Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (YouCam, Quik, dll)

Aplikasi Android merupakan salah satu ladang subur yang menguntungkan bagi pengembang aplikasi dan juga game. Wajar bila hampir setiap hari bermunculan pengembang-pengembang baru dengan konsep yang lebih segar.

Lima aplikasi Android berikut ini adalah contoh nyata bahwa sektor piranti lunak tak pernah mati, justru terus berkembang. Update-update teranyar terus dihadirkan di samping pilihan tool-tool baru yang memanjakan. Selengkapnya, ini 5 aplikasi Android pilihan akhir pekan ini.

YouCam Makeup

Aplikasi Android yang menjadi sajian pertama edisi minggu ini adalah YouCam Makeup yang menawarkan fitur unik. Alih-alih mengaplikasikan makeup secara langsung ke wajah, YouCam Makeup justru memungkinkan penggunanya memoles bibir, pipi, mata hingga bulunya ke hasil jepretan kamera.

Untuk mempermudah penggunanya, Perfect Corp selaku pengembang juga menambahkan fitur riasan sekali sentuh untuk editing cepat.

Application Information Will Show Up Here

 

Kitchen Stories

Selalu ada momen istimewa setiap kali Anda berhasil menciptakan kreasi masakan untuk keluarga. Kitchen Stories ingin menghadirkan lebih banyak momen untuk Anda lewat beragam resep-resep baru nan unik. Pengembang juga melengkapi tutorial dengan video dan gambar berkualitas tinggi.

Application Information Will Show Up Here

 

Easy Voice Recorder

Meski tak banyak berguna untuk orang kebanyakan, fitur ini merupakan alat kerja paling penting bagi jurnalis atau siswa yang ingin mengabadikan setiap sesi belajar dalam bentuk suara. Easy Voice Recorder menyediakan alat yang mudah digunakan sebagaimana namanya. Kemudian dilengkapi fitur-fitur canggih seperti fitur merekam di latar belakang dan manajemen berkas rekaman untuk mempermudah penggunaan audio.

Application Information Will Show Up Here

 

Quik

Membuat video yang menarik butuh skill dan alat yang tepat. Quik tak hanya menjawab salah satu kebutuhan itu, tapi juga dengan cara yang termudah. Quik dapat menganalisa foto dan video di momen yang sama, kemudian menerapkan filter dan efek sehingga terciptalah sebuah video dengan tampilan yang menawan mata.

Application Information Will Show Up Here

 

Zoobe

Mau yang baru buat seru-seruan? Coba Zoobe! Aplikasi ini menawarkan cara baru untuk membuat video unik. Jadi, Anda bisa mengisi suara karakter kartun yang kemudian menjadikan video tersebut sebagai pesan untuk teman. Cara kerjanya cukup mudah, Anda cukup merekam pesan kemudian Zoobe akan melakukan sisanya.

Zoobe akan menyisipkan suara Anda ke dalam potongan video kartun yang Anda pilih. Jadi, seolah-olah pesan tersebut diucapkan oleh tokoh tersebut.

Application Information Will Show Up Here

 

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (iReader, ClevNote, YeeCall, dll)

Minggu ini tak ada format baru, masih seperti sebelumnya, Dailysocial akan hadirkan 5 aplikasi yang diharapkan bisa menjadi alat bantu bagi keseharian Anda. ClevNote misalnya, ditujukan untuk Anda yang dituntut mengingat banyak hal seperti jadwal rapat, jadwal follow up klien, jadwal presentasi dan lain-lain. Atau  YeeCall yang merupakan aplikasi pesan instan berfitur unik. Selain dua aplikasi ini, akan ada 3 aplikasi menarik lainnya yang patut dilirik kegunaannya.

ClevNote

clevnote

Fungsi utamanya adalah untuk membuat catatan tentang hal-hal penting yang bagi orang akan sangat bervariasi. Tambahannya, ClevNote juga mendukung pembuatan cadangan ke Google Drive sehingga Anda tak perlu khawatir kehilangan catatan saat perangkat mendadak bertingkah.

