Elgato Stream Deck Mini Adalah Solusi Terjangkau untuk Kreator Sekaligus Multitasker

Masih ingat dengan Elgato Stream Deck, semacam keyboard mini yang mengemas deretan tombol yang dapat diprogram untuk kebutuhan para live streamer? Elgato Gaming, yang kini berada di bawah naungan Corsair, baru saja mengumumkan versi mini dari perangkat inovatif tersebut.

Berbeda dari kakaknya yang mengemas total 15 tombol, Elgato Stream Deck Mini hanya memiliki 6 tombol, dengan layout 3 x 2. Dimensinya pun menyusut secara drastis menjadi 84 x 60 x 58 mm. Kenapa jadi lebih tebal? Karena dudukannya tidak bisa diatur tingkat kemiringannya seperti milik kakaknya.

Elgato Stream Deck Mini

Terlepas dari itu, fungsinya sama persis; keenam tombolnya bisa diprogram sesuai keperluan (plus dapat menampilkan beragam icon melalui panel LCD-nya masing-masing), dan perangkat pun terintegrasi ke berbagai software macam OBS dan XSplit, serta layanan seperti Twitch, YouTube dan Mixer.

Perangkat ini sejatinya bisa dijadikan semacam pusat kendali bagi para live streamer dan kreator, terutama yang selalu melibatkan multitasking. Stream Deck Mini pada dasarnya merupakan jawaban atas keluhan calon konsumen Stream Deck orisinil yang merasa perangkat tersebut terlalu overkill dengan 15 tombolnya.

Karena lebih kecil dan lebih terbatas, harganya pun jelas lebih murah. Stream Deck Mini saat ini sudah dipasarkan seharga $100, lebih murah $50 dibanding kakaknya.

Sumber: Corsair.

Elgato Stream Deck Dirancang untuk Menjadi Pendamping Live Streamer Sejati

Live streaming sudah menjadi bagian penting dari gaming. Dan layaknya industri gaming yang ditopang oleh beragam peripheral yang spesifik, live streaming pun perlahan juga melahirkan kategori-kategori produk baru yang inovatif. Salah satu contohnya adalah besutan Elgato berikut ini.

Dinamai Elgato Stream Deck, perangkat ini sederhananya merupakan sebuah keyboard mini dengan 15 tombol yang semuanya dapat diprogram. Tujuannya tidak lain dari memberikan para streamer akses cepat ke berbagai fungsi dan fitur yang kerap mereka gunakan selama sesi live streaming.

Cara kerjanya tidak jauh berbeda dari tombol macro yang ada di keyboard maupun mouse gaming. Total ada sekitar 210 fungsi yang bisa diaktifkan oleh Stream Deck, dan semua ini tanpa melibatkan cara tradisional yang selama ini diandalkan oleh para streamer, yakni menghafalkan keyboard shortcut.

Pasalnya, di setiap tombol Stream Deck telah tertanam LCD yang bisa menampilkan berbagai macam icon. Streamer dapat memanfaatkannya untuk mengunggah Tweet, mengecek jumlah penonton di Twitch secara real-time, atau malah menempatkan GIF “thug lyfe” di atas tampilan wajahnya di video.

Stream Deck datang bersama sebuah dudukan yang bisa disesuaikan tingkat kemiringannya. Koneksinya mengandalkan USB 2.0 standar, sedangkan dimensinya berkisar 118 x 84 x 21 mm, dengan bobot sekitar 190 gram. Ia kompatibel baik dengan sistem operasi Windows 10 atau macOS 10.11 (atau yang lebih baru).

Perangkat ini rencananya akan dipasarkan mulai bulan Mei mendatang dengan banderol sebesar $150. Kalau Anda aktif di dunia live streaming, saya yakin Anda bakal tertarik dengan Elgato Stream Deck setelah melihat videonya di bawah ini.

Sumber: Engadget dan Elgato.