Cara Membuat Web Gratis dengan Weebly

Kita sudah banyak membahas platform blog gratisan, seperti blogger.com dan WordPress.com. Kita juga sudah sempat mengulas tutorial pembuatan blog gratis di Tumblr. Maka, ada baiknya jika sekarang kita mencoba platform lain yang juga cukup dikenal di Indonesia, yaitu Weebly.

Continue reading Cara Membuat Web Gratis dengan Weebly

[Panduan Pemula] Cara Mengganti Password Blog WordPress Melalui phpMyAdmin

Ada banyak alasan yang menyebabkan seseorang lupa kata sandi atau password, tak terkecuali password login ke blog sendiri. Bahkan saya yang hampir setiap hari mengelola blog pernah lupa. Penyebabnya karena saya terbiasa menggunakan fitur remember password di browser, sehingga ketika harus login dari perangkat baru, saya pun mengalami kesulitan.

Continue reading [Panduan Pemula] Cara Mengganti Password Blog WordPress Melalui phpMyAdmin

Tutorial Lengkap Setting Name Server Cloudflare

Di kalangan blogger kawakan, nama Cloudflare tentu sudah tak asing lagi. Ini adalah layanan content delivery network (CDN) yang memiliki banyak kegunaan misalnya untuk mempercepat akses server, perlindungan dari peretas, dan menjaga aksesibilitas situs saat server asli kita down.

Cloudflare sejatinya layanan berbayar, tapi mereka juga menyediakan paket gratis tentu dengan jumlah tool yang dibatasi. Nah, tutorial ini akan mengulas tutorial lengkap langkah demi langkah memanfaatkan layanan name server gratis dari Cloudflare.

  • Pertama, tentu saja buka laman resmi Cloudflare.
  • Kemudian pilih salah satu, Sign Up jika belum punya akun atau Log in jika sudah punya.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

  • Silahkan diteruskan proses registrasi seperti di banyak layanan online, saya tidak akan jelaskan langkah ini secara lengkap.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

  • Setelah masuk ke dalam akun, klik tombol Add Site.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

  • Masukkan alamat web yang ingin ditambahkan.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

  • Lanjutkan dengan mengklik tombol Next.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

  • Teruskan, kemudian pilih paket yang Anda inginkan. Karena masih mencoba, pilih saja paket Free lalu klik Confirm Plan.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

  • Setelah paket ditentukan, Cloudflare akan memindai server web Anda dan menampilkan beberapa informasi termasuk alamat IP. Asalkan alamat web yang Anda masukkan di awal benar, informasi ini semestinya tak perlu Anda risaukan, lanjutkan saja dengan mengklik tombol Continue.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

  • Di langkah ini, Cloudflare akan menampilkan alamat name server yang harus dipakai untuk mengganti name server lawas Anda.
  • Jangan klik apapun, sekarang buka tab baru di peramban Anda dan login ke layanan di mana Anda membeli domain.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

Di Layanan Domain Anda

  • Login ke akun Anda, misalnya di Godaddy, Masterweb, Name atau registrar lain. Baca tutorial ini untuk mengetahui cara mengganti name server.
  • Ganti name server lama Anda dengan name server yang diberikan oleh Cloudflare di langkah terakhir tadi. Ingat, harus benar-benar sama dan tanpa spasi.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

  • Jika sudah diubah, kembali ke Cloudflare dan klik tombol Continue.
  • Selesai, web Anda sudah menggunakan name server Cloudflare tapi statusnya masih menunggu. Biasanya butuh waktu 10 sampai dengan 25 menit untuk benar-benar tersambung. Cloudflare akan mengirimkan pesan elektronik apabila proses tersebut tuntas.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

  • 10 menit kemudian, akan jadi seperti ini. Pertanda name server sudah berhasil diganti.

cara menggunakan name server Cloudflare untuk mempercepat loading blog_1

 

Selain yang sudah disebutkan di awal, apalagi keuntungan menggunakan layanan Cloudflare ini?

  • Alamat IP asli hosting akan tersembunyi, yang secara otomatis menghindarkan web dari beberapa cara serangan peretas, termasuk DDoS.
  • DNS records gratis, karena beberapa registrar tidak menyediakannya.
  • Cloudflare dapat memblokir pengunjung di wilayah tertentu, terutama negara-negara yang dianggap berbahaya.
  • Menyediakan layanan SSL gratis (https://), sehingga web jauh lebih aman dan jangan lupa; Google menyukai web bersertifikat SSL.

