cara menambahkan produk di lakuuu

Tutorial Menambahkan Produk ke Website Toko Online Lakuuu

Setelah Anda berhasil membuat toko online Lakuuu, jangan lupa untuk menerapkan cara menambahkan produk di Lakuuu berikut ini. Tambahkan produk sebanyak-banyaknya ke website toko online Anda agar pelanggan dapat melihat berbagai pilihan produk saat berkunjung ke websit Lakuuu Anda.

Cara Menambahkan Produk di Lakuuu

Menambahkan produk di Lakuuu cukup mudah untuk dilakukan. Anda bisa menambahkan produk baru di Lakuuu melalui halaman Admin. Berikut ini adalah cara lengkapnya.

  • Akses lakuuu.id.
  • Masuk ke akun yang telah terdaftar, lalu buka Dashboard.
  • Klik tombol Edit Website Ini pada website yang ingin Anda tambahkan produk.

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Lalu, Anda akan masuk ke halaman Admin website Anda. Anda juga bisa langsung menuju ke halaman ini dengan mengetikkan “URL website Anda/admin” (contoh: abcde.lakuuu.id/admin).
  • Selanjutnya, buka menu Product > Catalog.

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Kemudian, klik Create Product untuk menambahkan produk baru.

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Selanjutnya, isi informasi terkait produk, seperti nama produk, deskripsi produk, foto produk, harga, hingga stok.
  • Pertama, pada tab Product Information, isi nama beserta deskripsi produk. Buat nama produk dengan kata kunci yang tepat. Lalu, buat deskripsi produk sejelas mungkin dengan memasukkan informasi lengkap produk seperti spesifikasi/komposisi serta kegunaan.

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Setelah itu, jangan lupa untuk mencentang status produk Enable the Product di bawah kolom deskripsi.
  • Kedua, tambahkan foto produk. Tambahkan foto produk untuk cover pada Base Image dan tambahkan foto lainnya di Additional Images. Klik Browse untuk mengunggah foto dari perangkat Anda.

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Ketiga, Anda dapat melakukan pengecekan SEO produk Anda dengan menambahkan Meta Title dan Meta Description. Pastikan keduanya mengandung kata kunci produk Anda. Namun, pengecekan SEO ini bersifat opsional. Anda dapat melewati tahap ini jika mau.

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Jika semua informasi produk telah terisi, klik Save. Lalu, buka tab Price & Stock.

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Isi keterangan stok pada bagian Inventory jika diperlukan. Jika tidak, Anda bisa melewati bagian ini.
  • Kemudian, masukkan harga barang, minimal pesanan, dan harga promo (opsional).

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Setelah itu, masukkan varian produk (jika ada).

 

cara menambahkan produk di lakuuu

 

  • Jika semua informasi wajib telah diisi, klik Save.
  • Produk berhasil ditambahkan.

Jika ingin menambah produk lainnya, Anda bisa mengulang cara menambahkan produk di Lakuuu seperti di atas. Buat tampilan produk semenarik mungkin dengan memastikan foto produk terlihat jelas dan deskripsi produk lengkap. Selamat mencoba!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *