Samsung Klaim Galaxy Note Telah Terjual Lebih dari 38 Juta Unit

Beberapa waktu lalu kami sempat memuat laporan IDC yang menyatakan bahwa pangsa pasar pabhlet di Asia kini sudah melampaui pangsa pasar tablet dan komputer portabel. Phablet, kategori yang tercipta berkat perangkat Galaxy Note pertama keluaran Samsung, diperkirakan telah terjual sebanyak 25,2 juta unit selama kuartal kedua 2013 di kawasan Asia Pasifik.

Seakan mengamini laporan IDC tadi, CEO Samsung, JK Shin, baru-baru ini mengklaim bahwa Galaxy Note telah terjual sebanyak lebih dari 38 juta unit. Angka penjualan tersebut dicapai dari penjualan Galaxy Note dan Galaxy Note 2 semenjak pertama kali Galaxy Note dirilis pada tahun 2011.

JK Shin sayangnya tidak menyebutkan dengan detil berapa jumlah unit yang terjual untuk masing-masing seri Galaxy Note. Meskipun demikian, jika klaim JK Shin ini benar, maka Galaxy Note telah benar-benar berhasil membungkam kritik yang bersikap skeptis ketika perangkat ini pertama kali dirilis oleh Samsung. Pasalnya, saat itu Galaxy Note dianggap sebagai perangkat yang tanggung, terlalu besar untuk ukuran telepon seluler dan terlalu kecil untuk ukuran tablet.

Dengan dirilisnya Galaxy Note 3, tentunya menunjukkan tingkat kepercayaan yang tinggi dari Samsung bahwa perangkat phablet besutannya itu akan laris di pasaran. Tidak hanya itu, dalam konferensi pers yang sama juga memberi target angka penjualan sebanyak 10 juta unit untuk Galaxy Note 3.

 

Sumber: Android Authority.

 

Asus Luncurkan Generasi Baru Tablet FonePad 7

Tentunya masih dalam rangka perhelatan IFA 2013, Asus mengeluarkan generasi terbaru tablet 7 incinya dengan merilis generasi terbaru FonePad 7. Tablet dengan prosesor Intel ini sebelumnya baru dikeluarkan sekitar enam bulan lalu.

Asus FonePad 7 diklaim memiliki performa yang lebih baik dari pendahulunya. Paling tidak secara teknis FonePad 7 memiliki spesifikasi yang lebih baik dari FonePad 7 yakni prosesor Intel Atom Z2560 dengan kecepatan 1,6 GHz, memori RAM 1 GB,  kapasitas penyimpanan internal sebesar 32 GB, kamera belakang beresolusi 5 megapiksel, kamera depan beresolusi 1,2 megapiksel, dan baterai berkapasitas 3.950 mAh.

Tablet yang beroperasi di atas Android Jelly Bean versi 4.2 dilengkapi dengan konektivitas jaringan HSPA+. Tidak seperti perangkat-perangkat yang dikeluarkan Samsung atau Sony, tidak ada modifikasi atau penambahan perangkat lunak yang secara khusus dipaparkan oleh Asus untuk generasi terbaru FonePad 7 ini.

Sampai saat tulisan ini dibuat, belum ada informasi mengenai tanggal dan di negara mana saja perangkat ini akan dijual nantinya. Sebagai perbandingan, seri FonePad 7 yang asli tersedia di Indonesia dengan harga di kisaran 2,8 hingga 3 juta rupiah.

 

Sumber: Engadget.

Galaxy Note 3 dan Galaxy Note 10.1 Lengkapi Line Up IFA 2013 Samsung

Jelang IFA 2013 yang tinggal satu hari lagi, para produsen perangkat elektronik sibuk memperkenalkan jajaran produk-produk terbarunya. Tak terkecuali Samsung. Melengkapi Galaxy Gear yang resmi diperkenalkan kemarin, Samsung juga memperkenalkan dua perangkat lainnya yakni Galaxy Note 3 dan Galaxy Note 10.1.

