Raup Untung Jualan Paket Data Internet sebagai Mitra Shopee, Begini Caranya!

Keuntungan sebagai Mitra Shopee adalah Anda dapat mengatur sendiri jumlah keuntungan yang Anda ingin dapatkan dengan berjualan berbagai produk digital, dengan keuntungan tak terbatas di aplikasi Mitra Shopee, salah satunya yaitu berjualan paket data.

Mitra Shopee adalah Pengguna yang telah bergabung dan mendaftarkan diri di aplikasi Mitra Shopee. Mitra akan menjual kembali produk-produk yang dibeli melalui aplikasi secara offline.

Berikut cara mengatur harga jual paket data dan cara membeli paket data di Mitra Shopee.

Atur Harga Jual Paket Data di Mitra Shopee

  • Buka aplikasi Mitra Shopee, pilih Saya.

  • Pilih Atur Harga Jual.

  • Pilih Paket Data.

  • Pilih kartu telepon / provider untuk diatur harga jualnya.

  • Masukkan biaya admin tambahan, lalu klik Simpan.

Cara Membeli Paket Data di Mitra Shopee

  • Buka halaman utama aplikasi Mitra Shopee, pilih Paket Data.

  • Masukkan nomor telepon pelanggan.

  • Pilih nominal Paket Data.

  • Pilih Metode Pembayaran, terdapat saldo mitra dan ShopeePay, pilih salah satu.

  • Klik Bayar.

  • Masukkan Pin dan pembayaran berhasil.

  • Transaksi berhasil.

Itulah langkah-langkah dalam mengatur harga jual paket data dan cara membelinya di aplikasi Mitra Shopee, Anda dapat memanfaatkannya untuk berjualan kembali sebagai Mitra Shopee dengan membuka toko offline dan mendapatkan keuntungan dari berjualan tersebut. Tertarik mencoba?

Kenali Community Influencer Program Zalora, Bisa Dapat Uang Tambahan dari Follower

Zalora adalah platform penjualan fashion di Asia yang merupakan bagian dari Global Fashion Group. Didirikan pada tahun 2012, perusahaan ini hadir di Singapura, Indonesia, Malaysia & Brunei, Filipina, Hong Kong, dan Taiwan. Zalora menggerakkan pasar fashion online yang terus berkembang.

Zalora memiliki program yang sudah cukup lama berjalan dari 2021, yaitu Community Influencer Program (CIP). Bekerja sama dengan Impact merupakan platform pengelola kemitraan. Hal ini untuk mengoptimalkan strategi pemasaran melalui influencer. Program ini mendorong masyarakat untuk mengikuti program affiliate Community Influencer Program.

Program Influencer Komunitas Zalora mendorong para influencer dan pelanggan Zalora untuk mendukung program ini untuk menghasilkan uang melalui platform media sosial mereka dengan memberikan komisi penjualan.

Sebelum itu, Anda harus mendaftarkan diri melalui website resmi Zalora, setelah itu Anda dapat merekomendasikan berbagai produk yang dijual di Zalora ke berbagai platform media sosial.

Anda akan diberi imbalan dengan komisi ketika pembeli mengklik tautan rujukan unik yang tertera, semuanya akan dilacak dan dikelola dalam platform Impact.

Rekomendasi tautan yang berhasil membuat penjualan, influencer akan mendapat komisi 5% dalam bentuk tunai atau komisi 7% dalam bentuk cashback. Dengan lebih dari ribuan merek yang ditampilkan pada aplikasi Zalora, Influencer memiliki banyak peluang untuk dapat menghasilkan uang dari berbagai jenis produk dan merek.

Zalora menawarkan koleksi lengkap berbagai merek dan produk internasional dan lokal terkemuka di seluruh kategori pakaian, sepatu, aksesori, dan kecantikan untuk pria dan wanita.

Community Influencer Program Zalora terbuka untuk semua pengguna Zalora di seluruh wilayah. Pengguna hanya perlu mendaftar dengan akun Zalora yang valid dan mulai membagikan tautan rujukan melalui platform media sosial pribadi untuk mulai mendapatkan penghasilan. Program ini dapat dijalankan tanpa adanya syarat minimum followers.

Anda dapat menghasilkan tambahan uang hanya dengan memanfaatkan sosial media dan dapat dilakukan di mana saja. Rekomendasikan produk favoritmu dan kirim link ke teman, keluarga, atau followers di media sosial, dan mulai mendapatkan komisi dari setiap pembelian.

Apakah Anda tertarik untuk mencobanya?

Buat Toko Online Produk Kecantikan Melalui Aplikasi Raena

Raena merupakan platform reseller dan dropship produk kecantikan. Pada aplikasi Raena, Anda dapat membuat toko online di bidang kecantikan sendiri. Anda juga dapat menghubungkan toko online atau toko di marketplace, seperti Tokopedia, Bukalapak, Lazada, dan lainnya yang sudah Anda punya dengan aplikasi Raena.

Tertarik untuk memulai buka toko online produk kecantikan sendiri? Simak langkah-langkahnya berikut ini!

Cara Membuat Toko Online Melalui Aplikasi Raena

  • Login di aplikasi Raena dengan akun Anda.

  • Masukkan kode OTP yang telah dikirim melalui nomor handphone atau email Anda.

  • Setelah berhasil masuk ke aplikasi, pilih menu Seller Center.

  • Pilih opsi Raena rDash360.

  • Klik Buat Toko Instan.

  • Setelah itu, Anda diminta untuk memasukkan data, seperti unggah icon toko, menambahkan judul, dan menambahkan link toko Anda. Kemudian, klik Simpan.

  • Setelah mengisi data link, Anda dapat menambahkan produk yang ingin dijual ke dalam toko Anda dengan klik Tambahkan Produk Raena.

  • Pilih produk yang Anda ingin jual, dengan klik Tambahkan ke Toko.

  • Pilih harga yang ingin Anda pasarkan pada produk yang telah dipilih, terlihat pula keuntungan yang dihasilkan jika berhasil menjual produk tersebut. Klik Mengonfirmasi.

  • Setelah selesai menambahkan produk pada toko Anda, pergi ke menu Tentang, kemudian isi data untuk toko Anda dengan lengkap.

  • Isi pula kelengkapan informasi lainnya mengenai toko Anda, kemudian klik Simpan.

  • Anda dapat membagi link toko Anda dengan klik Share ke media sosial lainnya.

  • Anda dapat melihat hasil penjualan dan keuntungan yang diterima pada menu Earnings.

Itulah tutorial membuka toko online bagi Anda yang tertarik menjadi reseller ataupun dropshipper produk kecantikan / skincare di aplikasi Raena. Anda dapat membuat toko sendiri dengan mudah dan gratis. Selain itu, produk yang ditambahkan akan langsung muncul pada link toko yang telah Anda buat. Selamat mencoba!

Mbloc Resmi Luncurkan Jenama Lab bagi UMKM, Hasil Kolaborasi dengan Kadin Indonesia, GreatNusa, BINUS Business School, dan SIRCLO

Kolaborasi dengan Kadin Indonesia, GreatNusa, BINUS Business School, dan SIRCLO, Mbloc Academy resmi meluncurkan Jenama Lab hari ini. Kurangnya pemahaman para wirausaha terkait jenama, pengembangan jenema, dan pemasaran menjadi latar belakang terbentuknya Jenama Lab.

Triawan Munaf, selaku Wakil Ketua Umum Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kadin Indonesia menyebut jenama sebagai salah satu faktor penting untuk mengembangkan UMKM.

“Keberadaan Jenama Lab ini akan membantu UMKM juga para pelajar dan institusi pendidikan untuk mendapatkan pengetahuan dalam memasarkan produknya dan juga berinovasi dalam mengembangkan sebuah produk,” ucap Triawan.

Mengingat pentingnya branding dan pengembangan produk terhadap profitabilitas UMKM, Triawan turut menegaskan dukungan dari Kadin Indonesia untuk perkembangan Jenama Lab.

“Kadin Indonesia akan menyediakan network untuk pelaksanaan pendidikan berbasis ekonomi kreatif dalam program jenama Lab. Tak hanya itu, kami juga berkomitmen untuk menyediakan akses untuk mengembangkan skill/keterampilan dengan bidang terkait dan akses kepada perusahaan-perusahaan besar negeri maupun swasta, hingga mendorong UMKM untuk menggunakan platform Jenama Lab,” tegas Triawan.

Direktur Utama MBloc Group, Handoko Hendroyono menyampaikan peran Mbloc Academy sebagai pusat pengembangan studi yang menyediakan ilmu, keterampilan, juga studi kasus nyata terkait jenama. Sementara itu, penerapan dari materi program akan dipandu dan didampingi oleh mentor yang merupakan praktisi.

“Program ini didukung oleh berbagai pihak, dari pemerintah, industry leaders, akademisi, hingga komunitas wirausaha se-Indonesia dengan materi-materi yang dibawakan berupa sharing session oleh ahli praktisi dan alumni Mbloc Academy, lab praktikum jenama, blended learning, dan studi kasus  untuk membantu pengembangan jenama UMKM,” ucap Handoko.

Memperkuat dukungan pengembangan Jenama Lab, Dezie Leonarda Warganegara, Executive Dean BINUS Business School, menyampaikan bentuk dukungan BINUS Business School kepada Jenama Lab. BINUS Business School membantu merancangkan silabus, membuat studi kasus, mendampingi UMKM dalam mengembangkan jenamanya, serta menyelenggarakan program pembelajaran non-formal berbasis studi kasus dengan kredit akademik yang dapat digunakan untuk melanjutkan pendidikan tinggi lewat “Credit Earning Program” serta Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

Selain itu, BINUS Business School juga memberikan dukungan dalam bentuk publikasi penelitian terkait jenama UMKM serta distribusi studi kasus lewat Case Center BBS.

Tidak hanya itu, para dosen dan mahasiswa serta ribuan alumni juga telah menyampaikan kesediaan untuk membantu mempercepat pembelajaran pengembangan jenama.

Tak berhenti disitu, Firdaus Alamsjah, Deputy CEO GreatNusa juga turut menegaskan dukungannya melalui  penyediaan solusi pragmatis dalam bentuk platform pembelajaran berkolaborasi dengan BINUS Business School yang dapat diakses oleh seluruh penyelenggara UMKM. GreatNusa didukung oleh BINUS Business School juga merancang materi pembelajaran blended learning secara daring dan tatap muka.

“Program ini memiliki ekosistem yang terintegrasi. Kurikulum, studi kasus dan pendampingan mentor praktisi dikembangkan bersama dengan BINUS Business School untuk para tenants dan komunitas UMKM. Sebagai portal pembelajaran online untuk mencetak pemimpin dan pribadi HEBAT, GreatNusa membantu penyiapan pelaku UMKM sebagai pribadi HEBAT yang mau terus belajar dan berkembang, guna memberi kontribusi positif bagi dirinya, usahanya, dan masyarakat melalui pembangunan Jenama yang unggul,” ucap Nita Felia Pambudi, COO GreatNusa

Menyambut kemitraan strategis ini, Ferry Tenka, CEO Entrepreneur Solutions, SIRCLO turut menyampaikan dukungannya, “Setelah hampir 10 tahun menyokong akselerasi digitalisasi UMKM, kami memahami pentingnya peranan jenama dalam memperkuat identitas bisnis dan meningkatkan daya saing di pasar yang semakin kompetitif.

Lewat SIRCLO Store dan layanan teknologi terpadu yang diberikan pelaku UMKM dapat berjualan melalui kanal penjualan website, marketplace dan chat commerce. Hal ini semakin memberikan nilai tambah dan menjadikan pendampingan yang diberikan Jenama Lab bersifat holistik sehingga strategi pengembangan jenama menjadi semakin efektif dan efisien.”

Selain menjadi solusi dari tantangan terkait pengembangan jenama, pemasaran, dan kepemimpinan bagi pelaku UMKM, kolaborasi ini juga diharapkan dapat mewujudkan ekosistem pelatihan dan pengembangan jemama untuk pertumbuhan UMKM di masa mendatang.

Cara Menjadi Dropshipper Produk Kecantikan di Aplikasi Raena

Dropship merupakan metode berjualan yang digunakan saat Anda minim modal dan tidak mempunyai gudang penyimpanan produk, yang perlu Anda lakukan adalah membuka toko, bisa di media sosial, aplikasi chat seperti WhatsApp ataupun marketplace, pesan produk melalui seller terpercaya, dan pastikan ada fitur dropship yang nantinya seller tersebut akan mengirim produk ke alamat pelanggan Anda dengan identitas toko Anda.

Salah satu aplikasi yang menyediakan fitur dropship khusus produk kecatikan adalah aplikasi Raena. Jika Anda tertarik menjadi dropshipper, yuk simak langkah-langkah menjadi dropshipper produk kecantikan pada aplikasi Raena!

Cara Menjadi Dropshipper

  • Unduh aplikasi Raena di App Store atau Google Play Store.

  • Login di aplikasi Raena dengan akun Anda.

  • Masukkan kode OTP yang telah dikirim melalui nomor handphone atau email Anda.

  • Isi data diri Anda dengan lengkap. Centang untuk tanda persetujuan, dan klik Lanjutkan.

  • Akun Raena siap digunakan. Pada halaman utama, Anda dapat melihat promo yang tersedia di Raena, sekaligus membeli produk yang ingin Anda jual.

  • Anda dapat ke menu Merek. Terdapat beberapa kategori, seperti margin lebih dari 30%, brand laris manis, recommended brand, untung hingga 30rb, dan masih banyak lagi.

  • Kemudian, pilih merek yang ingin Anda jual. Klik brand yang Anda pilih. Kemudian centang pada Hanya produk di dalam stok.

  • Pilih dan klik produk yang ingin Anda inginkan, masukkan jumlah produk. Semakin banyak Anda membeli, maka semakin banyak keuntungan yang Anda dapatkan.

  • Kemudian, klik Konfirmasi.
  • Pada halaman keranjang, Anda dapat memilih opsi Kirim ke Pelanggan.

  • Isi data pelanggan dengan lengkap, klik Lanjutkan.

  • Masuk ke metode pembayaran, lakukan pembayaran dan Pesanan berhasil dibuat.

Itulah tutorial menjadi dropshipper di aplikasi Raena. Selamat mencoba!

Tutorial Mengatur Lokasi Pengiriman di Aplikasi BukaOlshop

Lokasi pengiriman merupakan hal penting terutama untuk kebutuhan pengiriman barang. Pada aplikasi bukaOlshop, lokasi pengiriman diatur sebelum memasukkan produk. BukaOlshop memiliki fitur multi lokasi pengiriman.

Pada pengaturan lokasi pengiriman di bukaOlshop, Anda dapat mengetahui ongkos kirim karena perhitungannya yang otomatis, dapat menjual produk secara dropship dari seller yang berbeda, dan tersedia berbagai pilihan jenis pengiriman.

Aplikasi bukaOlshop memiliki tiga jenis pengiriman, yaitu pengiriman ekspedisi, produk digital, dan pengiriman delivery. Berikut kita simak langkah-langkah mengatur lokasi pengiriman di bukaOlshop.

Cara Membuat Lokasi Pengiriman Ekspedisi

  • Buka aplikasi bukaOlshop, masuk ke akun Anda.
  • Pilih menu Toko.

  • Pilih opsi Lokasi Pengiriman.

  • Klik tanda “+” untuk menambah informasi lokasi pengiriman.

  • Isi data yang dibutuhkan dengan lengkap, seperti nama pengirim, nomor telepon, provinsi, kota, kecamatan, dukungan ekspedisi, dan lain sebagainya.

  • Simpan data dengan klik tanda centang di bagian kanan atas layar.
Credit: YouTube bukaOlshop
  • Alamat Anda telah berhasil disimpan seperti berikut.
Credit: YouTube bukaOlshop

Cara Membuat Lokasi Pengiriman Digital

  • Pilih menu Toko.

  • Pilih opsi Lokasi Pengiriman.

  • Klik tanda “+” untuk menambah informasi lokasi pengiriman.

  • Pada bagian isi data lokasi pengiriman, pilih opsi Produk Digital / Tanpa Ongkir, kemudian isi data dengan lengkap.

  • Setelah itu klik simpan pada tombol centang di bagian kanan atas layar.
Credit: YouTube bukaOlshop
  • Data akan tersimpan seperti berikut ini.
Credit: YouTube bukaOlshop

Cara Membuat Lokasi Pengiriman Delivery

  • Pilih menu Toko.

  • Pilih opsi Lokasi Pengiriman.

  • Klik tanda “+” untuk menambah informasi lokasi pengiriman.

  • Pada bagian isi data lokasi pengiriman, pilih opsi Pengiriman Delivery, kemudian isi data dengan lengkap.

  • Kemudian, pilih lokasi pengiriman.