Application Information Will Show Up Here

 

iReader

Yap, tak salah lagi! ini adalah aplikasi yang diperuntukkan bagi Anda yang gemar membaca. iReader mempunyai koleksi hingga 300.000 buku dengan beragam topik dan genre. Beberapa ditawarkan gratis, dan sebagian besar lainnya dilabeli harga. Tapi, jangan khawatir. Di sini, buku yang dijual bisa ditebus dengan harga yang miring.

Application Information Will Show Up Here

 

Shake-it Alarm

Shake-it Alarm adalah aplikasi alarm yang dirancang untuk kemudahan. Tapi tentu saja ia telah dipersiapkan dengan baik sehingga dapat membantu Anda bangun dengan lebih mudah dan tepat waktu. Kuncinya ada pada nada dering, akurasi dan juga fitur yang unik.

Application Information Will Show Up Here

 

YeeCall

YeeCall adalah aplikasi pesan instan yang mulai mendapatkan tempat. Terbukti tak kurang dari 50 juta pengguna Android sudah mengunduhnya di perangkat mereka. Fitur-fitur YeeCall, antara lain pesan teks, gambar, stiker, panggilan audio dan juga video.

Application Information Will Show Up Here

 

Google Allo

Jika sebelumnya Google Duo menjadi tamu dalam daftar aplikasi kita, kali ini Allo ikut meramaikan bursa. Allo adalah aplikasi pesan instan pintar yang memberi kemudahan komunikasi dalam satu interface. Allo mempunyai sejumlah fitur andalan, antara lain smart reply, stiker, ink dan mode incognito.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (Everalbum, Tribe, dll)

Aplikasi Android hampir menyentuh sebagian besar kebutuhan manusia mulai dari soal pekerjaan hingga yang berbau kegemaran dan personal. Selain penggunaannya yang gratis, sejumlah besar pengembang pun secara konsisten meningkatkan kemampuan baru pada aplikasi buatannya.

Minggu ini redaksi Dailysocial Lifestyle kembali punya 5 aplikasi Android yang bisa menjadi koleksi baru di perangkat sobat. Langsung saja, ini dia daftar selengkapnya.

Everalbum

Harta paling berharga di sebuah perangkat smartphone ataupun tablet selain pulsa adalah foto. Karena foto menyimpan kenangan yang berharga, sebagian besar orang tak rela jika harus kehilangan sebagian atau bahkan satu foto sekalipun. Everalbum menawarkan organisasi foto dengan cara yang lebih baik, mudah dan rapi.

Untuk mengamankan koleksi foto, Everalbum menawarkan solusi penyimpanan atau backup foto di Google Drive atau Dropbox.

Application Information Will Show Up Here

 

Tribe

Bosan kirim pesan dalam bentuk teks? Kalau begitu, sekarang beralih lah ke Tribe. Ini adalah aplikasi pesan video yang menggantikan cara lama dalam berkomunikasi. Tak perlu lagi mengetik pesan yang memakan waktu, atau pesan suara yang datar tanpa ekspresi.

Application Information Will Show Up Here

 

LOCX

Aplikasi Android ini dipelesetkan dari kata “lock”, di mana ia menawarkan fitur keamanan untuk berkas, aplikasi dan game yang ada di dalam perangkat. Untuk mengamankannya, locx akan menerapkan kata sandi yang hanya diketahui oleh pemilik perangkat.

Application Information Will Show Up Here

 

Foodie

Fotografi sekarang ini tidak selalu dikaitkan dengan modeling atau event-event tertentu. Dunia kuliner juga sejak lama menjadi bagian dari fotografi. Untuk itulah pengembang LINE Corporation menciptakan aplikasi fotografi khusus untuk makanan yang menawarkan alat bagi para chef atau food blogger untuk mendapatkan hasil jepretan makanan di atas piring yang menggugah selera.

Application Information Will Show Up Here

 

ABC Launcher

Mengubah tampilan smartphone bukan perkara sulit, justru yang sulit adalah memilih aplikasi launcher dan tema yang saking banyaknya. Terlebih sekarang hadir pula ABC Launcher yang tak mau ketinggalan ambil bagian “memusingkan” Anda.

Seperti kebanyakan launcher, ABC Launcher menawarkan opsi tampilan baru bagi smartphone dan tablet. Fitur yang tersedia antara lain pilihan tema, tool optimalisasi performa dengan satu kali tap, animasi transisi layar, pencarian cepat dan pengelompokan aplikasi secara otomatis.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (Shift Messenger, Pic Collage, dll)

Sudah seharusnya bila aplikasi mobile memberikan kemudahan kepada pemiliknya. Seperti kelima aplikasi Android pilihan yang kami sajikan berikut ini. Salah satu yang punya banyak manfaat adalah Shift Messenger yang berguna untuk manajemen staff, tapi Contacts Optimizer juga menawarkan fitur-fitur yang memudahkan pengaturan kontak lebih lengkap dari aplikasi kontak bawaan.

Selengkapnya, mari kita bahas satu per satu.

Shift Messenger

Seperti namanya, aplikasi ini berguna untuk mengatur jam kerja staff dengan sejumlah fitur tambahan yang oke punya. Menggunakan Shift Messenger memberikan banyak peluang bagi manajer untuk melakukan hal positif dan produktif lainnya. Pengawas tidak harus terlibat dengan pesan singkat yang merepotkan saat staff mengalami perubahan jadwal.

Application Information Will Show Up Here

 

Pic Collage

Membuat foto kolase bukan perkara sulit lagi, sejumlah aplikasi edit foto sudah menawarkan kemampuan itu. Tapi Pic Collage ingin membawa Anda ke level editing foto kolase yang lebih baik, lebih bervariasi dan berbagai kelebihan lainnya. Fitur import-nya mendukung berbagai jejaring sosial dan media, ia juga punya fitur efek, filter dan border jika masih diperlukan.

Application Information Will Show Up Here

 

Textgram

Biarpun banyak orang mengatakan foto lebih dari sekedar kata-kata, tapi sebaliknya foto tanpa tambahan hiasan berupa teks atau stiker pun akan terasa garing. Textgram ingin sobat bisa mengombinasikan antara foto dan teks, dengannya sobat bisa menambahkan teks dalam gaya yang berbeda, warna yang juga bisa dipilih sesuai selera termasuk menambahkan stiker, frame dan filter.

Application Information Will Show Up Here

 

LOCX App Lock Photo Safe Vault

Privasi adalah segalanya, saat privasi diterobos, maka fungsi perangkat menjadi sia-sia. Cegah bencana semacam itu dengan memasang LOCX App Lock Photo Safe Vault di smartphone atau tablet Anda. Aplikasi ini berguna untuk mengamankan aplikasi-aplikasi penting atau yang memuat informasi pribadi, misalnya email dan akun jejaring sosial. Selain itu, aplikasi juga membantu mencegah anak-anak membeli game tanpa sepengetahuan Anda.

Application Information Will Show Up Here

 

Contacts Optimizer

Salah satu data paling penting di smartphone adalah kontak. Sebab ia berisikan nomor ponsel keluarga, teman, rekan bisnis dan mungkin juga bos yang mustahil harus diingat satu per satu di luar kepala. Contacts Optimizer menawarkan fitur yang lebih powerful ketimbang aplikasi kontak bawaan. Dengannya Anda dapat menambah kontak, memindahkan kontak secara massal, menyalin, menggabungkan, menambahkan rincian dan menghapus kontak ganda.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (Cross DJ, Money Lover, Between, dll)

Aplikasi Android pilihan di minggu ini hampir tak ada yang spesial, tapi bukan berarti tak membawa manfaat. Redaksi sengaja memilihkan aplikasi yang menjawab kebutuhan orang-orang tertentu.

Berikut daftar selengkapnya.

Sworkit Personalized Workouts

Bagi Anda yang sedang menjalankan program diet atau berencana merampingkan tubuh, aplikasi ini bisa menjadi asisten pribadi untuk membantu mencapai target Anda. Pengembang merancang Sworkit untuk tiga jenis latihan, yaitu kekuatan, yoga dan cardio.

Application Information Will Show Up Here

 

Cross DJ Free

Sebelum era smartphone, mustahil membuat musik dari berbagai instrumen di ponsel. Tapi kini, tugas-tugas yang hanya bisa dikerjakan oleh mixer mahal pun bukan perkara mustahil. Cross DJ ini merupakan salah satu bukti, ia menawarkan peralatan digital untuk mengkompos dan membuat musik dengan modal perangkat mobile.

Application Information Will Show Up Here

 

Money Lover

Untuk menjadi kaya, kita punya dua pilihan. Pertama, tingkatkan pendapatan melalui investasi. Kedua, lebih hemat. Jika cara pertama tidak memungkinkan, cara kedua mungkin lebih tepat untuk Anda. Nah, aplikasi Money Lover ini dirancang khusus bagi orang-orang yang ingin lebih teratur dalam mengelola keuangan.

Application Information Will Show Up Here

 

Docufy

Docufy merupakan aplikasi konverter dokumen serba guna. Ia dapat memindai foto dan dokumen kemudian mengonversinya menjadi dokumen PDF. Fungsi Docufy cocok untuk siapa saja yang bekerja di kantor dan dituntut tetap produktif ketika sedang break atau menempuh perjalanan.

Application Information Will Show Up Here

 

Between

Saat ini ada banyak sekali aplikasi pesan instan yang tersedia di Play Store. Namun Between menawarkan sesuatu yang berbeda, di mana ia menjadi tempat bagi para pasangan untuk dapat mengobrol dengan lebih mesra dan intens. Between menyediakan tempat bagi pasangan untuk berbagi momen terbaik, saling merayu atau memuji tanpa merasa canggung atau terganggu oleh keberadaan orang lain.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (iLock, Polar Photo Editor, dll)

Tak lengkap rasanya jika kolom game Android pilihan unjuk gigi sendiri tanpa ditemani daftar aplikasi yang memang sudah biasa menjadi penutup liburan akhir pekan.

Seperti minggu lalu, kami hadirkan sejumlah aplikasi Android dari kategori yang berbeda. Namun fitur dan fungsinya telah disesuaikan sehingga diharapkan dapat bermanfaat untuk kebutuhan Anda. Selengkapnya, inilah 5 aplikasi Android pilihan di penghujung Maret 2017.

Polarr Photo Editor

Aplikasi editi foto Polar
Aplikasi editi foto Polar

Edit foto memang tak ada habisnya, hampir setiap bulan selalu bermunculan pemain-pemain baru yang tiba dengan opsi menarik. Polarr Photo Editor sendiri bukan pemain baru, tapi fitur unggulannya tak kalah dengan pendatang. Polarr punya fitur unik yang memberikan akses kepada pengguna untuk membuat filter-nya sendiri. Ia juga menyuguhkan tool untuk menyesuaikan detail yang terdiri dari Clarity, Sharpen, Denoise. Fitur-fitur ini tak dijumpai di banyak aplikasi serupa.

Application Information Will Show Up Here

 

DocuSign

Bagi yang belum mengenal DocuSign tentu masih bingung dengan kegunaannya. Ini adalah aplikasi serbaguna yang secara khusus membantu para direktur dan manajer untuk membuat tanda tangan secara digital. Setelah ditanda-tangani, dokumen dapat dikirimkan melalui aplikasi pihak ketiga yang Anda kenali.

