Inilah Pemenang Komodo Apps Challenge

Di saat elemen masyarakat kita sedang sibuk pro-kontra soal Komodo dan New7Wonder, sesungguhnya ada satu event yang mengusung tema Komodo dan masih berhubungan dengan semangat untuk mengenal Komodo sebagai binatang langka yang hanya ada di kepulauan Indonesia. Diusung oleh Kementerian Pariwisata (yang namanya sekarang menjadi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif) dan majalah The Marketeers, Komodo Apps Challenge diadakan untuk menantang para pengembang lokal.

Aplikasi yang telah didaftarkan juga dieksebisikan dalam kegiatan Komodo Night di Chicago dan Sydney yang diadakan untuk menarik minat lebih banyak pengunjung — tentunya untuk kalangan global. Ada tiga platform yang menjadi acuan perlombaan. Mereka adalah BlackBerry, iOS, dan Android. Penilaian didasari oleh implementasi ide dan potensi marketabilitas.

Continue reading Inilah Pemenang Komodo Apps Challenge

Tema Kompetisi Desain ‘Gila-Gilaan’ dari GantiBaju dan LintasBerita

Masih ingat artikel tentang GantiBaju yang mulai menjalankan model bisnis ‘di luar’ kaos dengan menjadi media oultet? (Anda bisa membacanya di tautan berikut). Model bisnis yang dijalankan GantiBaju tersebut adalah dengan menjadikan GantiBaju sebagai media oultet bagi pemilik merek dalam melakukan kampanye online. Kerja sama tersebut berupa tema kompetisi desain kaos yang diadakan GantiBaju.

Model bisnis ini sepertinya bekerja dengan baik, kini giliran LintasBerita yang menggandeng GantiBaju untuk menjalankan program serupa, tema desain yang berhubungan dengan LintasBerita.com.

Continue reading Tema Kompetisi Desain ‘Gila-Gilaan’ dari GantiBaju dan LintasBerita

Perlombaan.com, Tempat Bagi Para Pemburu Hadiah

Ada beberapa hal yang cukup populer yang berkaitan dengan konsumen dan dunia konsumsi di pengguna internet lokal, pertama adalah diskon dan yang kedua adalah kuis/lomba yang memberikan hadiah tertentu.

Untuk hal yang pertama, telah banyak layanan yang memberikan fasilitas untuk konsumen yang menyukai diskon, mulai dari layanan daily deals, pusat informasi diskon sampai dengan yang menyediakan secara langsung informasi diskon on the go di ponsel.

Nah, untuk yang berhubungan dengan lomba ada Perlombaan.com. Di situs ini Anda bisa mendapatkan informasi seputar kuis, lomba dan berbagai hal lain yang semuanya berhubungan dengan hadiah. Ada 6 kategori yang terdapat di situs ini, antara lain Kontes, Kompetisi, Kuis, Undian, Komunitas dan Sosial Media.

Continue reading Perlombaan.com, Tempat Bagi Para Pemburu Hadiah

Diperpanjang! Batas Waktu Pendaftaran mYprize Global Developer Challenge

Untuk memberikan kesempatan yang lebih luas bagi para pengembang dalam mengikuti kompetisi mYprize, maka batas waktu untuk ajang kompetisi ini diperpanjang sekitar satu bulan, menjadi tanggal 30 November 2010.

Acara mYprize ini merupakan ajang kompetisi bagi para pengembang aplikasi atau pengembang perangkat keras, inovator serta para pengusaha yang tertarik mengembangkan aplikasi, perangkat serta ide untuk mengembangkan layanan jaringan 4G dari YTL Communications.

Jika sebelumnya proses pendaftaran terakhir dilakukan pada tanggal 30 Sepetermber 2010 (tengah malam), maka kini waktu registrasi diperpanjang menjadi tanggal 30 November 2010 bersamaan dengan batas waktu penyerahan prototype dari ide, aplikasi atau perangkat keras yang akan dilombakan.

Kompetisi yang diselenggarkan oleh YTL Communications dari Malaysia ini, sejalan dengan rencana YTL yang akan segera meluncurkan layanan 4G pada bulan November 2010 nanti. Seperti yang pernah diumumkan di DailySocial, ajang kompetisi ini berhadiah total $1 juta, dan ada tiga kategori yang bisa dipilih oleh para calon peserta, yaitu kategori ide, aplikasi serta kategori perangkat keras, yang kesemuanya harus bisa memberikan inovasi pada penggunaan jaringan 4G dari YTL.