  • Aktifkan lokasi di handphone Anda jika ingin menggunakan lokasi saat ini.
  • Jika lokasi tidak ditemukan, Anda dapat zoom in dan arahkan ke lokasi terdekat.

  • Klik Set Lokasi Delivery.

  • Jika sudah mengisi data dan memilih ekspedisi, klik tombol centang untuk menyimpan data.

  • Tampilan penyimpanan lokasi pengiriman akan seperti di bawah ini.

Itulah tahapan mengatur lokasi pengiriman ekspedisi, produk digital, dan pengiriman delivery di aplikasi bukaOlshop. Semoga artikel ini dapat membantu Anda dan selamat mencoba.

Optimalkan Pertumbuhan Bisnis dengan Peran Sentral CRM dalam Meningkatkan Loyalitas Pelanggan

Pelanggan memiliki peran penting dalam bisnis. Selain sebagai sumber pendapatan melalui penjualan, pelanggan juga bisa memberikan feedback yang akan sangat berguna untuk kemajuan perusahaan.

Karenanya, penting bagi suatu bisnis, bukan hanya menjaga hubungan baik dengan pelanggan, tetapi juga memprioritaskan kepuasan pelanggan.

Mengenal CRM dalam Bisnis

CRM (Customer Relationship Management) adalah suatu sistem manajemen interaksi pelanggan dalam bisnis melalui berbagai saluran. Upaya manajemen interaksi pelanggan dapat dilakukan melalui saluran pemasaran, penjualan, atau layanan khusus pelanggan.

Melalui CRM, perusahaan bisa membangun, menjaga, bahkan meningkatkan hubungan yang lebih baik dengan pelanggan. Hubungan baik yang tercipta antara perusahaan dengan pelanggannya bisa membawa dampak besar bagi perusahaan, termasuk meningkatnya loyalitas pelanggan hingga keuntungan perusahaan melalui penjualan.

Seberapa Penting Peran CRM dalam Bisnis?

Seperti yang diketahui, CRM memiliki peran penting dalam bisnis karena bisa meningkatkan hubungan dan interaksi perusahaan dengan pelanggan. Selain itu, CRM juga memiliki beberapa peran penting lainnya, seperti:

CRM akan membantu perusahaan untuk mendapatkan informasi yang lebih akurat tentang kebutuhan dan keinginan pelanggan. Informasi tersebut bisa digunakan perusahaan untuk memperbaiki produk atau layanan agar lebih relevan dengan kebutuhan dan keinginan pelanggan.

  • Meningkatkan Efisiensi Operasional

Pelaksanaannya yang dilakukan melalui berbagai departemen memberikan kemudahan bagi perusahaan untuk mengintegrasikan data pelanggan. Dengan begitu, operasional perusahaan menjadi lebih efektif dan efisien, serta bisa meminimalisir anggaran operasional perusahaan.

  • Mengidentifikasi Peluang Penjualan

Keakuratan informasi yang didapat bisa digunakan perusahaan untuk menganalisis peluang baru, baik untuk meningkatkan produk atau layanan yang sudah ada maupun membuat produk atau layanan baru sesuai kebutuhan dan keinginan pelanggan.

  • Membangun Loyalitas Pelanggan

Memberikan produk atau layanan yang lebih efektif dan relevan dengan kebutuhan pelanggan akan memberikan pengalaman positif untuk pelanggan. Hal itu akan mendorong peningkatan loyalitas dari pelanggan.

  • Menjaga Komunikasi yang Efektif dengan Pelanggan

Karena dilakukan melalui berbagai saluran, hal itu akan turut menjaga efektivitas komunikasi dan memperkuat hubungan perusahaan dengan pelanggan.

Sistem CRM memungkinkan perusahaan untuk berinteraksi dengan pelanggan melalui berbagai saluran, seperti email, pesan teks, atau media sosial. Hal ini dapat membantu bisnis untuk menjaga komunikasi yang efektif dengan pelanggan dan memperkuat hubungannya dengan pelanggan.

Komponen Penting dalam CRM

Untuk menjaga dan memperkuat hubungan perusahaan dengan pelanggan, Anda perlu mengetahui beberapa komponen penting berikut ini.

Basis Data Pelanggan

Basis data pelanggan adalah komponen terpenting dalam CRM. Pangkal data ini bisa menunjukkan informasi akurat tentang pelanggan, seperti nama, kontak, preferensi produk atau layanan, dan berbagai informasi lainnya. Data inilah yang nantinya menjadi dasar bagi perusahaan untuk melakukan berbagai pengembangan dan inovasi untuk kemajuan perusahaan.

Analisis Pelanggan

Basis data pelanggan yang dimiliki oleh perusahaan bisa digunakan sebagai dasar untuk melakukan analisis guna memahami kebutuhan, keinginan, perilaku pembelian, preferensi, dan umpan balik yang diberikan oleh pelanggan terkait produk atau layanan.

Layanan Pelanggan

CRM melibatkan pengelolaan layanan pelanggan dengan berbagai macam tujuan, termasuk penyelesaian masalah pelanggan, dukungan teknis, dan manajemen keluhan pelanggan. Interaksi dengan pelanggan bisa dilakukan melalui panggilan telepon, pesan teks, email, ataupun melalui media sosial.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa CRM memiliki peran penting dalam suatu bisnis. Melalui CRM, perusahaan bisa mengelola berbagai hal terkait dengan pelanggan, termasuk memperkuat hubungan, menangani keluhan, meningkatkan kepuasan, hingga mengetahui keinginan dan kebutuhan pelanggan. Dengan kata lain, CRM bisa dikatakan sebagai bentuk investasi perusahaan untuk memperkuat hubungannya dengan pelanggan dan meningkatkan keuntungan perusahaan.

Mulai Meraih Pendapatan dengan Trakteer: Langkah demi Langkah untuk Pengguna Baru

Trakteer.id merupakan salah satu platform yang menghubungkan kreator dengan para penggemarnya. Tidak hanya menghubungkan, tetapi para kreator bisa mendapatkan apresiasi dan penghasilan dari karya yang diunggah.

Kreator bisa memberi label harga pada setiap karya yang diunggah dan penggemar harus membayar untuk bisa mengakses karya tersebut. Tentunya, tidak semua karya bersifat berbayar. Jika ingin, kreator juga bisa membuat karya tersebut bersifat gratis agar bisa dinikmati oleh semua penggemarnya tanpa perlu mengeluarkan uang.

Untuk mulai menggunakan Trakteer, para kreator perlu memahami penggunaan dasar dari platform tersebut. Artikel ini akan memberi panduan bagi Anda, terutama para pengguna baru Trakteer, untuk mengoptimalkan pengaturan akun. Simak panduan dibawah ini, ya!

Cara Melengkapi Profil Akun Trakteer

  • Masuk ke halaman dashboard, lalu klik bagian Edit Page

Di bagian ini, Anda dapat mengatur berbagai macam section dan melengkapi informasi profil anda. Pada section Profile Page, Anda bisa mengatur foto profil, nama, username, page ID, gambar header, social media links, active goal, kategori, bio, hingga link video. Pada section Unit Trakteer, Anda bisa memilih berbagai unit traktiran yang akan digunakan untuk setiap karya. Anda bisa memilih daftar unit traktiran yang sudah ada atau juga bisa membuat unit sendiri yang Anda Inginkan. Terakhir, bagian Page Settings memungkinkan anda untuk melakukan pengaturan terkait pengaktifan halaman kreator dan tampilan di feeds.

  • Jika sudah selesai melakulan perubahan atau melengkapi data, pastikan Anda menekan tombol Save Changes yang berada di paling bawah

Cara Mengatur Metode Penarikan Dana di Trakteer

  • Masuk ke halaman dashboard akun Trakteer Anda, lalu klik My Balance

  • Untuk menambahkan metode penarikan dana, Anda bisa menekan pilihan Ubah/Tambah Tujuan Penarikan

  • Lengkapi detail tujuan penarikan dan klik Simpan.

Pilih tipe rekening, pilih jenis bank (jika Anda memilih tipe rekening bank), masukkan kantor cabang, nama pemilik rekening, dan nomor rekening.

Cara Memberikan Update di Feeds

  • Buka dashboard akun Trakteer Anda, lalu klik My Page

  • Pada halaman ini, Anda akan menemukan beberapa section yaitu Home, Community, dan Rewards

Pada bagian Home akan menunjukkan aktivitas Anda di feeds. Anda bisa memberikan pesan dukungan kepada para penikmat karya Anda. Selain itu, Anda juga bisa menambahkan rewards. Pada bagian Community, Anda bisa mengatur apakah unggahan Anda terbuka untuk publik atau hanya untuk penggemar saja, Anda juga bisa menambahkan gambar atau menggunakan fitur polling.