Application Information Will Show Up Here

 

NOAA Weather Radar & Alerts

Aplikasi ini berikan informasi prakiraan cuaca dengan akurat
Aplikasi ini berikan informasi prakiraan cuaca dengan akurat

Belakangan cuaca semakin sulit ditebak, perubahan musim juga kini cenderung bertentangan dengan ilmu yang pernah kita pelajari. Bagi Anda yang kerap bepergian, informasi cuaca menjadi sangat penting untuk menyesuaikan kegiatan dan perjalanan. Aplikasi NOAA Weather Radar & Alerts diklaim sebagai yang paling akurat dalam memberikan update perubahan cuaca di suatu wilayah. Layanan ini diberikan secara real-time dan 7 hari tanpa henti.

Application Information Will Show Up Here

 

Chicisimo Outfit ideas planner

Aplikasi untuk yang peduli dengan penampilan
Aplikasi untuk yang peduli dengan penampilan

Perencanaan tak hanya penting dilakukaan saat hendak bepergian, busana yang tepat juga perlu persiapan dan perencanaan yang matang. Aplikasi Chicisimo Outfit ideas planner membantu Anda menentukan atasan dan bawahan yang bagus dikenakan di acara hari ini. Tak cuma aktivitas rutin, aplikasi juga bisa dijadikan referensi memilih gaun pengantin atau jas.

Application Information Will Show Up Here

 

 

iLock

iLock mengubah tampilan lockscreen seperti kepunyaan iPhone
iLock mengubah tampilan lockscreen seperti kepunyaan iPhone

iLock adalah aplikasi lockscreen yang bila dipasang akan menggantikan layar lockscreen di smartphone Anda. iLock dirancang menyerupai apa yang disuguhkan oleh iOS 10 kepunyaan Apple. iLock tak hanya menjamin keamanan perangkat, tapi juga menghadirkan interface baru serta pilihan widget untuk ditampilkan. Sehingga, dari satu panel pengguna dapat memperoleh notifikasi baru.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (PicsArt Animator, drupe, Stagelight, dll)

Di Play Store ada jutaan aplikasi yang siap membantu Anda mengerjakan sesuatu, mulai dari mengolah foto, video, membuat lagu hingga yang berkaitan dengan pekerjaan seperti membuat dokumen baru, mengirim email dan lain sebagainya.

Untuk membantu Anda memilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan, setiap minggu kami hadirkan aplikasi-aplikasi pilihan. Dan untuk edisi minggu ini, beberapa pilihan terlihat cukup menarik untuk dicoba.

PicsArt Animator: Gif & Video

Yang pertama adalah PicsArt Animator: Gif & Video, yang merupakan aplikasi pembuat animasi dalam bentuk gif dan juga video. Bagi yang sudah mulai mahir bahkan dapat menggambar animasi dari frame ke frame, atau membuat animasi dari video dan foto yang sudah ada.

Application Information Will Show Up Here

 

Contacts Phone Dialer: drupe

Dialer merupakan salah satu fitur wajib di sebuah perangkat mobile. Secara default semua ponsel memilikinya. Tapi, jika fitur yang dihadirkan menurut Anda terlalu biasa, maka Anda wajib mencoba aplikasi Contacts Phone Dialer: drupe ini. Drupe mempunyai beberapa fitur unggulan seperti perekam panggilan, caller ID kemudian fitur blokir dan juga pilihan tema agar interface-nya terus berasa baru.

Application Information Will Show Up Here

 

Stagelight: Audio and MIDI DAW

Tak hanya untuk bermain, dengan smartphone Android plus aplikasi Stagelight Anda pun dapat lebih produktif dengan menciptakan lagu baru melalui input-input berbagai instrumen yang diperlukan mulai dari drum, gitar, bass, piano dan lain-lain.

Application Information Will Show Up Here

 

MoodCast

Di era modern sekarang ini ada banyak hal baru yang berkaitan dengan kehidupan personal seseorang. Dulu, orang gemar mencatat hal-hal baru yang dialami di hari tertentu. Kini, dengan dukungan digital orang bahkan mencatat suasana hati dan kebiasaan untuk mendapatkan pola. MoodCast membantu hal semacam itu bahkan dengan cara yang lebih pintar melalui teknologi kecerdasan buatan. MoodCast juga mengumpulkan data dari jejaring sosial seperti Facebook untuk menemukan pola dan memberikan arahan baru bagi penggunanya.

