Panduan Praktis Pengelolaan Toko Online untuk Mengoptimalkan Potensi Bisnis di Aplikasi Looyal

Berbagai aplikasi penjualan online telah banyak bermunculan sebagai kekuatan baru dalam industri e-commerce. Kemudahan berbelanja dan berjualan di platform digital telah menarik minat pengusaha dan konsumen untuk berpartisipasi aktif di dalamnya.

Namun, dalam menghadapi persaingan yang ketat dan pelanggan yang semakin cerdas, pengelolaan toko online di aplikasi menjadi salah satu kunci penting untuk meraih kesuksesan. Oleh karena itu, penting bagi pengusaha untuk memahami dan menguasai seluruh aspek dalam pengelolaan toko online mereka, dari tampilan toko yang menarik hingga strategi pemasaran yang efektif.

Artikel ini akan memandu Anda untuk melakukan pengelolaan bisnis dan toko online di Aplikasi Woogigs CRM Tools by Looyal. Yuk, simak panduannya dibawah ini!

Pengaturan Detail Bisnis dan Pengguna Bisnis di Looyal

  • Buka aplikasi Woogigs Anda, silakan login untuk mulai melakukan pengaturan
  • Klik titik tiga di pojok kiri atas

  • Pilih Pengaturan

  • Klik Pengguna untuk melakukan pengaturan pengguna bisnis

  • Klik tambah (+) untuk menambahkan pengguna lain agar dapat turut serta mengelola mengelola bisnis atau klik nama Anda untuk melakukan pengaturan akses.

  • Jika Anda memilih untuk menambahkan pengguna lain, silakan lengkapi detail dan akses pengguna mulai dari nama pengguna, nomor order awal, email, kata sandi, dan pilih akses pengguna yang tersedia. Terakhir, klik Simpan.

  • Klik Bisnis untuk melakukan pengaturan bisnis.

  • Anda dapat mengubah dan melengkapi informasi bisnis, mulai dari tipe bisnis, ID bisnis, nama bisnis, email bisnis, detail lokasi bisnis, jam operasional, pengaturan tax, diskon, pengaturan pin pembatalan transaksi, pin operasional, hingga logo bisnis. Jangan lupa klik Simpan untuk memperbaruinya.

Pengaturan Toko Online di Looyal

  • Buka aplikasi Woogigs dan masuk ke akun Woogigs Anda
  • Pilih titik tiga yang berada di kiri atas, lalu klik Pengaturan
  • Klik Toko Online
  • Anda dapat melakukan berbagai pengaturan toko online, seperti pengaturan informasi dan warna toko, metode pembayaran, pengaturan pengiriman, jam operasional, urutan barang, pengaktifan QRIS, hingga menyalin dan membagikan link toko kepada pelanggan. Jangan lupa untuk klik Simpan tiap kali selesai melakukan pengaturan.

Pada Pengaturan Toko, Anda dapat mengelola banner, nama toko, alamat toko, telepon toko, deskripsi toko, warna latar belakang, dan warna teks. Menu Pengaturan Pembayaran dapat digunakan untuk mengatur metode pembayaran yang akan digunakan, tersedia pilihan pembayaran dengan QRIS dan manual.

Pengaturan Pengiriman digunakan untuk mengatur informasi dan tata cara pengiriman, termasuk tipe pengiriman. Menu Pengaturan Jam Operasional untuk mengatur waktu operasional toko online. Anda dapat mengatur urutan barang yang ditampilkan di toko online Anda melalui menu Atur Urutan Barang. Selain itu, Anda juga dapat mengaktifkan QRIS dengan mengisi data kartu identitas dan detail rekening melalui menu Aktivasi QRIS.

Dengan penerapan pengelolaan bisnis dan toko online yang tepat di Aplikasi Woogigs Looyal, pelaku bisnis dapat membuka peluang untuk tumbuh dan semakin berkembang. Pengguna juga dapat memanfaatkan platform ini sebagai strategi yang cerdas untuk pengembangan bisnisnya melalui berbagai fitur dan layanan yang disediakan.

Tutorial Bikin Toko Online dengan Aplikasi Orderfaz untuk Pelaku Bisnis

Tidak cukup dengan adanya bisnis offline, kini bisnis online kian populer. Masuknya teknologi berbasis digital, yang membuat semua aktivitas menjadi sangat mudah dilakukan hanya dengan satu genggaman. Tidak hanya meningkatkan keuntungan bisnis, Anda juga dapat memperluas jangkauan pasar.

Berbisnis secara digital, Anda tidak diharuskan untuk memiliki toko fisik, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan modal besar dalam memulai usaha. Berbisnis secara online memiliki kemungkinan yang tinggi dalam menjangkau pasar yang sangat luas. Salah satu aplikasi yang menawarkan fitur buat toko online adalah Orderfaz.

Orderfaz merupakan platform untuk membuat order form atau check out form dan membuat toko online sendiri. Order form digunakan untuk tautan link yang dibagikan ke sosial media apapun ke calon pembeli. Toko online berguna sebagai katalog digital produk untuk memudahkan pembeli melihat produk yang dijual dan melakukan transaksi produk.

Yuk kita simak langkah-langkah untuk membuat toko online dengan aplikasi Orderfaz berikut ini!

Cara Buat Toko Online di Orderfaz

  • Buka aplikasi Orderfaz atau Anda bisa membukanya melalui browser dan situs web Orderfaz.
  • Masuk ke akun Anda menggunakan email atau nomor telepon yang terdaftar, kemudian klik Masuk.

  • Masukkan kode OTP yang dikirim melalui nomor telepon Anda. Selanjutnya, klik Verifikasi.

  • Pada halaman dashboard, klik Buat Toko di bagian kanan atas.

  • Selanjutnya, masukkan logo toko Anda. Pastikan format dan ukuran gambar sudah memenuhi syarat.

  • Kemudian, gulir ke bawah dan isi dengan lengkap mengenai informasi toko, mulai dari nama toko hingga kategori toko.

  • Gulir ke bawah, maka Anda akan diminta untuk mengisi alamat toko Anda dengan klik Tambah Alamat.

  • Kemudian, pada pengaturan logistik toko, Anda dapat memberi tanda centang pada ekspedisi dan layanan pilihan Anda. Untuk mengaktifkan fitur COD, Anda perlu verifikasi diri terlebih dahulu.

  • Selanjutnya, Anda dapat mengunggah banner toko hingga lima gambar banner. Pastikan format dan ukuran banner telah sesuai dengan ketentuan. Banner ini akan ditampilkan di tampilan storefront Anda.

  • Selanjutnya terdapat pengaturan pop up banner. Banner ini akan muncul pertama kali saat customer mengunjungi toko Anda. Anda juga dapat mengatur tanggal mulai dan berakhirnya pop up banner tersebut. Pastikan format dan ukuran telah sesuai.

  • Anda dapat memasang pengumuman toko online Anda. Pengumuman ini akan muncul di sisi atas layar toko Anda. Anda dapat mengatur tanggal mulai dan berakhirnya pengumuman tersebut.

  • Gulir ke bawah, maka Anda akan menemukan pengaturan  tampilan WhatsApp dan kupon toko. Anda dapat mengaktifkannya dengan klik tombol tersebut.

  • Selanjutnya, Anda dapat atur warna toko dan kategori produk pada toko Anda. Anda juga dapat mengaktifkan dark mode pada toko Anda.

  • Tampilan storefront dan checkout link dari toko online Anda akan seperti ini. Selanjutnya, Anda bisa klik Simpan.

  • Toko online Anda berhasil dibuat.

Membuat toko online melalui Orderfaz, jika Anda sebelumnya telah memiliki toko di marketplace, Anda dapat integrasi semua produk ke toko online Anda. Manfaatkan fitur pada Orderfaz dengan maksimal, kemungkinan konversi penjualan Anda akan meningkat. Anda juga dapat mencoba dengan aplikasi lainnya yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Selamat mencoba!

Cara Daftar Looyal, Aplikasi POS Inovatif untuk Pengelolaan Bisnis yang Efektif!

Di dunia bisnis yang begitu cepat, mengelola dan mengembangkan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) bisa menjadi tugas yang menantang. Namun, dengan Looyal,  pengelolaan bisnismu akan menjadi lebih mudah.

Apa itu Looyal? Bagaimana cara mendaftar di Looyal? Simak penjelasannya di artikel berikut!

Mengenal Looyal

Looyal merupakan super selling platform yang dilengkapi dengan sistem Customer Relationship Management (CRM). Aplikasi ini menyediakan solusi lengkap untuk memudahkan pengelolaan bisnis online dan offline dalam satu aplikasi yang terintegrasi.

Sistem bisnis yang ditawarkan berupa aplikasi yang terdiri dari empat modul: Point of Sales (POS), Toko Online, CRM Online, dan Integrasi Pembayaran Digital.

  • Point of Sales (POS): Modul ini berfungsi sebagai sistem kasir dengan berbagai fitur untuk mencatat penjualan dan menghasilkan laporan penjualan secara otomatis.
  • Toko Online Otomatis: Buat toko online atau menu QR dengan mudah dan sepenuhnya terintegrasi dengan aplikasi kasir.
  • Integrasi Pembayaran Digital: Permudah transaksi Anda dengan QRIS Looyal yang menerima semua jenis pembayaran digital.
  • CRM Online: Tingkatkan loyalitas pelanggan dan dorong pembelian ulang dengan memberikan pengalaman yang lancar dan personal.

Looyal dirancang sebagai aplikasi yang cocok untuk segala jenis usaha. Mulai dari bisnis kuliner, laundry, fashion, retail, konser musik, hingga jasa dan tenaga profesional. Selain itu, semua laporan terkait bisnis Anda akan tercatat dengan baik, sehingga Anda bisa mengunduh dan menggunakannya sebagai dasar pengambilan strategi pengembangan bisnis masa depan.

Looyal menyediakan berbagai pilihan paket  yang dapat dipilih oleh penggunanya. Setiap paket menawarkan layanan dan fasilitas yang berbeda. Oleh karena itu, pastikan Anda memilih paket yang paling tepat dan sesuai dengan kebutuhan bisnis. Per tanggal 18 Juli 2023, beberapa paket yang ditawarkan oleh Looyal antara lain:

  • Woogigs POS by Looyal: Harga Rp299.000/bulan atau Rp3.000.000/tahun.
  • WooBlazz: Harga Rp600.000/bulan atau Rp7.200.000/tahun.
  • CRM Platform: Harga Rp2.500.000/bulan atau Rp30.000.000/tahun.

Untuk paket Woogigs POS by Looyal dan WooBlazz, Anda dapat mencobanya secara gratis terlebih dahulu untuk menjelajah fitur dan manfaat yang disediakan.

Cara Mendaftar di Aplikasi Woogigs CRM Tools by Looyal

  • Unduh aplikasi Woogigs CRM Tools by Looyal

  • Buka aplikais yang sudah terunduh, klik Register

  • Lengkapi data pemilik usaha dan data bisnis Anda, seperti nama lengkap, nomor telepon, email, kata sandi, kategori bisnis, ID bisnis, nama bisnis, dan kode referral (jika ada). Pastikan untuk memberikan tanda centang pada kotak persetujuan syarat dan kebijakan privasi penggunaan aplikasi, lalu klik Daftar.

  • Anda akan mendapatkan notifikasi pendaftaran berhasil dan perintah untuk membuka email guna pengaktifan akun, lalu klik Ok.

  • Buka email yang dicantumkan dalam pendaftaran, lalu klik Activation Link.

  • Anda akan diarahkan ke back office Woogigs, silakan login dengan memasukkan ID bisnis, email dan kata sandi akun Looyal Anda.

  • Silakan lengkapi data lokasi bisnis Anda dan akun Looyal sudah bisa digunakan.

Mulailah digitalisasi bisnis Anda guna mengoptimalkan operasional bisnis, meningkatkan loyalitas pelanggan, dan menuju kesuksesan yang lebih besar. Ada begitu banyak pilihan aplikasi yang dapat membantu pengelolaan bisnis Anda secara digital. Jadi, selamat mencoba!

Berbagai Fitur Unggulan Aplikasi Orderfaz Mudahkan Pelaku Bisnis Online, Ada Apa Saja?

Masifnya pertumbuhan para pelaku usaha  online, diiringi dengan pesatnya perkembangan teknologi, menciptakan aplikasi yang memberikan berbagai  kemudahan. Salah satu yang memberi kemudahan bagi para pengusaha online adalah Orderfaz.

Adanya beragam fitur yang dimiliki aplikasi Orderfaz, seller dapat dengan mudah memantau semua transaksi dari berbagai toko online, impor produk dan integrasi ke banyak marketplaceKemudahan bertransaksi dalam satu aplikasi, hingga pemanfaatan fitur transaksi dari penjualan melalui WhatsApp dapat dilakukan dengan mudah.

Berikut berbagai fitur unggulan yang dimiliki oleh aplikasi Orderfaz. Yuk kita simak ada apa saja!

Fitur Aplikasi Orderfaz

Checkout Link

Anda dapat meningkatkan konversi penjualan. Fitur one-click checkout pada aplikasi Orderfaz dapat mempermudah pelanggan dan penjual, tanpa perlu mengisi informasi mereka dengan berulang. Data pelanggan akan tersimpan pada database.

Pengingat Transaksi

Fitur ini bertujuan untuk memberi notifikasi kepada pelanggan dengan maksud mengingatkan pelanggan untuk menyelesaikan transaksi atau melakukan pembayaran. Adanya fitur ini, akan meningkatkan konversi pendapatan Anda agar pelanggan segera menyelesaikan proses transaksi di toko Anda.

Storefront

Semua produk ada dalam satu link toko. Anda dapat membuat toko online Anda sendiri dengan mudah dan cepat. Toko online tersebut akan secara otomatis akan terhubung dengan Orderfaz Checkout. Pesanan akan dikelola dalam satu dashboard dengan praktis dan ringkas.

Kelola Transaksi

Permudah untuk pantau transaksi penjualan online. Anda dapat melihat status pembayaran pelanggan dan status pengiriman dengan mudah. Fitur ini memudahkan Anda untuk melihat daftar transaksi, baik yang masih dalam proses hingga yang sudah terselesaikan. Dengan begitu, Anda dapat mengetahui besaran penjualan tiap bulan dan laba yang didapatkan.

Keyboard Smartphone

Melakukan transaksi dengan pembeli melalui WhatsApp. Fitur ini disesuaikan dengan pasar Indonesia yang sering menggunakan aplikasi ini. Smart WhatsApp Keyboard yang digunakan penjual untuk menyelesaikan pesanan pembeli dengan mudah, serta menyelesaikan transaksi melalui WhatsApp. Fitur ini membantu penjual meninjau daftar pesanan, invoice, dan berbagi tautan produk untuk pembeli di WhatsApp.

Laporan Penjualan  

Segala proses transaksi yang berjalan dan telah terselesaikan akan direkam datanya pada menu laporan penjualan. Anda dapat dengan mudah melihat data transaksi keseluruhan toko Anda, sehingga Anda bisa melakukan evaluasi bisnis. Tidak perlu mencatat secara manual, dengan fitur ini Anda dapat mengunduhnya melalui website atau smartphone.

FazPay

Tersedia berbagai macam metode pembayaran, terdiri dari dompet digital untuk deposit pembayaran, melakukan pembayaran Cash on Delivery (COD), dan penarikan dana.

Kurir Pengiriman

Terdapat kemudahan dalam mengirim paket kepada pelanggan dengan menggunakan fitur kurir pengiriman. Anda dapat cetak label pengiriman dan panggil kurir pengiriman untuk pick up paket atau bisa juga drop off paket ke gerai terdekat di area Anda.