Itulah panduan dasar untuk menggunakan aplikasi Trakteer bagi Anda yang baru bergabung menjadi kreator di Trakteer. Untuk penggunaan lebih lanjut, Anda bisa mencoba berbagai fitur dan layanan yang disediakan oleh Trakteer. Selamat mencoba!

Cara Menggunakan Aplikasi Majoolite, Solusi Dasar Wirausaha

Saat ini, banyak orang mulai membuka usaha bisnis kecil. Diperlukan alat penunjang, seperti pencatatan penjualan, manajemen produk, cetak struk, dan metode dasar lain. Salah satu aplikasi yang dapat menunjang hal tersebut adalah Majoolite.

Artikel ini akan membantu Anda memahami penggunaan aplikasi Majoolite, terutama penggunaan fitur pengaturan toko dan profil owner, manajemen karyawan, pengaturan data pembayaran, melihat laporan penjualan, dan pencatatan penjualan.

Yuk, ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menggunakan Majoolite!

Pengaturan Profil dan Toko Owner

  • Buka aplikasi Majoolite, masuk ke akun Anda.

  • Pilih menu Lainnya, klik Pengaturan.

  • Pilih opsi Profil.

  • Pilih Info Toko.

  • Isi informasi toko, seperti logo toko, nama toko, jenis usaha, dan domisili. Klik Simpan.

  • Arahkan kembali ke halaman Profil dan pilih Info Owner.

  • Isi info owner, seperti nama pemilik usaha, nomor telepon, email, dan nomor e-KTP. Klik Simpan.

  • Informasi profil toko dan owner berhasil disimpan.

Cara Menambah Data Kasir / Karyawan

  • Buka aplikasi Majoolite, masuk ke akun Anda.
  • Pilih menu Lainnya, klik Pengaturan.
  • Pilih opsi Karyawan.

  • Klik Tambah Kasir.

  • Isi data karyawan, klik Simpan.

  • Informasi data kasir berhasil disimpan.

Pengaturan Pembayaran

  • Buka aplikasi Majoolite, masuk ke akun Anda.
  • Pilih menu Lainnya, klik Pengaturan.
  • Pilih opsi Pembayaran. Aktifkan metode pembayaran yang Anda inginkan, sesuai dengan kebutuhan.

  • Untuk mengaktifkan pembayaran non tunai baik bank transfer dan QRIS, Anda perlu memasukkan data rekening bank terlebih dahulu di menu pengaturan rekening bank.

  • Pengaktifkan QRIS dilakukan pendaftaran terlebih dahulu. Isi data pemilik dengan lengkap dan benar. Klik Selanjutnya.

  • Lengkapi data toko dengan mengisikan informasi outlet, seperti nama outlet, jenis usaha, alamat lengkap, pin point lokasi toko, provinsi, kota/kabupaten, dan kode pos. Klik Selanjutnya.

  • Lengkapi dokumen pribadi dengan mengunggah foto KTP dan NPWP, serta rekening bank yang akan digunakan untuk proses QRIS. Lalu, klik Ajukan.

  • Klik Lanjutkan, jika informasi telah diisi dengan benar.

  • Pengajuan QRIS berhasil dilakukan maksimal 7 hari pengerjaan.

Melihat Laporan Penjualan

  • Buka aplikasi Majoolite, masuk ke akun Anda.
  • Pilih menu Lainnya, klik Laporan.

  • Selanjutnya, pilih Laporan Penjualan.

  • Akan menampilkan daftar laporan penjualan dari periode tertentu.

Pencatatan Penjualan

  • Buka aplikasi Majoolite, masuk ke akun Anda.
  • Pilih Menu Penjualan.

  • Pilih produk yang ingin dimasukkan ke dalam transaksi dengan tap pada salah satu  produk.

  • Lakukan tap sesuai dengan jumlah pesanan.

  • Klik total pesanan dibawah untuk melanjutkan ke proses berikutnya.

  • Swipe di bagian Subtotal untuk melihat detail informasi service charge, diskon, dan biaya lain. Klik Bayar.

  • Klik konfirmasi dengan menekan tombol Bayar.

  • Pembayaran berhasil dilakukan.

