Promosi Jualan di Tiktok? Bisa Dicoba Nih Beberapa Cara yang Efektif

Tiktok ini menjadi aplikasi yang sedang digunakan oleh banyak orang, selain karena kontennya yang mudah dilihat dan lucu-lucu, Tiktok ini menjadi ajang tempat orang berkreasi meskipun dengan waktu yang sedikit.

Apabila anda adalah seorang yang memiliki Bisnis, sudah saatnya anda mengenal cara promosi jualan anda di Tiktok untuk mengenalkan toko anda pada banyak orang. 

Cara Promosi Jualan yang Efektif di Tiktok

Ada berbagai cara promosi jualan anda di Tiktok yang bisa anda ikuti dengan mudah, yuk simak dibawah ini:

Pasanglah Tiktok Ads

Tiktok Ads kini memiliki beberapa jenis iklan yang berbeda yang bisa anda manfaatkan untuk mengenalkan maupun mempromosikan bisnis anda dengan memilih beberapa iklan dibawah ini yaitu:

  1. Branded Ar Content: Pada jenis iklan ini anda akan diperbolehkan menggunakan filter ataupun stiker dengan nama brand yang anda miliki sendiri.
  2. In-Feed Video : Iklan jenis ini akan membuat konten video anda muncul di For Your Page (FYP) setelah anda melihat dua atau 3 video di bernada anda, iklan ini anda bisa mendapatkan keuntungan yaitu di-like maupun dikomentari.
  3. Brand Takeover : Iklan jenis ini akan ada apabila anda membuka aplikasi Tiktok.
  4. Hashtag Challenge: Iklan akan anda apabila anda bisa mengajak para content creator untuk berpartisipasi di Challenge.

Gunakanlah Fitur Stitch dalam Konten Anda. 

Fitur di Tiktok kebanyakan memang digunakan untuk membuat para penggunanya juga menciptakan video dalam waktu yang singkat dan kreatif, nah fitur stitch ini bisa juga menjadi salah satu trik marketing anda di Tiktok. 

Coba Buat Hashtag Challenge

Cara promosi satu ini bisa digunakan untuk membangun ulang konten anda agar adanya interaksi antar pengguna yaitu dengan membuat Hashtag Challenge, dengan cara ini bisa membuat pengguna Tiktok yang lain untuk ikut membuat konten dengan menggunakan Hastag dari anda. 

Kondisi mudahnya akses internet dan sosial media tentu saja juga membuka peluang anda untuk promosikan bisnis anda menjadi semakin terbuka lebar, tak sedikit pula brand yang menyadari Tiktok bisa jadi salah satu alternatif dalam memasarkan produk anda. Kira-kira cara promosi mana yang ingin anda gunakan di Tiktok? 

Video Cara Mudah Jualan di Tiktok Bisa Anda Lihat di Bawah ini:

Sumber Gambar Pixabay

Tanpa Modal dan Stok Barang, Begini Cara Jadi Dropship Bukalapak

Selain dengan menjadi reseller, Anda juga bisa memulai langkah berjualan online Anda dengan cara jadi dropship Bukalapak. Dengan dropship, Anda dapat berjualan online tanpa harus stok barang ataupun menyiapkan modal. Satu-satunya yang Anda butuhkan hanyalah gadget dan jaringan internet.

Perbedaan Dropship dan Reseller

Sebelum mulai ke cara menjadi dropship di Bukalapak, alangkah baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu perbedaan antara menjadi reseller dan dropship.

Dua jenis seller ini sama-sama memiliki konsep berjualan online tanpa harus memiliki produk. Reseller dan dropshipper menjual produk dari penjual lain yang disebut sebagai supplier.

Hal yang membedakan keduanya ada pada stok barang. Reseller umumnya membeli barang dari supplier dengan jumlah yang cukup banyak untuk kemudian mereka jual, packing, dan kirim sendiri ke ekspedisi.

Berbeda dengan reseller, dropship tidak membeli barang untuk stok. Dropshipper hanya memasarkan barang dengan gambar dari supplier. Lalu, jika ada yang memesan, supplier akan langsung mengirimkan barang ke pembeli atas nama dropshipper.

