Nintendo Labo Buat Pengalaman Bermain Mario Kart 8 Jadi Jauh Lebih Seru

Pengungkapan Labo di bulan Januari kemarin ialah hal yang mengejutkan sekaligus menggem-birakan. Hampir tak ada yang menyangka Nintendo memilih kardus dan konsep prakarya dalam menyajikan aksesori console Switch. Selain memperluas cara berinteraksi dengan Switch, Nintendo menyiapkan Labo sebagai sarana edukasi ilmu dasar fisika, programming hingga teknik.

Dari video first look-nya, Anda mungkin sudah melihat beragam inkarnasi dari Labo: dari mulai bentuk rumah mainan, piano mini, setang motor hingga tongkat pancing. Nintendo Labo meluncur resmi pada tanggal 20 April silam, dan dua bulan selepas momen itu, sang perusahaan hiburan asal Jepang mengumumkan kesiapan permainan Mario Kart 8 Deluxe untuk mendukung Labo.

Melalui update software gratis bagi pemilik Switch, game balapan go-kart yang diramaikan oleh karakter-karakter terkenal Nintendo itu dapat dinikmati dengan setang motor kardus Labo, Toy-Con Motorbike. Aksesori ini bisa Anda peroleh dengan membeli Labo Toy-Con 01: Variety Kit. Di Indonesia, Variety Kit dijual di kisaran harga Rp 1,7 jutaan – memang cukup mahal buat sekadar mainan berbasis kardus.

Motorbike 3

Setelah selesai merakit Toy-Con Motorbike dan memasukkan Joy-Con di kedua setangnya, Mario Kart 8 Deluxe dapat diakses lewat dua metode berbeda. Pertama, Anda bisa menyematkan bagian tablet Switch ke slot di dashboard Toy-Con Motorbike buat bermain secara ‘on-the-go‘. Alternatifnya, tersedia mode TV jika Anda ingin menikmati konten secara maksimal di layar lebih lebar.

Motorbike 4

Untuk memudahkan pengendalian, Nintendo telah melengkapi game dengan sejumlah fitur tambahan seperti Smart Steering serta auto-accelerate ketika Anda menggunakan Toy-Con Motorbike sebagai unit controller. Dua fungsi ini bisa dinyala-matikan, sesuai preferensi Anda.

Motorbike 1

“Mario Kart 8 Deluxe adalah permainan pertama di luar software [companion] Nintendo Labo yang memperoleh dukungan controller Toy-Con. Nantinya, akan ada lebih banyak judul yang akan kompatibel dengan Nintendo Labo. Mohon ditunggu!” tulis Nintendo di website-nya.

Motorbike 2

Menurut saya pribadi, penggunaan material kartus/karton sebagai aksesori punya kelebihan dan kekurangan. Kertas kardus merupakan bahan ideal untuk membuat kerajinan tangan, dan alasan Nintendo dalam memilihnya sangat masuk akal. Namun kardus tidak sekuat dan selentur plastik. Itu artinya, user tidak boleh memperlakukan Labo dengan kasar, dan menjadi alasan mengapa Toy-Con Motorbike (atau Labo secara umum) belum pas digunakan oleh konsumen yang terlalu belia.

Sumber: Nintendo.

Mario Kart 8 Deluxe Menjadi Game Tersukses di Console Nintendo Switch

Sesaat setelah diluncurkan, minimnya jumlah permainan membuat banyak orang khawatir pelepasan Nintendo Switch akan sama seperti Wii U. Tapi produsen terus menambah koleksinya dan sudah membuktikan kepiawaian mereka lewat The Legend of Zelda: Breath of the Wild. Dan belum lama ini, sebuah game remaster berhasil memecah rekor baru.

Dengan gembira Nintendo mengumumkan bahwa Mario Kart 8 Deluxe telah menjadi permainan Nintendo Switch paling sukses. Di kawasan Amerika Serikat saja, game ini terjual lebih dari 459 ribu kopi di hari pertama pelepasannya (versi fisik dan digital). Pencapaian tersebut juga menobatkan Mario Kart 8 Deluxe sebagai permainan Mario Kart terlaris sepanjang masa. Dahulu, rekor dipegang oleh Mario Kart Wii dengan penjualan day-one sebesar 433,9 ribu kopi.

