Usung Desain Baru, Dell XPS 15 dan XPS 17 Lebih Ringkas Dibanding Laptop Sekelasnya

Kalau boleh memilih antara aspect ratio 16:9 atau 16:10, mana yang bakal Anda pilih untuk sebuah layar laptop? 16:9 jelas lebih ideal untuk menonton video, akan tetapi 16:10 bisa menampilkan lebih banyak konten secara vertikal dan secara umum lebih cocok untuk kegiatan penunjang produktivitas.

Kalau Anda tanya Dell, maka jawaban mereka adalah 16:10, dan ini bisa kita lihat dari dua laptop flagship terbarunya, XPS 15 dan XPS 17. Keduanya sama-sama mengusung layar dengan pilihan resolusi 1920 x 1200 (full-HD) atau 3840 x 2400 (4K), satu berukuran 15,6 inci, satu 17 inci.

Perubahan aspect ratio ini dimungkinkan berkat tebal bezel yang kian menciut. Kedua perangkat ini mencatatkan rasio layar-ke-bodi sebesar 92.9%. Meski begitu, Dell masih bisa menyematkan webcam di posisi yang ideal (di atas layar).

Dell XPS 15

Secara fisik, bodi XPS 15 lebih tipis daripada generasi sebelumnya di angka 18 mm. XPS 17 di sisi lain memiliki tebal bodi 19,5 mm, dan Dell tidak segan menyebutnya sebagai laptop 17 inci paling kecil di dunia; bahkan lebih kecil dari hampir separuh laptop 15 inci yang ada di pasaran saat ini.

Ukuran yang semakin menyusut ini tidak akan mungkin terwujud tanpa ada kompromi: kedua laptop ini harus mengorbankan port model lawas macam USB-A dan HDMI. Sebagai gantinya, XPS 15 mengemas tiga port USB-C (dua di antaranya merupakan port Thunderbolt 3), sedangkan XPS 17 dengan empat port Thunderbolt 3 sekaligus. Keduanya sama-sama dilengkapi slot SD card dan headphone jack.

Dell XPS 17

Soal spesifikasi, varian termurah XPS 15 dan XPS 17 sama-sama meliputi prosesor Intel Core i5-10300H, RAM 8 GB dan SSD 256 GB. Buat yang memiliki modal berlebih, Dell turut menawarkan varian termahal dengan prosesor Core i9-10885H, RAM 64 GB dan SSD 2 TB. Pada XPS 15, opsi termahalnya turut mencakup GPU Nvidia GeForce GTX 1650 Ti, sedangkan pada XPS 17, ada RTX 2060 yang lebih superior.

Dell tidak merincikan kapasitas baterainya. Namun untuk XPS 15, Dell mengklaim daya tahan baterainya adalah yang paling awet dibanding laptop 15 inci lain, sanggup beroperasi hingga 25 jam pemakaian pada varian yang berlayar full-HD.

Di Amerika Serikat, generasi terbaru Dell XPS 15 ini sekarang sudah dipasarkan dengan harga mulai $1.300, sedangkan XPS 17 baru akan menyusul di musim panas dengan banderol mulai $1.500.


Sumber: Ars Technica dan The Verge.

 

Dell XPS 13 Hadir dengan Desain Baru yang Lebih Ringkas dan Lebih Tipis Lagi

Dell XPS 13 merupakan salah satu laptop berdesain teranggun yang bisa kita dapat di pasaran. Namun mengingat rancangannya terakhir disentuh oleh Dell pada tahun 2015, penampilannya mulai kelihatan sedikit uzur – terakhir diperbarui, XPS 13 hanya menerima dongkrakan spesifikasi saja, tanpa ada polesan fisik.

Untuk tahun ini, Dell rupanya sudah siap dengan XPS 13 (9370) berdesain baru. Sepintas penampilannya memang mirip seperti pendahulunya, akan tetapi volumenya secara keseluruhan telah menyusut 24 persen sampai-sampai ukurannya setara laptop berlayar 11 inci. Bodinya pun juga terus menipis sampai ke angka 11,7 mm pada bagian paling tebalnya.

Dell XPS 13 (9370)

Yang lebih mencengangkan lagi, Dell berhasil menyusutkan tebal bezel XPS 13 generasi baru ini sampai 23 persen, padahal kita semua tahu versi sebelumnya sudah sangat-sangat tipis. Salah satu kelemahan XPS 13 selama ini, yakni posisi webcam di ujung bawah kiri, paling tidak sudah sedikit diperbaiki dengan ditempatkan pas di tengah.

