Selamatkan Anjing yang Tenggelam di Sungai dalam Game Rescue Puppy

Vizardtales adalah pengembang game lokal asal Jakarta. Pengembang game ini telah meluncurkan game terbaru mereka berjudul Rescue Puppy. Game ini mengangkat karakter anjing penyelamat yang bertugas untuk menolong anjing-anjing yang tenggelam di sungai.

Dalam game mereka yang satu ini, Vizardtales bekerja sama dengan Veter Sylph. Veter Slyph adalah publisher game yang berambisi untuk menjadi publishing company di market global.

Rescue Puppy mengajak Anda bermain menjadi anjing kecil yang akan menyelamatkan anjing lainnya yang tenggelam di sungai. Sepanjang perjalan untuk menyelamatkan anjing yang tenggelam, pemain akan bertemu dengan kucing-kucing nakal yang akan mengganggu.

Screenshot_20160705-060822

Game Rescue Puppy merupakan permainan dengan genre bertipe endless running. Saat bermain Anda akan melihat anjing yang membutuhkan pertolongan, Anda bisa menghampirinya dengan menggerakkan anjing penyelamat ke kanan atau kiri layar. Jika Anda telah menyelamatkan anjing, maka poin akan bertambah dan anjing tersebut akan ikut berenang di sungai. Peran anjing ini juga sebagai indikator health yang akan membantu Anda jika terkena rintangan.

Screenshot_20160705-060710

Rintangan di dalam game ini adalah gangguan dari para kucing. Ada kucing yang berenang di sungai untuk mengganggu. Yang menarik, tipe musuh yang akan menggangu ada banyak, dan hadir dengan kemampuan yang berbeda-beda pula.

Ada musuh yang hanya diam di tempat, ada yang berenang melawan arus, ada yang tiba-tiba muncul dari dasar sungai, sampai ada pula kucing bos yang bisa menembak ke arah pemain. Faktor musuh yang beragam ini memberi nilai tambah dari game Rescue Puppy.

Dalam game ini juga terdapat in game items yang bisa digunakan untuk membantu permainan. Selain itu game ini juga dilengkapi dengan Leaderboard dan Achievement, membuat Rescue Puppy menjadi lebih menarik untuk dimainkan.

Rescue Puppy sudah dapat diunduh di Google play secara gratis. Beberapa items di dalam game dapat Anda beli menggunakan in app purchase. Bagi Anda pecinta game endless ataupun pecinta binatang, terutama anjing, Rescue Puppy merupakan game yang cocok untuk Anda.

Application Information Will Show Up Here

Menjadi Pahlawan dalam Game Pixel Super Heroes

Jika Anda pernah bermimpi ingin menjadi super heroes, maka game Pixel Super Heroes merupakan game yang cocok untuk Anda mainkan.

Game ini dikembangkan oleh pengembang lokal Toge Productions yang dipublikasikan oleh publisher lokal Lyto Mobi. Apakah kombinasi game developer dan game publisher asli Indonesia ini dapat menghasilkan game yang menarik? Mari kita simak bersama-sama.

Pixel Super Heroes akan mengajak Anda memerankan pahlawan yang memiliki kekuatan spesial. Tentunya tidak lupa dengan kostum khas super heroes yang keren. Di dalam game ini, Anda akan melawan penjahat dan menyelamatkan para sanderanya.

unnamed-40

Game casual yang satu ini merupakan game dengan tipe permainan infinite side scrolling game. Dengan sudut pandang dua dimensi, karakter yang dimainkan akan berlari di atas platform yang merupakan atap gedung di kota.

Dengan menekan layar, pemain bisa melompat untuk menghindari rintangan atau mengoleksi koin dan juga power up. Objektif utama dari game ini adalah untuk mendapatkan koin sebanyak-banyaknya dan juga menempuh jarak terjauh.

Di dalam Pixel Super Heroes, terdapat karakter yang bisa dibeli atau dapatkanSelain itu terdapat juga banyak power up unik yang akan membantu kita menyelesaikan tiap target khusus yang diberikan di dalam game. 

unnamed-41

Poin yang paling menonjol dari game ini adalah sisi visualnya. Pixel Super Heroes dibuat dengan grafis berbasis pixel art yang sangat detil dan menawan. Tak hanya itu, animasi spesial efek di dalam permainan juga nampak diracik dengan baik sehingga menambah keseruan memainkan game ini.

Keunikan bertambah karena game ini juga memiliki konten lokal yang menarik seperti karakter Gatot Kaca atau power up bensin.

Bagi Anda yang ingin memainkan Pixel Super Heroes, game ini sudah bisa anda unduh di Google Play secara gratis. Meskipun game ini gratis, akan ada beberapa item yang bisa Anda beli sebagai in app purchase.

Application Information Will Show Up Here

Dear Mantan, Game untuk yang Galau dan Susah Move On Karya Tinker Games

Dalam waktu 100 hari, Anda harus bisa mendapatkan kembali cinta dari mantan yang baru saja memutuskan Anda. Apakah mungkin? Hal ini dapat kita buktikan dalam game berjudul Dear Mantan karya Tinker Games.

Studio game yang berasal dari Bandung ini baru saja merilis Dear Mantan pada tanggal 1 Juli 2016 untuk pengguna Android di indonesia.

Dear Mantan sendiri merupakan game yang mengangkat kisah seorang lelaki yang tidak bisa melupakan mantannya. Dalam perjalanan cintanya ini, Anda akan berperan sebagai laki-laki tersebut dan hanya punya waktu 100 hari untuk bisa mendapatkan kembali hati mantannya atau memilih untuk move on. 

Dengan cerita yang cukup unik ini, Dear Mantan memiliki sebuah daya tarik tersendiri bagi banyak jomblo yang masih belum bisa merelakan kepergian mantan pacarnya.

Screenshot_20160702-061145

Cara bermainnya sangatlah mudah. Dear Mantan mengangkat gameplay clicker yang sederhana. Kita memiliki status energi, mood, dan uang yang akan menentukan hasil permainan ini. Dengan tap di berbagai item yang ada di dalam kamar kita, pemain dapat mengumpulkan uang sebanyak-banyaknya. Uang tersebut bisa digunakan untuk upgrade barang yang ada di rumah untuk menjaga agar energi dan mood terus berada dalam kondisi yang maksimal.

Dengan gameplay yang sederhana, konten di dalam game ini terbilang cukup variatif. Ada banyak perabotan yang bisa dibeli dan upgrade di dalam game. Tentu hal ini akan menambah sense of progression di dalam game serta menjadi objektif tersendiri bagi pemain untuk mendapatkan berbagai macam perabotan untuk di rumah.

Selain itu, game ini juga menghadirkan gimmick menarik yang berkaitan dengan mantan, seperti memberikan komentar pada update status mantan di dalam game. 

Screenshot_20160702-061150

Selain cerita yang unik serta konten di dalam game yang menarik, Dear Mantan juga dibungkus dengan visual yang baik. Mengangkat style pixel art, Dear Mantan nampak dipoles dengan baik dari sisi grafis. Musik dan efek suara di dalam game ini juga terlihat sangat diperhatikan dengan baik.

Buat Anda yang masih jomblo atau belum bisa move on dari mantan, game Dear Mantan ini sangat cocok untuk Anda. Saat ini Dear Mantan sudah tersedia untuk Anda pengguna Android dan dapat diunduh di Google Play secara gratis.

Application Information Will Show Up Here

Ajak Warga yang Berpuasa untuk Sahur dalam Game Sahurak

Bagi Anda yang beragama Islam dan melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan, di pagi hari perlu melaksanakan sahur agar puasanya lancar. Mungkin Anda juga pernah mengalami kesulitan untuk bangun sahur. Dalam game karya Raxeon ini, Anda akan bermain peran menjadi petugas yang membantu warganya agar dapat bangun sahur. Game tersebut berjudul Sahurak.

Dalam game ini, Anda akan mengendarai sebuah kendaraan berupa pick up untuk keliling komplek warga. Tugas kita adalah membangunkan warga yang ingin melaksanakan sahur untuk menunaikan ibadah puasa. Dengan bermodalkan pengeras suara dan beduk, pemain akan memulai misi untuk bisa membangunkan warga sebanyak mungkin sebelum masuk waktu imsak.

unnamed-5

Cara bermainnya adalah Anda hanya perlu menekan setiap rumah yang kita lewati di sepanjang jalan. Namun harus cermat karena ada rumah yang perlu dibangunkan penghuninya dan ada yang tidak. Setiap rumah punya cara membangunkan yang berbeda sehingga Anda harus bisa beradu dengan waktu namun harus tetap cermat.

Pemain juga harus menghindari rintangan yang ada di jalan. Ada anjing pudel yang berkeliaran dan tidak boleh ditabrak. Game ini juga memiliki quest yang bisa dikerjakan untuk mendapatkan hadiah. Hadiah tersebut dapat digunakan untuk membeli berbagai jenis item spesial untuk membantu permainan.

unnamed-6

Bagi Anda yang tertarik mencoba membangunkan warga menggunakan pickupgame Sahurak dapat menjadi permainan yang menarik untuk Anda mainkan. Gameplay yang sederhana membuat game ini bisa dimainkan oleh siapa saja.

Sahurak sudah tersedia di Google Play untuk diunduh secara cuma-cuma.

Application Information Will Show Up Here

Di Balik Kisah Sukses Game Tahu Bulat yang Fenomenal

Siapa yang hari ini tidak tahu game berjudul Tahu Bulat karya Own Games? Game tersebut telah berhasil menembus top chart di Google Play mengalahkan game sekelas Clash of Clans.

Namun tidak banyak yang tahu apa kunci dibalik kesuksesan game tersebut. Tahu Bulat bukan hanya sebuah game yang diluncurkan dalam rangka mengikuti tren, tapi game ini merupakan kesuksesan yang berbuah dari kerja keras dan konsistensi.

Perjalanan Own Games

Own Games bukanlah pemain baru di industri game Indonesia. Mereka telah aktif di belantara game lokal sejak 2011. Tahun itu merupakan era kejayaan Nokia dan Own Games salah satu pengembang game yang cukup sukses di Nokia. Salah satu game mereka yang berjudul Beneath the Well dan Own Pet Dragons pernah di-pre load oleh perangkat Nokia. Sudah 5 tahun lebih Own Games terus berkarya dan mengembangkan produk-produk mereka.

Game-game Own Games di Google Play
Game-game Own Games di Google Play

Di platform Android, Own Games sudah merilis cukup banyak judul game seperti Own Super Squad, Own Pet Dragon, Eyes On Dragon, Own Kingdom, dan masih banyak lainnya.

Dilihat dari jumlah download-nya, mungkin bisa dikatakan game-game tersebut belum sesukses Tahu Bulat. Ada yang download-nya tinggi, ada yang biasa saja, ada yang kurang. Namun satu hal yang pasti, sukses itu hanya bisa dicapai dengan kerja keras dan juga konsistensi. Own Games terus berkarya dan berinovasi mencoba mewujudkan game-game terbaik hingga akhirnya lahir game Tahu Bulat.

Tahu Bulat 1 Juta Download
Tahu Bulat 1 Juta Download

Lahir dari keisengan

Game Tahu Bulat ini juga lahir dari program rutin Own Games membuat satu game design setiap dua minggu sekali. Awalnya program ini dibuat untuk meningkatkan pengetahuan dan skill terkait pengembangan game mereka agar bisa terus berinovasi.

Pada acara Pasar Komik Bandung 2016, Own Games iseng membuat game yang awalnya hanya ide saja tetapi akhirnya dibuat dalam bentuk game. Dan di versi awal yang dibuat dalam waktu satu hari ini saja, ternyata respon pengunjung acara tersebut sangat bagus, ini membuat Own Games mengerjakan game tersebut lebih serius lagi sebelum merilisnya ke publik.

Mirip seperti kisah kesuksesan Flappy Bird, game Tahu Bulat menjadi viral karena mendapat exposure dari media. Dalam waktu singkat, game Tahu Bulat bisa mendapat ratusan ribu download. 

Hal ini bukan hanya karena nama game-nya saja yang unik, tapi game-nya sendiri juga tidak sembarangan. Dengan model genre clicker game, Tahu Bulat menjadi game yang sangat sederhana dan mudah dimainkan. Namun jangan salah, konten di dalam game ini sangat dalam dan adiktif.

Mengalahkan Clash of Clans
Mengalahkan Clash of Clans

Konten di dalam game

Jika exposure yang sama dialami oleh game developer lain, mungkin belum tentu memiliki kisah yang indah dan mendapatkan download yang terus bertambah. Mungkin ketika exposure tersebut berhenti, game tersebut juga akan hilang. Own Games menunjukkan kelasnya dan juga pengalamannya di dunia game dengan terus memberikan update dan mencoba mendengarkan feedback dari pemainnya, sehingga game ini mendapatkan pengguna yang loyal.

Ada kolaborasi dengan tokoh komik Ghosty, ada update fitur di dalam game yang menarik, hingga update tematik seperti menyambut bulan Ramadhan. Own Games secara konsisten dan tekun terus menjaga game Tahu Bulat agar bisa merangkul para pemainnya. Mental seperti itulah yang harus dimiliki oleh para game developer di Indonesia.

Berbagi dengan pengembang game lain

Terkait dengan mental positif, Own Games juga tidak ingin menikmati kesuksesan mereka sendiri. Mereka berbagi kebahagiaan dengan game developer lokal lainnya dengan cara memberikan spot iklan khusus untuk game buatan Indonesia. Untuk bisa memajukan ekosistem game di Indonesia, memang dibutuhkan kolaborasi yang erat.

Hal menarik lain tentang studio game asal Bandung ini adalah mereka juga menganggap ringan kasus munculnya cloning dari Tahu Bulat. Mereka menganggap bahwa rejeki sudah ada jatahnya masing-masing sehingga tidak perlu dipersoalkan lebih jauh. Jika Anda sering melihat Play Store untuk kategori game, maka Anda mungkin sempat melihat berbagai game cloning Tahu Bulat.

Tahu Bulat Turut Membantu Developer Lokal Lainnya
Tahu Bulat Turut Membantu Developer Lokal Lainnya

Tentunya akan menarik untuk melihat perkembangan game dan kejutan apa lagi yang akan dihadirkan oleh Own Games.

Bagi Anda yang belum memainkan game yang sukses mengangkat derajat game lokal ini, Tahu Bulat sudah bisa dimainkan untuk pengguna Android. Unduh game-nya di Google Play secara gratis.

Application Information Will Show Up Here

Froggy and The Pesticide, Ajarkan Peduli Lingkungan Melalui Game

None Developer mengembangkan sebuah game yang mengangkat tema lingkungan dan kesehatan. Game berjudul Froggy and The Pesticide mencoba mengajarkan bahaya penggunaan pestisida dengan cara yang persuasif. Game ini juga telah didaulat sebagai juara 1 Imagine Cup 2016 kategori game untuk skala nasional.

Froggy and The Pesticide mencoba mengangkat isu lingkungan di dalam game ini. Pemain akan memerankan seekor kodok yang akan mencoba menyelamatkan tanaman dari zat-zat berbahaya. Anda akan mengganti zat tersebut dengan bio pestisida yang lebih aman untuk lingkungan.

unnamed-36

Game Froggy and The Pesticide nampak terinspirasi dengan game Cut The Ropes dari sisi style maupun mekanik game-nya. Namun gameplay di dalam game ini mencoba menonjolkan keunikan tersendiri. Anda akan memerankan seekor katak berwarna hijau yang bisa berpindah dari satu sisi ke sisi lainnya dengan cara menjulurkan lidahnya lalu menempel di sisi tersebut.

Untuk menggerakan karakter kodok, Anda cukup melakukan sapuan di layar. Arah sapuan tersebut akan menggerakan karakter berpindah ke sisi yang lain. Tugas Anda adalah mengambil bio pestisida yang ada dan mengganti pestisida yang merusak lingkungan dengan bio pestisida yang telah dikumpulkan.

Game ini dilengkapi dengan berbagai level menarik serta power up yang bisa digunakan dan upgrade.

unnamed-37

Jika Anda senang game casual dengan model permainan seperti Cut The Rope, Froggy and The Pesticide akan cocok untuk Anda. Froggy and The Pesticide sudah tersedia untuk diunduh di Google Play dan Windows Store.

Application Information Will Show Up Here

Kolaborasi Enthrean Guardian dengan Universitas Dipenogoro Hadirkan Game Heitus

Enthrean Guardian, studio game asal Salatiga, mencoba berkolaborasi dengan dunia akademis untuk mengembangkan game terbaru mereka. Di bawah bendera Enthrean Trainee, kolaborasi ini melahirkan sebuah game berjudul Heitus.

Game dengan genre endless run ini bercerita tentang sebuah dunia yang di dalamnya terdapat empat kerajaan.

