Unicorn Bukan Fokus Utama, Startup Perlu Lebih Perhatikan Fundamental

Menurut APJII, penetrasi internet di Indonesia di tahun 2023 telah mencapai 78,19% atau menembus 215.626.156 jiwa dari total populasi yang sebesar 275.773.901 jiwa. Angka ini meningkat hampir 200% dari satu dekade lalu sebesar 71,9 juta, sekitar 34,9% dari total populasi saat itu.

Sejalan dengan itu, pertumbuhan perusahaan teknologi juga semakin pesat. Hingga saat ini terdapat setidaknya 14 unicorn atau startup bervaluasi lebih dari $1 miliar di Indonesia. Angka ini meningkat pesat dibanding periode 2016-2020 yang mencetak 5 perusahaan unicorn.

Melihat potensi perkembangan industri teknologi Indonesia, bank OCBC NISP menggelar “OCBC NISP Business Forum 2023” dengan salah satu tema utamanya bertajuk “Finding the Next Unicorn”. OCBC NISP sendiri turut mendukung pertumbuhan industri teknologi melalui perpanjangan tangan dalam bentuk investasi OCBC NISP Ventura.

Beberapa figur kenamaan di ekosistem investasi Indonesia hadir sebagai panelis, termasuk Willson Cuaca (East Ventures), Alexander Rusli (Digiasia), serta Darryl Ratulangi (OCBC NISP Ventura). Ketiganya berbagi pandangan tentang unicorn dalam industri teknologi, serta rekomendasi dan strategi perusahaan rintisan di tengah isu tech winter dan resesi.

Utamakan fundamental

Adalah mutlak bagi sebuah perusahaan rintisan untuk menciptakan solusi bagi permasalahan yang ada di pasar. Membangun produk yang baik membutuhkan proposisi nilai yang dapat dipertahankan. Untuk mencapai hal ini, startup perlu menetapkan posisi produk yang kuat, menemukan kecocokan pasar produk, dan memanfaatkan teknologi untuk mendobrak model bisnis tradisional.

Co-Founder & Managing Partner East Ventures Willson Cuaca menegaskan, “Kami berinvestasi berdasarkan keyakinan, alih-alih mencari valuasi atau unicorn. Kami tidak pernah mencari unicorn, karena unicorn adalah produk sampingan saat Anda mampu menciptakan nilai. Apa yang kami cari adalah problem statement yang ingin diselesaikan, yang akan menentukan apakah solusinya adalah ‘penghilang rasa sakit’ atau hanya ‘vitamin’,”

Co-Founder & Co-CEO Digiasia Alexander Rusli mengamini hal ini. Menurutnya, perusahaan tidak seharusnya fokus pada misi untuk mencapai unicorn, melainkan mencurahkan pikiran sepenuhnya pada usaha untuk membangun bisnis yang baik. “Jika memang berjalan, valuasi akan mengikuti,” tegasnya.

Alex menilai bahwa banyak para pendiri yang memiliki mindset bahwa valuasi adalah segalanya dan berangkat dengan mimpi menjadi unicorn. Pandemi dan tech winter ini disebut sebagai pengingat serta proses pembentukan mental para pendiri. “Kita butuh orang-orang yang mengerti cara berjuang dan tidak menyerah ketika dihadapkan pada tantangan,” ujarnya.

Di samping itu, Darryl Ratulangi selaku Direktur OCBC NISP Ventura juga mengungkapkan pengaruh sentimen pasar terhadap keberlangsungan sebuah industri. “Perusahaan teknologi dengan fundamental yang baik tetapi memiliki sentimen buruk di masyarakat akan mengakibatkan valuasi tertekan,” ujarnya.

Maka dari itu dibutuhkan kerja sama dari seluruh ekosistem untuk bisa menciptakan pasar yang memiliki sentimen baik, sehingga ke depannya juga bisa membangun kepercayaan investor untuk bisa menanamkan modal di perusahaan.

Kejar profitabilitas

Dalam industri digital, atribut dari startup digital yang baik adalah disrupsi, menciptakan sesuatu yang sama sekali baru, yang membutuhkan waktu dan sumber daya. Jadi, tujuan utama sebuah startup pada awalnya bukanlah untuk menghasilkan uang, tetapi untuk membangun produk yang kuat.

“Melihat ke belakang, tidak ada yang mengira bahwa ride-hailing atau OTA (online travel agent)menjadi solusi yang tepat bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Terminologi ‘burning money’ dapat diartikan sebagai upaya membeli waktu dan membangun kepercayaan. Proses masyarakat dari tidak tahu menjadi tahu, lalu mulai menggunakan, hingga semakin bergantung pada layanan-layanan tersebut,” papar Darryl.

Dengan tingkat pertumbuhan yang pesat, ada beberapa model bisnis yang tidak bisa scale up sehingga pertumbuhannya akan mandek di satu titik. Dalam ranah aplikasi, sering disebut skalabilitas, yaitu kemampuan sistem untuk terus tumbuh menyesuaikan dengan volume data. “Di sinilah teknologi berperan dalam mengakselerasi sebuah bisnis dan meningkatkan skalabilitasnya,”ujar Alex.

Ketika sudah sampai pada tahap ini, Willson mengungkapkan, “Kami tidak mendorong startup kami untuk ‘membakar uang’ untuk mendapatkan pelanggan, sebaliknya perusahaan perlu fokus untuk mencapai profitabilitasnya; karena akuisisi pelanggan lebih murah, dan pelanggan lebih cenderung mempertahankan produk.”

Terkait profitabilitas, Alex turut menambahkan,”Saya percaya setiap transaksi, unit economics-nya harus positif, hingga sampai pada skala tertentu di mana angka tersebut bisa menutupi biaya produksi, sehingga pada akhirnya menciptakan profit.”

Pasar yang potensial

Tahun 2022 sendiri menjadi tahun yang cukup berat bagi industri teknologi maupun investasi. Mulai dari tantangan yang ditimbulkan oleh resesi global, tech winter yang terjadi di industri teknologi, dan runtuhnya Silicon Valley Bank di Amerika Serikat, semua telah memengaruhi penilaian terhadap startup.

Meskipun begitu, East Ventures mengaku tetap berkomitmen untuk berinvestasi di Indonesia – pasar terbesar di Asia Tenggara. Di tahun 2022, East Ventures telah mencatat total 105 kesepakatan, 85 di antaranya merupakan portofolio baru, dengan total dana sekitar US$211 juta yang disalurkan kepada startup di tahap awal dan lanjut.

Sementara itu OCBC NISP Ventura sebagai modal ventura yang didukung oleh bank akan tetap fokus berinvestasi di sektor yang berkaitan dengan perbankan. Namun, melihat perkembangan teknologi di industri perbangkan serta banyaknya inovasi digital yang bermunculan, Darryl memiliki keyakinan bahwa “Semua perusahaan rintisan pada akhirnya akan menjadi perusahaan fintech!”

Sebagai seorang investor dan juga pemimpin perusahaan fintech as a service pertama di Indonesia, Alex percaya bahwa investasi mengalir ketika kepercayaan sudah terbentuk. Hal ini juga berlaku pada East Ventures yang dinakhodai Willson Cuaca.

“Di East Ventures, kami biasa menilai dengan rumus “3P” – People, Product, and Potential Market. Namun, produk bagus dibangun oleh orang baik yang menangani pasar besar. Jadi yang kami fokuskan sekarang adalah “2P”: People and Potential Market. Kami tidak menganggap diri kami sebagai investor digital, melainkan investor biasa yang berinvestasi pada pendiri yang memanfaatkan teknologi digital untuk mendisrupsi industri tradisional,” ungkap Willson.

Ini 5 Cara Ampuh Mengatasi Page Unresponsive

Laptop maupun komputer merupakan perangkat yang mungkin sangat penting untuk pekerjaan maupun tugas kuliah/sekolah kamu. Dengan laptop atau komputer, kita dapat melakukan banyak hal, pada misalnya menulis dokumen, membuat desain, menonton drama atau film, browsing, bermain game, dan lain sebagainya.

Menggunakan komputer atau laptop sendiri pun terkadang tidak berjalan mulus. Ketika menggunakan komputer atau laptop,  mungkin kamu pernah –atau bahkan sering– mengalami page yang unresponsive ketika membuka browser seperti Google Chrome.

Page unresponsive ketika membuka Google Chrome biasanya ditandai dengan layar laptop atau komputer yang nge-freeze (tidak dapat digerakkan) serta tulisan di atas jendela aplikasi yang menunjukkan tulisan “Page Unresponsive”.

5+ Cara Ampuh Mengatasi Page Unresponsive

Cara mengatasi page unresponsive
Cara mengatasi page unresponsive | Nick Morrison Unsplash

Permasalahan page unresponsive ini dapat sangat mengganggu apabila kita sedang membutuhkan performa komputer yang cepat. Apakah ada cara untuk menanggulangi masalah page unresponsive ini? Tenang! Ada beberapa cara yang dapat kamu coba untuk mengatasi laman yang tidak memberikan respon. Berikut di antaranya berbagai langkah yang dapat kamu lakukan:

Coba Hapus Cache dan Cookies Browser

Page unresponsive pada Google Chrome dapat terjadi karena terlalu banyak history data yang tersimpan pada browser. Browser internet tidak hanya menyimpan apa saja alamat situs yang telah kita kunjungi, browser memiliki fitur powerful yang mana pengguna dapat menyimpan username dan password yang digunakan untuk login pada suatu situs.

