Nvidia Coba Berkiprah di Bidang Pengembangan Game Lewat Mod Fallout 4

Nvidia tidak bisa dipisahkan dari gaming sejak mereka memperkenalkan GeForce belasan tahun silam. Bersama rival utamanya, para pionir ini terus melakukan terobosan-terobosan besar di ranah grafis. Tapi meski ada banyak permainan yang sengaja dioptimalkan untuk produk mereka, Nvidia hampir belum pernah berkiprah langsung di bidang pengembangan game.

Hal tersebut akan segera berubah. Lewat website GeForce, Nvidia mengumumkan agenda mereka buat berkecimpung di sana, dan caranya tidak muluk-muluk. Tim asal Santa Clara itu belum berniat untuk menggarap game dari nol, namun mencoba ‘memperkaya’ pengalaman permainan yang sudah ada di judul terlaris di tahun lalu: Fallout 4. Caranya ialah dengan menyiapkan sebuah mod bernama Vault 1080.

Vault 1080

Peluncuran DLC terbaru, Nuka World di tanggal 30 Agustus kemarin menandai akhir dari pengembangan konten resmi oleh Bethesda Game Studios, memungkinkan developer beralih ke proyek selanjutnya. Tetapi karena Fallout 4 merupakan salah satu game favorit para modder, proses ekspansi konten oleh fans akan terus berlangsung. Saat ini Anda bisa menemukan ratusan modifikasi baik untuk grafis hingga gameplay, semuanya tersaji gratis.

Vault 1080 1

Tapi ketika mayoritas mod tersebut dibuat oleh sesama gamer, Vault 1080 dari Nvidia LightSpeed Studios tentu saja jauh lebih lebih ambisius. Tim internal ini adalah para talenta yang bertanggung jawab melakukan remaster permainan-permainan PC klasik ke Nvidia Shield. Dan untuk Vault 1080, mereka fokus pada penyajian efek-efek visual mutakhir dengan maksud ‘membuat dunia paska perang nuklir jadi lebih seram dan berbahaya’; dan mencoba menantang kinerja mesin Anda.

Vault 1080 2

Vault 1080 menghadirkan sejumlah fitur grafis yang tidak ada di versi standar Fallout 4, satu contohnya adalah pencahayaan volumetric. Lalu bayangan dibuat lebih realistis serta lebih gelap, memanfaatkan HBAO+ agar seolah-olah menyerap cahaya. Kemudian Anda akan menyaksikan cantiknya efek godray, yaitu ketika sinar matahari menembus celah-celah di objek.

Vault 1080 3

Deskripsi Nvidia mengenai Vault 1080 boleh dibilang se-misterius screenshot-screenshot serta video yang mereka perlihatkan. Vault 1080 merupakan sebuah mod besar, menawarkan lokasi-lokasi indoor maupun outdoor seperti rawa-rawa serta lorong-lorong dalam tanah, menjanjikan sebuah vault ‘yang belum pernah Anda lihat sebelumnya’. Saya pribadi berharap mod ini bukanlah sekedar upaya mempromosikan GPU GTX seri 10, namun juga diracik supaya selaras dengan tema Fallout 4.

Vault 1080 akan tersedia mulai tanggal 2 September 2016 bersamaan dengan dimulainya event PAX West, dapat Anda unduh dari situs Bethesda.net.

100 Game Klasik Atari Akan Hadir di Steam Melalui Atari Vault

Nama Atari sudah pasti meninggalkan memori tak terlupakan di benak para gamer veteran. Diujungtombaki Nolan Bushnell, brand ini ialah pionir industri arcade, console serta PC. Zaman keemasan Atari berakhir dengan insiden yang dikenal sebagai video game crash 1983. Mereka mencoba bangkit, tapi buat sekarang Atari hanya menyisakan warisan nostalgia.

Namun kesuksesan bermacam-macam kampanye crowdfunding membuktikan bahwa nostalgia merupakan senjata ampuh. Mengusung formula itu, tim Atari mengumumkan rencana mereka untuk menghidupkan kembali game-game klasik melalui Atari Vault. Apa itu? Ia bukanlah penerus console Atari 2600, melainkan sebuah bundel permainan resmi yang disiapkan buat PC.

Atari Vault berisi 100 judul legendaris, diramu khusus bagi penggemar beratnya. Mereka bukanlah sekedar porting dari sistem lama ke platform anyar. Permainan-permainan tersebut hadir dengan fitur dan user interface baru, serta mode multiplayer lokal ataupun online berkat dukungan Steam. Saya sendiri berharap multiplayer diimplementasikan ke semua game, membayangkan betapa serunya (dan kacaunya) bermain Missile Command bersama tiga pemain lain.

Steam bukan sekedar menjadi wadah multiplayer. Atari Vault akan memanfaatkan fitur Steam Leaderboards serta menyajikan kompatibilitas ke gamepad Steam Controller demi memastikan ‘kendali yang akurat’. Sejumlah elemen dengan sengaja tidak diubah, sehingga Anda tetap dapat menikmati game jadul sembari diiringi sountrack-soundtrack tahun 70- atau 80-an. Sayangnya untuk sekarang, Atari belum menjabarkan 100 judul permainan di Vault secara lengkap.

Beberapa judul yang sudah dikonfirmasi meliputi Asteroids, Centipede, Missile Command, Tempest, dan Warlords. Atari memberikan tanggung jawab pengembangan Vault kepada Code Mystics – tim spesialis porting, belum lama sukses menghadirkan bundel permainan Star Wars ke console PlayStation 4.

Rencananya, Atari Vault akan dipamerkan secara perdana di ajang Penny Arcade Expo (PAX) South pada tanggal 29 sampai 31 Januari 2016 nanti, berlokasi di Henry B. Gonzalez Convention Center di San Antonio. Ia ditemani versi demo game Pridefest untuk iOS dan RollerCoaster Tycoon World.

Atari Vault dijadwalkan untuk meluncur pada musim semi 2016, sekitar bulan Maret sampai Juni.

Selain Vault, saya juga yakin banyak gamer menanti kabar terbaru mengenai RollerCoaster Tycoon World di PAX South – permainan keempat di seri klasik kebanggaan Atari. Awalnya ia akan diluncurkan di Desember lalu, tapi setelah pertimbangan berdasarkan periode tes beta, harus diundur ke ‘awal’ 2016.

Sumber: PR Newswire.