Cloud9 Kembali ke Kancah Rainbow Six, Ambil Tim Mantis FPS Asal Korea

Setelah sempat undur diri dari kancah Rainbow 6, Cloud9 kini comeback setelah melihat potensi tim asal Korea Selatan, Mantis FPS. Para pemain Mantis FPS yang kini menjadi bagian Cloud9 tersebut adalah Inyup “Neilyo Lee, Yugeun “h3dy” Kwon, Seongsoo “EnvyTaylor” Kim, Chanyoung “SweetBlack” Han, Sihun “Nova” Lee, beserta sang pelatih dan asisten pelatih Inyeong “SummerRain” Kim dan Hyun “OCN” Park.

Sebelum mengakuisisi Mantis FPS, Cloud9 memang sudah pernah punya tim Rainbow 6 sebelumnya. Ketika itu C9 mengambil tim asal Amerika Serikat, bernama beastcoast. Tim R6 Cloud9 terdahulu cukup ikonik, penyebabnya karena kehadiran pemain perempuan di dalam tim tersebut yang bernama Lauren “Goddess” Williams.

Sumber: Dreamhack Official Media
Roster Cloud9 sebelumnya, yang merupakan punggawa tim beastcoast asal Amerika Serikat. Sumber: Dreamhack Official Media

Ketika itu Cloud9 mencapai hasil yang cukup baik di kancah R6. Salah satu prestasi terbaiknya adalah berhasil memenangkan DreamHack Montreal, kompetisi kelas Major, setelah membantai Rogue Team 2-0. Sayang roster ini tidak bertahan lama bersama dengan Cloud9. Pada 8 Januari 2019, roster ini diambil alih oleh Team Reciprocity, yang akhirnya menaungi Davide “FoxA” Bucci dan kawan-kawan sampai sekarang.

Keputusan Cloud9 untuk mengambil Mantis FPS ini bisa dibilang sebagai keputusan yang baik dari manajemen. Selain soal pemain Korea yang selama ini terkenal sangat berdedikasi dalam kancah esports, sepak terjang tim ini juga sangat baik di kancah R6 Asia Pasifik. Mereka mendominasi kancah Korea Selatan, memenangkan Korea Cup selama 4 bulan berturut-turut.

Terakhir, mereka berhasil memenangkan kompetisi Major lokal Korea, Six Challenge Korea 2019. Mengutip rilis resmi dari Cloud9, Jack Etienne CEO Cloud9, berkomentar: “Kami sangat bersemangat bisa kembali ke kancah R6 dan kami yakin tim ini akan memberikan yang terbaik. Kami tertarik dengan Mantis karena kemampuan mereka yang tidak terbatas hanya menjadi sukses satu kali saja, tapi mempertahankan kesuksesan tersebut selama berbulan-bulan. Selamat datang di Cloud9, kami tentu akan terus menyokong mereka untuk terus mempertahankan kesuksesan tersebut”.

Sang pelatih tim Mantis, SummerRain juga turut memberikan komentarnya tersendiri. “Adalah sebuah kehormatan menjadi bagian dari Cloud9. Kami bekerja keras sejak Brazil YS23 Pro League Finals, Paris Major, dan Six Invitational 2019 demi mendapatkan pengakuan seperti ini. Kami tahu beban kami akan bertambah, namun kami tentunya akan melakukan yang terbaik demi membuat para fans bangga, dan membalas kepercayaan yang sudah diberikan Cloud9 kepada kami.”

Pertandingan perdana Mantis bersama Cloud9 adalah pada kompetisi Season IX APAC Finals pada 13 April 2019 mendatang. Akankah comeback Cloud9 ke kancah R6 memberikan kejutan di dalam jagat kompetitif Rainbow Six internasional?

 

Red Dragon dan SPiCa Naik Divisi dari R6 Star League Division Takedown 2-3

R6 Star League Division Takedown untuk divisi 2 dan 3 telah selesai diselenggarakan akhir pekan lalu, tepatnya pada 30 Maret 2019. Dua tim sekaligus berhasil naik divisi ke divisi 2. Kedua tim tersebut adalah Red Dragon dan Spica.

