Daftar Rekomendasi Smartphone OPPO Berdasarkan Tipe Perangkat, Dari 5G Hingga Gaming

Performa yang dikeluarkan oleh smartphone sangat penting untuk menyokong segala aktivitas penggunanya. Baik pekerjaan, bikin konten, hingga menikmati hiburan seperti bermain game favorit. Lantas, faktor apa saja yang menentukan performa dari sebuah ponsel pintar?

Dari segi hardware, System on Chip (SoC) atau chipset, kapasitas RAM dan penyimpanan internal berpengaruh besar pada pengalaman penggunaan. Namun yang juga tak kalah penting adalah pengoptimalan dari segi software, sebagai contoh smartphone OPPO yang dilengkapi dengan rangkaian teknologi berbasis AI guna mendongkrak kinerja.

Nah sebelumnya DailySocial Gadget telah merekomendasikan 10 perangkat terbaik OPPO yang bisa dibeli demi menyambut hari raya Lebaran 2021. Termasuk smartphone, serta aksesori pelengkap seperti TWS, smartwatch, maupun smartband. Kali ini kami kembali merekomendasikan smartphone OPPO berdasarkan tipe perangkat, langsung saja simak daftar lengkapnya.

Smartphone 5G

  • OPPO Find X2
  • OPPO Find X2 Pro
  • OPPO Reno5 5G
  • OPPO A74 5G
  • OPPO Find X3 Pro

Jaringan 5G sudah di depan mata, bukan hanya menjadi fitur wajib di smartphone flagship, tetapi juga telah merambah ke kelas menengah. Kondisi di Indonesia, kita mungkin masih perlu menunggu beberapa tahun.

Deretan smartphone OPPO di atas telah dilengkapi konektivitas 5G ready. Di mana bila jaringan 5G secara resmi digelar di Tanah Air, maka OPPO akan merilis pembaruan untuk mendukungnya.

Find X2 dan Find X2 Pro sendiri merupakan smartphone flagship OPPO tahun lalu yang ditenagai Snapdragon 865. Sementara, Reno5 5G dirilis pada bulan Februari dengan chipset Snapdragon 765G. Saat ini, Reno5 5G bisa didapat dengan harga promo Rp5.999.000 dari Rp6.999.000.

Beralih ke OPPO A74 5G, ia merupakan smartphone pertama dengan chipset Snapdragon 480 yang di Indonesia. Serta, menyandang label sebagai smartphone 5G termurah di Indonesia saat ini dengan harga Rp3.699.000.

Selanjutnya Find X3 Pro, smartphone paling flagship OPPO untuk tahun 2021 ini ditenagai chipset Snapdragon 888. Ia membawa terobosan baru di sektor layar dan kamera. Panel OLED-nya mampu menampilkan lebih dari satu miliar warna dan kamera utamanya menggunakan sensor Sony IMX766 50MP berukuran 1/1,56 inci.

Smartphone Untuk Gaming Terjangkau

  • OPPO A74
  • OPPO A74 5G
  • OPPO Reno5 F

Smartphone untuk bermain game tidak harus mahal, di rentang harga Rp3 jutaan – OPPO telah menyiapkan A74 dan A74 5G. OPPO A74 masih merupakan smartphone 4G dengan chipset Snapdragon 662, layarnya AMOLED tetapi dengan refresh rate 60Hz.

Sementara, OPPO A74 5G ditenagai chipset 5G Snapdragon 480 dan menggunakan layar IPS tetapi didukung refresh rate mencapai 90Hz. Harga dua perangkat ini beda tipis, masing-masing dibanderol Rp3.499.000 dan Rp3.699.000.

Pindah ke Reno5 F, perangkat yang dibanderol Rp4.299.000 ini juga dioptimalkan OPPO untuk bermain game dengan cooling system lebih baik, lengkap dengan sejumlah fitur pada mode permainannya. Dapur pacunya MediaTek Helio P95 dengan System Performance Optimizer yang menawarkan pengoptimalan performa.

Smartphone Untuk Gaming Performa Tinggi

  • OPPO Reno5
  • OPPO Reno5 5G

Selain mengunggulkan kemampuan kamera dengan fitur foto dan video yang komplit, perangkat terbaru seri Reno5 juga andal di aspek gaming. Keduanya mengusung layar Super AMOLED 6,4 inci FHD+ dengan refresh rate tinggi 90Hz dan touch sampling rate 180Hz.

Reno5 ditenagai chipset Snapdragon 720G dan dibanderol Rp4.999.000. Sedangkan, Reno5 versi 5G mengandalkan chipset Snapdragon 765G yang menawarkan performa lebih powerful ketimbang Snapdragon 720G milik Reno5. Keduanya sama-sama ditopang RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB.

Smartphone Untuk Gaming Entry-level

  • OPPO A54
  • OPPO A15
  • OPPO A15s

Ketiga perangkat ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio P35 yang mana dapat menangani game populer seperti Mobile Legends dan game kasual dengan cukup baik. OPPO A15 dibekali RAM 3GB dan penyimpanan 32GB yang dibanderol Rp1.799.000, sedangkan OPPO A15s dengan RAM 4GB dan penyimpanan 64GB dijual Rp2.299.000.

Untuk OPPO A54 terdapat dua varian, konfigurasi memori 4GB/64GB dijual Rp2.499.000 dan Rp2.699.000 untuk memori 4GB/128GB. Selain itu, OPPO A54 telah mengusung wajah baru dengan layar berlubang alias punch hole dan bodinya bersertifikasi IPX4.

Smartphone RAM Besar (8GB)

  • OPPO Reno4
  • OPPO Reno4 F
  • OPPO Reno5
  • OPPO Reno5 5G
  • OPPO Reno5 F

Besaran RAM merupakan salah satu aspek yang mempengaruhi performa dan pengalaman pengguna. Fungsi utamanya adalah menyimpan berbagai file sistem atau aplikasi yang sedang digunakan oleh sistem untuk sementara waktu.

Deretan smartphone Reno dari OPPO sudah dibekali RAM mencapai 8GB, yang mana menyuguhkan pengalaman multitasking yang mulus. Di mana pengguna dapat membuka banyak aplikasi secara bersamaan, tanpa memperlambat smartphone secara keseluruhan.

Bila Anda mengincar smartphone Reno, saat ini Reno4 bisa diperoleh dengan harga Rp3.699.000. Harga yang sangat bagus, mengingat Reno4 menggunakan dapur pacu yang sama seperti Reno5 yakni Snapdragon 720G dengan RAM 8GB dan penyimpanan 128GB.

Smartphone ROM Besar (128GB)

  • OPPO A54 4/128 atau 6/128
  • OPPO A74
  • OPPO A74 5G
  • OPPO Reno4
  • OPPO Reno4 F
  • OPPO Reno5
  • OPPO Reno5 5G
  • OPPO Reno5 F

Jumlah penyimpanan internal yang besar, tentunya memberikan fleksibilitas lebih dalam menyimpan data dan memungkinkan memasang banyak aplikasi. Kapasitas 128GB sendiri cukup ideal untuk smartphone kelas menengah pada tahun 2021.

Bagi content creator yang memanfaatkan fitur perekaman video 4K secara optimal dalam membuat konten bahkan masih bakal membutuhkan slot ekspansi. Demikian pula para mobile gamer, game-game HD juga sangat menguras memori seperti game Genshin Impact, Honkai Impact 3, PUBG Mobile 4,38GB, dan lainnya.

Disclosure: Artikel ini adalah advertorial yang didukung oleh OPPO.

[Review] OPPO Reno5 F, Fokus Pengoptimalan dengan Banyak Peningkatan Kecil

Reno5 F adalah smartphone Reno5 series ketiga yang dirilis oleh OPPO Indonesia di tahun 2021. Bermula dari Reno5 pada tanggal 12 Januari, kemudian disusul oleh Reno5 5G pada 22 Januari, dan 24 Maret giliran Reno5 F.

Menurut saya, Reno5 yang dibanderol Rp4.999.00 adalah smartphone kelas menengah rasa premium yang sangat direkomendasikan. Spesifikasi oke dan kaya fitur cerdas berbasis AI.

Dibanding saudaranya tersebut, Reno5 F memiliki posisi yang berbeda. Tetap ditujukan untuk anak muda, tetapi pada rentang usia lebih muda 18-25 tahun, mahasiswa atau mereka yang baru mulai bekerja.

Hadir dengan harga lebih terjangkau yakni Rp4.299.000, tentunya OPPO melakukan sejumlah penyesuaian spesifikasi dan memangkas beberapa fitur. Jadi, mending pilih Reno5 atau Reno5 F? Berikut review lengkapnya.

Desain

Mulai dari gaya penampilan, desain Reno5 F tampak berbeda dari Reno5 maupun pendahulunya (Reno4 F). Terutama pada area belakang, empat unit kameranya tersusun dua-dua, tetapi bingkainya lebih panjang mencakup keterangan AI dan 48MP Camera.

OPPO menjelaskan bahwa Reno5 F mengadopsi Flowing Light Design guna menambah kedalaman warna, pilihannya Fluid Black dan Fantastic Purple. Uniknya OPPO menghadirkan tekstur matte dalam penampang material glossy, berkat penggunaan panel komposit yang punya transparansi tinggi sebanding dengan kaca tetapi lebih tahan terhadap pecah dan retak.

Untuk warna Fluid Black menampilkan gradasi halus dari warna hitam gelap ke hitam yang lebih terang. Sementara pada Fantastic Purple, OPPO untuk pertama kalinya menggunakan proses Liquid Crystal Coating dan menampilkan gradasi warna ungu ke hijau.

Review OPPO Reno5 F 2

Bodi ramping menjadi sorotan Reno5 F, tebalnya di angka 7,8mm dengan berat 172 gram, serta membawa perbaikan dan teknologi multi-cooling system. Penutup baterainya memiliki desain 3D yang melengkung dengan tebal 0,55 mm yang memberikan kesan tipis.

Sementara itu, bagian layar dilengkapi pelat grafit setipis 0,1mm yang membantu membuang panas. OPPO juga melakukan optimasi ukuran motherboard dan memperkuat komponen struktural di dalam Reno5 F. Lebih lanjut, paduan aluminium yang digunakan memiliki konduktivitas termal tinggi sehingga meningkatkan efisiensi pembuangan panas sebesar 30%.

Untuk kelengkapan di tubuhnya, tombol power berada di sebelah kanan dan di sebrangnya ada tombol volume, serta SIM tray yang berisi tiga slot.  Lalu, di sisi atas ada mikrofon sekunder, sementara jack audio 3,5mm, mikrofon utama, port USB Type-C, speaker di sisi bawah.

Layar

PSX_20210408_113606

Reno5 F mengemas panel AMOLED 6,43 inci beresolusi FHD+ dalam aspek rasio 20:9 dan punya single punch-hole di pojok kiri atas untuk menyisipkan kamera depan 32MP. Screen-to-body ratio-nya mencapai 90,8%, namun dukungan refresh rate-nya sebatas 60Hz bukan 90Hz seperti pada Reno5.

Dari segi kualitas, layar Reno5 F bukan hanya memanjakan tetapi juga nyaman. Hal ini karena OPPO melengkapinya dengan All-day AI Eye Comfort dengan kombinasi fitur Sunlight Screen dan Moonlight Screen. Serta, memiliki 4.096 tingkat kecerahan guna mengurangi efek kelelahan mata saat menggunakan smartphone dalam durasi waktu lama.

Sunlight Screen akan meningkatkan visibilitas layar yang memudahkan pengguna melihat konten dengan jelas di siang hari bahkan saat di bawah terik matahari. Sementara pada malam hari, Moonlight Screen akan secara otomatis meredupkan layar dengan mengatur kecerahan terendah pada 2 nit, dengan tingkat kecerahan dan temperatur warna yang lebih rendah, membuat layar terasa lebih lembut di mata.

Selain itu, fitur AI Backlight akan secara otomatis menyesuaikan pengaturan lampu latar sepanjang hari dengan mempelajari pola dan kebiasaan pengguna dalam menyesuaikan kecerahan secara manual dalam kondisi pencahayaan yang berbeda. Tak lupa, Reno5 F juga dilengkapi fitur In-Display Fingerprint 3.0 untuk membuka kunci layar dengan cepat dan praktis.

Sistem operasi yang berjalan pada Reno5 F adalah ColorOS 11 berbasis Android 11 yang menawarkan berbagai fitur pada sisi produktifitas dan gaming. Sebut saja, Nearby Sharing yang memungkinkan pengguna untuk berbagi dokumen secara cepat dengan pengguna OPPO lain. Menangkap tampilan layar dan langsung menerjemahkan kontennya dengan Three-finger Translate dan Google Lens.

Private Safe memungkinkan pengguna dapat mengakses HeyTap Cloud untuk mengambil data pribadi mereka dari perangkat yang hilang. App Lock untuk kontrol penuh atas aplikasi yang dapat atau tidak dapat diakses oleh pengguna lain. Juga Screencast Privacy Shield yang akan membatasi notifikasi pemberitahuan dan pesan, serta dapat memfilter pesan yang tidak boleh ditampilkan pada layar.

Kamera

PSX_20210408_113128

Pada bagian belakang tersemat AI quad camera 48MP, dengan sensor kamera utama 1/2.0 inci beresolusi 48MP 0.8µm dan aperture f/1.7. Ditemani kamera sekunder 8MP f/2.2 dengan lensa ultrawide 16mm yang menyuguhkan bidang pandang 119 derajat. Sisanya masing-masing sebatas 2MP f/2.4 untuk macro dan mono.