Lebih lanjut, webcam ini rupanya juga telah mengemas modul kamera infra-merah, yang berarti pengguna dapat menggunakan wajahnya untuk membuka laptop. Sebagai pelengkap, tombol power yang duduk di bagian atas keyboard juga merangkap tugas sebagai sensor pemindai sidik jari.

Dell XPS 13 (9370)

Menduduki segmen premium, spesifikasi XPS 13 tentu saja tidak mengecewakan. Dell menawarkan dua konfigurasi yang semuanya mengandalkan prosesor Intel generasi kedelapan: yang pertama dengan layar 1080p, Core i5, RAM 4 GB dan SSD 128 GB; lalu yang lebih mahal dengan layar 4K, Core i7, RAM 16 GB dan SSD 1 TB.

Dell bilang bahwa performanya bakal sedikit lebih baik dibanding versi yang dirilis bulan September lalu (yang menggunakan prosesor yang sama) berkat sistem pendingin berdesain baru yang kini mengandalkan dua kipas dan dua heat pipe. Baterainya diperkirakan bisa bertahan selama 19 jam untuk varian Core i5, dan 11 jam untuk varian Core i7.

Dell XPS 13 (9370)

Perihal konektivitas, XPS 13 generasi baru ini mengusung total tiga port USB-C (dua di antaranya mendukung Thunderbolt 3) plus sebuah slot microSD. Tidak ada lagi port USB model lawas, tapi setidaknya Dell menyertakan dongle pada paket penjualannya.

Tanpa menunggu lama, Dell sudah memasarkan XPS 13 generasi baru ini sekarang juga. Banderol harganya dimulai di angka $1.000. Oh ya, selain warna kombinasi warna silver dan hitam, untuk pertama kalinya XPS 13 juga tersedia dalam warna putih dan rose gold.

Sumber: PCWorld.

Dell Siap Luncurkan Laptop Convertible XPS 13 2-in-1

Ringkas, ramping dan mempunyai layar benar-benar dari ujung ke ujung, Dell XPS 13 merupakan salah satu laptop terbaik yang bisa dibeli konsumen. Tapi itu sudah hampir dua tahun yang lalu, untuk tahun yang baru ini Dell telah menyiapkan suksesornya yang membawa upgrade yang sudah dinanti-nanti.

Ia adalah Dell XPS 13 2-in-1. Dari namanya, bisa kita ketahui bahwa ia merupakan laptop berjenis hybrid atau convertible, dimana layarnya bisa dilipat 360 derajat sehingga perangkat dapat digunakan layaknya sebuah tablet. Menariknya, layar Infinity Edge yang membentang dari ujung ke ujung tersebut masih terus dipertahankan pada desain bodi baru ini.

Desain convertible ini pastinya akan menjadikan fungsionalitas layar sentuh XPS 13 jadi lebih maksimal. Ringkas dan ramping merupakan salah satu kriteria paling utama yang diincar dari sebuah tablet, dan XPS 13 sendiri sebenarnya sudah memenuhi kriteria tersebut.

Dell sebenarnya belum memperkenalkan perangkat ini secara resmi, hanya saja mereka tidak sengaja mencantumkannya di situsnya. Sejauh ini belum ada informasi mendetail yang diberikan, terkecuali opsi layar dengan resolusi paling tinggi QHD+ (3200 x 1800 pixel). Spesifikasi lengkapnya kemungkinan besar akan sama seperti varian teranyar XPS 13 yang mengusung prosesor Kaby Lake.

Soal harga, pastinya XPS 13 2-in-1 akan duduk di kategori premium dengan banderol $1.000 ke atas. Kemungkinan perangkat ini akan diresmikan pada ajang CES 2017 yang akan berlangsung pada 5 – 8 Januari mendatang.

Sumber: Windows Central.

Dell XPS 15 Resmi Diluncurkan, Usung Layar 4K dan Spesifikasi Beringas

Bulan Februari kemarin, kita sempat dibuat kagum oleh Dell XPS 13. Yang membuat laptop tersebut begitu istimewa justru adalah fisiknya, dimana ia dinobatkan sebagai laptop berlayar 13,3 inci yang paling kecil sejagat. Semuanya dimungkinkan berkat bingkai layar yang super-tipis, sehingga Dell pun sanggup menanamkan layar lebih lebar dalam ruang yang terbatas. Continue reading Dell XPS 15 Resmi Diluncurkan, Usung Layar 4K dan Spesifikasi Beringas