Gionee Boyong S11 Lite dan F205 ke India

Pabrikan asal Tiongkok memboyong dua smartphone berbeda kelas ke India, S11 Lite dan F205 yang sejatinya pertama kali diperkenalkan di Tiongkok bersama sejumlah model lain di tahun 2017 lalu. S11 Lite merupakan varian rendah dari S11 yang diperuntukkan bagi pasar kelas menengah, sedangkan F205 ditujukan untuk pasar low end yang ditandai dengan banderolnya yang lebih terjangkau.

Gionee S11 Lite hadir dengan RAM 4GB yang memungkinkan seseorang menjalankan beberapa aplikasi di saat yang bersamaan. Ponsel ini didukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon MSM8937 yang mengemas prosesor octa-core 1,4GHz. Di bagian kamera, duduk sensor 16 MP di bagian depan yang dipadukan dengan mode beauty untuk hasil selfie yang berkualitas.

screenshot-www.gsmarena.com-2018-04-27-10-55-55

Kamera ganda 13 MP ditambah 2MP duduk di bagian belakang, tidak hanya memungkinkan pengguna memperoleh hasil jepretan yang jernih tapi juga mem-blur latar belakang untuk efek bokeh yang sempurna. S11 Lite didukung oleh baterai Li-polimer 3030mAh.

Sementara itu Gionee F205 menggunakan kamera selfie 5MP, mode selfie bokeh digabungkan dengan mode beauty, dengan 100 Level Face Beauty dan 7 Level Bokeh effect. Di bagian belakang, Gionee membenamkan kamera 8MP standar untuk andalan mengabadikan momen. F205 mempunyai bentang layar selebar 5,45 inci dengan desain uni-body, layar tepi 2,5D dengan pelapis akhir berupa Corning Gorilla Glass.

Di bagian sisi terdapat slot kartu yang dapat menampung hingga tiga buah SIM, dan juga slot untuk ekstra memori hingga 256GB. Sedangkan dapur pacu utamanya didukung oleh prosesor quad-core dari MediaTek dengan kecepatan clock 1,3 Ghz. Lalu untuk sistem operasi, Gionee F205 menawarkan Android 7.1, yang didukung oleh baterai sebesar 2670 mAH di bagian belakang.

Gionee S11 Lite mulai dijual di India pada akhir Mei dengan banderol $210, sedangkan F205 sudah bisa dibeli di India seharga $135.

Sumber berita Gizmochina dan Digit.

Gionee Hadir di Indonesia, dengan Smartphone M7 Power dan Cinta Laura Kiehl Sebagai Brand Ambassador

Gionee, salah satu pabrikan ponsel terkemuka di dunia asal Tiongkok, pada Jumat (8 Desember 2017) resmi memperkenalkan dirinya di Indonesia. Smartphone perdana mereka yang diluncurkan di Tanah Air adalah M7 Power yang membawa keunggulan layar FullView (rasio layar 18:9) dan battery life yang tahan hingga 2 hari.

Selain memastikan kehadirannya di Tanah Air, mereka juga mengumumkan Cinta Laura Kiehl sebagai brand ambassador dari Gionee untuk Indonesia. Menurut CEO Gionee – David Yeung, Cinta adalah yang paling tepat untuk Gionee karena kepribadiannya yang mencerminkan Gionee. Semangat Cinta dalam mengejar impiannya juga sama halnya semangat Gionee untuk Indonesia.

gionee-m7-power-indonesia-1

Beralih kembali ke Gionee M7 Power, perangkat ini mengusung empat keunggulan utama yakni FullView Display, Super Battery, Fast & Smooth, Amazing Shooting.

FullView Display

Ya, Gionee M7 Power hadir dengan desain bezel tipis, rasio layar ke body mencapai 85 persen. Layar FullView 6 incinya beresolusi HD+ 720×1440 piksel, dengan rasio layar 18:9.
gionee-m7-power-indonesia-2
Kombinasi tersebut membuat Gionee mampu membuat smartphone dengan layar lebih lebar tanpa memperbesar body. Terbukti, meski M7 Power memiliki layar 6 inci tapi ukurannya tak lebih besar dari smartphone 5,5 inci (rasio 16:9).

Adapun teknologi FullView Display menawarkan sejumlah pengalaman baru. Misalnya mampu menampilkan konten 13 persen lebih banyak, menonton video lebih puas, bermain game MOBA lebih seru, dan berbagai hal lainnya.

