Esports Viewers Trend of MPL ID, PMPL ID, and FFML in 2020

Many sports events are disturbed by the pandemic. However, it’s not the case with esports. Indeed, esports tournaments were halted for a while. Now, it resumes, even though it’s held online. In fact, the number of esports viewers is getting bigger since many countries encourage their citizens to stay at home.

That’s why I will discuss the viewer trends of esports leagues in 2020 so far. Those leagues are Mobile Legends Professional League, PUBG Mobile Professional League, and Free Fire Master League. Why esports leagues? Because an esports league run for weeks, unlike competition with tournament format which will be finished in days. These leagues are chosen because they are official from the publishers. Besides that, it’s worth noting that we only choose to count the data from YouTube and Facebook because it’s opened to the public.

To see the viewers trend from those 3 leagues, I monitor the number of views on MPL ID Season 5 and Season 6, PMPL ID Season 1 and Season 2, then, FFML Season 1 and 2. The data here is collected on 24 August 2020.

 

Mobile Legends Professional League Indonesia

At the beginning of 2020, MPL ID started its fifth season. At that time, MPL was broadcasted through a couple of official channels. However, because I don’t have the viewers data from the others, I would only count the data from Mobile Legends: Bang Bang YouTube Channel and also MPL Indonesia Facebook account.

During the season, MPL reached a total view of 73.6 million. The video with the most views is the last day of Playoffs, featuring the grand final, with 5.4 views. Considering the grand final featured RRQ vs EVOS, it’s no wonder the viewers were enormous.
Every week in the whole season, viewers number of MPL is constant. For 8 weeks (without Playoffs), the total views reach 59.6 million, with weekly average views 7.4 million.

Except for the Day 3 on Week 7, the viewers of MPL ID Season 5 are never under 1 million. Meanwhile, on the first and second days of Playoffs, the views numbers reach 2.4 million and 2.8 million, respectively.

Those numbers only count from YouTube. If added from the official Facebook page, the number of views in the Playoffs could get 3.9 views (on the first day) and 4.5 million views (on the second day).

Jumlah total view MPL Season 5. | Sumber: Hybrid/Ellavie
Total views of MPL ID Season 5 (in thousands). | Source: Hybrid/Ellavie

At the time of writing, MPL ID S6 just finished its Week 2, and there are some changes in terms of content distribution compared with the previous season. There are 2 official YouTube channel in this season, Mobile Legends: Bang Bang and MLBB Esports. Season 6 is also broadcasted on Facebook. The number of MPL ID S6 viewers from Mobile Legends: Bang Bang YouTube channel is more significant than the MLBB Esports channel. However, the number of views on MLBB Esports is still greater than on Facebook.

During two weeks of MPL ID S6, the number of views of this competition already reach 9.4 million views (MLBB YouTube), 4.1 million views (MLBB Esports), and 2.9 million views (Facebook).

Jumlah view MPL Season 6 di tiga kanal distribusi yang berbeda. | Sumber: Hybrid/Ellavie i.A.
Total views of MPL ID S6 in 3 different channels | Source: Hybrid/Ellavie

Interestingly, even though broadcasted through more channels, season 6 doesn’t bring more viewers compared to the previous season. For the first two weeks, MPL ID S5 reached 17.4 million views while season 6 only got 16.5 million views.

Jumlah view MPL Season 5 vs MPL Season 6 pada dua minggu pertama. | Sumber: Hybrid/Ellavie
Total views of MPL ID Season 5 vs. Season 6 during its first two weeks. | Source: Hybrid/Ellavie

As you can see on the graphic above, besides in Day 3 Week 2, the number of weekly views from season 5 is bigger than season 6.

 

PUBG Mobile Professional League

Let’s turn into PMPL. Similar to MPL, PMPL is also broadcasted through its official channels, YouTube and Facebook. Interestingly, PUBG Mobile esports fans prefer Facebook rather than YouTube. The views of PMPL on Facebook outnumber the views on YouTube. On YouTube, the views of PMPL Season 1 could reach 9 to 300 thousand. Meanwhile, on Facebook, that league could reach hundreds of thousands or even millions in a day.

During the first season, PMPL got 32.5 million views. It’s worth noting that when I’m collecting viewership data for PMPL Season 1, I can’t find the video for Day 5 Week 3 on Facebook — even though it’s on YouTube.
As you would guess, the last day of the league could generate the most views. The video from the previous day of the league gets 12 million views. Considering PMPL ID S1 ran for 5 weeks, the weekly average views are 6.5 million.

Jumlah view PMPL Season 1. | Sumber: Hybrid/Ellavie
Total views of PMPL Season 1 | Source: Hybrid/Ellavie

PMPL ID Season 2 is running currently. At the end of last weekend, that league reached the second week. So far, this league already generated 9.2 million. As with the previous season, most of the views — around 8.3 million views — come from Facebook. However, views from YouTube are also increased.

