program Pelatihan Khusus CEO di Indonesia

Stanford Seed, program inisiasi dari Stanford Graduate School of Business (GSB) mengumumkan perluasan program pelatihan kepemimpinan di Indonesia, Seed Transformation. Inisiatif ini pertama kali dijalankan di kawasan Afrika dan Asia Selatan.

Seed Transformation adalah program pelatihan kepemimpinan yang dirancang selama 10 bulan untuk CEO dan pendiri bisnis bersama dengan tim manajemennya untuk melihat peluang pertumbuhan dan merumuskan rencana strategis untuk perkembangan bisnis mereka.

Melalui program tersebut, Stanford Seed membantu dan mendukung para CEO untuk meningkatkan pendapatan, menciptakan lapangan kerja, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

Direktur Eksekutif Stanford Seed Darius Teter menyampaikan, Indonesia memiliki populasi besar, tata kelola pemerintahan yang mendukung pertumbuhan usaha, dan jumlah perusahaan lokal yang masif untuk pertumbuhan eksponensial ke depannya. Hal tersebut menjadi latar belakang yang bagi Stanford Seed untuk memperluas kehadirannya di negara lain.

“Ketika menentukan negara-negara untuk program ini, kami selalu mempertimbangkan faktor-faktor berikut dengan cermat, di mana kami selalu bertanya pada diri kami: Di negara mana kami bisa bekerja sama dengan para pelaku usaha beserta tim manajemen yang memiliki dedikasi tinggi dan siap untuk membuat dampak yang berarti bagi masyarakat?,” ujar Teter dalam keterangan resmi, Senin (22/4).

Dia mengungkapkan, dalam rekam jejak sebelumnya, pasca-peserta mengikuti program Stanford Seed, pendapatannya meningkat 75%. Sekitar 39% di antaranya menjalin kemitraan bisnis dengan peserta lain dan 34% peserta lainnya berhasil memperluas usahanya ke pasar baru. Tak hanya itu, peserta berhasil mengumpulkan modal sebesar lebih dari $1.025 miliar (sekitar Rp16 triliun).

Seed mengundang sebanyak 45 CEO dan pendiri bisnis lokal untuk berpartisipasi. Jelang pendaftaran program, akan diadakan sesi informasi tatap muka yang memungkinkan calon peserta untuk bertanya langsung. Sesi ini bakal diselenggarakan di empat kota: Medan (24 April), Jakarta (26 April), Surabaya (29 April), dan Bali (30 April). Reservasi sudah dibuka melalui tautan berikut.

Program Seed Transformation

Lebih jauh dijelaskan, program Seed Transformation adalah program pelatihan kepemimpinan dari Stanford Seed yang dirancang selama 10 bulan. Program terbuka untuk perusahaan lokal yang memiliki pendapatan mulai dari $300 ribu-$15 juta (sekitar Rp4,8 miliar-Rp243,9 miliar). Berikut informasi lainnya:

  1. Tenggat waktu pendaftaran: 7 Juni 2024.
  2. Pendaftaran online: situs Stanford Seed.
  3. Durasi program: Januari-November 2025.
  4. Format: paruh waktu, gabungan sesi kelas tatap muka dan daring.
  5. Sesi tatap muka: dua kali per minggu, diadakan di Jakarta dan/atau Bali.
  6. Lokakarya perusahaan dua hari di perusahaan terkait bersama tim manajemen perusahaan.
  7. Pembelajaran daring: jadwal fleksibel dan menyesuaikan dengan CEO (5-8 jam/minggu) dan tim manajemen (2-4 jam/minggu).
  8. Biaya program: $6 ribu* (mayoritas disubsidi oleh donatur Seed).
  9. Beasiswa: berlaku untuk perusahaan kecil, pendiri dari kalangan perempuan, dan wirausahawan sosial untuk maju ke tahap wawancara.
  10. Program disampaikan dalam bahasa Inggris untuk CEO, sementara materi untuk anggota tim lainnya disampaikan dalam bahasa Indonesia dan/atau bahasa Inggris.

Benefit lain yang ditawarkan:

  1. Menggunakan kurikulum kelas dunia dari Stanford GSB untuk mengembangkan bisnis.
  2. Melibatkan hingga lima anggota tim manajemen perusahaan untuk pengembangan yang komprehensif.
  3. Membuat growth action plan yang rinci.
  4. Berkolaborasi dengan penasihat bisnis yang berdedikasi.
  5. Memeroleh sertifikat dari Stanford Graduate School of Business.
  6. Bergabung dalam jaringan Seed Transformation yang beranggotakan lebih dari 1.000 CEO/pendiri dari 30 negara di dunia.
  7. Mendapatkan akses ke pelatih Seed, konsultan, dan mahasiswa magang Stanford.

VC Berikan Tips Penggalangan Dana di Masa Tech Winter

Tech winter yang terjadi beberapa waktu belakang [dan sampai saat ini] berdampak langsung pada ekosistem startup di Indonesia. Gejolak perekonomian global membuat aliran investasi ke venture capital melambat, akibatnya alokasi pendanaan ke startup pun menurun. Hal ini membuat founder harus bekerja ekstra keras saat melakukan fundraising atau penggalangan dana investasi.

Berdasarkan wawancara dengan sejumlah pemodal ventura yang cukup aktif di Indonesia, sebagian besar dari mereka mengatakan bahwa proses seleksi (due-diligence) saat menilai startup menjadi lebih ketat akhir-akhir ini. Di sisi lain, para investor mulai berpikir lebih konservatif dengan mengutamakan metrik revenue atau profitabilitas sebagai milestone yang harus dicapai startup di tahap tertentu.

Kendati demikian, bukan berarti pendanaan ke startup menjadi mandek. Faktanya, tahun ini lebih dari 10 pemodal ventura mengumumkan dana kelolaan baru yang alokasinya akan banyak ke startup Indonesia. Artinya dananya tersedia, tinggal bagaimana strategi agar startup mendapatkan penilaian layak dari para analis di VC. Hal ini tergambar pada laporan yang baru diterbitkan DSInnovate, jumlah transaksi pendanaan awal masih tinggi [mendominasi] sampai Q3 tahun ini, bahkan pada kuartal ketiga terlihat adanya tren peningkatan dari sisi nilai yang cukup signifikan.

Tren pendanaan startup Indonesia selama periode Q1-Q3 2023 / DSInnovate
Tren pendanaan startup Indonesia selama periode Q1-Q3 2023 / DSInnovate

Artikel ini mencoba mengompilasi sejumlah tips yang diberikan oleh 4 pemodal ventura ternama dan teraktif di Indonesia untuk para founder startup tahap awal yang sedang merencanakan penggalangan dana untuk startupnya.

Berfokus pada kemampuan utama startup

Sebelum melakukan penggalangan dana, tim East Ventures menyarankan para founders untuk dapat berfokus pada kemampuan utamanya (core competency), agar dapat mencapai keberlangsungan secara finansial (financial sustain). Para founder juga perlu untuk benar-benar bijaksana (prudent) dalam mengatur penggunaan mereka dan menaruh perhatian lebih ke unit economic. Terlebih, era di mana ekspansi secara agresif dan melakukan uji coba produk baru sebaiknya lebih ditahan dulu.

“Pesan kami tetap sama, kami menyarankan para startup untuk tidak melakukan fundraising di saat perusahaan Anda memerlukan uang,” ujar Co-Founder & Managing Partner East Ventures Willson Cuaca.