Ratusan tahun yang lalu lamanya, seluruh kerajaan bersatu untuk mengalahkan monster dan menguncinya di tengah kota Heitus dengan membuat pilar. Namun kini segel yang telah dibuat ratusan tahun lalu tersebut terbuka dan monster tersebut kembali ke Heitus dan menghantui kota tersebut dengan teror.

unnamed-38
Game Heitus/Enthrean Trainee

Pemain akan memerankan karakter bernama Arga yang merupakan seorang kesatria dari kerajaan Arengga. Anda akan mengalahkan berbagai monster yang muncul dan membantu melindungi seluruh kerajaan dari serangan para monster. Dengan menggunakan senjata sebuah pedang, Arga akan membasmi para monster dan mengembalikan kedamaian di empat kerjaan tersebut.

Cara memainkan Heitus sangatlah mudah. Secara otomatis, karakter Arga akan berlari di atas platform dengan sudut pandang dua dimensi. Anda akan berhadapan dengan musuh yang bisa dikalahkan dengan tebasan pedang. Tap satu kali pada layar akan membuat karakter melompat dan tap di saat karakter berada di udara akan membuat karakter kita menebaskan pedangnya.

Anda bisa mengumpulkan koin yang ada di jalan lalu melakukan upgrade karakter agar bisa menjadi lebih tangguh lagi.

unnamed-37
Game Heitus/Enthrean Trainee

Jika ingin merasakan serunya bermain game Heitus, saat ini Anda sudah bisa mendapatkannya di Google Play Game ini dapat diunduh secara gratis untuk Anda mainkan.

Application Information Will Show Up Here

Ajang Pembuktian Fans Sejati dalam Game I am a Superfan dari Altermyth

Altermyth, yang merupakan pengembang game asal Jakarta, meluncukan game terbaru mereka berjudul I am a Superfan. Game ini akan menantang pengetahuan Anda terhadap berbagai kategori menarik. Jika Anda mengaku fans berat dari sebuah film atau fans berat seorang musisi atau penggila anime, coba buktikan kemampuan Anda dalam game ini.

I am a Superfan mengangkat gameplay berjenis trivia. Pemain akan diberikan berbagai pertanyaan terkait dengan kategori yang dipilih. Menariknya, pemain tidak hanya sekedar diajak untuk menjawab pertanyaan trivia, tapi juga akan bertanding dengan teman atau pengguna lain, untuk membuktikan siapa yang paling hebat.

Mekanik game ini mirip dengan salah satu game trivia yang populer di Indonesia asal Swedia yang bernama Duel Otak. Namun I am a Superfan memiliki pendekatan yang berbeda, di dalam game ini Anda akan menunjukan eksistensi sebagai seorang fans sejati.

unnamed
Game I am a Superfan/Altermyth

Untuk memainkan game ini, hal pertama yang harus dilakukan adalah mendaftarkan akun Facebook. Hal ini dibutuhkan karena Anda akan bertarung melawan teman-teman Anda yang ada di daftar pertemanan Facebook.

Setelah itu, Anda bisa menantang teman Anda sesuai dengan tema yang ingin dimainkan. Jika mendapat tantangan, Anda bisa memilih untuk menerima tantangannya atau mundur.

Jika Anda berhasil memenangkan tantangan, maka Anda akan mendapatkan sebuah badge yang menunjukan Anda merupakan fans yang hebat di kategori tersebut. Lalu jika Anda menolak tantangan, hal tersebut akan memberikan efek yang buruk di profil kita.

Untuk memenangkan pertarungan dengan lawan, Anda cukup menjawab tiga pertanyaan yang diberikan dengan benar. Ada tiga soal yang akan diadu dengan teman Anda. Bukan hanya ketepatan jawaban, kecepatan menjawab juga menjadi faktor penentu besar nilai. Di akhir pertanyaan, akan dihitung jumlah jawaban benar dengan waktu menjawab dan faktor pengali untuk soal yang diberikan.

12417568_1211179285577305_1035946102943708517_n
Game I am a Superfan/Altermyth

Unsur yang unik dari game ini adalah pertanyaan-pertanyaannya. Banyak pertanyaan trivia menarik cukup seru saat dimainkan. Bahkan ada kategori khusus startup yang menampilkan logo startup yang ada di Indonesia dan Anda diminta untuk menebak nama perusahaannya. Kategori ini tentu bisa menjadi ajang promosi juga dan membantu para startup di Indonesia.