Battery Life
gionee-m7-power-indonesia-3

Gionee M7 Power ditenagai baterai berkapasitas besar, yakni 5000 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga dua hari untuk penggunaan normal. Lebih detail, Anda dapat merasakan pengalaman menggunakan smartphone sebagai berikut.

  • SIM tunggal mode Standby Power hingga 833 jam
  • Dual SIM mode Standby Power hingga 625 jam
  • Mendengarkan musik selama 131 jam
  • Menonton 7 film berdurasi panjang secara maraton hingga 16 jam
  • Menikmati waktu telepon selama 56 jam
  • Dan bermain game secara masif 6,5 jam

Fast & Smooth
gionee-m7-power-indonesia-4

Bagian inti dari perangkat ditangani chipset Qualcomm Snapdragon 435, yang berisi CPU octa-core 1.4 GHz Cortex-A53, dan GPU Adreno 505. Kinerjanya disokong RAM 4GB, dan penyimpanan internal 64GB.

Untuk perangkat lunaknya, M7 Power sudah menjalankan Android 7.1.1 Nougat dengan sentuhan user interface Amigo 5.0 yang menawarkan sejumlah fitur, seperti Shortcut Fingerprint, Private Space 2.0
dan App Clone.

Amazing Shooting
gionee-m7-power-indonesia-5

Perkara pengambilan gambar dan video, Gionee melekatkan sensor kamera 13 MP, bukaan f/2.0, autofocus, dan LED flash. Serta, kamera depan 8MP. Aplikasi kamera Gionee juga dibekali sejumlah mode kamera menarik seperti bokeh selfie, group selfie, dan 3D photo.

Harga Gionee M7 Power di Indonesia

Mengenai harga, Gionee M7 Power dibanderol Rp3.999.000 di Indonesia dengan pilihan warna black dan gold. Sebagai perbandingan, di Tiongkok M7 Power hanya dijual Rp3,2 jutaan.

Tertarik? Sayangnya, Anda belum bisa membelinya sekarang, karena M7 Power baru akan tersedia pada bulan Januari 2018.

Gionee Rilis 6 Smartphone Layar Penuh “FullView Display”

Harus diakui, smartphone dengan bezel tipis dan rasio layar 18:9 atau yang disebut Infinity Display, FullVision, edge-to-edge dan FullView memiliki daya tarik yang luar biasa. Gionee, pabrikan ponsel asal Tiongkok ini pun telah mengumumkan 8 smartphone terbaru, di mana 6 smartphone menggunakan layar penuh (Fullview Display).

Gionee membagi 8 smartphone barunya itu dalam beberapa seri. Seperti seri premium M7 yang dirancang untuk para profesional. Series S yang ditunjukkan untuk kalangan muda dan series F yang hadir dengan harga terjangkau. Lebih lanjut, berikut detail spesifikasinya.

Series Gionee M7

gionee m7 plus

Gionee meluncurkan empat seri M7, yakni M7 Plus, M7, M7 Power, dan M7 Mini. Dimulai dari flagship Gionee M7 Plus yang mengusung layar AMOLED FullView 6.43 inci resolusi full HD+ 1080×2160 piksel dengan rasio layar 18:9.

Diotaki chipset Qualcomm Snapdragon 660 berpadu RAM 6GB, penyimpanan internal 128GB, dan baterai 5000 mAh mendukung wireless charging. Spesifikasi lainnya seperti dual camera 16MP+8MP dan kamera depan 8MP.

gionee m7

Berlanjut ke Gionee M7, ponsel ini menggunakan layar AMOLED FullView 6.01 inci 1080×2160 piksel dan rasio layar 18:9. Diotaki Mediatek Helio P30 ditunjang RAM 6GB, penyimpanan internal 64GB, dan baterai 4000 mAh.

Sedangkan Gionee M7 Power mengusung layar IPS 6 inci 720×1440 piksel, rasio layar 18:9. Dapur pacunya ditangani chipset Snapdragon 435, berparu RAM 4GB, penyimpanan internal 64GB, dan baterai 5000 mAh.

Series Gionee S

gionee s11s

Series S dari Gionee ini hadir dengan back cover kaca yang stylish dan Gionee S11S adalah versi  yang paling canggih. Smartphone ini punya layar FullView AMOLED 6.01 inci Full HD+ 2160×1080 piksel diotaki chipset MediaTek Helio P30 ditunjang RAM 6GB, penyimpanan internal 64GB, dan baterai 3600 mAh dengan Intelligent Power.