Hal ini senada dengan apa yang disarankan tim AC Ventures. Mereka berpendapat bahwa founder [startup tahap awal] selayaknya melakukan bootstrapping terlebih dulu dan lakukan fundraising saat startup sudah memiliki model bisnis yang terbukti [mencapai product-market fit]. Founder juga perlu lebih selektif memilih investor, pastikan bermitra dengan investor yang memiliki long term conviction di Indonesia.

“Kami memiliki preferensi untuk berinvestasi pada suatu bisnis yang sudah memiliki revenue, meskipun masih kecil,” imbuh VP of Investment AC Ventures Alvin Cahyadi.

Memiliki rencana yang jelas

Ada beberapa pendekatan dalam menyusun strategi penggalangan investasi, salah satu faktor terpentingnya adalah startup harus memiliki rencana bisnis yang jelas. Beberapa pertanyaan berikut ini bisa ditanyakan oleh founder ke dirinya, untuk menilai seberapa clear rencana dan proyeksi yang bisa dicapai:

  1. Apa yang ingin saya capai dalam X bulan mendatang dan sebanyak apa dana [investasi] yang dibutuhkan?
  2. Berapa banyak dana yang bisa saya kumpulkan dan apa yang bisa saya capai dengan itu?
  3. Dapatkan saya merinci penggunaan dana tersebut, seperti dengan memaparkan contoh atau studi kasus penggunaannya?

Pertanyaan pertama bertujuan untuk memberikan gambaran besar tentang capaian jangka pendek/menengah yang akan diraih oleh startup. Idealnya bisa memberikan rencana antara 12-18 bulan mendatang dengan memberikan proyeksi keuangan dan target penggalangan dana yang terperinci.

Sementara untuk pertanyaan kedua, founder bisa menjawab dengan mencoba memberikan penilaian bisnis yang sedang dijalankan saat ini dengan mempertimbangkan proyeksi selama 12-18 bulan berikutnya. Sertakan juga rentang dilusi yang menurut founder masuk akal, potensi investasi yang dapat dirampungkan, dan target realistis yang bisa dicapai dalam periode tersebut.

“Investasi dalam bisnis dengan ekonomi unit yang solid adalah praktik yang bijak. Penting untuk memahami bagaimana bisnis/startup dapat menghasilkan keuntungan dan mendukungnya dengan data. Menurut saya saat ini, sebagai investor, kita seharusnya memberikan lebih banyak perhatian pada validasi bisnis daripada narasi semata,” ujar Head of Investment MDI Ventures Gani Putra Lie.

Frugal living mindset; perkuat nilai kolaborasi

CIO Mandiri Capital Indonesia (MCI) Dennis Pratistha juga memberikan pandangannya. Menurutnya sekarang investor memiliki ekspektasi startup early stage untuk menerapkan frugal living mindset; yakni cara berpikir yang menekan pengelolaan keuangan yang bijaksana dan mengurangi pengeluaran yang tidak perlu. Selain itu, investor ingin melihat kemampuan startup untuk menjaga pertumbuhan yang sehat, melakukan inisiatif yang berdampak positif pada bottom line, mengatur keuangan perusahaan dengan baik, dan melakukan fundraising di waktu yang tepat sehingga memiliki runway yang cukup.

“Hal yang tidak kalah penting bagi investor adalah akses untuk transparansi data agar investor dapat melakukan assessment, monitoring, dan memberikan dukungan jika diperlukan untuk founder,”  tambahnya.

Ia juga menyebutkan, sebagai sebuah CVC walaupun tesis investasi MCI agnostik, mereka memiliki strategi untuk berinvestasi kepada startups yang diyakini dapat memberikan value melalui pengembangan bisnis. MCI mencari founder yang kolaboratif dan memiliki produk yang sesuai dengan kebutuhan dan dapat membawa inovasi baru untuk induk perusahaan.

Secara spesifik dari sisi kriteria, selain metrik yang biasa dinilai investor, MCI menekankan fokus pada beberapa hal berikut:

  • Pertumbuhan revenue yang sehat dengan memastikan adanya dampak positif pada bottom line.
  • Kecepatan cash conversion cycle atau account receivable turnover.
  • Kekuatan bisnis untuk mendekati operating cash flow yang positif.
  • Expenses startup sampai dengan burn rate relatif terhadap
  • Efektivitas dan efisiensi dari keseluruhan kegiatan operasional bisnis.

“MCI selalu membantu startup untuk mempercepat integrasi dan kolaborasi dengan ekosistem Mandiri Group sehingga startup dapat berkembang terutama dalam kondisi winter ini. Salah satu cara yang kami lakukan adalah melalui program Xponent yang merupakan acara business matchmaking semi-annual untuk mempertemukan startup dengan business units Mandiri Group. Selain itu, MCI memiliki program akselerator Zenith yang tujuannya untuk mempercepat proses integrasi ke dalam ekosistem Mandiri Group melalui mentoring, workshop, dan synergy creation,” ujar Dennis.

Sebagai CVC, MDI juga memiliki pandangan yang sama soal kolaborasi. Gani mengatakan, “Tentang kolaborasi di antara portofolio, saya berpikir ini penting dalam bisnis apa pun. Berkolaborasi dan bermitra dengan pihak lain untuk mengisi kekurangan yang tidak dapat Anda isi sendiri adalah kunci kesuksesan. Di MDI Ventures, kami memiliki divisi ‘sinergi’ yang tujuannya adalah menciptakan kemitraan di antara para pemangku kepentingan kami, yang mencakup Telkom Group, BUMN, perusahaan lain, dan juga portofolio MDI Ventures.”

Rishabh Singhi Ungkap Alasan Kegagalan Mempertahankan DishServe

Dalam perjalanan kariernya, Rishabh Singhi sempat merasakan bekerja dan membangun startup sampai level yang cukup besar. Namun demikian sebagai pengusaha, ia memastikan tidak pernah kapok untuk mulai kembali membangun startup, meskipun pernah gagal.

Dalam diskusinya bersama Co-Founder & CEO KeTitik Bipin Mishra, Singhi mengungkapkan alasan startup yang ia bangun “DishServe” gagal untuk bertahan; serta bagaimana profitabilitas memainkan peranan kunci agar startup bisa bertahan.

Terlambat melakukan perubahan

Sebelum membangun DishServe, diketahui Singhi menjabat sebagai COO RedDoorz selama hampir 5 tahun. DishServe sendiri sebenarnya sudah mengantongi pendanaan sampai tahapan pra-seri A dari sejumlah investor. Beberapa penyuntik dananya termasuk Genting Group, Insignia Venture Partners, Stonewater Ventures, Ratio Ventures, Rutland Ventures, 300x Ventures, MyAsiaVC, dan beberapa angel investor.

Meskipun sempat melakukan pivot dan fokus kepada penyediaan solusi automasi operasional restoran, kafe, dan cloud kitchen, namun perusahaan gagal untuk bisa menjalankan bisnis karena mulai kehabisan “runway”. Miminmya cadangan dana operasional yang dimiliki, menyulitkan perusahaan untuk terus beroperasi, sementara perusahaan tidak mampu meyakini para investor bahwa bisnis ini dapat tumbuh positif dalam jangka panjang.