Unfortunately, if compared to the first two weeks of PMPL ID Season 1, views number of PMPL ID S2 is fewer. In the first two weeks, PMPL ID S1 could reach 10 million views. On the other hand, PMPL ID S2 only got 9.2 views. Maybe, one of the reasons is that PMPL ID S2 has fewer days compared to the previous season. PMPL ID S1 Week 2 had 5 days. While PMPL ID S2 only had 3 days.

Jumlah view PMPL Season 1 dan Season 2 pada dua minggu pertama. | Sumber: Hybrid/Ellavie
The number of views on PMPL S1 and S2 during its first two weeks | Source: Hybrid/Ellavie

Free Fire Masters League

The last league that I will discuss here is the Free Fire Master League. FFML Season 1 was held at the end of January until February 2020. Meanwhile, Season 2 is currently running, August 2020. For the viewership data, I could only find the data on season 1 from FF Esports ID YouTube channel since there is no video found on their Facebook fan page.

Compared to the Mobile Legends or PUBG Mobile league, FFML Season 1 get the fewest number of views. During the first season, FFML only got 792 thousand views — far fewer than MPL and PMPL that can reach millions of views. However, FFML is the esports league that shows the most significant growth in viewership number.

To distribute the matches on FFML Season 2, Garena doesn’t just use YouTube, but also Facebook. Although YouTube still gives a more significant contribution. For comparison, views from FFML S2 on Facebook only reach hundreds of thousands. Meanwhile, views on YouTube are always bigger than a million.

Currently, FFML Season 2 just finished its third week. However, the number of views already reach 9 million — which is even larger than the total views of FFML Season 1 altogether. Sadly, so far, the viewership trend on FFML is declining. That being said, MPL ID S5 and PMPL ID S1 show a similar trend. The views will increase on the last day of the league. The same pattern could also be found in the Ramadhan Month with the Tarawih Prayer: it’s only crowded at the beginning and the end.

Jumlah view FFML Season 2 pada minggu ke-3. | Sumber: Hybrid: Hybrid/Ellavie
Total views of FFML Season 2 in the 3rd week | Source: Hybrid: Hybrid/Ellavie

Closing

Compared to the previous season, both currently running MPL and PMPL show decreasing numbers of views. There are some possible reasons for that trend.

First, since three esports leagues are running together, esports fans have to choose which one to watch. However, it’s different with shows broadcasted on TV. Videos on the internet could be watched anytime you want. Even many people reupload the same videos. Besides that, if you wish, you could open some tabs at the same time.

The second reason, physical distancing policy is eased up. So people are no longer staying at home or at least have options for other activities. For example, they hang out with friends or other activities in the crowd that give bigger chances of someone getting COVID-19.

 

The original article is in Indonesian, translated by Yabes Elia

PUBG Mobile Umumkan Struktur Kompetisi Paruh Kedua 2020

Selain momen kemenangan dramatis dari East Region untuk tim Bigetron RA, hari terakhir PMWL 2020 Season Zero juga menjadi momentum bagi PUBG Mobile untuk mengumumkan struktur esports di paruh kedua 2020. Sebelumnya, pada paruh pertama kita sudah melihat beberapa rangkaian turnamen. Pada tingkat lokal ada PMPL Indonesia Season 1 dan PINC, berlanjut ke tingkat regional ada PMPL SEA, sampai ke tingkat Asia lewat gelaran PMWL 2020 Season Zero – East Region.

Rampungnya PMWL 2020 Season Zero menjadi penanda berakhirnya kompetisi PUBG Mobile paruh pertama 2020. Kini kompetisi akan berlanjut ke paruh kedua dengan format yang kurang lebih sama. Dalam turnamen tersebut, setidaknya ada 4 hal yang diumumkan oleh pihak PUBG Mobile.

Pertama adalah soal PMCO, PUBG Mobile mengumumkan ada 16 kawasan yang mendapatkan turnamen PMCO. Jika melihat dari tempat diadakannya, turnamen ini menjadi semacam tapakan awal untuk menuju jenjang kompetisi yang lebih tinggi. PMCO diadakan di beberapa negara yang mungkin jarang kita dengar ada di kancah esports sebelumnya seperti Iraq, Mesir, dan Arab Saudi. Pertandingan PMCO di berbagai kawasan negara akan dimulai secara bertahap mulai dari 11 Agustus hingga 11 Oktober 2020 mendatang.

Sumber: esports.pubgmobile.com
Sumber: esports.pubgmobile.com

Berikutnya ada PMPL. Seperti namanya, PMPL menjadi ajang berkompetisi bagi tim-tim profesional. Pada paruh pertama, atau PMPL ID Season 1, Bigetron RA berhasil keluar menjadi juara dengan performa yang sangat perkasa. Kini, PMPL berlanjut ke musim ke-2. Jika mengacu ke dalam pengumuman, PMPL ID Season 2 akan dimulai dari 14 Agustus hingga September 2020 mendatang.