Soal fotografi, Gionee menyematkan empat kamera sekaligus. Kamera utama 16MP+8MP dan kamera depan 20MP+8MP.

gionee s11

Beralih ke Gionee S11 ini mengusung layar AMOLED FullView 5.99 inci resolusi 2160×1080 piksel dengan rasio layar 18:9. Bagian intinya ditangani chipset MediaTek Helio P23, berpadu RAM 4GB, ruang simpan 64GB, dan baterai 3410 mAh. Spesifikasi lainnya seperti dua kamera depan 16MP+8MP dan dua kamera belakang 16MP+5MP.

Kemudian Gionee S11 lite, dengan layar FullView sedikit lebih kecil 5,7 inci resolusi 1440×720 piksel. Diotaki prosesor Snapdragon octa-core 1.4GHz ditunjang RAM 4GB, dan memori penyimpanan 32GB. Kamera utama 13MP+2MP dan kamera belakang 16MP.

Disegmen entry-level, Gione juga punya Gionee M7 mini and F205. Sayangnya, spesifikasinya belum terungkap secara detail. Untuk harga, berikut informasinya.

  • Gionee S11S CNY3,299 (Rp6,7 jutaan)
  • Gionee S11 CNY1,799 (Rp3,8 jutaan)
  • Gionee S11 lite CNY1,299 (Rp2,6 jutaan)
  • Gionee M7 Plus CNY4,399 (Rp9 juta)
  • Gionee M7 CNY2,799 (Rp5,7 jutaan)
  • Gionee M7 Power CNY1,599 (Rp3,2 jutaan)
  • Gionee M7 Mini CNY1,399 (Rp2,8 jutaan)
  • Gionee F205 CNY3,299 (Rp2 jutaan)

Sumber: GSMarena

Gionee M6S Plus Dibekali RAM 6GB dan Baterai 6000mAh

Gionee diam-diam meluncurkan smartphone model baru, M6S  Plus di Tiongkok. Ini adalah smartphone yang sepertinya disiapkan untuk berjibaku di pasar menengah ke atas, ditandai dengan komponen jeroan yang lebih bertenaga, baterai lebih besar dan fitur yang lebih lengkap. Soal harga, Gionee M6S dijual mulai CNY 3,499 atau $508. Ini untu tipe terendah, sedangkan untuk tipe tertinggi dijual seharga $624 per unitnya. Mulai 2 Mei mendatang, Gionee akan membuka penjualan perdana.

Gionee M6S Plus, sesuai namanya merupakan model tertinggi dari jajaran M6. Dengan label itu, wajar jika kemudian M6S Plus menawarkan layar selebar 6 inci dengan resolusi FHD 1920 x 1080 piksel berteknologi Oncell AMOLED. Otak utamanya diserahkan pada Snapdragon 653 yang dipasangkan dengan RAM 6GB dan penyimpanan internal 64GB dan 256GB.

Gionee-M6S-Plus-image-01

Di bagian “mata”, smartphone dual SIM berbasis Android 6.0 Marshmallow ini membawa sepasang kamera di belakang dan depan. Di belakang menggunakan sensor 12MP dengan dukungan LED flash. Sedangkan di depan menggunakan sensor 8MP untuk menjepret selfie. Dibalut body berdimensi 163.3×80.9×8.25mm tampil cukup ramping dan elegan plus tambahan sensor sidik jari di belakang sebagai pintu akses ke perangkat. Tak ketinggalan adalah dukungan konektivitas seperti WiFi, Bluetooth 4.0, 4G LTE, GPS, USB OTG, micro USB dan juga lubang audio jack 3.5mm.

Kemudian untuk mengimbangi layarnya yang lebar, Gionee membenamkan baterai cukup besar di bagian belakang perangkat, yakni dengan kapasitas 6.020mAh. Gionee bahkan membekali perangkatnya dengan prosedur enkripsi yang memastikan data di dalamnya jauh dari jangkauan pihak ketiga.

Di jajaran M6, ponsel pintar ini menjadi yang ketiga setelah sebelumnya hadir pula model M6 Plus yang menjalani debutnya di tahun 2016 lalu.

Sumber berita Techandroids dan Mysmartprice.