Buku Kontak

Simpan data pelanggan setiamu dalam satu tempat agar Anda dapat menjaga hubungan baik dengan mereka. Anda dapat dengan mudah menawarkan produk baru dari toko Anda, atau juga menawarkan voucher belanja yang sedang aktif di toko Anda. Memberi informasi apapun kepada pelanggan dengan adanya fitur Buku Kontak.

Dashboard

Aplikasi Orderfaz memudahkan pengguna dengan menyediakan beragam fitur untuk meningkatkan pengalaman berjualanmu yang dapat diakses melalui website dan smartphone. Pada dashboard, Anda dapat melihat data transaksi secara lengkap dan kelola penjualan dengan mudah dan praktis.

Dengan mengenali dan memanfaatkan produk serta fitur aplikasi Orderfaz, Anda dapat menggunakannya semaksimal mungkin untuk meningkatkan penjualan toko Anda. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.

Lebih Dekat dengan Fitur dan Layanan Woogigs by Looyal untuk Kemudahan Bisnis

Woogigs by Looyal merupakan super selling platform yang membantu para pelaku usaha untuk mengelola bisnisnya. Woogigs menyediakan berbagai pilihan paket berbayar yang dapat dipilih oleh penggunanya sesuai kebutuhan. Namun, sebelum membeli paket tertentu, Anda juga bisa mencoba free trial selama 1 (satu) minggu untuk menjelajah dan merasakan berbagai fitur dan layanan dari Woogigs.

Lalu, apa saja fitur dan layanan Woogigs? Simak pembahasannya dibawah ini, ya!

Fitur dan Layanan Woogigs by Looyal

Point of Sales (POS)

Sistem yang dapat digunakan oleh para pelaku usaha untuk mengelola dan memfasilitasi transaksi bisnisnya. Fitur ini memungkinkan Anda untuk mencatat segala jenis transaksi dan mengolahnya menjadi data yang dapat dimanfaatkan untuk membentuk strategi pengembangan bisnis, melakukan absensi karyawan, mengawasi bisnis di berbagai cabang, menambahkan karyawan dan mengatur limitasi akses, mengelola produk dan stok, hingga pembuatan nota.

Woogigs membantu mengolah berbagai data dalam bentuk laporan. Beberapa jenis laporan yang tersedia diantaranya; Laporan Grafik, Laporan Keuangan (Pendapatan, Laba/rugi, Pengeluaran, Invoice, dan Mutasi), Laporan Transaksi (Penjualan, Penjualan per hari, Penjualan Pelanggan, Produk Terjual, Tambahan Terjual, Penjualan Dibatalkan, dan Diskon), Laporan Operasional (Stok, Pergerakan Stok, Shift, dan Tanda Terima), dan Laporan Pergerakan Harga (Produk dan Bahan). Berbagai jenis laporan tersebut dapat Anda gunakan sebagai data untuk menentukan strategi pengembangan bisnis di masa depan.

Selain itu, Anda juga dapat mengakses back office melalui desktop untuk memudahkan dalam melihat laporan seperti berikut ini.

Toko Online Otomatis

Credit Image by Looyal

Toko online dalam Woogigs akan secara otomatis terhubung dengan layanan kasir sehingga memudahkan Anda untuk menginput produk dan memudahkan pelanggan untuk melihat, memilih serta membeli produk. Anda juga dapat mengaktifkan QR menu yang dapat digunakan sebagai buku menu digital.

Integrasi Pembayaran Digital

Semakin banyaknya konsumen yang menyukai sistem cashless dan memilih pembayaran digital, maka Woogigs dapat menjadi salah satu solusinya. Woogigs menyediakan sistem pembayaran digital dengan QRIS Looyal yang didukung oleh berbagai sistem pembayaran, mulai dari bank hingga dompet digital.

Credit Image by Looyal

Seperti QRIS lainnya, transaksi yang dilakukan dengan QRIS Looyal juga dapat dilacak statusnya dengan mudah. Selain itu, QRIS Looyal akan terhubung dengan toko online Anda sehingga memudahkan pencatatan dan pengolahan laporan penjualan.

Anda dapat mengaktifkan fitur QRIS melalui aplikasi Woogigs di menu Pengaturan, lalu klik Aktivasi QRIS dan silakan lengkapi data yang dibutuhkan. Dengan begitu, transaksi akan menjadi lebih mudah dan aman bagi pelanggan Anda.

CRM Online

Credit Image by Looyal

Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengelola dan memperkuat hubungan dengan pelanggan. Melalui fitur ini, Anda dapat membangun database pelanggan, lebih dekat dengan pelanggan melalui broadcast via WhatsApp, dan memberikan layanan atau promosi khusus kepada pelanggan setia di program membership.  Dengan begitu, Anda dapat meningkatkan kepuasan pelanggan, memperoleh dan mempertahankan pelanggan, serta meningkatkan kinerja bisnis secara keseluruhan.

Dengan kehadiran Super Selling Platform seperti Woogigs, para pelaku bisnis kini memiliki solusi terdepan untuk mengoptimalkan dan memperluas jangkauan bisnis serta meningkatkan efisiensi pengelolaan bisnis mereka.