Galaxy Note 3 bisa dibilang sebagai update inkremental dari seri Galaxy Note yang memang sudah populer. Samsung meningkatkan beberapa spesifikasi Note 3 dibandingkan pendahulunya yakni prosesor menjadi prosesor berinti empat berkecapatan 2,3 GHz, RAM menjadi 3 GB, dan layar diperbesar menjadi berukuran 5,7 inci.

Selain peningkatan spesifikasi teknis, Samsung juga sedikit mengubah desain bodi Galaxy Note 3. Tidak seperti perangkat-perangkat flagship lain yang memilih bodi alumunium, Samsung justru menggunakan bahan sejenis kulit untuk bagian belakang Galaxy Note 3. Dipadukan dengan flip cover berbahan kulit, Samsung terlihat benar-benar ingin menghadirkan kesan Galaxy Note 3 yang menyerupai buku agenda sungguhan.

Strategi update inkremental ini juga diterapkan Samsung pada Galaxy Note 10.1. Mengusung spesifikasi berupa prosesor berinti delapan, RAM 3 GB, kamera belakang 8 megapiksel, dan kamera depan 2 megapiksel, Galaxy Note 10.1 ditambahkan dengan kapabilitas untuk melakukan sinkronisasi dengan Galaxy Gear.

Rencananya Galaxy Note 3 dan Galaxy Note 10.1 akan dirilis besar-besaran di 149 negara pada tanggal 25 September nanti. Belum ada informasi berapa harga yang dibanderol oleh Samsung untuk kedua perangkat ini.

 

Sumber: The Verge [1][2]. [gambar cover via]

Sony Xperia Z1 Akhirnya Resmi Dirilis

Kehadiran Sony Xperia Z1 sebenarnya sudah bukan rahasia lagi. Rumor mengenai perangkat yang sebelumnya dikenal dengan kode nama Xperia Honami ini memang sudah cukup banyak diulas sejak beberapa waktu lalu. Akhir Agustus lalu Sony bahkan dengan sengaja merilis sebuah video teaser untuk Xperia Z1.

Seperti yang dijanjikan oleh Sony, Xperia Z1 akhirnya resmi dirilis pada tanggal 4 September kemarin. Dalam rilis pers di blog Sony Mobile, Sony memaparkan dengan detil spesifikasi Xperia Z1. Perangkat yang ditujukan untuk kelas premium ini hadir dengan spesifikasi yang tinggi. Dibekali prosesor berinti empat Snapdragon 800 2,2 GHz dan memori RAM sebesar 2GB, Xperia Z1 memiliki dapur pacu yang lebih dari cukup untuk bersaing dengan perangkat-perangkat flagship Android lainnya.

Layar sebesar 5 inci, kapasitas penyimpanan internal sebesar 16 GB, dan baterai berkapasitas 3000 mAh melengkapi spesifikasi teknis Xperia Z1. Sebagaimana perangkat Xperia lain dengan kode Z, Xperia Z1 memiliki sertifikasi IP55 dan IP58 untuk resistensi terhadap debu dan air. Tak lupa, Sony juga menggunakan bahan alumunium unibody untuk menambah kesan premium pada Xperia Z1.

Mengikuti tren perangkat flagship lainnya, Sony tak hanya berpuas pada spesifikasi teknis semata. Xperia Z1 juga menawarkan nilai lebih pada kamera yang dimilikinya. Secara default Xperia Z1 sudah dibekali dengan kamera belakang beresolusi 20,7 megapiksel dengan lensa G Lens. Jika Anda belum puas dengan kamera bawaan ini, Xperia Z1 juga bisa digunakan dengan menggunakan lensa tambahan seperti QX10 dan QX100 melalui jaringan WiFi.

Dari sisi perangkat lunak, Xperia Z1 menggunakan sistem operasi Android yang paling baru yang ada di pasaran yakni versi Jelly Bean 4.3. Sony juga menambahkan beberapa aplikasi lain seperti Social Live, Info-eye, Timeshift Burst, dan AR Effect untuk memperkaya Xperia Z1.

Belum ada keterangan kapan Xperia Z1 akan tersedia untuk konsumen serta berapa harga yang dibanderol oleh Sony untuk perangkat premium ini. Sementara menunggu kabar selanjutnya, Anda bisa melihat spesifikasi lengkap Xperia Z1 di tautan ini atau menyimak video perkenalan Xperia Z1 di bawah ini.

