Path Tambahkan 7 Bahasa Baru Termasuk Bahasa Indonesia

Path mengumumkan di blog-nya kemarin bahwa mereka telah menambahkan tujuh bahasa baru melalui opsi pelokalan di layanan mereka. Jejaring sosial yang membatasi pertemanan hanya untuk 150 teman ini mengerti bahwa menerapkan strategi internasional bisa membantu adopsi di pasar dengan pengguna yang tidak menggunakan bahasa Inggris, maka dari itu Path menambahkan pilihan bahasa Belanda, Norwegia, Cina Tradisional, Thailand, Indonesia, Melayu, dan Inggris UK. Penambahan ini menambahkan pilihan bahasa pada Path menjadi 16 bahasa termasuk bahasa Spanyol, Italia, Jerman, Portugis, Perancis, Swedia, Cina Sederhana, Jepang, dan Korea.

Pada bulan April yang lalu, Path meminta bantuan dari seluruh dunia untuk membuat aplikasi mereka lebih memiliki ‘rasa’ internasional dan dari daftar yang disebutkan, masih ada empat bahasa lagi yang belum dirilis. Keempat bahasa tersebut adalah, bahasa Arab, Rusia, Turki, dan Norwegian Bokmål. Untuk menggunakan Path dalam berbagai bahasa, Anda harus mengaturnya di pengaturan perangkat Anda. Pengaturan bukan dilakukan pada aplikasi Path.

Continue reading Path Tambahkan 7 Bahasa Baru Termasuk Bahasa Indonesia

Twitter Rilis Tambahan Bahasa Baru: Bahasa Korea

Twitter mengumumkan bahwa mereka telah menambahkan bahasa baru pada layanan mereka yaitu bahasa Korea. Seperti yang dijelaskan pada blog mereka (dalam bahasa Korea) pengguna Twitter di Korea merupakan salah satu pengguna yang mengalami pertumbuhan yang sangat pesat, telah bertumbuh sebanyak 10 kali lipat sejak setahun yang lalu.

Pengguna kini bisa mengubah tampilan bahasa di layanan Twitter dengan bahasa Korea dengan melakukan perubahan bahasa pada menu pengaturan. Tidak hanya tampilan Twitter versi web tetapi juga tampilan mobile site Twitter serta aplikasi Twitter di iPhone dan Android yang mendapatkan tambahan fitur bahasa ini.

Continue reading Twitter Rilis Tambahan Bahasa Baru: Bahasa Korea