SalingSilang Umumkan Penutupan Layanan Mereka

Jika Anda pembaca setia situs SalingSilang.com (seperti juga saya) Anda pasti kehilangan tulisan atau artikel terbaru dari situs yang menyediakan rangkuman serta berbagai berita seputar media sosial, terutama di Indonesia. Tak adanya update ini sepertinya menandakan sesuatu, dan kemarin, SalingSilang resmi mengumumkan penutupan layanan mereka.

Continue reading SalingSilang Umumkan Penutupan Layanan Mereka

Beritagar, Gabungan Antara Informasi dan Interaksi

SalingSilang, Senin kemarin meluncurkan produk terbarunya, Beritagar. Berasal dari gabungan kata “Berita” dan “Tagar”, Beritagar ini merupakan cara baru untuk mengikuti informasi yang sedang berkembang. Continue reading Beritagar, Gabungan Antara Informasi dan Interaksi

PegangSiapa Wants To Know Who Are You Rooting For

No, this is not another soccer gambling site. Although the name strongly suggests it. The name “PegangSiapa” is from Indonesian phrase that basically asks who are you rooting for, widely used for games/competition and in this case it’s all about sports.

PegangSiapa.com run by SalingSilang, a social media company based in Jakarta which currently have more than 15 vertical sites under their hood. On top of the that layer of vertical sites, an analytics engine – Salingsilang.com – that measures digital trends based on the things happening on their website network.

One of the reason PegangSiapa exists is because the obvious conversation between soccer fans every weekend (soccer night), it’s a never-ending topic routinely happening following a soccer match. SalingSilang see this as something that can be used to capture digital trends on this specific vertical.

Continue reading PegangSiapa Wants To Know Who Are You Rooting For

Prediksi Skor Pertandingan Bola di Situs PegangSiapa.com

Kalau membaca sekilas nama dari situs ini mungkin belum terbayang layanan apa yang di berikannya, namun ketika masuk ke situsnya Anda langsung akan paham dan mengerti bahwa situs ini berhubungan dengan pertandingan sepak bola.

Dan hilangkan pikiran Anda kalau situs ini adalah situs judi bola, PegangSiapa.com siapa bukanlah situs judi bola namun adalah sebuah situs dimana penggila bola dapat berpartisipasi secara interaktif dalam memprediksi hasil akhir sebuah pertandingan sepak bola yang akan datang, baik klub sepak bola yang mereka jagokan maupun tidak.

PegangSiapa.com sendiri adalah persembahan dari SalingSilang.com dan menjadi jaringan keluarga mereka yang mengambil area olahraga – sepak bola. SalingSilang sendiri merupakan situs yang menyediakan informasi terkini tentang apa yang sedang dipercakapkan di Internet.

Continue reading Prediksi Skor Pertandingan Bola di Situs PegangSiapa.com

Social Media Festival Menunjukkan Kecintaaan Masyarakat Indonesia Atas Internet

Pekan lalu, lebih dari 40 ribu pengunjung memadati Social Media Festival yang diselenggarakan selama tiga hari di Jakarta pada tanggal 22-24 September 2011. Acara yang diselenggarakan oleh perusahaan media internet SalingSilang dan DailySocial mengambil alih semua delapan lantai fX Lifestyle X’nter di Jakarta Pusat. Acara ini mengenali dan merayakan adopsi dan pengaruh media sosial oleh individu dan berbagai organisasi di Indonesia yang dikenal sebagai negara dengan adopsi jaringan sosial dan layanan online yang tinggi seperti di Facebook, Twitter, WordPress, Tumblr, Blogger, Mig33, dan sebagainya.

Acara ini menghadirkan lusinan komunitas yang memanfaatkan internet, media sosial dan teknologi untuk membantu tujuan mereka, meningkatkan kesadaran, dan mengatur kegiatan mereka. Musisi, pembuat film, aktor, komedian, blogger, pembawa acara, dan para profesional lainnya ikut ambil bagian dalam festival ini, bertemu langsung dengan anggota masyarakat dan terlibat secara offline dalam cara yang mungkin tidak dapat dijalankan secara online.

Continue reading Social Media Festival Menunjukkan Kecintaaan Masyarakat Indonesia Atas Internet

Social Media Festival Highlights Indonesia’s Love Affair with the Internet

More than 40 thousand attendees packed the three-day Social Media Festival held in Jakarta last week from 22-24 September. The event, held by internet media companies SalingSilang and DailySocial took over all eight floors of fX Lifestyle X’nter in Central Jakarta. It recognized and celebrated the adoption and influence of social media by individuals and various organizations in Indonesia as the country features significantly among users of social networks and online services such as Facebook, Twitter, WordPress, Tumblr, Blogger, Mig33, and so on.

The event highlighted dozens of communities who take advantage of the internet, social media and technology to further their cause, raise awareness, and organize their activities. Musicians, filmmakers, actors, comedians, bloggers, talk show hosts, and various other professionals took part in the festivities to meet directly with members of the communities and engage offline in a way that may not be possible online.

Continue reading Social Media Festival Highlights Indonesia’s Love Affair with the Internet

Besok, Social Media Festival 2011 Dimulai!

Para pembaca setia DailySocial mungkin sudah tau, bahwa SalingSilang.com, fX, dan DailySocial berkolaborasi mengadakan serangkaian acara bernama Social Media Festival 2011 yang akan dimulai besok hari Kamis – Sabtu, tanggal 22 – 24 September 2011 dan bertempat di fX Lifestyle X’nter.

Tanggal 28 Juli 2011 yang lalu, konferensi pers tentang Social Media Fest 2011 ini berlangsung serta konferensi pers kedua tanggal 15 September 2011 untuk memberikan informasi terbaru dari acara. Sedikit memberitahukan kembali, Social Media Fest adalah pesta akbar komunitas media sosial dari berbagai macam individu, komunitas, hingga brand. Social Media Fest 2011 kali ini mengusung tema “Social Media is You”, festival ini bermaksud untuk menjadi festival media sosial pertama dan terbesar di Indonesia yang menggabungkan setiap elemen media sosial di Indonesia.

Continue reading Besok, Social Media Festival 2011 Dimulai!

Social Media Festival Akan Hadir Bulan September 2011

Hari Kamis kemarin, bertempat di fX Lifestyle X’nter, melalui konferensi pers, diumumkan secara resmi sebuah rangkaian acara Social Media Festival 2011.

Apa itu Social Media Festival (SMF)? SMF adalah sebuah gelaran acara yang akan diadakan pada bulan September 2011, acara puncak akan diadakan pada tanggal 22- 24 September 2011. Acara ini merupakan gelaran acara hasil kolaborasi antara fX, SalingSilang.com dan DailySocial. SMF adalah pesta akbar komunitas media sosial dari berbagai macam individu, komunitas, hingga brand. Sebagai pengguna besar layanan media sosial, terdapat potensi yang besar atas pemanfaatan media sosial, dari kepentingan bisnis hingga komunitas. Acara puncak akan dijalankan selama tiga hari, namun 3 hari sebelum main event, fX mempersilahkan bagi brand atau komunitas yang ingin menggunakan tempat yang berhubungan dengan acara Social Media Festival.

Media sosial tidak dapat dipungkiri kini telah menjadi bagian sehari-hari masyarakat Indonesia, pengguna kita menjadi pengguna aktif berbagai media sosial populer serta jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, Foursquare, Koprol, blog, atau layanan lokal seperti SixReps, Bouncity, Rockto dll.

Continue reading Social Media Festival Akan Hadir Bulan September 2011

SalingSilang’s New Looks

May 25 was a historical day for SalingSilang. They are redoing their looks to adjust their growing business. The last time they had a makeover was on July 2010, almost a year ago. Like Enda Nasution said to Budi Putra end of March 2011, SalingSilang aims to have 50 websites in its network, and looks like they are heading that way.

As mentioned on their official blog, there are some explicit changes on content side. There’re some additional information called, “Rubrik” (Corner). There are Rubrik Peristiwa, Laporan, Gerakan, and Komik (Event, Report, Movements, and Comic). The corner is acting as canals with unique names. Other than that on your right side you can also see latest updates regaring trending topics in Indonesian Twitter.

Continue reading SalingSilang’s New Looks

SalingSilang Hadirkan Wajah Baru

Tanggal 25 Mei kemarin merupakan tonggak baru bagi SalingSilang. SalingSilang kembali hadirkan wajah baru seiring dengan perkembangan bisnis yang dimilikinya. Terakhir kali kami mencatat perubahan desain SalingSilang terjadi di bulan Juli 2010. Itu artinya hampir setahun kemudian terjadi penyegaran terhadap keluarga SalingSilang yang terus berkembang. Seperti yang disebutkan oleh Enda Nasution kepada Budi Putra akhir Maret lalu, SalingSilang menargetkan untuk memiliki 50 buah situs dalam jaringannya. Dan sepertinya mereka sudah mengarah kepada hal yang tepat.

Seperti yang sudah disebutkan oleh blog resminya, ada sejumlah perubahan eksplisit di sisi konten. Terdapat informasi tambahan yang disebut sebagai “Rubrik”. Ada Rubrik Peristiwa, Laporan, Gerakan dan juga Komik. Rubrik ini tak ubahnya bersifat sebagai kanal dengan penamaan unik. Selain itu di sisi kanan Anda juga bisa melihat update terkini soal tren pembicaraan di ranah Twitter Indonesia atau yang biasa Anda kenal sebagai Trending Topic.

Continue reading SalingSilang Hadirkan Wajah Baru