Viber Luncurkan Fitur Grup yang Menampung 1 Miliar Anggota dan Bisa Dimonetasi

Hampir semua aplikasi pesan instan mempunyai fitur grup yang menawarkan tempat bagi komunitas atau kelompok orang dengan minat yang sama untuk saling bercengkrama. Tetapi fitur ini seringkali dibatasi dengan jumlah yang bervariasi. WhatsApp misalnya membatasi anggota grup maksimal sebanyak 256 orang, kemudian Telegram lebih banyak, mencapai 10.000 orang.

Yang terbaru, Viber membuat gebrakan yang lebih berani dengan meluncurkan layanan baru bernama Viber Communities yang dapat menampung anggota sebanyak 1 miliar orang atau secara harfiah bisa diartikan tanpa batas. Tapi yang menarik, Viber juga menawarkan opsi monetasi sehingga pemilik grup bisa menguangkan interaksi yang terjadi di dalam grupnya.

Communities-PR2

Dan berbeda dari fitur grup di aplikasi lain. Viber Communities menawarkan fungsional yang lebih luas, beberapa di antaranya:

  • Pertama tentu saja jumlah anggotanya yang tak terbatas, karena Viber membatasinya sampai dengan 1 milar anggota.
  • Anggota bisa gabung dengan satu klik mudah
  • Anggota bisa melihat arsip percakapan grup
  • Fitur pesan tersemat, di mana admin bisa melekatkan pesan sebagai pesan unggulan yang nantinya tampil di urutan teratas sampai dihapuskan secara manual oleh admin.
  • Pengaturan visibilitas, di mana super admin punya hak untuk menentukan visibilitas grup, apakah terlihat oleh publik atau private.

Viber mengonfirmasi fitur ini akan digulirkan secara bertahap ke seluruh penggunanya.

Sumber berita blonde20.

Viber Versi iOS Kedatangan Fitur Secret Messages

Tak mau ketinggalan dengan kompetitor, Viber pun ikut menelurkan fitur baru untuk pengguna setianya. Dalam pembaruan Viber versi 6.6 yang ditujukan pertama kali untuk pengguna iOS ini hadir fitur baru bernama Secret Messages. Fitur yang memungkinkan pengguna Viber mengatur berapa lama foto, video dan pesan teks dapat diakses setelah dibuka oleh penerima. Pesan yang dikirimkan melalui fitur ini hanya dapat dilihat sekali. Setelah dibuka, pesan tidak dapat dikirimkan atau dilihat oleh orang lain.

Jika dipilih untuk digunakan, Secret Messages menawarkan beberapa batasan waktu mulai dari 1 detik hingga 10 detik. Setelah waktu tersebut terlewati, pengguna hanya akan mendapati jejak yang mengindikasikan pesan sudah terkirim.

Selain dapat menggunakan fitur pesan baru, pengguna Viber versi iOS juga dapat menikmati notifikasi yang lebih kaya di iOS 10, di mana pengguna dapat melihat isi percakapan. Tersedia pula opsi pengiriman media sebagai berkas yang memberikan pilihan untuk mengirimkan foto dan video dalam ukuran dan kualitas aslinya.

Terakhir, Viber 6.6 untuk iOS juga mendukung sepenuhnya fitur video instant yang dapat digunakan dengan cara menyentuh dan menekan ikon video untuk merekam video berdurasi 30 detik. Untuk Anda pengguna iOS dapat mulai melihat kehadiran fitur-fitur baru tersebut dengan cara melakukan pembaruan aplikasi di App Store.

Video di bawah ini menampilkan bagaimana fitur Secret Message bekerja.

Sumber berita Viber.

Viber Gulirkan Fitur Pesan video 30 Detik dan Integrasi ala Facebook Messenger

Dulu, banyak orang memasang WhatsApp dan Viber dalam satu perangkat, WhatsApp untuk mengirim pesan secara global dan Viber untuk menelpon teman secara cuma-cuma. Tetapi, seiring perkembangan keduanya, baik WhatsApp maupun Viber kini mempunyai banyak kesamaan kendati masing-masing tetap punya keunikan sendiri.

