Bhinneka’s Marketing Strategy in 2018

Welcoming 2018, Bhinneka e-commerce has prepared several programs related to their strategic vision. The programs are based on their performance review
back in 2017. The current strategy emphasizes on the shifting needs of
Indonesians as e-commerce’s consumers. Bhinneka will multiply product
choices of lifestyle devices and household needs next year.

“We are confident that 2018 will be a dynamic year for Bhinneka. Prepared
with business review internal in 2017, we already arranged some focuses
supposedly with maximum potential. We are wary of Indonesia’s retail
shifting, as well as the evolution of millennials’ lifestyles. In addition,
to other necessary factors by all means,” Brand Marketing Manager of
Bhinneka, Irina Marwan, said.

Further explained, the shifting affecting changes on spending patterns in
the country, will continue to expand. According to Bhinneka’s data
throughout 2017, it is projected that there will be first purchaser (the
first-time online shopper) growth around 10-20% next year. It shows the
growing number of people aware of electronic transactions.

“This trend is inseparable from millennials’ existence who has been exposed
as a potential new consumer having varied characteristics from their
previous generations, including in spending pattern,” said Marwan.

In consumer retail or individual consumption, Bhinneka still concentrates on
computer, communication, and electronic devices. Primarily on gadget and
household needs, in lifestyles category.

Irina states, the market absorption rate of gadget products is strongly
influenced by trends and producers’ acts. For instance, smartphone took its
high rate of market absorption in 2017 in various price ranges, from an
affordable one to a super-premium; started from a senior brand that
reappeared such as Motorola and Blackberry, to a smartphone brand with
special series features.

The names above with a number of premium flagship such as iPhone 7 and
iPhone 7 Plus which were just officially marketed in Indonesia in the first
quarter of 2017. There were also Samsung Galaxy S8, followed by Samsung
Galaxy Note 8. Thereon iPhone 8, iPhone 8 Plus, and iPhone X towards the end
of the year. All of them came with an improved camera technology, including
the front camera.

“It is most likely that the trend and enthusiasm in smartphone products will
continue next year, and it will not only happen in young consumer groups.
Thus, Bhinneka will further explore gadgets and consumer electronics in
lifestyles category. There are also household needs included in this
category such as food processor, mixer, coffee maker, to vacuum cleaner,”
she said.

Bhinneka also has the latest research results of GfK (Society for Consumer
Research, Germany) Indonesia about its market prediction in 2018. The
absorption growth in telecommunications occupies the second highest position
of 7.8% this year. Meanwhile, in small domestic appliances, it is predicted
to increase nearly 5%.

“Small domestic appliances are identical with efficiency and is categorized
as lifestyles. It is different from home appliances in general categorized
as household needs,” She continued.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here

Strategi Penjualan Bhinneka di Tahun 2018

Menyongsong tahun 2018, layanan e-commerce Bhinneka telah menyiapkan beberapa rencana berkaitan dengan visi strategisnya. Rencana tersebut didasarkan pada peninjauan kembali hasil kinerja yang telah ditorehkan pada tahun 2017. Strategi yang digulirkan saat ini juga menitikberatkan pada pergeseran kebutuhan masyarakat Indonesia sebagai konsumen layanan e-commerce. Tahun depan, Bhinneka akan memperbanyak pilihan produk perangkat berkaitan dengan gaya hidup dan kebutuhan rumah tangga.

“Kami yakin 2018 akan menjadi tahun yang dinamis bagi Bhinneka. Berbekal internal business review pada 2017 ini, kami telah menyusun sejumlah fokus yang diharapkan berpotensi maksimal. Kami mewaspadai gejala shifting pada ritel Indonesia, serta perkembangan gaya hidup kelompok millennials. Tentunya di samping faktor-faktor penting lainnya,” ungkap Irina Marwan selaku Brand Marketing Manager Bhinneka.

Dijelaskan lebih lanjut, pengaruh pergeseran pada perubahan pola belanja di tanah air akan bergulir dan terus meluas. Melihat data sepanjang 2017 yang dimiliki Bhinneka, diproyeksikan akan terjadi pertumbuhan first purchaser (orang yang belanja online untuk pertama kali) antara 10-20 persen di tahun depan. Menunjukkan makin banyaknya masyarakat yang melek bertransaksi elektronik.

“Tren ini tidak lepas dari keberadaan para millennials, yang sejak beberapa tahun terakhir disorot sebagai kelompok konsumen baru yang potensial dengan karakteristik berbeda dibanding generasi sebelum mereka. Termasuk dalam pola berbelanja,” singgung Irina.

Di ranah consumer retail atau konsumsi perorangan, Bhinneka tetap berkonsentrasi pada kategori perangkat komputer, komunikasi, dan elektronik. Utamanya pada gadget dan perangkat rumah tangga, yang lebih mengarah kepada gaya hidup.

Disampaikan Iriana, untuk produk gadget tingkat penyerapan pasarnya sangat dipengaruhi tren dan geliat para produsen. Salah satu contohnya, 2017 merupakan tahunnya smartphone dengan beragam rentang harga, dari yang terjangkau hingga yang super premium. Dimulai dari brand senior yang muncul kembali seperti Motorola dan Blackberry. Juga brand smartphone yang mengunggulkan seri khusus.

Nama-nama di atas ditambah sejumlah flagship premium, seperti iPhone 7 dan iPhone 7 Plus yang baru resmi dipasarkan di Indonesia pada kuartal pertama 2017. Ada pula Samsung Galaxy S8, disusul Samsung Galaxy Note 8. Belum lagi iPhone 8, iPhone 8 Plus, dan iPhone X menjelang akhir tahun. Semuanya hadir dengan teknologi kamera yang telah ditingkatkan, termasuk kamera depan.

“Kemungkinan besar tren dan antusiasme pada produk-produk smartphone akan berlanjut di tahun depan, dan tidak hanya dari kelompok konsumen muda saja. Jadi di 2018 mendatang, Bhinneka akan lebih dalam mengeksplorasi gadget dan consumer electronic pada ranah gaya hidup. Adapun peralatan rumah tangga yang masuk ke dalam kategori ini seperti blender atau food processor, mixer, coffee maker, sampai robot penyedot debu,” tuturnya.

Bhinneka juga berpegang hasil riset terakhir GfK (Society for Consumer Research, Jerman) Indonesia tentang prediksi pasar Indonesia 2018, yang dirilis secara terbatas pada Oktober lalu. Pertumbuhan serapan di telekomunikasi, menempati posisi dua teratas sebesar 7,8 persen pada tahun ini. Sedangkan prediksi pertumbuhan serapan small domestic appliances meningkat hampir 5 persen.

Small domestic appliances identik dengan efisiensi, portabel, lebih menitikberatkan pada gaya hidup. Persepsinya berbeda dengan home appliances pada umumnya yang dikaitkan dengan pekerjaan rumah tangga,” lanjut Irina.

Application Information Will Show Up Here