Indonesia Runner-Up Wild Rift Pentaboom Showdown dan Rencana Esports Wild Rift Tingkat Universitas

Walaupun sudah jelang memasuki masa liburan, namun ekosistem esports terbilang masih berjalan dengan cukup aktif. Ada beberapa turnamen hadir dan juga beberapa pengumuman menarik sebagai rencana dari beberapa pihak terhadap ekosistem esports untuk tahun 2021 nanti. Berikut rekap berita esports tanggal 6-14 Desember 2020.

Wild Rift Pentaboom Usai, Indonesia Jadi Runner-Up

Pertandingan Wild Rift SEA Pentaboom telah berakhir tanggal 13 Desember 2020 kemarin. Tim Inspire yang merupakan perwakilan Indonesia berhasil dapatkan peringkat runner-up dalam pertandingan Wild Rift antar selebritas gaming tersebut. Tim Indonesia diwakili oleh JessNoLimit, DylandPros, Gogogoy, VYgaming, dan Cindy Gulla. Indonesia tumbang di babak final oleh Tim Volley yang merupakan perwakilan asal Vietnam dengan skor 3-0.

PUBG Mobile Campus Championship Dimenangkan Oleh Universitas Sam Ratulangi

Babak final PMCC juga diadakan pada tanggal 13 Desember 2020 kemarin. Universitas Sam Ratulangi keluar sebagai juara dengan persaingan poin yang sangat sengit dengan Universitas Kristen Petra. Universitas Sam Ratulangi sendiri berhasil menjadi juara dengan perolehan poin sebesar 117. Sementara pada sisi lain, Universitas Kristen Petra menempel tipis di belakangnya dengan 116 poin dan berhasil menjadi runner-up.

PUBG Mobile Global Championship 2020 Super Weekend 3

Pertandingan PMGC 2020 telah memasuki Super Weekend 3. Perwakilan Indonesia yaitu Bigetron RA sayangnya harus puas berada di peringkat 4 dengan perolehan 134 poin di akhir Super Weekend 3. Pekan ini Bigetron RA benar-benar tidak mendapatkan Chicken Dinner sama sekali, walau memang masih bisa konsisten di 5 besar. Konina Power asal region CIS sedang on-fire pekan ini sehingga mereka menjadi pemuncak Super Weekend 3 dengan skor 152 poin. Walau demikian Bigetron RA masih jadi pemuncak klasemen keseluruhan dengan total poin sebesar 476.

Turnamen Wild Rift Tingkat Universitas Segera Tiba di Indonesia

Sumber: Riot Games Official
Sumber: Riot Games Official

Mengutip dari rilis, kompetisi antar perguruan tinggi sendiri akan hadir pada tahun 2021 mendatang di berbagai penjuru Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Nantinya, ONE Up akan menjadi operator liga Wild Rift tingkat universitas di Indonesia. Chris Tran selaku Head of Esports Riot Games Asia Tenggara mengatakan bahwa fokus Riot Games di tahun 2021 adalah untuk membangun fondasi yang dibutuhkan dalam menyelenggarakan esports Wild Rift di Asia tenggara yang berkepanjangan. Melihat pendapat tersebut, tidak heran kompetisi antar perguruan tinggi menjadi turnamen yang didahulukan oleh sang pengembang League of Legends tersebut.

Andika Rama Juara GT World Challenge Kelas Sim-Pro

Sumber: GT Sim Official
Sumber: GT Sim Official

Seri balap simuliasi GT World Challenge Asia akhirnya usai pada tanggal 8 Desember 2020 lalu. Sim Racer asal Indonesia yaitu Andika Rama akhirnya berhasil menjadi juara setelah kurang lebih 2 bulan seri balapan berlangsung. Andika Rama memang sudah memimpin klasemen sementara dengan 22 poin lebih banyak di banding kontestannya sebelum balap di sirkuit Suzuka. Walau demikian, Rama tetap melakukan balapannya dengan maksimal bahkan sempat hampir mengalami tabrakan pada balap seri terakhir di sirkuit Suzuka. Walaupun finish di posisi 6 di sirkuit Suzuka, Andika Rama tetap menjadi juara berdasarkan dari poin yang ia peroleh.

MotoGP Esports Indonesia Series Akan Hadir Tahun 2021 Mendatang

Sumber: MotoGP Esports Official
Sumber: MotoGP Esports Official

Mengutip dari laman resmi, MotoGP Esports Indonesian Series dikabarkan akan hadir 2021 mendatang dengan MP1 sebagai rekannya di Indonesia. MP1 nantinya akan bekerja sama dengan Dorna Sports selaku salah satu promotor dari MotoGP Esports series. Masih dari laman resmi MotoGP Esports, kerja sama antara Dorna Sports dengan MP1 dikabarkan akan berjalan selama 4 tahun untuk gelaran MotoGP Esports Indonesia Series.