Baru-baru ini Viber mencoba tancap gas dengan menghadirkan fitur tambahan yang sebenarnya cenderung mengikuti langkah para rival, bukan gebrakan baru dengan merancang fitur unik dan berbeda.

Beberapa fitur yang dihadirkan antara lain memungkinkan pengguna untuk berbagi pesan video singkat dengan teman, integrasi dengan layanan pihak ketiga seperti Giphy dan Wikipedia dan juga polesan emoticon baru.

Kita mulai dari perubahan paling signifikan. Di Viber kini pengguna dapat merekam video berdurasi 30 detik yang kemudian dibagikan ke teman sebagai pesan. Serupa dengan fitur WhatsApp, untuk mengirim pesan video pengguna cukup menekan dan menahan tombol video chat di kotak percakapan. Setelah dilepas, video akan terkirim secara otomatis atau dibatalkan dengan menggeser layar ke arah kiri.

Berikutnya Viber juga menawarkan integrasi baru ke layanan pihak ketiga. Sebagai permulaan, Viber menghadirkan Giphy,Wikipedia dan TheMovieDB dan juga Viber Stickers. Jika Anda biasa menggunakan Facebook Messenger, pasti tidak merasa asing dengan metode yang disuguhkan oleh Viber ini.

Ekstensi chat ini memungkinka pengguna mengirimkan gambar animiasi GIF dari Giphy atau membagikan informasi terkait film dan biografi seseorang dari TheMovieDB dan Wikipedia. Untuk mengakses ekstensi chat ini, tap simbol @ di area teks dan geser layar untuk menemukan pilihan-pilihan yang tersedia. Di masa mendatang Viber berjanji akan terus menghadirkan intergrasi layanan pihak ketiga dalam ekstensi chat ini.

Selain dua perubahan besar di atas, Viber juga melakukan polesan emoticon yang disebut dengan “flat, colorful aesthetic.”

Pembaruan ini digulirkan untuk Android dan juga iOS. Anda cukup melakukan update melalui toko aplikasi masing-masing.

Sumber berita Venturebeat dan gambar header Pixabay.

Viber Luncurkan Public Accounts, Permudah Komunikasi Antara Brand dan Konsumen

10 tahun yang lalu, kita mungkin masih menghubungi layanan pelanggan via telpon atau email. Sekarang, pilihannya kemungkinan besar jatuh ke layanan pesan instan atau media sosial. Berkaca pada pergeseran tren ini, Viber meluncurkan fitur baru bernama Public Accounts.

Namanya mungkin terdengar familier, karena di tahun 2014 Viber sempat meluncurkan fitur bernama Public Chats. Bedanya, dalam Public Accounts, Anda sebagai pengguna sama sekali tidak perlu menambahkan brand atau pelaku bisnis ke daftar kontak untuk bisa berkomunikasi.

Jadi saat Anda membuka aplikasi Viber versi terbaru (6.5) untuk Android maupun iOS, Anda bisa memilih tab Public untuk menampilkan deretan Public Accounts yang tersedia. Setidaknya sekarang sudah ada sekitar 1.000 Public Accounts, termasuk dari brandbrand besar seperti The Weather Channel, The Huffington Post, dan masih banyak lagi yang dibagi berdasarkan kategori masing-masing.

Sejauh ini sudah ada setidaknya 1.000 Viber Public Accounts yang dikelompokkan berdasarkan kategori / Viber
Sejauh ini sudah ada setidaknya 1.000 Viber Public Accounts yang dikelompokkan berdasarkan kategori / Viber

Pilih salah satu, maka Anda bisa saling mengirim pesan seperti biasa, dan percakapannya akan muncul dalam daftar chat Viber. Public Accounts juga dipersiapkan sebagai platform chatbot, dimana brand dipersilakan untuk mengembangkan sendiri menggunakan tool yang disediakan Viber.

Apa yang dilakukan Viber ini sejatinya tidak jauh berbeda dari Line@ maupun Facebook Messenger. Bagi para pelaku bisnis, Public Accounts memberikan kesempatan yang lebih mudah untuk menjangkau konsumen, apalagi mengingat Viber punya sekitar 800 juta pengguna – 266 juta di antaranya merupakan pengguna aktif.’

Bagi kita sebagai pengguna, ini merupakan medium alternatif yang jauh lebih menarik sekaligus praktis untuk menghubungi layanan pelanggan ketimbang email – atau mungkin kita sekadar ingin tahu menu apa saja yang ditawarkan sebuah restoran yang sedang hype.

Sumber: TechCrunch dan Viber Blog.

Keluar dari Versi Beta, Viber untuk Windows 10 Peroleh Sederet Fitur Baru

Viber menyadari betul Windows 10 punya prospek cerah di masa depan. Jika tidak, mustahil mereka mau bersusah payah menghadirkan versi beta pada bulan lalu. Selama fase uji coba tersebut, Viber mengaku mendapatkan umpan balik yang positif dari pengguna dan dalam hitungan minggu menghadirkan versi update yang memboyong sejumlah fitur yang diminta. Versi terbaru Viber untuk Windows 10 juga menanggalkan status beta-nya. Artinya, sekarang ia bisa diunduh oleh publik melalui toko aplikasi, Windows Store.

Win10_Blog_Video-Call_New
Fitur panggilan video jadi penambahan paling ditunggu


Dalam debut publik pertamanya ini Viber menawarkan sejumlah fitur menarik. Fitur panggilan video menjadi penambahan yang paling menggembirakan, di samping sederet fitur anyar yang tak kalah oke.

Win10_Blog_Quick-Reply_New
Quick reply memudahkan pengguna merespon pesan masuk

Berikutnya Viber juga menambahkan fitur quick reply. Memudahkan pengguna merespon pesan yang masuk langsung dari jendela popup, di luar interface utama, sehingga pengguna tidak harus repot membuka dulu aplikasi utama dan kembali lagi ke aktivitas sebelumnya.

Win10_Blog_Cortana_New
Dukungan Cortana membuat percakapan dan obrolan menjadi bak di masa depan

Tim pengembang juga membenamkan dukungan Cortana. Kini pengguna Windows 10 dapat melakukan panggilan atau membuat pesan teks baru tanpa melibatkan tangan. Semua dilakukan melalui perintah suara, Cortana. Tapi perlu dicatat, Cortana belum mendukung semua bahasa, jadi ada kemungkinan Anda tidak akan dapat menjumpai dukungan Cortana saat mencoba fitur ini.

Selebihnya, hadir pula fitur “like” yang berfungsi seperti halnya “like” di Facebook. Menjadi perwakilan atas rasa suka atau menikmati konten dan pesan yang dikirimkan.

Win10_Blog_group-chat_likes
Untuk menunjukkan respon suka, Viber menambahkan fitur “like”

Kemudian ada fitur Share to Viber dan Quick Access ke jendela percakapan melalui Start Screen, selain beberapa perbaikan bugs untuk meningkatkan performa aplikasi.

Sumber berita Viber.

Mengenal Lebih Jauh Aplikasi Pesan Instan, Viber

Viber, bagi Anda yang sedang atau sudah beralih ke perangkat Android pastinya pernah atau mungkin malah sedang menggunakan aplikasi ini. Di antara kepungan sekian banyak aplikasi pesan dan panggilan VoIP, Viber merupakan salah satu aplikasi yang punya fitur paling lengkap. Apa yang dipunyai oleh WhatsApp ada di Viber, apa yang dipamerkan oleh BlackBerry Messenger juga ada di Viber. Yang terbaru, Viber menambahkan fitur mengirim uang via Western Union dan rekening bank. Fitur yang masih digodok oleh Facebook.

Viber dapat mengirim pesan teks dan juga melakukan panggilan gratis
Viber dapat mengirim pesan teks dan juga melakukan panggilan gratis

Jadi, sebenarnya apa itu Viber? Viber adalah aplikasi pesan instan dan panggilan VoIP untuk perangkat ponsel pintar berbasis Android, iOS, BlackBerry, Mac, Windows dan Windows Phone.

Dengan Viber pengguna tidak hanya sekadar dapat saling berkirim pesan, tapi juga diimbuhi dengan fitur pengiriman gambar, foto, video dan stiker. Viber Media selaku pengembang bahkan memberikan keleluasaan kepada pengguna yang ingin mengirim pesan teks sepanjang 7.000 karakter. Di Viber, pengguna juga dapat melakukan panggilan secara gratis.