Langkah-Langkah Menjadi Dropship Bukalapak

Seperti halnya menjadi reseller di Bukalapak, untuk menjadi dropship Anda juga perlu menentukan produk dan supplier di Bukalapak terlebih dahulu. Setelah berhasil memilih produk dan supplier, Anda dapat memasarkan produk tersebut ke platform lain.

Jika Anda telah mendapatkan pesanan pertama Anda, ini yang perlu Anda lakukan.

  • Buka aplikasi Bukalapak.
  • Cari produk yang dipesan oleh pelanggan Anda dari toko supplier Anda di Bukalapak.
  • Masukkan ke ke keranjang.
  • Setelah itu, kembali ke halaman utama dan buka “Keranjang Belanja” dengan klik ikon trolley di bagian atas.

 

cara jadi dropship bukalapak

 

  • Centang produk yang ingin dipesan dan klik “Bayar

 

cara jadi dropship bukalapak

 

  • Masukkan alamat penerima sesuai dengan alamat customer Anda.
  • Jika sudah, Anda akan melihat opsi “Dropshipper” di bawah alamat penerima. Aktifkan tombol dropship tersebut.

 

cara jadi dropship bukalapak

 

  • Selanjutnya, masukkan nama Anda atau nama toko Anda sebagai pengirim. Di bawahnya, isi nomor telepon Anda. Lalu, klik “Simpan“.

 

cara jadi dropship bukalapak

 

  • Jika sudah, Anda dapat langsung memproses pesanan tersebut dengan klik “Bayar Sekarang” untuk melanjutkan ke halaman pembayaran.

 

cara jadi dropship bukalapak

 

Video Cara Jadi Dropship Bukalapak

Nah, kini Anda telah mengetahui perbedaan antara reseller dan dropship, serta cara jadi dropship di Bukalapak yang sangat mudah. Bagaimana? Tertarik memulai perjalanan menjadi dropship di Bukalapak?

Memanfaaatkan Link Bio Tiktok untuk Mendongkrak Traffik Toko Online

Di Aplikasi Tiktok anda kini bisa memberikan informasi terkait bisnis yang anda miliki, salah satunya adalah dengan menambahkan tautan atau Link yang bisa menuju ke website maupun toko online anda. Berikut ini adalah cara menambahkan tautan di Bio Tiktok dengan mudah!

Cara Menambahkan Link di Bio Tiktok

Untuk menambahkan Link di Bio Tiktok anda harus mengubah akun anda menjadi akun bisnis terlebih dahulu dan anda haruslah lolos dari pengujian yang ada di aplikasi Tiktok. Apabila anda telah lulus dalam persyaratan tersebut, anda bisa menambahkan link dengan cara dibawah ini:

  • Bukalah aplikasi Tiktok anda.
  • Pilihlah profil Tiktok di sebelah kanan bawah layar anda.cara menambahkan link di bio tiktok
  • Pilihlah menu Edit Profile.
    cara menambahkan link di bio tiktok
  • Selanjutnya anda bisa menekan pilihan situs web yang ada di layar ponsel anda.cara menambahkan link di bio tiktok
  • Tambahkanlah link website yang anda miliki dan selanjutnya tekanlah simpan.

Itu dia cara menambahkan link website yang bisa anda coba di Tiktok, segera daftarkan akun anda ke akun bisnis dan jadikanlah akun anda sebagai akun yang bisa membawa keuntungan untuk toko anda. Selamat mencoba!

Berikut ini video tutorial cara menambahkan Link di Bio Tiktok

 

Sumber Gambar Pixabay

Jualan Laris dengan Pasang TikTok Ads

Tiktok adalah platform yang akhir akhir ini digemari banyak orang, tak sedikit brand bahkan pemilik usaha kecil mencoba memanfaatkan Tiktok sebagai sarana promosi, maka dari itu anda bisa memanfaatkan Tiktok sebagai salah satu platform anda berjualan juga, sudah waktunya anda memanfaatkan fasilitas Tiktok Ads sebagai ajang promosi, ini dia cara memasang Tiktok Ads yang mudah untuk anda!