“Kondisi sudah mulai berubah, menyulitkan kami untuk melakukan penggalangan dana. Menjadi sulit bagi kami untuk scale-up tanpa adanya modal, padahal kami sudah mulai mendekati profitabilitas. Namun kami tidak bisa melakukan scale-up sebelum mencapai profitabilitas. Dilihat dari kondisi tersebut, kami kemudian memutuskan untuk menutup perusahaan di bulan Maret 2023,” kata Singhi.

Ditambahkan olehnya, terlambatnya keputusan perusahaan untuk melakukan pivot hingga meluncurkan private label brand juga menjadi salah satu penyebab perusahaan gagal untuk bertahan. Singhi menegaskan menjadi penting bagi bisnis untuk fokus kepada fundamental perusahaan dan segera melakukan perubahan, ketika perusahaan terkendala. Mereka yang tidak segera melakukan perubahan, bakal mengalami kesulitan yang bisa berakhir dengan kegagalan.

“Ekonomi makro juga menjadi salah satu penyebab mengapa penggalangan dana sulit dilakukan. Kondisi ini juga menyulitkan perusahaan untuk kembali pulih, kondisi yang terjadi saat ini mempengaruhi semua. Yang saya pelajari dari kegagalan ini adalah, perusahaan yang ingin bisa sukses 5-10 tahun lagi harus bisa mencapai profitabilitas,” kata Singhi.

Dalam dunia startup yang dinamis dan sangat kompetitif, mencapai profitabilitas merupakan tonggak fundamental untuk kesuksesan jangka panjang dan kelangsungan hidup. Meskipun startup seringkali fokus pada pertumbuhan, menarik investor, dan membangun customer base, profitabilitas harus tetap menjadi tujuan utama.

Dengan mencapai profitabilitas, startup dapat memposisikan diri mereka menjadi lebih kuat, berkembang, dan memiliki masa depan yang berkelanjutan dalam lanskap bisnis yang kompetitif.

Ingin membangun startup kembali

Setelah membangun DishServe, ke depannya Singhi masih ingin membangun kembali startup barunya. Namun demikian dirinya masih belum memiliki ide atau inspirasi, startup apa yang kemudian ingin ia bangun.

Salah satu alasan mengapa Singhi ingin kembali terjuan ke dunia startup adalah, dirinya melihat saat ini tidak ada pekerjaan yang ideal untuk dirinya. Ia juga tidak melihat ke depannya akan bekerja sebagai pegawai di perusahaan.

“Sampai saat ini belum ada rencana startup apa yang akan dibangun, saya masih melakukan evaluasi dan tidak memiliki ide yang tepat saat ini. Tidak menutup kemungkinan ide baru akan muncul beberapa minggu ke depan,” kata Singhi.

Disclosure: DailySocial.id merupakan print partner dari program “Startups Simplified, a Ketitik Podcast”

AC Ventures Buat Program Edukasi untuk Founder Startup Tahap Awal

Perusahaan modal ventura AC Ventures (ACV) meluncurkan platform pendidikan untuk founder startup teknologi di negara berkembang bernama “ACV Academy”. Rangkaian program pelatihan ini tersedia secara gratis, dirancang untuk membawa ekosistem teknologi tahap awal ke tingkat pengetahuan baru.

“Kami senang dapat meluncurkan ACV Academy. Ini menyaring takeaways utama yang telah kami pelajari melalui investasi di lebih dari 120 perusahaan selama sepuluh tahun terakhir,” ujar Fonder & Managing Partner AC Ventures Adrian Li dalam keterangan resmi, Kamis (3/10).

Adrian melanjutkan, sejak awal tahun ini ACV memulai misi yang berani untuk memberikan panduan dan dukungan langsung kepada portofolio perusahaan mereka di Indonesia. ACV memosisikan dirinya sebagai perusahaan investasi teknologi yang menawarkan perangkat value creation kepada portofolionya.

Ide dasar di balik langkah ini adalah, jika ACV dapat membantu portofolionya mencapai keunggulan operasional sejak awal, maka mereka dapat melanjutkan untuk meningkatkan putaran pendanaan berikutnya dengan lebih baik. Hingga pada akhirnya, mereka dapat terus mencapai kesuksesan yang lebih baik di pasar dan menemukan skenario exit yang berarti.

Berlandaskan etos “Pembelajaran Eksponensial”, ACV Academy berupaya membantu lebih banyak startup teknologi di kawasan ini mencapai traksi dan skala yang sehat setelahnya.

Dalam waktu bersamaan, AC Ventures juga meluncurkan modul, buku pedoman untuk para pendiri startup yang berjudul Refining Recruitment for Startups. Buku ini disusun bersama dengan konsultan manajemen global dan firma pencarian eksekutif, Egon Zehnder.

Menjalankan perusahaan tahap awal merupakan tantangan dan mencari talenta yang paling sesuai adalah salah satu rintangan terbesar, terutama di pasar negara berkembang. Buku pedoman ini dirancang sebagai peta jalan bagi para pendiri startup yang perlu mendidik diri mereka sendiri tentang proses perekrutan secara menyeluruh.

Modul ini berisi lima bagian, yakni ‘Preparation’, ‘Start the search’, ‘Make the decision’, ‘Onboarding’, dan ‘Ongoing engagement via team building’. Di dalam buku, juga menampilkan anekdot dan testimonial menarik dari beberapa pendiri portofolio AC Ventures. Seluruh isinya dapat dijadikan sebagai alat rujukan secara berkelanjutan ketika para pendiri perusahaan teknologi membangun tim mereka.

“Pelajaran yang diberikan dan buku pedoman yang diterbitkan ini dibuat oleh pengusaha dan operator veteran mengenai strategi eksekusi utama, termasuk model rekrutmen hari ini. Kami senang menyaksikan ACV Academy berkembang ke ke depan dan memberikan nilai unik kepada para sendiri,” kata Adrian.

Dalam peluncuran ACV Academy, perusahaan membuat kegiatan webinar yang menghadirkan Sergio Salvador (Chief People Officer Carsome) dan Zhafira Loebis (Konsultan Egon Zehnder). Keduanya punya segudang pengalaman di bidang perekrutan dan membangun tim di startup teknologi.

Salvador menyampaikan, dirinya telah menyaksikan beberapa dan secara langsung, apa yang diperlukan untuk mengembangkan bisnis dari tim kecil menjadi tim besar. Ia pun mendukung inisiatif yang diambil oleh ACV melalui kehadiran ACV Academy.

“Dengan inisiatif seperti ini, saya pikir startup akan mendapatkan banyak keuntungan dari investor langsung seperti ACV. Saya berharap, inisiatif ini dapat menghasilkan lebih banyak kisah sukses startup di ekosistem,” ucapnya.

Cerita CEO eFishery dan Super dalam Memikat Investor, Kendati Bisnisnya di “Niche Market”

Dalam sesi acara “TechinAsia Conference 2022“, Co-Founder & CEO eFisery Gibran Huzaifah dan Co-Founder & CEO Super Steven Wongsoredjo mengungkapkan, ketika keadaan sulit saat ini penting bagi perusahaan kembali kepada fundamental dan memanfaatkan sumber daya yang ada untuk menghasilkan produk yang relevan untuk pengguna.

Kedua founder tersebut juga bercerita sempat mengalami kesulitan saat awal membangun bisnis dan meyakinkan investor untuk memberikan pendanaan kepada startup mereka.