Cara Memasang Link Sumber Otomatis Saat Artikel Di-copy

Jangan terlalu alergi dengan oknum yang gemar “mencuri” konten dari blog Anda. Sebab, itu artinya konten yang Anda suguhkan ternyata bermanfaat dan banyak orang yang mencari.

Untuk mengatasinya, kalau Anda tak rela dicopas, Anda bisa menggunakan trik yang sudah pernah kita bahas di artikel ini. Tapi, jika Anda enggan terlalu gagal, Anda bisa menggunakan trik kedua, yaitu memasang link sumber secara otomatis ketika isi blog dicopas.

Cara Memasang Link Sumber Otomatis di WordPress Self Hosted

  • Untuk pengguna WordPress self hosted atau yang menggunakan hosting, pertama salin kode ini.

function add_copyright_text() {
if (is_single()) { ?>
<script type=’text/javascript’>
function addLink() {
if (
window.getSelection().containsNode(
document.getElementsByClassName(‘entry-content’)[0], true)) {
var body_element = document.getElementsByTagName(‘body’)[0];
var selection;
selection = window.getSelection();
var oldselection = selection
var pagelink = “<br /><br /> Sumber Artikel Dailysocial : <?php the_title(); ?> <a href='”+document.location.href+”‘>”+document.location.href+”</a><br/>”;
var copy_text = selection + pagelink;
var new_div = document.createElement(‘div’);
new_div.style.left=’-99999px’;
new_div.style.position=’absolute’;
body_element.appendChild(new_div );
new_div.innerHTML = copy_text ;
selection.selectAllChildren(new_div );
window.setTimeout(function() {
body_element.removeChild(new_div );
},0);
}
}
document.oncopy = addLink;
</script>
<?php
}
}
add_action( ‘wp_head’, ‘add_copyright_text’);

  • Selanjutnya, buka dashboard blog lalu klik Appearance – Editor lalu klik Theme Functions (functions.php).

Cara Memasang Link Sumber Otomatis Saat Artikel Di-copy

  • Sisipkan kode di atas ke dalam editor kode dan klik Save atau Simpan.
  • Selesai

Cara Memasang Link Sumber Otomatis di Blogger.com

  • Sedangkan untuk platform Blogger.com, caranya berbeda tapi kita awali dengan langkah yang sama, copy barisan kode berikut ini:

<script type=’text/javascript’>
function addLink() {
var body_element = document.getElementsByTagName(‘body’)[0];
var selection;
selection = window.getSelection();
var pagelink = “<br/><br/>Sumber Dailysocial :<a href='”+document.location.href+”‘>”+document.location.href+”</a><br/>”; // change this if you want
var copytext = selection + pagelink;
var newdiv = document.createElement(‘div’);
newdiv.style.position=’absolute’;
newdiv.style.left=’-99999px’;
body_element.appendChild(newdiv);
newdiv.innerHTML = copytext;
selection.selectAllChildren(newdiv);
window.setTimeout(function() {
body_element.removeChild(newdiv);
},0);
}document.oncopy = addLink;
</script>

  • Setelah itu, buka dashboard blog Anda di Blogger.com, klik Theme – Edit Html.

Cara Memasang Link Sumber Otomatis Saat Artikel Di-copy_blogger_1

  • Sekarang, sisipkan barisan kode yang sudah disalin tadi ke posisi yang saya tunjukkan di gambar ini (angka 2) tepatnya di atas tag penutup </body> lalu terakhir klik Save theme.

Cara Memasang Link Sumber Otomatis Saat Artikel Di-copy_blogger_2

  • Selesai

Sekarang, setiap kali ada orang yang menyalin artikel Anda, maka link akan secara otomatis muncul di akhir konten.

Gambar header Npkyn.

Cara Mencegah Pembajakan Artikel di Blog WordPress

Di era serba digital sekarang ini, informasi tersebar sedemikian cepat dan masif. Jika dahulu media lebih banyak bergerak secara offline dalam bentuk koran dan majalah, kini telah bergeser ke media digital lewat situs dan beberapa media memilih blog yang lebih sederhana.

Tetapi karena pertukaran informasi, pemahaman akan blogging kian merata dan tuntutan ketersediaan informasi yang cepat memunculkan cara-cara kurang sehat dalam menghantarkan konten. Beberapa oknum lebih memilih untuk menyalin dari web lain ketimbang menyajikan hasil karyanya sendiri. Bagi pemilik media web dan blog, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencegah praktik seperti itu, caranya dengan memasang script atau plugin tambahan. Tutorial berikut ini bisa dipraktikkan untuk blog berbasis WordPress, di mana kita akan menggunakan plugin.