Bagi Anda yang merupakan seorang fans hardcore hal tertentu, game ini wajib untuk dimainkan. I am a Superfan sudah dapat diunduh di Google Play dan Apple App Store. Game ini membutuhkan koneksi internet jika ingin memainkannya.

Application Information Will Show Up Here

Terkunci, Game Melarikan Diri dari Ruangan Penuh Misteri

Agate Jogja merilis game terbaru mereka berjudul Terkunci. Game ini berkolaborasi dengan Agung Budhi Prakoso dalam proses pengembangannya. Terkunci merupakan salah satu game pemenang Lenovo Virtual Reality Challenge.

Dalam game berbasis virtual reality ini, Terkunci mengajak Anda untuk bermain dalam game bertema escape room. Konsep escape room adalah sebuah permainan dimana dalam waktu tertentu, Anda diminta untuk menemukan petunjuk-petunjuk untuk bisa keluar dari sebuah ruangan. Dalam game ini, Anda terpenjara di dalam sebuah rumah milik penculik berantai.

Screen Shot 2016-04-11 at 10.54.22 PM

Untuk bisa melarikan diri dari ruangan tersebut, ada banyak sekali objek di dalam ruangan tersebut yang bisa berinteraksi dengan pemain. Memanfaatkan perangkat virtual reality, Anda seolah berada di dalam ruangan tersebut secara langsung.

Untuk bisa berinteraksi dengan objek di dalam ruangan, Anda cukup mengarahkan titik fokus di layar ke objek tersebut. Setiap objek akan memberikan petunjuk yang dapat membantu Anda memecahkan misteri di ruangan tersebut.

Dengan nuansa ruangan yang remang-remang dan musik yang mencekam, permainan Terkunci menjadi sangat memacu adrenalin. Objek-objek yang dibuat dengan visual tiga dimensi ini menambah seru permainan ini. Teksturnya terasa realistis dan juga memberikan kesan sedikit horor di dalam permainan.

Screen Shot 2016-04-11 at 10.54.33 PM

Bagi Anda yang senang bermain game dengan tipe puzzle bernuansa escape room, Terkunci karya Agate Jogja yang berkolaborasi dengan Agung Budhi Prakoso layak untuk dimainkan. Game ini sudah tersedia di Google Play untuk diunduh dan dimainkan.

Untuk pengalaman bermain yang maksimal, gunakan perangkat virtual reality dan juga headphone. Namun game ini juga bisa dimainkan tanpa menggunakan perangkat tersebut.

Application Information Will Show Up Here

Bermain Kombinasi Warna Dalam Game Berjudul Color Spin: Combinations

Studio game asal Surabaya yang bernama Regulus Studio meluncurkan sebuah game berjudul Color Spin: Combinations. Game ini merupakan permainan casual yang mengajak kita mengombinasikan warna untuk membentuk warna yang baru.

Dalam konsep teori warna, Anda mungkin pernah belajar bahwa terdapat warna-warna dasar yang dapat membentuk warna lain. Contohnya jika warna merah dicampur dengan kuning maka akan menjadi jingga. Jika warna merah dicampur dengan warna biru akan menjadi warna ungu.

screen322x572

Dalam game Color Spin: Combinations, Anda akan ditantang untuk bermain dalam game bertipe memory game. Dengan memanfaatkan kemampuan mengingat serta daya konsentrasi, pemain diminta untuk bisa menghadapi tantangan dalam game ini dengan baik.

Terdapat beberapa mode permainan dengan objektif yang berbeda-beda yang bisa dimainkan. Anda juga bisa menantang teman dalam mode local battle mode. Selain warna dasar merah, biru, hijau, terdapat pula pilihan warna lain yang bisa dikombinasikan dan akan membuat game ini menjadi lebih menantang lagi.

unnamed

Color Spin: Combinations juga dilengkapi dengan power ups yang dapat mempermudah permainan. Lalu juga terdapat fitur achievement yang akan memacu pemain untuk menyelesaikan berbagai misi yang ada di dalam game ini.

Di desain dengan konsep visual yang minimalis dan musik yang menarik, Color Spin: Combinations merupakan salah satu game yang tepat untuk dimainkan diwaktu luang. Cara bermainnya mudah, namun butuh konsentrasi dan daya ingat yang tinggi.

Game ini sudah dapat diunduh di Google Play dan di Apple App Store secara gratis.

Application Information Will Show Up Here