[youtube id=”blUhgOJXetM width=”620″ height=”360″]

Kantar: Windows Phone Kukuhkan Posisi Sebagai Ekosistem Ketiga di Eropa

Senada dengan laporan dari Gartner pada pertengahan Agustus lalu, Kantar kini turut mengkonfirmasi keberhasilan Windows Phone sebagai ekosistem mobile ketiga menggantikan BlackBerry. Berdasarkan laporan terbaru dari Kantar, pada periode April hingga Juli tahun 2013 lalu Windows Phone mencatatkan pangsa pasar sebesar 8,2% di lima pasar terbesar di Eropa. Catatan ini merupakan rekor pangsa pasar tertinggi yang pernah diraih Windows Phone di Eropa.

Menurut Kantar, meningkatnya pertumbuhan pangsa pasar Windows Phone ini utamanya disebabkan oleh popularitas perangkat Lumia 520 yang dibanderol dengan harga sangat terjangkau. Lumia 520 sangat populer di negara-negara seperti Inggris Raya, Perancis, Jerman, dan Meksiko.

Keberhasilan Windows Phone ini tetapi tidak berpengaruh terlalu besar terhadap dua kompetitor utamanya, Android dan iOS. Masih menurut Kantar, hanya 27% pengguna Android dan iOS yang berganti sistem operasi saat membeli perangkat baru, dan biasanya para pengguna ini berganti sistem operasi antar Android ke iOS atau sebaliknya. Kebanyakan pengguna baru Windows Phone adalah mereka yang beralih dari feature phone dan membeli ponsel pintar pertamanya. Setidaknya 47% pembeli perangkat berbasis Windows Phone dalam satu tahun belakangan ini adalah pengguna yang beralih dari feature phone.

Secara umum, lanskap sistem operasi mobile tidak banyak berubah. Selain Windows Phone yang menumbangkan BlackBerry, peringkat pertama dan kedua sistem operasi mobile dengan pangsa pasar terbesar masih dikuasai oleh Android dan iOS. Laporan selengkapnya bisa dilihat di situs Kantar pada tautan ini.

 

[gambar via]

Ramaikan Pasar Phablet, Acer Umumkan Acer Liquid S2

Pasar phablet memang sedang ramai-ramainya. Seperti tidak mau ketinggalan dengan tren phablet, Acer baru-baru ini merilis phablet Acer Liquid S2 menjelang ajang IFA 2013 yang akan berlangsung mulai tanggal 6 September nanti.

Sebagai pendatang baru, phablet berukuran 6 inci tentu mencoba membawa nilai lebih dibanding perangkat lain yang sudah lebih dulu ada di pasar. Bagi Liquid S2 nilai lebih yang dipilih tersebut adalah kapabilitas merekam video dengan resolusi di atas 4000 piksel atau biasa disebut dengan 4K video. Selain perekaman video, kamera Liquid S2 juga menggunakan spesifikasi yang cukup tinggi dengan resolusi kamera belakang sebesar 13 megapiksel dan kamera depan sebesar 2 megapiksel.

Demikian pula, secara keseluruhan spesifikasi Acer Liquid S2 memang ditujukan untuk kelas premium. Dengan prosesor berinti empat Snapdragon 800 dengan kecepatan 2,2 GHz, memori RAM 2 GB, dan dukungan terhadap jaringan 4G LTE, Liquid S2 jelas ditujukan untuk bersaing dengan perangkat-perangkat seperti Galaxy Note III yang akan dirilis dalam waktu dekat.

Rencananya Acer Liquid S2 akan mulai dipasarkan ke konsumen pada Oktober dengan pasar awal di negara-negara Eropa. Belum ada informasi resmi mengenai harga yang akan dibanderol Acer untuk perangkat ini.

 

[Ralat] Sebelumnya kami salah menulis tanggal perhelatan IFA 2013, artikel sudah dikoreksi untuk merefleksikan tanggal yang benar.

 

Sumber: Endgadget.