Kesulitan meyakinkan investor di awal

Sebagai entrepreneur Gibran menyadari benar bahwa ketika membangun bisnis yang harus diperhatikan adalah mendapatkan keuntungan. Sebagai platform yang menyasar sektor aquaculture, masih sulit bagi perusahaan untuk mendapatkan investasi dari pemodal ventura.

Ketika layanan e-commerce dan on-demand dulunya sempat menjadi primadona, tidak demikian dengan produk yang dikembangkan eFishery.

“Kami cukup beruntung tidak harus bersaing dengan sektor yang terbilang seksi dan paling banyak diminati oleh investor. Dengan demikian kami mengandalkan semua yang ada untuk fokus kepada produk dan memberikan layanan yang baik kepada target pengguna,” kata Gibran.

Hal serupa juga dialami oleh Steven, sewaktu awal membangun Super sudah fokus dengan misi awal mereka yaitu menyasar kepada kawasan pedesaan (rural). Meskipun dirinya yakin dengan peluang yang ada menyasar kawasan pedesaan, namun tidak demikian dengan kalangan investor.

“Sejak awal saya selalu memiliki keyakinan bahwa kawasan pedesaan memiliki peluang yang besar,” kata Steven.

Mengklaim sebagai underdog, Steven kemudian memanfaatkan dana yang mereka miliki sebaik mungkin. Kegiatan penggalangan dana juga tidak menjadi fokus dari Steven dan tim, sehingga mereka tidak terlalu sering fundraising. Kegiatan tersebut mereka lakukan ketika perusahaan sudah mencapai milestone.

Tercatat saat ini Super sudah mengantongi pendanaan seri C sebesar $70 juta (lebih dari 1 triliun Rupiah) yang dipimpin New Enterprise Associates (NEA), VC berbasis di Silicon Valley. Jajaran investor lain yang turut berpartisipasi meliputi Insignia Ventures Partners, SoftBank Ventures Asia, DST Global Partners, Amasia, B Capital, dan TNB Aura.

Serupa dengan Super, eFishery juga sudah dalam tahapan seri C. Dana segar tersebut diperoleh oleh mereka awal tahun ini senilai $90 juta (lebih dari 1,2 triliun Rupiah) yang dipimpin oleh Temasek, SoftBank Vision Fund 2, Sequoia Capital India, dengan partisipasi investor sebelumnya, yaitu Northstar Group, Go-Ventures, Aqua-Spark, dan Wavemaker Partners.

“Sejak awal kami konsisten dengan misi perusahaan. Kami memanfaatkan waktu untuk melihat fundamental bisnis, fokus kepada produk yang bisa kita berikan kepada target pengguna yang loyal, buat kami itu adalah cara terbaik untuk bertahan,” kata Gibran.

Fokus kepada bisnis dan target pengguna

Istilah “Tech Winter” makin kencang digaungkan oleh para penggiat startup. Kondisi ini juga diartikan sulitnya untuk mendapatkan kapital dari investor. Jika sebelumnya banyak dari kalangan investor memberikan investasi dengan mudah dan fokus kepada growth, kini kondisi sudah berubah.

Investor juga mulai memikirkan kepada profitablitas. Jika dulunya growth dan kegiatan membakar uang menjadi fokus, kini ketika berbicara dengan kalangan investor, apa strategi startup untuk mendapatkan revenue atau profit yang kemudian menjadi prioritas mereka.

Hal tersebut dirasakan benar oleh Gibran dan Steven. Dulu ketika mereka masih melakukan penggalangan dana di tahap awal, kebanyakan investor ingin agar startup fokus kepada growth. Bahkan bersedia untuk menambahkan pendanaan mereka, demi pertumbuhan. Kini mereka pun mulai melihat growth tidak lagi menjadi fokus investor namun lebih kepada profitabilitas.

Agar startup bisa bertahan saat keadaan sulit ini, Gibran memberikan saran agar fokus kepada bisnis dan target pengguna. Sementara bagi Steven cara terbaik untuk bisa bertahan ketika kapital sulit didapatkan adalah, membangun fundamental sebelum akhirnya bisa berada dalam siklus untuk melakukan penggalangan dana.

“Saya melihat investor saat ini semakin hati-hati untuk memberikan investasi. Namun demikian saya melihat perusahaan terbaik akan bisa lahir dari ekosistem yang ada saat ini,” kata Steven.

Menyimak Strategi majoo Melakukan Penggalangan Dana di Tengah “Tech Winter”

Persoalan “Tech Winter” masih menjadi fokus para penggiat startup saat ini. Sulitnya untuk menggalang dana, mengharuskan founder untuk mengencangkan ikat kepala sambil mencari inovasi baru untuk menambah revenue stream.

Dalam sesi #Selasastartup kali ini, DailySocial.id bersama Co-Founder & CEO majoo Adi W. Rahadi membahas strategi yang ideal untuk startup saat melakukan kegiatan penggalangan dana, meskipun kondisi masih sulit dan tidak banyak investor yang ingin memberikan dana segar kepada startup.

Hemat pengeluaran dan menjaga runway

Salah satu cara untuk startup bisa tetap bertahan saat kondisi sulit adalah, harus bisa untuk melakukan penghematan pengeluaran secara esktrem agar runway tetap terjaga. Di sisi lain startup juga harus bisa melahirkan inovasi baru yang relevan untuk target pasar, tanpa mengorbankan pengeluaran.

Dalam hal ini apa yang terjadi pada majoo bisa menjadi pelajaran. Ketika sukses mendapatkan pendanaan dari angel investor tahun 2019 lalu, mereka mengalami pertumbuhan bisnis, lalu terhambat karena pandemi awal tahun 2020 .

Untuk bisa terus bertahan dan membuktikan kepada investor bahwa bisnis mereka masih relevan, perusahaan menunda kegiatan penggalangan dana tahun 2020 untuk fokus kepada pengembangan fitur yang kemudian dibutuhkan oleh pengguna.

Setelah bisnis kembali tumbuh, majoo kemudian mendapatkan pendapatan yang stabil dari pengguna mereka dengan kehadiran fitur baru yang bisa diintegrasikan kepada platform marketplace.

“Pandemi untungnya menjadi katalis dan mempercepat adopsi para pelaku ritel untuk kemudian mulai go digital. Bukan cuma healthtech dan edtech saja, namun bisnis ritel juga mengalami perubahan tersebut, dan dengan fitur yang kami tawarkan ternyata menjadi sangat dibutuhkan oleh mereka,” kata Adi.

Meskipun menyadari bahwa tahun 2021 dan 2022 akan menjadi tahun yang sangat sulit bagi startup untuk mendapatkan investasi, namun tim majoo percaya jika bisnis startup memiliki fokus yang jelas dan memiliki strategi yang kuat untuk bisa profitable, dipercaya investor akan bersedia untuk memberikan dana segar kepada startup.

Dalam hal ini kesulitan tersebut bukan hanya dialami oleh startup yang masih berada dalam tahap awal saja, namun menurut Adi startup yang sudah masuk ke tahapan lanjutan atau later stage juga kesulitan untuk mendapatkan dana segar.