  • Login ke dashboard Anda, kemudian klik Plugin – Add New (tambah baru).
  • Kemudian ketikkan kata kunci prevent copy atau copy protection di kolom pencarian. Setelah muncul hasil pencarian, rekomendasi saya pilihlah plugin WP Content Copy Protection & No Right Click. Selanjutnya klik Install Now.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Setelah sukses terpasang, klik tombol Activate agar plugin bisa segera dipakai.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Sekarang plugin semestinya sudah terpasang, dan Anda bisa menemukan pengaturannya di menu Setting – WP Content Copy Protection.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Tak ada pengaturan khusus yang harus Anda lakukan. Cukup pengaturan default, tetapi jika Anda ingin mengubah pesan peringatan silahkan saja. Jangan lupa klik tombol Save Setting untuk menyimpan perubahan.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Selesai, sekarang apabila seseorang berusaha membajak artikel di blog Anda, mereka akan melihat pesan seperti ini. Bahkan termasuk Anda sendiri.

cara mencegah blog dicopy paste

 

Tips Mencegah Pembajakan Artikel Tanpa Plugin

Selain mencegah copy paste dengan cara di atas, Anda juga bisa menggunakan cara-cara lain tanpa melibatkan plugin, antara lain dengan tips-tips berikut ini:

  • Berikan peringatan di bagian footer atau halaman TOS, bahwa konten-konten Anda dilindungi oleh undang-undang, dan Anda berhak menuntut secara hukum.
  • Anda juga bisa memasang widget Digital Millennium Copyright Act (DMCA) di blog, daftarnya gratis di sini. Meskipun aturan ini tidak berlaku di seluruh dunia, tapi cukup efektif untuk membuat siapapun berpikir ulang untuk copas.
  • Anda bisa juga meringankan aturan, misalnya dengan memperbolehkan pengunjung menyalin artikel namun dengan syarat menyertakan tautan live blog Anda. Dengan begitu, Anda juga mendapatkan keuntungan darinya.

Sumber gambar header Pixabay.

Cara Membuat Forum di Blog WordPress dengan bbPress

Di tutorial lalu, saya juga pernah mengulas cara membuat forum menggunakan script gratisan yang secara teknis bukan berbasis WordPress. Bagi blogger yang lebih ramah dengan WordPress, tentu memasang script lain akan menyulitkan proses integrasi. Sehingga saat mereka menginginkan fitur forum di blognya, pilihan terbaik adalah tool yang berada dalam satu rumpun.

Jika hal yang sama ada dalam pikiran sobat, hari ini saya akan bahas tutorial membuat forum di situs atau blog berbasis WordPress.

Sebelum kita mulai, saya asumsikan blog Anda sudah terpasang WordPress. Jika belum, silahkan ikuti panduan di artikel sebelumnya. Jika sudah, kita mulai tutorial ini.

  • Pertama-tama, Anda butuh plugin. Yap, satu-satunya cara membuat forum di blog WordPress adalah dengan menggunakan plugin. Tak perlu risau, pluginnya gratis kok. Buka saja dashboard Anda, klik Plugin – Tambah Plugin.
  • Selanjutnya cari plugin bbPress, install dan aktifkan.

cara membuat situs forum dengan WordPress_1

  • Setelah terpasang, harap diingat bahwa plugin sudah secara otomatis menciptakan tautan sendiri di bloganda.com/forums. Pengaturannya bisa Anda liat di Pengaturan-Forum. Anda juga akan menemukan menu Forums dan Topics di dashboard, tapi fungsinya berbeda.
  • Secara umum, tak banyak yang perlu diubah di halaman pengaturan forum, tapi jika memang Anda paham dengan apa yang bisa diubah di sana, silahkan dicoba.

cara membuat situs forum dengan WordPress_3

  • Nah, berikutnya baru kita masuk ke tahapan membuat forum baru.
  • Klik menu Forum yang terletak di bawah menu Komentar. Di sana, Anda akan menemukan halaman kosong, karena memang forumnya baru akan kita bikin. Langkahnya, klik Forum Baru.

cara membuat situs forum dengan WordPress_4

  • Silahkan buat forum sesuai dengan kebutuhan Anda. Misalnya, di banyak forum kita banyak menemukan tempat anggota berkenalan. Anda boleh membuat forum seperti itu, saya contohkan begini.

