Apa Itu Compiler? Mengenal Compiler dan Kegunaanya

Pernahkan kamu mendengar apa itu compiler? Compiler merupakan program khusus, yang menerjemahkan kode asal dari bahasa pemrograman, ke bahasa mesin, kode bit, maupun bahasa pemrograman lainnya.

Compiler yang dapat menerjemahkan bahasa pemrograman tersebut, membaca file, menganalisis kode, dan menerjemahkannya ke format yang sesuai dengan platform yang diperlukan.

Beberapa compiler mampu menerjemahkan kode asal, ke bahasa pemrograman level tinggi lainnya. Compiler ini bernama transpiler, transcompiler, atau nama lainnya. Sebagai contoh, developer mungkin menggunakan transpiler untuk mengubah COBOL ke Java.

Apakah kamu ingin mengetahui lebih lanjut mengenai compiler? Berikut ulasan mengenai compiler yang perlu kamu simak!

Cara Compiler Bekerja

Compiler memiliki pendekatan yang berbeda dalam mengubah kode ke output. Namun, meskipun ada perbedaan, umumnya terdiri dari langkah-langkah berikut:

  • Pertama adalah analisis leksikal, yaitu proses penandaan kode, menjadi sintaksis dan semantik.
  • Selanjutnya, elama analisis sintaks berlangsung, compiler menghasilkan pohon sintaks abstrak, yang menjelaskan struktur spesifik dari kode elemen. Pohon-pohon itu bernama pohon sintaks.
  • Kemudian Verifikasi kebenaran semantik, bergantung pada analisis semantik. Sebagai contoh, definisi variabel mungkin dicek untuk memastikan bahwa variabel sudah teralokasi, atau terdefinisi dengan benar.
  • Lalu, hasil kode yang melewati tiga fase analisis bernama kode IR. Akan lebih mudah mengubah kode ke format lain menggunakan kode IR, daripada kode baru.
  • Optimasi berjalan sebagai persiapan pembuatan kode akhir, pada kode IR yang juga telah melalui proses optimasi. 
  • Terakhir, kode dibuat oleh compiler menggunakan kode IR yang telah optimal.

Perbedaan Compiler dan Interpreter

Compiler mungkin terdengar mirip dengan interpreter. Namun, keduanya memiliki beberapa perbedaan.

  • Sebuah compiler mampu mencari berbagai kesalahan, dalam satu waktu. Ketika kesalahan terdeteksi, program terhenti. Interpreter mengecek setiap baris kode, secara individual.
  • Interpreter mengubah program tingkat tinggi menjadi kode mesin, sedangkan compiler mengubah kode sebelum program dijalankan.
  • Compiler memiliki dasar metodologi linking-loading, sementara interpreter berdasarkan metode interpretasi.

Nah, itulah penjelasan mengenai compiler. Kamu dapat menggunakan compiler untuk mengubah kode program, menjadi bahasa mesin, dan menjalankan kode yang telah kamu buat.

Kode HTML Dasar yang Wajib Dikuasai Seorang Blogger

Blogger tidak cuma wajib menguasai ilmu SEO, SMO, atau kepenulisan, tapi akan sangat bagus jika Anda juga menguasai kode-kode dasar HTML yang nantinya sering dijumpai, misalnya saat mengatur widget, menampilkan gambar di header, memasang kode iklan, dan lain sebagainya.

Continue reading Kode HTML Dasar yang Wajib Dikuasai Seorang Blogger

[Panduan Pemula] Kode HTML Dasar yang Wajib Dikuasai Seorang Blogger

Blogger tidak cuma wajib menguasai ilmu SEO, SMO, atau kepenulisan, tapi akan sangat bagus jika Anda juga menguasai kode-kode dasar HTML yang nantinya sering dijumpai, misalnya saat mengatur widget, menampilkan gambar di header, memasang kode iklan, dan lain sebagainya.

Untuk belajar, tak perlu ikut kursus coding mahal. Anda bisa mulai dari sekarang. Mulai dari yang sederhana dahulu, dengan menguasai beberapa kode HTML dasar berikut ini.