Nah, itulah poin utama dalam menggunakan aplikasi Majoolite. Anda dapat menerapkannya dalam pengaturan bisnis. Untuk dapat menggunakan seluruh fiturnya, Anda perlu membayar biaya sebesar Rp 25.000/bulan. Selamat mencoba!

Cara Mengunggah Karya Pertama di Trakteer.id

Trakteer.id adalah platform digital yang memungkinkan para kreator untuk memonetisasi karya mereka. Melalui platform ini, para penggemar bisa memberikan apresiasi kepada setiap karya yang disukainya dalam bentuk uang kepada kreator pemilik karya. Kreator bisa mencairkan uang yang didapat dari para penggemarnya.

Artikel ini akan membantu Anda yang baru bergabung sebagai kreator di Trakteer.id untuk mengunggah karya pertama Anda. Karenanya, simak artikel ini sampai akhir ya!

Cara Mengunggah Karya

  • Silakan login dengan memasukkan email dan password Anda, kemudian klik Login

  • Anda akan diarahkan ke halaman dashboard. Untuk mulai mengunggah karya, klik Rewards

  • Tekan (+) Tambah Rewards

  • Anda akan diarahkan ke halaman editor. Anda bisa mulai membuat karya atau rewards untuk para penggemar.
  • Silakan lengkapi detail karya.

Masukkan judul reward, tuliskan cerita, masukkan gambar atau tautan yang dibutuhkan. Anda juga bisa membuat dan mengklasifikan karya dalam kategori tertentu, memasukkan thumbnail, unit, file sebagai rewards bagi penggemar (opsional), eksternal link, dan mengatur rewards menjadi monthly exclusive.

  • Klik tombol Preview untuk melihat kembali karya sebelum diunggah. Jika sudah, klik tombol Publish untuk mengunggah karya atau klik Schedule Publish untuk mengatur jadwal pengunggahan karya. Jika Anda belum ingin mengunggah karya tersebut, Anda bisa menekan tombol Save as Draft.

Tips Berkarya di Trakteer.id

Kenali target audiens

Sebelum mulai mengunggah karya, Anda bisa mencari tahu dan mempelajari minat audiens di Trakteer.id. Ketahui apa yang mereka cari, konten seperti apa yang banyak diminati, dan apakah memungkinkan bagi Anda untuk menjangkau mereka dengan karya Anda. Hal ini akan membantu Anda dalam mengemas konten yang menarik untuk mereka.

Fokus pada kualitas Karya

Tidak hanya pengemasan karya yang dibuat menarik, Anda juga harus fokus pada kualitas dari karya yang disajikan. Pastikan Anda menghasilkan karya dengan kualitas yang baik dan memiliki nilai tambah tersendiri. Nilai tambah pada karya akan menjadi daya tarik tersendiri bagi penggemar, misalnya karya yang mengandung inspirasi, motivasi, atau solusi. Kualitas karya bisa dijaga mulai dari isi konten, estetika, hingga pengemasan dan promosi. Dengan begitu akan semakin besar peluang penggemar tertarik dengan karya Anda.

Konsistensi dan rutinitas

Buatlah jadwal untuk mengunggah karya di Trakteer.id. Dengan mengetahui jadwal unggah karya, penonton akan menunggu Anda tiap kali mengunggah karya. Konsistensi dalam mengunggah karya akan membuat penggemar setia menunggu karya Anda. Di sisi lain, hal itu juga menunjukkan komitmen Anda sebagai seorang kreator.

Promosi dan jaringan

Untuk bisa menarik banyak penggemar dan memonetisasi karya tidak cukup hanya dengan karya yang berkualitas saja. Anda perlu melakukan promosi atau dengan kata lain memperluas jaringan pemasaran Anda ke berbagai saluran, misalnya media sosial. Bagikan karya Anda di media sosial dan arahkan para pengikut akun Anda untuk mengakses karya Anda di Trakteer.id. Selain itu, Anda juga bisa memperluas jaringan dengan cara berinteraksi dan berkolaborasi dengan sesama kreator.

Perlu diingat bahwa tren selalu mengalami perkembangan setiap waktu. Karenanya, sebagai kreator penting untuk selalu belajar dan beradaptasi. Dengan begitu, Anda selalu bisa mengikuti perkembangan dan meningkatkan kemampuan serta keterampilan Anda.