Lewat Vimeo On Demand, Pencipta Bisa Langsung Jual Videonya

Sebuah terobosan baru diluncurkan oleh platform video Vimeo. Dengan tajuk Vimeo On Demand, fitur ini memungkinkan pencipta karya video untuk tidak usah pusing lagi memikirkan masalah distribusi penjualan video mereka, karena kini mereka dapat langsung mematok harga yang mereka inginkan ke para penonton untuk menyaksikan video yang mereka unggah.

Continue reading Lewat Vimeo On Demand, Pencipta Bisa Langsung Jual Videonya

YouTube dan Vimeo Dukung HTML5, Video Tanpa Flash

youtubevimeohtml5Minggu ini dibuka dengan pengumuman penting oleh dua situs video terpopuler, YouTube dan Vimeo, yang menyatakan kesiapan dukungan mereka pada standar HTML5.

Spesifikasi lengkap dari HTML5 saat ini masih sedang didefinisikan, tapi yang pasti di dalamnya termasuk elemen <video> yang berarti browser yang mendukungnya akan dapat me-render video secara native, tanpa bantuan plug-in tambahan.

Satu pihak yang bakal merasa ketendang dari pengumuman ini adalah Adobe, yang saat ini bagai berada di atas angin karena format Flash-nya merupakan standar de facto penyajian video di internet. Walaupun diperkirakan HTML5 baru akan benar-benar sempurna pada tahun 2022, tapi saat ini sudah banyak spesifikasinya yang stabil dan sudah diimplementasikan di browser-browser terkini. Flash saat ini masih lebih unggul karena sifatnya yang lebih interaktif dibanding hanya memutar video belaka.

Continue reading YouTube dan Vimeo Dukung HTML5, Video Tanpa Flash