Lewat metode pixel binning yang menggabungkan empat piksel menjadi satu piksel, output optimal kamera utama Reno5 F ialah 12MP dengan piksel 1.6µm yang ideal untuk berbagai skenario pencahayaan. Bila ingin mengaktifkan resolusi penuh 48MP 0.8µm, cukup usap bagian kiri pada aplikasi kamera. Di sana juga terdapat pengaturan aspek rasio foto dan timer. Juga terdapat fitur Ultra Clear 108MP Image alias Extra HD bila butuh resolusi lebih tinggi.

Selain itu, kamera utamanya menyodorkan kemampuan optical zoom 2x dan digital zoom 5x yang berguna untuk menangkap detail dan variasi bidikan. Pengambilan gambar pada kamera utama dan ultrawide didukung AI Scene Enhancement 2.0 yang dapat mengenali 20 jenis pemandangan, lalu meningkatkan warna dan saturasi sesuai kondisi pemotretan.

Reno5 F dapat merekam video hingga 4K pada 30fps dan 1080p 60fps, serta mewarisi fitur video yang menjadi ciri khas seri Reno, namun tidak semuanya. Tercatat ada AI Color Portrait yang membuat warna pada latar belakang menjadi hitam dan putih, dan menjaga warna orang di dalam foto atau video tetap tampil dengan warna sesungguhnya. AI Monochrome Video yang mempertahankan warna-warna tertentu saja dalam frame video yaki merah, biru, dan hijau.

Juga ada Dynamic Bokeh menambahkan efek bokeh yang merentangkan cahaya menjadi garis-garis yang bergerak dinamis. Serta, Dual-View Video yang memungkinkan merekam video menggunakan kamera depan dan belakang secara bersamaan, lengkap dengan beberapa opsi framing. Sayangnya, fitur video baru andalan Reno5 seperti AI Highlight Video dan AI Mixed Potrait absen.

Hardware

PSX_20210408_113554

Untuk performa, Reno5 F masih memakai jenis chipset yang sama seperti pendahulunya yakni MediaTek Helio P95. Namun OPPO telah mengoptimalkannya dengan sejumlah teknologi baru seperti System Performance Optimizer yang menawarkan pengoptimalan. Sebut saja, Idle Time Optimizer yang dapat mengenali smartphone saat tidak digunakan atau diisi daya, lalu secara otomatis akan mengoptimalkan sumber daya untuk membersihkan sampah, mendefragmentasi penyimpanan, membersihkan memori, dan lainnya.

Saat penyimpanan hampir habis, fitur Storage Optimizer akan memberi tahu pengguna untuk menghapus atau memindahkan data-data ke cloud untuk menyediakan ruang kosong. Sementara, fitur UI First 3.0 memastikan bahwa aplikasi yang paling sering digunakan akan diprioritaskan.

MediaTek Helio P95 sendiri dibangun pada proses fabrikasi 12nm dan mengemas CPU octa-core dengan yang terdiri dari dua inti Cortex-A75 bertenaga 2.2 GHz dan enam inti Cortex-A55 efisien 2.0 GHz. Olah grafisnya mengandalkan GPU PowerVR GM9446, serta ditopang RAM 8GB, dan penyimpanan internal 128GB yang dapat diperluas lewat kartu microSD.

Reno5 F hadir dengan Cooling System yang disesuaikan untuk secara optimal bisa menghilangkan panas akibat penggunaan game secara intensif. Juga sudah dilengkapi serangkaian mode permainan, seperti Game Focus Mode yang memblokir semua notifikasi termasuk panggilan, gesture, dan petunjuk volume di layar.

Gaming Shortcut Mode mengurangi waktu yang diperlukan untuk memulai permainan. Game Floating Window yang tidak mengganggu gameplay dan tidak menyebabkan keluar dari permainan. Sementara bagi yang tidak ingin memblokir notifikasi sepenuhnya, fitur Bullet Screen Message memungkinkan pesan dari aplikasi yang didukung seperti WhatsApp, Telegram, LINE, Messenger, dan SMS akan bergulir pada layar, sehingga tidak perlu untuk membuka pop-up pesan yang akan mengganggu permainan.

Selain itu, Reno5 F membawa baterai 4310mAh dan dilengkapi teknologi pengisian daya 30W VOOC Flash Charge 4.0, lengkap dengan Smart Power Saving yang menawarkan beberapa mode hemat daya. Pengisian daya 5 menit akan memungkinkan pengguna untuk menonton YouTube selama 2,9 jam dan pengisian penuh menawarkan 16 jam pemutaran video online.

Verdict

PSX_20210408_113241

Sudah menjadi strategi OPPO merilis produk secara berkelanjutan sepanjang tahun dan hanya butuh setengah tahun penerus Reno4 F hadir. Dari segi spesifikasi, Reno5 F jelas tidak membawa pembaruan besar, melainkan berfokus pada banyak peningkatan kecil di sana sini yang akhirnya berhasil membuat perbedaan.

Meski OPPO bilang posisi dan target pasar Reno5 F berbeda dari saudaranya, namun sebagai versi ekonomis dari Reno5 dengan selisih hanya Rp700.000, jujur saya lebih merekomendasikan Reno5. Sebaliknya, Reno5 F bisa menjadi pijakan bagi yang baru melompat dari perangkat OPPO A series.

Sparks

  • Peningkatan desain dengan teknologi multi-cooling system
  • Layar dengan All-day AI Eye Comfort
  • 30W VOOC Flash Charge 4.0

Slacks

  • Tanpa fitur video baru seperti AI Highlight Video dan AI Mixed
  • Selisih harga tipis Rp700.000 dari Reno5

OPPO Umumkan Reno5 Marvel Avengers Edition, Begini Cara Mendapatkannya

OPPO secara resmi memperkenalkan Reno5 pada tanggal 12 Januari 2021 lalu, smartphone kelas menengah ini dijual dengan harga Rp4.999.000. Salah satu aspek yang sangat menonjol pada Reno5 ialah desain stylish-nya yang tersedia dalam warna klasik Starry Black dan Fantasy Silver yang kekinian.

Kini OPPO akan meluncurkan edisi spesial dari Reno5 di Indonesia, dinamakan OPPO Reno5 Marvel Avengers Edition. Perangkat ini merupakan hasil kolaborasi ketiga antara OPPO dengan Marvel dan cover belakang Reno5 edisi spesial ini berwarna grey dengan logo Avengers besar di tengah.