Application Information Will Show Up Here

 

FlipaClip – Cartoon animation

Terakhir kami ingin memberikan alternatif lain jika Anda tak begitu menyukai fitur-fitur di PicsArt Animator. Aplikasi FlipaClip ini menawarkan kegunaan yang serupa, namun fitur yang disuguhkan tak kalah oke. Di FlipaClip Anda dapat menggambar atau membuat animasi dari koleksi video. Sebagai bantuan, aplikasi menyiapkan animasi manager, animasi timeline dan lain-lain.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (TickTick, ViewRanger, Viki, dll)

Meski peluncuran aplikasi baru di Play Store tak segencar kategori game, namun beberapa aplikasi yang sudah ada sebelumnya punya cakupan fitur dan fungsi yang sangat luas, ditambah dengan beberapa aplikasi baru yang mendapatkan improvisasi.

Berikut adalah kumpulan aplikasi Android pilihan yang bisa jadi alat bantu kegemaran dan pekerjaan Anda.

TickTick: To-do List

Mengingat semua janji dan rencana kegiatan sangat sulit dilakukan tanpa bantuan alat. Aplikasi ini menggantikan peran kertas dan pena yang selama ini kerap digunakan untuk mencatat hal-hal penting. Yang terpenting, aplikasi juga punya fitur pengingat agar tak ketinggalan jadwal-jadwal penting.

Application Information Will Show Up Here

 

ViewRanger

Menjelajah tempat-tempat baru membutuhkan banyak persiapan, salah satunya pengetahuan akan tempat yang dituju. ViewRanger membantu Anda mengenali rute-rute tempat terutama tempat hiking dan pegunungan dengan mengentegrasikannya dengan fitur GPS.

Application Information Will Show Up Here

 

Viki

Aplikasi yang satu ini cocok untuk Anda penggemar film-film Korea, Tiongkok, Taiwan, Jepang dan Thailand. Untuk mempermudah, aplikasi juga dilengkapi subtitle dalam berbagai bahasa.

Application Information Will Show Up Here

 

Sleep Cycle alarm clock

Jika TickTick membantu Anda mencatat berbagai rencana kegiatan dan jadwal penting. Sleep Cycle alarm clock akan membantu Anda bangun tepat waktu. Kedua aplikasi bisa dikolaborasikan sehingga Anda dapat lebih tepat waktu untuk bangun di pagi hari dan memenuhi berbagai rencana kegiatan yang sudah dicatat.

Application Information Will Show Up Here

 

Waplog Chat & Free Dating

Terakhir, Waplog Chat & Free Dating menjadi tempat yang seru untuk menemukan teman baru, terutama jika Anda masih berstatuskan jomblo. Waplog Chat & Free Dating akan menemukan pasangan yang punya ketertarikan yang sama dengan Anda. Dari sana, Anda akan memutuskan untuk lanjut atau pindah ke lain hati.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (Core, Peek Launcher, Pixabay, dll)

Meski smartphone Android sudah dilengkapi berbagai aplikasi yang berguna, kenyataannya tak semua potensi yang dimiliki dapat terekspos dengan baik tanpa kehadiran aplikasi pendukung. Beruntung ekosistem Android yang berkembang matang memberi ruang bagi pengembang dan pengguna untuk saling memberikan manfaat melalui berbagai aplikasi.

Beberapa aplikasi Android pilihan berikut ini hanya sedikit dari berbagai fungsi yang bisa dimanfaatkan oleh pengguna.

Core

core

Core adalah aplikasi di mana pengguna Android dapat mendapatkan informasi game-game terbaru. Core juga mempunyai kategori khusus yang diperuntukkan bagi penggemar mobile gamer yang tapaknya mulai memisahkan diri dari PC gamer.