Dari penjelasan Nintendo, Mario Kart 8 Deluxe berhasil memperoleh attach rate sebesar 45 persen. Artinya, hampir satu dari dua pemilik Nintendo Switch di Amerika memutuskan untuk membeli Mario Kart 8 di hari pertama game tersedia. Dan hingga sekarang, Switch kabarnya sudah terjual sebanyak lebih dari 2,7 juta unit di seluruh dunia.

Mario Kart 8 Deluxe adalah port sekaligus upgrade game racing keluarga yang dirilis Nintendo di tahun 2014 di Wii U. Seperti versi aslinya, Deluxe menyuguhkan kembali kesempatan bagi Anda buat adu balap sebagai tokoh-tokoh di jagat Mario. Di sana, Anda bisa saling mengalahkan dengan menggunakan beragam tool yang tersedia di sirkuit.

Selain konten utama, edisi Deluxe dibundel bersama seluruh DLC yang dilepas di Wii, termasuk penambahan delapan sirkuit serta mode baru. Kemudian Battle Mode mendapatkan perombakan sehingga menyerupai permainan-permainan Mario Kart terdahulu. Boo dan Feather turut dihadirkan lagi, dan kini memperkenankan Anda membawa dua item sekaligus. Nintendo juga membubuhkan lima karakter baru, yakni Bowser Jr., Dry Bones, King Boo, serta Boy dan Girl Inklings dari game Splatoon.

Seperti The Legend of Zelda: Breath of the Wild, Mario Kart 8 Deluxe merupakan salah satu permainan dengan respons paling positif di tahun 2017. Skor rata-rata review di situs Metacritic dan OpenCritic mencapai 93. Umumnya, pengulas memuji aspek gameplay dan desain sirkuit, koten yang kaya, solidnya mode multiplayer, serta cantiknya visual permainan.

Mario Kart 8 Deluxe meluncur di tanggal 28 April 2017 minggu lalu, dan sudah tersedia di toko-toko game lokal, dijual seharga Rp 700 ribuan.

Kedepannya, Nintendo berencana untuk melepas game Minecraft: Nintendo Switch Edition (11 Mei), Ultra Street Fighter II: The Final Challengers (26 Mei), ARMS (16 Juni) serta Splatoon 2 (21 Juli).

Sumber: Business Wire. Gambar header: Nintendo Everything.

Inilah Game-Game Pemenang Ajang DICE Awards 2015

Terdapat banyak ajang penghargaan khusus video game, diselenggarakan oleh berbagai pihak dan institusi. Ada yang diadakan himpunan developer, kumpulan media game, hingga digelar organisasi non-profit berisi para profesional di industri tersebut. Ambil contohnya 18th Annual DICE Awards yang dilangsungkan beberapa waktu lalu di Las Vegas, Amerika Serikat. Continue reading Inilah Game-Game Pemenang Ajang DICE Awards 2015

Daftar Game PC dan Console Terbaik 2014

2014 adalah salah satu tahun paling unik yang pernah dialami khalayak gaming. Anda semua telah menjadi saksi banyak peristiwa bersejarah. Di tahun lalu, kita tak pernah menduga Oculus akan jadi milik Facebook, Microsoft akan membeli Mojang, dan mungkin Anda tidak akan mem-pre-order Assassin’s Creed Unity jika ternyata hasilnya mengecewakan. Continue reading Daftar Game PC dan Console Terbaik 2014

Ketertarikan Konsumen Pada Nintendo Wii U Meningkat Drastis Setelah Ajang E3 2014

Walaupun Sony dan Microsoft masih merajai pasar console modern, Nintendo tampak tidak gentar dalam menghadapi para rivalnya itu. Mereka memanfaatkan ajang E3 2014 semaksimal mungkin, dan boleh dibilang Nintendo berhasil melangsungkan acara dan presentasi yang jauh lebih baik dibandingkan publisher serta produsen hardware lain. Continue reading Ketertarikan Konsumen Pada Nintendo Wii U Meningkat Drastis Setelah Ajang E3 2014