cara membuat situs forum dengan WordPress_5

  • Setelah forum pertama dibuat, Anda boleh melihat hasilnya di bloganda.com/forums. Setelah dirasa pas, ulangi langkah di atas sampai forum Anda komplet.
  • Lanjut, kita masuk ke menu Topik yang terletak tepat di bawah menu Forums tadi. Di panel ini, Anda akan menemukan topik-topik yang dikirimkan oleh pengguna Anda. Di sana, Anda dapat mengelola topik misalnya menghapus, mengedit, memindahkan forum dan lain-lain, termasuk membuat topik baru.

cara membuat situs forum dengan WordPress_6

  • Saya sudah buatkan beberapa langkah di atas, hasilnya seperti ini.

cara membuat situs forum dengan WordPress_1

Mengelola Widget

bbPress sangat mudah diintegrasikan ke WordPress. Mereka juga sudah menyediakan widget untuk login dan keperluan lainnya. Buka menu Tampilan – Widget, di sana Anda bisa temukan berbagai widget yang saya maksudkan. Selanjutnya tarik dan letakkan widget-widget tersebut ke posisi yang diinginkan.

cara membuat situs forum dengan WordPress_8

  • Terakhir, Anda juga perlu membuat tautan baik berupa tombol atau menu yang menuju ke bloganda.com/forums.

Selesai, semoga tips ini mudah diikuti dan bermanfaat.

Sumber gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Membuat Pesan Maintenance di Blog WordPress

Di waktu-waktu tertentu, misalnya ketika sedang memperbarui plugin dan tema, WordPress secara default menampilkan pesan bahwa website sedang “under maintenance” di laman muka WordPress. Sayangnya, laman under maintenance tersebut tampil seadanya dan kurang menarik. Guna lebih menghargai perhatian pengunjung, ada baiknya Anda membuat laman khusus yang terlihat lebih menarik dan tentu dengan ucapan yang lebih personal sehingga pengunjung merasa lebih dihargai.

Untuk membuat tampilan “website under maintenance” di blog WordPress yang seperti itu, kita butuh bantuan plugin. Ayo, kita coba!

  • Pertama, klik menu Plugins – Tambah Baru atau Plugins – Add New. Baca juga: cara install plugin di WordPress via Cpanel.
  • Kemudian di kolom pencarian, ketikkan kata kunci maintenance sampai keluar hasil seperti ini. Ada banyak hasil untuk kata kunci tersebut, tapi rekomendasi saya, gunakanlah plugin Coming Soon Page & Maintenance Mode by SeedProd. Berikutnya, klik Install Now lalu aktifkan.

Cara Membuat Pesan Maintenance di Blog WordPress

  • Setelah diaktifkan, Anda akan langsung dihantarkan ke panel pengaturan.
  • Ada lima langkah yang harus Anda lalui, pertama aktifkan dahulu mode Enable Maintenance Mode. Kedua, buat headline. Ketiga, ketikkan beberapa kalimat manis untuk pengunjung Anda. Jika perlu, tambahkan gambar yang menarik. Keempat, pilih opsi Nope. Dan terakhir, simpan perubahan.

Cara Membuat Pesan Maintenance di Blog WordPress

  • Selanjutnya, jika dirasa perlu Anda juga bisa melakukan modifikasi tampilan pesan maintenace di menu tab Design.

Cara Membuat Pesan Maintenance di Blog WordPress

  • Ini hasil akhirnya.

Cara Membuat Pesan Maintenance di Blog WordPress

Ketika mode maintenance diaktifkan, maka secara otomatis sistem akan menampilkan pesan ini untuk pengunjung selain admin. Secara default, plugin tidak akan tampil di tautan login, admin dan dashboard. Setelah proses update selesai, Anda harus menon-aktifkan mode maintenace agar pengunjung bisa kembali membaca isi blog Anda. Selamat mencoba tips membuat under construction di wordpress ini!

Sumber gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Mudah Backup Blog WordPress Secara Manual dan Otomatis

Membuat backup blog WordPress berbasis self-hosted bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satu yang paling banyak dilakukan adalah melalui Cpanel atau panel server di layanan hosting. Tetapi cara ini tergolong sulit dan membutuhkan waktu.

Ada satu cara lain yang bisa dicoba jika Anda merasakan kesulitan dalam membuat backup melalui Cpanel atau panel hosting. Yaitu dengan menggunakan bantuan plugin pihak ketiga yang tersedia gratis di WordPress.org.

  • Login ke dashboard blog WordPress Anda, kemudian klik Add New/Tambah Baru di menu Plugin dan temukan plugin UpdraftPlus kemudian install dan aktifkan.

Cara Mudah Membuat Backup Blog WordPress Secara Manual dan Otomatis

  • Begitu plugin aktif, selanjutnya akan tampil popup seperti ini. Anda klik saja tombol Press here to start!.