Dengan menghapus cache dan cookie, browser khususnya Chrome akan memiliki performa yang lebih ringan. Walau begitu, perlu diingat bahwa menghapus kedua aspek ini akan membuat kamu ter-log out dari semua akun yang telah kamu masuki pada browser kamu. Berikut ini adalah cara untuk menghapus cache dan cookie pada Google Chrome:

  • Klik tiga titik vertikal pada jendela sebelah kanan atas Chrome kamu 
Cara mengatasi page unresponsive
Menu Settings Google Chrome
  • Pilih opsi “Setelan” atau “Settings” (Perlu kamu ingat bahwa nama menu pada Google Chrome menyesuaikan pada bahasa yang dipakai)
  • Klik tab “Privacy & Security” atau “Privasi & Keamanan
Cara mengatasi page unresponsive
Privacy and Security
  • Selanjutnya, klik “Clear browsing data” atau “Hapus data penjelajahan”
Cara mengatasi page unresponsive
Clear Browsing History
  • Centang pada opsi Cookie dan Cache
Cara mengatasi page unresponsive
Clear Data
  • Tekan “Hapus Data” atau “Clear Data”

Coba Pakai Mode Samaran (Incognito)

Cara mengatasi page unresponsive
Incognito Mode

Permasalahan page browser yang unresponsive dapat juga terjadi karena ekstensi atau plugin yang terpasang pada browser kamu. Untuk dapat mendeteksi ekstensi yang bermasalah dan menimbulkan permasalahan page unresponsive, kamu dapat mencoba menggunakan mode samaran atau incognito.

Mode incognito memungkinkan pengguna untuk terhubung di internet dengan menyembunyikan data mereka. Coba untuk mengaktifkan mode samaran dan jika situs website berjalan dengan lancar dengan mode samaran tersebut, berarti terdapat masalah pada ekstensi.

Kamu dapat mencoba untuk menonaktifkan dulu semua plugin yang kamu install, kemudian coba satu per satu untuk mengunjungi situs di mode normal untuk melihat bahwa ada salah satu atau mungkin lebih yang menimbulkan masalah page unresponsive.

Cara untuk mengubah mode incognito pada Chrome adalah dengan klik pada titik tiga vertikal di pojok kanan atas jendela Chrome. Kemudian klik “New Incognito window” atau kamu dapat menekan Ctrl+Shift+N.

Deteksi dan Bersihkan Chrome dari Software berbahaya

Langkah selanjutnya yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi page unresponsive adalah dengan mendeteksi dan menghapus file yang sekiranya berbahaya atau disebut sebagai malware.

Software berbahaya mampu membuat performa dari komputer khususnya browser melambat. Langkah untuk deteksi dan membersihkan file software berbahaya ini adalah dengan berikut ini:

  • Klik pada titik tiga vertikal di pojok kanan atas jendela Chrome mu
  • Pilih opsi “Setelan” atau “Settings
  • Klik pada tab “Reset dan bersihkan” atau “Reset and Clean up
Cara mengatasi page unresponsive
Reset and Clean Up
  • Pilih opsi “Bersihkan komputer” atau “Clean up computer”
Cara mengatasi page unresponsive
Clean up Computer
  • Klik opsi “Find” atau “Temukan”
Cara mengatasi page unresponsive
Find Harmful Software
  • Apabila terdeteksi suatu malware, jangan lupa untuk dihapus ya!

Reset Google Chrome

Cara mengatasi page unresponsive lainnya adalah dengan melakukan reset Google Chrome. Melalui menu ini cookie dan data dari situs akan dihapus, walaupun begitu jangan ap khawatir karena cache, bookmark, history, dan password akan dapat tetap dapat tersimpan. Berikut ini adalah langkah dari reset Google Chrome:

  • Klik pada titik tiga di pojok kanan atas jendela Chrome
  • Klik menu “Settings” atau “Setelan”
  • Selanjutnya, pilih pada tab “Reset dan bersihkan” atau “Reset and Clean up
  • Pilih opsi “Memulihkan setelan ke default aslinya” atau “Restore settings to their original defaults”
Cara mengatasi page unresponsive
Restore settings to Their Original Defaults
  • Langkah terakhir, Tekan “Reset settings” atau “Setel ulang setelan”
Cara mengatasi page unresponsive
Reset Settings
  • Google Chrome kamu pun akan terupdate menjadi setelan default.

Restart Komputer

Cara mengatasi page unresponsive
Restart Komputer

Hal terakhir yang sekiranya dapat kamu coba untuk mengatasi page unresponsive adalah dengan me-restart komputer. Proses restart komputer maupun laptop dapat mengatasi berbagai masalah crash yang ada pada sistem aplikasi dan 

Halaman jendela yang unresponsive rasanya sering sekali bikin greget kan? Apalagi jika kamu sedang diburu oleh waktu untuk mengumpulkan tugas atau pekerjaan kamu. Nah, itu tadi adalah beberapa cara yang dapat kamu coba untuk mengurangi bahkan menghilangkan page unresponsive.

Kamu dapat coba untuk menghapus sebagian atau seluruh cookies maupun cache yang ada pada browser komputer atau laptop kamu. Kamu juga dapat coba untuk mendeteksi ekstensi bermasalah, melakukan reset Chrome, serta membersihkan komputer dari file berbahaya. Semoga saja artikel ini dapat membantu kamu mengatasi page unresponsive ya!

9 Cara Memperbaiki Touchpad Laptop Error, Paling Mudah!

Touchpad merupakan salah satu bagian terpenting bagi laptop. Perangkat ini memungkinkan kamu untuk mengarahkan kursor melalui piranti yang biasanya berada pada sebelah bawah tengah keyboard laptop. Peranan touchpad terkadang dapat digantikan oleh mouse, akan tetapi mouse sering kali memakan tempat serta kocek pada kantong.

Dengan begitu, menggunakan touchpad rasanya sangat wajar dilakukan oleh pengguna laptop. Walaupun begitu, penggunaan touchpad pun tidak selamanya selalu mulus. Kamu mungkin pernah mengalami touchpad kamu tidak bisa digerakkan atau tidak merespon sentuhan kamu?

Nah, jangan khawatir! Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi permasalahan touchpad error ini. Akan tetapi, ada baiknya apabila kamu mengetahui dahulu beberapa penyebab dari terjadinya error pada touchpad.

Penyebab Touchpad Error

Cara memperbaiki touchpad error | Dmitry Chernyshov Unsplash
Cara memperbaiki touchpad error | Dmitry Chernyshov Unsplash

Ada beberapa hal yang dapat menjadi penyebab dari touchpad yang sulit digerakkan atau bahkan tidak berfungsi sama sekali. Ini adalah beberapa dari alasan mengapa touchpad eror:

Terdapat masalah pada driver touchpad

Masalah pada driver touchpad di laptop dapat menjadi salah satu faktor utama dari salah satu hardware pada laptop ini untuk tidak dapat berfungsi dengan baik. Solusi yang tepat ketika menemui masalah pada laptop karena driver touchpad yang mengalami kendala adalah kamu dapat melakukan instalasi ulang atas driver kamu.

Touchpad dinonaktifkan

Hal lain yang mungkin menjadi penyebab dari touchpad yang error adalah karena mungkin pengguna laptop tidak sengaja lupa mengaktifkan kembali layanan touchpad. Hal ini biasanya terjadi ketika pengguna laptop memiliki perangkat yang memungkinkan tablet mode atau layar sentuh.

Ada kerusakan pada sistem operasi laptop

Kerusakan pada sistem operasi atau mungkin salah satu sistem yang beroperasi pada laptop bisa jadi menjadi penyebab touchpad error lainnya. Sistem pada suatu perangkat yang mengalami kerusakan dapat berpengaruh pada performa sistem dan program lainnya.

Terdapat masalah atau kerusakan pada hardware laptop

Sama halnya dengan kerusakan sistem operasi laptop yang dapat membuat kerusakan pada perangkat lainnya. Begitu pun perangkat hardware. Selain itu, kerusakan pada hardware touchpad dapat diakibatkan insiden seperti tidak tersambungnya koneksi touchpad ke motherboard laptop akibat goncangan serta barangkali karena terkena air.

9 Cara Memperbaiki Touchpad Error

Cara memperbaiki touchpad error | Igor Miske Unsplash
Cara memperbaiki touchpad error | Igor Miske Unsplash

Ini adalah beberapa cara untuk memperbaiki touchpad yang eror: 

Restart Laptop

Salah satu langkah pertama untuk menghadapi laptop error adalah dengan melakukan restart laptop. Restarting laptop mampu mengatasi eror atau aplikasi atau sistem yang crash.

Walaupun begitu, solusi ini tidak selamanya berhasil. Dengan begitu, kamu mungkin perlu untuk melakukan langkah perbaikan lainnya.

Cek Apabila Touchpad Ternyata Belum Aktif

Hal selanjutnya yang dapat kamu lakukan untuk memperbaiki touchpad kamu yang eror adalah melakukan pengecekan apakah touchpad kamu telah aktif atau belum. Cara untuk mengecek apabila touchpad sudah aktif atau belum adalah dengan cara berikut:

  • Klik menu “Start” atau lambang Windows pada menu utama desktop kamu
  • Klik menu “Settings” 
Cara memperbaiki touchpad error
Settings
  • Pilih opsi “Device”
Cara memperbaiki touchpad error
Devices
  • Klik pada tab “Touchpad”
Cara memperbaiki touchpad error
Mengaktifkan Touchpad
  • Jika Touchpad kamu belum aktif, maka menu touchpad sedang berada pada posisi “Off”
  • Nah, untuk mengaktifkan touchpad ini, geser touchpad menjadi “On”.
  • Lalu, centang opsi “Leave Touchpad on when a mouse is connected”
  • Selesai, coba touchpad kamu apakah sudah dapat digunakan

Coba untuk Reset Touchpad

Apabila ternyata touchpad kamu belum dapat digunakan walaupun posisi konfigurasi touchpad telah aktif, kamu dapat coba untuk melakukan reset pada pengaturan touchpad kamu. Langkah untuk mereset touchpad adalah sebagai berikut:

  • Klik menu “Start” kemudian buka menu “Settings
  • Pilih opsi “Device” 
  • Pilih tab “Touchpad”
  • Scroll pada menu tersebut kemudian temukan menu “Reset your Touchpad”
Cara memperbaiki touchpad error
Reset Touchpad
  • Klik “Reset
  • Tunggu hingga proses reset selesai

Install Ulang Driver Touchpad

Apabila cara-cara sebelumnya belum dapat membuat touchpad kamu berfungsi kembali, kamu dapat mencoba untuk melakukan install ulang driver touchpad. Bagaimana cara untuk meng-install ulang driver touchpad? Berikut ini adalah langkahnya:

  • Klik kanan pada menu “Start”
  • Pilih opsi “Device Manager
Cara memperbaiki touchpad error
Device Manager
  • Klik kanan pada driver touchpad yakni pada tab “Mice and other pointing devices”
Cara memperbaiki touchpad error
Touchpad
  • Pilih opsi “Uninstall Driver”
  • Tunggu hingga proses uninstall selesai
  • Restart laptop dahulu sebelum melakukan proses instalasi ulang
  • Kembali ke menu “Device manager”
  • Klik kanan pada driver touchpad
  • Klik “Install”

Rollback Driver Touchpad

Langkah lain yang dapat kamu gunakan untuk mengakses kembali touchpad kamu adalah dengan melakukan rollback driver touchpad. Berikut langkahnya:

  • Pertama, klik kembali pada “Device Manager”
  • Klik kanan driver touchpad
  • Klik pada opsi “Properties”
  • Pilih pada tab “Driver”
  • Klik “Roll Back Driver”
Cara memperbaiki touchpad error
Rollback driver
  • Pilih Yes dan tekan opsi “OK” untuk menyetujui
  • Restart laptop agar perubahan pada sistem tersimpan
  • Proses rollback driver touchpad telah selesai

Cek Apabila Kamu Lupa Menonaktifkan Tablet Mode

Touchpad error atau tidak dapat digunakan dapat terjadi karena aktifnya tablet mode pada beberapa laptop yang memiliki menu touchscreen. Berikut adalah cara untuk menonaktifkan tablet mode (jika ternyata mode ini diaktifkan):

  • Klik menu “Start”
  • Pilih opsi “Settings
  • Masuk pada menu “System”
  • Klik tab “Tablet”
Cara memperbaiki touchpad error
Tablet Mode
  • Pilih opsi “Change additional tablet settings”
  • Ubah toggle “Tablet mode” yang tadinya On menjadi Off 
  • Tablet mode telah dinonaktifkan

Cek Charger Laptop

Hal selanjutnya yang dapat kamu lakukan jika touchpad masih saja error barangkali adalah kamu perlu untuk mengecek charger laptop yang tersambung pada laptop kamu. Penggunaan charger yang tidak sesuai standar (biasanya apabila charger tidak orisinal) dapat membuat performa sistem menjadi kacau.

Hal tersebut terjadi karena produk charger yang tidak asli mampu memiliki konfigurasi tegangan yang berbeda dengan charger asli. Baterai laptop pun juga dapat memengaruhi performa laptop, pada khususnya touchpad. Untuk itu, pastikan bahwa charger dan baterai kamu masih berfungsi dengan baik.

Bawa Laptop ke Service Laptop

Sekiranya langkah-langkah tersebut tidak dapat membantu touchpad kamu yang sedang error, langkah akhir yang dapat kamu lakukan adalah membawa laptop kamu ke jasa service laptop. Laptop kamu mungkin memiliki permasalahan pada hardware yang perlu diurus oleh ahli.

Hal yang dapat menjadi masalah untuk hardware touchpad dan laptop kamu di antaranya adalah apabila touchpad terlalu sering terkena tekanan keras, terkena air, serta terkena debu.

Pakai Mouse Eksternal

Solusi darurat yang dapat kamu lakukan jika touchpad kamu tidak dapat berfungsi adalah dengan menggunakan mouse eksternal. Mouse ini akan membantu kamu mengarahkan kursor sebelum touchpad diperbaiki oleh ahli.

Touchpad yang error atau tidak merespon pada sentuhan seringkali dapat membuat kamu panik. Ada beberapa penyebab yang membuat touchpad menjadi tidak berfungsi. Nah, kamu dapat mencoba beberapa tertentu untuk membuat touchpad kembali berfungsi sebelum memutuskan untuk membawa laptop ke jasa service atau membeli mouse eksternal.

Itu tadi adalah beberapa cara yang dapat kamu coba untuk memperbaiki touchpad kamu. Semoga saja ada cara yang menjadi solusi perbaikan touchpad kamu ya!

Sumber gambar header: Unsplash

8 Cara Efektif Mengatasi Printer Offline, Paling Mudah!

Kegiatan printing dokumen merupakan hal yang sangat esensial, apalagi untuk kamu yang perlu untuk mengumpulkan tugas atau pekerjaan dengan berkas fisik. Printer pun menjadi solusi agar kamu dapat mencetak berkas dengan fleksibel dan hemat waktu (berbeda ketika kamu harus melakukan perjalanan ke tempat fotocopy).

Walaupun begitu, kamu mungkin pernah menemui persoalan di mana printer kamu tiba-tiba offline atau tidak tersedia pada opsi print. Sebelum mengetahui cara untuk mengatasi printer offline, kamu perlu untuk mengetahui dulu berbagai penyebab dari permasalahan printer yang offline.

Penyebab Printer Offline

Berikut ini adalah beberapa penyebab yang mungkin menjadikan printer kamu tidak dapat terdeteksi pada perangkat laptop maupun komputer kamu: 

  • Terdapat permasalahan pada driver printer
  • Tinta printer telah habis
  • Koneksi printer terputus
  • Kertas tersangkut pada printer
  • Kertas habis
  • Terdapat permasalahan pada spooling printer (layanan pada printer yang menangani lokasi driver printer, loading driver printer, penjadwalan pencetakan)
  • Terdapat kerusakan pada perangkat printer

Cara Mengatasi Printer Offline

Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah | Evelyn Geissler Unsplash

Printer yang offline membuat kita tidak dapat mencetak dokumen. Bagaimana solusi untuk permasalahan ini? Jangan khawatir! Terdapat beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk mengatasi printer yang offline. Berikut ini beberapa di antaranya! 

Update Driver Printer

Driver bagi suatu perangkat memiliki fungsi penting untuk menghubungkan sistem operasi komputer dengan perangkat yang ingin digunakan. Permasalahan printer yang offline dapat terjadi salah satunya karena driver printer yang mengalami problem.

Untuk itu, solusi yang dapat kamu coba untuk mengatasi printer offline adalah dengan atau meng-update driver printer kamu. Langkah untuk update driver printer adalah sebagai berikut:

  • Klik Kanan Tombol “Start” pada laman utama Windows kamu
  • Klik pada opsi “Device Manager”
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Menu device manager
  • Pilih pada opsi “Printers”
  • Klik kanan pada printer yang ingin di-update drivernya
  • Pilih opsi “Update Driver
  • Klik “Search automatically for updated driver software” jika kamu ingin update driver dengan menggunakan internet
  • Kamu juga dapat klik opsi “Browse my computer for driver software” jika kamu telah memiliki driver printer terbaru
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Jendela update driver printer
  • Tunggu hingga proses update selesai
  • Printer kamu harusnya sudah di-update drivernya untuk sekarang. Coba pastikan kembali dengan melihat status printer pada Microsoft Word. Jika printer dalam keadaan “Ready” dan memiliki tanda centang hijau, maka masalah printer offline telah teratasi

Install Ulang Driver Printer

Permasalahan pada driver printer dapat juga kamu atasi dengan melakukan instalasi ulang pada driver printer. Nah, ini adalah cara untuk meng-install kembali driver printer kamu:

  • Buka menu “Start” pada layar utama laptop kamu
  • Klik pada menu “Settings
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Menu settings
  • Pilih menu “Devices”
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Menu Devices
  • Klik opsi Printers & Scanner
  • Pilih pada driver printer yang ingin dilakukan instalasi ulang
  •  
  • Klik “Remove Device” Dengan begitu, driver printer telah terhapus dari laptop maupun komputer kamu
  • Nah, selanjutnya kamu perlu untuk meng-install kembali driver printer
  • Pada jendela Printers & Scanners klik “Add a Printer or Scanner”
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Add printer or scanner
  • Ketika printer terdeteksi, Pilih opsi “Add Device”
  • Tunggu hingga proses instalasi selesai.
  • Ketika printer sudah dalam keadaan Ready maka printer kamu sudah tidak lagi offline.