Gionee F5 Jadi Pilihan Baru di Kelas Menengah, Punya Sensor Sidik Jari dan Baterai 4.000mAh

Setelah meluncurkan M2017 di penghujung tahun 2016 yang lebih ditujukan untuk pasar kelas atas, Gionee kembali hadir dengan smartphone baru yang kali ini diracik untuk meramaikan persaingan di kelas menengah lewat smartphone Gionee F5. Seperti kebanyakan produk buatanya, F5 juga dipasarkan dulu ke Tiongkok denganbanderol di kisaran $260 per unitnya.

Gionee F5 yang sebelumnya sempat terlihat di situs TENAA kini resmi hadir dalam balutan layar IPS 5,3 inci yang mempunyai tingkat kejernihan di 1280 x 720 piksel. Resolusi ini dirasa tepat untuk kelas yang menjadi tujuan Gionee. Sedangkan untuk bagian paling penting, yakni dapur pacu, Gionee membenamkan chipset MediaTek MT6750 yang menawarkan prosesor delapan inti dan diduetkan dengan grafis Mali-T860MP2, RAM 4GB dan penyimpanan internal seluas 32GB.

Gionee F5

Seperti kebanyakan ponsel pintar di kelas menengah, Gionee F5 juga dilengkapi dengan pemindai sidik jari yang dibenamkan di tombol home untuk menjadi pintu utama bagi pengguna untuk mengakses perangkat. Sedangkan untuk mengabadikan momen, pengguna bisa menjumpai sepasang kamera 13MP dan 8MP masing-masing untuk bagian belakang dan depan. Menyempurnakan fitur kamera dan sidik jari, smartphone berbasis Android 6.0 Marshmallow ini juga mempunyai baterai berukuran cukup besar, 4000mAh.

Baru dapat dipesan di Tiongkok, Gionee F5 tersedia dalam pilihan warna gold dan rose gold. Meski ada selentingan kabar akan rencananya berkiprah di pasar Asia, termasuk Indonesia tapi sejauh ini belum ada konfirmasi apakah F5 akan menjadi bagian dalam rencana ekspansi Gionee.

Sumber berita Gionee.

Tak Hanya Mewah, Gionee M2017 Juga Punya Baterai Jumbo

Brand asal Tiongkok, Gionee kembali membuat pengguna gadget di dunia geleng-geleng kepala. Setelah merilis M5 dengan modal baterai ganda, Gionee kembali merilis ponsel dengan konsep serupa, kali ini dijuluki M2017. Bedanya, di generasi ini Gionee memperindah tampilannya sehingga tampak jauh lebih mewah.

Sebagai permulaan, Gionee M2017 ditopang dua buah baterai 3.500mAH, sehingga total sama dengan 7.000mAh, besaran daya yang menopang operasional M2017.

Tak hanya menggebrak lewat baterai ganda, Gionee M2017 juga dibekali desain yang premium dan kokoh. Dibalut metal, ponsel terlihat mewah dengan adanya tepian melengkung di kedua sisi komponen layar selebar 5,7 inci-nya. Layar ini memiliki resolusi 1440 x 2560 piksel yang kemudian ditemani tombol home dan dua tombol sentuh kapasitif.

Gionee M2017_4

Di bagian dalam, M2017 mempunyai daya gedor yang juga tak kalah greget. Otak utamanya dihuni Snapdragon 653 yang ditopang oleh RAM besar berkapasitas 6GB. Kapasitas ruang simpannya sendiri dimulai dari 128GB.

Pesona M2017 belum padam, berlanjut ke segmen fotografi perangkat menyuguhkan dua buah sensor 12MP dan 13MP yang disusun secara vertikal di panel belakang perangkat, sementara di depan dihuni kamera 8MP untuk menjepret selfie dan panggilan video.

Gionee M2017_2

Tapi sayang, Gionee tak membekali ponsel pintar barunya ini dengan slot microSD dan juga jack audio 3.5mm. Tetapi untuk kekurangan pertama, Gionee memberikan solusi dengan membenamkan memori super lega seperti yang disinggung di atas. Bakal memulai debut di Tiongkok, Gionee M2017 ditawarkan mulai $1,007. Cukup mahal jika dibandingkan sejumlah smartphone dengan spek serupa.

Sumber berita Gionee.

Teruskan Kiprah S8, Gionee S9 Dapat Bekal Kamera Belakang Ganda

Saat semua mata tertuju pada OnePlus 3T yang baru saja diresmikan, Gionee berupaya untuk memecah perhatian dengan meluncurkan smartphone terbaru, Gionee S9. Meski bukan perangkat unggulan, tapi S9 punya sejumlah fitur andalan yang cukup menarik.

