Berkenalan dengan Steller, Aplikasi Berbagi Cerita yang Sedang Ngetop (Updated)

Pada awal April, aplikasi storytelling terkemuka Steller menjadi buah bibir di kalangan netizen tanah air. Konon kabarnya aplikasi ini lebih seru ketimbang Instagram, pasalnya ia lebih dari sekadar berbagi foto ataupun video, tetapi mempunyai bubuhan elemen cerita yang kemudian digabungkan menjadi sebuah buku foto digital nan bernilai seni dan juga penuh makna.

Dengan demikian, terjawablah sudah pertanyaan apa itu Steller dan konsep apa yang ditawarkan ke publik. Mengulang dari penjabaran di atas, secara sederhana, Steller adalah aplikasi berbagi cerita yang mengombinasikan foto, video dan teks dalam satu rangkaian cerita pendek yang dibalut tema-tema cantik.

Steller memulai debut untuk perangkat iPhone, namun sekarang pengguna Androidpun sudah dapat menjajal Steller untuk membuatcerita-cerita seru.

 

Kumpulan stori di Steller versi web
Kumpulan stori di Steller versi web

Sejarah Singkat Steller

Tak banyak referensi yang menceritakan bagaimana awal mula terciptanya Steller. Namun singkatnya, Steller diciptakan oleh startup bernama Mombo Labs yang bermarkas di San Fransisco Bay Area. Dua pentolannya, Brian McAniff dan Karen Poole ada di belakang Steller dan berperan besar dalam mempopulerkan Steller sampai seperti sekarang ini.

Setelah berbulan-bulan dalam fase beta, Steller pertama kali diluncurkan pada bulan Maret 2014 lalu, kala itu hanya secuil negara yang bisa mempergunakan layanannya, antara lain Amerika Utara, Eropa, Australia dan Selandia Baru. Platform yang dijangkau pun baru sebatas iOS. Kini, Steller tersedia di Android meskipun baru tahap uji coba.

Fitur-fitur Steller

Steller mempunyai tampilan aplikasi yang minimalis, bersih dan rapi. Di bagian teratas terdapat empat menu utama, yaitu Home, Search, Notifikasi dan Profil.

Menu Home (ikon rumah) menyajikan kumpulan cerita yang diunggah oleh pengguna sebelumnya, termasuk unggahan resmi dari Steller. Beberapa lainnya merupakan cerita yang disesuaikan dengan topik yang sebelumnya sudah Anda tentukan ketika mendaftar.

Interface aplikasi Steller versi Android/Dailysocial
Interface aplikasi Steller versi Android/Dailysocial

Menu Search menampilkan beberapa potongan gambar beserta label tertentu. Misalnya, Most Viewed, Steller Indonesia, #Steller Earth, dan lain-lain. Di bagian paling atas terdapat form pencarian yang bila ditap akan menampilkan dua menu tab baru, Users dan Stories. Kemudian di bagian terbawah akan muncul menu Find Friends.

Menu Notification sudah barang tentu berisikan notifikasi-notifikasi penting seperti notifikasi komentar, respon atas cerita yang Anda bagikan, teman baru dan lain-lain.

Menu profil di aplikasi Steller Android/Dailysocial
Menu profil di aplikasi Steller Android/Dailysocial

Dan terakhir, profile. Menu ini berisikan data akun Anda, memuat foto latar, foto profil, cerita yang pernah Anda unggah, draft dan koleksi cerita-cerita favorit. Di bagian kanan atas juga tersemat tombol gear yang memuat pengaturan akun mulai dari notifikasi, integrasi jejaring sosial lain, kata sandi dan informasi penting perihal versi, privasi dan TOS aplikasi.

Di setiap gambar yang termuat dalam cerita yang dibagikan, pengguna dapat memberikan dua jenis respon. Menyukainya dengan men-tap tombol hati atau meninggalkan komentar. Dua sisanya, pilihan untuk menyimpannya ke dalam panel koleksi atau membagikan melalui email, Facebook, Twitter, Instagram atau aplikasi lainnya.

Cara Install Steller di Smartphone Android

Jika Anda sudah tak sabar untuk mencoba, sekarang langsung jalankan aplikasi Play Store kemudian cari aplikasi menggunakan kata kunci “steller mombo”. Penting sekali untuk menggunakan dua kombinasi tersebut, sebab saya sempat kesulitan menemukan aplikasi ini ketika menggunakan satu kata kunci, Stellar. Dan baru berhasil setelah menggunakan dua kata kunci tersebut.

Pencarian menggunakan kata kunci Stellar Mombo/Dailysocial
Pencarian menggunakan kata kunci Stellar Mombo/Dailysocial

Setelah ketemu, tap Install seperti prosedur pemasangan aplikasi Android lainnya. Tetapi jika ternyata Anda tidak menjumpainya di Play Store, ada dua kemungkinan. Pertama, perangkat Anda tidak mendukung. Atau kedua, coba daftar dahulu di tautan ini sebelum mencobanya lagi.

Sumber Steller, Mombo, Thenextweb.

Aplikasi iOS Pilihan Minggu Ini (Steller, Giflay, Triagraphy, My Water Balance, ToDoMovies 4)

Aplikasi yang baik bukan hanya mampu melakukan sebuah pekerjaan dengan baik namun juga menyenangkan ketika digunakan. Untuk itulah kami telah memilihkan 5 aplikasi iOS pilihan yang sayang untuk Anda lewatkan. Apa saja? Yuk langsung kita bahas.

Steller

Aplikasi iOS Pilihan Minggu Ini

Steller adalah aplikasi yang sedang nge-hits belakangan ini. Pada dasarnya, Steller memungkinkan kamu untuk membuat cerita tentang apapun dari berbagai foto yang Anda miliki. Anda bisa menambahkan teks serta mengganti layout dari cerita yang sedang dibuat. Selain membuat cerita, Anda juga bisa follow teman-teman Anda dan mengetahui cerita yang mereka buat.

Download – App Store – Gratis

Giflay

Aplikasi iOS Pilihan Minggu Ini

Suka mengoleksi gambar GIF? Tenang kini Anda bisa mengoleksi beragam foto GIF dan mengorganisirnya dengan Giflay. Giflay juga dapat menerima gambar GIF yang kamu kirimkan dari PC atau WiFi. Dengan belum adanya dukungan terhadap format GIF di aplikasi Photos bawaan, aplikasi pihak ketiga pun dapat menjadi alternatif dan Giflay salah satunya.

Download – App Store – Rp 15ribu

Trigraphy

Aplikasi iOS Pilihan Minggu Ini

Bosan dengan foto yang biasa saja? Kini Anda bisa menambahkan sebuah efek filter untuk membuat foto menjadi sebuah karya digital. Selain menambahkan filter, ada pula textures yang bahkan bisa diekspor hingga ukuran 4K.

Download – App Store – Gratis

My Water Balance

Aplikasi iOS Pilihan Minggu Ini

Meminum air yang cukup adalah salah satu cara menjaga tubuh tetap sehat. Sekarang Anda bisa mengetahui beragam asupan air yang diminum dengam My Water Balance. Tak hanya air putih saja, dengan My Water Balance Anda juga bisa mengetahui berapa gelas kopi, teh ataupun minuman lain yang dikonsumsi.

Download – App Store – Rp 15ribu

ToDoMovies 4

Aplikasi iOS Pilihan Minggu Ini

Anda gemar menonton film? Jangan lewatkan aplikasi yang satu ini. Aplikasi to-do list ini dikhususkan untuk membuat daftar film-film yang akan Anda tonton. Selain film yang akan hadir di bioskop, ToDoMovies juga terintegrasi dengan iTunes Store untuk mengecek apakah sebuah film sudah tersedia untuk dibeli atau belum.

Download – App Store – Gratis

Selesai sudah 5 aplikasi iOS pilihan minggu ini. Terus baca DailySocial untuk mengetahui beragam aplikasi serta game pilihan di Android atau iOS.

Hadir di Indonesia, Aplikasi Steller Langsung Jadi Trending Topic

Netizen tanah air punya mainan baru, Steller namanya. Ia tidak lebih rumit dari Instagram, tapi apa yang bisa dibagikan lebih lengkap; mencakup gambar, video dan teks untuk membentuk sebuah cerita yang menarik untuk diikuti.

Steller sebenarnya jauh dari kata baru. Ia sempat dipilih Apple sebagai salah satu aplikasi iOS terbaik di tahun 2014. Namun baru beberapa waktu yang lalu, pihak pengembangnya menghadirkan aplikasi untuk bisa diakses dari app store Indonesia dan mengumumkan kanal khusus #StellerID yang menghimpun semua storyteller kreatif di nusantara.

Sosok-sosok populer di media sosial langsung ikut ambil bagian meramaikan konten bertema Indonesia seperti misalnya Motulz dan Pinot. Sontak, Steller pun menjadi trending topic di Twitter. ‘Kehadiran’ Steller di Indonesia dengan meng-highlight tagar #stellerID pun tak lepas dari ajakan atau inisiasi awal akun @ditut yang menggunakan tagar ini dan mengajak pengembang aplikasi Steller untuk menghadirkan aplikasi agar hadir di App Store Indonesia. Tagar ini pun jadi ajakan untuk pengguna lain berbagi konten di Steller yang berhubungan dengan Indonesia (baik dibuat oleh akun asal Indonesia atau yang berkaitan dengan Indonesia). Popularitas Steller turut didukung pula oleh kemudahan penggunaannya dan perkembangan komunitas pengguna di ranah lokal yang cukup cepat.



Pengguna bisa dengan mudah menciptakan sebuah kisah menarik menggunakan perpaduan foto, video dan teks, yang kemudian dikemas dalam tema yang elegan. Konten yang dibuat di Steller bisa dibagikan ke media sosial lain, atau bisa juga di-embed di dalam blog maupun situs pribadi.

Fitur Explore memungkinkan pengguna untuk menemukan cerita-cerita baru yang memikat dari komunitas Steller yang cukup besar. Sama halnya seperti di media sosial lain, pengguna bisa mengikuti useruser lain maupun topik yang menarik baginya masing-masing.

Saat ini Steller memang baru tersedia untuk iPhone saja. Akan tetapi pengguna Android yang tertarik bisa mencoba versi betanya dengan mendaftar terlebih dahulu.

Koreksi: Perbaikan dan penambahan beberapa informasi tentang #StellerID dan Steller di Indonesia.