Persiapan

Tetapi sebelum mulai, ada beberapa langkah persiapan yang harus dilakukan terlebih dahulu.

  • Buat dokumen notepad baru
  • Kemudian isi dengan kode dasar berikut ini:

<html>
<head>

<title>judul</title>

</head>
<body>

AREA Kosong

</body>
</html>

  • Area kosong yang saya coret di atas adalah area di mana Anda akan memasukkan kode-kode html yang akan kita pelajari nanti. Sedangkan kode sisanya adalah elemen dasar yang wajib ada dalam sebuah dokumen HTML.
  • Setelah dibuat demikian, simpan dokumen tersebut dengan nama berakhiran .htm, seperti gambar di bawah ini.

kode html sederhana blogger_1

 

  • Jika sudah, sekarang buka folder tempat Anda menyimpan dokumen tersebut dan klik kanan dan buka dengan browser favorit Anda.
  • Sekarang Anda punya dua aplikasi yang berjalan secara bersamaan, notepad dan browser yang kosong.

Kode HTML Dasar

Barulah kita masuk ke topik utamanya.

Membuat Baris Baru

Di banyak platform, untuk membuat baris baru Anda tinggal tekan enter dan masalahpun selesai. Tetapi jika dihadapkan pada platform yang menggunakan kode html, Anda tidak bisa melakukan cara yang sama.

Untuk membuat baris baru, Anda wajib menambahkan kode <br/> di akhir kalimat. Misalnya:

kode html sederhana blogger_33

 

Silahkan simpan dahulu dokumen notepad Anda, kemudian pindah ke browser yang tadi sudah dibuka dan refresh. Maka hasilnya akan seperti ini.

kode html sederhana blogger_3

 

Membuat Paragrap Baru

Sama seperti membuat baris baru, Anda tidak bisa menekan enter ketika berada di mode editor HTML. Sebanyak apapun tombol enter ditekan, hasilnya tak akan sesuai keinginan Anda.

Jadi, caranya adalah dengan menambahkan kode <p/> di akhir kalimat di paragrap sebelumnya. Aplikasinya seperti ini.

kode html sederhana blogger_4

 

Simpan kemudian kembali ke browser latihan tadi dan refresh. Maka, hasilnya seperti ini.

kode html sederhana blogger_44

 

Membuat Huruf Tebal, Miring dan Garis Bawah

Format ini biasa dijumpai, dan semestinya dapat dengan mudah dikuasai. Aplikasi kodenya seperti ini: <b> kalimat </b> untuk huruf tebal, <i> kalimat </i> untuk huruf miring dan <u> kalimat </u> untuk huruf miring.

kode html sederhana blogger_55

 

Simpan perubahan, dan lagi kembali ke browser dan refresh. Hasilnya seperti ini.

kode html sederhana blogger_5

 

Membuat Perataan Paragrap

Perataan adalah hal yang lumrah dalam susunan kalimat, ada empat perataan yang umumnya kita pakai; kiri, kanan, tengah dan kanan-kiri. Untuk membuat perataan, kode yang digunakan adalah <p align=”jenis perataan”> paragrap</p>.

Berikut contoh penggunaannya:

kode html sederhana blogger_6

 

Hasilnya akan seperti ini.

kode html sederhana blogger_66

 

Kode HTML Ukuran Huruf

Terakhir, kode HTML membuat huruf dalam ukuran yang berbeda. Kode yang digunakan adalah: <font size=”ukuran huruf”>paragrap</font>

Contoh penggunaan kodenya seperti ini.

kode html sederhana blogger_7

 

Dan hasilnya seperti ini.

kode html sederhana blogger_77

 

Itu dia beberapa kode HTML dasar yang wajib dikuasai oleh seorang blogger. 5 jenis kode ini saja sudah terasa sulit terutama bagi Anda yang baru berkenalan. Padahal, ada banyak sekali format kode yang dipakai oleh para programmer handal. Tapi, untuk sementara ini dulu sudah cukup.

Sumber gambar header Pixabay.