Cara Mudah Membuat Backup Blog WordPress Secara Manual dan Otomatis_2

  • Sekarang kita coba dulu membackup blog WordPress secara manual, caranya klik saja tombol Cadangkan Sekarang.

Cara Mudah Membuat Backup Blog WordPress Secara Manual dan Otomatis_5

  • Saat muncul jendela popup seperti ini, beri tanda centang pada salah satu atau kedua jenis berkas, yaitu database dan files. Terakhir klik tombol Cadangkan Sekarang.

Cara Mudah Membuat Backup Blog WordPress Secara Manual dan Otomatis_6

  • Tahapan selanjutnya adalah menunggu. Proses backup ini akan berjalan dengan sendirinya meskipun peramban ditutup, jadi tidak perlu khawatir jika Anda harus mengerjakan hal lainnya.
  • Selanjutnya, kita akan coba menggunakan fitur backup otomatisnya.
  • Masih di menu UpdraftPlus, klik menu tab Pengaturan. Selanjutnya pilih kapan backup otomatis akan berjalan, maksimal satu bulan sekali.
  • Untuk sementara, addon penyimpanan cloud tidak usah kita pakai. Kita pakai server sendiri saja.
  • Anda juga bisa secara fleksibel menentukan sendiri jenis files yang akan dibackup oleh plugin. Opsinya tersedia di menu ini juga.

Cara Mudah Membuat Backup Blog WordPress Secara Manual dan Otomatis_3

  • Jangan lupa juga untuk mencentang opsi Email supaya Anda dapat memantau perkembangan backup yang dijalankan oleh sistem.
  • Kemudian untuk direktori pencadangan ini untuk memudahkan Anda menemukan berkas backup di file explorer Cpanel. Anda bisa juga menggunakan nama folder lain yang lebih mudah diingat. Jika sudah, klik tombol Simpan Perubahan.

Cara Mudah Membuat Backup Blog WordPress Secara Manual dan Otomatis_4

Backup otomatis ini akan tersimpan dan bekerja sesuai jadwal. Untuk saat ini belum ada yang bisa dilihat karena belum ada yang di-backup. Nantinya, Anda akan mendapati daftar backup yang sudah dibuat baik melalui menu UpdraftPlus, email ataupun file explorer di Cpanel.

Semoga bermanfaat, selamat mencoba!

Cara Mengubah URL Login Admin Blog WordPress

Seperti yang saya janjikan di artikel lalu, bahwa ada satu trik yang bisa digunakan untuk mengubah URL login admin blog berbasis WordPress sebagai upaya untuk mengamankan blog dari peretas.

Untuk mengganti URL login admin blog WordPress, jika Anda sudah mengikuti tutorial sebelumnya di tautan ini, maka Anda tidak butuh tambahan plugin lagi karena kita masih akan memanfaatkan fitur di plugin AIO WP Security.

  • Jadi, cukup login seperti biasa ke blog WordPress self hosted Anda, kemudian arahkan kursor ke WP Security dan klik opsi Brute Force.
  • Selanjutnya klik Rename Login Page, beri tanda centang pada opsi Enable Renama Login Page Features. Keudian di opsi Login Page URL, silahkan isi dengan frase apapun sesuka Anda. Misalnya dengan kata masuk, keren seperti yang saya pakai, atau kata lain yang hanya diketahui oleh Anda. Nantinya, kata yang Anda gunakan bakal dipakai sebagai slug permalink. Contohnya, Anda memilih kata masuk, maka URL login admin Anda akan menjadi www.bloganda.com/masuk, bukan lagi www.bloganda.com/wp-admin ataupun www.bloganda.com/wp-login.php yang selama ini digunakan.

screenshot-dejaka.com-2017-12-28-10-43-45

  • Terakhir klik Save Settings untuk menyimpan perubahan. Selanjutnya, Anda harus login menggunakan URL baru yang Anda pilih di atas.

Langkah Pengamanan Tambahan

Selain mengubah URL login admin, Anda juga bisa menerapkan captcha untuk halaman login dan lost password. Captcha biasanya berupa urutan kode acak yang wajib dimasukkan pengguna baik admin ataupun user lain.

  • Masih di menu WP Security – Brute Force, silahkan klik menu Login Captcha, kemudian beri tanda centang di semua opsi yang tersedia. Lalu simpan perubahan.

screenshot-dejaka.com-2017-12-28-10-47-44

Selesai, blog Anda kini jauh lebih aman dari serangan peretas yang usil.

Baca juga beberapa tutorial terkait blog WordPress di bawah ini: