Cara Pasang Iklan di TikTok Ads – UMKM Go Digital Series Bagian XX

TikTok adalah platform layanan hosting video berdurasi pendek yang berasal dari Tiongkok. Sejak peluncurannya, platform ini telah mendapatkan popularitas global dengan lebih dari 2 miliar unduhan seluler di seluruh dunia.

TikTok dikenal dengan format video pendeknya yang memungkinkan pengguna untuk berbagi klip mulai dari 3 detik hingga 10 menit. Popularitasnya semakin meningkat setelah bergabung dengan platform serupa, musical.ly, pada tahun 2018.

Selain itu, banyak selebriti terkenal yang aktif di TikTok, memberikan daya tarik lebih bagi pengguna untuk bergabung. Sebagai hasilnya, TikTok telah menjadi salah satu aplikasi dengan pertumbuhan tercepat dan menjadi situs web terpopuler di beberapa negara.

Dari data tersebut, Anda akan berpotensi meraup keuntungan jika memasang iklan di TikTok. Tidak hanya sebagai sarana marketing, tetapi juga meningkatkan performa bisnis.

Apa Itu TikTok Ads?

Sebelum membahas lebih jauh mengenai TikTok Ads, pertama-tama kita perlu membahas definisi dari TikTok Ads terlebih dahulu. TikTok Ads adalah sebuah fitur yang disediakan oleh TikTok untuk mengembangkan bisnis yang Anda miliki melalui pemasangan iklan di TikTok.

Tools satu ini menawarkan platform kuat yang bisa membantu brand untuk mendapatkan perhatian dari jutaan pengguna TikTok di seluruh dunia. TikTok Ads juga ramah digunakan karena kita bisa memilih kebutuhan dan budget yang sesuai.

Anda tidak perlu khawatir untuk akan ada perbedaan fitur jika ada budget yang disesuaikan. Hal ini tidak akan terjadi, dengan budget berapapun Anda tetap bisa memanfaatkan fitur “Customs Audience” dan “Lookalike Audience” untuk menjangkau audiens baru dengan audiens serupa yang sudah ada.

Cara Memasang Iklan di TikTok Ads

TikTok Ads memiliki dua cara untuk dipasang di akun Anda, dan kedua cara ini memiliki tujuan dan budget yang berbeda. Anda dapat memilih sesuai dengan kebutuhan dan budget Anda.

Cara Pertama

Cara ini disarankan untuk Anda yang benar-benar memiliki bisnis dengan budget iklan menengah, karena dengan cara pertama ini Anda minimal harus memiliki Rp.500.000,00 untuk satu hari iklan. Caranya adalah sebagai berikut.

  • Buat Akun TikTok Ads

Pertama, Anda bisa masuk ke dalam situs TikTok Ads dan membuat akun TikTok for Business. Anda bisa menggunakan akun TikTok Anda untuk memudahkan dalam membuat akun.

  • Buat Campaign TikTok Ads

Setelah mempunyai akun TikTok Ads nanti di dashboard akan ada berbagai macam menu yang tersedia. Namun, Anda akan langsung diarahkan ke menu campaign. Campaign yang akan dilakukan juga bisa Anda pilih apakah ingin yang simpel atau yang dikustomisasi. Hal tersebut tergantung dengan kebutuhan dan kemampuan perusahaan.

Di TikTok Ads juga Anda bisa memilih tujuan iklan yang ingin Anda capai apa. Terdapat lima pilihan yang disediakan oleh TikTok yaitu, Reach, Traffic, Apps Installs, Video Views, Conversions. Anda tidak perlu ketakutan ketika memilih karena akan ada penjelasannya mengenai semua pilihan yang disediakan.

  • Tetapkan Penempatan TikTok Ads, Detail, dan Target

Selanjutnya Anda harus menentukan penempatan iklan serta target pasar yang akan dijangkau dari iklan Anda.

Pertama tentukan penempatan iklan yang cocok untuk kebutuhan. TikTok memungkinkan juga untuk menempatkan iklan kita di platform lain yang sudah bekerjasama. Hal ini bisa Anda manfaatkan untuk bisa menjangkau lebih banyak target pasar.

Kedua Anda perlu menentukan target pemasaran untuk iklan Anda. Anda bisa menentukan audiens anda sendiri, mulai dari domisili, jenis kelamin, minat, hingga jenis gawai yang digunakan. Sehingga pastikan Anda tepat menentukan target audiens.

  • Tentukan Anggaran dan Jadwal

Untuk menggunakan cara ini, Anda minimal menyiapkan anggaran sekitar Rp.500.000,00 untuk satu harinya. Anda bisa memilih untuk penaikan iklan Anda kapan dan berapa hari iklan tersebut akan ditayangkan.

Cara Kedua

Cara kedua ini cocok untuk Anda yang memiliki bisnis yang masih tahap berkembang, atau konten kreator yang ingin mencoba menjangkau banyak orang dengan cara yang lebih mudah. Biaya yang perlu dikeluarkan pun minimal hanya Rp.15.000,00 untuk satu kali iklan. Caranya adalah sebagai berikut.

  • Buka Profil TikTok Anda di ponsel, dan pilih promosi

  • Klik semua video yang dapat dipromosikan, dan pilih video yang akan dipromosikan, dan klik promosi

  • Tentukan target Anda, berbeda dari cara sebelumnya yang terdapat 5 pilihan dalam car aini hanya mengakomodasi 3 pilihan target iklan

  • Tentukan penonton, Anda bisa meminta TikTok memilihkan atau Anda bisa mengatur sendiri. Pengaturan penontonnya lebih sedikit hanya bisa memilih jenis kelamin dan usia, lokasi, dan minat
  • Sesuaikan anggaran dan durasi untuk penayangan iklan Anda 

  • Lakukan pembayaran dan Iklan akan segera diproses

7 Tips Kreatif Membuat TikTok Ads Anda Sukses

TikTok ads adalah cara yang bagus untuk terhubung dengan audiens Anda. Hanya saja, sebelum Anda mempublikasikan kampanye TikTok pertama Anda, lihat tips ini untuk membuat TikTok ads Anda sukses.

Pembuatan iklan di televisi, YouTube, bilboard, Facebook, ataupun Instagram sangat berbeda dengan di TikTok. Maka dari itu, pelajari strategi komunikasi ini untuk membuat iklan di TikTok.

Tips Membuat TikTok Ads yang Sukses

Don’t Make Ads, Make TikTok

Don’t Make Ads, Make TikTok adalah mantra yang dipopulerkan oleh TikTok sendiri, dan juga menjadi tips pertama yang perlu Anda perhatikan. Tanamkan di pikiran Anda untuk membuat iklan di TikTok, Anda hanya perlu membuat video TikTok.

Sebab, 71% pengguna TikTok di seluruh dunia lebih menyukai postingan brand yang terasa tidak terlalu dipoles. Lalu, 65% pengguna mengatakan video brand yang terlihat terlalu profesional di TikTok, dirasa tidak pantas. Dan 44% pengguna mengatakan mereka ingin melihat sesuatu yang menyenangkan dari brand, termasuk iklan brand tersebut.

Jadi, jangan pernah membuat iklan di TikTok seperti saat membuat iklan di televisi. Melainkan, Anda harus membuat iklan yang lebih santai, unik, lucu, dan UGC-friendly

Mulai dengan Visual atau Hook yang Menarik

Bagaimana cara mencegah pengguna untuk swipe up ke video berikutnya? Caranya dengan menunjukkan sesuatu yang mengejutkan atau eye-catching di awal video. Contohnya, Ponds Indonesia membuat iklan dengan hook dan visual yang menarik seperti di bawah ini.

Anda bisa menggunakan visual untuk menarik perhatian pengguna atau membuat script dengan hook yang menarik. Sesuai dengan istilahnya, hook adalah kalimat di awal yang dapat “mengait” atau memikat perhatian audiens. 

Buat dengan Mempertimbangkan Video Vertikal

TikTok adalah platform vertikal, dan untuk memaksimalkan pengalaman pengguna, semua konten video Anda harus sesuai dengan spesifikasi TikTok Ads. 

Meski, format video dengan rasio 1:1 dapat diunggah di TikTok, tetapi ada baiknya Anda menggunakan format video 9:16 karena memiliki peluang lebih tinggi untuk kinerja yang lebih baik.