Reno5 Marvel Avengers Edition on Hand

Hari ini kami memperkenalkan edisi spesial hasil kolaborasi OPPO dengan Marvel: OPPO Reno5 Marvel Avengers Edition. Perangkat edisi spesial ini nantinya akan dijual secara daring dalam jumlah terbatas dan hanya dapat dibeli melalui undangan saja,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

Kolaborasi pertama OPPO dengan Marvel pertama kali terwujud pada perangkat F3 Black Edition yang menggandeng karakter Spider-Man yang berbarengan dengan rilis film Spider-Man: Homecoming di 2017. Kemudian dilanjut dengan perangkat F11 Pro Marvel Avengers Limited Edition yang dirilis berbarengan dengan film Avengers: Endgame pada tahun 2019.

Pada Reno5 Marvel Avengers Edition, OPPO belum mengungkap secara resmi film yang digandengnya. Namun yang pasti, momentum peluncurannya bertepatan dengan serial TV The Falcon and the Winter Soldier yang akan tayang mulai 19 Maret di Disney+.

OPPO selalu membuat edisi spesial dengan Marvel dijual dengan jumlah terbatas, seperti pada F3 Black Edition Spider-Man: Homecoming yang kala itu dijual hanya 300 unit saja di Indonesia. Selain itu, keseluruhan edisi spesial ini pun hanya dijual secara daring saja.

Lalu, seperti apa mekanisme edisi spesial yang dijual melalui undangan ini dan bagaimana cara mendapatkannya? OPPO Reno5 Marvel Avengers Edition akan tersedia mulai tanggal 15 Maret 2021 mendatang di OPPO Official Store di Tokopedia.

Nantinya, kode undangan yang akan dibagikan hanya berlaku mulai 15 hingga 31 Maret 2021. Apabila sudah memiliki kode, konsumen dapat mencari produk pada OPPO Official Store di Tokopedia.

OPPO akan menampilkan harga perangkat yang lebih tinggi pada halaman pembelian. Nantinya, ketika konsumen telah memasukan perangkat dalam keranjang dan meneruskan melakukan pembayaran, konsumen akan diminta untuk memasukan kode undangan.

Setelah kode undangan dimasukkan, seketika harga perangkat ini akan berubah dan menunjukkan harga sebenarnya. Konsumen juga harus menyelesaikan pembayaran dalam kurun waktu 24 jam.

Pembelian perangkat OPPO Reno5 Marvel Avengers Edition dapat dilakukan selama produk tersedia. Kode undangan untuk pembelian OPPO Reno5 Marvel Avengers Edition tidak dapat diperjual belikan, OPPO akan membatalkan setiap kode yang terindikasi diperjual belikan secara tidak resmi, diharapkan konsumen juga melaporkan kepada OPPO Indonesia apabila menemui permasalahan ini.

Detail lebih lengkapnya, tunggu tanggal 10 Maret nanti, OPPO akan merilis harga perangkat Reno5 Marvel Avengers Edition sekaligus jadwal pembagian kode undangan. Pembangian kode undangan akan di dahului melalui media sosial resmi OPPO Indonesia.

Disclosure: Artikel ini adalah advertorial yang didukung oleh OPPO.

Program Terbaru OPPO Tawarkan Kesempatan Pengguna Reno Lama untuk Upgrade ke Reno5

OPPO Reno5 akhirnya telah tersedia secara luas di Indonesia. Sejak meluncur perdana pada tanggal 12 Januari, sebelumnya konsumen harus mengikuti program pre-order yang diadakan sampai 21 Januari kemarin dan dibanderol Rp4.999.000.

Kini OPPO menyediakan program trade in atau tukar tambah dengan Reno5, yang mana memberi kesempatan yang sangat menggoda bagi pemilik smartphone seri Reno sebelumnya untuk upgrade ke Reno5. Bagi pengguna Reno4 misalnya, perangkat Reno4 lama Anda akan dihargai Rp3,3 juta* dan Anda akan memperoleh tambahan cashback hingga Rp1 juta.

Ya, OPPO memberi cashback hingga Rp1 juta khusus untuk pengguna smartphone Reno series. Sementara, pengguna seri F akan mendapatkan cashback hingga Rp500.000 dan merek lain akan mendapat cashback sebesar Rp200.000. Program trade in ini akan berlangsung sampai tanggal 31 Januari 2021 mendatang.

Peningkatan Spesifikasi Reno4 ke Reno5

OPPO RENO5 Pre Launch

Program tersebut tentu sangat menarik bagi pengguna Reno4, Anda bisa menukarkan perangkat lama dengan Reno5 tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya. Haruskah upgrade sekarang dan peningkatan spesifikasi apa yang didapat?

Pertama dari segi kualitas layar, naik kelas dari refresh rate standar 60Hz ke 90Hz dan ditambah dengan touch sampling rate 180Hz. Ini berarti, layar Reno5 lebih memanjakan penggunanya termasuk lebih responsif dan asyik untuk aktivitas gaming dan animasi atau transisi antar menu serta membuat gerakan konten terlihat lebih halus.

Dari sisi performa, karena ditenagai oleh chipset dan konfigurasi memori identik, yakni Snapdragon 720G dengan RAM 8GB dan penyimpanan 128GB. Kinerja yang ditawarkan tidak akan jauh berbeda, tetapi ingat bahwa Reno5 langsung menjalankan ColorOS 11.1 terbaru berbasis Android 11 yang membawa berbagai peningkatan dan sejumlah fitur baru.

Daya tahan baterainya juga lebih baik, tangki baterai Reno5 lebih besar, 4.310 mAh dan didukung 50W Flash Charge yang memiliki daya puncak 66,6% lebih tinggi dari Reno4. Dengan adaptor SuperVOOC di dalam kotak, dalam durasi 31 menit baterai Reno5 akan terisi 80% dan akan penuh 100% dalam waktu 48 menit. Reno4 memiliki baterai berkapasitas 4.015 mAh dengan 30W VOOC Flash Charge 4.0 yang dapat diisi 50% dalam 20 menit dan terisi penuh dalam 57 menit.

Bagaimana dengan kemampuan fotografi? Reno5 kini dilengkapi kamera utama beresolusi 64MP f/1.7 dan secara default menghasilkan foto optimal 16MP dengan piksel besar 1.6µm. Sedangkan, Reno4 harus puas kamera utama 48MP f/1.7 dengan foto optimal beresolusi hanya 12MP 1.6µm. Tiga unit kamera lain yang menemani kamera utama Reno5 konfigurasinya sama seperti pada Reno4, termasuk kamera 8MP dengan lensa ultrawide, 2MP macro, dan 2MP depth sensor. Sedangkan, kamera depannya meningkat dari 32MP menjadi 44MP.

Aspek lain yang membuat Reno5 sangat menarik ialah OPPO telah menambahkan tiga fitur video inovatif. Meliputi AI Highlight Video untuk mengoptimalkan hasil perekaman di kondisi cahaya yang menyulitkan (gelap atau backlight) secara otomatis, AI Mixed Portrait untuk menghasilkan video dengan efek double exposure yang artistik, dan Dual-View Video untuk merekam video menggunakan kamera depan dan belakang secara bersamaan.

Disclosure: Artikel ini adalah advertorial yang didukung oleh OPPO.

Menguak Proses Desain Reno5, Smartphone Mendatang OPPO

OPPO Indonesia kembali bersiap-siap meluncurkan smartphone terbaru dari lini Reno series yakni Reno5. Hari ini, OPPO menyelenggarakan ‘OPPO Reno5 1st Apperance Experience Event‘ yang membahas penampilan dan teknologi desainnya.

Penerus Reno4 ini bakal hadir dalam dua pilihan warna, Fantasy Silver dengan finishing matte yang 100% bebas dari fingerprint magnet dan Starry Black dengan finishing glossy. Bobot bodinya di angka 171 gram dan ketebalannya 7,7mm, namun khusus warna Fantasy Silver lebih tebal 0,1mm karena memiliki lebih banyak lapisan.

OPPO-Reno5-Desain-8

Keistimewaan Reno5 Fantasy Silver adalah warna ini dapat memproyeksikan ribuan warna jika dilihat dari sudut yang berbeda. Masing-masing warna ini bersinar dan berkilau dengan cara yang khas. Untuk mencapai efek ‘warna yang dapat selalu berubah’, OPPO menerapkan proses Diamond Spectrum yang pertama di industri smartphone.

Diamond Spectrum terdiri dari tiga lapisan berbeda yang masing-masing memiliki peran penting. Meliputi PICASUS film untuk memberikan efek reflektif warna-warni yang dihasilkan saat cahaya menembus dan membias di dalam film, PICASUS mempunyai kemampuan untuk mentransmisikan sinar hingga 90% sehingga memiliki rangkaian warna seperti pelangi.

OPPO-Reno5-Desain-9

Selanjutnya cahaya yang melewati PICASUS film akan dibiaskan pada berbagai sudut melalui Tekstur Lensa Fresnel. Lewat tekstur ini, warna PICASUS film baru dapat dipantulkan sepenuhnya di semua sudut untuk meningkatkan kekayaan warna sekaligus memberikan efek perubahan warna yang halus di setiap sudut penglihatan.

Lalu, lapisan akhir Reno5 Fantasy Silver ini akan memberikan efek penuh warna dan menjadikan perangkat ini tampil cukup cerah. Kecerahan ini dicapai dengan menggunakan lapisan Indium Reflektif sebagai dasar penutup lapisan paling belakang, yang selanjutnya memperkuat reflektivitas warna PICASUS film. Setelah menggunakan proses Diamond Spectrum sebagai dasarnya, Reno5 Fantasy Silver dipoles dengan sentuhan akhir Reno Glow.

Sementara untuk Reno5 Starry Black, hanya bingkai kamera belakangnya yang dapat memantulkan efek cahaya. Desain modul kamera belakangnya masih terlihat identik dengan Reno4, menurut Aryo Meidianto – PR Manager OPPO Indonesia, ini yang membuat OPPO bisa merilis Reno5 lebih cepat.

Beralih ke depan, sekitar 91,7% bagian muka Reno5 didominasi oleh layar 6,4 inci dengan punch hole di pojok kiri atas, beresolusi 2.400×1080 piksel dalam aspek rasio 20:9, permukaan layarnya sudah diproteksi Gorilla Glass 5. Bila dibandingkan dengan Reno4, ukuran bingkainya menyempit dari 5,53 mm menjadi 3,98 mm. Pakai panel AMOLED dengan refresh rate tinggi 90Hz dan memiliki sertifikasi Eye Care Display dari SGS.

 

OPPO Gelar Penjualan Perdana Reno4 di Central Park Mall Jakarta

Setelah melalui rangkaian teaser, OPPO akhirnya resmi merilis Reno4 pada tanggal 6 Agustus bersama dengan OPPO Watch. Perangkat tersebut dibanderol Rp4.999.000 dan program pre-order dibuka sejak tanggal 6 sampai 14 Agustus 2020.

Selanjutnya OPPO akan menggelar acara bertajuk ‘OPPO Reno4 1st Sale‘ di Tribeca Park, Central Park Mall, Jakarta, pada tanggal 15-16 Agustus 2020. Khusus di acara ini, konsumen berkesempatan mendapatkan penawaran khusus.

Pembeli OPPO Reno4 akan mendapatkan extra cashback hingga Rp300.000 menggunakan kartu kredit BCA. Juga bisa tukar tambah dengan buyback value hingga Rp500.000, dan spesial package hasil kolaborasi desainer ternama Rinaldy Yunardi.

Rangkaian Acara OPPO Reno4

ed41fb71605252878223cae8a33233d7_oppo-reno4-01

OPPO pertama kali memamerkan desain Reno4 kepada awak media pada 20 Juli. Di mana dibanding pendahulunya, bodi Reno4 lebih ramping dengan ketebalan 7,7mm dan bobot 165 gram. Sekedar pembanding, Reno3 punya tebal 7,9mm dan bobot 170 gram.

Untuk warnanya, Reno4 hadir dalam dua balutan warna. Ada Galactic Blue dengan motif gradasi yang terinspirasi pancaran berlian dan punya tekstur matte. Serta, Space Black yang dapat memantulkan kilauan-kilauan kecil saat terkena biasan cahaya dengan monogram logo OPPO di area bawah.

Kemudian pada 23 Juli, OPPO mengungkap fitur-fitur kamera baru yang dimiliki Reno4. Seperti AI Color Portrait Mode, AI Monochrome Video, Night Flare Portrait, 960fps Smart Slow Motion, dan Ultra Steady Video 3.0.

Setelah itu pada 29 Juli, OPPO berbagi informasi terkait perangkat keras dan perangkat lunak, serta fitur-fitur unggulan dari Reno4 secara keseluruhan. Chipset yang digunakan ialah Qualcomm Snapdragon 720G yang mengemas AI Engine terbaru generasi ke-5.

Sementara, untuk sistem operasinya menjalankan ColorOS 7.2 berbasis Android 10 dengan fitur baru Super Power Saving Mode. Juga yang baru ialah adanya AON Smart Sensor untuk fitur Smart Spying Prevention dan Smart AirControl.

e29bea52ff37189b3f6f336eae95e171_oppo-watch-02

Lalu, OPPO mendemonstrasikan kembali kemampuan fotografi dan videografi Reno4 langsung dari content creator langsung dari Daniel Schiffer dan Mango Street. Jelang peluncuran, OPPO mengungkap spesifikasi Reno4 dan juga detail soal OPPO Watch.

Beberapa fitur andalan OPPO Watch mencakup AI Outfit-Matching yang akan meracikkan watch face sesuai dengan gaya busana penggunanya, dukungan VOOC flash charging, dan kemampuan tracking yang komplet. OPPO Watch dibanderol seharga Rp4.499.000 untuk varian 46mm, sedangkan varian 41 mm seharga Rp 3.499.000.

Disclosure: Artikel ini adalah advertorial yang didukung oleh OPPO.

Sederet Fitur Unggulan OPPO Reno4 dan Cara Menggunakannya

Belum lama ini, OPPO telah merilis Reno4 di Indonesia. Smartphone ini mengusung pembaruan yang sangat signifikan, tetapi dibanderol dengan harga lebih terjangkau yakni Rp4.999.000.

Sebelumnya, Dailysocial juga sudah banyak membahas OPPO Reno4. Dari mulai desain, kemampuan kameranya, perangkat keras yang digunakan, hingga fitur-fitur unggulannya.

Beberapa fitur unggulan OPPO Reno4 antara lain AI Color Portrait, AI Monochrome Video, 960fps smart slow-motion, night flare portrait, dan ultra steady video 3.0. Juga ada AON smart sensor dan OPPO LAB, dan diartikel ini saya akan mencoba menjelaskan cara memanfaatkan fitur-fitur tersebut.

AI Color Portrait

AI-Color-Portrait

Mungkin kalian bertanya-tanya, apa bedanya dengan mode portrait standar? Lewat mode ini kita tidak hanya dapat menghasilkan foto portrait dengan latar belakang bokeh yang cantik, tetapi kita bisa lebih menonjolkan subjek yang tetap berwarna dengan latar belakang monokrom.

Untuk menggunakan AI Color Portrait, caranya buka aplikasi kamera, geser ke mode portrait, klik filter yang berada di sisi tengah atas, pilih filter portrait color retention, dan atur tingkat bokeh effect. Fitur AI Color Portrait juga tersedia pada kamera depan dan juga dapat diterapkan selama pengambilan video.

AI Monochrome Video

AI-Monochrome-Video

Fitur ini akan menyoroti warna-warna tertentu saja selama pembuatan video yaitu warna RGB. Misalnya kita bisa menonjolkan warna merah saja, maka semua warna lain yang ada di dalam frame akan dijadikan monokrom.

Untuk fitur AI Monochrome Video hanya tersedia di kamera belakang, caranya dari aplikasi kamera geser ke mode video, lalu klik filter, dan pilih filter sky blue menonjolkan warna biru, forest green untuk menampilkan warna hijau, dan crimson untuk memilih warna merah.

960fps Smart Slow-Motion

960fps-Smart-Slow-Motion

Mode high frame rate 960 fps ini berlaku pada resolusi 720p dan 480 fps pada resolusi 1080p. Saat memilih 960 fps, video 1 detik menjadi 10 detik. Contoh yang umum kita bisa memecah balon yang berisi air dan hasil video gerak lambarnya sangat epik. Fitur ini bisa ditemukan pada aplikasi kamera, kemudian pilih more dan Slo-Mo.

Night Flare Portrait

Night-Flare-Portrait

Fitur ini cocok digunakan saat jalan-jalan malam di kota. Night Flare Portrait ini mengombinasikan kemampuan fitur portrait mode dan night mode untuk menciptakan foto portrait di malam hari yang unik dengan efek flare dari bokeh lampu di latar belakang. Cara menggunakannya, masuk ke aplikasi kamera, geser ke mode portrait, dan pilih filter Night Flare Portrait.

Ultra Steady Video 3.0

Ultra-Steady-Video-3.0

Fitur Ultra Steady Video pada OPPO Reno4 telah disempurnakan dan pada generasi ketiga kini kompatibel dengan kamera depan. Fitur ini membantu kita menghasilkan video dengan gerakan mulus tanpa bantuan gimbal. Untuk mengaktifkannya, dari aplikasi kamera geser ke mode video, dan kita bisa mengaktifkan Ultra Steady lewat ikon kecil di sisi kiri atas.

AON Smart Sensor

Disamping kamera depan, OPPO menyemat sensor yang disebut AI-enhanced smart sensor untuk fitur Smart Spying Prevention. Fitur perlindungan privasi ini akan menjaga pengguna dari penguntit.

AON Smart sensor akan mengidentifikasi apabila kamera menangkap keberadaan orang lain yang melihat ke arah layar. Ketika hal tersebut terjadi, OPPO Reno4 akan memberi sinyal dengan otomatis menutup bilah notifikasi dari isi pesan sebagai pertanda jika sedang ada yang mengintip layar penggunanya.

Fitur ini berguna untuk tetap menjaga privasi pengguna OPPO Reno4 saat berada di tempat umum seperti kantor dan transportasi massal seperti kereta, bis, dll. Untuk mengaktifkan fitur smart spying prevention pengguna harus meregistrasikan wajah melalui face unlock.

Caranya buka settings, pilih menu fingerprint, face & password, dan klik face dan daftarkan wajah kita. Setelah itu aktifkan opsi smart spying prevention, buka settings, pilih notification & status bar, manage notification, dan aktifkan opsi anti-peeping.

AON-Smart-Sensor

AON Smart sensor juga bisa dimanfaatkan untuk Smart AirControl, fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengoperasikan aplikasi tanpa menyentuh layar, hanya dengan gerakan tangan. Untuk menggunakannya, buka settings, pilih convenience tools, gestures & motions, air gestures, lalu aktifkan air answer untuk mengangkat panggilan telepon dan air scroll untuk menggeser layar aplikasi tanpa menyentuh.

Juga pastikan opsi pada aplikasi aktif, pilih “Learn gestures” pada layar untuk mempelajari pengoperasian fitur ini. Fitur ini sementara hanya bisa swipe ke atas dan ke bawah. Serta, baru dapat digunakan pada aplikasi tertentu; YouTube, Facebook, TikTok.

Super Power Saving Mode

Super-Power-Saving-Mode

OPPO Reno4 ini menjalankan ColorOS 7.2 berbasis Android 10 dan mendukung fitur yang dapat membuat perangkat dengan sisa baterai 5% untuk bertahan selama 90 menit untuk WhatsApp dan aplikasi navigasi. Untuk mengaktifkannya, masuk ke settings, battery, dan aktifkan Super Power Saving Mode. Sementara untuk menonaktifkannya, pada tampilan layar Super Power Saving Mode, pilih tombol keluar yang berada di sisi kiri atas layar dan pilih ‘Exit Super power saving mode’.

OPPO LAB

OPPO-LAB

OPPO LAB adalah aplikasi produktivitas yang memungkinkan pengguna OPPO Reno4 membuat nada dering pribadi dan terdapat mode yang membantu penggunanya memberi saran terhadap suatu pilihan. Kita harus masuk atau daftar akun HeyTap (OPPO Cloud) sebelum menggunakan aplikasi ini.

Untuk membuat ringtone sendiri, buka OPPO LAB. Kemudian pilih LAB ringtone, select sound, pilih nada dering yang akan diubah dari library, Klik customize, dan geser bola virtual di tengah layar ke koordinat nada sesuai keinginan.

Semakin ke atas, tempo semakin cepat; semakin ke kanan, dinamika semakin kompleks, terus klik generate. Untuk menggunakan ringtone buatan sendiri tersebut, buka OPPO LAB lagi. Pilih LAB ringtone, select sound, dan pilih nada dering yang akan digunakan dari my ringtones, terus klik set as ringtone dan profil penggunaan ringtone.

Disclosure: Artikel ini adalah advertorial yang didukung oleh OPPO.

OPPO Beberkan Perangkat Keras dan Fitur Unggulan Reno4

Indonesia bakal kedatangan OPPO Reno4, smartphone Reno series terbaru ini rencananya akan dirilis pada tanggal 6 Agustus nanti. Sebelumnya, OPPO juga sudah menunjukkan desain Reno4 dan mengungkap beberapa fitur kamera baru seperti AI Color Portrait Mode dan Monochrome Video.

Kali ini, OPPO berbagi informasi terkait perangkat keras dan perangkat lunak, serta fitur-fitur unggulan dari Reno4 secara keseluruhan. Chipset yang digunakan ialah Qualcomm Snapdragon 720G yang mengemas AI Engine terbaru generasi ke-5 dan akan membantu performa Reno4 dalam menjalankan fitur-fitur kecerdasan buatan yang terintegrasi di ColorOS 7.2 yang berbasis Android 10.

Snapdragon 720G ini dibuat dengan proses fabrikasi 8nm dan Low Power DDR4X Semiconductor. Dibandingkan dengan MediaTek Helio P95 pada Reno3 Pro, kinerja CPU single-core meningkat sekitar 46% dan kinerja CPU multi-core meningkat sekitar 26% berdasar hasil tes Geekbench. Sedangkan, kinerja GPU-nya meningkat sekitar 40% menurut hasil tes Manhattan.

AON Smart Sensor

oppo-beberkan-perangkat-keras-dan-fitur-unggulan-reno4-3

Sekarang mari bahas beberapa fitur unggulan Reno4. Tampak depan, kita melihat Reno4 memiliki dual punch-hole. Meski begitu, sebetulnya Reno4 hanya punya satu kamera depan dan satunya lagi adalah sensor yang disebut OPPO sebagai AI-enhanced smart sensor untuk fitur Smart Spying Prevention.

Contohnya saat ada pesan masuk, sensor akan mengidentifikasi dan memastikan hanya pemilik yang boleh melihat notifikasi tersebut. Kalau bukan pemiliknya, maka konten notifikasi akan disembunyikan untuk melindungi privasi pengguna.

Lebih lanjut, bila hanya satu wajah yang terdeteksi, maka kamera depan akan dihidupkan untuk mengidentifikasi wajah pemiliknya dan akan ditampilkan seluruh pesan. Sebaliknya, jika sensor mendeteksi ada lebih dari satu orang yang menghadap ke layar, maka notifikasi akan tetap ditampilkan tetapi isi konten tidak akan ditampilkan.

Selain untuk perlindungan privasi, sensor ini juga memperluas fungsi Reno4 dengan membawa fitur Smart AirControl, Smart Rotation, dan Smart Always On. Smart Air Control memungkinkan kita pengguna untuk berinteraksi dengan Reno4 tanpa menyentuh layar.

Saat ini, fungsinya memang masih sebatas untuk menggulirkan halaman layar ke arah atas dan ke bawah. Tetapi fitur ini akan terus dikembangkan, saat ini aplikasi yang didukung ialah YouTube, Facebook, Instagram, dan TikTok.

Fungsi lain, kita bisa menjawab panggilan telepon tanpa menyentuh layar. Lalu, ada ke Smart Always On Display yang dapat mengidentifikasi pengguna yang terus-menerus melihat layar, sehingga layar tidak akan mati.

ColorOS 7.2

oppo-beberkan-perangkat-keras-dan-fitur-unggulan-reno4-1

OPPO Reno4 menjalankan antarmuka terbaru ColorOS 7.2 yang berbasis Android 10. Sejumlah fitur baru diusungnya, seperti Super Power Saving Mode yang memanfaatkan pendekatan seluruh sistem (seperti penyesuaian frekuensi CPU dan kecerahan layar) untuk menghemat daya.

Dalam Super Power Saving Mode, ada enam aplikasi yang dapat ditampilkan pada homescreen. Secara default, ada telepon, pesan, jam, dan bisa ditambah untuk aplikasi lainnya. Ketika baterai Reno4 turun menjadi 10% dan 5%, pesan pop-up akan muncul yang meminta pengguna untuk mengaktifkan mode ini.

Dengan fitur ini, Reno4 dapat berkirim pesan WhatsApp selama 1,5 jam dan menelepon lebih dari 1 jam dengan baterai hanya 5%. Bila baterai habis pun kita bisa mengisi ulang baterai dari 0 persen ke 50 persen dengan waktu 20 menit saja. Serta, 56 menit secara penuh berkat 30W VOOC Flash Charge 4.0 yang dibawa Reno4.

Yang juga cukup menarik ialah fitur icon pull down gesture, yang memungkinkan menggunakan Reno4 dengan satu tangan. Ketika menggeser ke arah atas, di bagian tepi kiri atau kanan homescreen, maka ikon aplikasi akan mengecil ke setiap ke sudut sehingga bisa dijangkau ibu jari.

 

Selain Unggul di Fotografi, OPPO Reno4 Juga Bakal Jago Buat Rekam Video

Tak lama lagi, OPPO akan meluncurkan Reno4 ke Indonesia. Setelah beberapa hari lalu OPPO menampakkan wujud Reno4, di mana ketebalannya lebih tipis dan lebih ringan dari Reno3, serta dibalut dalam warna stylish Galactic Blue dan Space Black.

Kali ini, Aryo Meidianto A., PR Manager OPPO Indonesia bersama fotografer kenamaan Rio Motret yang juga merupakan Brand Ambassador OPPO Indonesia. Mereka berdua membeberkan sejumlah fitur kamera utama yang baru milik Reno4.

selain-unggul-di-fotografi-oppo-reno4-juga-bakal-jago-buat-rekam-video-2

Pertama ialah AI Color Portrait Mode, sesuai namanya fitur ini dirancang untuk foto portrait yaitu foto yang menggunakan wajah seseorang sebagai objek fotonya. Hasilnya memang tampak lebih estetis, subjek akan terisolasi atau lebih menonjol dengan background hitam putih, sementara karakter manusia dalam foto tetap berwarna.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal, Rio Motret memberi tips menggunakan AI Color Portrait Mode di Reno4. Sang model sebaiknya menggunakan baju dengan warna yang colorful sehingga menampilkan warna yang sangat jelas dan kontras.

Lalu, fitur ini bisa bekerja pada jarak tertentu. Jadi, kita bisa membantu sistem kamera menemukan subjek dengan mendekatkan kamera dan setelah terdeteksi kita bisa mundur. Selain untuk fungsi foto, yang menarik adalah AI Color Portrait juga tersedia untuk perekaman video, serta tersedia pada kamera depan maupun belakang.

Selanjutnya ialah Monochrome Video, fitur ini hanya bisa digunakan untuk video menggunakan kamera belakang. Di mana hasil videonya akan menjadi hitam putih dan hanya warna RGB saja yang dipertahankan yaitu merah, hijau, dan biru dari dari objek di dalam video.

Berikutnya, Reno4 juga membawa fitur Night Flare Portrait yang memungkinkan kita memperoleh foto portrait di malam hari atau kondisi minim pencahayaan. Agar efeknya bisa optimal, pastikan background-nya sarat dengan kelap-kelip lampu misalnya di perkotaan dan hasilnya subjek foto akan tetap lebih cerah dengan bokeh dari cahaya lampu malam yang cantik.

Dengan Reno4 dan fitur 960fps Smart Slow Motion, kita juga bisa merekam video slow motion hingga 960 fps, tapi hanya berlaku di resolusi 720p dan bila di resolusi 1080p kita mendapatkan 480fps. Sangat seru untuk merekam aksi dan hasilnya memang sangat dramatis, tapi pastikan kondisi pencahayaannya memadai agar tidak muncul noise.

Selain itu, pada Reno4 Mode Ultra Steady akan tersedia di kamera depan untuk pertama kalinya. Sebab, kamera depan Reno4 dilengkapi dengan algoritma Electronic Image Stabilization (EIS). Buat yang demen merekam video untuk media sosial atau platform YouTube, Ultra Steady Video 3.0 akan sangat membantu mendapatkan rekaman yang stabil.

Hasil rekamannya bisa langsung diedit di Reno4 menggunakan aplikasi edit video bawaan. Namanya SOLOOP Video Editor yang menawarkan kemudahan mengedit video untuk di-posting ke media sosial, banyak template dan musik yang bisa dipilih.

Itulah sejumlah fitur baru utama atau yang mendapatkan update pada smartphone terbaru OPPO Reno4, sebetulnya masih banyak fitur fotografi lain yang dibawanya.  Kita tunggu saja, peluncuran resmi OPPO Reno4 di Indonesia.

 

Melihat Lebih Dekat Desain OPPO Reno4

Peluncuran OPPO Reno4 di Indonesia sudah hampir di depan mata. Hari ini, OPPO untuk pertama kalinya mengungkap penampakan Reno4 di hadapan awak media, menjelaskan secara detail arahan desain yang mereka ambil selama mengembangkan perangkat tersebut.

Setidaknya ada tiga poin terpenting yang ingin OPPO angkat melalui Reno4: bodi yang ramping, warna yang trendi, dan layar high-end. Kita mulai dari poin yang pertama dulu. Reno4 hadir dengan tebal cuma 7,7 milimeter dan bobot 165 gram, menjadikannya sebagai yang paling tipis dan paling ringan dari semua seri Reno selama ini. Sebagai perbandingan, Reno3 sebelumnya punya tebal 7,9 milimeter dan bobot 170 gram.

Optimalisasi dimensi perangkat yang OPPO lakukan mencakup beberapa aspek, seperti misalnya penggunaan lembaran baja yang tahan panas sehingga ketebalannya bisa menyusut 0,15 mm. Selain itu, seri Reno4 juga memiliki komponen tertentu pada mainboard untuk mengurangi ketebalan perangkat sampai sebesar 0,3 mm. Terakhir, Reno4 juga mengemas Hidden Fingerprint Unlock yang memiliki ketebalan hanya 0,27 mm, yang sepertinya bakal diposisikan di balik layarnya.

Dalam presentasinya, Aryo Meidianto selaku PR Manager OPPO Indonesia juga sempat menyinggung bagaimana Reno4 terasa begitu nyaman digenggam menggunakan satu tangan. Bukan cuma karena bodinya sangat tipis dan ringan, tapi juga karena bagian samping kiri dan kanan punggungnya yang melandai.

Bicara soal punggung, tibalah kita pada poin yang kedua. Reno4 hadir dalam dua varian warna yang unik di balik kaca Gorilla Glass 3 yang melapisinya. Warna pertamanya adalah Galactic Blue dengan motif gradasi yang terinspirasi pancaran berlian, mengindikasikan target pasar utama Reno4, yaitu kalangan muda berpendapatan tinggi.

Keistimewaan varian warna ini terletak pada tekstur matte-nya yang tetap kelihatan berkilau saat terkena cahaya, menyajikan nuansa yang lebih premium selagi masih mempertahankan sisi ergonomisnya. OPPO mengaku harus menerapkan teknik khusus yang mereka juluki “Reno Glow” untuk bisa mendapatkan efek ini, dan ini merupakan pertama kalinya di seri Reno.

Varian warna selanjutnya adalah Space Black. Hitam di Reno4 rupanya agak tidak umum, sebab ia juga dapat memantulkan kilauan-kilauan kecil saat terkena biasan cahaya. Tidak seperti varian Galactic Blue yang motif gradasinya dari tengah ke luar, di varian Space Black gradasinya dari atas ke bawah, dan di porsi bawahnya ini OPPO turut menyematkan monogram logonya yang berulang-ulang.

Inspirasinya sudah jelas, yakni brand fashion, dan ini sengaja OPPO rancang demi memperkuat kesan bahwa Reno4 bukan sebatas smartphone untuk kebutuhan sehari-hari saja, melainkan juga bagian dari fashion sang empunya. Kebetulan logo baru OPPO yang didesain oleh Pentagram cukup luwes untuk diperlakukan seperti ini.

Beralih ke poin yang ketiga sekaligus terakhir, layar Reno4 tak lagi ‘dinodai’ oleh notch. Sepasang kamera depannya berada persis di ujung kiri atas layaknya Reno3 Pro sebelumnya. Dual punch-hole display seperti ini pastinya terlihat jauh lebih premium, dan OPPO pun tak lupa memproteksinya dengan kaca Gorilla Glass 5.

Layarnya sendiri merupakan panel AMOLED 6,5 inci dengan sertifikasi Eye Care Display dari SGS. Resolusi dan refresh rate layarnya ini belum bisa dikonfirmasi, sama halnya dengan spesifikasi lengkap Reno4 yang belum dibeberkan mengingat perangkat lunak yang digunakan saat ini masih belum dalam tahap final. Kita nantikan saja pengumuman selanjutnya dari OPPO Indonesia, yang semestinya tidak akan lama dari sekarang.