Kantongi pendanaan lanjutan

Dengan strategi untuk berhemat dan fokus kepada pengembangan fitur, tahun 2021 akhirnya majoo mendapatkan pendanaan Pra-Seri A senilai senilai $4 juta atau setara 56,6 miliar Rupiah. Putaran ini dipimpin AC Ventures, dengan keterlibatan BRI Ventures dan Xendit. Pendanaan ini kemudian menjadi prestasi sendiri bagi perusahaan, dilihat dari jajaran investor yang terlibat dalam pendanaan ini.

Kemudian pada tahun 2022, majoo kembali merampungkan penggalangan dana Seri A senilai $10 juta atau sekitar 149 miliar Rupiah. Tanpa menyebut namanya, putaran ini dipimpin investor ekuitas asal London yang berfokus pada fintech. Investor lain yang terlibat dalam pendanaan di antaranya BRI Ventures, AC Ventures, Quona Capital, dan Xendit.

Menurut Adi agar startup bisa menarik perhatian investor untuk kemudian berinvestasi kepada mereka, ada beberapa cara strategis yang harus dilakukan. Di antaranya adalah tidak menggantungkan pertumbuhan at all cost. Investor saat ini lebih tertarik mendanai startup yang berkualitas dan memiliki strategi yang jelas untuk menuju profitabilitas. Founder yang peduli kepada metrik pertumbuhan bisnis dan metrik biaya untuk jangka panjang juga menjadi perhatian dari investor.

“Kepercayaan yang sudah diberikan kepada majoo dalam dua tahun terakhir tentunya menjadi pembuktian kepada ekosistem startup di Indonesia bahwa masih ada investor yang optimis dan bersedia untuk memberikan investasi, jika mereka bisa menjaga dan mengatur runway dengan cerdas dan teliti menggunakan pendanaan yang sudah diperoleh sebelumnya,” kata Adi.

majoo didirikan oleh tiga founder, meliputi Adi W. Rahadi (CEO), Audia R. Harahap (COO), dan Bayu Indriarko (VP Engineering). Sebelumnya ketiga para pendiri tersebut merupakan pelaku bisnis ritel yang juga melayani pelanggan UKM, sehingga mereka cukup memahami berbagai kesulitan yang ditemui di lapangan.

Layanan majoo dimulai dari sebuah point of sales (POS) alias aplikasi kasir. Saat ini terus diperluas mencakup pengelolaan karyawan, inventori, aplikasi CRM, hingga pemesanan online. Secara statistik, majoo mengklaim telah tumbuh 85% YoY dan telah mengakuisisi lebih dari 20 ribu pengguna aktif dengan tingkat retensi yang dinilai baik.

Application Information Will Show Up Here

Strategi D-Laundry Gairahkan Bisnis On-Demand

Bisnis laundry merupakan industri yang sudah lama diperhitungkan di Indonesia karena potensi bisnisnya menjanjikan, banyak dicari oleh berbagai lapisan masyarakat. Persebarannya juga tidak melulu di area perumahan saja tapi juga indekos yang memiliki populasi mahasiswa.

Namun pada 2016, sebelum D-Laundry hadir, industri ini sepenuhnya masih berjalan secara konvensional. D-Laundry yang merupakan produk dari PT Drop Global Tech (DROP) ini berusaha mendigitalkan bisnis laundry dengan pendekatan on-demand.

Dari perjalanannya hingga kini, tentu tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Dalam sesi #SelasaStartup kali ini mengundang CEO DROP Ridhwan Basamalah sebagai pembicara. Ia banyak memberikan pandangannya tentang bisnis laundry on-demand, prospek, dan tantangannya terutama selama pandemi ini.

Industri on-demand dulu dan sekarang

Ridhwan menuturkan, dibandingkan saat D-Laundry baru dirintis dengan sekarang, kondisi saat ini jauh lebih kondusif. Saat itu, perkembangan ekonomi digital baru didorong oleh kehadiran pemain e-commerce, ditandai hadirnya Lazada, Tokopedia, dan Bukalapak, juga bisnis on-demand seperti Gojek, Grab, hingga Uber.

“Mereka mulai bertumbuh-tumbuhnya. Di satu sisi, perkembangan tersebut mempermudah startup lainnya untuk ikut tumbuh. On-demand itu sendiri industrinya mana kepikiran naik ojek bisa pesan pakai app. Ini bentuk kemajuan teknologi yang merupakan suatu keniscayaan,”

Dia melanjutkan, “Bertepatan dengan itu DROP lahir di Depok karena kami lihat di sana banyak mahasiswa dan jasa laundry belum tersentuh. Industri laundry ini besar tapi belum ada yang jadikan sebagai business on-demand.”

Sebagai bisnis konvensional, tentunya memperkenalkan konsep on-demand kepada para pengusaha laundry bukanlah hal mudah. Maka dari itu, langkah awal yang mereka lakukan adalah menyasar pengusaha laundry yang sudah memiliki jasa kurir. Lalu mengedukasi mereka dengan konsep on-demand yang mana permudah mereka mendapat order secara online.

“Konsepnya on-demand mau bisnis mana pun sama, setiap ada demand, di mana pun lokasinya akan diantar. Bedanya dengan kompetitor, kami buat app untuk konsumer untuk order, apa saja yang mau dicuci dan pilih rekanan laundry yang sesuai preferensi dan lokasi terdekat. Nanti kurir laundry yang dipilih akan dijemput ke titik penjemputan.”

Persebaran jasa laundry di Indonesia itu sendiri ada di kota lapis dua dan tiga, bukan di kota utama. Ridhwan bilang, industri ini unik karena jasa laundry punya segmentasi masing-masing, di kota yang punya banyak universitas pasti menjadi lahan empuk untuk para pengusaha karena di sana dihuni oleh mahasiswa yang hidup di indekos. “Kalau dilihat juga, pemain laundry konvensional terbesar di Indonesia yang sudah punya ratusan cabang itu, justru pertama kali hadirnya di Yogya.”

Kembangkan bisnis

Ridhwan melanjutkan, sejak 2016 beroperasi hingga akhirnya D-Laundry dapat pendanaan tahap awal di 2021, perusahaan sepenuhnya berjalan dengan dana sendiri (bootstrap). Satu tips yang paling penting dilakukan sejak awal adalah selalu memvalidasi bisnis apakah berjalan atau tidak.

Cara terdekat untuk melihatnya adalah apa yang masih menjadi masalah di lapangan. Di balik masalah ada kesempatan yang bisa digarap dan lebih mudah untuk penetrasi ke pasar. “Jadi masuk ke market-nya tidak susah karena solusi yang ditawarkan bisa menyelesaikan masalah.”

Berbekal dengan strategi di atas, lamban-laun D-Laundry berinovasi dari awalnya platform yang menghubungkan konsumen dengan penyedia jasa laundry terdekat. Lalu mulai fokus ke masalah di merchant dengan menyediakan aplikasi khusus dilengkapi dengan fitur manajemen laundry, di antaranya kasir POS, manajemen produksi, pencatatan keuangan, akuntansi, manajemen pegawai, insights, pembayaran digital, hingga nota digital.

Berbeda dengan POS untuk industri F&B kebanyakan, di bisnis laundry punya keunikan. Misalnya, tempo pembayaran yang bisa di awal layanan dan juga di akhir, menyesuaikan keinginan pelanggan untuk pencatatan dan pembukuan. “Ini tantangan kami saat develop fitur pencatatan. Sekarang semua mitra kami bisa pakai fitur POS di aplikasi merchant.”