Jangan Melupakan Musiknya

TikTok menemukan bahwa penggunanya 15% lebih mungkin melewatkan iklan yang tidak bersuara. Jadi, gunakan lagu pada iklan Anda untuk menarik perhatian mereka.

Anda bisa mencocokkan video dengan beats dan drum pada lagu untuk membuat iklan Anda lebih menyenangkan dan menarik. Anda juga bisa menggunakan lagu yang sedang tren., seperti yang dilakukan oleh McDonald’s Indonesia.

Ringkas, Jaga Agar Video Tetap Singkat

TikTok adalah platform yang dapat mengunggah video dengan durasi lima hingga 60 detik. Meski video di TikTok singkat, tetapi pengguna bisa tidak menonton seluruh video Anda karena tidak tertarik.

Itulah tantangannya saat membuat konten bahkan iklan di TikTok. Maka, Anda harus memasukkan semua informasi penting tentang produk Anda dalam rentang waktu 10 hingga 25 detik. 

Gunakan Tren Pada Iklan

Manfaatkan tren yang sedang viral untuk dijadikan iklan Anda. 77% pengguna TikTok mengatakan mereka suka saat brand memanfaatkan tren, menampilkan meme, atau mengadakan challenge untuk pengguna di TikTok.

Sebelumnya, Coca Cola pernah memberikan dance challenge kepada pengguna untuk mempromosikan campaign “Real Magic”. 

Jadi, gunakan lagu yang sedang tren, efek, dance hingga challenge pada iklan Anda dan sesuaikan dengan pesan yang ingin disampaikan kepada audiens.

Bekerja Sama Dengan Content Creator

Tips terakhir yang bisa Anda pertimbangkan adalah ajaklah content creator yang memiliki 1000 hingga 50.000 follower untuk bekerja sama dengan brand Anda. Mengapa Anda harus bekerja sama dengan mereka?

Pertama, 78% pengguna TikTok menyukainya ketika brand berinteraksi dan berkolaborasi dengan pengguna biasa, bukan hanya selebritas. Kedua, content creator dapat mengubah brand perception menjadi lebih baik. 

Terakhir, content creator dapat mempengaruhi keputusan pembelian pengguna. Menurut laporan dari TikTok, niat membeli pengguna meningkat sebesar +17% setelah mereka melihat iklan dari content creator.

Nah, itulah 7 tips membuat TikTok ads yang sukses untuk brand Anda. Praktikan ketujuh tips ini dan buatlah iklan video brand Anda. Dan jangan lupa mempelajari cara memasang iklan di TikTok di sini.

Panduan Lengkap Memasang Iklan di TikTok Mobile

Sudah tahun 2023 masih belum memasang iklan di TikTok? Melansir dari DataReportal, TikTok memiliki 109,9 juta pengguna berusia 18 tahun ke atas di Indonesia pada awal tahun 2023. Angka yang cukup banyak, bukan? Kalau begitu, yuk pelajari cara memasang TikTok ads mobile di sini!

TikTok juga melaporkan bahwa penggunanya 1,5 kali lebih mungkin membeli produk setelah melihat TikTok ads. Jadi, TikTok bukan hanya tempat untuk melakukan challenge menari, melainkan tempat untuk menempatkan iklan yang dapat menjangkau audiens yang besar, terutama Gen Z.

Jenis Iklan di Tiktok

Berikut ini beberapa jenis iklan yang dapat Anda jalankan di TikTok. Yuk, kita lihat satu per satu!

In-Feed Video

In-feed video adalah iklan yang muncul dan berbaur dengan konten lain di FYP (for your page). Biasanya saat Anda sedang meng-scroll video, tiba-tiba muncul brand yang sedang mengiklankan produknya.

Saat melihat iklan jenis ini, pengguna bisa memberi like, komentar, dan bisa mengunjungi outlet atau melihat langsung produknya.

Hashtag Challenges

Hashtag challenges adalah tantangan yang diberikan kepada para pengguna TikTok untuk membuat video dengan tema tertentu.

Jika Anda memanfaatkan challenges ini untuk beriklan, maka iklan hashtag challenges akan muncul di halaman Discovery. Contohnya, hashtag challenge #PlayWithPringles oleh Pringles.