Kelola Transaksi Digital dalam Satu Aplikasi, Kenali Orderfaz dan Cara Daftarnya

Penjualan produk secara digital dari tahun ke tahun terus meningkat secara signifikan. Kebutuhan segmen pemasaran digital Indonesia yang masif, diiringi dengan teknologi yang terus berkembang, tentu memunculkan aplikasi yang menawarkan kemudahan. Salah satunya adalah aplikasi Orderfaz.

Apa Itu Orderfaz?

Orderfaz merupakan platform untuk membuat order form atau chek out form dan membuat toko online sendiri. Order form digunakan untuk tautan link yang dibagikan ke sosial media apapun ke calon pembeli. Toko online berguna sebagai katalog digital produk untuk memudahkan pembeli melihat produk yang dijual dan melakukan transaksi produk.

Aplikasi Orderfaz mengoptimalkan penjualan dan operasi digital para penjual melalui saluran social commerce. Orderfaz mengembangkan solusi pembayaran dan penjualan yang membantu para pelaku usaha meningkatkan konversi penjualan online. Solusi ini dirancang untuk mengoptimasi penjualan dan operasional dengan biaya transaksi lebih rendah, serta memudahkan penjual mengontrol bisnisnya secara online.

Salah satu fiturnya, yaitu terdapat Smart WhatsApp Keyboard yang digunakan penjual untuk menyelesaikan pesanan pembeli dengan mudah, serta menyelesaikan transaksi melalui WhatsApp. Fitur ini membantu penjual meninjau daftar pesanan, invoice, dan berbagi tautan produk untuk pembeli di WhatsApp.

One-Click Checkout Orderfaz, menyederhanakan proses pembelian melalui plugin browsernya. Penjual dapat dengan mudah melacak riwayat pembelian, serta dapat mengurangi risiko penipuan dengan melacak riwayat untuk setiap pembeli yang diautentikasi.

Ingin tahu cara daftar aplikasinya? Berikut langkah-langkah cara mendaftar aplikasi Orderfaz.

Cara Daftar Orderfaz

  • Anda dapat mendaftar melalui aplikasi Orderfaz di Play Store atau bisa juga melalui situs web Orderfaz.
  • Anda dapat klik Mulai Orderfaz atau klik Login/Register pada bagian kanan atas.

  • Selanjutnya, klik Daftar.

  • Kemudian, isi data diri Anda, mencakup nama, nomor telepon, email, dan password. Klik Daftar.

  • Anda akan dikirim kode OTP melalui email yang terdaftar. Selah memasukkan kode OTP, selanjutnya klik Verifikasi.

  • Selesai, Anda telah berhasil daftar di Orderfaz dan masuk ke halaman dashboard.

Anda juga dapat mendaftar melalui smartphone, dengan unduh terlebih dahulu aplikasi Orderfaz di Google Play Store secara gratis. Langkah-langkahnya sama seperti tutorial di atas. Selamat mencoba!

Panduan Lengkap untuk Mengoptimalkan Pengelolaan Iklan Anda di Jualo

Mencapai hasil yang optimal dalam pemasangan iklan merupakan tujuan utama bagi pelaku bisnis online di platform jual beli online seperti Jualo. Karenanya, perlu dilakukan pengelolaan iklan yang baik untuk mencapai hasil tersebut.

Dengan memahami bagaimana mengoptimalkan kampanye iklan, Anda dapat meningkatkan eksposur produk, memperluas jangkauan pasar, dan pada akhirnya meningkatkan konversi penjualan. Melalui artikel ini, mari kita jelajahi cara pengelolaan iklan yang optimal di Jualo!

Cara Menaikkan Iklan di Jualo

Menaikkan iklan adalah cara lain yang bisa dilakukan oleh pengguna Jualo untuk mempertahankan iklannya agar tetap berada di halaman utama. Memang, apa pentingnya? Dengan berada di halaman utama, akan meningkatkan peluang iklan dilihat oleh calon konsumen. Fitur menaikkan iklan ini dapat digunakan secara gratis setiap 3 hari sekali.

Berikut langkah untuk menaikkan iklan:

  • Klik ikon orang kemudian pilih Iklan Saya

  • Pilih salah satu iklan yang akan dinaikkan, lalu klik Pilih Aksi dan pilih Naikkan Iklan
  • Iklan berhasil dinaikkan dan Anda dapat melihat waktu penaikkan iklan berikutnya

Mengedit Iklan di Jualo

Jika Anda ingin memberikan perubahan pada iklan yang sedang tayang, Anda dapat melakukan pengeditan iklan. Anda dapat mengubah foto, judul iklan, kategori iklan, deskripsi lengkap, detail harga, hingga berbagai atribut iklan lainnya melalui ikon Edit yang ada pada setiap iklan. Simak langkah berikut untuk melakukannya!

  • Login ke akun Jualo Anda
  • Masuk ke halaman iklan, lalu pilih iklan yang akan di edit
  • Klik tombol Ubah. Anda sudah bisa mulai mengedit iklan

Credit Image by Jualo

  • Periksa kembali perubahan yang dilakukan. Jika sudah, silakan klik Update Iklan dan iklan berhasil diperbarui

Credit Image by Jualo

  • Apabila produk yang tertera dalam iklan sudah terjual, silakan klik tombol Tandai Terjual

Credit Image by Jualo

  • Apabila Anda ingin menghapus iklan, silakan klik tombol Hapus.

