Perlombaan.com, Tempat Bagi Para Pemburu Hadiah

Ada beberapa hal yang cukup populer yang berkaitan dengan konsumen dan dunia konsumsi di pengguna internet lokal, pertama adalah diskon dan yang kedua adalah kuis/lomba yang memberikan hadiah tertentu.

Untuk hal yang pertama, telah banyak layanan yang memberikan fasilitas untuk konsumen yang menyukai diskon, mulai dari layanan daily deals, pusat informasi diskon sampai dengan yang menyediakan secara langsung informasi diskon on the go di ponsel.

Nah, untuk yang berhubungan dengan lomba ada Perlombaan.com. Di situs ini Anda bisa mendapatkan informasi seputar kuis, lomba dan berbagai hal lain yang semuanya berhubungan dengan hadiah. Ada 6 kategori yang terdapat di situs ini, antara lain Kontes, Kompetisi, Kuis, Undian, Komunitas dan Sosial Media.

Continue reading Perlombaan.com, Tempat Bagi Para Pemburu Hadiah