Pangsa Pasar Windows 8 Naik Pesat Selama Agustus 2013

Satu lagi kabar baik bagi Microsoft. Setelah pada pertengahan Agustus lalu Gartner menyatakan bahwa sistem operasi Windows Phone kini sudah memiliki pangsa pasar yang lebih besar dari BlackBerry, kini kabar baik datang dari sistem operasi Windows 8. Seperti yang dilansir oleh The Next Web, berdasarkan data dari Net Applications, selama Agustus 2013 sistem operasi Windows 8 mengalami kenaikan pangsa pasar yang cukup pesat menjadi 7,41%.

Hegemoni Microsoft di ranah sistem operasi untuk perangkat komputer personal memang masih belum tergoyahkan. Secara keseluruhan, sistem operasi berbasis Windows menguasai lebih dari 91% pangsa pasar perangkat komputer personal. Sebanyak 7,28% dikuasai oleh sistem operasi Mac OS X, dan 1,52% dimiliki oleh berbagai sistem operasi berbasis Linux.

Windows 8 sendiri kini menjadi sistem operasi Microsoft dengan pangsa pasar terbesar ketiga setelah Windows 7 dan Windows XP yang masih bertahan meski sudah berumur lebih dari 12 tahun. Meningkatnya pangsa pasar Windows 8 ini merupakan sebuah milestone yang penting bagi Microsoft karena Windows 8 merupakan sistem operasi pertama yang ditujukan untuk konvergensi antara perangkat komputer personal dan tablet. Boleh dibilang, Windows 8 diharapkan menjadi jawaban bagi Microsoft untuk menanggulangi tergerusnya angka penjualan komputer personal oleh tablet.

Data mengenai pangsa pasar sistem operasi komputer personal ini dikumpulkan oleh Net Applications dari 160 juta pengunjung unik di lebih dari 40.000 situs web yang menggunakan API dari Net Applications. Data yang lebih lengkap dan interaktif dari laporan ini bisa Anda lihat di aplikasi Net Marketshare dari Net Applications di tautan ini.

 

Sumber: The Next Web.

IDC: Pangsa Pasar Phablet Ungguli Tablet dan PC Portabel di Asia

Ketika pertama kali Samsung memperkenalkan Galaxy Note ke pasar, banyak pengamat yang skeptis dan mempertanyakan apakah konsumen menghendaki perangkat yang terlalu besar untuk ukuran ponsel pintar tapi juga terlalu kecil untuk disebut sebagai tablet. Boleh dibilang, keberanian Samsung merilis Galaxy Note lah yang memicu dimulainya kategori ‘phablet’, istilah untuk perangkat ponsel pintar dengan ukuran diagonal layar antara 5 hingga 7 inci.

Dua tahun berselang sejak kemunculan phablet Galaxy Note pertama, rupanya genre ini tidak hanya bertahan tapi juga berhasil meraih pangsa pasar yang signifikan. Setidaknya menurut laporan terbaru dari IDC Asia Pasifik, pangsa pasar perangkat-perangkat berkategori phablet justru berjaya di zona Asia Pasifik (dengan pengecualian Jepang) pada kuartal kedua tahun 2013 ini. Pangsa pasar phablet kini disinyalir lebih besar dari pangsa pasar tablet dan komputer personal portabel.

Berpatokan pada angka pengiriman (shipment), IDC Asia Pasifik memperkirakan terdapat 25,2 juta unit phablet yang terjual selama Q2 2013 di regional Asia Pasifik. Angka ini hampir dua kali lebih besar dari perkiraan angka penjualan tablet (12,6 juta unit) dan komputer personal portable (12,7 juta unit). Kenaikan angka pengiriman phablet pun sangat fenomenal dengan mencatatkan laju pertumbuhan 620% dibandingkan dengan Q2 2012.

Ramainya pangsa pasar phablet di kawasan Asia Pasifik tidak hanya dinikmati oleh Samsung. Meski Samsung diperkirakan masih memiliki hampir 50% pangsa pasar phablet, secara keseluruhan harga rata-rata phablet sudah turun ke angka $220 dibandingkan harga rata-rata phablet keluaran Samsung yang sebesar $557. Artinya, banyak produsen phablet lain dengan harga yang lebih murah yang berhasil mengambil pangsa pasar di kategori ini.