Credit Image by Jualo

  • Anda bisa memilih alasan mengapa Anda menghapus iklan Anda, kemudian klik Hapus

Credit Image by Jualo

Tips Memaksimalkan Penggunaan Layanan Iklan di Jualo

Buatlah Deskripsi yang Menarik

Tulis deskripsi yang menarik dan informatif untuk produk Anda. Sertakan detail penting, keunggulan produk, dan manfaatnya bagi calon pembeli. Gunakan bahasa yang jelas dan sederhana agar mudah dipahami pembaca.

Unggah Foto Berkualitas Tinggi

Gunakan foto produk yang berkualitas tinggi agar konsumen dapat melihat produk dengan baik. Tetapi, hindari mengedit produk secara berlebihan.

Tetapkan Harga yang Kompetitif

Analisis pasar dan kompetitor Anda untuk menentukan harga yang kompetitif. Sesuaikan harga Anda dengan nilai produk dan bandingkan dengan produk serupa di Jualo.

Perbarui dan Perbaiki Iklan Anda

Teruslah memperbarui dan meningkatkan iklan Anda. Berdasarkan hasil analisis data dan umpan balik dari pembeli, lakukan perbaikan yang diperlukan pada deskripsi, foto, atau strategi iklan Anda.

Dapatkan Feedback dari pelanggan

Perhatikan feedback yang diberikan oleh pelanggan, baik melalui kolom komentar maupun fitur chat lainnya. Hal ini akan membantu Anda memahami kekuatan dan kelemahan iklan dan produk Anda guna diperbaiki di kemudian hari.

Itulah beberapa cara untuk mengoptimalkan pemasangan iklan Anda di Jualo. Setiap pengguna akan menemukan strategi efektifnya masing-masing. Karenanya, teruslah pantau perkembangan iklan Anda untuk melakukan perubahan dan mencapai hasil yang optimal.

Kantongi Sertifikat Halal, Ini Rincian Biaya, Syarat, dan Cara Daftar Franchise Mixue

Mixue menjadi salah satu produk yang paling dibicarakan akhir-akhir ini di Indonesia. Siapa yang tidak kenal dengan Mixue? Mixue adalah perusahaan waralaba/franchise asal China yang menjual es krim dan minuman teh kekinian. Kini, toko Mixue sudah ada di beberapa negara, seperti Korea Selatan, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan beberapa negara di Asia lainnya termasuk Indonesia.

Salah satu alasan Mixue berkembang dengan pesat dan digemari oleh banyak masyarakat karena harganya yang murah, rasanya yang enak, dan dapat dinikmati oleh berbagai kalangan. Produk paling murah di Mixue adalah es krim cone yang dijual seharga Rp8.000.

Kehadiran franchise Mixue cukup mudah ditemukan di berbagai kota dan menarik perhatian banyak orang karena distribusinya yang cukup masif. Mixue pertama kali membuka gerai di Indonesia pada tahun 2020 tepatnya di kawasan Cihampelas, Bandung. Dilansir dari CNBC Indonesia, hingga saat ini Mixue telah memiliki lebih dari 1000 gerai.

Belum lama ini, Mixue mengumumkan kehalalan dari produknya yang telah mendapatkan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). MUI menyatakan seluruh bahan yang digunakan Mixue halal dan suci. Hal ini membuat kepercayaan konsumen terhadap Mixue semakin meningkat.

Jika kalian tertarik untuk membuka franchise Mixue, kira-kira berapa biaya yang dibutuhkan, dan syarat apa saja yang harus dipenuhi? Berikut penjelasannya.

Biaya Franchise Mixue

Dilansir dari berbagai sumber, biaya yang dibutuhkan untuk membuka franchise Mixue terbagi menjadi 2 jenis.

Franchise Mixue di Ibu Kota Provinsi

Tipe ini harganya ±Rp380 juta dengan rincian sebagai berikut:

  • Deposit: Rp40 Juta
  • Biaya manajemen per tahun: Rp24 Juta
  • Mesin dan peralatan: ±Rp183 Juta
  • Bahan baku batch pertama: ±Rp130 Juta
  • Biaya pelatihan: Rp3 Juta

Franchise Mixue di Kota/Kabupaten

Tipe ini harganya ±Rp374 juta dengan rincian sebagai berikut:

  • Deposit: Rp40 Juta
  • Biaya manajemen per tahun: Rp18 Juta
  • Mesin dan peralatan: ±Rp183 Juta
  • Bahan baku batch pertama: ±Rp130 Juta
  • Biaya pelatihan: Rp3 Juta

Rincian biaya tersebut belum termasuk sewa tempat dan gaji karyawan. Setiap tahunnya, pemilik franchise dikenakan biaya aplikasi POS sebesar Rp2 juta.

Break even point (BEP) diperkirakan 12 sampai 18 bulan, tapi rerata 8 sampai 12 bulan sudah bisa balik modal.