Brand Takeover

Kalau lagi menonton video di YouTube, kadang kala Anda disuguhi iklan di awal video, bukan? Nah, begitu pula dengan iklan brand takeover.

Jadi, iklan ini muncul ketika pengguna baru membuka aplikasi TikTok. Lalu, tampilan iklannya full-screen dan durasinya antara 3 hingga 5 detik.

Karena berdurasi 3-5 detik dan pengguna bisa skip iklan tersebut, pastikan Anda menyampaikan pesan dengan singkat dan jelas ya. Anda juga bisa memasang link yang mengarah ke website atau online marketplace Anda.

Branded Augmented Reality

Supaya lebih menarik Anda bisa memanfaatkan filter dan stiker untuk membuat iklan brand Anda. Seperti yang dilakukan oleh Coca Cola.

Selama filter dan stikernya unik dan menghibur, ada banyak promosi gratis dari pengguna TikTok yang membuat konten dengan filter dan stiker Anda. 

Spesifikasi TikTok Ads

Terdapat persyaratan untuk setiap video yang Anda tayangkan sebagai iklan yang harus Anda penuhi. Anda dapat melihat daftar lengkapnya di Pusat Bantuan TikTok, tetapi berikut beberapa persyaratannya : 

  • Rasio : 9:16, 1:1, atau 16:9
  • Resolusi video : Resolusi harus ≥ 540 x 960 px, ≥ 640 x 640 px, atau ≥ 960 x 540 px.
  • Jenis file : .mp4, .mov, .mpeg, .3gp, atau .avi
  • Durasi : hingga 60 detik, hanya saja TikTok merekomendasikan sembilan hingga 15 detik.

Cara Memasang Iklan di TikTok Mobile

Membuat Akun TikTok Ads Manager

  • Buka laman TikTok for Business, lalu ketuk Ayo mulai sekarang.
  • Isilah alamat email dan password baru. Klik Daftar.
  • Di kolom Kode Verifikasi, klik tautan Kirim Kode. TikTok akan mengirimkan kode verifikasi ke email Anda. Kemudian masukkan kode verifikasi pada kolom Kode Verifikasi. 
  • Islah informasi bisnis Anda, lalu klik Lanjutkan.

Membuat Campaign

  • Setelah muncul laman ini, klik Lihat tujuan lainnya

  • Pada bagian ini, Anda harus menentukan tujuan iklan Anda. Terdapat 4 advertising objective yang bisa Anda pilih, seperti : reach atau jangkauan; conversion atau konversi; apps instal atau penginstalan aplikasi; dan video views atau penayangan video.

  • Setelah memilih tujuan iklan, klik Kirim dan salin URL Desktop. Lalu, silahkan kembali ke laman sebelumnya.
  • Pilihlah salah satu dari ketiga opsi ini. Misal, Anda memilih Traffic Situs Web.

  • Anda harus memilih satu atau beberapa video yang ingin Anda promosikan. Sebelum itu, Anda bisa menautkan akun TikTok terlebih dahulu.

  • Anda diminta untuk memverifikasi akun Anda. Masukkan kode verifikasi yang Anda dapatkan di email Anda.
  • Masukkan akun Anda dengan email atau nama pengguna serta password. Lalu, klik Masuk.
  • Setelah muncul laman ini klik Otorisasikan.

  • Sekarang Anda bisa memilih video TikTok Anda yang ingin diiklankan. Setelah memilih videonya, klik Berikutnya.
  • Sebelumnya Anda telah memilih Traffic Situs Web, maka sekarang masukkan tautan website atau apapun yang ingin Anda promosikan. Lalu, klik Berikutnya.

  • Atur penonton Anda, mulai usia, jenis kelamin, lokasi, minat hingga bahasa. Klik Berikutnya.

  • Atur anggaran harian dan berapa lama durasi mengiklankannya. Klik Berikutnya.

  • Untuk metode pembayaran terdapat Pembayaran otomatis atau Pembayaran Manual. Pilih salah satu metode tersebut.
  • Terakhir, lakukan pembayaran dan iklan akan segera diproses. 

Itulah cara memasang iklan di TikTok mobile. Selain melalui mobile, Anda bisa memasang iklan TikTok melalui desktop juga, lho. Semoga membantu.