Huawei Mate 9 Resmi Sudah, Ditenagai Kirin 960 dan Kamera Ganda Leica

Huawei akhirnya resmi memperkenalkan flagship terbarunya, Mate 9. Smartphone bongsor 5,9 inci yang dalam beberapa bulan terakhir meramaikan sejumlah media online ternama  dalam rumor dan spekulasi. Kini, Huawei Mate 9 resmi tiba menjawab semua kabar burung tersebut.

Layar

Huawei Mate 9 menawarkan jendela interaksi yang lega lewat penampang layar selebar 5,9 inci, sehingga banyak orang menamainya sebagai phablet, bukannya smartphone. Layar ini mempunyai resolusi 1080p (1920 x 1080 piksel) atau biasa disebut Full HD dan dengan kepadatan 373ppi.

Kamera

Komponen ini menjadi salah satu fitur yang paling menonjol di Huawei Mate 9. Seperti seniornya, Mate 9 diracik dengan konfigurasi kamera ganda di belakang. Dengan bertambahnya Mate 9, maka kini sudah ada tiga smartphone papan atas Huawei yang mengadopsi terknoloi serupa. Sebelumnya didahului oleh P9 dan Honor 8.

Dan di ponsel pintar ini, Huawei juga menggaet Leica untuk meracik kamera tersebut. Adapun konfigurasinya terdiri dari 20MP kamera monokromatik dan 12MP yang bertugas menjepret objek yang lebih berwarna. Sebagai tambahan, kamera juga punya kemampuan merekam 4K, 4-in-1 hybrid autofocus, phase-detect, depth, contrast detection dan dual LED flash.

Untuk bagian depan, Huawei memilih sensor 8MP dengan bukaan f/1.9 dan autofocus demi selfie yang sempurna.

Dapur Pacu

Benar apa yang spekulasikan selama ini. Huawei Mate 9 memang membawa chipset terbaru Huawei, Kirin 960 yang menawarkan daya gedor prosesor delapan inti yang disandingkan dengan grafis Mali G71 MP9 serta coprocessor untuk menangangi sensor gambar dan gerak. Berkat komponen ini, Mate 9 dipastikan mendukung perangkat Daydream VR selain Google Pixel.

Baterai

Tak cuma mampu berlari kencang, Huawei Mate 9 juga dirancang untuk bekerja dengan lebih efisien. Itu sebabnya, Huawei mengklaim baterai sebesar 4.000mAh yang disematkan mampu bekerja dua hari dalam sekali isi ulang. Sebagai tambahan, Huawei juga memberikan kemampuan mengisi baterai super cepat sehingga untuk memperoleh seharian tenaga cukup disambungkan ke charger selama 20 menit.

Bekal sistem operasi Android 7.0 Nougat juga mendukung klaim Huawei. Kita tahu, OS terbaru Google tersebut memboyong generasi terbaru modus Doze yang dirancang untuk efisiensi perangkat.

Harga dan Ketersediaan

Huawei Mate 9 selain akan dirilis ke Tiongkok untuk pertama kalinya, juga bakal menyambangi beberapa negara seperti Prancis, Jerman, Jepang, Ialia, Kuwait, Malaysia, Plandia, Arab Saudi, Thailand, Spanyol dan UEA. Sejumlah negara lain dipastikan menyusul kemudian. Adapun harganya di kisaran $776 per unitnya.

Sumber berita Huawei.

Huawei Mate 9 Diduga Kuat Mengadopsi Dapur Pacu Kirin 960

Huawei disebut-sebut bakal menggelar event peluncuran Mate 9 dan Mate 9 Pro. Dua hari yang lalu, Huawei merilis teaser pertama yang mengonfirmasi tanggal yang sebelumnya telah dispekulasikan. Hari ini, Huawei kembali merilis teaser dan juga kicauan Twitter yang secara jelas mengonfirmasi kehadiran chipset Kirin 960 di tanggal yang sama dengan peluncuran duo Mate 9.