Saat pandemi, perusahaan memutuskan untuk membuat pusat inovasi dan pengembangan (R&D) berbentuk usaha laundry yang dikembangkan sendiri. Namanya, Swash Clean yang berlokasi di Tebet, Jakarta. Inisiasi awalnya adalah pihaknya ingin mengetahui lebih mendalam bisnis laundry dengan langsung terjun langsung ke bisnisnya dan mengembangkan solusi yang tepat guna agar dapat disebarluaskan.

Namun langkah tersebut membuat munculnya para pengusaha baru yang tertarik untuk terjun tapi belum ada keahlian. D-Laundry perluas solusi sebagai konsultan, memberikan rekomendasi terbaik, termasuk install peralatan hingga pelatihan. “Kemudian di 2022 ini kondisi ekonomi berangsur pulih, yang awalnya hanya konsultan sekarang jual all-in, kita tawarkan paket laundry Swash Clean dengan model franchise untuk dorong orang mau jadi laundry-preneur.”

Tak berhenti di situ perusahaan berencana untuk mengembangkan teknologi IoT ke dalam sistem mereka, mengingat saat ini sudah banyak peralatan rumah tangga yang dapat terhubung dengan jaringan internet. Baru mulai tahun ini perusahaan mulai ekspansi ke area non-Jabodetabek.

Application Information Will Show Up Here

Mendalami Tren Pemasaran Digital Tahun 2022 dan Hal-hal yang Perlu Diperhatikan Pebisnis

Bersamaan dengan kompetisi yang terus terbuka lebar sebagai implikasi dari digitalisasi bisnis, menjadikan setiap pelaku bisnis termasuk startup dan UMKM perlu mendefinisikan betul strateginya untuk memenangkan pasar. Salah satu yang dapat dioptimalkan ialah dengan memanfaatkan pemasaran digital — karena selain untuk mengikuti perkembangan pola perilaku konsumen, cara ini dinilai bisa menghasilkan berbagai dampak, termasuk menggali insight penting yang dijadikan dasar dalam keputusan penting dalam bisnis.

Untuk melihat bagaimana tren pemasaran digital dan hal-hal yang perlu diperhatikan bisnis di tahun 2022, DailySocial.id berkesempatan untuk berbincang dengan Country Director for Marketing Services ADA Indonesia Faradi Bachri.

Country Director for Marketing Services ADA Indonesia Faradi Bachri / ADA Indonesia

Mengawali perbincangan, Faradi mengatakan bahwa 2022 merupakan tahun penting bagi pelaku bisnis untuk bersaing di pasar yang semakin dinamis seiring meningkatnya potensi pasar digital. Berdasarkan premis tersebut, diprediksi tahun ini akan terjadi peningkatan anggaran pemasaran untuk mengoptimalkan bisnis melalui transformasi digital dan pemasaran digital. Ia juga menyampaikan, terdapat beberapa tren pemasaran digital yang akan berkembang di beberapa lanskap, meliputi:

  1. Bottom of Funnel Focus; inisiasi penjualan melalui platform e-commerce dan investasi di konten/media akan signifikan. Hal ini mendorong adanya kebutuhan teknologi periklanan yang mengacu pada data dan performa.
  2. Activation of 1st Party Data at the Clients; penggunaan data pihak ketiga diprediksi akan menjadi sangat terbatas, mengacu pada kebijakan terbaru Google dan Meta terkait pembatasan cookies, maka berdampak pada pemanfaatan data pihak pertama untuk pengganti. Untuk mengefisiensikan proses tersebut, pemanfaatan layanan public cloud seperti martech dapat membuka kesempatan baru dalam aktivasi digital.
  3. Platform-Centric Implementation; adanya peralihan dari platform walled-gardens seperti TikTok, Instagram, Google dll. Dan pemanfaatan platform bisnis untuk peningkatan efektivitas bisnis, termasuk berbagai SaaS.
  4. Next Generation Messaging; memaksimalkan komunikasi dua arah antara brand dengan konsumen melalui aplikasi pesan secara langsung seperti WhatsApp, Line dll; juga melalui chatbot. Pengguna bots untuk aktivasi multi-channel messaging dapat mendorong interaksi dan membangun loyalitas.

“Selanjutnya, akan terus terjadi peningkatan permintaan untuk talenta digital. Dengan terus bergeraknya bisnis menuju lanskap digital, permintaan akan pekerja dengan kemampuan digital yang andal akan terus meningkat. Pada saat ini, 63% perusahaan merasa kesulitan untuk menemukan talenta digital dengan kemampuan teknikal yang tepat,” imbuh Faradi.

Perencanaan strategi pemasaran digital

Ada berbagai cara yang dapat dilakukan bisnis agar investasinya pada strategi pemasaran digital dapat menghasilkan return of investment yang maksimal untuk bisnisnya. Menurut Faradi, salah satu praktik terbaiknya adalah dengan memanfaatkan data, khususnya dengan mengolah informasi yang berguna untuk memahami perilaku konsumen.

Di tengah digitalisasi di berbagai aspek, brand dapat memanfaatkan data dari berbagai pihak — pertama, kedua, ataupun ketiga. Namun yang paling penting adalah menghubungkan semua poin dari data tersebut untuk menghasilkan gambaran tepat tentang perilaku konsumen.

“Saat ini, banyak brand yang mulai memanfaatkan dan mengelola data pihak pertama. Data ini mereka dapatkan dari aktivitas konsumen terhadap berbagai aset/aktivitas konsumen yang mereka kelola sendiri. Mereka juga mulai memanfaatkan Customer Data Platform (CDP), untuk mengelola data-data tersebut sehingga seluruh informasi yang ada dapat dikelola menjadi sebuah single customer view, di mana brand dapat memahami pelanggan yang berinteraksi baik dengan produksi atau layanan tertentu, pelanggan yang loyal terhadap brand mereka, atau bahkan pelanggan baru yang siap membeli produk yang akan diluncurkan,” jelas Faradi.

Lebih lanjut dijelaskan, pemanfaatan data tersebut juga dapat membantu brand dalam banyak hal, seperti mengoptimalkan anggaran pemasarannya, penggunaan saluran pemasaran yang tepat, memberikan actionable insights yang tepat, hingga pembuatan pesan yang personal untuk berbagai segmen konsumen. Pengoptimalan inilah yang membantu brand menghasilkan ROI yang maksimal.

Tren D2C dan strategi optimalisasi brand

Dewasa ini model Direct to Consumer (D2C) juga terus berkembang seiring dengan mudahnya pemilik brand untuk menjangkau konsumen secara langsung melalui medium digital. Menurut sebuah survei, 53% konsumen ternyata juga lebih memilih untuk bertransaksi langsung dengan pemilik brand, khususnya lewat online marketplace. Namun demikian, banyaknya pemain D2C ini membuat persaingan di dalam e-commerce makin sengit, sehingga diperlukan upaya khusus agar brand yang dimiliki bisa tetap terlihat dan relevan di bagi konsumen.

Menanggapi ini Faradi memiliki tiga tips yang bisa dibagikan. “Pertama, heavy discounting is an easy-out, but leveraging on consumer data is the key,” ujarnya. Data menjadi aset strategis yang harus dimiliki oleh setiap bisnis untuk membantu memasarkan produknya dengan lebih efisien; sekaligus untuk meramu strategi agar mendorong penjualan. Kedua terkait ‘smart targeting’. Dengan bertumpu pada data yang dimiliki, bisnis dapat membuat beberapa segmen konsumen. Ini untuk memudahkan proses consumer targeting menjadi lebih mudah. Dan selain itu, juga perlu didorong dengan alat yang tepat.

