5 Program Affiliate Indonesia, Peluang Dapat Duit Online Tanpa Modal

Program affiliate atau affiliasi di Indonesia mulai berkembang menyusul maraknya aktivitasi jual beli online melalui e-commerce ataupun marketplace. Sebagai salah satu upaya pemasaran, affiliate dinilai efektif dari segi biaya dan bagi masyarakat luas, program ini bisa jadi kesempatan mendapatkan uang secara online.

Lho, bisa dapat duit ya?

Benar. Dengan bergabung sebagai partner affiliate dari e-commerce atau vendor tertentu, Anda berpotensi memperoleh komisi yang besarannya bervariasi mulai 1% hingga 10% per penjualan.

Apa saja program affiliate lokal Indonesia yang bisa Anda ikuti? Berikut daftarnya.

Shopee Affiliate Program

Program affiliate Shopee terbilang yang paling populer di antara beberapa marketplace dan e-commerce yang ada di Indonesia. Untuk mengikuti program ini, Anda wajib mempunyai platform promosi, bisa website, akun Instagram atau YouTube.

Untuk satu penjualan, Shopee memberikan komisi yang bervariasi antara 1% hingga 9%, tergantung produk dan program promosi mereka. Skemanya seperti di gambar ini:

Jika ingin daftar, Anda bisa gabung ke tautan ini. Baca juga cara daftar Affilite Shopee.

Lazada Affiliate

Selain Shopee, Anda juga bisa mengikuti program affiliasi dari e-Commerce senior, Lazada yang memberikan persentase bagi hasil yang lebih besar. Di Lazada, komisi yang Anda peroleh di kisaran 10% sampai dengan 20%, tergantung produk dan program dari Lazada.

Untuk yang berminat daftar, langsung ke tautan ini.

Bukalapak Affiliate

Program affiliate ketiga yang bisa dicoba datang dari Bukalapak. Jika di Shopee tidak menawarkan komisi untuk pembelian produk digital, di Bukalapak Anda masih berpeluang mendapatkan komisi untuk pembelian pulsa, token dan semacamnya. Komisi di Bukalapak juga relatif lebih bagus dibandingkan Shopee.

Dewabiz Affiliate

Berbeda dari tiga program affiliate lokal di atas, program yang satu ini sektor bisnisnya hosting dan domain. Potensinya komisinya juga relatif lebih besar dibandingkan ketiga program affiliasi ecommerce di atas.

Hanya saja, karena ceruk bisnisnya bukan produk, maka Anda punya tantangan untuk mendapatkan penjualan di target pasar yang berbeda. Untuk daftar program affiliate Dewabiz, klik link ini.

Telega

Seperti Dewabiz, Telega adalah platform digital yang tidak menawarkan produk fisik melainkan jasa ads exchange. Jadi, tugas Anda adalah membawa klien pengiklan baru ke Telega dan akan memperoleh komisi sebesar 15%.

Untuk mendaftar ke Telega, bisa langsung ke web resminya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *