Focus on Being Healthy Food Aggregator, Gorry Gourmet Expands Partnership with 10 Popular Restaurant Chains

Aim to bring healthy food choices from various brands, Gorry Gourmet, a healthy food aggregator with online system has added partners from restaurant industry. There are 10 groups listed as official partners of Gorry Gourmet with menu that comes in vary adjusting customer’s health goals and affordable prices. Included in the partnership are Burgreens, Common Grounds, Trattoria and Shabu-Shabu House.

In the release, Gorry Gourmet’s Founder, William Susilo, said, the massive interest from startup to technology companies in eating healthy food has become an opportunity targeted by Gorry Gourmet, which merely known to serve on-demand healthy food for only around Jakarta population.

“Our nutritionist team can ensure all the menus are adjusted to consumer’s need, whether our menus or our partners’. The partner’s selection and validation process are also very strict, from the hygiene level to the spices and recipes used. The partnership will be made once it matches our standard.”

Consistency on targeting culinary industry

As one of the local catering services, Gorry Gourmet which was established since 2014 is one of an existing startup, among the difficulty of competition in Indonesia’s online catering business. One of Gorry Gourmet’s focus strategy is to provide innovative service for people who want healthy food with affordable price.

“We develop Gorry Gourmet with 3 basic principals, convenient, variant and affordable price. Convenient, because the whole process is done online, the food is later being delivered directly to the consumer. In variant, because we have many restaurant partners to keep consumers from getting bored without having to invest in product facility such as factory. An affordable price, because we believe everyone should have access to healthy and quality food,” Susilo said.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Fokus sebagai Agregator Makanan Sehat, Gorry Gourmet Perluas Kemitraan dengan 10 Grup Restoran Ternama

Bertujuan untuk menghadirkan pilihan makanan sehat dari brand yang beragam, Gorry Gourmet yang merupakan aggregator makanan sehat dengan sistem online menambah jumlah mitra dari industri restoran. Tercatat 10 grup restoran yang telah menjadi mitra resmi Gorry Gourmet dengan varian-varian menu yang telah disesuaikan dengan tujuan kesehatan masing-masing pelanggan dan harga yang tetap terjangkau. Termasuk di dalam rekanan tersebut adalah Burgreens, Common Grounds, Tratorria, dan Shabu-Shabu House.

Dalam rilisnya pendiri dari Gorry Gourmet William Susilo menyebutkan, besarnya minat dari startup hingga perusahaan teknologi saat ini menyantap menu sehat untuk karyawan, merupakan peluang yang kemudian di sasar oleh Gorry Gourmet, yang selama ini dikenal hanya menyuguhkan menu makan sehat secara on-demand kepada masyarakat di Jakarta dan sekitarnya.

“Tim ahli gizi kami menjamin bahwa setiap menu telah disesuaikan dengan kebutuhan konsumen, baik untuk menu kami sendiri maupun menu kreasi mitra restoran. Proses seleksi dan validasi mitra kami juga sangat ketat, mulai dari tingkat kebersihan hingga bahan dan bumbu yang digunakan. Kalau sudah sesuai dengan standar kami, maka perjanjian kerja sama akan dibuat.”

Konsisten sebagai startup yang menyasar industri kuliner

Sebagai salah satu layanan katering online lokal, Gorry Gourmet yang telah berdiri sejak tahun 2014, merupakan salah satu startup yang masih eksis, ditengah persaingan dan kerasnya bisnis katering online di Indonesia. Salah satu strategi yang di fokuskan oleh Gorry Gourmet adalah, menghadirkan layanan inovatif untuk masyarakat yang menginginkan makanan sehat dengan harga terjangkau.

“Kami mengembangkan Gorry Gourmet dengan 3 prinsip dasar, kenyamanan, varian, dan harga yang terjangkau. Nyaman karena seluruh proses dilakukan secara online, setelah itu makanan diantar langsung ke konsumen. Dari segi varian karena kami memiliki banyak mitra restoran untuk menjaga konsumen agar tidak bosan tanpa perlu berinvestasi di fasilitas produksi layaknya pabrik. Harga terjangkau karena kami percaya semua orang harus memiliki akses kepada makanan yang sehat dan berkualitas,” kata William.

Ke depannya Gorry Gourmet masih tetap konsisten dengan berfokus pada pengembangan teknologi dengan jutaan produk yang diklaim telah dikirim ke rumah-rumah dan kantor-kantor dalam 3 tahun terakhir, bukan menjadi produsen makanan skala besar.