PMPL diadakan di negara atau kawasan yang punya skena kompetisi lebih mapan. Selain Indonesia, ada enam negara lain yang juga punya turnamen PMPL, yaitu Vietnam, Thailand, Malaysia, Taipei, South Asia, dan America.

Tak hanya itu, paruh kedua musim kompetisi PUBG Mobile juga akan menerapkan sistem poin yang baru. Perubahannya memang tidak terlalu banyak, hanya mengurangi poin Chicken Dinner dari 20 menjadi 15. Sisanya masih sama, dengan 1 poin untuk setiap Kill. Tetapi perubahan ini sepertinya sedikit banyak akan mengubah cara main para pemain PUBG Mobile profesional untuk lebih mengejar Kill. Apalagi, selisih poin yang didapatkan dari peringkat top 5 kini jadi semakin tipis, yang akan membuat pertarungan jadi semakin panas.

Sumber: esports.pubgmobile.com
Sumber: esports.pubgmobile.com

Terakhir, ada sneak peek atas satu gelaran lagi yang disebut sebagai “Biggest Event of 2020”. Jika melihat apa yang sudah diumumkan, tinggal gelaran turnamen tingkat internasional yang belum ada. Namun demikian, kemungkinan untuk sebuah turnamen offline terbilang cukup rendah, mengingat situasi pandemi yang belum reda. Lebih lanjut, dikatakan bahwa PUBG Mobile akan mengumumkannya 24 Agustus 2020 mendatang.

PMPL Indonesia Season 2 Kembali Hadirkan Turnamen Khusus Perempuan

Memasuki bulan Agustus, beberapa skena kompetitif esports lokal kini sudah dimulai. Dari skena MLBB, liga kasta utama, Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 6 akan dimulai bulan 14 Agustus 2020 mendatang. Sementara itu dari sisi lain, skena PUBG Mobile juga dikabarkan akan segera memulai gelaran PUBG Mobile Professional League Indonesia Season 2.

Untuk musim kedua, kompetisi tidak hanya untuk tim profesional saja. PMPL Indonesia juga akan mengadakan turnamen khusus perempuan sebagai bagian dari turnamen. Bertajuk PMPL Ladies Tournament, pertandingan akan menggunakan sistem kualifikasi terbuka, dengan jadwal pendaftaran hingga tanggal 8 Agustus 2020 mendatang. Namun, pendaftaran hanya terbatas untuk 128 tim saja.

Sumber: Instagram @pubgmobileesportsid
Turnamen khusus perempuan merupakan salah satu yang sudah beberapa kali dilaksanakan oleh Tencent di Indonesia. Sumber: Instagram @pubgmobileesportsid

Pertandingan kualifikasi akan dilangsungkan pada tanggal 11 dan 12 Agustus. Pada tanggal 11 Agustus, 128 tim peserta akan dibagi ke dalam 8 grup, dengan masing-masing grup berisi 16. Empat tim teratas dari masing-masing grup tersebut akan mendapat kesempatan untuk bertanding di hari kedua.

Kualifikasi tanggal 12 Agustus menyisakan 32 tim yang akan bertanding ke dalam dua grup berisikan 16 tim. Tujuh tim terbaik dari masing-masing grup nantinya akan mendapat kesempatan untuk bertanding di babak Grand Final PMPL Indonesia Ladies Tournament Season 2. Walaupun tanggal kualifikasi sudah diungkap, namun belum ada informasi lebih lanjut terkait tanggal gelaran Final dan total hadiah untuk PMPL Indonesia Ladies Tournamnet.

Ini sudah menjadi kali ke sekian Tencent mengadakan turnamen khusus perempuan di Indonesia. PMPL Indonesia Season 1 juga sudah menyertakan turnamen khusus perempuan, yang terselip di antara pertandingan Week 2 hari ke-4 dan 5. Dalam kompetisi tersebut, tim Aerowolf ZOO berhasil menjadi juara setelah bertarung sengit melawan RRQ Hikari dan VICTIM Ladies.

Sumber: Dokumentasi Resmi PMPL ID 2020 Season 1
Sumber: Dokumentasi Resmi PMPL ID 2020 Season 1

Turnamen khusus perempuan juga hadir pada gelaran PUBG Mobile Indonesia National Championship 2020 yang diselenggarakan Juli 2020 lalu. Dalam turnamen tersebut, Aerowolf ZOO hampir bisa kembali mendapatkan kemenangan lagi. Sayangnya kali ini mereka dijegal oleh ThePrime Snaky. Pada akhirnya ThePrime Snaky keluar menjadi juara dengan perolehan 80 poin.

