Redmi Note 8 Pro Resmi Diungkap, Usung Empat Kamera Belakang dengan Sensor Utama 64 Megapixel

Xiaomi punya penawaran baru yang sangat menarik buat konsumen kelas menengah ke bawah. Mereka baru saja menyingkap Redmi Note 8 dan Note 8 Pro secara resmi, dan keduanya sama-sama menawarkan banyak keunggulan terlepas dari harganya yang terjangkau.

Kita mulai dari yang lebih superior dulu, yakni Redmi Note 8 Pro. Ia merupakan ponsel pertama bikinan Xiaomi yang mengemas kamera 64 megapixel, siap bersaing langsung dengan Realme XT yang meluncur hampir bersamaan. Mengikuti tren terkini, kamera beresolusi masif tersebut turut didampingi oleh tiga kamera belakang lain.

Redmi Note 8 Pro

Ketiganya adalah kamera wide-angle 8 megapixel, kamera macro 2 megapixel, dan terakhir sensor 2 megapixel untuk merekam informasi depth. Di depan, ada kamera 20 megapixel yang bernaung di dalam notch. Layarnya sendiri merupakan panel IPS 6,53 inci dengan resolusi 2340 x 1080 pixel, lengkap beserta lapisan kaca Gorila Glass 5.

Dapur pacu Redmi Note 8 Pro ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G90T yang masih sangat gres. Berhubung chipset ini dirancang untuk menyajikan performa gaming yang optimal, Xiaomi tak lupa melengkapinya dengan sistem liquid cooling pada Redmi Note 8 Pro. Untuk RAM dan storage internal, Note 8 Pro bakal ditawarkan dalam tiga konfigurasi: 6GB/64GB, 6GB/128GB, dan 8GB/128GB.

Redmi Note 8 / Xiaomi
Redmi Note 8 / Xiaomi

Beralih ke Redmi Note 8, kita masih akan disambut oleh kuartet kamera yang sama di belakang, hanya saja resolusi kamera utamanya bukan 64 megapixel, melainkan 48 megapixel. Di depan, Redmi Note 8 mengandalkan kamera selfie beresolusi 13 megapixel. Layar IPS-nya sedikit lebih kecil di angka 6,3 inci, tapi resolusi dan kaca pelapisnya sama persis.

Untuk spesifikasinya, Xiaomi memercayakan pada chipset Qualcomm Snapdragon 665. Konfigurasi RAM dan storage-nya juga ada tiga, yaitu 4GB/64GB, 6GB/64GB, dan 6GB/128GB. Baik Redmi Note 8 maupun Note 8 Pro sama-sama mengemas slot microSD untuk ekspansi.

Redmi Note 8

Kedua ponsel ini dibekali sensor sidik jari tradisional yang diposisikan di belakang. Baterai dengan dukungan fast charging 18 W via sambungan USB-C juga tersedia pada keduanya, meski kapasitasnya tidak sama: Note 8 dengan kapasitas 4.000 mAh, sedangkan Note 8 Pro dengan kapasitas 4.500 mAh.

Di Tiongkok, Redmi Note 8 Pro dijual dengan harga mulai 1.399 yuan (± Rp 2,8 juta) untuk varian dengan konfigurasi RAM dan storage terendahnya itu tadi, sedangkan Redmi Note 8 malah lebih terjangkau lagi, tepatnya mulai 999 yuan (± Rp 2 juta) saja.

Sumber: 1, 2, 3.

Realme dan Redmi Adu Cepat Merilis Smartphone Pertama dengan Kamera 64 Megapixel

Tidak lama lagi, dunia bakal berjumpa dengan smartphone berkamera 64 megapixel, dan pihak yang bertanggung jawab rupanya bukan cuma satu. Baik Realme dan Redmi sama-sama sedang mengambil ancang-ancang untuk merilis ponsel berkamera 64 megapixel dalam waktu dekat.

Di kubu Realme, perangkat yang dimaksud adalah Realme XT, yang gambar teaser resminya sudah disingkap oleh salah satu petinggi Realme sendiri. Total kamera belakangnya ada empat, sama seperti Realme 5 dan 5 Pro, akan tetapi salah satunya ditenagai oleh sensor 64 megapixel bikinan Samsung.

Redmi di sisi lain belum banyak membeberkan detail, akan tetapi diduga kuat perangkat yang dimaksud adalah Redmi Note 8 Pro. Seperti halnya Realme XT, perangkat ini juga dilaporkan bakal mengusung sensor Samsung ISOCELL Bright GW1 dengan resolusi 64 megapixel yang sama.

Realme XT

Terlepas dari siapa yang bakal lebih cepat, yang pasti kedua ponsel ini bakal diluncurkan dalam waktu yang hampir bersamaan. Meski begitu, Realme sepertinya sudah mencuri start lebih dulu dengan menghelat event pre-launch, dan beberapa media Tiongkok pun sudah diberi kesempatan untuk melangsungkan sesi hands-on.

Dari foto-foto hands-on yang tersebar, tampak bahwa fisik Realme XT lebih mirip seri Realme 5 ketimbang Realme X. Utamanya karena Realme XT memiliki notch pada layarnya, bukan mengandalkan kamera depan tipe pop-up seperti Realme X.

Juga sudah sedikit terungkap adalah rincian spesifikasinya, yang mencakup chipset Qualcomm Snapdragon 712, RAM 8 GB dan storage internal tipe UFS 2.1 berkapasitas 128 GB, serta layar AMOLED 6,4 inci. Secara keseluruhan, spesifikasinya cukup mirip dengan Realme 5 Pro, terkecuali kamera utamanya itu tadi.

Sumber: Android Central dan GSM Arena.