Isi Tinta Printer

Printer yang offline dapat terjadi karena habisnya tinta, baik itu tinta hitam maupun tinta warna pada printer kamu. Ketika printer kamu offline coba untuk cek tempat penyimpanan tinta kamu. Kehabisan tinta printer dapat membuat printer tidak dapat mencetak dokumen.

Segera isi tinta kamu walaupun tinta tersebut belum habis sepenuhnya. Hal ini dapat menjadi salah satu langkah untuk merawat catridge printer. Sebagian dari kamu mungkin menggunakan teknik pengisian tinta dengan metode suntik maupun infus. Sesuaikan pengisian tinta dengan perangkat printer kamu ya!

Cek pada Kabel dan Konektivitas Printer

Printer yang offline dapat juga terjadi karena mungkin terdapat kabel yang tidak tersambung baik ke laptop atau komputer maupun ke sambungan listrik. Jika mengalami printer offline, coba untuk cek sambungan kabel maupun kondisi kabel kamu.

Setelah mencoba untuk update maupun install ulang driver, namun printer kamu masih dalam keadaan offline. Maka, mengecek kabel adalah pilihan yang tepat sebelum mungkin kamu ingin mengirimkan printer ke jasa service.

Tidak hanya sambungan yang terputus, printer yang eror dapat terjadi karena mungkin terdapat kerusakan pada kabel. Pada misalnya terdapat kabel yang digigit tikus atau binatang lainnya.

Tambahkan Kertas pada Wadah Printer

Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah | Denise Jans Unsplash

Permasalahan terhadap printer pun dapat disebabkan salah satunya karena kertas yang habis dan terdapat tanda peringatan “Out of Paper”. Solusi untuk permasalahan ini tentunya adalah dengan menambahkan kertas pada tray (wadah) printer.

Pastikan untuk selalu menyediakan jumlah kertas yang pas pada saat melakukan proses pencetakan. Hal ini karena biasanya apabila kita kehabisan kertas ketika sedang dalam proses print, akan ada potensi mesin printer yang jadi tersendat.

Mengatasi Paper Jam atau Kertas yang Tersangkut

Paper jam atau kertas yang tersangkut seringkali menjadi problematika yang membuat kamu kerepotan. Untuk mengatasi masalah ini, kamu perlu untuk menarik dan mengeluarkan kertas dari printer secara manual.

Persoalan kertas yang tersangkut memang terkadang akan sangat membuat deg-degan, terlebih ketika kita mendengar suara printer yang tersendat. Jangan khawatir! Coba untuk menarik kertas dengan pelan dan hati-hati. Setelah adanya paper jam, terkadang terdapat kasus di mana printer menjadi offline.

Untuk mengatasinya, kamu dapat mencoba untuk me-restart layanan print spooler pada laptop atau komputer. Bagaimana cara untuk restart print spooler ini? Simak cara di bawah ini.

Cara Me-restart Spooler Service di Printer

Beberapa dari kamu mungkin kurang merasa familier dengan istilah printer spooler. Printer spooler adalah file utama dengan format exe (executable) yang memiliki peranan untuk memproses pencetakan dokumen baik itu, proses load driver printer, scheduling waktu printing, dan banyak lainnya.

File spooler printer yang bermasalah juga dapat jadi salah satu penyebab dari printer offline. Lantas bagaimana cara untuk menangani masalah printer spooler ini? Berikut adalah cara-cara untuk restart printer spooler:

  • Cari dan klik aplikasi “Service” pada kolom pencarian di laman utama Windows kamu
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Menu service
  • Cari dan pilih “Print Spooler
Cara mengatasi komputer offline dengan mudah
Print spooler
  • Klik kanan pada opsi tersebut, apabila tertulis Running di status Print Spooler, klik Restart
  • Apabila status dari Print Spooler ternyata kosong –atau belum berjalan– maka pilih opsi “Start”
  • Nah, coba untuk cek apakah Printer sudah siap atau berstatus “Ready” untuk sekarang

Bawa Laptop ke Tempat Service

Apabila mungkin langkah-langkah di atas belum mampu mengatasi permasalahan printer offline kamu, mungkin inilah saatnya bagi kamu untuk berkonsultasi dengan jasa service laptop terpercaya di kota kamu.

Printer barangkali dapat terkena kerusakan dari segi hardware dan perlu sentuhan ahli untuk memperbaiki printer tersebut. Terdapat kemungkinan juga bahwa perangkat keras printer tertutup oleh sedikit debu sehingga tidak mampu terbaca. Nah, datang pada jasa service merupakan tindakan tepat pada situasi ini.

Permasalahan terkait printer seringkali dapat membuat frustasi. Terlebih lagi apabila kita memiliki deadline yang mengharuskan untuk mengumpulkan berkas dengan segera. Salah satu permasalahan yang sering terjadi adalah printer yang offline.

Itu tadi sekiranya adalah beberapa cara yang dapat kamu gunakan ketika menemui kasus printer yang offline. Semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk mendeteksi dan menggunakan kembali printer kamu dengan lancar ya!

Ini 4 Cara Mudah Menghubungkan Laptop ke TV

Bagi kamu yang hobi menonton, menonton film maupun drama melalui laptop mungkin sudah menjadi hal biasa bagi kamu. Atau bahkan mungkin kamu sudah bosan untuk menonton menggunakan layar laptop yang relatif kecil?

Kamu dapat mencoba untuk menyambungkan komputer kamu dengan TV atau dengan proyektor untuk dapat menikmati pengalaman menonton yang lebih asik dan ciamik! Sebagian dari kamu mungkin kurang familier dengan kiat-kiat untuk menghubungkan laptop dengan TV.

Selain digunakan untuk menonton film, menyambungkan laptop pada TV juga dapat digunakan sebagai media presentasi yang cocok ditayangkan pada klien bisnis. Tidak hanya layarnya yang besar, TV akan memberikan kesan elegan dan profesional pada presentasi kamu.

Apakah kamu ingin mengetahui beberapa cara untuk menghubungkan laptop dengan TV? Berikut ini adalah beberapa cara yang dapat kamu coba untuk menghubungkan laptop dengan TV. 

Menggunakan Google Chromecast

Cara menghubungkan laptop ke TV | Christopher Gower Unsplash
Cara menghubungkan laptop ke TV | Christopher Gower Unsplash

Dewasa ini, teknologi informasi dan komunikasi memungkinkan kita untuk melakukan sesuatu diluar hal yang kita bayangkan di zaman dahulu. Seperti teknologi Chromecast, dulu menghubungkan layar dari dua perangkat –TV dan laptop– hanya dapat dilakukan dengan kabel fisik yang menghubungkan laptop dengan TV.

Namun, saat ini menghubungkan laptop dengan TV pun dapat dilakukan dengan jaringan internet. Walaupun menggunakan jaringan internet, harus kamu catat bahwa kamu juga memerlukan perangkat tambahan untuk dapat menyambungkan 2 perangkat kamu yakni berupa adaptor atau dongle.

Bagaimana caranya menghubungkan TV dengan laptop menggunakan Chromecast? Simak pembahasannya berikut ini:

  • Kamu perlu untuk meng-install aplikasi bernama Google Home di Play Store maupun App Store 
  • Klik tombol “Start” pada aplikasi tersebut
  • Selanjutnya kamu akan diminta untuk memilih akun Google yang ingin kamu pilih untuk login pada perangkat kamu. Kamu pun diminta untuk mengkonfirmasi izin lokasi sehingga Google dapat menemukan Chromecast kamu.
  • Google Home akan melakukan proses scanning atau pemindaian perangkat untuk menemukan Chromecast
  • Masukkan kode verifikasi yang dikirimkan oleh Google Home untuk menyambungkan Chromecast dengan TV
  • Kemudian, coba buka aplikasi Google Chrome pada laptop kamu. Klik pada tiga titik di pojok kanan jendela Chrome.
  • Klik opsi “Cast”
Cara menghubungkan laptop ke TV
Opsi cast pada Google Chrome
  • Pilih konten yang ingin kamu tonton menggunakan TV dengan menu “Source”

Fitur Chromecast  juga dapat dilakukan dengan piranti lain seperti Xiaomi Mi Stick. Kamu hanya perlu untuk menghubungkan perangkat ini ke TV, mengatur jaringan internet dan memasukkan password WiFi pada sistem dengan remote control Mi Stick. Setelahnya kamu dapat mencoba untuk menghubungkan laptop kamu dengan TV kamu. Selain itu, kamu juga dapat menikmati layanan streaming online seperti Netflix, iFlix, YouTube, dan Spotify.

Menggunakan Kabel Sambungan HDMI

Cara lain untuk menghubungkan laptop dengan TV lainnya adalah dengan menggunakan kabel HDMI. Untuk menghubungkan dua perangkat kamu dengan menggunakan perangkat kabel ini cukup mudah lho! Kamu hanya perlu untuk memastikan bahwa TV dan laptop kamu telah memiliki port kabel HDMI. Berikut ini adalah detail cara untuk menghubungkan TV dengan kabel HDMI:

  • Hubungkan kabel HDMI pada port masing masing perangkat (pada laptop dan TV)
  • Nyalakan laptop dan TV 
  • Atur tombol input pada TV menyesuaikan pada port mana kamu memasang kabel HDMI di TV. Pada misalnya kamu memilih HDMI2 pada pengaturan input TV kamu
  • Kamu seharusnya sudah dapat menikmati tayangan laptop kamu di TV karena biasanya sambungan laptop dan TV akan terhubung otomatis.
  • Apabila tidak terhubung otomatis, atur sambungan display kamu pada laptop dengan mengeklik Start > Settings > System > Display kemudian pilih TV
Menghubungkan Laptop dengan TV dengan menu Display kabel HDMI
Menghubungkan Laptop dengan TV dengan menu Display kabel HDMI
  • Kamu dapat mengatur resolusi tayangan kamu menyesuaikan layar TV

Menggunakan Kabel Sambungan VGA

Menyambungkan TV dengan kabel VGA mungkin sekarang ini sudah sangat jarang dilakukan. Terlebih karena beberapa kekurangan yang metode penghubungan laptop dengan TV ini miliki. Dengan menghubungkan perangkat menggunakan kabel VGA biasanya pengguna akan merasakan pengalaman menonton dengan kualitas resolusi gambar yang cenderung rendah.

Selain itu, kabel VGA pun tidak dapat melakukan transfer audio dari laptop ke TV, sehingga kamu hanya dapat melihat aspek visual di TV dan mendengar audio melalui laptop. Masih ingin mencoba cara ini? Berikut langkahnya:

  • Nyalakan kedua perangkat yang ingin kamu sambungkan
  • Hubungkan dengan kabel VGA dan apabila memungkinkan dapat juga sambungkan dengan kabel audio
  • Atur tombol input pada remote TV dan pilih PC atau RGB
  • Piranti laptop kamu akan terhubung otomatis dengan TV
  • Jika tidak terhubung secara otomatis, kamu dapat mengatur sedikit laptop kamu dengan klik Start > Settings > System > Display dan pilih TV
  • Atur resolusi gambar sesuai keinginan kamu

Menggunakan Kabel USB-C

Cara menghubungkan laptop ke TV
Cara menghubungkan laptop ke TV | Muhammed Abiodun Unsplash

Jika ingin menghubungkan laptop dengan TV menggunakan kabel USB-C kamu perlu untuk memastikan dulu ketersediaan port USB-C di TV kamu. Jika tidak ada, kamu perlu untuk menghubungkan TV dengan kabel adapter. Berikut ini langkah menghubungkan laptop ke TV dengan kabel USB-C:

  • Sambungkan kabel USB-C pada port yang tersedia di laptop dan TV kamu
  • Nyalakan kedua perangkat
  • Atur pengaturan input TV kamu dengan remote atau dengan tombol pada TV kamu.
  • Voila! Kamu akan dapat menonton berbagai tayangan dari laptop kamu pada layar TV sehingga kegiatan menonton kamu lebih memuaskan!

Dengan menghubungkan laptop pada TV, kamu dapat mendapat pengalaman menonton film yang lebih menarik melalui layar relatif lebih besar. Aktivitas menonton bersama keluarga pun rasanya lebih puas dengan layar TV yang lebar dan bersih.

Nah, bagaimana? Tertarik untuk menggunakan cara-cara tersebut untuk menonton film atau drama korea bersama keluarga? Selamat menikmati waktu bersantai kamu!

Sumber gambar header: Unsplash

Cara Menambah RAM Virtual dan Hardware Laptop Agar Performa Kencang

RAM yang merupakan singkatan dari Random Access Memory adalah salah satu perangkat yang tidak hanya dapat kamu temukan pada komputer atau laptop saja. RAM juga dapat ditemukan berbagai perangkat pintar seperti ponsel.

Perangkat ini memiliki kegunaan yang begitu penting karena RAM memiliki fungsi untuk membaca data serta untuk menyimpan data program yang sedang berjalan. Apakah kamu ingin men-download suatu aplikasi atau game akan tetapi spesifikasi RAM aplikasi tersebut melebihi perangkat laptop maupun komputer kamu?

Biasanya, kita masih dapat mengunduh aplikasi tersebut akan tetapi tentunya performa aplikasi yang berjalan tidak akan mulus. Entah akan berdampak pada FPS –Frame per Second– yang turun atau kecepatan loading yang melambat.

Menjalankan aplikasi yang membutuhkan RAM besar pada komputer maupun laptop yang memiliki RAM kecil terkadang juga dapat berbahaya, lho. Hal itu dapat memberikan beban kerja yang tinggi pada komputer, sehingga perangkat akan mudah panas, bahkan amit-amit dapat terbakar (saking panasnya).

Kecilnya RAM laptop terkadang dapat diakali. Caranya adalah dengan menambah RAM pada perangkat laptop maupun komputer kamu. Nah, bagaimana cara untuk dapat menambah RAM laptop ini? Berikut adalah kiat-kiat yang dapat kamu coba untuk meningkatkan perangkat RAM kamu.

Cara Menambah RAM Laptop dan PC secara Virtual pada Windows 8 dan 10

Cara menambah RAM laptop agar makin kencang
Cara menambah RAM laptop agar makin kencang | Christopher Gower Unsplash

Menambah RAM ternyata tidak hanya dapat dilakukan dengan menambah perangkat hardware atau fisik saja lho. Untuk kamu yang tidak ingin menambah RAM fisik, kamu dapat mencoba untuk menambah RAM virtual melalui perangkat lunak bawaan Windows.

Walaupun begitu, perlu diingat bahwa RAM virtual ini nantinya akan memakan ruang pada harddisk kamu dan ruang ini tentunya tidak sedikit. Jika harddisk kamu telah berwarna merah, tentunya menambah RAM secara virtual ini bukan merupakan pilihan yang baik.

Jika ruang penyimpanan harddisk kamu telah terpakai banyak, kamu dapat menambah RAM fisik pada laptop kamu. Ini adalah cara untuk menambah RAM virtual melalui Windows, khususnya Windows 8 dan 10:

  • Klik Ikon Windows atau tombol Start pada laman utama laptop maupun komputer kamu
  • Pilih menu “Settings
Cara menambah RAM laptop virtual dan fisik agar makin kencang
Menu settings laptop
  • Klik pada opsi “System”
  • Gulir kursor hingga kamu menemukan menu “About” dan klik pada opsi tersebut.
Cara menambah RAM laptop virtual dan fisik agar makin kencang
Menu about dan advanced system settings
  • Klik menu “Advanced System Settings”
  • Kamu akan diarahkan ke jendela System Properties, di sini klik tab “Advanced”
Cara menambah RAM laptop virtual dan fisik agar makin kencang
Jendela system Properties
  • Kamu dapat melihat pada opsi Performance terdapat deskripsi seputar virtual memory, Nah, Klik menu “Settings” pada opsi Performance tersebut
  • Buka tab Advanced, kemudian klik menu “Change”
Cara menambah RAM laptop virtual dan fisik agar makin kencang
Opsi Change
  • Pilih lokasi hard disk mana yang ingin dipangkas untuk dapat memenuhi kebutuhan RAM yang diinginkan
  • Isikan Custom size kemudian ubah ukuran virtual memory dan klik OK
Cara menambah RAM laptop virtual dan fisik agar makin kencang
Custom size virtual memory

Cara Menambah RAM Hardware pada Laptop dan PC

Cara menambah RAM laptop virtual dan fisik agar makin kencang
Cara menambah RAM laptop agar makin kencang | Christin Hume Unsplash

Ini adalah beberapa tahapan yang dapat kamu lakukan sebelum dan selama menambah RAM fisik atau hardware kamu:

Pertama, Pastikan Ada Slot RAM yang Kosong

Jika ingin membeli dan memasang RAM fisik, pastikan dulu bahwa laptop yang kamu miliki tidak disolder permanen serta ada slot kosong untuk RAM fisik tambahan. Ketika RAM laptop kamu disolder, maka sayang sekali kamu tidak dapat mengganti maupun menambah RAM fisik kamu.

Walaupun begitu, jika kamu menemukan terdapat dua slot RAM namun hanya satu slot yang disolder, kamu masih dapat menambah RAM laptop kok!

Cek Apakah Komputer  atau Laptop dapat di-Upgrade RAM-nya

Tidak semua laptop mendukung adanya upgrade atau penambahan RAM. Ada baiknya kamu memastikan dahulu bahwa laptop kamu dapat ditambah RAM-nya. Kamu dapat melakukan proses pengecekan komputer dengan mengakses laman resmi crucial.com.

Cek Kapasitas RAM

RAM fisik tambahan biasanya harus memiliki ukuran yang sama dengan RAM bawaan laptop. Jika tidak berukuran sama, hal ini akan memengaruhi performa laptop. Untuk dapat memasang RAM dengan ukuran yang sama, tentunya kamu perlu untuk mengenali detail RAM kamu terlebih dahulu. Kamu dapat mengecek ukuran RAM kamu dengan melihat pada menu Settings > System > About.

Cek Juga Jenis dan Transfer Rate RAM Kamu

RAM memiliki berbagai macam variasi dan harus disesuaikan dengan perangkat laptop kamu. Agar performa laptop kamu berjalan lancar dan kencang –seperti tujuan utama menambah RAM– kamu perlu untuk memilih RAM yang sesuai dengan laptop kamu.