Meski awalnya hanya kuat di pasar-pasar negara Asia yang sudah maju seperti Korea Selatan, Hong Kong, dan Singapura, phablet kini juga semakin menjamur di negara-negara berkembang. Konsumen di negara-negara seperti Cina dan India diperkirakan akan menambah pertumbuhan pasar perangkat phablet.

 

[gambar via]

Huawei Luncurkan Smartphone Tahan Air Huawei Honor 3

Pertarungan ponsel pintar flagship dari berbagai produsen perangkat elektronik nampaknya semakin sengit. Tidak cukup hanya mengandalkan spesifikasi termutakhir, perangkat-perangkat kelas premium harus juga memberikan fitur dan keunggulan lebih agar dilirik oleh calon pembeli. Menyusul langkah Sony pada perangkat Xperia Z dan Samsung pada perangkat Galaxy S4 Active, Huawei baru-baru ini juga meluncurkan ponsel pintar tahan air Huawei Honor 3.

Selain menyandang sertifikat IP57 untuk kemampuan tahan airnya, Huawei Honor 3 juga dibekali dengan spesifikasi perangkat yang tinggi. Dengan layar berukuran 4,7 inci beresolusi 1280×720 piksel, prosesor berinti empat 1,5 GHz, memori RAM 2 GB, dan kapasitas penyimpanan internal sebesar 8 GB, Huawei Honor 3 jelas ditujukan untuk bersaing di kelas premium.

Meski memiliki fitur dan spesifikasi untuk kelas premium, Huawei justru membanderol Honor 3 dengan harga yang tidak terlalu mahal. Di Cina, Huawei Honor 3 saat ini sudah bisa dibeli dengan harga hanya 1.888 yuan atau sekitar 3,3 juta rupiah saja.

Belum ada informasi ke negara mana saja Huawei Honor 3 akan dijual. Di Indonesia sendiri, Huawei nampaknya tidak segencar produsen-produsen ponsel pintar lain dalam memasarkan produknya. Padahal, dalam pandangan saya, dengan harga dan spesifikasi yang ditawarkan, Huawei Honor 3 bisa sukses di pasar Indonesia yang sangat peka terhadap harga.

 

Sumber: Unwired View.

Nintendo Luncurkan Konsol Nintendo 2DS

Nintendo baru-baru ini mengeluarkan konsol game baru sebagai bagian dari keluarga perangkat Nintendo 3DS. Uniknya, perangkat konsol baru ini justru tidak menggunakan teknologi layar 3D sama sekali. Penasaran seperti apa konsol terbaru Nintendo ini? Mari kita temui Nintendo 2DS.

Sebagaimana tersirat dari namanya, Nintendo 2DS merupakan versi 3DS minus layar 3D serta tidak didesain untuk bisa dilipat. Walaupun begitu, Nintendo 2DS dirancang agar memiliki kompatibilitas yang baik dengan Nintendo 3DS. Hal yang paling bisa dirasakan oleh pengguna adalah kemampuan Nintendo 2DS untuk memainkan game-game yang dirilis untuk Nintendo 3DS dan bahkan Nintendo DS.

Dari sisi perangkat lunak, Nintendo 2DS bisa digunakan untuk bermain secara multiplayer baik melalui jaringan LAN, wireless LAN, atau jaringan internet. Seperti seri 3DS dan DS, Nintendo 2DS juga bisa mengakses Nintendo eShop yang merupakan app store untuk game-game dan aplikasi-aplikasi lain yang bisa berjalan di atas perangkat ini.

Nintendo 2DS rencananya akan dibanderol dengan harga 129,99 dolar AS (setara dengan sekitar 1,4 juta rupiah menurut kurs saat tulisan ini dibuat) dan dirilis ke pasar pada tanggal 12 Oktober nanti. Keterangan lebih lengkap mengenai perangkat ini bisa dilihat di situs resmi Nintendo atau bisa juga sekilas Anda simak pada video berikut ini.

[youtube id=”sAExBTWIp3M” width=”620″ height=”360″]

 

Sumber: Nintendo via Ars Technica.