Continue reading Diperpanjang! Batas Waktu Pendaftaran mYprize Global Developer Challenge

Ayo Ikut mYprize Global Developer Challenge

Untuk para pengembang baik itu pengembang aplikasi atau pengembang perangkat keras, inovator serta para pengusaha, berikut tersedia kembali ajang kompetisi bagi mereka yang tertarik mengembangkan aplikasi, perangkat serta ide untuk mengembangkan layanan jaringan 4G. Kompetisi ini diberi nama mYprize Global Developer Challenge.

Kompetisi ini diselenggarakan oleh YTL Communications yang akan segera meluncurkan layanan 4G pada bulan November 2010 nanti, atas rencana ini serta perkembangan dan penggunaan mobile broadband diseluruh dunia, mereka menantang para partisipan untuk memberikan ide, merancang aplikasi serta perangkat yang nantinya akan digunakan pada jaringan 4G dari YTL Communications.

Continue reading Ayo Ikut mYprize Global Developer Challenge

Air Guitar Competition to Win Windows 7

guitarWindows 7 mendapat sambutan lebih meriah dari pada Windows Vista, banyak kritikus juga yang bilang kalau versi ini jauh lebih baik dari Vista, dan ternyata Windows 7 juga laris juga dipasaran.

Penasaran bagaimana pengalaman menggunakan Windows 7?  Tapi masih ragu untuk membeli? Karena harga? 🙂

Tenang, ada sebuah kompetisi yang sangat mudah untuk diikuti dan berhadiah 1 free copy of Windows 7 (home edition) untuk grand prize dan 3 gimmicks from Microsoft untuk pemenang lainnya.

Continue reading Air Guitar Competition to Win Windows 7

Battle Of The Song Dibuka Besok! Prepare Your Creativity.

Besok, kompetisi video Battle of The Song yang diadakan oleh Beoscope akan dibuka untuk umum mulai 15 Juli sampai 2 Oktober 2009. Buat yang jago nyanyi, bisa bikin lagu dan punya videoklip silahkan ikutan. Siapa tahu kamu bisa jadi terkenal!

Apa sih Battle of The Song?

Battle of The Song adalah kontes atau lomba video klip Indonesia secara Online. Tujuannya adalah memberikan ruang apresiasi terhadap klip musik Indonesia, terutama kepada anak muda kreatif yang belum mendapatkan kesempatan untuk menujukkan hasil karya musik mereka.

DailySocial.net juga menjadi media partner dalam event ini.

Mari Ikuti Kontes Kritis Navinot

Ingin dapat netbook HP 1001 MiniNote? Atau kaos dari Navinot? Yap, blog teknologi marketing yang sensasional itu hari ini membuka sebuah kontes bertajuk Kontes Kritis 2009, tujuannya? Ya mendidik anda agar mampu berpikir kritis melalui media blog. Sponsornya juga tidak tanggung-tanggung, Bhinneka!

Ingin tahu lengkapnya, silahkan masuk ke microsote Kontes Kritis 2009.

YMDA Kick-OFF

Menanggapi “isu” mengenai YMDA, kompetisi Mobile developer yang dihembuskan Yahoo beberapa minggu lalu, Ray Tan (Regional Marketing, Yahoo Mobile) merilis email mengenai pembukaan (kickoff) kompetisi ini. Kompetisi YMDA ini akan resmi dibuka Sabtu 4 April 2009, dan registrasi untuk para peserta lomba paling lambat adalah Kamis 2 April 2009. Hadiahnya pun lumayan, anda bisa membawa pulang 2 penghargaan sekaligus dan US$ 20.000. Penghargaannya memang dibagi menjadi 2 tahapan yaitu $US 10.000 untuk tiap-tiap tim yang masuk ke babak final, dan US$ 10.000 tambahan untuk yang terbaik diantara para tim finalis.

Untuk tim sendiri beranggotakan 1-3 orang dan harus melakukan registrasi secara online di situs YMDA paling lambat 2 April. Kompetisi ini sebenarnya bertujuan untuk mensosialisasikan platform mobile terbaru dari Yahoo, Blueprint [review from NavinoT]. Blueprint sendiri pada dasarnya adalah sebuah platform untuk mengembangkan aplikasi mobile, widgets, dan website mobile dengan tidak berpusat kepada bahasa pemrogramman tertentu (programming language agnostic). Untuk rincian lebih lanjut silahkan RTFM saja.