League of Legends Menangkan Beberapa Kategori di The Game Awards 2020

The Game Awards dilaksanakan tanggal 10 Desmber 2020 kemarin. Beberapa aspek dari ekosistem League of Legends berhasil mendapatkan penghargaan yang memiliki banyak kategori tersebut. Sosok dari ekosistem League of Legends yang berhasil menjadi pemenang awards sendiri adalah Heo Su “Showmaker” yang memenangkan kategori Best Esports Athlete dan Eefje Depoortere “Sjokz” yang memenangkan kategori Best Esports Host. Selain itu, League of Legends dan Worlds 2020 sendiri berhasil memenangkan kategori Best Esports Event dan Best Esports Game.

BOOM Esports Umumkan Sosok Pelatih Divisi Wild Rift

Lewat sebuah video yang terbit tanggal 6 Desember 2020 lalu, BOOM Esports umumkan sosok Leonard “OMO” sebagai pelatih divisi Wild Rift. Nama Leonard OMO sudah cukup malang melintang di dunia kompetitif League of Legends sejak lama. Terakhir kali dirinya menjabat sebagai pelatih tim Resurgence yang berlaga di liga LoL Asia Pasifik (PCS). Sosok OMO juga pernah menjadi pelatih untuk beberapa tim, termasuk salah satunya adalah tim Gravitas yang berlaga di liga LoL kawasan Oseania.

Clash Royale League Musim 2021 Diumumkan Oleh Supercell

Rekap Berita Esports Desember #3

Salah satu perubahan terbesar dari pengumuman tersebut adalah perubahan format kompetisi dari sebelumnya adalah kompetisi tim menjadi kompetisi individual. Format kompetisi juga kembali menjadi turnamen terbuka, setelah sebelumnya dijalankan dalam bentuk turnamen franchise. CRL World Finals yang jadi gelaran puncaknya akan mempertandingkan 32 pemain untuk memperebutkan total hadiah sebesar US$1 juta.

Razer Komitmen Untuk Sokong Kelancaran Cabang Esports SEA Games 2021.

Sumber: Razer Official
Sumber: Razer Official

Mengutip dari Esports Insider, Razer dikatakan masih sedang berusaha untuk menjadi bagian dari cabang esports SEA Games 2021. Razer sendiri merupakan salah satu sponsor utama di dalam cabang esports SEA Games 2019 lalu. Jelang tahun 2021, Razer berkomitmen untuk dapat kembali menjadi bagian dari kompetisi tersebut dengan menyelenggarakan beberapa inisiatif. Bentuk inisiatif tersebut adalah dukungan ataupun kesempatan untuk berlatih bagi para atlet esports, terutama yang berasal dari negara Vietnam yang merupakan tuan rumah SEA Games 2021.

MPL Invitational Diumumkan, DG Esports Wakili Indonesia Untuk AOV International Championship

Memasuki bulan November beberapa turnamen esports sudah mulai diumumkan. Selain itu ada juga para organisasi esports yang dikabarkan sedang melakukan perekrutan pemain Wild Rift secara terbuka. Berikut rangkuman berita esports pekan pertama bulan November 2020.

Hasil Kualifikasi #2 VALORANT First Strike Indonesia

Sumber: One UP
Sumber: One UP

Kualifikasi VALORANT First Strike Indonesia sudah memasuki tahap keduanya pada tanggal 28 Oktober 2020 kemarin. Ada 4 tim yang lolos pada Qualifier #2. Empat tim tersebut adalah Zenith, XcN, Occamy Omega, dan Arcxana Esports. Selain 4 tim tersebut, ada juga 8 tim lainnya yang sudah lebih dulu masuk ke dalam daftar kontestan VALORANT First Strike Indonesia. Delapan tim tersebut dibagi lagi menjadi dua kelompok.

Kelompok pertama adalah Nerd Banana, Aing Maung Esports, RRQ Endeavour, dan Elecbosa yang berasal dari Qualifier #1. Kelompok kedua adalah Alter Ego, BOOM Esports, MORPH Team, dan Somnium Esports yang diundang langsung oleh penyelenggara.  Masih ada satu gelombang kualifikasi lagi untuk melengkapi total 16 tim untuk bertanding di babak utama VALORANT First Strike Indonesia yang akan dilakukan  pada 2 – 6 Desember 2020 mendatang. Kualifikasi gelombang terakhir sendiri diselenggarakan tanggal 14-15 November 2020 mendatang.

