Grooveshark Versi HTML5 Ternyata Bisa Diakses di Indonesia

Penggemar layanan streaming musik Grooveshark? Aplikasi mobile Grooveshark memang sampai sekarang belum mendapat approval dari Apple tapi mereka telah menemukan solusinya. Pengguna platform iOS bisa mengakses Grooveshark melalui webapp HTML5 yang dioptimasi untuk mobile browser Safari. Untungnya, layanan ini juga bisa digunakan dengan mudah bagi kita-kita di Indonesia, meskipun sebelumnya diberitakan bahwa Indonesia belum termasuk dalam daftar negara yang didukung oleh Grooveshark.

Continue reading Grooveshark Versi HTML5 Ternyata Bisa Diakses di Indonesia

Baidu Luncurkan Peramban Mobile Untuk Perangkat Android

Baidu baru saja meluncurkan peramban internet untuk perangkat mobile. Baidu Explorer (nama dalam bahsa Inggris) ini kini tersedia untuk perangkat Android. Peramban mobile ini dikatakan 20 persen lebih cepat dari peramban mobile yang ada dipasaran.

Continue reading Baidu Luncurkan Peramban Mobile Untuk Perangkat Android

Tiket.com Kini Bisa Diakses melalui Mobile Browser

Tiket.com yang akhirnya diluncurkan akhir November lalu kini bisa diakses melalui mobile browser. Untuk mengaksesnya harus melalui alamat khusus mobile, http://m.tiket.com. Untuk versi aplikasi mobile-nya baru akan hadir awal tahun depan dan kemungkinan bakal ada untuk platform BlackBerry, Android, dan iPhone.

Pihak Tiket.com menjanjikan versi mobile web-nya untuk bisa diakses dengan baik di berbagai mobile browser, termasuk browser yang telah menggunakan WebKit, BlackBerry OS5 (yang belum menggunakan WebKit) dan Opera Mini. Nampaknya berdasarkan konfirmasi lebih lanjut, tampilannya baru smooth di Opera Mini versi Touch dan belum begitu bagus untuk versi yang standar.

Continue reading Tiket.com Kini Bisa Diakses melalui Mobile Browser

The Number of Opera Mini Users in India Beats Indonesian Users Rank

For so long, Indonesia users have been the top user of Opera Mini that has the biggest number of users in Asia and number two in the world, after Rusia. However, based on the monthly report for August 2011, the position has been taken by India. It makes Indonesia be the number three. There is a fantastic growth of Opera Mini users in India, compare to August 2011, India got unique users about 159%. In the same period, Indonesia only got unique growth users about 33%.

In general, Opera got 128 million users in August 2011. The number increased 5.1% compare to the previous month. According to the position of August 2011, it has been increased twice. It is a good achievement for Opera that is on a green energy campaign by doing efficiency in its data center. The country in Top 10 Opera Mini users that growing fast in Asia, besides India, is Vietnam with the unique users growth about 147.8% in the last year.

Continue reading The Number of Opera Mini Users in India Beats Indonesian Users Rank

Jumlah Pengguna Opera Mini India Kalahkan Indonesia

Indonesia selama ini menikmati posisinya sebagai pengguna Opera Mini terbesar di Asia dan nomor dua di dunia setelah Rusia. Tapi berdasarkan laporan bulanan Opera untuk Agustus 2011, posisi tersebut sudah ditempati oleh India dan menggusur Indonesia di nomor tiga. India mencatat pertumbuhan pengguna Opera Mini yang fantastis. Ketimbang Agustus 2010, India mencatat pertambahan unique users sebesar 159%. Di periode yang sama, Indonesia hanya mencatat pertumbuhan sebesar 33% untuk unique users-nya.

Secara umum, untuk Agustus 2011, Opera mencatat bahwa total pengguna Opera Mini mencapai 128 juta pengguna. Angka ini berarti naik 5.1% ketimbang bulan sebelumnya. Dibanding posisi bulan Agustus 2010, raihan ini sudah mencapai hampir dua kali lipat. Tentunya ini merupakan hal yang membanggakan bagi Opera yang saat ini sedang gencar-gencarnya mengkampanyekan green energy dengan efisiensi yang dilakukan di data center-nya. Di jajaran 10 besar pengguna Opera Mini, selain India yang juga sedang mengalami pertumbuhan pesat di Asia adalah Vietnam dengan pertumbuhan unique user 147.8% selama setahun terakhir.

Continue reading Jumlah Pengguna Opera Mini India Kalahkan Indonesia

Nokia Maps Kini Bisa Diakses dari iOS dan Android

Meskipun induknya saling berkompetisi, Nokia Maps berhasil membuktikan dirinya mampu untuk melepas ketergantungan produknya dengan nama Nokia. Melalui blog post-nya, Nokia Maps kini bisa diakses dari ponsel berbasis iOS dan Android melalui mobile browser yang sudah mendukung teknologi HTML5. Nokia Maps untuk mobile web [secara beta] sudah diperkenalkan di ajang Where 2.0 Conference bulan April lalu,

Anda yang ingin mencobainya tinggal mengakses laman http://maps.nokia.com. Pastikan handset yang digunakan adalah minimal iOS4 untuk iPhone dan Android 2.2 atau 2.3 untuk yang berbasis Android. Ketersediaan teknologi GPS secara built-in tentu akan sangat membantu. Meskipun teknologi yang digunakan adalah HTML5, tidak ada informasi spesifik apakah layanan tersebut dapat diakses sempurna menggunakan BlackBerry Browser yang juga sudah mendukung HTML5 [BlackBerry 6].

Continue reading Nokia Maps Kini Bisa Diakses dari iOS dan Android

Periksa Web Mobile Anda Dengan W3C MobileOK

Anda memiliki website? Ada mobile versionnya? Bagus sekali. Tapi apakah situs anda benar-benar mobile friendly? Kalau situs anda terlihat bagus di Mozilla 3, apakah terlihat bagus di Opera Mini? Atau Netscape? Atau Mobile IE? Sekarang anda mampu memeriksa seberapa friendly website anda terhadap perangkat mobile. Continue reading Periksa Web Mobile Anda Dengan W3C MobileOK