Spesifikasi Gionee S9 kita awali dari bagian terluar di mana dapat dijumpai komponen layar 5,5 inci dengan resolusi Full HD. Berbeda dengan pendahulunya, Gionee S9 kali ini mengadopsi teknologi LCD untuk komponen layarnya.

Gionee S9_2

Jeroan perangkat menjanjikan kinerja yang apik berkat hadirnya chipset MediaTek Helio P10 yang didampingi RAM sebesar 4GB dan memori internal 64GB. Konfigurasi jeroan yang tak berubah dari model sebelumnya.

Demi membedakan S9 dengan pendahulunya, Gionee membenamkan konfigurasi kamera belakang ganda yang terdiri dari sensor 13MP dan 5MP. Kombinasi ini memberikan kemampuan ekstrak pada S9 terutama dalam mengukur jarak objek yang dibidik. Sementara untuk urusan selfie, Gionee menyerahkannya pada kamera depan beresolusi 13MP.

Gionee S9_1

Diracik dengan dimensi 154.2 x 76.4 x 7.4 mm, Gionee S9 memiliki bobot 168 gram, dukungan dual SIM 4G, sensor sidik jari dan custom interface Amigo 3.5. Perangkat ditenagai baterai sebesar 3.000mAh dan dibanderol di kisaran $364 per unitnya. Tiongkok masih menjadi pasar tujuan Gionee untuk memasarkan perangkat barunya ini.

amigo ui

Sumber berita Gionee.

Gionee P7 Max Tiba di Nepal dengan Modal Prosesor Octa-Core dan RAM 3GB

Brand Gionee mungkin belum begitu familiar di telinga Anda, tapi pabrikan asal Tiongkok ini telah menjelma menjadi pabrikan perangkat yang tubuh pesat. Selain pasar lokal Tiongkok, Gionee juga sudah mulai melebarkan sayap ke pasar Asia khususnya India dan Nepal.

Untuk memperkuat posisinya di sana, Gionee secara resmi meluncurkan perangkat baru bernama Gionee P7 Max. Nepal jadi negara yang beruntung karena menjadi pasar pertama yang akan dituju oleh P7 Max.

Seperti kebanyakan produk yang Gionee telurkan, Gionee P7 Max juga dirancang dengan desain dan komponen yang menjanjikan tapi ditawarkan dengan banderol harga yang ramah di kantong. Cukup masuk akal mengapa mereka lebih memilih India dan Nepal sebagai tujuan ekspansi.

Gionee P7 Max - Sumber gambar: priceinindia.
Gionee P7 Max – Sumber gambar: priceinindia.

Di depan, Gionee P7 Max menyajikan penampang layar selebar 5,5 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel. Gionee menyebutkan layar di smartphone barunya ini sudah dilapisi anti gores. Dapur pacu Gionee P7 Max dipercayakan pada chipset MediaTek MT6595 yang terdiri dari prosesor delapan inti berkecepatan 2,2GHz, grafis PowerVR G6200 dan juga RAM sebesar 3GB.

Di samping ruang simpan seluas 32GB, Gionee membekali smartphone Androidnya ini dengan kamera utama 8MP yang dilengkapi LED flash. Sementara untuk memuaskan hasrat selfie pengguna masa kini, Gionee menyematkan kamera 5MP di depan. Interface menampilkan tatap muka unik Amigo 3.2 UI yang berbasiskan Android 6.0 Marshmallow.

Ditenagai batera 3.200mAh, Gionee P7 Max akan mengawali kiprahnya di Nepal dengan banderol di kisaran $205. India kemungkinan besar akan jadi persinggahan berikutnya. Tapi belum ada informasi akurat yang menyinggung soal kehadiran Gionee P7 Max di luar dua negara itu.

Sumber berita GizmoChina.

Gionee S6 Pro Resmi Dirilis dengan Modal RAM 4GB dan Prosesor Octa-Core

Gionee rupanya tak ingin ketinggalan meramaikan segmen kelas menengah. Vendor asal Tiongkok tersebut kembali merilis punggawa smartphone baru dari seri S bernama S6 Pro. Smartphone 5,5 inci yang mengemas Android 6.0 Marshmallow dan prosesor delapan inti dari MediaTek. Seperti apa kemampuan perangkat ini dalam bersaing dengan Huawei Honor 5A atau ZTE Blade A2? Berikut ulasan selengkapnya.