Cara Pasang Iklan di Tiktok

  • Buka Browser anda dan kunjungilah situs Tiktok Ads.cara pasang iklan di tiktok
  • Buatlah akun Tiktok Ads anda.
    cara pasang iklan di tiktok
  • Kliklah Create and Ad Button yang ada di pojok kanan layar anda
  • Pilihlah menu Campaign yang tertera kemudian tekanlah tombol Create untuk membuat Tiktok Ads.
  • Selanjutnya anda diminta untuk memilih Traffic, Conversions dan app Install.


cara pasang iklan di tiktok

 

  • Isilah nama tampilan, gambar serta hal hal lain di iklanmu.
  • Tentukanlah jadwal dan anggaran biaya iklanmu.
    cara pasang iklan di tiktok
  • Setelah semua telah diatur dengan benar oleh anda, anda hanya menunggu persetujuan dari Tiktok mengenai iklan anda. Apabila Tiktok menyetujui, Iklan anda akan langsung terlihat di dashboard.

Itu dia langkah-langkah memasang Tiktok Ads yang mudah untuk anda, tak perlu risau dan merasa bingung lagi apabila anda ingin menggunakan Tiktok sebagai sarana anda mendapatkan customer, selamat berjualan!

Ini dia Video Cara Pasang Iklan di Tiktok

Sumber Gambar Pixabay

Tips Meningkatkan Penjualan Bisnis Online dengan Tiktok! Sudah Tahu Belum?

Promosi dengan Tiktok ini bisa menjadi salah satu pilihan anda untuk berjualan, semakin lajunya perkembangan teknologi membuat anda harus kembali mempelajari cara cara beradaptasi seperti berjualan online yang bisa anda terapkan dimana saja dan kapan saja.

Berikut ini tips meningkatkan penjualan bisnis online dengan Tiktok yang bisa anda ikuti!

Meningkatkan Penjualan Bisnis Online dengan Tiktok

Saat ini promosi secara online dinilai efektif untuk berbagai macam toko, maka dari itu ada berbagai cara untuk anda dalam meningkatkan penjualan produk anda menggunakan Tiktok seperti tips dibawah ini:

  • Ketahui cara kerja Tiktok

Tiktok memang mungkin tidak asing di banyak pihak, tapi anda haruslah menjadi yang mengerti bagaimana cara memanfaatkan platform ini dengan lebih baik. Ketahuilah apa yang membuat banyak orang bersedia untuk memberikan like, komentar bahkan juga mau untuk share video yang dibuat oleh orang-orang, karena apabila anda mengerti mengenai hal itu, Tiktok bisa meningkatkan Engagement rate untuk akun anda. 

  • Menambahkan Link di Bio TIktok anda

Apabila anda telah membuat konten dan anda ingin agar orang mengetahui toko online anda, yang bisa anda lakukan adalah menambahkan link atau tautan di Tiktok anda, dengan cara ini anda juga bisa mengarahkan viewers content untuk langsung membeli produk yang anda jualkan.

  • Lihatlah Data Analytics Tiktok Anda

Yang bisa anda lakukan untuk meningkatkan penjualan bisnis online anda adalah dengan  mengetahui Analytics akun anda, sehingga anda mengetahui kapan followers anda naik dan konten seperti apa yang disukai banyak orang. Hal ini membuat anda menjadi pribadi yang lebih mengetahui sasaran anda dalam berjualan.

Setelah anda bisa menerapkan tips ini, diharapkan tujuan bisnis anda tercapai dan setidaknya anda mengerti bagaimana caranya menarik perhatian masyarakat untuk mengenal terlebih dahulu kualitas konten seperti apa yang ingin anda ciptakan dan bagaimana menjadikannya sebagai keuntungan bisnis anda. Selamat mencoba!

Ini dia Video Tips Meningkatkan Penjualan Bisnis Online dengan Tiktok

Buat Cover Tiktok Anda Jadi Lebih Menarik? Ini dia Caranya!

Selain konten di Tiktok yang harus anda pikirkan, tampilan video juga harus menjadi pertimbangan anda dalam membuat konten di Tiktok, banyak pihak yang masih kesulitan dalam membuat cover Tiktok yang menarik maka dari itu artikel ini kiranya bisa membantu anda. Ini dia cara membuat Cover Tiktok anda menjadi lebih menarik, yuk ikuti!

Cara Membuat Cover Tiktok

Cover Tiktok yang baik bisa membuat tampilan video anda akan menarik sebelum diputar, maka dari itu ada cara dimana anda bisa membuat Cover Tiktok anda menjadi lebih baik, ini dia cara yang bisa diikuti:

  • Bukalan Aplikasi Tiktok Anda.
  • Tekanlah Simbol + yang berada pada tengah bawah layar anda.
    cara membuat cover tiktok
  • Selanjutnya buatlah konten Tiktok anda ataupun pilihlah konten Tiktok anda.cara membuat cover tiktok
  • Klik Berikutnya, kemudian tentukan apabila anda ingin meng-crop video anda, lalu setelah itu anda bisa menekan Berikutnya.

    cara membuat cover tiktok
    cara membuat cover tiktok
  • Setelah sampai pada layar Posting, anda bisa mengklik Pilih Sampul di pojok kanan atas anda untuk mengedit Cover.cara membuat cover tiktok
  • Selanjutnya anda bisa menggeser kotak di bawah anda untuk menentukan Cover mana yang ingin anda pakai untuk video anda.
    cara membuat cover tiktok
  • Anda bisa menambahkan tulisan di video anda juga, setelah itu anda bisa mengklik Simpan.
  • Selanjutnya anda tinggal Posting video anda seperti biasa.

Itu dia langkah-langkah dalam membuat cover Tiktok Anda, diharapkan setelah membaca artikel ini anda bisa mengkreasikan video anda menjadi lebih baik, tak lupa anda juga bisa menambahkan unsur soft selling pada konten anda. Selamat berkreasi!

Video Cara Membuat Cover di Tiktok

https://www.youtube.com/watch?v=_CmV9dHCljI

Mau Toko Ramai Pembeli? Yuk Bikin Konten Promosi yang Kreatif di Tiktok

Konten di Tiktok yang tiap harinya memang selalu kreatif dan seakan tak pernah ada habisnya kini bisa menjadi peluang emas untuk anda yang ingin mengenalkan bisnis anda,  tapi seringkali permasalahannya anda bingung bagaimana cara untuk membuat konten kreatif di Tiktok, ini dia cara membuat konten jualan yang menarik bagi anda pelaku bisnis:

Cara Membuat Konten Jualan yang Menarik

Ketika membuat konten ada beberapa hal yang harus anda perhatikan sebelum menjalankannya, maka dari itu penting bagi anda untuk membuat konten jualan yang menarik dengan mengikuti cara-cara dibawah ini:

  • Pikirkanlah Konten Trendy!

Untuk mengetahui konten yang ramai diperbincangkan anda bisa melihat Tiktok anda pribadi untuk melihat fitur apa yang sedang digunakan dan bagaimana konten tersebut bisa relevan di bisnis anda. 

  • Kenali Audiens anda

Konten yang anda buat haruslah mempresentasikan audiens atau penonton yang ingin anda dekati, karena dengan begitu mereka akan mengerti dan langsung ingat akan toko anda apabila membutuhkan suatu produk.

  • Konsistensi adalah Keharusan

Sering kali sebagai pelaku bisnis nada merasa konten yang anda buat tidaklah mendapatkan apresiasi yang banyak dari berbagai pihak, lalu anda merasa haruslah tidak melanjutkan konten tersebut, padahal nyatanya anda bisa melakukan konten tersebut secara konsisten dan mendapatkan audiens yang selalu ingat konten yang diciptakan oleh anda.

  • Amati, Tiru, Modifikasi.

Kemajuan teknologi bikin siapapun kini bisa berkreasi dari hal yang ada disekitarnya, apabila anda kehabisan ide, anda bisa menggunakan prinsip ini dengan cara membuat konten yang terinspirasi dari seseorang diluar sana, bukan menjiplak ya tetapi anda bisa tiru pemikirannya dalam membuat konten tersebut.

  • Reupload dan Repurpose Konten Anda.

Cara ini bisa anda gunakan dengan melihat konten original mana yang pernah anda ciptakan kemudian ciptakanlah kembali tetapi dengan perubahan yang lebih menarik.

Itu dia tips cara membuat konten Tiktok untuk berjualan bagi anda pelaku bisnis, tak perlu ragu ataupun malu dalam menuangkan segala ide yang ada di benak anda, segera berkreasi dan kumpulkan keuntungan anda!

Ini video Cara Membuat Konten Untuk Jualan yang Membantu Anda!

 

Sudah Tahu Cara Cetak Resi Tokopedia? Yuk Ikuti Langkah-Langkahnya!

Bagi anda yang merupakan seller dari Tokopedia, ada beberapa langkah dibawah ini untuk mencetak Resi Tokopedia agar pengiriman anda terlihat lebih rapi dan profesional.

Tentunya selain memudahkan anda dalam mendata pesanan, resi juga dapat memudahkan kurir ketika ingin mengirimkan paket dari anda, ini dia cara cetak resi Tokopedia yang bisa ikuti:

Tutorial Cetak Resi Tokopedia

Ketika mencetak resi Tokopedia, usahakan anda memperhatikan label pengiriman yang tercantum dalam resi tersebut, tak lupa siapkan juga device untuk mencetak label pengiriman anda seperti printer maupun kertasnya. Apabila semua sudah dipersiapkan, anda boleh langsung mengikuti langkah-langkah mencetak resi Tokopedia dengan mudah:

  • Bukalah Browser anda, usahakan browser yang anda gunakan adalah Google Chrome dan Kunjungi situs Tokopedia.
    cara cetak resi Tokopedia
  • Login akun Tokopedia anda.cara cetak resi Tokopedia
  • Buka Notifikasi penjualan dan tekanlah tombol siap dikirim.
    atau klik link ini.
  • Selanjutnya centanglah invoice yang ini anda cetak setelah itu klik cetak Label.cara cetak resi Tokopedia
  • Kemudian anda akan dibawa ke halaman baru yang berisi label pengiriman yang bisa anda langsung print seperti gambar dibawah ini:cara cetak resi Tokopedia
  • Tekanlah tombol cetak di sebelah kiri atas anda dan cetak dalam ukuran kertas A6, dengan Margins: Minimum dan Scale 117.cara cetak resi Tokopedia
  • Klik print dan selesai, kertas stiker untuk paket pengiriman anda telah dicetak dan siap ditempelkan pada paket anda.

 

Langkah-langkah mencetak resi Tokopedia di atas diharapkan mampu membuat anda sebagai seller menjadi mudah untuk menjualkan barang anda. Selamat mencoba!

Video Panduan Cetak Label Resi di Tokopedia yang Bisa Anda Ikuti!

Cara Bikin Voucher Diskon di Tokopedia

Menjadi penjual di Tokopedia tidaklah mudah seperti banyaknya saingan dan susahnya mencari pelanggan, tapi tenang, untuk masalah tersebut, anda bisa menggunakan solusi dengan menciptakan voucher untuk toko anda sendiri sehingga pembeli anda merasa toko anda yang paling menyenangkan untuk dikunjungi, ini dia cara membuat Voucher diskon di Tokopedia.

