Mengapa Akses Internet di Halte TransJakarta Tidak Tepat Sasaran ?

Mulai 1 September nanti, pemerintah provinsi DKI akan menyediakan akses internet gratis kepada masyarakat di sepanjang rute TransJakarta. Kebijakan ini tampaknya merupakan kebijakan yang bagus. Tetapi sejujurnya, saya tidak merasa kebijakan tersebut tepat sasaran. Continue reading Mengapa Akses Internet di Halte TransJakarta Tidak Tepat Sasaran ?

Akses Internet di DKI : 1 September di halte TransJakarta, Seluruh Wilayah dalam Lima Tahun

Mulai akhir pekan ini, pengguna moda transportasi TransJakarta, akan dapat menikmati layanan WiFi secara gratis di beberapa halte TransJakarta. Jika sebelumnya layanan ini hanya terdapat pada halte Harmoni dan halte Dukuh Atas, mulai 1 September nanti layanan ini juga akan dapat dinikmati di sepanjang halte Bundaran Hotel Indonesia hingga ke halte Senayan serta di halte S. Parman hingga halte Grogol. Continue reading Akses Internet di DKI : 1 September di halte TransJakarta, Seluruh Wilayah dalam Lima Tahun

Wifi dan Pusat Akses 3G Akan Dilarang Di Olimpiade London

Olimpiade 2012 yang akan segera diadakan di London tahun ini akan diperlengkapi dengan beberapa peraturan baru yang berhubungan dengan penggunaan teknologi. Olimpiade yang yang sering disebut sebagai “Olimpiade Social Media” ini sudah pasti akan menggunakan teknologi canggih selama pelaksanaannya, namun daftar teknologi yang dilarang-pun makin banyak.

Beberapa diantaranya adalah Wifi dan pusat akses 3G dilarang untuk digunakan di dalam arena maupun venue tempat olimpiade berlangsung. Pengunjung diperbolehkan membawa gadget mereka seperti smartphone, tablet, kamera dan lain-lain namun dilarang membuka akses thether Wifi maupun 3G.

Beberapa perangkat lain seperti walkie-talkie, penyadap telepon, pemindai radio, laser pointer dan lampu penghasil cahaya dalam bentuk apapun. Kamera dapat digunakan namun hanya untuk kepentingan non-komersil, kamera dengan foto dan video dengan resolusi besar beserta tripod/monopod juga dilarang masuk ke venue Olimpiade.

sumber: pcworld

[Event] Widyatama Informatics Festival

Selain event bertajuk Festival TIK untuk Rakyat yang akan berlangsung 28 – 29 April 2012 di Politeknik Telkom, pada waktu yang nyaris bersamaan, di Bandung juga akan ada acara yang hampir serupa. Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Widyatama akan menggelar Widyatama Informatics Festival (WIFi). Rangkaian acara ini telah dimulai sejak awal April kemarin dan akan mencapai puncaknya pada tanggal 26 – 28 April 2012 mendatang.

Seperti Festival TIK untuk Rakyat, WIFi ini juga akan menggelar seminar dan workshop ditambah dengan berbagai macam kompetisi. Seminar akan diadakan pada tanggal 28 April 2012 di Universitas Widyatama, Jl. Cikutra 204, Bandung. Seminar akan terdiri dari dua bagian. Seminar pertama akan membahas tentang SAP dan akan diselenggarakan pada pukul 09.00 sampai pukul 12.00. Seminar SAP ini akan diisi oleh Wahyudi (Staff Ahli Direksi PT. Kereta Api Indonesia) dan Ribkah Gustina (Metrasys).

Seminar kedua akan dilaksanakan pada pukul 13.00 – 15.30. Seminar ini akan berkonsep seminar dan talkshow dan akan mengangkat tema “The Power of Sosial Media Community”. Bagian kedua ini akan diisi oleh Reza Budi Prabowo (FOWAB), Winastwan Gora (Intel), Wiku Baskoro (DailySocial),  dan Willis Wee (Techinasia) dan moderator Yohan Totting (FOWAB).

Continue reading [Event] Widyatama Informatics Festival