Gionee S6 Pro dibangun dari material aluminium-magnesium alloy dalam wujud desain unibody yang kemudian disempurnakan oleh layar kaca 2.5D. Layar utamanya mempunyai resolusi 1080p IPS yang menjanjikan visual sempurna nan memanjakan mata.

Gionee S6 Pro tiba dengan tiga pilihan warna-warna mewah
Gionee S6 Pro tiba dengan tiga pilihan warna-warna mewah

Dipoles custom interface Amigo OS 3.2, Gionee S6 Pro membawa komponen kamera yang terbilang lebih dari cukup. Di belakang, ada kamera 13MP yang dilengkapi dengan LED flash, PDAF dan kecepatan fokus yang diklaim hanya 0.1 detik. Sementara di depan, terdapat kamera 8MP untuk kebutuhan selfie dan panggilan video.

Gionee S6 Pro juga punya kamera berkelas, 13MP plus 8MP
Gionee S6 Pro juga punya kamera berkelas, 13MP plus 8MP

Lompat ke jeroan, perangkat mengandalkan chipset MediaTek Heli P10 yang mengemas delapan inti prosesor untuk melahap tugas-tugas utamanya. Sebagai pendukung Gionee menambahkan grafis Mali T860MP2 untuk keperluan gaming dan multimedia plus dukungan RAM 4GB LPDDR3 serta memori internal berkapasitas 128GB.

Daya saing Gionee S6 Pro di kelas menengah diperkokoh oleh kehadiran sensor sidik jari yang ditanamkan di tombol Home. Serta ketersediaan fitur-fitur modern, antara lain dual sim micro dan nano yang berfungsi ganda sebagai slot microSD, kemudian fitur 4G LTE, WiFi, Bluetooth 4.1, GPS dan USB tipe C.

Ditenagai baterai 3.130mAh dan pilihan warna rose gold, silver serta gold, Gionee S6 Pro sudah dapat dibeli dari Tmall dan toko onine resmi Gionee dengan banderol di kisaran $300.

Sumber berita FoneArena dan Gionee.

Gionee Marathon M5 Plus, Phablet 6 Inci Ditopang Baterai Kekar

Pabrikan perangkat Gionee menandai akhir tahun 2015 dengan melepas varian baru bernama Marathon M5 Plus. Diluncurkan di Tiongkok, Marathon M5 Plus merupakan perangkat phablet dengan penampang layar seluas 6 inci berbalut material metal dan dipersenjatai sensor sidik jari.

Layar tersebut mempunyai tingkat resolusi di 1080 x 1920 piksel, menawarkan tingkat kejernihan yang sudah sangat baik. Di atas layar terdapat kamera depan 5MP yang disediakan untuk mengakomodasi kebutuhan seperti memotret selfie dan juga panggilan video. Putar ke belakang ada kamera utama beresolusi 13MP yang ditemani oleh sejumlah fitur fotografi mutakhir salah satunya yang menonjol adalah fitur Phase Detection Auto focus.

m5 plus

Demi memberikan daya gedor yang sepadan dengan penampilan gaharnya, Gionee membenamkan chipset MediaTek 6753 yang memboyong prosesor octa core 1,3GHz ditemani RAM 3GB dan grafis Mali-T720 GPU. Di bagian Memori pun Gionee tak mau setengah-setengah dalam memberikan ruang simpan, sebuah komponen memori internal 64GB ditanamkan ditambah dengan slot memori eksternal yang mampu melahap microSD seluas 128GB.

Dan untuk mengimbangi kinerja prosesor dan komponen lainnya, Gionee membenamkan baterai yang juga tak kalah kekar. Ada baterai berkapasitas 5.020mAh yang siap memasok daya untuk berbagai keperluan. Gionee juga menambahkan teknologi dual-charging chip sehingga pengguna hanya butuh 60 menit untuk mendapatkan pasokan daya selama satu hari penuh.

Sebagai pelengkap, Gionee Marathon M5 Plus juga dimodali berbagai konektivitas seperti Bluetooth 4.0, USB OTG, WiFi, 3G, 4G LTE, GPS dan slot USB Type-C. Di situs resminya, Gionee Marathon M5 Plus sudah dipajang dengan mahar setara dengan $385.

Sumber berita PhoneArena.