Mengutip Dot Esports, gelaran utama PMPL ID Season 2 sendiri dikabarkan akan terselenggara mulai 14 Agustus, liga akan berjalan selama satu bulan lamanya, hingga 17 September 2020. Pekan ini pertandingan PUBG Mobile World League 2020 Season Zero – East Region masih berlangsung, dan sudah mencapai babak League Finals. Terakhir kali Bigetron RA berhasil menjadi juara babak League Play setelah berhasil mengamankan Chicken Dinner yang dramatis di Super Weekend.

PMPL SEA Finals 2020: Yoodoo Gank Juara, Bigetron RA Runner-Up

Setelah PMPL ID 2020 Season 1 usai dan dimenangkan Bigetron RA, kini pertandingan berlanjut ke fase berikutnya, yaitu PMPL SEA Finals 2020. Diselenggarakan akhir pekan lalu pada tanggal 1-3 Mei 2020, tim Yoodoo Gank asal Malaysia berhasil keluar sebagai pemenang dengan perolehan sebanyak 284 poin.

Indonesia diwakili oleh 3 tim dalam turnamen PUBG Mobile tingkat Asia Tenggara ini. Bigetron RA menjadi wakil Indonesia paling cemerlang, mendapat peringkat 2 setelah melalui pertarungan jatuh bangun. Sementara, 2 wakil lainnya mendapatkan peringkat yang kurang memuaskan. MORPH harus puas finish di peringkat 6, dan ONIC di peringkat 16.

Sumber: PUBG Mobile ID
Sumber: PUBG Mobile ID

Selama 3 hari pertandingan, para peserta bertanding layaknya maraton. Total ada 15 ronde mereka jalani selama 3 hari, dengan 5 ronde pertandingan setiap harinya. Yoodoo Gank selaku tim juara memang bermain dengan ciamik dalam kompetisi ini. Tercatat, selama 15 ronde, mereka berhasil mengamankan 5 Chicken Dinner. Bukan main-main, Chicken Dinner mereka juga selalu disertai dengan jumlah kill dua digit.

Sementara itu Bigetron RA sebenarnya mengalami performa yang kurang baik, walau tetap konsisten. Berkali-kali mereka berusaha keras untuk mendapatkan peringkat atas, namun mereka dihentikan sang rival yang sama-sama berada di peringkat top 4, yaitu King of Gamers Club dan RRQ Athena.

Alhasil mereka harus puas konsisten di top 10 saja selama 2 hari pertandingan. Puncak performa mereka ada di hari ketiga, ketika Ryzen dan kawan-kawan akhirnya pecah telor, dapatkan Chicken Dinner. Bukan main-main, Chicken Dinner tersebut didapatkan dengan 22 kill, jumlah kill terbanyak dalam satu ronde selama PMPL SEA Finals 2020 berlangsung.

Menariknya RRQ Athena yang merupakan juara dunia PUBG Mobile di tahun 2018, malah harus rela terhenti di PMPL SEA Finals 2020, dan tidak melaju ke babak berikutnya. Ini karena mereka finish di peringkat 4, sementara hanya ada dua tim saja yang berhak atas kesempatan melaju ke PUBG Mobile World League 2020: East Region.

Dengan ini, maka berikut juara PMPL SEA Finals 2020, dan enam tim dari Asia Tenggara yang melaju ke PMWL 2020: East Region.

Sumber: PUBG Mobile ID
Sumber: PUBG Mobile ID

Hasil PMPL SEA 2020

  • CHAMPION – Yoodoo Gank – US$30.000 (sekitar Rp440 juta) – Melaju ke PMWL East mengambil slot PMPL SEA Finals 2020
  • Second Place – Bigetron RA – US$20.000 (sekitar Rp293 juta) – Melaju ke PMWL East mengambil slot juara PMPL ID 2020 Season 1
  • Third Place – King of Gamers Club – US$15.000 (sekitar Rp220 juta) Melaju ke PMWL East mengambil slot PMPL SEA Finals 2020

Wakil SEA untuk PWML 2020: East Region

  • ILLUMINATE The Murder – Slot Juara PMPL Thailand
  • BOX Gaming – Slot Juara PMPL Vietnam
  • Team Secret – Slot Juara PMPL MYSG

Enam tim tersebut akan bertanding bersama dengan 10 tim lainnya yang berasal dari South Asia, Korea, Jepang, Pakistan, dan satu tim asal Mongolia yang datang dari babak PMCO Wildcard.

Selamat untuk Bigetron RA! Selamat untuk Yoodoo Gank telah menjadi juara! Semoga Bigetron RA bisa memberikan yang terbaik di pertandingan tingkat dunia, semoga tim Asia Tenggara juga bisa memberikan yang terbaik di PMWL 2020: East Region!