Application Information Will Show Up Here

 

Peek Launcher

Unik dan langka. Itu ungkapan yang pantas untuk menggambarkan apa kehebatan Peek Launcher ini. Ketimbang menyuguhkan shortcut yang menyesakkan, Peek Launcher justru menampilkan keyboard di layar home di mana dengannya pengguna bisa mencari apapun dari karakter huruf yang diketik.

Application Information Will Show Up Here

 

Pixabay

Untuk Anda yang kerap mencari gambar-gambar gratis untuk blog atau keperluan lain, Pixabay pastinya tak asing lagi di telinga Anda. Kabar gembiranya, Pixabay kini sudah hadir di Android, sehingga mencari gambar tidak hanya bisa dilakukan via PC tapi sudah bisa melalui genggaman tangan.

Application Information Will Show Up Here

 

Smart Drawer

Tak hanya layar home, halaman drawer yang berisikan kumpulan aplikasi juga sering dianggap penting untuk dibuat semenarik mungkin. Smart Drawer menawarkan opsi itu lebih mudah ketimbang memasang launcher baru yang lebih sering hanya fokus pada layar home dan desain ikon. Smart Drawer mengubah tampilan drawer menu sehingga jauh lebih atraktif, mudah dan cepat dalam menemukan aplikasi yang dibutuhkan.

Application Information Will Show Up Here

 

Cornerfly

Percaya atau tidak, Cornerfly ini bisa mengubah tepian layar smartphone Anda dari yang tadinya kotak menjadi membulat. Hanya itu fungsinya, tapi cukup menarik untuk dicoba.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (Mathaway, Mico, Centrallo, dll)

Seperti sebelumnya, setelah kumpulan game Android pilihan, kami selalu hadirkan juga beberapa aplikasi yang dipilihkan khusus untuk menjawab kebutuhan Anda. Aplikasi-aplikasi ini dinilai punya kegunaan yang memudahkan aktivitas, kerja ataupun minat Anda.

Mathaway

Aplikasi yang pertama adalah Mathaway. Ini merupakan sebuah alat bantu bagi Anda yang kesulitan mengerjakan tugas yang berkaitan dengan mate-matika. Di Mathaway Anda akan menjumpai ribuan soal yang disertai dengan kunci jawaban serta cara mengerjakannya. Atau jika dirasa perlu, Anda bisa mengajukan pertanyaan Anda yang belum terpecahkan.

Application Information Will Show Up Here

 

Mico

Bersosialisasi kini tidak hanya dengan Facebook, Twitter, Instagram atau Path. Ada banyak cara terutama jika Anda ingin bertemu teman di sekitar Anda. Aplikasi Mico ini menawarkan cara baru bertemu teman yang bisa Anda jangkau lalu diajak bertatap muka dan membicarakan minat bersama.

Application Information Will Show Up Here

 

Waplog Chat & Free Dating

Dan jika Anda lebih mencari pasangan kencan ketimbang teman, Waplog Chat & Free Dating bisa jadi pilihan. Di aplikasi ini, Anda dapat menemukan pasangan untuk menghabiskan akhir pekan, atau jika serius sekalian jadi pasangan hidup. Tak seperti mak comblang konvensional, Waplog Chat & Free Dating bisa mencarikan pasangan yang punya minat yang sama dengan Anda.

Application Information Will Show Up Here

 

Centrallo

Merasa perlu mencatat hal-hal penting yang harus dikerjakan besok? Lupakan cara lama, simpan pensil Anda. Pasang aplikasi Centrallo untuk merekam semua aktivitas yang harus Anda kerjakan, seperti jadwal rapat, penerbangan, janji temu klien, ulang tahun anak, dan lain-lain.

Application Information Will Show Up Here

 

Fotor Photo Editor

Everimaging merilis pembaruan anyar untuk Fotor, menghadirkan versi 4.3.5 berupa sejumlah perbaikan bugs agar performa aplikasi semakin baik. Ini adalah aplikasi edit foto Android yang kaya akan fitur seperti efek, perbaikan otomotis, filter, crop, rotate dan banyak lagi fungsi lainnya.

Application Information Will Show Up Here