Dengan Viber, pengguna juga bisa mengirim stiker dan panggilan video
Dengan Viber, pengguna juga bisa mengirim stiker dan panggilan video

Sejarah Viber

Dikutip dari Wikipedia, Viber pertama kali dikembangkan oleh pengembang asal Israel dan Belarusia, Talmon Marco, Igor Magazinnik, Sani Maroli dan  Ofer Smocha. Nama pertama, Talmon Marco didaput sebagai CEO waktu itu. Debut perdana Viber terjadi pada tahun 2010, tepatnya pada tanggal 2 Desember di platform iOS untuk iPhone.

Setahun kemudian, yakni pada bulan Mei 2011 Viber merambah platform Android tetapi baru tersedia untuk kalangan sebanyak 50.000 pengguna. Pengembang membutuhkan waktu setahun lebih sebelum akhirnya merilis versi finalnya ke publik. Pada tanggal 19 Juli 2012, pengguna Android di seluruh dunia sudah bisa menjumpai Viber di Play Store tanpa dibatasi. Dalam rentang waktu setahun itu, Viber menyempatkan merilis versi lain untuk BlackBerry dan Windows Phone.

Di versi-versi awal, Viber hanya menghadirkan fitur panggilan suara untuk Android dan iOS. Baru pada bulan September 2012, panggilan suara dan pesan grup dihadirkan ke Windows Phone. Tetapi kala itu baru terbatas untuk perangkat Nokia dikarenakan adanya kerjasama antara Viber dan Nokia. Baru pada bulan April 2013 fitur tersebut benar-benar dapat dipergunaka di seluruh perangkat Windows Phone 8 yang kompatibel.

Tak lama berselang setelah itu, Agustus 2013 Viber menyatakan dukungannya untuk Linux kendati baru publik beta. Setahun berselang versi finalnya dirilis ke publik.

Fitur-fitur Utama Viber

Melengkapi apa yang sudah disinggung di awal perjumpaan, Viber mempunyai beberapa fitur utama yang jadi andalan. Antara lain:

  • Mengirim pesan teks, foto, suara, video, lokasi dan berkas.
  • Panggilan suara dan video
  • Kumpulan stiker
  • Obrolan grup hingga 200 anggota
  • Menghapus pesan yang sudah terkirim
  • Lintas platform, Viber mendukung tablet Android, Android Wear, PC, Linux, Mac, iPads dan Apple Watch.
  • Enkripsi end-to-end
  • Obrolan tersembunyi
  • Viber Games di mana Anda dapat bermain game bersama teman
  • Public Chats

Akuisisi Viber oleh Rakuten

Sejak 13 Februari 2014 sampai sekarang, Viber berada di bawah bendera Rakuten setelah raksasa Jepang itu resmi membelinya seharga $900 juta atau setara dengan Rp 12 triliun kurs saat itu. Beberapa saat sebelum pengumuman akuisisi dirilis, beredar banyak spekulasi terkait penjualan Viber. Nama Tencent – perusahaan pengembang WeChat sempat diisukan tertarik membeli Viber, namun dengan nominal hanya $400 juta. Mungkin perbedaan nominal yang cukup jomplang itulah yang membuat Talmon Marco berpaling ke Rakuten.

Di tangan Rakuten, Viber menjelma menjadi kekuatan baru di Asia, mendampingi Line, KakaoTalk dan WeChat yang juga berasal dari rumpun yang sama. Di bawah bendera baru, Viber punya modal yang kuat untuk terus bersaing dan bertumbuh. Sejauh ini, Viber telah melahirkan sejumlah inovasi. Antara lain fitur enkripsi end-to-end, menghapus pesan terkirim, public chats, dukungan karakter teks yang lebih banyak dan teranyar dukungan gif dan pengiriman uang via Western Union.

Referensi Wikipedia, Viber, Play Store

Kirim Uang via Western Union Sekarang Bisa dari Viber

Aplikasi pesan instan Viber baru saja menggulirkan update terbaru untuk pengguna platform Android dan iOS yang menghadirkan sejumlah fitur baru. Fitur baru yang paling disorot adalah tambahan dukungan untuk gambar berformat gif dan dukungan untuk Western Union yang memungkinkan penggunanya mengirim uang ke pengguna lain. Tak ketinggalan, Viber juga menambahkan fitur backup dan restore.

Dari sejumlah fitur tersebut, barangkali tambahan dukungan untuk gambar gif menjadi yang paling dinantikan. Tambahan ini mensejajarkan Viber dengan aplikasi pesan instan lainnya, Messenger yang sudah lebih dulu menawarkan fitur tersebut ke penggunanya.

Dukungan untuk Western Union juga menjadi tambahan paling signifikan, di mana bukan hanya untuk pengiriman lokal, fitur ini dapat digunakan di lebih dari 200 negara. Pengguna dapat mengirimkan uang tunai ke negara-negara tersebut yang telah memiliki agen Western Union. Pilihan lainnya, pengguna juga dapat mengirimkan uang langsung ke rekening bank, tetapi fitur ini baru dapat digunakan di 50 negara.

Selain itu, Viber juga menghadirkan fitur backup dan restore, di mana pengguna dapat menyimpan riwayat pesan sehingga mereka dapat melakukan restore ketika memasang ulang aplikasi disebabkan alasan tertentu. Untuk mempermudah backup, Viber memberikan integrasi ke dua layanan cloud, yakni iCloud untuk pengguna iOS dan Google Drive untuk pengguna Android.

Bagi pengguna iOS, Viber juga menambahkan dukungan untuk sistem operasi Apple Watch, sehingga kini aplikasi dapat sepenuhnya berjalan di jam tangan pintar Apple tersebut.

Sumber berita Firstpost dan gambar header Pixabay.

Susul WhatsApp, Viber Juga Terapkan Fitur Enkripsi End-to-End

Setelah WhatsApp, Viber kini menjadi layanan pesan instan terbaru yang menerapkan fitur enkripsi end-to-end atas seluruh konten yang keluar-masuk dalam jaringannya, mencakup pesan teks satu lawan satu maupun group chat, gambar serta panggilan suara.

Lewat blog resminya, Viber menjelaskan bahwa fitur enkripsi ini mencakup semua platform dimana Viber tersedia. Jadi dari mana pun Anda menggunakan Viber, dari perangkat desktop atau mobile, komunikasi akan berjalan lebih aman dari sebelumnya.

Sama seperti WhatsApp, fitur enkripsi Viber ini bisa langsung dinikmati hanya dengan meng-update aplikasi ke versi terbaru yang akan diluncurkan secara bertahap dalam dua minggu ke depan. Sebagai penanda bahwa fitur enkripsi telah aktif, pengguna akan menjumpai icon gembok berwarna abu-abu di sisi kanan kolom chat.

Viber turut memberikan kebebasan bagi penggunanya untuk menetapkan kontak mana saja yang mereka anggap bisa dipercaya secara manual. Dalam kasus ini, icon gembok tadi akan berubah warna menjadi hijau. Seandainya icon berganti jadi merah, bisa jadi kontak tersebut telah diretas atau sekadar mengganti perangkatnya dengan yang baru, sehingga proses otentikasi manual pun harus diulang.

Fitur baru Viber, Hidden Chat / Viber
Fitur baru Viber, Hidden Chat / Viber

Kepedulian Viber terhadap privasi dan keamanan tak berhenti sampai di situ saja. Mereka juga memperkenalkan fitur baru bertajuk Hidden Chat, dimana pengguna bisa menyembunyikan percakapan-percakapan tertentu dari layar utama dengan kode PIN.

Fitur ini sangat bermanfaat untuk percakapan yang sifatnya rahasia, atau sekadar membatasi akses anak-anak yang gemar meminjam perangkat milik orang tuanya.

Terlepas dari itu, tampaknya fitur enkripsi memang sedang menjadi buah bibir belakangan ini. Setelah Viber, layanan pesan instan apa lagi yang bakal menyusul?

Sumber: Viber Blog.

Application Information Will Show Up Here

Salah Kirim Pesan? Di Viber Terbaru, Itu Bukan Masalah!