Chipset Kirin 960 membawa empat inti Cortex-A73 yang melahap tugas-tugas berat, dan empat inti Cortex-A53 untuk menangani tugas-tugas ringan. Sebagai pendukungnya, Huawei membenamkan Mali-G71 MP8 untuk mengolah urusan grafis. Chipset dipastikan bakal menyapa publik pada 3 November, bertepatan dengan peresmian Mate 9 dan kuat kemungkinan juga akan debut di dalam jeroan kedua varian.

Dalam teaser-nya, Huawei mengklaim bahwa Kirin 960 mempunyai kinerja CPU 18% lebih baik ketimbang Kirin 950. Dan menyajikan performa grafis 180% lebih baik ketimbang grafis sebelumnya.

Selain Kirin 960, Huawei Mate 9 diyakini bakal mengemas RAM dengan kapasitas paling tidak sebesar 6GB. Bagian ini mendapat perhatian lebih sebagaimana pola serupa juga ditempuh oleh Xiaomi melalui Mi Note 2 dan Galaxy C9 Pro.

Sementara itu Huawei Mate 9 Pro disebutkan bakal mengemas layar 5,9 inci, RAM 6GB dan memori internal seluas 64GB. Opsi lainnya disebut mencapai 256GB. Namun berbeda dengan sang adik, Huawei Mate 9 Pro bakal menyuguhkan layar dengan resolusi QHD untuk membedakan kelas keduanya. Membuat perangkat ini menjadi satu dari sedikit perangkat yang mendukung penggunaan Daydream VR.

Sumber berita Playfuldroid.

Huawei Kembali Gandeng Leica untuk Bantu Racik Kamera Mate 9 dan Mate S2?

Huawei Mate 9 diyakini bakal menjadi suguhan Huawei sebelum mengalihkan fokus menggarap tablet baru bersama Google. Dalam rumor lalu wujud perangkat telah beredar meskipun bukanlah desain resmi. Namun dari sana kini kita punya referensi yang cukup baik bakal seperti apa wujua akhir Mate 9.

Kini, melengkapi rumor sebelumnya, beredar kabar bahwa Huawei bakal kembali menggandeng Leica untuk membenamkan racikan kamera andalannya ke Mate 9.

Render Desain Huawei Mate 9

Anda tentu masih ingat, sebelum ini Huawei dan Leica pernah menjalin kerjasama memproduksi kamera ganda yang menjadi senjata andalan perangkat flagship, P9. Meski hanya sebatas kamera, kehadiran sensor Leica diharapkan menjadi nilai tambah yang membuat P9 mampu bersaing dengan para rival. Harapan yang sama tampaknya kembali ditumpukan oleh Huawei ke generasi Mate terbaru.

Menurut lansiran GizmoChina yang memperoleh kabar dari Weibo, bahwa Leica akan membantu Huawei merancang kamera yang dikemas dengan fitur OIS, laser autofocus dan juga analog zoom. Leica juga disebut-sebut terlibat dalam pengembangan kamera di perangkat Mate S2.

Sementara itu, perihal spesifikasi lainnya. Huawei Mate 9 diyakini bakal mengemas chipset buatan sendiri, Kirin 960 dan kemungkinan RAM dengan kapasitas lebih dari 6GB. Bagian ini mendapat perhatian lebih sebagaimana pola serupa juga ditempuh oleh Xiaomi melalui Mi Note 2. Apalagi baru-baru ini Turing juga membuat rekor dengan membuat ponsel dengan bekal RAM total sebesar 12GB.

Mengingat kesiapan Android 7.0 Nougat untuk diadopsi, sangat mungkin Huawei akan langsung mencomot OS tersebut untuk ditanamkan ke Mate 9 dan Mate S2. Tentu setelah diolah dengan racikan khas mereka EMUI 5.

Sumber gambar header PhoneArena.