Red Dragon dan Spica berhasil naik divisi setelah mengalahkan Team CAPCRN dan OperationTrolol. Spica sendiri harus menghadapi Team CAPCRN, sementara Red Dragon menghadapi OperationTrolol.

Team CAPCRN sendiri sebenarnya tidak bisa dibilang sebagai tim yang sembarangan, namun menariknya Spica berhasil melibas mereka 2-0 dengan cukup mudah. Begitupun dari sisi tim Red Dragon, yang menghadapi OperationTrolol, berhasil bantai mereka dan langsung lolos ke final.

Sumber: Facebook Page R6 IDN
Sumber: Facebook Page R6 IDN
Sumber: Facebook R6 IDN
Sumber: Facebook R6 IDN

Lolos ke babak final, berarti otomatis Spica dan Red Dragon naik ke divisi 2, namun mereka harus tetap bertarung untuk membuktikan siapa yang terbaik. Bertanding dalam seri best-of-3 Spica terbilang tidak bisa memberikan perlawanan terbaiknya kepada tim Red Dragon. Akhirnya Red Dragon pun berhasil menang 2-0 melawan Spica di final Division Takedown.

Memang, walaupun Red Dragon bertanding dalam divisi 3 R6 Star League, namun mereka merupakan salah satu tim yang potensial. Ajie “Whitelotus” Zata selaku salah satu shoutcaster R6 Star League sempat mengutarakan pendapatnya soal tim Red Dragon.

“Red Dragon sebenarnya bisa dibilang sebagai tim underdog, tapi yang gue salut teamwork mereka cukup solid” Ajie menjawab. “Mekanik aim tim ini bisa dibilang sama rata, cuma karena teamwork-nya solid, jadinya mereka bisa muncul ke permukaan seperti sekarang”.

 

Selain teamwork yang menjadi andalan dari tim Red Dragon, ada juga salah satu pemain mereka yang wajib diwaspadai. Dia adalah Rizky “riyman” Firmansyah, pemain asal Bali, fragger tim Red Dragon, yang bisa dibilang menjadi salah satu ujung tombak dari tim tersebut.

Sumber: Dokumentasi Pribadi - Ajie Zata
Sumber: Dokumentasi Pribadi Ajie Zata

Pada pekan sebelumnya, 16 Maret 2019, juga ada R6 Division Takedown untuk divisi 1-2. Dalam pertarungan degradasi-relegasi tersebut, tim LIMITLESS Gaming berhasil memperjuangkan posisinya dan naik ke divisi 1 R6 Star League. Ketika itu mereka berhasil melibas Team Tobat 2-0 dan membuat mereka terkena degradasi, turun ke divisi 2. Pada babak final, LIMITLESS Gaming kembali memberi kejutan dan bantai iNation eSports 2-0 dari seri best-of-3.

R6 Star League sendiri merupakan kompetisi jangka panjang yang digagas sendiri oleh komunitas Rainbow 6 Indonesia yaitu R6 IDN. Visi dari kompetisi ini adalah memberikan pengalaman bertanding layaknya ESL R6 Pro League, kepada komunitas pemain Rainbow 6 di Indonesia. Selesainya R6 Star League Division Takedown 2-3 ini juga berarti menjadi penutup dari R6 Star League.

Sumber: IGDB
Sumber: IGDB

Kompetisi selanjutnya dari komunitas R6 IDN sendiri adalah Indonesia Series League Season 5 yang akan diselenggarakan Mei nanti. R6 IDN juga sedang mempersiapkan Major Event, yang akan diselenggarakan secara LAN pada sekitar akhir Juni atau awal Juli nanti.

Selamat kepada tim Red Dragon dan SPICA yang berhasil naik divisi! Semoga momen ini bisa menjadi momentum semangat bagi kedua tim dan momentum persiapan tim untuk menghadapi tantangan yang lebih berat di divisi 2 R6 Star League.