Sebelum membuka franchise, Pemilik franchise harus konfirmasi kepada Mixue Indonesia untuk dilakukan survei wilayah toko. Wilayah survei per titik mematok harga yang beragam dengan rincian sebagai berikut:

  • Jawa Barat dan Jakarta adalah Rp2 juta
  • Provinsi lain di Pulau Jawa Rp3 juta
  • Provinsi di luar Pulau Jawa Rp4 juta

Syarat Membuka Franchise Mixue

Ada beberapa persyaratan yang harus Anda perhatikan. Persyaratan tersebut dapat menentukan persetujuan yang Anda ajukan disetujui atau ditolak oleh manajemen franchise Mixue.

  • Lokasi dan potensi terbaik
  • Luas bersih minimal 25m persegi (tidak terhalang oleh tiang, tangga atau elemen lainnya)
  • Lebar sisi minimal 3,7m
  • Tinggi plafon terendah adalah 2,7m
  • Daya ±33.000 watt
  • Sumber Air yang Memadai
  • NPWP perorangan atau badan usaha untuk kontrak kerja sama

Jika bangunan membutuhkan renovasi, renovasi tersebut harus dilakukan oleh kontraktor yang sudah disediakan Mixue Indonesia dengan kisaran biaya renovasi Rp200 juta – Rp350 juta (tergantung dari daerah dan keadaan ruko.)

Jumlah yang disebutkan di atas dapat berubah sesuai dengan kebijakan saat ini. Jadi, pastikan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan manajemen Mixue Indonesia.

Cara Mendaftar Franchise Mixue

Cara Daftar Franchise Mixue (Credit: en.mxbc.com)
  • Lakukan konsultasi kemitraan melalui telepon atau WhatsApp di 0819-9360-6666
  • Ajukan kemitraan dengan mengisi formulir pendaftaran
  • Manajemen Mixue akan menghubungi Anda kembali untuk mengevaluasi formulir pendaftaran melalui telepon
  • Jika disepakati, manajemen akan melakukan survey kelayakan lokasi
  • Selanjutnya dilakukan penandatanganan kontrak antara kedua belah pihak
  • Manajemen Mixue akan membantu proses dekorasi toko
  • Pelatihan karyawan terkait SOP dan sebagainya
  • Pembukaan outlet baru Mixue

Nah, itulah informasi seputar franchise Mixue yang bisa kami bagikan, Apakah Anda tertarik?

Raih Penghasilan Tambahan, Ini Cara Daftar Menjadi Agen Shopingku!

Di era digital saat ini. Penghasilan tambahan pun mudah didapatkan hanya dengan bermodalkan smartphone. Ada berbagai cara dan peluang untuk dapat berkarya secara produktif di era digital ini. Memanfaatkan teknologi yang ada, kita bisa mendapatkan penghasilan dari banyak cara. Salah satunya dengan menggunakan aplikasi Shopingku

Aplikasi Shopingku menggabungkan konsep penjualan baik secara konvensional maupun digital dengan memanfaatkan e-commercesocial media, dan sistem afiliasi, ditambah opsi penjualan tunai dan non-tunai, sehingga potensi pasar retail dapat bangkit selaras dengan perkembangan industri teknologi dan internet.

Anda dapat memaksimalkan usaha dengan menjadi mitra Shopingku. Melalui aplikasi Shopingku, Anda dapat menjual berbagai produk dan layanan. Para mitra yang memasang produknya di Shopingku akan mendapat tambahan tenaga penjual yaitu berupa agen Shopingku.

Selain menjadi mitra, Anda juga dapat bergabung menjadi agen penjualan. Para agen tersebut selain memasarkan produk secara online, mereka juga melakukan penjualan secara konvensional, seperti menggunakan metode door-to-door sehingga masyarakat yang masih minim dalam hal mengakses internet dan aplikasi digital juga dapat dijangkau.

Tertarik menjadi agen Shopingku? Berikut langkah-langkah mendaftar menjadi agen Shopingku dan cara buka toko di aplikasi Shopingku.

Cara Menjadi Agen Shopingku

  • Buka aplikasi Shopingku, masuk ke akun Anda.

  • Pilih menu Akun di bagian bawah.

  • Klik pada bagian Daftar Menjadi Agent.

  • Anda dapat mengisi informasi data diri yang dibutuhkan dengan lengkap dan benar.

  • Setelah itu, Anda dapat Centang pada bagian kotak persetujuan dan klik Simpan.

  • Selesai, Anda telah terdaftar menjadi agen Shopingku.

Cara Buka Toko di Shopingku

Setelah Anda berhasil menjadi agen, pada bagian Akun, Anda dapat melanjutkan untuk membuka toko sendiri di aplikasi Shopingku. Anda dapat mengatur nama toko Anda, dan juga memilih produk yang ingin Anda jual.

  • Pada menu Akun, pilih Buat Toko Anda Sendiri.

  • Kemudian, setujui perjanjian agen Shopingku dengan pihak Shopingku.

  • Setelahnya, Anda dapat mengedit profil toko Anda dengan klik My Store.

  • Anda dapat mengubah informasi toko agen, seperti memberi foto toko, nama toko, slogan, dan deskripsi toko Anda. Kemudian, klik Selanjutnya.

  • Isi informasi alamat toko agen, termasuk kode pos, kota, dan alamat lengkap. Klik Update.

  • Kemudian, Anda dapat menambahkan produk ke toko Anda. Klik pada icon Produk.

  • Pilih kategori produk yang ingin Anda tambahkan ke etalase toko Anda.

  • Setelah itu, pilih produk yang ingin Anda tambahkan. Terdapat informasi komisi yang akan Anda dapatkan jika berhasil menjual produk tersebut ke pelanggan. Klik Tambah.

  • Produk yang berhasil ditambahkan akan terlihat pada etalase toko Anda beserta informasi komisi.

  • Selesai, Anda berhasil membuat toko dan siap untuk membagikannya ke sosial media, ataupun melalui fitur chat dengan cara klik Bagikan.

Itulah cara menjadi agen Shopingku dan membuka toko di Shopingku. Anda juga dapat mendapat penghasilan tambahan melalui platform lainnya. Anda juga bisa menjadi reseller atapun dropshipper. Sesuaikan juga dengan kemampuan finansial Anda. Selamat mencoba!

Optimalkan Penjualan Online Anda dengan Fitur dan Layanan di Platform Jualo

Platform jual beli online telah menjadi sarana yang sangat populer di kalangan bisnis saat ini. Salah satu platform yang dapat dipilih untuk jual beli online adalah Jualo.

Jualo adalah sebuah platform digital yang menawarkan fitur dan layanan yang inovatif untuk mempermudah pengalaman jual beli online. Fitur dan layanan yang disediakan diharapkan dapat membantu penjual untuk mengoptimalkan penjualan mereka dan pembeli yang mencari pengalaman belanja yang aman dan nyaman.

Artikel ini akan membawa Anda untuk menjelajahi lebih dalam tentang berbagai fitur dan layanan yang ditawarkan oleh Jualo serta manfaat yang dapat diperoleh oleh para penjual. Baca artikelnya sampai habis, yuk!

Fitur dan Layanan Jualo bagi Penjual

Verifikasi Pengguna

Fitur ini hadir untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap penjual. Setiap penjual dapat melakukan verifikasi dengan cara melengkapi identitas yang diperlukan.

Iklan

Jualo menyediakan fitur pemasangan iklan bagi penjual yang menggunakan platform ini. Terdapat 2 (dua) jenis iklan yang dapat dipilih, yaitu Iklan Gratis dan Iklan Premium.

Bagi penjual yang belum pernah memasang iklan, ada baiknya jika mencoba penggunaan fitur Iklan Gratis terlebih dahulu. Namun, jika ingin mendapatkan kesempatan untuk iklan menjangkau target yang lebih luas dan mendorong produk cepat terjual, disarankan untuk beralih menggunakan fitur Iklan Premium.

Berbeda dengan Iklan Gratis, Iklan Premium memiliki tanda dan penempatan khusus. Iklan Premium akan ditempatkan di halaman pertama pada kategori iklan, sehingga lebih banyak calon pembeli yang akan melihat iklan. Pembayaran Iklan Premium dilakukan dengan menggunakan saldo Jualo Diamonds. Jadi, untuk menggunakan Iklan Premium, pastikan  Anda memiliki cukup saldo Jualo Diamonds, ya!

Jualo Diamond

Jualo Diamond adalah sebuah fitur saldo khusus pada akun Jualo yang digunakan untuk pembayaran penggunaan fitur Iklan Premium. Untuk mendapatkan saldo Jualo Diamonds, Anda bisa melakukan top up, seperti melalui credit/debit card, ATM/Bank transfer, Gopay, BCA KlikPay, OCTO Clicks, atau Indomaret.

Premium Banner

Fitur Premium Banner disebut juga dengan Jualo Bisnis. Fitur ini merupakan fitur khusus yang berfungsi sebagai media promosi dalam bentuk pemasangan banner iklan. Dengan fitur ini, penjual dapat memilih sendiri lokasi banner yang diinginkan dan penjual dapat mengukur efektivitas pemasangan banner. Jualo Bisnis bisa menjadi pilihan bagi penjual yang ingin meningkatkan eksposur bisnis.

Cara Menggunakan Jualo Bisnis

  • Masuk ke halaman Jualo Bisnis di https://bisnis.jualo.com/
  • Silakan Login dengan akun Jualo Anda
  • Pilih paket yang diinginkan dan lakukan pembayaran
  • Baca ketentuan dan unggah banner sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan
  • Banner akan melalui tahap verifikasi oleh tim Jualo dalam jangka waktu 1 x 24 jam. Jika lolos, banner akan segera ditampilkan pada halaman yang sudah dipilih.

Cara Top Up Jualo Diamond

  • Masuk ke halaman https://www.jualo.com/ dan silakan login ke akun Jualo Anda
  • Klik ikon orang yang berada di kanan atas, lalu pilih Iklan Saya
  • Klik Top up Diamonds
  • Pilih nominal untuk top up diamonds, lalu klik Bayar
  • Periksa kembali detail pesanan, lalu silakan pilih metode pembayaran yang diinginkan
  • Ikuti panduan dari metode pembayaran yang dipilih untuk menyelesaikan transaksi
  • Setelah menyelesaikan pembayaran, silakan konfirmasi dengan klik tombol Konfirmasi Pembayaran pada halaman Top Up Saldo dan saldo Jualo Diamond akan bertambah

Itulah berbagai fitur dan layanan dari Jualo yang dapat digunakan oleh penjual. Pastikan Anda mengenali setiap fitur dengan baik agar dapat memanfaatkannya dengan tepat dan mencapai pertumbuhan bisnis yang maksimal.