Kebanyakan laptop dengan tahun keluaran anyar, banyak yang memilih RAM DDR4 sebagai perangkat pilihan. Tidak hanya jenis RAM, kamu juga perlu untuk mengecek transfer rate RAM laptop. Semakin tinggi transfer rate, akan semakin cepat RAM bekerja.

Untuk dapat membuat performa laptop kencang, kamu harus memilih RAM fisik tambahan dengan kapasitas, jenis, dan transfer rate yang sama dengan RAM laptop kamu. Nah, hal termudah dan aman untuk menentukan RAM yang ingin dibeli adalah kamu dapat membeli RAM dengan merek yang sama dengan milik kamu.

RAM merupakan salah satu piranti yang sangat penting bagi perangkat pintar kamu. Baik itu ponsel, laptop, maupun komputer membutuhkan RAM untuk memproses setiap program yang berjalan.

Menambah RAM laptop kamu sekiranya dapat menjadi solusi agar proses berjalannya aplikasi kamu lebih cepat dan mulus. Nah itu tadi adalah beberapa langkah untuk menambah RAM laptop maupun komputer atau PC kamu. Semoga membantu kegiatan produktif kamu dengan laptop maupun PC kamu ya!

Sumber gambar header: Unsplash

6 Cara Mudah Membuat Folder Baru di Laptop Agar Dokumen Rapi

Folder adalah suatu fungsi yang cukup penting untuk kamu yang sering berurusan dengan dokumen pada laptop maupun komputer. Folder dapat berfungsi untuk mengorganisasikan berbagai dokumen baik itu video, musik, maupun berkas dengan format lain.

Fungsi folder pada laptop akan sangat berguna jika kamu ingin mengelompokkan beberapa dokumen yang memiliki karakteristik yang sama. Pada misalnya kamu ingin mengelompokkan berbagai episode drama korea, lagu-lagu oleh satu artist dengan album yang sama, dan lain sebagainya.

Ada mungkin beberapa dari kamu yang kurang familier dengan cara untuk membuat folder baru pada laptop maupun komputer kamu. Jangan khawatir! Berikut ini adalah berbagai cara yang dapat kamu coba untuk membuat folder baru di laptop kamu.

Cara Membuat Folder Baru di Laptop dengan Opsi “New

Langkah untuk membuat folder dengan pilihan “New” sangat mudah untuk dilakukan. Kamu tinggal memilih di mana kamu ingin membuat folder. Berikut adalah cara untuk membuat folder baru melalui opsi New:

  • Pilih lokasi untuk membuat folder, kamu kurang lebih dapat membuat folder di mana saja. Boleh itu Local Disk (D:), Local Disk (F:), di folder Documents, dan lain sebagainya.
  • Klik kanan pada ruang kosong pada lokasi tersebut
  • Arahkan kursor pada opsi “New
  • Klik “Folder
Cara membuat folder baru laptop dan PC dengan fungsi New
Cara membuat folder baru laptop dan PC dengan fungsi New
  • Tada! Kamu akan memiliki folder baru yang siap kamu isi dengan dokumen serta di-rename

Cara Membuat Folder Baru di Laptop Melalui Ikon “New Folder

Langkah untuk membuat new folder yang lainnya juga tidak kalah mudah. Ini adalah beberapa kiat-kiat untuk membuat folder baru dengan menu ikon New Folder:

  • Pilih lokasi untuk menyimpan folder baru
  • Tekan menu “New Folder” pada bagian atas jendela File Explorer kamu
Cara membuat folder baru laptop dan PC dengan fungsi New Folder
Cara membuat folder baru laptop dan PC dengan fungsi New Folder
  • Folder baru akan dibentuk dan kamu dapat memberi nama folder tersebut

Cara Membuat Folder Baru di Laptop Melalui Perintah Ctrl, Shift, dan N

Ilustrasi cara membuat folder baru dengan keyboard
Ilustrasi cara membuat folder baru dengan keyboard

Cara mudah lain yang dapat kamu gunakan untuk membuat folder baru adalah dengan menggunakan beberapa kombinasi keyboard. Ini adalah langkah untuk membuat folder baru dengan keyboard:

  • Hal yang perlu kamu lakukan adalah memilih lokasi mana yang kamu inginkan sebagai tempat folder baru kamu.
  • Ketik kombinasi Ctrl + Shift + N pada keyboard kamu
  • Nah, kamu tinggal memberikan nama pada folder baru kamu

Cara Membuat Folder Baru di Laptop pada Desktop

Selain dapat membuat folder pada menu file explorer, kamu juga dapat membuat folder pada desktop. Fasilitas ini tentunya akan mempermudah kamu yang ingin mengakses dokumen yang ada pada suatu folder dengan lebih cepat. Nah, bagaimana cara membuat folder baru pada desktop komputer? Ini dia langkah-langkahnya:

  • Pastikan saat ini kamu berada pada halam utama atau pada desktop kamu
  • Klik kanan pada ruang kosong pada desktop kamu
  • Arahkan kursor pada opsi “New”
  • Pilih “Folder”
Membuat Folder baru pada Desktop
Membuat Folder pada Desktop
  • Nah, kamu sudah dapat membuat folder pada desktop kamu dengan nama sesuai keinginan kamu

Cara Membuat Folder Baru di Laptop dengan Menggunakan fitur Save As di Microsoft

Kamu juga dapat mencoba untuk membuat folder baru di laptop dengan menggunakan fitur Save atau Save As pada saat menyimpan dokumen baik itu Ms. Word, Excel, dan Power Point. Fitur ini tentunya dapat mempermudah kamu untuk dapat menemukan dokumen dengan cepat atau bahkan langsung mengorganisasikan file yang akan disimpan ke dalam satu folder.

Langkah-langkah untuk membuat folder baru dengan menggunakan fitur Save ini adalah sebagai berikut:

  • Gunakan menu Save atau Save As pada dokumen yang kamu ingin simpan
  • Silakan klik “Browse” untuk memilih lokasi yang ingin kamu gunakan untuk menyimpan folder baru
  • Klik kanan pada ruang kosong dari lokasi yang sudah kamu pilih
  • Arahkan kursor pada opsi “New”
  • Klik pada opsi “Folder”
Membuat folder melalui fungsi save as
Membuat folder melalui fungsi save as
  • Folder baru kamu telah dibuat!
  • Jika kamu ingin menyimpan dokumen pada folder tersebut tinggal klik dua kali saja pada folder dan klik Save

Cara Membuat Folder Baru di Laptop dengan Command Prompt

Cara membuat folder baru laptop dan PC dengan Command Prompt
Cara membuat folder baru laptop dan PC dengan Command Prompt

Langkah lain untuk dapat membuat folder baru pada laptop adalah dengan menggunakan menu Command Prompt. Cara ini mungkin akan agak sedikit kompleks dibandingkan dengan cara-cara sebelumnya. Akan tetapi boleh sekali jika kamu ingin mempraktikkan cara ini untuk membuat folder baru. Ini adalah beberapa langkahnya:

  • Tentukan lokasi folder
  • Ketikkan lokasi yang kamu inginkan pada kolom command, pada misalnya kamu dapat mengetikkan E: untuk memilih lokasi folder baru pada local disk E.
  • Jika kamu ingin membuat folder baru, ketikkan md atau mkdir kemudian nama solder yang ingin kamu buat. Pada misalnya jika ingin membuat folder bernama DailySocial, maka kamu hanya perlu mengetikkan perintah md DailySocial.
  • Jika kamu ingin membuat folder dengan dua atau lebih kata dengan spasi, kamu perlu menambahkan tanda petik pada nama folder, pada misalnya kamu ingin membuat folder dengan nama DailySocial id, maka command-nya adalah md “DailySocial id”.
  • Apabila kamu akan membuat folder di dalam sebuah folder, kamu dapat mengetikkan perintah cd nama folder. Pada misalnya kamu ingin membuat folder baru di dalam folder DailySocial yang baru saja kamu buat, kamu dapat mengetikkan cd DailySocial.

Folder merupakan salah satu fungsi yang sangat bermanfaat, apalagi untuk kamu yang suka melihat dokumen terorganisasi dengan rapi. Nah, itu tadi adalah beberapa cara untuk menambah folder pada laptop atau komputer kamu. Semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk mengorganisasikan dokumen maupun berkas-berkas penting kamu ya!

5 Cara untuk Memperbaiki Flashdisk Tidak Terbaca

Flashdisk adalah benda yang sangat berguna untuk membagikan dokumen dari satu komputer atau laptop ke komputer lainnya. Melalui flashdisk, kamu dapat mentransfer dokumen seperti video, musik, berkas, aplikasi, serta banyak file lainnya.

Sayang sekali, flashdisk seringkali memiliki masalah. Perangkat berukuran kecil ini rentan terkena virus maupun eror akibat gesekan serta kerusakan lain. Flashdisk kadang dapat tidak terbaca atau bahkan ada masalah yang membuat kita perlu untuk memformat dokumen di dalamnya.

Hal ini tentunya sangat merepotkan dan meresahkan, terlebih lagi apabila flashdisk tersebut berisi dokumen penting. Apakah kamu sedang mencari cara untuk memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca? Simak artikel berikut ini untuk mengetahui cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca!