Aplikasi pesan Viber baru saja mendapatkan giliran update terbaru, update ini membawa fitur yang cukup familiar bagi Anda yang sudah biasa menggunakan BlackBerry Messenger. Di mana fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk menghabus pesan yang terlanjur terkirim ke seseorang. Di BBM disebut dengan Retracted Message.

Dengan dirilisnya update ini maka Viber kini sudah memasuki versi 5.6.5, dan uniknya kemampuan baru Viber ini, ia tidak hanya bekerja di satu perangkat, namun berlaku untuk semua perangkat sehingga pesan yang sudah terkirim tidak akan meninggalkan jejak apapun.

Selain menghadirkan menghampus pesan, pengembang Viber juga mendukung aktivitas kerja dengan penggunanya dengan menghadirkan fitur lampiran berkas untuk kedua platform baik iOS maupun Android. Fitur ini memungkinkan pengguna kedua platform untuk melapirkan dokumen kerja, misalnya word, excel, presentasi atau berkas lainnya dari dan ke satu sama lain.

Sementara khusus untuk pengguna iOS 9, Viber menghadirkan sejumlah fitur tambahan istimewa di antaranya fitur notifikasi interaktif yang memberi fasilitas kepada pengguna untuk merespon pesan tanpa membuka Viber. Kemudian mencari kontak dan percakapan dari Spotlight Search. Serta kemampuan untuk mengirimkan video atau foto langsung dari iCloud.

Nah, bagi sobat DS pengguna Viber yang belum mendapatkan fitur-fitur baru di atas, dapat segera meng-update aplikasinya sekarang juga baik dari Play Store ataupun App Store.

Sumber berita Ubergizmo dan gambar header Shutterstock.

5 Aplikasi Video Call Paling Oke untuk Android dan iOS

Hadirnya teknologi video call terbukti memberikan manfaat yang besar bagi banyak orang. Bagi orang yang hidup di perantauan, organisasi yang ingin meeting tapi terkendala tempat dan waktu, guru dan murid dan lain-lain.

Pilihannya pun beragam, tinggal pasang sesuai selera. Tapi tentu harus disesuaikan dengan kebutuhan, nah redaksi Dailysocial Lifestyle punya 5 rekomendasi terbaik untuk sobat DS. Berikut ulasan selengkapnya.

Google Hangouts

hangouts

Google Hangouts di sejumlah perangkat Android hadir sebagai pra install, tetapi pengguna iOS juga bisa mengunduhnya dari App Store. Kelebihan dari aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk melakukan video call ke 10 pengguna sekaligus sehingga sangat cocok digunakan bagi anda yang ingin berkomunikasi secara beramai ramai dengan anggota keluarga ataupun kerabat.

Download: Android | iOS

FaceTime

facetime

Merupakan aplikasi bawaan untuk pengguna perangkat berbasis iOS, anda hanya perlu menekan simbol khusus yang terdapat pada kontak jika ingin menggunakan aplikasi ini. Salah satu kekurangannya, ia hanya tersedia untuk perangkat iPhone dan iPad.

Skype

skype

Skype tergolong aplikasi video call yang sudah berumur, namun demikian Skype dianggap sebagai aplikasi yang konsisten dalam melahirkan inovasi-inovasi baru. Awalnya hanya tersedia di PC, kini Skype sudah tersedia untuk perangkat android dan juga iOS.

Download: Android | iOS

Viber

viber_1

Aplikasi ini sudah tersedia untuk android dan iOS, yang menarik dari Viber pengguna dapat membuat video dalam sesi chat. Selain itu anda juga bisa mengirim pesan, foto, striker, lokasi dan pesan suara. Viber juga dapat mengintegrasikan dirinya dengan nomor ponsel, sehingga memudahkan pengguna untuk memilih sesuka hati metode komunikasi mana yang ingin dipakai.

Download: Android | iOS

Imo

imo

Aplikasi video call terakhir ini memiliki tampilan antarmuka yang cukup minimalis, tujuannya tak lain agar pengguna merasakan pengalaman penggunaan yang mudah. Selain video call, Imo juga menawarkan berbagai fitur komunikasi sebagai pelengkap. Seperti pesan chat, gambar, suara dan stiker.

Download: Android | iOS

Sumber gambar header Shutterstock.