Agar bisa menjadi relevan, branding juga menjadi aspek yang layak diperhatikan pebisnis. Tidak dimungkiri, untuk memenangkan hati konsumen menjadi hal yang tricky, namun menurut Faradi bisa dihadapi dengan beberapa hal. Pertama, memastikan produk/jasa yang ditawarkan bisa menjawab kebutuhan dan permasalahan pasar. Selanjutnya, pesan yang digaungkan harus sesuai atau merepresentasikan target pasar yang dituju.

Lalu kembali lagi pada pemanfaatan data. Ini berkaitan dengan cara brand untuk mendistribusikan pesan sesuai dengan target konsumennya, termasuk pemanfaatan saluran promosi yang tepat dan memproyeksikan anggaran beriklan yang efisien. “Selain itu, keuntungan dari analisis data juga dapat memberikan informasi yang lebih tepat terkait dengan peluang pasar, target konsumen, hingga pengembangan materi/konten kreatif yang lebih tepat sasaran,” imbuhnya.

Wafa Taftazani Menjawab Keraguan

Awal tahun 2022 ini, UpBanx dan VCGamers mengumumkan investasi perdananya. Platform perbankan digital untuk kreator UpBanx membukukan pendanaan pre-seed $5,2 juta dengan valuasi $120 juta (lebih dari Rp1,7 triliun), hanya dalam 6 bulan beroperasi. Sementara platform social commerce untuk pemain game VCGamers mendapatkan pendanaan seed $2,5 juta dan mencatatkan valuasi $20 juta (lebih dari Rp 280 miliar).

Dari dua startup tersebut, ada nama Wafa Taftazani di jajaran founder. Selain itu Wafa juga merupakan co-founder platform fintech lending Modal Rakyat.

DailySocial.id berkesempatan melakukan wawancara dengan Wafa, mendalami perjalanan kariernya, sampai akhirnya memutuskan sepenuhnya terjun ke dunia kewirausahaan digital. Tidak hanya dengan 1 startup, tapi 3 sekaligus.

Titik balik

“Sebenarnya saya tidak memiliki latar belakang terkait langsung dengan dunia teknologi dan startup. Kakek saya bekerja di Bank Indonesia (BI), sebelum namanya BI, beliau sudah bekerja 30 tahun. Ayah saya masuk ke BI juga, kerja juga sudah 30 tahun dan masih aktif, sekarang di OJK. Bisa dibilang, ada ekspektasi [dari keluarga] saya lanjut ke sana. Tapi berkali-kali disuruh daftar, saya tidak pernah menurut, sampai akhirnya kecemplung di dunia teknologi,” cerita Wafa mengawali perbincangan.

Wafa mengawali karier profesionalnya dengan bekerja sebagai di dunia investment banking, tepatnya di MUFG. Ia mulai masuk ke dunia bisnis teknologi sepulang studi S2 di University of Cambridge, Inggris.

Ia masuk ke Shopee yang kala itu masih di fase awal pendirian di Indonesia. Dari sana, Wafa mendalami model bisnis teknologi yang berkembang pesat, termasuk terkait e-commerce, fintech, dan berbagai terminologi startup lainnya.

Kembali ke tahun 2013, Wafa sudah kenal dengan Stanislaus Tandelilin [co-founder Modal Rakyat] ketika sama-sama bekerja di dunia perbankan. Kala itu mereka mulai berdiskusi, bermimpi, untuk membangun sebuah startup berbasis teknologi, khususnya berkaitan dengan keuangan.

Sebagai gambaran, di tahun tersebut ekosistem startup digital memang sedang di fase awalnya.

“Waktu itu hanya bisa bermimpi. Belum ada keberanian dan dukungan seperti yang ada saat ini, infrastrukturnya, modalnya, koneksinya. Sampai akhirnya pada 2017 Stanis main ke kantor [Wafa masih bekerja di Google], lalu mengingat kembali rencana tersebut. Dan pada akhirnya di tahun 2018 dibentuklah Modal Rakyat bersama Stanis dan 2 co-founder lainnya,” ungkap Wafa.

Wafa saat masih aktif menjalani peran di tim Youtube di Google / Dok. Pribadi Wafa

“Di tahun 2018 pun pas bikin p2p lending banyak yang bilang telat. Tapi saya percaya, Modal Rakyat tidak akan menjadi seperti pinjol yang datang dan pergi seperti yang banyak bermunculan akhir-akhir ini. Kami memiliki model bisnis dan kemitraan yang kuat dengan banyak institusi. Terbukti sampai sekarang masih bertahan dan menjadi partner banyak pihak,” imbuh Wafa.

Setelah Shopee, pada Agustus 2017, Wafa mulai berkarier di Google, khususnya di unit YouTube yang membuatnya banyak berinteraksi dengan kreator-kreator Indonesia.

Di Modal Rakyat, yang merupakan bagian FAZZ Financial Group, ia bekerja secara paruh waktu. Pada akhir tahun 2021, Wafa memutuskan untuk keluar dari Google dan memantapkan diri menjadi founder startup penuh waktu.

“Selama kerja di Google 4 tahun lebih, saya belajar banyak, kenal dengan beberapa venture capital, konten kreator, startup founder. Turning point-nya karena Covid-19, yang membuat saya banyak di rumah lalu merenung: Modal Rakyat mau dibawa ke mana, karier saya mau di bawa ke mana? Lalu akhirnya memberanikan diri, apalagi Upbanx akhirnya masuk ke Y Combinator,” terang Wafa.

Di VCGamers awalnya Wafa menjadi investor untuk pre-seed mereka. 1-2 bulan berjalan, ia merasa cocok dengan produk dan tim sampai akhirnya memutuskan menjadi co-founder dan aktif membantu proses fundraising.

Upbanx sendiri terlahir dari diskusinya bersama Hendra Kwik (CEO Fazz Financial) yang menyarankan Wafa menggabungkan pengalamannya dalam mengelola brand [dari Shopee], kreator [dari YouTube], dan fintech [dari Modal Rakyat] menjadi satu.

Upbanx diluncurkan dengan harapan dapat menyelesaikan pain point terkait financing yang kerap dihadapi para kreator, selain juga ingin memberikan wadah kepada ekosistem ini sudah bisa saling berkolaborasi, sampai dengan mengoptimalkan aset kripto dan NFT untuk monetisasinya.

“Awalnya tidak ada niat serius-serius banget di sini. Iseng daftar YC [Y Combinator], ternyata masuk. Begitu masuk sudah tidak bisa main-main lain, karena diwajibkan menandatangani sejumlah dokumen legal, termasuk salah satunya harus resign dari kantor lama untuk full time di startup baru ini. Bersyukur banget banyak atensi dari investor hingga akhirnya menutup pendanaan yang kemarin,” imbuh Wafa.

Memimpin dua startup

Diakui awalnya ia sempat khawatir tentang tanggapan investor ketika harus memimpin 2 startup sekaligus. Wafa menilai, para investor bisa melihat gambaran besarnya bahwa Upbanx dan VCGamers akan membentuk suatu sinergi yang menghasilkan dampak menyeluruh bagi ekosistem kreator.

“Upbanx dan VCGamers ini closing funding cuma beda dalam hitungan hari. Sempat khawatir saat menjelaskan ke investor bahwa saya menjalankan 2 startup sekaligus. tapi mereka berhasil melihat the big picture-nya, begitu pula dengan YC,” terangnya.

Wafa menjelaskan apa yang membuat 3 startupnya bisa melambung meskipun konsentrasinya harus terbagi. Faktor utamanya adalah visi dan dukungan tim yang kuat.

“Saya biasanya datang dengan visi, ide, dan keberanian mengambil risiko. Untuk mengeksekusinya maka butuh support system, terdiri dari co-founder yang solid dan tim yang luar biasa. Saya punya aspek-aspek itu. Saya beruntung mereka sangat berkomitmen, karena kalau tidak ya ide-ide tadi paling cuma jadi omongan di grup WhatsApp. Saya kasih visi, mereka percaya dengan visi tersebut, sampai mau resign dari pekerjaan sebelumnya dan lain-lain,” cerita Wafa.

Visi tersebut digerakkan passion yang dimilikinya. Dia bercerita akan ketertarikannya terhadap personal finance, mendorong setiap inovasi untuk membantu orang lain meraih independensi finansialnya. Secara tidak langsung dipengaruhi latar belakang keluarga yang bekerja di sektor finansial, tiga startup yang turut didirikan Wafa semuanya memiliki benang merah utama, yakni fintech.

“Yang terpenting itu adalah trust dan ini tidak bisa dibangun dalam waktu yang singkat. Ini soal bagaimana saya meyakinkan Hendra untuk mendukung saya, bagaimana menjalin hubungan dengan VC yang sekarang mendukung startup saya. Di luar karena beritanya bareng-bareng kesannya jadi sangat instan. Padahal tidak, itu memakan waktu bertahun-tahun. Beberapa VC yang kemarin masuk adalah investor dari startup yang dulu pernah saya bantu, baik sebagai advisor ataupun konsultan. Jadi saya bukan orang baru buat mereka,” ujar Wafa.

Tentang valuasi Upbanx

Upbanx menjadi soonicorn di ronde pendanaan pertamanya. Tentu hal ini menimbulkan pertanyaan banyak orang tentang dari mana angka valuasi tersebut datang, mengingat produk Upbanx juga belum sepenuhnya meluncur. Menjawab hal ini, Wafa mengatakan valuasinya 100% datang dari investor.

“Saya menjamin valuasi itu lahirnya dari investor, dari seberapa besar mereka menilai kami. Saya tidak pernah bilang valuasi startup saya sekian. Dan bagi saya selaku founder, tidak ada mindset untuk [mendahulukan] memperbesar valuasi, karena fokus utama saya saat ini adalah pada pengembangan produk. Makanya sekarang saya lebih banyak ketemu kreator atau calon pengguna Upbanx untuk meminta masukan mereka sebagai calon pengguna,” kata Wafa.

Ia melanjutkan, “Buat saya valuasi itu juga akan dipengaruhi oleh produk, karena setiap produk startup memiliki economic value. Dari sana mereka akan menilai dan memutuskan apakah ingin turut memiliki produk tersebut atau tidak.”

Terkait produk, pertengahan tahun ini Upbanx ditargetkan bisa merilis dua modul utamanya, yakni Financing dan Marketplace. Secara perlahan mereka memasukkan sejumlah kreator dan brand. Diklaim sudah ada lebih dari 400 yang masuk ke daftar antrean.

Sementara VCGamers tahun ini juga akan meluncurkan aplikasi mobile dan komponen metaverse untuk memudahkan pengguna berintegrasi dan melakukan utilisasi token.

Belajar dari kegagalan

Kepercayaan menjadi pegangan terpenting yang digenggam dalam perjalanan kewirausahaannya / Dok. Pribadi Wafa

Jauh sebelum ini, rekam jejak Wafa dalam dunia kewirausahaan sudah dimulai sejak bertahun-tahun lalu. Di luar startup digital, ia pernah memiliki beberapa usaha, dua di antaranya jasa desain interior dan agency. Semua mengalami kegagalan. Beberapa ditinggalkan karena tidak bisa fokus mengerjakan. Dari perjalanan yang kurang manis tersebut, Wafa belajar banyak hal. Satu hal yang signifikan adalah pentingnya membangun kepercayaan.

“Pertama dan yang paling penting justru trust to ourselves.  Karena kalau kita tidak percaya terhadap diri sendiri, akhirnya tidak berani mengambil keputusan yang diperlukan. Kurangi self doubt, membatasi diri dengan alasan ‘saya tidak punya privilege tertentu’. Orang hanya akan percaya pada diri kita, setelah diri kita sendiri percaya pada kita,” tegasnya.

Saat ini Wafa juga aktif menjadi angel investor di beberapa startup. Kendati tidak mau menyebutkan identitas startupnya, termasuk di jajaran portofolionya adalah startup di bidang edtech dan F&B.

Ketika berinvestasi, hipotesisnya selalu mengacu pada product market fit dan founder market fit. Di aspek produk, Wafa selalu ingin memastikan bahwa apa yang dibuat adalah yang orang mau, kadang tidak harus melulu soal memecahkan masalah. Kemudian, di aspek founder, ia selalu ingin memastikan apakah mereka adalah orang yang pas untuk mengerjakan produk di pasar ini.

Roadmap integrasi produk

Secara produk, Upbanx juga telah terintegrasi dengan ekosistem Fazz Financial (induk yang menaungi Modal Rakyat), termasuk dengan Cashfazz. Untuk kreator yang membutuhkan pendanaan, maka mereka akan dihubungkan dengan Modal Rakyat, dan brand yang membutuhkan virtual card atau e-money akan didukung ekosistem Fazz yang lain.

Antara Upbanx dan VCGamers juga sudah melakukan pilot project untuk integrasi. Misalnya terkait token VCG yang beberapa waktu lalu diluncurkan. Di platform Upbanx mereka melakukan kerja sama dengan RANS Entertainment melalui modul kolaborasi. Use case ini diharapkan akan diperluas, sehingga menjadikan Upbanx tidak hanya menjadi launchpad/marketing partner, tetapi bisa menjadi liquidity partner pada proyek-proyek Web3 yang akan dikembangkan para kreator.

Di sini Wafa sekaligus menjawab soal RANS Ventures yang mendukung pendanaan awal Upbanx dan VCGamers. Wafa saat ini memiliki role di sana (masih dirahasiakan posisinya). Ia adalah orang yang mendorong RANS, yang didirikan oleh selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, untuk masuk ke ekosistem startup.

Menurutnya, hal ini akan menjadi momentum yang tepat ketika RANS sebentar lagi IPO. Diversifikasi bisnis ke digital akan meningkatkan ketertarikan masyarakat untuk melihat roadmap perusahaan ke depan.

“Indonesia ini sangat beruntung karena pasar konsumennya besar, bahkan sebenarnya tidak perlu ekspansi global untuk menjadi decacorn asal startup bisa membangun produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Namun saya sendiri tertantang untuk go global. Untuk itu sejak awal DNA bisnis Upbanx dan VCGamers memang ke sana, mulai dari penamaan, hingga pemilihan investor yang memiliki jangkauan global,” tutup Wafa.