Hasil Street Fighter League Japan Pekan Ke-6

Tanggal 30 Oktober 2020 lalu pertandingan Street Fighter sudah memasuki pekan ke-6. Pada pekan ini, pertandingan terbilang berjalan tanpa pertandingan yang begitu sengit. Umehara Gold berhasil mempertahankan performanya dan libas Momochi Splash 3-1. Tokido Flames pun demikian, berhasil libas Mago Scarlet 3-1. Terakhir ada juga Nemo Aurora juga mendapat hasil serupa melawan Fuudo Gaia.

Riot Korea Umumkan 10 Tim yang Gabung dalam Liga Franchise LCK

Sumber: LCK Official
Sumber: LCK Official

Pemberitaan seputar perubahan model bisnis liga LoL Korea ke model franchise memang menjadi pembahasan yang sedang ramai belakangan ini.  Setelah berbagai rumor seputar hal tersebut, LCK Korea akhirnya mengumumkan 10 tim yang akan menjadi anggota liga franchise LCK. Rumor sempat mengatakan keinginan organisasi esports Amerika Serikat untuk gabung franchise LCK. Namun pada akhirnya 10 tim yang tergabung ke dalam franchise LCK tetaplah merupakan organisasi yang sudah ikut liga tersebut sebelumnya seperti Gen.G Esports, T1, ataupun DAMWON Gaming.

Mengutip dari Invenglobal, dijelaskan bahwa perubahan model ini akan menghilangkan sistem promosi-relegasi. Namun sebagai gantinya, LCK menyiapkan sebuah liga akademi untuk menyokong keberlangsungan hidup sang liga profesional.

BTS dan Faker serta Album Baru K/DA Kolaborasi Dengan Twice

Kombinasi antara budaya populer Korea dengan esports sepertinya sedang menjadi tren belakangan ini.  Hal tersebut salah satunya terlihat lewat kolaborasi antara grup vokal K-Pop BTS dengan Faker, pemain League of Legends profesional dari tim T1. Kolaborasi tersebut mencuat setelah T1 membuat twit yang memberi teaser suara salah satu episode reality show RunBTS dengan menampilkan Faker.

Pada sisi lain  ada juga grup vokal K-Pop Twice yang dikabarkan akan berkolaborasi dengan virtual girlband League of Legends yaitu K/DA. Setelah meluncurkan sebuah EP berisikan 5 lagu, muncul kabar burung soal kolaborasi antara K/DA dengan Twice. Sebelumnya Riot mengatakan hanya 4 member Twice saja yang akan menyanyikan lagu berjudul “I’ll Show You” dari K/DA. Seluruh rumor tersebut akhirnya terjawab pasca perilisan yang dilakukan oleh Riot Games tanggal 6 November 2020 kemarin.

Shroud Beropini Soal Nasib CS:GO di Amerika Serikat

Dalam stream yang dilakukan pada 1 November, Shroud menanggapi kasus 100 Thieves yang melepas roster CS:GO. Pada momen sebelumnya Shroud sempat berkomentar bahwa CS:GO perlahan menuju kematian. Namun setelahnya Shroud melakukan klarifikasi dan menyatakan ulang komentarnya.

“Saya tidak berpikir CS akan mati. Maksud saya level kompetitif CS di AS sedikit demi sedikit semakin menurun dan hal tersebut memang fakta. Saya salah bicara dan tidak berpikir bahwa game CS akan mati karena game CS masih sangat populer. Namun demikian satu hal yang pasti dan bisa kita lihat adalah keadaan dunia kompetitif CS di Amerika Serikat yang saat ini sedang menderita. Ya… Mungkin tidak mati, tapi sedang kesakitan. Hal tersebut membuat saya sedih, karena dahulu AS adalah region yang kuat.” Ucap Shroud dalam stream.

Organisasi Esports Lokal Mempersiapkan Diri untuk Wild Rift

Sumber: Instagram @boomesportsid
Sumber: Instagram @boomesportsid

Pasca masuk fase open-beta test, Riot Games terlihat begitu gencar memasarkan Wild Rift (LoL Mobile) ke pasar Indonesia. Bukti hal tersebut mungkin bisa kita lihat dari keterlibatan salah satu YouTuber MOBA Mobile ternama Indonesia, JessNoLimit, di dalam beberapa usaha marketing Riot Games. Menanggapi hal tersebut, beberapa tim esports lokal Indonesia pun terlihat mulai mempersiapkan pasukan mereka masing-masing untuk bertarung di turnamen nantinya.

Beberapa organisasi tersebut adalah Bigetron Esports, BOOM Esports, dan MORPH Team. Bigetron Esports terlihat sudah punya pasukan Wild Rift sendiri jika melihat dari apa yang mereka siarkan lewat akun Instagram-nya. BOOM Esports memposting rekruitmen terbuka pemain Wild Rift di akun Instagramnya pada tanggal 3 November 2020 kemarin. MORPH Team juga melakukan rekruitmen terbuka yang mereka posting pada 5 November 2020.

DG Esports Gantikan EVOS Esports Wakili Indonesia di Pertandingan AOV International Championship

Sumber: Instagram @garenaaovid
Sumber: Instagram @garenaaovid

Pasca pertandingan AOV Star League Season 4 rampung, rangkaian pertandingan esports AOV kini berlanjut ke pertandingan AOV International Championship 2020. Indonesia mendapat dua slot dalam pertandingan AIC 2020. Salah satu slot tersebut diberikan kepada sang juara ASL Season 4 yaitu EVOS Esports. Namun nahas, EVOS Esports harus bubar sebelum pertandingan AIC sendiri dimulai. Menanggapi kejadian tersebut, Garena Indonesia akhirnya memberikan slot perwakilan Indonesia kepada sang Runner-Up yaitu DG Esports. Sisa satu slot lagi akan diperebutkan melalui babak kualifikasi yang belum diumumkan tanggalnya.

DG Esports akan bertanding dengan jawara-jawara AOV asal Vietnam, Taiwan, Thailand, Amerika Latin, Russia, Korea, dan Tiongkok di pertandingan AIC 2020. Mengutip Liquidpedia, pertandingan AIC 2020 akan diselenggarakan mulai 19 November 2020 mendatang hingga 20 Desember 2020.

MLBB Professional League Invitational Kembali Hadir Dengan Dukungan Kemenparekraf Indonesia

Sumber: Moonton Official
Sumber: Moonton Official

Setelah MPL Indonesia dan beberapa regional lainnya usai, pertandingan esports MLBB kini berlanjut ke tingkat selanjutnya. Tahun lalu ada M1 MLBB World Championship 2019 yang menutup satu musim kalender pertandingan esports MLBB 2019. Berhubung situasi pandemi, pertandingan pun kini digantikan dengan kehadiran MPL Invitational 2020.

Pertandingan MPL Invitational sendiri diselenggarakan bekerja sama dengan ONE Esports dan dengan dukungan Kemenparekraf Indonesia. Pertandingan dikabarkan akan diselenggarakan 27 November 2020 mendatang, dengan 20 tim diundang dari Indonesia, Malaysia, Myanmar, Filipina, dan Singapura. Mereka akan bertanding selama dua pekan hingga 6 Desember 2020 untuk memperebutkan US$ 100.000 total hadiah.

Torehan Tim Dota 2 BOOM Esports Dalam Babak Grup The Summit 13

Sumber: ESL
Sumber: ESL

Pertandingan The Summit 13 telah memasuki babak Playoff saat ini. Indonesia yang diwakili oleh BOOM Esports berhasil meraih peringkat 5 di babak grup dari turnamen tersebut. Peringkat 5 didapatkan oleh BOOM Esports setelah banyaknya hasil seri yang mereka dapatkan di dalam pertandingan. Menurut catatan Liquidpedia, BOOM Esports hanya berhasil menang penuh 2-0 sebanyak satu kali pada saat melawan TNC Predator. Sementara Dreamocel dan kawan-kawan harus puas menerima hasil seri pada sisa 8 pertandingan yang mereka jalani.

Babak Playoff akan diselenggara pada akhir pekan ini.  Karena berada di peringkat 5, maka BOOM Esports harus memulai babak dari Lower Bracket. Untuk sementara waktu BOOM Esports sudah maju satu tahap setelah mengalahkan Cignal Ultra. Mari kita doakan agar tim Dota 2 BOOM Esports bisa mendapatkan hasil yang maksimal.

Riot Games Umumkan League of Legends All-Star Event

Gelaran All-Star Event terbilang menjadi salah satu event tahunan yang diselenggarakan pasca Worlds selesai. Walau demikian, ada yang sedikit berbeda tahun ini karena situasi pandemi yang terjadi. Walaupun demikian, Riot Games tetap mengumumkan All-Star Event untuk tahun ini. Pertandingan nantinya akan diselenggarakan secara online dengan mempertandingkan rivalitas antar kawasan liga yang terdekat. Selain rivalitas Korea vs Tiongkok dan NA vs EU, akan ada juga pertemuan dengan kawasan liga major dengan liga minor. Salah satu contohnya seperti pertandingan antara LCK melawan PCS (SEA dan Asia Pasifik) dan OCE (Liga Australia). Pertandingan All-Star Event sendiri akan dilaksanakan mulai 18 – 20 Desember 2020 mendatang.