Cara Membuat Voucher Diskon di Tokopedia

Sebelum anda membuat Voucher Diskon untuk toko anda, ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus anda ikuti, seperti :

  • Membuat Voucher hanya bisa dilakukan melalui halaman browser seller Tokopedia
  • Akun toko anda telah terverifikasi oleh Tokopedia
  • Anda memiliki pesanan dalam minggu-minggu terakhir
  • Anda sudah menentukan jenis voucher yang ingin anda buat

Setelah anda memenuhi syarat dan ketentuan diatas, langkah-langkah membuat voucher Tokopedia tentu lebih mudah anda lakukan, berikut ini cara yang dijelaskan langkah-langkan membuat Voucher Diskon di Tokopedia:

  • Bukalah browser di perangkat anda dan kunjungi halaman Tokopedia.
  • Lakukanlah login akun anda.
    cara membuat voucher diskon di tokopedia

 

  • Selanjutnya pilihlah section Promosi.
    cara membuat voucher diskon di tokopedia
  • Setelah memilih section Promosi, pilih menu tambah jumlah pesanan baru seperti pada gambar dibawah.cara membuat voucher diskon di tokopedia
  • Pilih lah kupon untuk follower baru.
    cara membuat voucher diskon di tokopedia
  • Lalu anda akan diminta untuk memberikan nama terhadap Voucher anda.cara membuat voucher diskon di tokopedia
  • Setelah itu, anda akan diminta untuk melengkapi pengaturan dari Voucher serta periode kapan Voucher bisa digunakan.
  • Setelah selesai anda bisa langsung meng-klik buat Voucher.

Seperti itu langkah-langkah dalam membuat Voucher diskon di Tokopedia yang tentunya akan memberikan anda banyak manfaat seperti pengikut toko yang bertambah, trafik toko yang meningkat serta nama toko anda yang semakin dikenal. 

Semoga dengan adanya informasi ini akan membantu seller di Tokopedia untuk mendapatkan kemudahan menjual barang produksinya dan meraih keuntungan sebanyak-banyaknya. Semangat berjualan!

Video tutorial membuat voucher Tokopedia

Cara Live Streaming Jualan di Tiktok agar Toko Makin Ramai

Content Creator kini banyak bisa ditemui dalam sosial media apapun, anda bisa memilih berbagai macam cara untuk membuat toko anda juga ramai di Sosial Media, salah satunya adalah dengan menggunakan fitur live streaming di Tiktok yang membuat banyak orang untuk berinteraksi langsung dengan anda. Ini dia cara live jualan di Tiktok untuk anda!

Tutorial Live Streaming Jualan di Tiktok

Live Streaming di Tiktok harus anda perkirakan berapa banyak orang yang akan menontonnya, berikut ini tips dan cara-cara yang bisa anda ikuti:

  • Bukalah Aplikasi Tiktok di Smartphone anda.live jualan di tiktok
  • Bukalah Home di Tiktok anda.
    live jualan di tiktok
  • Tekanlah fitur Live yang ada di sebelah kiri atas aplikasi anda.live jualan di tiktok
  • Klik Tombol Go Live dan anda bisa langsung live streaming jualan anda.

Tips Live Streaming Jualan di Tiktok

Apabila anda adalah pengguna baru Tiktok dan ingin memasarkan produk anda, ada beberapa tips yang bisa anda ikuti untuk membuat live streaming anda banyak penontonnya. Yuk simak dibawah ini:

  • Perkirakan kapan waktu terbaik anda untuk live streaming di TiktokUntuk Live Streaming, sebaiknya anda memikirkan kapan jam siaran yang terbaik untuk mendapatkan penonton yang banyak ketika sedang live.
  • Durasi Live Jangan Terlalu Lama.Apabila anda memutuskan untuk live streaming jualan anda, anda lebih tidak melebihi 30  menit karena penonton yang menonton live anda bisa saja memilih untuk meninggalkan live anda karena waktu yang cukup lama.
  • Gunakanlah diskon dan promosikan barang jualan andaPromosikan barang anda dengan cara menampilkan barang yang anda jual dan sebutkan kelebihan serta berilah diskon apabila ada penonton live streaming anda yang memutuskan untuk membeli langsung produk anda.

Itu dia cara untuk live streaming jualan anda di Tiktok, diharapkan setelah membaca artikel ini anda mengerti cara live streaming yang baik  dan benar serta bisa menguntungkan toko anda setelahnya. Selamat mencoba dan berjualan!

Ini dia Video Tutorial Cara Live Streaming di Tiktok!