Cara Menggunakan Fitur Voice Typing di Google Docs

Menggunakan fitur voice typing di Google Docs memberikan banyak kemudahan, salah satunya kemudahan dari segi efisiensi waktu. Karena dengan menggunakan fitur suara di Google Docs, Anda dapat mengetik dengan kecepatan yang lebih baik.

Continue reading Cara Menggunakan Fitur Voice Typing di Google Docs

[Panduan Pemula] Cara Membagikan Dokumen Google Docs ke Teman

Google Docs adalah layanan dokumen jenis word, excel dan powerpoint berbasis online yang bisa diakses dari lintas perangkat baik desktop, mobile, tablet ataupun web. Keuntungan lainnya, dokumen yang dibuat di Google Docs bisa dibagikan ke siapapun melalui beberapa cara, email, tautan dan web.

Continue reading [Panduan Pemula] Cara Membagikan Dokumen Google Docs ke Teman

[Panduan Pemula] Cara Memasang atau Embed Dokumen Google Docs di Web

Dokumen di Google Docs, selain bersifat lintas platform juga mudah dibagikan dalam berbagai cara. Sebelumnya, di panduan lalu kita sudah bahas cara download dan upload dokumen Google Docs.

Continue reading [Panduan Pemula] Cara Memasang atau Embed Dokumen Google Docs di Web

[Panduan Pemula] Cara Upload File Dokumen ke Google Doc atau Google Sheet

Di tutorial sebelumnya, kita sudah membahas cara download dokumen di Google Doc. Sekarang kita akan bahas kebalikannya, yaitu cara upload file dokumen Word ke Google Doc, sebuah tugas yang bagi sebagian orang adalah pekerjaan yang sulit.

Continue reading [Panduan Pemula] Cara Upload File Dokumen ke Google Doc atau Google Sheet

[Panduan Pemula] Cara Download Dokumen di Google Doc

Google Doc jadi alternatif yang paling tepat jika Anda membutuhkan dukungan tool office yang bisa diandalkan, terintegrasi di berbagai macam platform dan juga kompatibel dengan software sejenis lainnya.

Continue reading [Panduan Pemula] Cara Download Dokumen di Google Doc

[Panduan Pemula] Cara Mudah Membuat Resume Online dengan Google Doc

Membuat resume secara online kini semudah membuat pesan singkat di smartphone, gratis dan bahkan dipermudah dengan adanya template siap pakai. Tool yang kita butuhkan hanya browser dan akun Google, berikutnya Anda tinggal memilih template yang dirasa paling pas untuk membuat resume yang menarik.

  • Buka browser favorit Anda, kemudian akses website https://docs.google.com atau klik link ini.
  • Login dengan akun Google Anda, kemudian klik Template Gallery.

Cara Mudah Membuat Resume Online dengan Google Doc

  • Maka muncullah beberapa pilihan template.
  • Untuk membuat resume, pilihan template Anda fokus ke label Resumes di mana ada beberapa pilihan yang bisa Anda pakai. Bebas Anda mau pakai yang mana.

Cara Mudah Membuat Resume Online dengan Google Doc

  • Jika sudah dipilih, Anda akan melihat dokumen yang sudah terisi seperti ini. Tugas Anda adalah mengganti isinya sesuai dengan data diri Anda. Di tahap ini, Anda harus teliti jangan sampai ada satupun kata yang tertinggal.

Cara Mudah Membuat Resume Online dengan Google Doc

  • Setelah resume diedit sesuai dengan data Anda, sekarang Anda tentu ingin agar resume tersebut tersimpan di laptop. Caranya, klik menu File – Download – Microsoft Word (.docx).
  • Maka akan muncul jendela baru yang menandakan download akan diproses.

Cara Mudah Membuat Resume Online dengan Google Doc

  • Alternatif lainnya, Anda juga bisa langsung mengirimkan resume ke email pencari tenaga kerja. Caranya, klik File – Email as Attachment.

Cara Mudah Membuat Resume Online dengan Google Doc

  • Berikutnya akan muncul jendela popup seperti ini. Pilih jenis lampiran yang ingin Anda kirimkan, bisa menggunakan PDF jika mau.
  • Lalu isi alamat email perusahaan pencari tenaga kerja dan jangan lupa untuk mengisi judul email dan pesan di dalamnya. Beri juga tanda centang send a copy to myself jika Anda juga ingin mendapatkan salinan resume.
  • Terakhir, tap Kirim atau Send.

Cara Mudah Membuat Resume Online dengan Google Doc

Selesai, Anda sudah berhasil membuat resume secara online dengan Google Doc sekaligus mengirimkannya ke pencari tenaga kerja. Semoga Anda mendapatkan kabar baik dari mereka.

Gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Menggunakan Google Doc Secara Offline

Google Doc populer karena layanan dokumen ini dapat digunakan secara cuma-cuma tanpa harus membeli lisensi layaknya Microsoft Office. Hanya saja, untuk dapat menggunakan semua fiturnya secara utuh, Anda harus terhubung ke internet selama mengetik atau memodifikasi dokumen. Sampai akhirnya Google juga menambahkan fitur offline yang makin memanjakan pengguna.

Namun fitur offline ini tidak aktif secara default. Anda harus melakukan sedikit penyesuian agar dapat menggunakan Google Doc secara offline. Kedua, Anda wajib menggunakan peramban Google Chrome.

  • Dalam kondisi online, buka http://docs.google.com kemudian login ke akun Anda.
  • Klik tombol menu di sebelah kiri lalu klik Setelan atau Settings.

Cara menggunakan Google doc secara offline

  • Ketika muncul jendela popup seperti ini, beri tanda centang pada opsi Offline.

Cara menggunakan Google doc secara offline_2

  • Klik OKE, selanjutnya sistem membutuhkan beberapa saat untuk mempersiapkan proses sinkronisasi agar dapat diedit secara offline.

Cara menggunakan Google doc secara offline_3

  • Sekarang, putuskan koneksi Anda. Kemudian buka salah satu dokumen yang ada di Google Docs Anda, Anda akan melihat kode petir di sebelah judul dokumen yang menandakan bahwa Anda bekerja dalam mode offline. Ketika jaringan kembali, maka perubahan akan diunggah ke Google Docs untuk kemudian disimpan secara permanen.

Cara menggunakan Google doc secara offline_4

Fitur offline ini tidak hanya dapat digunakan di Google Doc, tetapi juga bisa diterapkan di Google Drive. Fitur offline di Google Drive terletak di menu yang sama, di Setelan/Settings.

Sebagai informasi, Google juga menyediakan addon yang dipersiapkan untuk membantu pengguna Google Doc dan Chrome memodifikasi dokumen Office offline dalam platform Google Doc, atau membuat dokumen baru yang juga bisa disimpan secara offline ataupun online. Ekstensi ini bisa ditemukan di sini.

Fitur Baru Google Keep Ini Makin Memudahkan Penggunanya

Google baru saja melakukan pembaharuan untuk aplikasi Google Keep. Pembaruan yang dilakukan kali ini akan meningkatkan pengalaman penggunaan layanan pencatat segala dari Google ini.

Continue reading Fitur Baru Google Keep Ini Makin Memudahkan Penggunanya