Memperbaiki Flashdisk dengan Disk Management Tool

Langkah memperbaiki flashdisk pertama yang dapat kamu coba adalah dengan melakukan proses pemindaian dengan Disk Management Tool. Cara ini dilakukan untuk perbaikan pada flashdisk, jika terdeteksi kerusakan atau virus, Windows akan melakukan pemulihan pada device. Ini adalah beberapa cara untuk memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca melalui Disk Management Tool:

  • Sambungkan flashdisk pada port USB laptop atau komputer
  • Klik kanan ikon Windows pada laman utama komputer atau laptop kamu dan pilih opsi Disk Management
Cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca
Menu Disk Management Tool
  • Klik kanan pada device flashdisk kamu, pilih opsi “Properties” kemudian tunggu hingga muncul jendela menu Properties.
Cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca
Disk Management Tool
  • Pilih tab “Tools” kemudian coba pilih fitur “Check”.
Cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca
Disk Management Tool
  • Pilih “Scan and repair drive”  tunggu hingga proses pemindaian selesai.
  • Coba untuk cabut dan hubungkan kembali flashdisk kamu setelahnya.
  •  

Memperbaiki Flashdisk dengan Menginstall Ulang Driver USB

Cara untuk memperbaiki flashdisk lain yang dapat kamu coba ialah dengan melakukan install ulang atas driver dari USB. Kiat-kiat ini dapat kamu gunakan apabila menemui masalah flashdisk yang tidak dapat terbaca. Langkah dari cara ini di antaranya adalah berikut ini:

  • Sambungkan flashdisk pada laptop maupun komputer kamu
  • Akses menu “Control Panel” dan pilih opsi “Hardware and Sound”
  • Pilih menu “Drive Manager”
Cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca
Menu device manager
  • Cari menu “Universal Serial Bus Controller”
Cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca
Menu device manager
  • Buka menu drop down dan cari perangkat flashdisk kamu (biasanya ada tanda peringatan berwarna kuning)
  • Klik kanan pada nama perangkat tersebut dan klik opsi “Uninstall”
  • Coba untuk cabut dan masukkan kembali flashdisk pada port USB pada laptop atau komputer kamu
  • Kamu seharusnya dapat menggunakan lagi flashdisk kamu jika tidak terdapat masalah lainnya.

Memperbaiki Flashdisk yang Basah karena Terkena Air

Ilustrasi cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca
Ilustrasi cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca | Agefis Unsplash

Flashdisk kamu ikut tercuci dengan pakaian yang kamu gunakan? Atau mungkin flashdisk kamu terkena basah air hujan? Tidak perlu panik! Apabila kamu menghadapi masalah di mana flashdisk kamu terkena air, kamu hanya perlu untuk mengeringkan flashdisk kamu saja.

Pastikan bahwa perangkat flashdisk kamu telah sepenuhnya kering untuk menghindari konslet aliran listrik. Pengeringan flashdisk dapat dilakukan dengan menjemur flashdisk. Biasanya, flashdisk yang terkena air kemudian telah kering dapat langsung digunakan lagi.

Memformat Flashdisk dengan Menggunakan Disk Management

Perlu kamu ketahui bahwa biasanya flashdisk yang tidak terbaca akibat virus akan dapat digunakan kembali dengan cara diformat. Perlu kamu ketahui juga bahwa fungsi format akan menghapus seluruh dokumen yang ada pada flashdisk, sehingga tentunya cara ini lebih baik dilakukan sebagai pilihan terakhir.

Walaupun begitu, fungsi format ini dinilai juga sebagai cara yang efektif karena format dapat menghilangkan semua file, termasuk itu virus yang bersarang pada flashdisk. Ini adalah beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk memformat flashdisk kamu dengan menggunakan menu Disk Management:

  • Klik kanan pada ikon Windows dan temukan Disk Management
  • Klik lokasi flashdisk yang ingin diformat dan klik kanan
  • Pilih opsi format
Cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca
fungsi format melalui disk management
  • Kamu akan diarahkan pada jendela diskusi mengenai apakah kamu yakin ingin benar-benar melakukan fungsi format pada perangkat flashdisk
  • Klik pilihan “Yes” atau “OK” kemudian tunggu proses formatting berjalan
  • Coba untuk cabut kemudian sambungkan kembali flashdisk kamu
  • Cek apakah kamu sudah dapat menggunakan kembali 

Memformat Flashdisk dengan Menggunakan Command Prompt

Fungsi format selain dapat dilakukan dengan Disk Management juga dapat dilakukan dengan Command Prompt. Berikut adalah cara yang dapat dilakukan untuk memformat flashdisk dengan Command Prompt:

  • Cari Command Prompt pada search bar Windows
  • Ketikkan FORMAT E:/FS:FAT pada jendela CMD itu
  • Penting diperhatikan bahwa Huruf E pada format tersebut menunjukkan lokasi flashdisk ya! Kamu dapat menyesuaikan lokasi flashdisk sesuai dengan lokasi pada komputer kamu. Jangan sampai keliru ya! karena bisa-bisa kamu melakukan fungsi format pada perangkat lain.
  • Klik enter pada keyboard kamu
  • Tunggu hingga proses selesai dan flashdisk kamu seharusnya telah diformat oleh Windows.

Nah, Itu tadi adalah beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk memperbaiki flashdisk kamu yang tidak terbaca oleh sistem. Kamu dapat mencoba beberapa tersebut menyesuaikan dengan situasi yang kamu alami ya!

Untuk menghindari hilangnya dokumen penting, kamu dapat melakukan backup –pencadangan– berkas. Backup dokumen dewasa ini dapat dilakukan dengan mudah lho! Salah satunya adalah dengan menggunakan layanan cloud pada misalnya Google Drive, Dropbox, OneDrive, dan situs cloud lainnya.

Cara-cara ini sekiranya dapat membantu kamu untuk tidak perlu merogoh kocek untuk membeli flashdisk baru. Semoga artikel ini memberikan solusi untuk  masalah flashdisk yang kamu alami! 

4 Cara Mudah Mengaktifkan Bluetooh pada Laptop dan Komputer

Bluetooth merupakan salah satu aplikasi yang memiliki fungsi yang begitu canggih untuk memudahkan kegiatan transfer dokumen kamu. Jika kamu ingin menge-print dokumen ke toko fotocopy dan printing, salah satu cara yang dapat kamu lakukan untuk mentransfer berkas kamu adalah dengan Bluetooth.

Pada awal eksistensinya, Bluetooth mengubah tatanan kehidupan masyarakat. Bluetooth digunakan untuk mengirimkan berkas hiburan seperti musik, video, dan banyak dokumen lainnya. Dewasa ini, Bluetooth masih sering digunakan sebagai aplikasi yang digunakan untuk menggantikan teknologi kabel.

Bluetooth banyak digunakan untuk menghubungkan komputer dengan berbagai perangkat seperti ponsel, earphone, printer, keyboard, mouse, speaker, dan banyak perangkat lainnya. Kamu mungkin sudah sangat familier dengan bagaimana cara untuk mengaktifkan Bluetooth pada perangkat handphone (HP). Akan tetapi, mungkin ada beberapa dari kamu yang belum mengetahui cara mengaktifkan Bluetooth pada komputer maupun laptop. 

Ini adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengaktifkan Bluetooth pada laptop atau komputer kamu sesuai dengan situasi dan kondisi yang kamu miliki.

Cara Mengaktifkan Bluetooth pada Laptop pada Laptop Windows 7 dan 8

Cara mengaktifkan bluetooth pada laptop dan komputer
Cara mengaktifkan bluetooth pada laptop dan komputer | Jack B Unsplash

Menyambungkan Bluetooth pada perangkat Laptop dengan sistem operasi Windows 7 dan 8 itu cukup mudah, lho.Berikut adalah beberapa langkah untuk mengaktifkan Bluetooth serta menyambungkan perangkat Bluetooth pada laptop yang menggunakan Windows 7 dan 8:

  • Klik menu Windows atau Start
  • Pilih menu “Devices and Printers
  • Klik “Bluetooth
  • Klik kanan pada perangkat Bluetooth
  • Pilih opsi “Bluetooth Settings”
  • Isi kolom “Allow Bluetooth Device to Find This Computer
  • Pilih OK.
  • Klik “Add a Device
  • Tunggu loading yang nantinya akan menampilkan perangkat yang ingin disambungkan
  • Klik dua kali pada nama perangkat yang tersambung tersebut
  • Perangkat akan terhubung pada laptop atau komputer dengan Bluetooth

Cara Mengaktifkan Bluetooth pada Laptop atau Komputer dengan Windows 10

Untuk mengaktifkan Bluetooth pada laptop atau komputer, cara yang dilakukan cukup mudah dan hampir mirip dengan langkah yang dilakukan untuk mengaktifkan Bluetooth pada Windows 7 dan 8. Ini adalah langkah untuk menghidupkan Bluetooth dan menyambungkan perangkat Bluetooth pada Windows 10:

  • Klik pada menu Start atau menu Windows yang ada pada halaman utama komputer kamu
  • Klik menu “Settings”
  • Pilih “Devices”
  • Klik “Bluetooth & Other Devices”
  • Pastikan bahwa Bluetooth dalam menu ini dalam posisi On.
Cara mengaktifkan bluetooth pada laptop dan komputer
Bluetooth dalam posisi On pada laptop dengan sistem operasi Windows 10
  • Nama perangkat yang akan kamu sambungkan akan muncul pada menu ini
  • Kliik pada perangkat tersebut
  • Klik opsi “Pair”
  • Ketika nama perangkat tidak muncul, klik tombol “Add Bluetooth or Other Device” 
Cara mengaktifkan bluetooth pada laptop dan komputer
Menu Add Device Bluetooth pada Windows 10
  • Kamu akan diarahkan pada jendela untuk memindai perangkat Bluetooth kamu
  • Sambungkan perangkat kamu melalui jendela tersebut secara manual.

Cara Mengaktifkan Bluetooth melalui Fn

Cara mengaktifkan bluetooth pada laptop dan komputer
Cara mengaktifkan bluetooth pada laptop dan komputer | James Owen Unsplash

Kamu juga dapat dengan mudah menggunakan tombol Fn untuk mengaktifkan dan menyambungkan perangkat Bluetooth pada laptop maupun Personal Computer (PC) kamu. Hanya saja, fungsi ini mungkin tidak dapat dilakukan oleh semua perangkat komputer.

Untuk mengaktifkan Bluetooth dengan fungsi Fn, perangkat kamu harus memiliki ikon Bluetooth pada F row keyboard. Berikut ini adalah cara untuk mengaktifkan Bluetooth melalui tombol Fn keyboard:

  • Tekan kombinasi tombol Fn + dan ikon Bluetooth pada keyboard kamu
  • Tunggu proses loading yang pada taskbar yang akan memuat ikon Bluetooth
  • Klik dua kali untuk mengatur sambungan ke perangkat Bluetooth yang ingin disambungkan
  • Cari perangkat kemudian sambungkan perangkat tersebut

Cara Mengaktifkan Bluetooth dengan Dongle USB

Ada beberapa perangkat laptop yang mungkin tidak memiliki built in Bluetooth sehingga pengguna harus menggunakan perangkat tambahan untuk dapat menyambungkan perangkat dengan Bluetooth. Perangkat tambahan ini dapat disebut sebagai dongle Bluetooth atau adaptor Bluetooth eksternal.

Sebelum membeli perangkat ini ada baiknya kamu mengecek dahulu apakah perangkat komputer kamu memiliki Bluetooth atau belum. Cara pengecekannya adalah kamu hanya perlu masuk ke menu control panel, klik “Network and Internet”, kemudian lihat pada menu “Network Connection”. Jika Bluetooth sudah ada pada laptop kamu, kamu dapat menemukan notifikasi “Bluetooth Network Connection” bersama dengan jaringan lain seperti WiFi dan Ethernet.

Ini adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengaktifkan Bluetooth dengan dongle Bluetooth:

  • Sambungkan dongle Bluetooth pada port USB laptop atau komputer kamu
  • Laptop maupun komputer dengan sistem operasi Windows 8 dan 10 biasanya dapat mendeteksi dongle Bluetooth secara otomatis.
  • Jika laptop kamu tidak dapat mendeteksi dongle Bluetooth tersebut, kamu dapat melakukan instalasi driver dongle Bluetooth terlebih dahulu.
  • Hal selanjutnya yang dapat kamu lakukan adalah menyambungkan perangkat Bluetooth kamu.
  • Klik ikon Bluetooth pada panel sistem Windows. 
  • Klik kanan ikon tersebut dan pilih “Add a Bluetooth Device

Nah, itu tadi adalah berbagai cara yang dapat kamu lakukan untuk mengaktifkan dan menyambungkan perangkat Bluetooth pada laptop maupun komputer kamu. Saat ini, kiat-kiat untuk transfer berkas maupun dokumen dapat dilakukan dengan banyak media. Kamu dapat menggunakan Bluetooth, flashdisk, maupun layanan cloud yang saat ini lebih sering digunakan banyak kalangan.

Layanan cloud memungkinkan kamu untuk menyimpan berbagai media dengan penyimpanan yang lumayan besar dan tentunya gratis. Layanan cloud yang banyak digunakan di antaranya adalah Google Drive, DropBox, serta OneDrive.

Bluetooth sendiri juga masih sangat sering digunakan untuk menyambungkan berbagai perangkat seperti wireless mouse, speaker, dan perangkat keras lainnya. Semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk dapat menyambungkan berbagai perangkat pada komputer kamu ya!

Sumber gambar header: Unsplash

Cara Mudah Refresh Laptop dan Komputer agar Tidak Lemot

Personal Computer (PC) maupun laptop merupakan salah satu alat utama untuk mengerjakan tugas maupun pekerjaan kita. Kita pun seringkali memerlukan performa laptop yang prima dan cepat untuk menghadapi deadline pekerjaan yang perlu diselesaikan sewaktu-waktu.

Laptop atau komputer kamu seringkali berjalan lambat? Komputer atau laptop yang berjalan lambat biasanya dipengaruhi oleh CPU yang terlalu panas. Beberapa masalah laptop yang lemot dapat diatasi dengan fungsi refresh. Ada beberapa dari kamu yang mungkin belum familier dengan cara me-refresh laptop. 

Ada beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk refresh laptop dan komputer kamu agar tidak lemot. Kamu dapat mengetahui cara untuk refresh serta kegunaan dan kerugian refresh komputer dan laptop dengan menyimak artikel berikut!

Cara Refresh Laptop dan Komputer dengan Mouse atau Touchpad

Salah satu cara untuk me-refresh komputer dan laptop adalah dengan mouse atau touchpad. Ketika kamu menggunakan sistem operasi windows 7, 8, dan 10, ini adalah cara untuk refresh laptop dan komputer dengan mudah agar komputer tidak lemot dengan mouse atau touchpad:

  • Pastikan kamu saat ini sedang berada pada halam utama Windows kamu.
  • Tidak perlu untuk membuka aplikasi apapun, kamu hanya perlu klik kanan pada halaman utama atau wallpaper kamu dengan mouse/touchpad
  • Klik pilihan “Refresh” 
Klik refresh agar laptop dan komputer tidak lemot
Klik refresh agar laptop dan komputer tidak lemot
  • Layar komputer atau laptop kamu akan berkedip sekilas, hal ini menandakan bahwa proses refresh laptop telah selesai.

Cara Refresh Laptop dan Komputer dengan Keyboard

Ilustrasi cara refresh komputer dengan keyboard
Ilustrasi cara refresh komputer dengan keyboard | Florenz Mendoza Pexels

Selain menggunakan mouse atau touchpad, kamu juga dapat menggunakan keyboard untuk refresh komputer dan laptop kamu.

Cara yang dapat kamu lakukan untuk me-refresh laptop dan komputer kamu agar tidak lemot menggunakan keyboard adalah dengan menekan F5 pada keyboard kamu! Layar laptop yang kamu gunakan akan berkedip ketika kamu sudah berhasil melakukan refresh.

Walaupun begitu, beberapa tipe laptop perlu untuk menggunakan kombinasi tombol Fn dengan F5 untuk dapat refresh performa mereka. Laptop yang memerlukan kombinasi tersebut biasanya menggunakan F5 sebagai fungsi tombol lain seperti untuk menurunkan tingkat cahaya layar atau untuk mengubah volume perangkat.

Keuntungan yang Didapat dari Refresh Laptop dan Komputer

Ilustrasi Kegunaan refresh komputer dan laptop
Ilustrasi Kegunaan refresh komputer dan laptop | Andrew Neel Pexels

Selain memiliki fungsi utama untuk mengatasi laptop atau komputer agar tidak lemot, refresh juga berguna untuk beberapa hal lain, lho. Berikut adalah kegunaan yang dapat kamu peroleh ketika melakukan fungsi refresh pada laptop atau komputer kamu:

  • Memperbaharui dan menampilkan dokumen yang mungkin belum muncul
  • Memberikan solusi atas shortcut yang tidak dapat dibuka
  • Menyesuaikan tampilan ikon desktop yang –mungkin– baru saja diubah tampilannya
  • Memperbaharui icon, berkas, folder, dan shortcut yang tidak tampil pada desktop secara semestinya.

Kerugian yang dapat dialami Ketika Refresh Laptop dan Komputer

Penggunaan fungsi refresh secara berlebihan ternyata juga ternyata dapat memunculkan beberapa kerugian lho terhadap laptop atau komputer kamu. Berikut adalah beberapa hal negatif yang dapat kamu temui ketika telah melakukan refresh terlalu sering:

  • Dapat membuat lag dan freeze pada laptop atau komputer
  • Mampu membebani performa CPU komputer apabila dilakukan terlalu sering
  • Refresh komputer seringkali dapat memecahkan masalah laptop yang lemot. Akan tetapi ketika terlalu sering dilakukan, ternyata kegiatan me-refresh komputer ini mampu membuat kinerja laptop semakin tinggi. Karena kinerja perangkat yang tinggi, laptop akan menjadi lebih cepat panas. Oleh karena itu, lakukan refresh yang secukupnya saja ya!

Nah, itu tadi adalah cara yang dapat kamu lakukan untuk refresh laptop maupun komputer kamu. Refresh laptop biasanya dilakukan agar komputer tidak terasa berat, namun terlalu sering melakukan refresh ternyata juga bisa membebani kinerja komputer.

Apakah informasi ini membantu kamu? Semoga perangkat kamu tidak mengalami lemot kembali setelah di-refresh ya!