Akhir 2016, WhatsApp Tinggalkan BlackBerry, Nokia dan OS Lain yang Sudah Uzur

Belum lama ini, WhatsApp merayakan ulang tahunnya yang ketujuh. Di usianya yang semakin dewasa tersebut, WhatsApp rupanya harus mengambil keputusan yang cukup besar, yakni ke mana mereka harus berfokus ke depannya.

WhatsApp menyadari bahwa mereka tidak selamanya bisa mendukung semua platform mobile yang ada. Pasti ada kalanya mereka harus move on, dan sepertinya mereka sudah menetapkan waktunya di akhir tahun ini. Jadi di penghujung tahun 2016 nanti, WhatsApp akan berhenti mengembangkan aplikasinya untuk platform berikut ini:

  • BlackBerry, termasuk BlackBerry 10
  • Nokia S40
  • Nokia Symbian S60
  • Android 2.1 dan Android 2.2
  • Windows Phone 7.1

Tentu saja ini bukan keputusan yang mudah. WhatsApp menjelaskan bahwa sistem-sistem operasi di atas perlahan mulai ditinggalkan oleh para pengguna. Tidak seperti ketika WhatsApp baru saja memulai kiprahnya di tahun 2009, dimana Nokia dan BlackBerry masih mendominasi 70 persen pasar smartphone.

Sistem-sistem operasi yang bakal ditinggalkan ini juga dinilai tidak punya kapasitas yang cukup untuk menyuguhkan semua fitur yang ditawarkan WhatsApp, apalagi mengingat WhatsApp bakal menghadirkan fitur panggilan video.

Namun yang cukup mengejutkan adalah bagaimana BlackBerry 10 juga akan ikut kena dampaknya. Well, penjelasannya sebenarnya cukup sederhana: BlackBerry sendiri tampaknya sudah mulai menyerah dan berpaling ke Android, seperti yang bisa kita lihat dari BlackBerry Priv.

Singkat cerita, pengguna smartphone dengan sistem operasi di atas disarankan untuk hijrah ke perangkat Android, Windows Phone maupun iPhone yang lebih baru apabila mereka masih ingin menggunakan WhatsApp. Waktunya masih panjang hingga akhir tahun 2016, jadi kita semua bisa bersiap mulai sekarang.

Sumber: WhatsApp Blog dan VentureBeat. Gambar header: WhatsApp via Shutterstock.

Opera Mobile Store Ditunjuk Microsoft Sebagai Pengganti Nokia Store

Gerak-gerik Microsoft belakangan memang sudah memberi indikasi tentang langkah yang akan mereka ambil terhadap brand Nokia. Setelah kabar di akhir bulan Oktober, Microsoft perlahan-lahan terus membongkar brand Nokia di pasar smartphone dan feature phone. Kali ini sang raksasa asal Redmond itu memutuskan untuk menonaktifkan dukungan Nokia Store. Continue reading Opera Mobile Store Ditunjuk Microsoft Sebagai Pengganti Nokia Store

Sejumlah Game Lokal Untuk Feature Phone Nokia Mendapat Jutaan Download

Perangkat ponsel fitur (feature phone) masih bertaji. Di saat gempuran perangkat smartphone yang kian dahsyat, di penghujung akhir tahun 2013 kemarin rupanya perangkat yang dibanderol dengan harga terjangkau ini masih menghasilkan uang yang cukup berlimpah. Hal ini dapat dibuktikan lewat laporan sejumlah aplikasi game lokal yang menghasilkan angka jutaan unduhan pada platform ponsel fitur besutan Nokia. Seperti apa kisah lengkapnya?

Continue reading Sejumlah Game Lokal Untuk Feature Phone Nokia Mendapat Jutaan Download

Akhirnya, Nokia Hentikan Dukungan Untuk Meego dan Symbian Terhitung Januari 2014

Nokia banyak mendapatkan hasil baik secara finansial maupun posisi brand saat Symbian masih berjaya, mereka juga sempat merilis Lumia dengan Meego. Namun, jaman sudah berubah dan pasar terus berkembang. Nokia berangsur mulai beralih ke platform Windows Phone yang mempunyai masa depan yang lebih baik.

Continue reading Akhirnya, Nokia Hentikan Dukungan Untuk Meego dan Symbian Terhitung Januari 2014

Movreak Rilis Versi Terbaru Versi 1.3, Lakukan Pembaharuan Tampilan dan Berbagai Pembenahan

Movreak, sebuah aplikasi yang menyediakan ragam informasi seputar jadwal film, sinopsis, hingga check seat di theater-theater yang tersebar di seluruh Indonesia baru saja melakukan pembaruan versi yang hadir dengan beragam fitur baru yang sudah dapat Anda nikmati sekarang juga. Fitur apa saja yang terdapat pada versi terbaru dari Movreak ini? Simak ulasan kami berikut ini.
Continue reading Movreak Rilis Versi Terbaru Versi 1.3, Lakukan Pembaharuan Tampilan dan Berbagai Pembenahan

Asha Paling Depan, Menyusul Lumia dan Ponsel Berbasis Symbian

Laporan keuangan kuarter 4 tahun 2012 dari Nokia menyebutkan beberapa data pengiriman dan penjualan atas perangkat mereka. Salah satu poin mengungkapkan bahwa ponsel jenis Asha masih superior di bandingkan ponsel keluaran Nokia lainnya.

Continue reading Asha Paling Depan, Menyusul Lumia dan Ponsel Berbasis Symbian

iOS Kembali Ungguli Android di Pasar Amerika, Tertinggal di Belahan Dunia Lain

Menurut laporan dari Kantar Worldpanel ComTech, penjualan iPhone 5 berhasil mendongkrak posisi iOS kembali mengungguli Android di pasar Amerika. Saat ini, market share iOS berada pada angka 48,1% sementara Android mencatatkan angka 46,7%.

Continue reading iOS Kembali Ungguli Android di Pasar Amerika, Tertinggal di Belahan Dunia Lain

Hasil Q3 2012 Nokia: Symbian Masih Kalahkan Lumia

Nokia baru saja mengeluarkan laporan keuangan kuartal ketiga 2012. Hasilnya? Masih mengecewakan. Pendapatan total (dari 3 unit bisnis) selama kuartal ketiga 2012 mencapai €7,2 miliar, turun 4% dari kuartal sebelumnya dan turun 19% dari periode yang sama tahun lalu. Ruginya pun besar, €576 juta, sehingga cash yang dimiliki oleh Nokia tinggal €3,56 miliar.

Continue reading Hasil Q3 2012 Nokia: Symbian Masih Kalahkan Lumia

Aplikasi Foto Jepret Telah Tersedia Untuk Pengguna Ponsel Nokia Berbasis Symbian

Setelah sebelumnya tersedia untuk para penguna ponsel Nokia platform S40 dan S60, kini aplikasi Jepret tersedia juga untuk pengguna ponsel Nokia berbasis Symbian, baik Symbian 3, Symbian Anna ataupun Belle. Jepret adalah aplikasi foto yang mirip dengan Instagram, namun lebih ditujukan untuk ponsel feature phone, baik untuk ponsel S40 layar sentuh atau yang bukan, dan kini tersedia untuk Symbian.

Continue reading Aplikasi Foto Jepret Telah Tersedia Untuk Pengguna Ponsel Nokia Berbasis Symbian